Boleh ndak, kirim berita ini ke moderator
 
Hadits ke-2 sholat 
  
Dari Abu Dzar r.a. , sesungguhnya Rasulullah saw. Pernah keluar dari rumahnya 
ketika musim dingin dan daun-daun berguguran. Beliau mengambil setangkai 
ranting pohon, sehingga daun-daunnya mulai berguguran. Beliau mengambil 
setangkai ranting pohon, sehingga daun-daunnya mulai berguguran. Beliau 
bersabda,”wahai Abu Dzar!” Abu Dazar menyahut,”labbaik ya Rasululah!” Sabda 
beliau,”Sesungguhnya seorang muslim yang menunaikan shalatnya semata-mata 
karena Allah, maka dosa-dosanya akan berguguran darinya sebagaimana daun-daun 
ini gugur dari rantingnya.”(Ahmad-At-Targhib). 
  
Pada musim dingin, biasanya daaun-daun berguguran dari pohonnya, sehingga ada 
sebagian pohon yang daun-daunnya tidak tersisa sedikitpun. Itulah perumpamaan 
hasil sholat yang dilakukan dengan ikhlas, yakni segala dosa akan diampuni 
tanpa satu dosa pun yang tertinggal. Menurut sebagian ulama, dosa-dosa kecil 
saja yang dapat diampuni melalui sholat, sedangkan dosa-dosa besar tidak dapat 
diampuni tanpa bertaubat. Oleh karena itu, disamping mengerjakan sholat, 
hendaknya kita selalu  bertaubat dan beristigfar, jangan sampai kita 
melalaikannya. Sedangkan jika Allah mengampuni dosa-dosa besar karena 
kemurahan-Nya, itu adalah perkara lain. 


      

[Non-text portions of this message have been removed]

Kirim email ke