Walaikum salam W W

Justru di sini persoalannya bung Aly.  Dalam diskusi ilmiah kita bisa
mempertanyakan, mengkritik, mendebat materi diskusi.  Karena hanya
dengan debat dan research maka kebenaran dapat ditemukan.

Saya tidak mencela ulama sebagai pribadi tetapi menganalisa,
mengkritik, mendebat pemahaman dari beberapa ulama yg bagi saya tidak
rasional.  Ulama itu memang mengaku sebagai pewaris Nabi padahal
apakah Nabi meninggalkan surat wasiatnya demikian?  Mana hitam diatas
putihnya?  Ini kan ulah mereka sendiri aja supaya orang tidak berani
mendebat mereka kalau fatwanya tidak rasional.  Sehingga lebih mudah
mengendalikan orang lain.  Saya tidak menerima mereka adalah pewaris
Nabi; ini pelintiran teokratis.

Kita dalam demokrasi tidak bisa hidup dalam kungkungan pemikiran. 
Kita bebas berdebat dan berdiskusi mencari kebenaran.  Walaupun
kebenaran itu sering tidak nyaman (inconvenient truth, he he spt Al
Gore nih ye) tapi kalau sudah ditemukan kebenaran tetap kebenaran.

Yg coba saya bongkar di sini ialah ketidakrasionalan pemahaman agama
yg bagi saya itu adalah salah sumber keterbelakangan dan
ketinggalannya umat Islam.  Memang bagi beberapa para ulama semua
baik2 saja kecuali ulah kafir.  Tapi justru saya ingin menunjukkan
bahwa ada pemahaman diantara ulama yg belum tentu benar.  Debat saya
dg pak HMNA sudah berjalan tahunan.

Bukan ulama pribadi yg kita debat tetapi pemahamannya.  Sekali lagi
pemahamannya.

Wassalam

DP

--- In wanita-muslimah@yahoogroups.com, Muhammad Aly
<[EMAIL PROTECTED]> wrote:
>
> Assalamu'alaikum Wr. Wb.
> 
> kiranya rekan2 mempererat tali persaudaraan dengan
> ramah tamah sbg khas org timur. 
> Ulama, ustadz, guru umum dihina sdh byk merajalela
> baik dipendidikan formal dan pendidikan pesantren
> padahal yg sy pelajari bahwa ulama adalah warotsatul
> anbiya (ulama adalah pewaris para nabi-nabi Alloh),
> demikian juga kadang org tuanya dihina/diremehkan..
> mungkin lebih bangga dengan hot shot artis
> selebritis..?? 
> Jadi siapa yg kita patut banggakan di bumi pertiwi
> ini..??
> 
> sebaiknya kalau menunjuk jgn keseluruhan tapi orgnya
> saja langsung bukan golongan.. dan kita pahami setiap
> perbedaan itu biasa dlm segala bidang ; tekhnologi py
> khas setiap negara coba sparepart mbl kia tentu tdk
> bisa msk ke toyota, spare part mbl amrik tdk bisa msk
> ke mbl eropa, demikian juga hal negara & hal agama....
> perbedaan sah2 saja selama ada garis qur'aninya.
> 
> dengan ucapan sy mengawali kembali "Assalamu'alaikum
> Wr. Wb." semoga ucapan slm berbentuk do'a ini dpt
> mempererat silaturahmi muslim indonesia khususnya di
> WM dan juga hubungan baik muslim dan non-muslim di
> indonesia dan menjauhkan dari malapetaka yg bertubi2..
> menuju aman sejahtera.. aamiin yaa robbal 'aalaamin
> 
> Wassalamu'alaikum Wr. Wb.
> Ali slm Cs!
> 
> 
> 
>  
>
____________________________________________________________________________________
> Get your own web address.  
> Have a HUGE year through Yahoo! Small Business.
> http://smallbusiness.yahoo.com/domains/?p=BESTDEAL
>


Kirim email ke