<*>[Attachment(s) from mang kabayan included below]

Dear All,
Di hari jum'at yg berbahagia ini sambil naek beus Mamang berfikir setelah 
sekian lama bertapa di berbagai kampus yg cukup disegani di Indonesia dan 
berinteraksi dengan Bule lebih dari 5 tahun waktu masantren masih jadi kuli 
hehehe. 

Mamang kemudian bertanya Apakah Baduy itu Terbelakang atau justru sebaliknya 
MAJU? Kenapa muncul pertanyaan itu karena Indonesia sudah mengalami berbagai 
dinamika, begitu juga Amrik Detroit aja Bangkruuuut, sebelumnya Properti Bubble 
yg sudah bikin bangkrut Amrik, dlsb. Nah ini mah iseng-2 aja berfikir gitu 
bagaimana kalau tiba dunia ini katakanlah kena musibah lah bencana dahsyat... 
Tiba-2 Migas Hilang aja, Duit Langka udah ngak muter soalnya masing-2 kelilit 
utang... Air susah jadinya yang tinggal di kota-2 besar justru yang kena duluan 
parah kan? Mereka kesilitan mencari kebutuhan pokok yaitu pangan dan air. Air 
kan dari PAM atau dari sumur bor harus disedot pake listrik jadi kalau itu 
semua terjadi Kota-2 Besar pasti LUMPUH kan? Ngak usah sampe sebulan lah 10 
hari aja ngak ada air bersih n' makanan gimana tuh nasibnya orang kota? 

Nah coba bandingkan sama Baduy / Kampung Kabuyutan seperti Kanekes Banten, 
Kampung Naga Tasik, dan Cipaku Sumedang mau dunia krismon, mau BBM selangit, 
mau listrik mati juga ngak ngaruh mereka masih bisa hidup bahagia. Mereka Self 
Sustained bisa bertahan hidup dengan kondisi terburuk dunia ini krisis 
misalnya. Untuk makan mereka punya sawah dan kebun, untuk minum mereka punya 
mata air bersih, untuk energi mereka punya tungku/ hawu untuk memasak bahan 
bakarnya ranting-2 kayu n' bambu. Ingaat mereka tidak boleh menebang pohon 
sembarangan lho!! Apalagi di hutan keramat bisa kwalat hehehe. Untuk protein 
mereka punya sungai yg banyak ikannya, atau kolam, atau hewan ternak :). 

Makanya di Kampung Kabuyutan mah paling aman sejagat raya, ngak ada yang berani 
mencuri, ngak ada yang berani bohong, menipu, dlsb. Dan terutama di Baduy 
sangaaaat HARAM hukumnya menjual Gabah!! Kalau pun terpaksa bisa ditukar dengan 
nilai yang fair dan sepadan. Misal Gabah ditukar sayuran dlsb. 

Nah kalau memperhatikan kondisi tersebut bukankah mereka itu bisa terbilang 
MAJU? Secara Tatanan Socio-Cultural-Spiritual mereka ADVANCE dimana keberadaan 
"UANG" bukan menjadi suatu Masalah hehehe. Tanpa BB ataupun IPAD n' IPHONe 
ataupun Telpon n' SMS mereka baik-2 sajaaah tidak GALAU xixixi. Mereka hidup 
tentram dan damai :). 

Nah yang Mamang bingung kok Pemerintah ini justru mengusik tatanan-2 kehidupan 
yang begitu Indahnya yang seharusnya kita tiru n' pelajari :). Mungkin PLATO 
itu menjelaskan Atlantis yang Beradab itu bukan yang banyak Emas Permata dan 
Berlian tapi justru PLATO melihat Kabuyutan Sunda yang Self Sustained yang 
Beyond Peradaban Manusia, sudah benar-2 Peradaban Maju dan Tinggi!! Kalender 
pun mereka punya musim tanam, musim panen, dlsb mereka sudah bisa menghitung 
sendiri tanpa perlu penyuluhan dari pemerintah. Leuit mereka penuuuh terus ngak 
pernah kekurangan dan kelaparan? Bukankah itu sejujurnya manusia yang paling 
Beradab di Jagat Raya ini?

Pemerintah malah mau mengusik Baduy Banten dengan mulainya Eksplorasi Lundin 
Petroleum, Kabuyutan Cipaku Sumedang malah mau direndem Lumpur? Jadi kalau 
dibilang bodoh mungkin tersinggung katakanlah Aneeeeeh saja!! It doesn't make 
any sense euy. 

