Si A mengatakan suaminya begini,si B mengatakan
suaminya begitu.Begitulah keadaan wanita kalau
berkumpul,beda dengan kaum lelaki kalau
berkumpul,biasanya menceritakan bisnis,dan segala
macamnya.Dan ini memang sudah ada sejak zaman dahulu
kalanya,tak heran apa yang terjadi sekarang.

Namun Rasulullah SAW dengan sabarnya mendengarkan
semua itu.begitu perhatiannya beliau terhadap
istri-istrinya. 

Hal yang terpenting lagi,dalam kehidupan rasulullah
bersama istri-istri beliau adalah.Beliau selalu
menganjurkan keluarganya untuk beribadah.Tak jarang
Rasulullah membangunkan keluarganya untuk shalat malam
dan shalat berjamaah bersama.

Hal ini bukan saja nabi kita Muhammad SAW,tetapi para
nabi terdahulupun melakukan hal yang sama.Kita lihat
sebagaimana yang tercantum dalam Al Qur'an : " Dan
ingatlah dalam kisah Ismail,sesungguhnya ia suka
menepati janji,seorang Rasul dan Nabi,dan ia menyuruh
keluarganya untuk melakukan shalat,zakat,.."

Di riwayatkan dari Aisyah,.." Rasulullah SAW shalat
malam hari,sementara aku tidur,tatkala sampai shalat
witir beliau membangunkan aku untuk shalat " 

9 ). Menganjurkan istri untuk berhias diri,dan
menganjurkan para suami untuk rajin Jima ( bersetubuh
)

Rasulullah SAW,tatkala ditanya tentang wanita yang
shalihah,dan baik itu yang bagaimana.Beliaupun
menjawab : " Kamu senang bila melihatnya,dan patuh
bila kamu memintanya melakukan sesuatu,dan tidak
melawan,tidak menyalahi diri,harta nya dengan apa-apa
yang dibenci olehmu ( menjaga harta dan dirinya
,dengan apa-apa yang tidak kamu sukai ) ".

Seorang istri dianjurkan untuk selalu berhias
diri,agar jangan sampai mata suami lari kewanita lain.

Di dalam pendapat ulama terdahulu juga,sang suami di
haruskan pula berhias diri untuk istrinya,sebagaimana
sang istri berhias untk dirinya.Dengan arti kata
adanya hubungan dan sikap baik yang timbal balik.Bukan
hanya sepihak,demi menjaga kelanggengan RT.


__________________________________
Do you Yahoo!?
Yahoo! SiteBuilder - Free web site building tool. Try it!
http://webhosting.yahoo.com/ps/sb/
____________________________________________________
Berhenti/mengganti konfigurasi keanggotaan anda, silahkan ke: 
http://groups.or.id/mailman/options/rantau-net
____________________________________________________

Kirim email ke