Bismillahirrahmanirrahim,

Assalamu 'alaikum warahmatullahi wabarakatuh,

harman writes:

Sebuah berita yang cukup mengharukan...


Kalo saya sih sejujurnya agak-agak khawatir membaca berita seperti itu.


Nah, sejak melihat Amien di TV pada 1998 itu, anak kedua dari dua bersaudara itu langsung mengumpulkan foto dan buku mengenai Amien yang saat ini jumlahnya puluhan. Hampir semua foto itu ditempel di kamar tidur dan kamar mandi.

Mengapa saya khawatir? Saya khawatir jika kekaguman (yang wajar) kemudian berubah menjadi bentuk-bentuk pengkultusan (bukan nuduh lho). Seperti yang begitu banyak terjadi di negeri kita ini ketika seseorang dianggap dapat 'memberi berkah' atau 'mempengaruhi nasib' bahkan ketika telah meninggal kuburnya pun 'disembah' untuk dimintai berkah. Bahkan bentuk pengkultusan ini juga terjadi terhadap benda atau hewan.


Semoga para pemimpin kita memperingatkan umat terhadap bahaya ini sebagaimana Rasulullah shallallahu 'alaihi wassalam memperingatkan para sahabat beliau.

Allahu a'lam.

Ahmad Ridha ibn Zainal Arifin ibn Muhammad Hamim
(l. 1980 M/1400 H)



____________________________________________________
Berhenti/mengganti konfigurasi keanggotaan anda, silahkan ke: http://groups.or.id/mailman/options/rantau-net
____________________________________________________

Kirim email ke