---------------------------------------------------------------------

WARTA BERITA RADIO NEDERLAND WERELDOMROEP
Edisi: Bahasa Indonesia

Ikhtisar berita disusun berdasarkan berita-berita yang disiarkan oleh
Radio Nederland Wereldomroep selama 24 jam terakhir.

---------------------------------------------------------------------

Edisi ini diterbitkan pada:

Senin 31 Oktober 2011 14:50 UTC



** PENGACARA BELANDA TUDUH PENGADILAN KHMER  MERAH

** MERTUA PUTERA MAHKOTA BELANDA DITUDUH

** QANTAS TERBANG LAGI



* PENGACARA BELANDA TUDUH PENGADILAN KHMER  MERAH

Michiel Pestman, pengacara Belanda yang mendampingi seorang terdakwa tribunal 
Kamboja yang menangani kejahatan rejim Khmer Merah, mengadukan perdana menteri 
Kamboja.

Ia menuduh perdana menteri negara ini mencoba mempengaruhi proses peradilan 
klientnya, Nuon Chea, tangan kanan gembong Khmwer Merah Pol Pot. Perdana 
menteri Hun Sen dituduh mempengaruhi saksi dan menekan hakim. Rejim Khmer Merah 
pada paruh kedua tahun 70an, membantai 1,7 juta orang. Beberapa peneliti bahkan 
menyebut angka 3 juta orang tewas.


* MERTUA PUTERA MAHKOTA BELANDA DITUDUH

Belum terkumpul cukup bukti keterlibatan ayah putri Maxima, istri putera 
mahkota Belanda. Jorge Zorreguieta dituduh terlibat junta militer Argentina, 
pimpinan jenderal Videla pada tahun 1976 sampai 1983. Demikian pengacara 
hak-hak asasi manusia Argentina Rodolfo Yanzon.

Dalam acara aktualita televisi Belanda, Rodolfo Yanzon menyatakan yakin Jorge 
Zorroguieta tahu ihwal orang hilang di bawah teror junta militer. Namun tidak 
ada bukti kuat tentang keterlibatan aktif ayah putri Maxima ini.

Selama apa yang disebut "perang kotor" sekitar 30 ribu warga Argentina 
ditangkap, disiksa dan dilempar ke laut, kebanyakan dari mereka tidak ditemukan 
lagi. Saat itu, Jorge Zorroguieta menjabat menteri muda urusan pertanian. Ia 
memimpin lembaga pertanian INTA yang acapkali juga diciduk stafnya.

Sebagai pejabat sipil, Jorge Zorroguieta selalu menolak tuduhan ia tahu ihwal 
menghilangnya orang dibawah pemerintah diktatur Argentina. Dua saksi dalam 
acara televisi Belanda setuju ihwal keterlibatan Jorge Zorroguieta. Ia misalnya 
menolak membantu membebaskan putri seorang pendahulunya yang hilang. 
Zorroguieta menyatakan ia sudah lupa ihwal kasus ini.


* QANTAS TERBANG LAGI

Maskapai penerbangan Autralia Qantas kembali beroperasi Senin siang waktu 
setempat. Sekitar jam 2 siang sebuah pesawat Qantas akan mengadakan uji coba 
terbang ke Los Angeles. 

Rabu pekan ini Qantas menjadwalkan penerbangan reguler lagi. Sabtu lalu, 
direksi Qantas menghentikan semua aktivitasnya. Tujuannya menekan pemerintah 
Australia mencari jalan keluar dari konflik antara maskapai penerbangan ini 
dengan serikat pekerja. Kedua belah pihak sudah berbulan-bulan berselisih 
pendapat sekitar pengurangan 1000 fungsi dan mendirikan maskapai penerbangan 
baru di Asia.

Minggu malam komisi arbitrase mewajibkan Qantas memulihkan jadwal 
penerbangannya. Selanjutnya pihak serikat pekerja tidak akan mengadakan aksi 
mogok lagi. Pihak yang bersengketa mendapat waktu  21 hari untuk mencari 
solusi. Jika hal ini tidak tercapai maka komisi akan mengambil keputusan yang 
memikat pihak yang bersengketa ini.

Sekitar 70 ribu penumpang menjadi korban penghentian penerbangan Qantas.


* PENDUDUK BUMI 7 MILIAR

Senin ini secara resmi bumi menerima penduduknya yang ke 7 miliar. Demikian 
PBB, walaupun tidak ada sumber yang menghitungnya secara pasti.

PBB tidak mengadakan peringatan besar-besaran, karena banyak negara dihadapi 
masalah membengkaknya angka kelahiran. Jadi kali ini tidak ada peringatan "anak 
miliar" seperti pada tahun 1987 dan 1999. Berapa jumlah penduduk dunia saat ini 
tidak bisa dikatakan secara persis.

Kebanyakan negara tidak memiliki daftar penduduk yang rinci. Namun para pakar 
PBB memperkirakan jumlah penduduk bumi sekitar 7 miliar. Biro statistik Belanda 
menyatakan jumlah penduduk Belanda 16, 7 juta orang.


* PALESTINA RESMI ANGGOTA UNESCO

Presiden Mahmoud Abbas September lalu mengajukan permohonan menjadi anggota PBB 
untuk negaranya. Permohonan ini belum dikabulkan namun Palestina boleh berperan 
serta dalam berbagai program dan kegiatan organisasi PBB. Unesco yang 
berkedudukan di Paris adalah contoh pertama.

