Dari Notes Belajar Seorang Awam:

BERNARD HENRI LEVY -- SALAH SEORANG FIGUR REBUPLIK BERDAULAT SASTRA-SENI PERANCIS 
KEKINIAN [2]

Bagaimana BHL melakukan segala kegiatan kreatif dan politiknya yang demikian intens 
sementara untuk siapa pun waktu yang tersedia tidak lebih dari 24 jam sehari semalam? 
BHL menjawab pertanyaan ini dengan mengatakan "Ya diadakan!", ujarnya singkat. Dalam 
soal ini seperti halnya dengan almarhum PM Chou En-lain dari Republik Rakyat Tiongkok, 
dan tokoh-tokoh dunia lainnya, mengurangi waktu tidurnya untuk merebut waktu dan agar 
waktu bisa lebih banyak tersedia. Dalam hal ini alm. PM Chou yang sangat terkenal 
namanya sejak Konfrensi Asia-Afrika di Bandung, menggunakan sistem chiqong. Dengan 
metode chiqong, PM Chou bisa mendapat kualitas tidur yang tinggi sehingga olehnya 
beliau bisa memperoleh tambahan waktu untuk bekerja dan berkreasi. Memperoleh tidur 
yang bermutu adalah masalah kunci dalam menciptakan waktu tambahan. Tentang soal ini 
Mao Zhidong dalam sanjaknya pernah menulis:

"rebut waktu pagi senja 
seribu tahun terlalu lama"

Me"rebut waktu pagi senja" merupakan kunci lain untuk memperoleh tambahan waktu ini . 
Metode "merebut waktu pagi senja" dan "tidur yang bermutu" ini jugalah yang diterapkan 
oleh BHL dalam kehidupan kreatif dan politiknya. Sebagai contoh: Karena harus hadir di 
 suatu makan malam di kota,  BHL pulang ke rumahnya yang terletak di Paris 6e,  malam 
sudah sangat larut. Tapi BHL harus menyelesaikan artikel yang diminta oleh The New 
York Times, sesuai dengan dead-line. Untuk memenuhi tuntutan dead-line, maka BHL 
bekerja sampai empat pagi , padahal keesokannya ia harus segera terbang ke Amerika 
Serikat. Kegiatan kreatif sampai subuh di ruang kerja begini  sering mendapat protes 
dari Arielle Dombasle, isterinya yang seorang artis. Arielle merasa terganggu oleh 
suara brisik dari kamar kerja BHL. BHL sejenak meninggalkan ruang kerjanya meminta 
maaf sambil menjelaskan bahwa ia sedang melakukan "konfrensi telepon" dengan lima 
teman. BHL dan kelima temannya sedang membicarakan rencana pembuatan sebuah filem yang 
akan dibintangi oleh Arielle [Lihat:Nouvelle Observateur, Paris, 29 April-5Mei 2004]. 
Dengan metode "merebut waktu pagi senja" ini sekarang BHL sedang menyiapkan tiga karya 
yang akan terbit berbarengan, yaitu buku tentang Daniel Pearl akan diterbitkan di 
Amerika Serikat dan dua lainnya akan terbit di Perancis: "Récidives" dan "Jours de 
Colère" [Hari-hari Kemarahan]. "Jours de Colère"  merupakan kumpulan artikel yang 
ditulis oleh BHL di bawah kolom "Bloc-notes" untuk majalah Le Point, Paris dari tahun 
2001-2004. Sedangkan di dalam kumpulan esai "Récidives" , BHL mengumpulkan 
artikel-artikel politiknya tentang situasi dunia, langkah-langkah humaniternya, uraian 
tentang tokoh-tokoh budaya dari André Malraux hingga Gary, dari Jean-Luc Lagardère 
hingga Benny Lévy. Di dalam "Récidives"  ini juga BHL memasukkan perdebatannya dengan 
Regis Debray dan Woody Allen. Juga bisa didapatkan tulisan tentang perjumpaan  dan 
dialognya dengan alm. Komandan Massoud dari Afganistan. 

Debat ide adalah hal yang sangat lumrah dalam kehidupan para sastrawan-seniman dan 
cendekiawan Perancis. Takaran perdebatan ide ini sudah bukan lagi bertingkat artikel 
saling jawab menjawab di harian atau majalah, tapi berukuran buku dengan buku, apalagi 
jika menyangkut soal sejarah, sastra dan filsafat. Di Paris lah barangkali tesis 
Françis Fukuyama "the end of history" dan teori Huntington tentang "benturan budaya" 
dibahas tandas dalam bentuk artikel, seminar dan buku-buku yang menunjukkan kekeliruan 
kedua social-scientists dari Amerika Serikat itu. Demikian pula misalnya debat dan 
polemik dalam buku berukuran hampir ribuan halaman berlangsung ketika buku "Livre Noir 
du Communisme", [Buku Hitam Komunisme], diterbitkan. Buku Hitam dijawab dengan Buku 
Hitam, sehingga menyediakan bahan acuan kaya bagi pembaca.  Tidak pernah ada polemik 
berbentuk celetukan dan apalagi maki-maki tanpa  dasar atau berangkat dari keisengan 
yang jahil. Agaknya kemampuan melakukan debat ide, bisa menjadi petunjuk tingkat 
peradaban suatu bangsa atau seseorang. Menurut Moh. Arkoun, islamolog terkemuka 
Perancis, asal Aljazair, adanya debat ide yang memungkinkan manusia menanyai sumber 
kebenaran lain dari divine truth, yang menyebabkan Barat maju melesit meninggalkan 
bangsa-bangsa Timur. Jadi Barat berkembang bukan karena mereka berkulit putih tapi 
adanya syarat budaya dan politik  lain yang memungkinkan mereka berkembang dan tidak 
dimiliki oleh bangsa-bangsa Timur. BHL, penulis karya "Siècle de Sartre" [Abad 
Sartre], seperti halnya dengan para cendekiawan Perancis lainnya berada di jalur 
pencarian terus-menerus ini. Barangkali debat ide ini pulalah yang menjadi salahsatu 
ciri tradisional kehidupan cendekiawan Perancis yang selalu gelisah seperti arus 
sungai Seine yang membelah Paris tak pernah berhenti mengalir. 


[Bersambung....]



[Non-text portions of this message have been removed]



------------------------ Yahoo! Groups Sponsor --------------------~--> 
Make a clean sweep of pop-up ads. Yahoo! Companion Toolbar.
Now with Pop-Up Blocker. Get it for free!
http://us.click.yahoo.com/L5YrjA/eSIIAA/yQLSAA/BRUplB/TM
--------------------------------------------------------------------~-> 

***************************************************************************
Berdikusi dg Santun & Elegan, dg Semangat Persahabatan. Menuju Indonesia yg Lebih 
Baik, in Commonality & Shared Destiny. www.arsip.da.ru
***************************************************************************
__________________________________________________________________________
Mohon Perhatian:

1. Harap tdk. memposting/reply yg menyinggung SARA (kecuali sbg otokritik)
2. Pesan yg akan direply harap dihapus, kecuali yg akan dikomentari.
3. Lihat arsip sebelumnya, www.ppi-india.da.ru; 
4. Posting: [EMAIL PROTECTED]
5. Satu email perhari: [EMAIL PROTECTED]
6. No-email/web only: [EMAIL PROTECTED]
7. kembali menerima email: [EMAIL PROTECTED]
 
Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:
     http://groups.yahoo.com/group/ppiindia/

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
     [EMAIL PROTECTED]

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:
     http://docs.yahoo.com/info/terms/
 

Kirim email ke