Tolong dibaca aturan di footer dibawah
--------------------------------------

Achir April 1958.



Pagi tgl 26 April 1958,ex komandan  Batalion di
Bkittinggi Mayor Nurmatias bersama pasukannya berjalan
kaki menuju Btinggi. Disampingnya ada Letnan Satu
Taswar Akip seorang komandan kompinya, komandan kompi
yang lain berjalan disamping pasukannya masing2. Dia
telah berhasil mengumpulkan lebih 600 orang anak
buahnya untuk kembali kepangkuan Ibu Pertiwi.

Bermacam pikiran berkecamuk dalam dirinya, tentulah
teman2nya yang sama2 menanda tangani berdirinya Dewan
Banteng menganggapnya sebagai pengchianat. Adakah
semua anggota pasukan yang dibawanya kekota ichlas
meninggalkan PRRI. 

Setelah Padang diduki oleh tentera Pusat 17 April 1958
dibawah komando Kolonel Ahmad Yani keluarlah
pengumuman Pemerintah; yang menyatakan siapapun PNS
atau alat negara yang melaporkan diri sebelum 1 Mei
1958 dianggap setia terhadap pemerintah RI; yang tidak
melapor dianggap ikut berontak dengan PRRI (Pemerintah
Revolisioner Refublik Indonesia).

Walaupun ia berpartisipasi dalam pembentukan Dewn
Banteng, ikut rapat di Sungai dareh yang dihadiri
komandan meliter (Kol.Simbolon,Let.Kol.Barlian,
Let.Kol.Vience Samual.Let.Kol.Ahmad Husen,
Mr.Syafruddin Prawiranegara, Pak Natsir,Prof.Sumitro
etc) tetapi dia tak setuju dengan pembrontakan PRRI.

Pertimbangannya adalah:
  1.Amerika Serikat yang menjanjikan akan segera  
    mengirimkan bantuan sepenuhnya ternyata bohong  
    belaka. Armada ke VII memang meninggalkan teluk
    Subic ternyata hanya sampai Zamboanga di pulau
    Mindanau dan setelah Sukarno mengangkat 
    A.H.Nasution sebagai KSAP Ref.Indonesia, ia
    kembali ke Subic. Nasution mempunyai lobby yang
    sangat kuat di Pentagon.

  2.Padang diduki dalam pertempuran kurang sehari. Ia 
tahu benar Kolonel Yani adalah seorang Muslim yang
ta'at. Ia pun kenal baik dengan Let.Kol.Sabirin
Muchtar yang menjadi komandan resimen di Bukittinggi.
Sering jadi Imam waktu di SSKAD.

  3.Seorang yang sangat dikaguminya Bpk.Hatta tak
menyetujui pemberontakan PRRI, dan marah kepada
Let.Kol.A.Husen waktu memproklamirkan PRRI (15 Feb
1958).

Saat yang paling sulit adalah meyakinkan komandan
kompi/pleton bawahannya bahwa PRRI tak mungkin menang.
Semua fakta2 dikatakan, alasan2 dikaji dan rakyat akan
menderita kalau pertempuran ber-lama2.

Telah disepakati tempat berkumpul di dekat sebuah
telaga dekat KotoBaru 9 Km dari Btinggi. Mereka
sebelumnya tersebar di Sungai Pua, Pandai Sikek,
Balingka, Malalak, Koto Laweh, Batu Palano etc. 

Mereka berjalan kaki melalui Sungai Buluah,
Cingkaring, Padang Lua dan  tibo juo di Birugo. 

Nurmatias segera dipindahkan ke MBAD di Jakarta.
Terachir berpangkat Mayor Jenderal dan bertugas
sebagai Duta Besar dan berkuasa penuh RI di Canberra.
Ketika itu hubungan persahabatan Indonesia dan
Australia sedang mengalami bulan madunya. Tak heran
kalau Australia menyokong penuh operasi Seroja yang
dilakukan Ref.Indonesia menganeksi Timur Timor.

Nurmatias adalah salah seorang diplomat penerus
tradisi Minang yang berhasil seperti juga pendahulunya
H.Agus Salim, Mr.St.Mhd.Rasjid di Roma,Nazir
St.Pamuncak di Manila, Dt.Palimo Kayo di Timur Tengah.

Mohon ma'af bagi yang tidak berkenan.





 
____________________________________________________________________________________
Do you Yahoo!?
Everyone is raving about the all-new Yahoo! Mail.
http://new.mail.yahoo.com

--------------------------------------------------------------
Website: http://www.rantaunet.org
=========================================================
* Berhenti (unsubscribe), berhenti sementara (nomail) dan konfigurasi 
keanggotaan,
silahkan ke: http://rantaunet.org/palanta-setting
* Posting dan membaca email lewat web di
http://groups.yahoo.com/group/RantauNet/messages
dengan tetap harus terdaftar di sini.
--------------------------------------------------------------
UNTUK SELALU DIPERHATIKAN:
- Hapus footer dan bagian yang tidak perlu, jika melakukan reply.
- Posting email, DITOLAK atau DIMODERASI oleh system, jika:
1. Email ukuran besar dari >100KB.
2. Email dengan attachment.
3. Email dikirim untuk banyak penerima.
================================================

Kirim email ke