Amerika Serikat menyatakan langkah ini terlalu dini dan kontra produktif. 
Protes Amerika ini berkaitan dengan kedekatan Paman Sam dengan Israel. Duta 
besar Amerika di Unesco mengajak negara-negara lain untuk menentang keanggotaan 
israel di Unesco


* SUAKA ANAK DI BAWAH UMUR

Mauro, pemuda Anggola yang mengajukan permohonan tinggal di Belanda 
mengeluarkan pernyataan emosional. Permohonannnya ditolak pemerintah Belanda.

Hari Selasa besok masalah ini akan dibicarakan parlemen Belanda. Topik 
pembicaraan, masa depan pemohon suaka dibawah umur di Belanda.

Mauro akan hadir dalam manifestasi mendukung permohonan tinggalnya. "Saya akan 
selalu setia pada kepentngan Bellanda, ijinkan saya menetap disini," demikian 
Mauro, yang sudah 8 tahun berada di Belanda dan fasih berbahasa Belanda. Ia 
tiba di Belanda pada usia 10 tahun.


* BELANDA - BULGARIA

Kunjungan perdana menteri Belanda Marc Rutte ke Bulgaria ditunda pada saat 
terakhir.Alsaan resmi adalah kegiatan perdana menteri Belanda menanggulangi 
krisis ekonomi Eropa, namun antara Belanda dan Bulgaria terjadi perasaan kesal, 
karena Belanda menolak keanggotaan Bulgaria dalam negara-nagara Schengen. Di 
zona Schengen batas negara dihapus. Belanda menyatakan Bulgaria kurang 
memperhatikan pemberantasan korupsi yang akan menjalar lewat perbatasan negara 
yang dihapus penjagaannya.


* PENDATANG ASING BIKIN PUSING POLITIK BELANDA.

Mengapa anda masih anggota partai kristen demokrat CDA, itulah yang sering 
ditanya para kader partai politik Belanda ini, yang berpolitik bedasarkan agama 
Kristen. Partai ini kembali menjadi sorotan kritis publik  ketika menteri 
urusan migrasi Gerd Leers, anggota CDA, menolak ijin tinggal untuk seorang 
pencari suaka Anggola, yang ketika masuk Belanda masih berusia di bawah umur. 
Bagaimana mungkin partai yang menyandang nama Kristen bertindak begitu keras 
terhadap pendatang asing, sikap yang dianggap tidak sesuai dengan ajaran 
Kristen.

Ada sebabnya demikian Lisette de Jongh Swemer, seorang anggota CDA di koran 
Belanda Trouw. Pertama-tama partai kristen ini memiliki strategi politik. Kalau 
mereka  menolak keputusan ijin tinggal untuk pengungsi itu maka kabinet bisa 
jatuh. Dan CDA yang dalam jajak pendapat terus kehilangan dukungan pemilih akan 
berubah menjadi partai gurem. Selanjutnya, para kader partai kristen demokrat 
ini patuh pada penguasa dan tidak akan menjatuhkan seorang menteri separtainya.

Jadi susah sekali untuk mengubah citra partai kristen CDA, yang mencoba 
menerapkan ajaran agama namun berhadapan dengan kenyataan politik Belanda yang 
saat ini menekankan kebijakan untuk membatasi migrasi orang dari dunia ketiga. 
Tidak ada solusi sampai sekarang dan partai ini tetap terkatung-katung nasibnya.

Namun kadang-kadang dunia barat juga membutuhkan bantuan non barat, misalnya 
Cina. Harian Belanda de Volkskrant menyorot usaha Uni Eropa mencari suntikan 
dana Cina.untuk menanggulangi krisis ekonomi. Ini menandakan berubahnya tatanan 
dunia saat ini, bukannya Amerika Serikat yang diminta bantuannya namun Cina 
yang idperkirakan memiliki cadangan devisa sebesar 2300 miliar euro.

Dalam hal ini Cina memilki posisi kuat, mereka punya waktu unuk mengambil 
kebijakan, Eropa membutuhkan kredit dalam waktu singkat. Cina berniat berperan 
lebih besar dalam percaturan ekonomi dunia, terutama di IMF, Dana Moneter 
Internasional. Pengaruh Cina bisa semakin besar dengan ketergantungan Uni Eropa 
pada dana Beijing.

Padahal Uni Eropa lebih kaya katimbang Cina, demikian De Volkskrant. Masalahnya 
dunia politik Eropa enggan menutup tekor di beberapa negara Uni Eropa dengan 
menggunakan uang pajak warganya. Kebijakan tidak populer ini akan diprotes para 
pemilih di berbagai negara Eropa. Namun juga pembayar pajak Cina curiga 
terhadap kebijakan mengirim uang Cina ke Eropa yang lebih kaya. Hal ini mulai 
menjadi topik diskusi para bloger Cina di internet. Lebih baik  kalau Cina 
membeli obligasi negara-negara Barat yang bisa dipercaya seperti Jerman dan 
Belanda. Demikian disinyalir koran Belanda De Volkskrant.


---------------------------------------------------------------------
Radio Nederland Wereldomroep, Postbus 222, 1200 JG Hilversum
http://www.rnw.nl/id/bahasa-indonesia

Anda bisa berhenti berlangganan dengan mengirim email ke:
berita-sign...@listserv.rnw.nl

Keterangan lebih lanjut mengenai siaran radio kami dapat Anda
peroleh melalui
ran...@rnw.nl

Copyright Radio Nederland Wereldomroep. 
---------------------------------------------------------------------

Kirim email ke