Dear Liana,
 
Jangan menyesal bu, tindakan yang dilakukan ibu sudah benar sekali. Obat panas harus diberikan kepada pasien panas walaupun sudah di kompres. Memang benar, kalau panas dibawah 38, ndak usah kasih obat panas (kalau tidak ada riwayat kejang, tidak ada keluarga dengna kejang, tidak ada sakit sakit lain yang berpotensi menyebabkan kejang seperti mencret dan sebagainya).
Untuk kasus anak ibu :
1. Ingat bahwa anak ibu Rentan terhadap kejang demam --> tindakannya adalah segera beri obat kejang begitu awal panas (stesolid tab / sirup --> harus dengan resep dokter) dan Obat panas tentunya. Bawa segera ke DSA dan katakan riwayat penyakitnya. Karena kejang demam yang normal biasanya terjadi cuma 16 jam setelah panas, sehingga kadang kadang tidak sempat bawa ke dokter, Tahukah ibu bahwa sebagian besar penderita kejang demam itu kejangnya di rumah dan setelah kejang baru sempat di bawa kedokter.
 
2. Ndak usah khawatir, kejang demam biasanya akan hilang setlah 5 tahun.
 
3. Bagaimana dengan anak ibu yang lain, jangan lupa mereka ada riwayat keluarga dnegan kejang lho.
 
 
Catatan :
Mulai Besok s/d tanggal 3 Saya ada ke LN untuk ikut congress Asthma Anak, jadi tidak setor Info he he he. Benar kata Nakiters, jadi Dokter itu enak, jalan jalan, di kasi ilmu  dan di bayarin lagi he he he 1000 X
 
 
----- Original Message -----
From: Liana
Sent: Wednesday, March 29, 2006 5:50 PM
Subject: [milis-nakita] dr.tomi mulai aktif {02}

Dear dr Tomi & Netters,
 
Menyambung email dari dokter di bawah ini, spt banyak di bahas mengenai pemberian obat jika anak demam, di bilang bahwa < 38,5 derajat, anak tdk perlu di beri obat penurun panas cukup dgn kompres air hangat, saya punya pengalaman yg akhirnya buat saya menyesal.. anak saya (Ihsan wkt itu umur 1.5thn) demam tapi hanya 37 derajat, saya coba tdk beri dia obat penurun panas, hanya di kompres dgn air hangat dan terapi air hangat.. tapi kemudian panasnya sampai 39 derajat akhirnya saya kasih penurun panas (paracetamol) dan terus saya kompres air hangat , saya gak tau ini sdh telat atau belum.. ternyata panas gak juga turun sampai akhirnya 40 derajat dan akhirnya KEJANG :( +/- 1 menit, gimana perasaan saya pada saat itu...:( saya bawa ke UGD dan dikasih penurun panas, anti kejang, dan antibiotik, dokter mengijinkan anak saya utk dibawa plg, tetapi 6 jam saya rawat dirumah ternyata KEJANG lagi +/- 5 menit (dgn panas 41derajat, obat, dan kompres tetap saya berikan), finally saya balik ke UGD dan akhirnya saya putuskan  anak saya utk dirawat di RS Puri Cinere...
 
Sekarang dgn kasus spt saya apakah terapi kompres air hangat dgn tidak memberinya obat penurun panas adl jalan terbaik ?, meskipun saya hrs mengalami kejadian spt itu ?  apakah ini suatu keterlambatan penanganan, dgn metode buat anak kok coba-coba ?
Mohon sharingnya dari dr Tomi dan netters
 
Thanks a lot, sorry kepanjangan
 



=+=+=+=+=+=+=+=+=+=+=+=+=+=+=+=+=+=+=+=+=+=+=+=+=+=+=+=+=+=+=+

Mailing List Nakita
milis-nakita@news.gramedia-majalah.com

Arsip
http://www.mail-archive.com/milis-nakita@news.gramedia-majalah.com/
------------------------------------------------

untuk berlangganan kirim mail kosong ke :
[EMAIL PROTECTED]

untuk berhenti berlangganan kirim mail kosong ke:
[EMAIL PROTECTED]

Kirim email ke