http://www.jurnalperempuan.com/yjp.jpo/?act=berita%7C-240%7CX
Senin, 29 November 2004

Roadshow Pendidikan Melek Media Tahap III
Remaja Perempuan Berhak Atas Informasi Yang Benar
Jurnalis : Eko Bambang S
Jurnalperempuan.com - Jakarta. Remaja perempuan berhak atas informasi yang 
benar, karena dengan informasi yang benar, remaja perempuan dapat mengambil 
keputusan yang layak bagi dirinya sendiri. Ada banyak hak informasi yang benar 
yang seharusnya diketahui oleh remaja perempuan seperti informasi hak untuk 
memperoleh kesehatan, hak atas informasi untuk memperoleh akses pendidikan yang 
layak dan sebagainya. Jika remaja perempuan dapat memeperoleh informasi 
mengenai pendidikan yang layak dan benar misalnya, maka bukan hanya dirinya 
yang dapat berkembang dan tumbuh menjadi manusia yang kita inginkan, namun juga 
untuk perkembangan seluruh keluarga. 

Demikian pendapat yang disampaikan oleh Anton Susanto dari Unicef dalam 
memberikan sambutan pada acara “Seminar dan Sosialisasi Pendidikan Melek Media 
Bagi Remaja Perempuan Tahap Ketiga di SMUN 78 Jakarta Barat, Sabtu (27/11/04). 
Dalam seminar melek media ketiga ini, menghadirkan narasumber Salma Safitri R 
dari Solidaritas Perempuan, Victor Menayang dari Komisi Penyiaran Indonesia, 
Rieke Diah Pitaloka, artis sinetron dan dimoderatori oleh Gadis Arivia dari 
Yayasan Jurnal Perempuan. Seminar dan Sosialisasi Pendidikan Melek Media Bagi 
Remaja Perempuan ini merupakan kerjasama antara Yayasan Jurnal Perempuan, 
Unicef dan Kementerian Pemberdayaan Perempuan RI. 

Tahap ketiga pelaksanaan seminar ini masih satu rangkaian dariroad show seminar 
“Pendidikan Melek Media Bagi Remaja Perempuan” di lima SMU yang terbagi di lima 
wilayah Jakarta. Sebelumnya acara serupa juga telah diselenggarakan di SMU Lab 
School Jakarta Timur dan SMUN 70 Jakarta Selatan. Pada seminar tahap ketiga ini 
diikuti sebanyak 160 peserta yang sebagian besar didominasi oleh pelajar SMU 
perempuan atau dihadiri sekitar 32 SMU diwilayah Jakarta Barat. Tidak jauh dari 
seminar pendidikan melek media tahap pertama dan kedua, pada tahap ketiga ini 
antusiasisme peserta dan keseriusan peserta juga masih nampak. Untuk tahap 
berikutnya yang tersisa, seminar akan diselenggaran di SMU Don Bosco Kelapa 
Gading Jakarta Utara pada tanggal 4 Desember 2004 dan SMU Santa Ursula Jakarta 
Pusat pada tanggal 14 Desember 2004. 

Adriana Venny, Direktur Eksekutif Yayasan Jurnal Perempuan menjelaskan bahwa 
permasalahan perempuan di Indonesia itu masih sangat banyak. "Kita melihat 
bahwa kekerasan di rumah tangga yang dialami oleh istri, anak perempuan itu 
angkanya masih tinggi sekali. Hal itu baru kekerasan yang terjadi di ruang 
domestik atau rumah tangga. Kalau kita lihat kekerasan diruang publik itu masih 
lebih banyak lagi. Kalau kita kita lihat angka kekerasan seksual berdasarkan 
data dari Mabes POLRI menunjukan bahwa setiap tahun itu naik sekitar 25%. Jadi 
kita sebagai perempuan itu mersa tidak nyaman kalau pergi malam hari, atau 
tidak nyaman dengan orang-orang yang ada di lingkungan kita yang 
ngintip-ngintip takut kemudian dia masuk terus memperkosa kita,"ujar Venny. 

Upaya untuk mengurangi angka kekerasan terhadap perempuan menurut Adriana Venny 
sudah banyak dilakukan, baik yang dilakukan oleh Yayasan Jurnal Perempuan atau 
sejumlah LSM Perempuan lain, namun sayangnya media-media di Indonesia itu 
seperti TV, radio, mereka masih belum begitu paham untuk membantu 
mengkampanyekan penanggulangan kekerasan terhadap perempuan tersebut. “Kalau 
kita lihat di sinetron atau tayangan-tayangan media yang nampak justru 
bagaimana media lebih mengkampayekan kekerasan tersebut,” ujar Venny. Untuk 
itulah, menurut Venny tujuan Yayasan Jurnal Perempuan melaksanakan seminar dan 
sosialisasi Pendidikan melek media bagi remaja perempuan ini adalah untuk 
memberikan pencerahan dan membantu remaja perempuan khususnya untuk bersikap 
kritis terhadap tayangan-tayangan media yang melakukan kekerasan terhadap 
perempuan."Dengan seminar ini remaja perempuan dapat membedakan mana yang baik 
ditonton dan mana yang tidak,"ujar Venny 





------------------------ Yahoo! Groups Sponsor --------------------~--> 
Make a clean sweep of pop-up ads. Yahoo! Companion Toolbar.
Now with Pop-Up Blocker. Get it for free!
http://us.click.yahoo.com/L5YrjA/eSIIAA/yQLSAA/BRUplB/TM
--------------------------------------------------------------------~-> 

***************************************************************************
Berdikusi dg Santun & Elegan, dg Semangat Persahabatan. Menuju Indonesia yg 
Lebih Baik, in Commonality & Shared Destiny. www.ppi-india.uni.cc
***************************************************************************
__________________________________________________________________________
Mohon Perhatian:

1. Harap tdk. memposting/reply yg menyinggung SARA (kecuali sbg otokritik)
2. Pesan yg akan direply harap dihapus, kecuali yg akan dikomentari.
3. Lihat arsip sebelumnya, www.ppi-india.da.ru; 
4. Posting: [EMAIL PROTECTED]
5. Satu email perhari: [EMAIL PROTECTED]
6. No-email/web only: [EMAIL PROTECTED]
7. kembali menerima email: [EMAIL PROTECTED]
 
Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:
    http://groups.yahoo.com/group/ppiindia/

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
    [EMAIL PROTECTED]

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:
    http://docs.yahoo.com/info/terms/
 



Kirim email ke