Refleksi : Agaknya Abuya Ashari Muhammad Tamimi harus keras untuk kehidupan 
isteri-isterinya dan tiap hari kerja lembur, jadi jasmaniah tidak tahan 
tantangan maka cepat saja dipanggil pulang.


http://us.detiknews.com/read/2010/05/13/222544/1356704/10/pemimpin-klub-poligami-tutup-usia?991102605

Kamis, 13/05/2010 22:25 WIB


Pemimpin Klub Poligami Tutup Usia
Andri Haryanto - detikNews



Bandung - Pemimpin Klub Poligami Global Ikhwan, Abuya Ashari Muhammad Tamimi, 
tutup usia. Dia meninggal hari ini, Kamis (13/5/2010), pada pukul 14.06 waktu 
Malaysia.

"Abuya Ashaari Bin Muhammad wafat di Rumah Sakit KPJ Ipoh, Perak, Malaysia,"
kata Ketua Klub Poligami Global Ikhwan Jawa 2, Mochamad Umar, melalui pesan
singkat yang diterima detikcom, Kamis (13/5/2010) malam.

"Jenazah telah dimakaman di Kampung Pilin pada pukul 22.00 waku Malaysia," 
tulis Umar dalam pesan singkatnya.

Abuya merupakan pemimpin sekaligus pendiri Klub Global Ikhwan. Ia meninggalkan 
4 orang istri, 38 orang anak, dan 120 cucu.

Klub Global Ikwan sempat melaunching kelompoknya secara terbuka di Ballroom
Hotel Grand Aquila, Bandung, Jawa Barat, 17 Oktober 2009 lalu.

Setelah sempat mengegerkan masyarakat, Jumat (23/4/2010), Klub Poligami Global 
Ikhwan kembali membuat gempar dengan pengakuan Abuya yang mendatangkan Tsunami 
di Aceh tahun 2004, melalui buku 'Tsunami Membuktikan Abuya Putra Bani Tamimi' 
(Satria Piningit), karya Hatijah Aam, yang tak lain salah satu istri Abuya 
Asaari Muhammad At Tamimi.
(ahy/anw) 

[Non-text portions of this message have been removed]

Kirim email ke