Dear Gemstone Lovers IAGI,
Terima kasih kepada Bapak Benny Wahju, senior mang Okim, yang lewat japri, 
menginformasikan tentang temuan batumulia Tanzanite terbesar di dunia. 
Ceritanya, Faustus Rutahindurwa, Sr.Geologist, dan Damien Masala, Mining 
Engineer, keduanya bekerja di TanzaniteOne Mineral Company di Tanzania 
menemukan batumulia Tanzanite berbentuk kristal tunggal seberat 3 kg yang 
memancarkan kilau kebiruan. Kristal tersebut kemudian diberi nama MAWENSI ( 
puncak tertinggi kedua di G.Kilimanjaro ).

Rekan-rekan Gemstone Lovers,
Batumulia Tanzanite adalah anggota termulia dari mineral Zoisite ( inget kan 
kisah mang Okim tentang mirah delima dari Tanzania yang dipotong ? ). Berbeda 
dengan anggota Zoisite lainnya, Tanzanite ini berbentuk kristal dan berwarna 
biru menyerupai safir ( warnanya akibat kandungan unsur Vanadium ). Kristalnya 
ortorombik, translusen sampai transparan, dan kekerasannya hanya 6,5 skala 
Mohs. Saking miripnya dengan safir sampai tak sedikit yang tertipu dan 
menganggapnya safir beneran. Dari data lama tentang harga-harga batumulia, 
tercatat harga Tanzanite bahan mentah kualitas faset sampai US 25 dollar per 
gram. Nah, walaupun tidak berbanding lurus, paling tidak harga Tanzanite yang 
ditemukan oleh rekan Faustus Rutahinduwa tersebut tak kurang dari US 75.000 
dollar. Lumayan juga ya, sekitar 700 jutaan rupiah.

Rekan-rekan Gemstone Lovers,
Mang Okim punya 2 potong mineral Zoisite yang berasosiasi dengan Ruby atau 
Mirah Delima. Beratnya masing-masing 4 kg dan 12 kg. Kualitasnya sama dengan 
yang mang Okim kisahkan tempo hari ( yang membuat rekan mang Okim, Pak Gunawan, 
rugi besar ). Kualitas Mirah Delimanya kelas daging, ada juga yang semi 
kristal. Di perdagangan disebut Mirah Tanzanite atau Mirah Daging. Mang Okim 
juga punya cincin dan liontin berwarna merah putih jenis Mirah Tanzanite. Yang 
terakhir ini mang Okim beli di Pasar Kayun Surabaya lebih 10 tahun yang lalu. 
Di bulan Agustus, mang Okim suka pakai cincin merah putih ini sekedar  
mengingatkan diri mang Okim untuk tidak melupakan negeri Indonesia yang kita 
cintai ini dan sekaligus merejuvinasi rasa nasionalisme dan patriotisme yang 
sering tererosi. Bagi rekan-rekan Gemstone Lovers yang berkesempatan ke 
Bandung, mampirlah ke Serambi Batumulia mang Okim di Jalan Pajajaran 128 / 145, 
nanti mang Okim lihatin yang namanya Zoisite dan Mirah Tanzanite.

Rekan-rekan Gemstone Lovers,
Sekian dulu ya cerita mang Okim. Saat ini sudah pukul 10 malam. Mang Okim masih 
harus nyiapin bahan presentasi besok pagi di Kementerian RISTEK di Jakarta. 
Ceritanya, dalam rangka memperingati Hari Kebangkitan Teknologi Nasional ke 10, 
mang Okim diundang bicara tentang :" Pemberdayaan Sumber Daya Batumulia, 
Aplikasi dan Aspek Komersialnya". Karena kesibukan macam-macam, mang Okim mohon 
maaf belum bisa menjawab pertanyaan beberapa rekan. Insyaallah mang Okim tidak 
lupa, hanya tertunda saja. Salam batumulia, mang Okim.

----- Original Message ----- 
  From: B.N. Wahju 
  To: [EMAIL PROTECTED] 
  Sent: Tuesday, August 09, 2005 2:20 PM
  Subject: World's largest gem found in Tanzania


  Fyi
   
   
  Salam
  B.N. Wahju

Kirim email ke