Kalau kita analisis tectonic setting-nya, gempa Pakistan ini menunjukkan bahwa 
gempa bisa terjadi sekaligus pada saat yang sama di tepi lempeng aktif dan 
pasif. 
 
Episentrum gempa Pakistan itu persis duduk di suatu belokan Pegunungan Himalaya 
di utara India yang mengarah BBL-TTenggara membelok tajam atau berhenti, ke 
selatan, dan kemudian menyambung ke Pegunungan Zagros di Iran. Titik episentrum 
di Kashmir itu persis di suatu orocline (belokan regional pegunungan) yang 
terkenal sebagai Punjab orocline. Dalam geotektonik, orocline mencerminkan 
suatu pivot point atau syntaxis.
 
Dalam gerakannya membentur Eurasia mengangkat Tibet dan membentuk Himalaya, 
India membentuk dua orocline di barat dan timurnya. Di barat, belokan itu 
disebut Punjab orocline, di timur disebut Bengal orocline atau suka disebut 
juga Assam pivot/syntaxis. 
 
Punjab Orocline kemudian jadi tempat transform fault besar yang keluar dari 
sistem mid-oceanic ridge Indian Ocean di sektor Carlsberg di BD India. Sesar2 
transform biasa mengoyak-koyak MOR dan sebuah transform besar keluar terlalu 
jauh dari sistem MOR Carlsberg dan masuk ke wilayah tepi barat lempeng India, 
disebut sebagai Owen Fracture. Owen Fracture ini seolah2 menggeser Pegunungan 
Himalaya di utara India dan Pegunungan Zagros di Iran menjadi sistem transform 
sinistral yang besar.
 
Di titik Kashmir inilah orocline Punjab bertempat yang kemudian disobek oleh 
retakan besar Owen Fracture. Carlsberg Ridge masih aktif membuka, alias Owen 
Fracture masih aktif meretakkan sektor kerak Bumi di antara Lempeng India dan 
Lempeng Arabia. Kemudian, Owen Fracture ini menerus ke barat daya masuk ke 
Lempeng Somalia di timur Afrika dan bersatu dengan East African Rift system, 
Lembah retakan terbesar dan paling aktif di kerak Bumi saat ini.
 
Dengan kata lain, setting tepi aktif adalah collision India dengan Tibet 
Plateau, setting tepi pasif adalah pembukaan MOR di sektor Carlsberg. Bisa 
dibayangkan, kulminasi gaya pelepasan energi gempa di wilayah ini.
 
Di utara Indonesia, kita punya pasangan Punjab orocline, Assam syntaxis - di 
wilayah barat Myanmar. Ini juga punya akumulasi gaya gempa akibat collision 
India ke Eurasia. Hanya, titik pivot ini tak diretakkan transform fault ala 
Owen Fracture. Lurus di selatannya adalah Ninetyeast Ridge, tetapi ini mungkin 
bukan transform fault yang semekanisme dengan Owen Fracture. Maka, gempa ikutan 
yang dirasakan di Sumatra kemarin itu mestinya bukan propagasi gaya dari 
Kashmir epicentrum, tetapi lebih dibangkitkan gangguan kesetimbangan penyusupan 
lempeng Hindia secara keseluruhan akibat hentakan di wilayah Pakistan. 
Propagasi gaya ke tenggara dari Kashmir ke Indonesia harus melalui suatu buffer 
plate India yang masif yang akan melemahkan energi.
 
salam,
awang

Rovicky Dwi Putrohari <[EMAIL PROTECTED]> wrote:
Gempa dengan kekuatan 7.5 SR ini hingga Minggu siang 9 Oct 05 tercatat
lebih dari 25 getaran susulan dengan kekuatan diatas 5.0SR
Segment Sumatra Utara juga bergetar dua kemarin.
5.6 SR 2005/10/08 04:30:45 Depth: 30.0 NORTHERN SUMATRA, INDONESIA
4.9 SR 2005/10/07 16:25:13 Depth 40.5 SIMEULUE, INDONESIA

RDP
============================
2005-10-09 16:30:15
Gempa Pakistan, India & Afghanistan Bantuan RI Dikirimkan Selasa

Nurvita Indarini - detikNews
Jakarta - Pemerintah Indonesia menjanjikan mengirim bantuan
kemanusiaan berupa rumah sakit lapangan dan tenaga medis ke Pakistan
yang dilanda gempa bumi. Rencananya bantuan itu bisa dikirimkan pada
Selasa 11 Oktober mendatang.

"Dalam waktu 1-2 hari ini kita akan memberikan bantuan kepada
Pakistan. Kemungkinan Selasa sudah mulai dilakukan," kata Wakil
Presiden Jusuf Kalla kepada wartawan usai menghadiri Gelar Batik
Nusantara 2005 di Jakarta Convention Centre (JCC), Jakarta, Minggu
(9/10/2005).

Menurut Jusuf Kalla, bantuan dari pemerintah Indonesia tersebut
nantinya pelaksanaannya dikoordinir oleh Menko Polhukam dan Panglima
TNI. Bantuan tersebut akan dikirim dengan menggunakan pesawat
Hercules.

Pemerintah Indonesia, kata Jusuf Kalla, melalui Departemen Luar Negeri
(Deplu) sudah menyampaikan pernyataan bela sungkawa dan duka cita
kepada pemerintah dan rakyat Pakistan yang sedang dilanda kesulitan
akibat gempa bumi.

Seperti diketahui, gempa berkekuatan 7,6 skala Richter terjadi Sabtu
(8/10/2005) pukul 10.50 WIB kemarin. Gempa berpusat di dekat garis
yang memisahkan Kashmir wilayah India dari Kashmir wilayah Pakistan
atau sekitar 95 km Timur Laut Islamabad. Informasi terkini, gempa itu
merenggut sedikitnya 18.000 jiwa, dan 41.000 lainnya luka-luka.(san)
--
Education can't stop natural disasters from occurring,
but it can help people prepare for the possibilities ---

---------------------------------------------------------------------
To unsubscribe, send email to: iagi-net-unsubscribe[at]iagi.or.id
To subscribe, send email to: iagi-net-subscribe[at]iagi.or.id
Visit IAGI Website: http://iagi.or.id
IAGI-net Archive 1: http://www.mail-archive.com/iagi-net%40iagi.or.id/
IAGI-net Archive 2: http://groups.yahoo.com/group/iagi
Komisi Sedimentologi (FOSI) : Ratna Asharina 
(Ratna.Asharina[at]santos.com)-http://fosi.iagi.or.id
Komisi SDM/Pendidikan : Edy Sunardi(sunardi[at]melsa.net.id)
Komisi Karst : Hanang Samodra(hanang[at]grdc.dpe.go.id)
Komisi Sertifikasi : M. Suryowibowo(soeryo[at]bp.com)
Komisi OTODA : Ridwan Djamaluddin(ridwan[at]bppt.go.id atau [EMAIL PROTECTED]), 
Arif Zardi Dahlius(zardi[at]bdg.centrin.net.id)
Komisi Database Geologi : Aria A. Mulhadiono(anugraha[at]centrin.net.id)
---------------------------------------------------------------------


                
---------------------------------
 Yahoo! Music Unlimited - Access over 1 million songs. Try it free.

Kirim email ke