Yth. pak Prianda,

Di bawah IAGI, ada FGMI, Forum Geosaintis Muda Indonesia, yang baru
dibentuk tahun ini (April 2012) dan tujuannya adalah untuk kaderisasi yang
Bapak maksudkan.

Salam,
Syaiful

2012/8/9 Prianda Raspati <prianda_rasp...@yahoo.com>

> Salam,
> Mohon maaf sebelumnya karena saya tidak tahu persis struktur organisasi
> IAGI seperti apa, tapi kalo boleh urun rembuk, menurut hemat saya harus ada
> satu bidang / bagian didalam kepengurusan IAGI yang concern terhadap
> kaderisasi internal IAGI itu sendiri. Mudah2an nantinya bisa melahirkan
> kader2 pemimpin seperti yang diinginkan.
>
> Wassalam
> prianda -2704
>
>   ------------------------------
> *From:* Rovicky Dwi Putrohari <rovi...@gmail.com>
> *To:* iagi-net@iagi.or.id
> *Sent:* Thursday, 9 August 2012, 9:43
> *Subject:* [iagi-net-l] REGENERASI IAGI -->[was: Calon Wali Kota Terbaik
> Dunia]
>
> 2012/8/7 Nataniel Mangiwa <nataniel.mang...@gmail.com>
>
> kalo geologist mengidolakan jokowi. nah apa ada orang seperti jokowi
> ini di iagi, biar iagi juga dipimpin dgn yg mirip2 'jokowi'.
>
> no offense ke pemimpin iagi loh..cuma mencoba menganalogikan antar
> pemimpin. karena jokowi ini katanya mau dengar suara rakyat bukan
> suara orang hebat, suara orang kaya, suara orang punya posisi, suara
> orang pejabat, suara pejabat teras, suara General Manager, dll..tapi
> benar2 suara rakyat.
>
>
> Pertanyaan Nathan sangat valid untuk dibawa ke ranah diskusi internal IAGI
> ketimbang diskusi politik praktis.
>
> Salah satu yang saya perhatikan dari IAGI sejak saya aktif di IAGI adalah
> sulitnya IAGI mencari generasi-generasi militan dan bermental
> organisastoris di kalangan anggota IAGI. Tentusaja ini bukan hanya masalah
> yang dihadapi IAGI, namun juga organisasi profesi lain di Indonesia.
> Sehingga bisa kita runut dua penyebab internal dan eksternal. Faktor
> eksternal yang mempengaruhi langka dan sulitnya mencari generasi muda
> sangat mungkin dipengaruhi pergerakan mahasiswa sebelumnya.
>
> Pada tahun 1978 - 1979 Kegiatan kampus (kemahasiswaan) sedang direformasi
> kuat oleh penguasa saat itu dengan puncaknya diberlakukan NKK-BKK.
> Kebijakan NKK dilaksanakan berdasarkan SK No.0156/U/1978 sesaat setelah Dooed
> Yusuf<http://id.wikipedia.org/w/index.php?title=Dooed_Yusuf&action=edit&redlink=1>dilantik
>  tahun
> 1979 <http://id.wikipedia.org/wiki/1979>. Project pelumpuhan organisasi
> kemahasiswaan NKK-BKK sendiri salah satunya dilarangnya Dewan Mahasiswa
> (Dema).
> Memasuki awal tahun 1990-an, di bawah Mendikbud Fuad Hasan kebijakan
> NKK/BKK dicabut dan sebagai gantinya keluar Pedoman Umum Organisasi
> Kemahasiswaan (PUOK).
> Dampaknya mungkin terlihat pada mahasiswa yang kuliah di era 79-90, (ya
> era saya kuliah), dimana saat ini relatif sedikit yg tertarik dalam
> kegiatan organisasi mapun politik. Era ini juga banyak mahasiswa yang
> justru menikmati kejayaan Indonesia. Mungkin menjadikan generasi saya ini
> sedikit yg berkiprah didalam kegiatan organisasi.
>
> Gerakan 1998 menuntut reformasi <http://id.wikipedia.org/wiki/Reformasi>dan 
> dihapuskannya "KKN" (korupsi, kolusi dan nepotisme) pada
> 1997-1998, lewat pendudukan gedung 
> DPR/MPR<http://id.wikipedia.org/wiki/Pendudukan_gedung_DPR/MPR>oleh ribuan 
> mahasiswa, Nah
> Mahasiswa yang kuliah mulai tahun 98 ini tentunya mahasiswa reformasi.
> Tidak mengalami hal-hal heroisme sebelumnya tetapi memiliki kesadaran hak
> individual dan keberanian berbicara lebih dari generasi sebelumnya.
>
> Kalau dirunut, maka memang mencari pemimpin yang disinggung Nathan diatas
> menjadi tidak mudah. Generasi saya barangkali sudah terlalu tua untuk
> memimpin organisasi setingkat IAGI, namun generasi penerusnya belum banyak
> yang muncul. Sehingga hal ini memicu terbentuknya FGMI (Forum Geosaintis
> Muda Indonesia) yg sudah lahir, dan akan dikukuhkan disaat PIT IAGI di
> Jogja nanti.
>
> Semoga saja wadah FGMI ini mampu membina dalam mengkader
> organisator-organisator IAGI dalam memajukan IAGI. Perubahan IAGI sedang
> berlangsung saat ini. dan kita semua tahu *"Perubahan tidak selalu
> mengarah ke lebih baik, tetapi untuk menjadi lebih baik kita harus melalui
> perubahan".*
>
> Salam sukses !
>
> Rovicky Dwi Putrohari
>
>
>


-- 
Mohammad Syaiful - Explorationist, Consultant Geologist
Mobile: 62-812-9372808
Emails:
msyai...@etti.co.id (business)
mohammadsyai...@gmail.com

President Director of
Exploration Think Tank Indonesia (ETTI)

Kirim email ke