Hi Ivy,

Virus untuk penyakit Herpes Zoster (shingles) memang sama dengan yang cacar
air.  Ada info yang bilang kalau infeksi ini dialami setelah si virus yang
nggak aktif dan 'ngendon' di tubuh (pasca kena cacar air), bereaksi kembali
di lain waktu.  Penyebabnya? nggak diketahui, walau ada yang hubungin juga
dengan usia, stress or kondisi sistem imun penderita.

Cacar air sang hubby ini baru yang pertama atau sudah pernah kena waktu
kecil? Kalau belum pernah kena cacar air selama ini, terus 'kebetulan'
terinfeksi virus Herpes Zoster, memang penyakit cacar air yang dialamin jadi
lebih parah.

Kalau Ivy belum pernah kena cacar air, ya... kembali lagi ke panduan: cacar
air disebabkan virus, so ... perkuat daya tahan tubuh deh kuncinya.  Sibuk
ngurus hubby yang lagi sakit, tapi jangan lupa juga asupan bergizi dan
istirahat cukup untuk diri sendiri.  Kalau bisa persingkat kontak langsung
dengan penderita.  Please note juga kalau daya infeksi cacar air juga
sebenarnya sudah 'berlangsung' sebelum rash muncul di kulit hubby, so kalau
sudah beberapa waktu ini memang kondisi Ivy tetap 'aman', apalagi dengan
tetap ketat perkuat daya tahan tubuh, siapa tahu ini pertanda Ivy 'bebas'
dari serangan infeksi cacar air :)

Sebetulnya baik infeksi cacar air or herpes Zoster termasuk yang tidak perlu
treatment karena sembuh dengan sendirinya, paling dibantu obat untuk
kurangi/meringankan gejala (demam tinggi, gatal, dll.)
Terapi _Acyclovir_ memang suka digunakan untuk kasus infeksi cacar air atau
herpes zoster. Cuma efek paling OK-nya justru kalau dipakai dalam 24 jam
waktu gejala awal mulai muncul dan sebelum rash dan lepuhan akibat cacar air
muncul.
Obat ini biasanya di'claim'  untuk membantu mempersingkat lamanya sakit,
mengurangi komplikasi, mengurangi nyeri.  So, kalau lihat kasusnya sang
hubby, mungkin sudah termasuk 'telat' untuk konsumsi obat ini.

Saya termasuk yang 'telat' kena cacar air, waktu pas kuliah.  Modalnya cuma
istirahat, asupan bergizi and 'kerja keras' meminimalkan garukan ...
akhirnya sembuh juga tanpa bekas :)

get well soon for hubby, ya ... :)
Sylvia - Jovan & Rena's mum with 33-week-'bump'


On Nov 8, 2007 3:31 PM, Ivy Baehaki <[EMAIL PROTECTED]> wrote:

> Deu... serem ngomongin herpes... secara aku sedang sedih nih... misua kena
> cacar air...
> denger-denger katanya cacar air bisa berkembang jadi herpes zoster? ada
> yang tau infonya nggak? gimana mekanismenya ya?
>
> Trus, dear parents yang baik... ada yang tau gimana caranya menghindari
> tertular cacar air, kalo kondisinya udah kepepet kayak aku ini...? (aku
> nggak pernah diimunisasi varilix, tapi alhamdulillah Shafa n Qika udah
> diimunisasi)
>
> Apa aku harus pasrah menerima giliran kena juga?
> Apa ada obat yang bisa mencegah aku tertular?
> Ada gunanya kah imune booster (seperti merek Imunos itu)?
>
> Satu lagi,
> Seberapa penting acyclovir bagi penyembuhan cacar air?
> Sebab, awal diidentifikasi sebagai cacar air, dokternya gak ngasih obat
> apa-apa selain parasetamol, dan suamiku kelihatan getting worse dari hari ke
> hari, hari kedua aku beliin acyclovir atas rekomen seorang temen yang
> kebetulan dokter (buset mahal juga, bo), lalu hari ini aku ke dokter lagi
> buat lapor keadaannya yang makin memburuk... abis panasnya sampe 40 C gitu..
>
> dokter yang sekarang (beda dengan dokter yang pertama) ngasih acyclovir,
> dan menyesalkan dokter pertama yang nggak ngasih langsung dari awal...
>
>
> Please infonya teman-teman... seberapa pentingkah acyclovir? fatal kah
> akibatnya kalo nggak minum dari awal? abis kok suamiku kayaknya sakit banget
> ya...lemes... suhu tubuhnya juga tinggi banget..
>
> terimakasih banyak yaaa... sebelumnya...
> please infonya ya teman-teman...
>
> <deleted>

Kirim email ke