Wa 'alaikumsalam Wr. Wb.

Mbak Ovie,
Saya dan istri tidak memiliki kiat khusus dalam mendidik dan 
membesarkan kedua putri kami. Semula istri saya juga bekerja, bahkan 
saat tiba di rumah kembali bisa lebih malam dibandingkan dengan saya, 
karena saat itu sarana transportasi dari kantornya termasuk sulit dan 
jarang diperoleh, sehingga harus ikut teman sekantor dan memutar cukup 
jauh.

Sejak kelahiran anak pertama hingga dia bisa duduk sendiri, kami 
sering membiarkannya bermain di dekat kami melakukan sholat, dan sejak 
sekolah dan bersedia untuk belajar membaca, dan kebetulan saya pribadi 
juga ingin kembali belajar membaca Al Qur'an, saat itulah kami 
mengundang guru ngaji ke rumah, dan kami bersama-sama belajar Iqra' 
dari awal, seolah berlomba antara ayah dan anak. Anak kedua masih 
kecil kami biarkan untuk melihat dan akhirnya punya keinginan sendiri 
untuk mengikutinya.

Alhamdulullah kedua anak kami suka membaca, dan gembira saat kami 
belikan buku-buku bacaan tentang sholat, kisah nabi dan rosul, kisah-
kisah Islami, dll. Namun kami juga membelikan mereka juga bacaan umum 
lainnya seperti komik doraemon, sincan sampai saat ini mereka juga 
gemar membaca novel.
Kegemaran membaca ini kami manfaatkan untuk memberikan masukan mana 
yang baik dan mana yang buruk, termasuk apa azab yang akan diterima 
jika melalaikan sholat.

Saya juga bersyukur, meskipun anak kami berlangganan majalah Gadis, 
tetapi mereka bisa memilih pakaian mana yang pantas mereka tiru dan 
kenakan. Mereka malu dan tidak senang dengan mode ABG saat ini yang 
memakai celana ketat dengan ikat pinggan berada di bawah pusar serta 
kaos ketat sehingga menampakkan pinggul dan pusarnya. Mereka selalu 
memilih sendiri pakaian yang nebutuo rapat tubuhnya, jika rok 
seragamnya sudah menyinggung lutut, mereka merasa kependekan sehingga 
kami akan menggantinya dengan yang lebih panjang.

Saat ini istriku sudah tidak bekerja lagi, namun tetap saja kami perlu 
mengingatkan anak-anak untuk bisa menjalankan sholat tepat waktu, 
maklum acara televisi saat ini bisa menggaggu dan membuat orang 
menunda melakukan sholat hanya karena tidak ingin ketinggalan tontonan 
cerita atau gosip.

Kami memiliki kunci utama yaitu kepercayaan. Berilah kepercayaan 
kepada pasangan hidup maupun anak-anak yang dititipkan Allah kepada 
kita. Juga berilah kepercayaan kepada mereka yang telah membantu kita 
mengasuh anak, membersihkan rumah, memasak, mencuci, dll. Saat ini 
yang membantu kami di rumah kebetulan seorang yatim piatu, meskipun 
memiliki orangtua angkat, namun kami juga minta dijadikan orangtua 
angkat, sehingga anak-anak kami juga tidak boleh menganggap pembantu 
adalah orang lain, tetapi saudara atau kakak palin tua.

Saya yakin dengan cara memberikan contoh yang baik seperti yang 
dilakukan oleh mbak Ovie, dan menceriterakan kepada anak, maka si anak 
akan berkembang sendiri sesuai harapan kita. Insya Allah.

Wassalamu 'alaikum Wr. Wb.
Iman Nurachmat


--- In idakrisnashow@yahoogroups.com, "OVie" <[EMAIL PROTECTED]> 
wrote:
> Ass.. pak nurachmat...
> 
> aku jdi malu hati lg, kejadian kecil yg aku alami ini akan bapak 
> ceritakan untuk kel. Alhamdulillah, bila ini menjadi renungan yg 
> berharga untuk bapak dan kel.
> 
> Oya pak, aku jg jadi iri dg bapak dan kel. yg memiliki anak yg rajin 
> ibadah. Anakku masih kecil baru berumur 16 bln, aku ingin sekali 
> putriku spt putri bapak yg shaleh, amin. Sebenarnya putriku jg 2, tp 
> yg pertama wafat saat 2 hari setelah dilahirkan, kalau msh ada saat 
> ini berusia 3,5 tahun. Kalau boleh berbagi, bagaimana kiat bapak 
> mendidik putri2 bapak???





------------------------ Yahoo! Groups Sponsor --------------------~--> 
<font face=arial size=-1><a 
href="http://us.ard.yahoo.com/SIG=12h3qvbni/M=362335.6886444.7839734.2575449/D=groups/S=1705034722:TM/Y=YAHOO/EXP=1125026042/A=2894362/R=0/SIG=138c78jl6/*http://www.networkforgood.org/topics/arts_culture/?source=YAHOO&cmpgn=GRP&RTP=http://groups.yahoo.com/";>What
 would our lives be like without music, dance, and theater?Donate or volunteer 
in the arts today at Network for Good</a>.</font>
--------------------------------------------------------------------~-> 

=================================================================
"Morning greetings doesn't only mean saying 'Good Morning'.
It has silent message saying that I remember you when I wake up.
Wish you have a Great Day!" -- Ida & Krisna

Jangan lupa untuk selalu menyimak Ida Krisna Show di 99.1 DeltaFM
Senin - Jumat, pukul 06.00 - 10.00 WIB
SMS di 0818-333582
=================================================================
 
Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:
    http://groups.yahoo.com/group/idakrisnashow/

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
    [EMAIL PROTECTED]

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:
    http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Kirim email ke