Gereja Santo Albertus Tetap Selenggarakan Misa Malam Natal

 

JAKARTA, KOMPAS.com- Pengurus Gereja Santo Albertus di dalam Kompleks
Harapan Indah Kota Bekasi tetap akan menyelenggarakan misa pada Malam
Natal tanggal 24 Desember nanti. Aksi pengrusakan gereja oleh seribuan
orang pada Kamis malam tadi tidak mengubah rencana jadwal ibadah di
gereja yang masih dalam proses pembangunan itu.



"Kita tetap akan melaksanakan misa Malam Natal. Misa itu sudah kita
rencanakan sejak awal," kata Ketua Umum Panitia Pembangunan Gereja
Santo Albertus, Kristina Maria Rantetana, Jumat (18/12/2009).



Kristina menjelaskan, meski saat ini pembangunan gereja baru mencapai
60 persen sejak dimulai pada Mei 2008, pengurus gereja tetap akan
menggelar ibadah perdana pada Malam Natal nanti. "Malam Natal ibadah
pertama kita. Setelah itu, ibadah akan terus dilakukan. Tanpa dinding
di samping ngga apa-apa. Kita pake bangku plastik seadanya nanti,"
jelas dia.



Para pengurus gereja serta sekitar 5.000 umat tidak takut aksi
pengrusakan akan terulang pada Natal nanti, karena pihak kepolisian
telah berjanji akan mengamankan lokasi selama Natal. "Tidak perlu
takut. Kepolisian telah berjanji akan mengamankan. Kita percaya lah
sama polisi," kata dia.





      

[Non-text portions of this message have been removed]

Kirim email ke