Salam
Bagi anda yang tertarik silakan menghadirinya

Diskusi Ramadan
Perpustakaan Freedom
  

Seperti tahun-tahun sebelumnya dalam setiap bulan Ramadan, Perpustakaan Freedom 
menyelenggarakan diskusi yang referensinya berasal dari koleksi terbaru 
Perpustakaan Freedom baik berupa buku maupun jurnal. Kali ini, Perpustakaan 
Freedom menyelenggarakan diskusi dengan tema ”Pergulatan dan Gugatan terhadap 
Tuhan dan Agama.” Berikut jadwalnya:
 

Kamis, 20 September 2007 jam 18.00 – 21.30
Diskusi 3 buku Atheis yang menggugat bahwa Tuhan itu delusi dan tidak Akbar 
serta  agama hanyalah racun buat manusia:
1.God is not Great : How Religion Poisons Everything karya Christoper Hitchens
2.The God Delusion karya Richard Dawkins
3.Letter to a Christian Nation karya Sam Harris
Pembicara :
Goenawan Mohamad (Wartawan senior Majalah Tempo)
Rizal Mallarangeng (Direktur Eksekutif Freedom Institute)
Luthfi Assyaukanie (Koordinator Jaringan Islam Liberal)


Rabu, 26 September 2007 jam 18.00 – 21.30
Diskusi buku novel Snow karya Orhan Pamuk. Novel ini menceritakan tentang 
benturan identitas, keyakinan antara Islam dan Barat. Dengan setting sosio 
politik negara Turki yang sekuler dengan mayoritas Islam, dialog, perdebatan 
dan gugatan tentang tema Islam yang ditulis novel ini sangat menantang.
Pembicara:
Ayu Utami (Sastrawan, penulis novel Saman)
Ihsan Ali-Fauzi (Direktur Program Yayasan Paramadina)


Kamis, 4 Oktober 2007 jam 18.00 – 21.30
Diskusi buku The Islamist karya Ed Husain. Buku ini merupakan pergulatan si 
penulis dalam keterlibatannya dengan organisasi Islam fundamentalis di Inggris. 
Ia kemudian bertobat dan keluar dari organisasi tersebut.
Pembicara :
Anies Baswedan (Rektor Universitas Paramadina)
Hamid Basyaib (Direktur Program Freedom Institute)

Diskusi akan diawali dengan buka puasa bersama. Terbuka untuk umum dan tanpa 
dipungut biaya. Artikel dan buku yang akan didiskusikan bisa diperoleh di 
Perpustakaan Freedom. Untuk artikel akan diberikan gratis. 
Konfirmasi kehadiran Anda sebelumnya dengan menghubungi Wahyu atau Imie di 
021-31909226.

Untuk bahan-bahan diskusi bisa download dan klik di sini:

http://www.freedom-institute.org/id/index.php?page=index&id=296

       
---------------------------------
Be a better Heartthrob. Get better relationship answers from someone who knows.
Yahoo! Answers - Check it out. 

[Non-text portions of this message have been removed]

Kirim email ke