8 Manfaat Referral Marketing - Apa Saja?
Referal merupakan hal yang menguntungkan bagi bisnis Anda dan itu bagaikan nadi 
kehidupan bisnis Anda. Dan apabila 20%, 40%, 50% -- atau lebih -- dari bisnis 
Anda berasal dari jenis ini, maka bisnis Anda dapat terus hidup dan berkembang. 
Dengan demikian Anda dapat lebih menikmati hidup.

Referal sangat berharga karena dapat dipercaya, berharga dan sangat hemat 
biaya. 

Referal dapat dipercaya karena apabila seseorang menceritakan ttg bisnis yang 
ia sukai, maka tidak akan masalah kredibilitas. Bisnis Anda terkesan sangat 
dapat dipercayai. Bertentangan dgn promosi tradisional, hal ini menuntut waktu. 
Prospek harus melihat iklan Anda sebanyak lima, enam, atau tujuh kali sebelum 
merasa percaya untuk bertindak. 

Referral juga sangat berharga. Apabila kastemer yang dihasilkan oleh rekan 
Anda, biasanya membelanjakan lebih banya dibanding orang yang belum pernah 
mendengar Anda sebelumnya. Pengalaman saya sendiri membuktikan hal ini.

Akhirnya, singkat kata referal sangat hemat biaya. Pada prinsipnya Anda tidak 
perlu mengeluarkan biaya untuk mendapatkannya. Untuk kasus lain, biaya akuisisi 
akan menjadi minimal dibandingkan apa yang Anda belanjakan untuk promosi 
tradisional. 

Riset membuktikan bahwa referal sangat penting. Menurut Paul dan Sarah Edwards 
(dalam bukunya Getting Business to Come to Your), hingga 45% dari kebanyakan 
konsultan dan bisnis jasa yang dipilih oleh kastemer berdasarkan rekomendasi 
orang lain. 

Dan dalam survey yang dilakukan oleh Dun & Bradstreet, mengatakan referal 
adalah salah satu dari dua metode pemasaran UKM paling populer (metode yang 
lain adalah iklan). 

Buletin ini akan membantu Anda memaksimalkan jumlah dan kualitas dari referal 
yang Anda dapatkan dari klien-klien Anda yang puas. Dengan melakukan hal ini, 
dapat menjadikan kastemer Anda menjadi daya penjualan yang terjadi terus 
menerus yang mendatangkan keuntungan bagi Anda 24 jam sehari!

Bagaimana dan Bilamana saatnya untuk meminta referal? Banyak UKM mengira bahwa 
referal akan terjadi dengan sendirinya andaikata Anda melakukan pekerjaan 
dengan sebaik-baiknya terhadap kastemer Anda. Hal itu tidaklah selalu demikian! 
Anda harus mengambil peran yang lebih agresif.

Para pemilik UKM tidak hanya berharap mendapatkan bayaran dari kastemer mereka, 
mereka juga dapat berharap mendapatkan referal. Jadi jangan segan memintanya. 

Tidak perlu menunggu suatu proyek selesai dilakukan. Anda pun dapat menanyakan 
referal dari awal. Misalnya dengan mengatakan begini : "Oke saya berikan 
jaminan uang kembali dan saya akan buktikan hal itu. Dan saya harap setelah 
selesai, saya mau tanya referal dari Anda yang juga ingin berhasil dalam bisnis 
mereka".

Anda pun dapat menjadikan referal bagian dari kontrak Anda. Misalnya dengan 
mengatakan begini : "Saya akan berikan jaminan uang kembali jika Anda tidak 
puas dan menyebutkan apa penyebabnya. Namun jika Anda puas, Saya ingin minta 
nama dan alamat dari lima orang yang Anda pikir membutuhkan keahlian atau 
produk kami."

Apa pun yang Anda lakukan, gagasannya adalah beritahukan kepada klien Anda 
orang macam apa yang Anda butuhkan sebagai referal. Dan kemudian beritahu klien 
Anda cara untuk mendapatkan orang-orang tsb.

Referal ini bisa jadi berasal dari teman-teman kastemer Anda atau sanak 
saudaranya. Perkumpulan atau klub apa yang sering dikunjungi oleh klien Anda? 
rekan bisnis apa yang mereka miliki? Apakah dia juga punya klien? Dan lain 
sebagainya!

Sistem referal yang sangat sederhana apabila terjadi maka hasilnya luarbiasa. 
Dan sangat mudah,Anda pun dapat melakukannya juga.

Prinsip ini dapat Anda lakukan secara online maupun tradisional, pokoknya 
jangan merasa malu untuk memintanya.

Tentu agar lebih berhasil, Anda harus memberinya sesuatu sebagai bukti 
penghargaan kepada mereka. 

www.bjoconsulting.com


Kirim email ke