Bung Ridwan, terima kasih atas masukannya.
Sekedar meluruskan, saya dan bung Yusuf tidak sedang
melakukan perdebatan agama....:)

Sekedar mengulang, tujuan saya bertanya via milis permias
adalah untuk klarifikasi dimana nanti bila ternyata ada yg tahu
dengan jelas bahwa hal itu tidak benar atau ada penjelasan
lainnya, saya akan teruskan informasi/klarifikasi tersebut.
Saya pun percaya diantara rekan2 saya yg beragama Islam
disini juga banyak/sering mendengar berita2/isu2 tentang
agama Kristen atau orang2 Kristen yg negatif. Khan tidak
ada salahnya kita tanyakan di milis ini untuk klarifikasi mumpung
di milis permias ini saya perhatikan anggota2nya lebih banyak
yg berkepala dinginnya dan ngga emosian.
Tujuannya ya jelas, yaitu mengklarifikasi suatu berita/isu sehingga
diharapkan bila ternyata tidak benar lalu kita teruskan ke
rekan2 seiman lainnya agar tidak terjadi kesalahpahaman atas
misinformation tersebut.

Saya percaya banyaknya kesalahpahaman yg terjadi antara
umat Islam dan Kristen itu umumnya karena kurangnya informasi
yg kita miliki.

Mungkin satu hal lagi yg perlu kita sadari disini adalah bila ada
orang2/tokoh2 yg dibicarakan hendaknya jangan serta merta ditarik
masalahnya ke masalah agama dari orang/tokoh tersebut.
Ini yg saya perhatikan secara sadar atau pun tidak sadar kita
lakukan sehingga melihat permasalahan tersebut menjadi kurang
keobyektivitasan kita.

Demikian saja penjelasan dari saya, bung Ridwan.

jabat erat,
Irwan Ariston Napitupulu

Kirim email ke