Terimakasih Pak Taufik, atas usulannya, dimana nama saya juga dsebutkan, yang 
merupakan suatu kehormatan bagi saya.
 
Mengingat saya tidak berada di Indonesia pada saat ini, saya belum tau, apakah 
saya bisa memenuhinya walaupun tentu saja saya juga berkeinginan untuk berbuat 
sesuatu hal positif yang berarti bagi bangsa dan negara Indonesia, di akhir 
karir saya di dunia Migas.  Insha Allah, semoga Allah memberikan jalan itu 
kepada saya dan kepada kita semua.  Amin.
 
Wassalam,
Harry Kusna

From: "taufik.ma...@gmail.com" <taufik.ma...@gmail.com>
>To: iagi-net@iagi.or.id 
>Sent: Thursday, April 19, 2012 8:55 AM
>Subject: Re: [iagi-net-l] Data Data Data !!!
>
>
>Para profesional yang peduli tentang data,
>
>
>Setahu saya, IPA sudah punya Divisi Data Management dan bisa dilihat dari 
>website-nya. Bisa kita lihat sistem dan pelayanannya serta minta penjelasan 
>dari stafnya yang mengelolanya bila diperlukan.
>
>
>Namun IAGI dan juga bersama HAGI, bisa menjadi pelopor dan "menjembatani" 
>masalah pengelolaan data serta bila perlu membuat "divisi / forum" serupa, 
>seperti FOSI, dengan melibatkan seluruh pihak terkait dari MIGAS, BPMIGAS, 
>PUSDATIN (PND), KKKS dll.
>
>
>Beberapa nara sumber yang peduli masalah Data seperti Pak Andang Bachtiar 
>(yang memulai isu tentang data), Pak Harry Kusna, Ibu Nuning, Ibu Parvita, Pak 
>Ruskamto Soeripto dan Pak Agung P. Widodo serta yang lainnya, sebaiknya hadir 
>dan duduk bersama memberikan masukannya tentang pengelolaan data (data 
>manajemen) yang diharapkan oleh semua pihak.
>
>
>Bila tidak, isu tentang data akan mengalir terus tanpa ada solusi yang jelas. 
>Kita harapkan ada "titik cerah" tentang data yang merupakan faktor penting 
>(dasar / fundamental) dari new venture, eksplorasi sampai produksi, khususnya 
>pada bisnis migas di Indonesia.
>
>
>Demikian sekedar urun rembug pagi dari saya dan mohon maaf bila ada yang 
>khilaf.
>
>
>Salam IAGI
>
>
>
>TAM
>NPA # 3005
>
>
>Powered by Telkomsel BlackBerry®
>From: "Ruskamto Soeripto" <rsoeri...@yahoo.com> 
>Date: Thu, 19 Apr 2012 08:25:25 +0700
>To: <iagi-net@iagi.or.id>
>ReplyTo: <iagi-net@iagi.or.id> 
>Subject: RE: [iagi-net-l] Data Data Data !!!
>
>
>Saya kira yang sering menjadi problem di negeri ini adalah: Aturan Normatif 
>Umum sampai undang-undang sudah dibuat, namun Petujuk Pelaksanaannya ???  
>belum ada, atau bahkan dibiarkan menjadi abu-abu... sehingga setelah beberapa 
>lama baru ketahuan tidak jalan.
>IAGI dan HAGI atau IPA bisa berperan membuat PROTOKOL penyerahan data ke 
>PUSDATIN dan juga pertukaran data dll. 
>Bisa menjembatani kalau ada keberatan dari KPS pemegang data (alasan cost atau 
>resources).  
>Pengembalian data seharusnya tidak hanya dilihat dari sisi obligation dari KPS 
>tapi dijanjikan iming-iming trade-in dengan equivalent data di sekitarnya atau 
>dari tempat lain... Just a thought.
>RUS 1061
>  
>From:Parvita Siregar [mailto:parvita.sire...@salamander-energy.com] 
>Sent: 19 April 2012 7:25
>To: iagi-net@iagi.or.id
>Subject: RE: [iagi-net-l] Data Data Data !!!
> 
>Masa’ sih.  Saya punya data2 dari salah satu oil company yang cukup lumayan 
>besar yang operate block kita dulu yang datanya pada disunatin.  Ngga ada 
>checkshot, ngga ada survey, yang ada sidetracknya ngga dikasih, malah bagian 8 
>½” inchnya ngga ada, bandel2 kok Mas Vick…ini kembali seperti Cak Noor 
>katakan:  seperti di Bank, kalau terima data dicheck dulu, hitung dulu, diluar 
>Bank tidak ditanggung…kita berharap banyak pada penguasa nih (i.e. Migas dan 
>BPMIGAS).
> 
>From:Rovicky Dwi Putrohari [mailto:rovi...@gmail.com] 
>Sent: Wednesday, April 18, 2012 5:19 PM
>To: iagi-net@iagi.or.id
>Subject: Re: [iagi-net-l] Data Data Data !!!
> 
>2012/4/18 rakhmadi avianto <rakhmadi.avia...@gmail.com>
>Yg jelas KPS sekelas Chevron, CPI, Vico, Mobil, ExxonMobil dll ngga mungkin 
>melakukan penyunatan data
>Kalau aku duga masalahnya ada di PND, banyak data yg tidak tersimpan dengan 
>baik, Navigasi dan Koordinat sumur bisa tidak benar gimana ini.
> 
>
>

Kirim email ke