Salam!
Jika ada  orang terkenal pindah agama, apakah dia bisa dianggap telah yang
melakukan reformasi total dalam hidupnya? Agama itu tiang kehidupan-- namun
apakah karena itu maka seseorang merasa perlu menggantinya? Dalam konteks
bahwa kebenaran itu universal, bagaimana soal ini kita sikapi?

Salam!
madhan pohan

MONICA OEMARDI

Masuk Islam
Alhamdullilah, satu lagi artis yang di bulan Ramadhan ini mendapat pencerahan
untuk masuk Islam. Monica Oemardi, yang selama ini dikenal sebagai pemeran
Sandra dalam sinetron garapan Putu Wijaya, Warteg kepada wartawan mengaku akan
resmi masuk agama Islam Januari tahun depan. ''Tahun depan saya akan resmi
masuk Islam. Sekarang tinggal pemantapan diri saja,'' tegas Monica di rumahnya
di kawasan Tebet Jakarta pekan lalu.

Monica yang lahir di Jakarta 16 Juni 1974 ini rencananya akan masuk Islam
dengan mengucapkan dua kalimat syahadat di Masjid Sunda Kelapa Jakarta 8
Januari 1998.

Menurut penuturan Monica, pertama kali ia tertarik dengan dunia Islam sejak
Februari lalu. Saat itu Monica menyaksikan Dian Nitami tengah sembahyang lima
waktu ketika tengah suting salah satu acara. Saat itulah hati Monica tergetar.
''Saya kemudian berpikir dan merenung. Orang masih menyempatkan diri untuk
mengingat kepada Tuhan di sela-sela kesibukan yang cukup padat. Selain itu,
meski dalam kondisi apa pun, untuk menghadap Tuhan, kita ini harus bersih dan
suci dulu,'' paparnya.

Sejak peristiwa itulah, Monica -- yang cerai dari suaminya dan dikaruniai anak
bernama Joshua (2) -- itu mengutarakan niatnya kepada Dian bahwa ia ingin tahu
dan mempelajari agama Islam. ''Selain kepada Dian, saya juga banyak bertanya
pada sahabat saya Vinny Alvionita,'' tuturnya.

Vinny semula tidak percaya dengan ucapan Monica yang selama ini dikenal
sebagai seorang Kristen yang taat. Baru setelah beberapa lama Vinny akhirnya
yakin kalau sahabatnya itu benar-benar serius untuk memperdalam agama Islam.
''Akhirnya Vinny memberi banyak buku soal Islam dan sejak itu saya jadi punya
kegiatan untuk mempelajari agama Islam,'' katanya.

Untungnya lagi sang pacar (namanya minta dirahasiakan, Red) ternyata sangat
mendukung sekali keinginan Monica masuk Islam. ''Kebetulan pacar saya juga
beragama Islam, ia sangat taat dan banyak membimbing saya. Malah nanti ia
berjanji akan memberi nama baru saya yang sesuai dengan nama Islam,''
paparnya.

Kenapa harus Januari, tidak sekarang saja di saat puasa, Mon? ''Saya sekarang
tengah belajar dan saat ini saya sendiri tengah puasa. Soal Januari itu memang
keinginan saya, tidak ada maksud lain,'' katanya. Sambil menunggu lebaran ya,
non?:one

Kirim email ke