Dear Mbak Evi,

Justru >80% penyebab diare pada balita terutama bayi adalah virus yg
bernama ROTAVIRUS. Karena si virus ini yg banyak sekali menyebabkan diare
pada blita, maka WHO bekerja keras membuat vaksinnya. Kita doain aja
mudah2an cepet ada. Kalo ya, maka anak2 ktia terlindungi dari serangan
virus ini.

Karena virus maka antibiotik gak akan mempan bunuhnya.
Krn antibiotik kan ciciptakan utk membunuh bakteri.
Nanti malah bakteri2 baik yg buanyak sekali dalam tubuh kita ikut mati.
Belum lagi bahaya resistentsi bakteri jahat.

Ttg diare krn virus saya copy di bawah ini translate dari original artikel
di AAP (American Academy of Pediatrics).

Moga membantu.

Lulu
-----------------
www.aap.org

Viral Diarrhea (Diare karena virus)

Diare terjadi jika tinja cair dan banyak. Salah satu penyebab diare adalah
virus dan biasanya akan sembuh dengan sendirinya dalam seminggu atau
lebih. nak yang mengalami viral diarrhea kadang diawali demam dan gejala
lain seperti muntah.

Singkatnya, setelah gejala tsb timbul, anak mulai mengalami diare.
Seringkali anak dengan viral diarrhea merasa tidak enak badan, tapi tidak
terasa sakit. Jika anak anda berusia < 6 bulan atau memiliki gejala-gejala
berikut, segera hubungi dokter.
Gejala-gejala :

• Ada darah di tinja
• Muntah hebat
• Rasa sakit di daerah perut
• Frekuensi Buang Air Kecil (BAK) menurun (BAK < 6 dalam sehari)
• Tidak ada airmata saat menangis
• Kehilangan keinginan untuk minum
• Demam tinggi
• Frekuensi diare naik
• Mulutkering
• Berat badan turun (> 10%)
• Haus luar biasa

Segera hubungi dokter jika anda menemukan tanda-tanda berikut :
• Ada darah di tinja
• Banyak gas dalam saluran pencernaan
• Tinja berwarna hijau

Umumnya diaer ringan akan sembuh dalam waktu 3 sampai 6 hari. Meski bisa
juga lebih dari itu. Yang pnting, selama aktivitas anak relatif seperti
biasa dan cairan yang masuk cukup, maka diare bukan masalah besar.
© Copyright 2000 American Academy of Pediatrics

AYO GALANG SOLIDARITAS UNTUK MEMBANTU KORBAN MUSIBAH DI ACEH & DAN SUMATERA 
UTARA !!!
================
Kirim bunga, http://www.indokado.com
Info balita: http://www.balita-anda.com
Stop berlangganan/unsubscribe dari milis ini, e-mail ke: [EMAIL PROTECTED]
Peraturan milis, email ke: [EMAIL PROTECTED]

Kirim email ke