Halo para anggota milis,

Kami baru saja meluncurkan website Wiki Asuh Indonesia di
http://asuh.wikia.com , yaitu Wiki yang membahas mengenai pengasuhan anak,
parenting, ASI, kehamilan, dan kesehatan reproduksi.

Wiki adalah website berisi kumpulan artikel yang bebas diedit, ditambahkan,
dan dibuat oleh siapa saja. Jadi, anda bisa turut berpartisipasi
menyumbangkan pengetahuan anda ke dalam artikel2 di website ini. {contohnya
adalah Wikipedia Indonesia di http://id.wikipedia.org )

Tujuan Wiki Asuh Indonesia adalah :
- mengkonsolidasikan dan merangkum artikel dalam lingkup bahasan di atas
untuk menjadi 'buku sumber' pengasuhan anak
- mengumpulkan links dan referensi menuju artikel-artikel narasumber
- menerjemahkan dan merangkum artikel yang masih dalam bahasa asing ke dalam
bahasa indonesia

Wiki ini bukan untuk menggantikan milis yang ada website yang sudah ada,
melainkan untuk melengkapinya. Wiki ini adalah kumpulan informasi,
rangkuman, dan links menuju website-website yang sudah ada. Sementara milis
maupun blog adalah arena berdiskusi, wiki bukanlah untuk itu. Apabila dalam
diskusi milis terdapat ilmu-ilmu yang dapat dimasukkan / diarsipkan ke dalam
Wiki, maka silakan anggota milis menyumbangkannya ke dalam Wiki Asuh
Indonesia. Karena itu adalah baik jika anda mendaftarkan diri menjadi
anggota di Wiki ini.

Kami mengundang dan mohon partisipasi dari para anggota milis ke dalam Asuh
Indonesia.

Wiki Asuh Indonesia adalah inisiatif komunitas untuk berbagi ilmu bersama
dan bersifat non profit dan terbuka.



Dengan hormat
Administrators
Rani + Lita
(http://www.indrani.net) (http://lita.inirumahku.com)




Milis Wanita Muslimah
Membangun citra wanita muslimah dalam diri, keluarga, maupun masyarakat.
Situs Web: http://www.wanita-muslimah.com
ARSIP DISKUSI : http://groups.yahoo.com/group/wanita-muslimah/messages
Kirim Posting mailto:wanita-muslimah@yahoogroups.com
Berhenti mailto:[EMAIL PROTECTED]
Milis Keluarga Sejahtera mailto:keluarga-sejahtera@yahoogroups.com
Milis Anak Muda Islam mailto:majelismuda@yahoogroups.com

This mailing list has a special spell casted to reject any attachment ....




SPONSORED LINKS
Women Different religions beliefs Islam
Muslimah Women in islam


YAHOO! GROUPS LINKS




Kirim email ke