Wed, Mar 11
Kita jangan kecewa dan patah semangat, bila 
doa-2 kita belum dijawab Tuhan, tetapi hendaknya
kita sabar dan bertekun terus dalam iman, dimana
doa-2 kita akan dikabulkan, kapan ? Tunggu saja (FRA)
 
Kerendahan hati dan penyerahan kepada Allah 
akan memberikan jalan dan penyelesaian bagi 
pergulatan hidup karena dalam kerendahan hati ada
PEMBIARAN diri agar Allah yang bekerja. (BRP)

Tues, Mar 10

Iman yang dalam memampukan hidup memperoleh
kebijaksanaan, maka peliharalah iman akan Allah 
dalam situasi apapun karena iman adalah kekayaan
paling berharga dalam hidup ini. (BRP)

Tuhan akan mengampuni semua dosa kita bila kita
datang, menyesali dan bertobat sungguh-2, sekalipun
dosa kita merah seperti kirmizi, akan Tuhan ubah 
menjadi putih seperti salju (FRA)

Mon, Mar 9

Sobat, ingatlah bahwa dimanapun engkau berada,
Allah akan memeliharamu. Jadi jangan berpegang
pada apapun, kecuali pada Allah yang adalah
sumber kehidupan dan cinta (BRP)

Kita harus percaya akan kuasa kasih Allah yang kita
terima dan membiarkan diri kita dituntun oleh tanganNya
karena Dia ingin supaya kita selalu bersamaNya dalam 
hidup ini (FRA)

Sun, Mar 8

Kuatkan hati dan jangan menyerah dalam setiap pergulatan
hidup karena badai pasti berlalu dan samudra kehidupan
akan tenang sehingga kapal dapat berlayar dengan 
penuh kelancaran (BRP)

Kita sangat membutuhkan kehadiran Tuhan dalam hidup ini.
Dia sangat peduli dan sangat mengasihi kita, Dia tahu
kebutuhan kita dan tidak pernah meninggalkan kita berjalan
sendirian (FRA)

Sat, March 7, 2009

Alkitab menawarkan banyak hal untuk menyelesaikan
masalah dan membentuk diri kita menjadi pribadi
istimewa yang mendekati kesempurnaan, seperti Allah
sendiri, namun banyak orang tidak mau menangkap
pesan ini. Buka, baca, pahami dan jalankan apa yang 
ada di dalam Alkitab, maka rasakan apa yang akan terjadi ?
Keajaiban akan anda rasakan dari alkitab itu. (BRP)

Kita harus menerima dan mengasihi orang-2 yang selalu :
menjengkelkan, tidak ramah, menyakiti dan yang berbuat jahat
pada kita, karena hanya melalui kasih, itulah yang berkenan 
pada Allah. (FRA)

Kirim email ke