Hari ini dan kemarin di Koran Muncul Berita di Mexico Acapulco Banjir n' Badai 
Korban Jiwa katanya 80 orang meninggal terus puluhan ribu orang mengungsi, 
inalillahi waina ilaihi rojiun. Bayangkan Cipaku baru mau rencana ditenggelamin 
eeeh malah belahan dunia lain yg kena bencana duluan. Makanya kasepuhan mah 
adem ayem wae, rek direndem sok weh da ngak akan pindah... Kabuyutan Cipaku 
Diganggu Balai Sadunya ceunah (Kabuyutan Cipaku Diganggu Bencana Sedunia). Dulu 
juga tahun 2004 surat penolakan Warga FKRJ (Forum Komunikasi Rakyat Jatigede) 
dan DPKLTS (Dewan Pemerhati Kehutanan Lingkungan Tatar Sunda) yang 
ditandatangani Mang Ihin sekitar April dan Oktober 2004 dan tidak digubris 
pemerintah eeeeeh tidak lama 26 Desember 2004 Tsunami Aceh, inalillahi wa ina 
ilaihi rojiun. Bencana terbesar di muka bumi terjadi. Yang terungkap apa 
ternyata Tsunami itu terjadi karena benturan dua paparan benua yaitu Burma dan 
Austronesia lalu disana Muncul ke permukaaan PAPARAN SUNDA. Subhanalloh bukan?

Jadi mangga memang perlu di test juga siapapun lah mau SBY atau Menteri PU 
Djokir berani menggelamkan Kabuyutan Cipaku, Balai Sadunya. Sekarang Gunung 
Sinabung di Sumatera Utara coba cek para ahli geologi itu masuk susunan Busur 
Gunung Aktif Sunda ngak? Gunung Guntur masih Waspada kah?

Kalau Suharto kan udah ngetest hehehe 1993 ngeluarin Kepres Jatigede langsung 
gub bye 1998 ditumbangkan dan dipermalukan rakyat padahal dia punya rencana mau 
jadi PANDITO hehehe. Dani Setiawan melanggar Perda Jabar tentang Perlindungan 
Seni Budaya yg dibuat Gubernur Nuriana malah ditangkap KPK dan kalah Pilgub, 
masa Incumbent didukung Partey Kuat Kalah yang menang malah yang tidak 
diperhitungkan hehehe. Masih perlu bukti kalimat "Kabuyutan Cipaku Diganggu 
Balai Sadunya"?  

Sekarang udah ada rencana pengunduran penggenangan menjadi Juni 2014, Balai ini 
ngak akan berhenti sampai Pemerintah Mengumumkan Penghentian Penenggelaman 
Kabuyutan Cipaku. 

Mengutip tulisan Kang Usep Romli di PR hari ini, "Janganlah Kalian Membuat 
Kerusakan di Muka Bumi ini, karena Alloh SWT tidak suka manusia yang suka 
membuat kerusakan!!! (QS Al Qashas 77). Ya Adzab hukumnya bagi manusia yang 
membuat kerusakan di muka bumi ini.

Kenapa Kabuyutan Kanekes, Cipaku Sumedang, Kampung Naga tetap exist dari 
berbagai Zaman dari Pra Sejarah - Sejarah - Modern ya karena mereka tidak 
pernah membuat kerusakan di muka bumi. Oleh karenanya mereka dijaga dan 
dilindungi oleh Alloh SWT. Karena itulah Eyang Haji berkata "Cipaku Diganggu 
Balai Sadunya", Lha wong orang ngak berbuat dosa dan salah malah kampungnya mau 
ditenggelamkan, padahal menurut mereka yg akan menenggelamkan ini anak-2 n' 
cucu n' cicit mereka karena mereka berfikir semua manusia berasal dari Cipaku. 
Jadi mereka bilang ini ANAK DURHAKA!! 

Wallohualam bishawab

nuhuuuuns,
mang asep kabayan
www.cipaku.org

<*>Attachment(s) from mang kabayan:

<*> 3 of 3 Photo(s) 
http://groups.yahoo.com/group/kisunda/attachments/folder/1915967941/item/list 
  <*> amanat buyut.jpg
  <*> IMG-20130920-12939.jpg
  <*> IMG-20130920-12937.jpg

------------------------------------

Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:
    http://groups.yahoo.com/group/kisunda/

<*> Your email settings:
    Individual Email | Traditional

<*> To change settings online go to:
    http://groups.yahoo.com/group/kisunda/join
    (Yahoo! ID required)

<*> To change settings via email:
    kisunda-dig...@yahoogroups.com 
    kisunda-fullfeatu...@yahoogroups.com

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
    kisunda-unsubscr...@yahoogroups.com

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:
    http://info.yahoo.com/legal/us/yahoo/utos/terms/

Kirim email ke