Petualangan Ajaib di Ruang Matematika
  Mimpi buruk apa yang Anda ingat pada sebulan terakhir ini? Melompat ke jurang 
yang tiada berdasar, terjun dari pesawat, atau lari dikejar anjing? Bukan itu? 
Atau mungkin Anda sempat memiliki mimpi yang berlatar sama dan berkelanjutan 
hingga membuat Anda enggan pergi tidur? Seperti berayun-ayun tanpa henti pada 
ketinggian yang tiada terkira.
  Hah?! Bukan juga? Baiklah, mari kita simak mimpi-mimpi Robert. Ia adalah 
seorang anak berusia 12 tahun yang begitu membenci guru matematikanya karena 
tidak mengijinkannya memakai kalkulator. Seperti biasanya Robert selalu 
terjebak dalam mimpi yang sama dan berkelanjutan. Mimpi-mimpi Robert antara 
lain: meluncur dalam lereng tak bertepi dengan kecepatan tinggi, tertelan di 
mulut ikan dengan bau yang sangat tidak sedap, atau sepeda fantastis, serta 
mimpi-mimpi lainnya.
  Suatu malam di tengah mimpinya tiba-tiba muncul Setan Angka. Ia adalah orang 
tua seukuran belalang yang berayun-ayun di selembar daun bayam dan menatap 
Robert dengan mata terang dan berbinar. Robert begitu kegirangan karena ia 
merasa terbebas dari mimpi-mimpi sebelumnya. Mimpi ini baik bagi Robert, karena 
memaksanya belajar matematika. Si Setan Angka menyeret Robert untuk memasuki 
dunia matematika yang begitu berbeda. Ya berbeda dan tidak membosankan seperti 
yang diajarkan Mr. Bockel—guru matematikanya—di sekolah.
  Setan Angka menawarkan cara lain dalam berhitung. Dari tahapan angka-angka 
terkecil sembari melontarkan penalaran yang masuk akal lewat contoh-contoh yang 
mengagumkan bagi Robert. Semisal, soal pembagian permen karet ke seluruh 
penduduk kota atau ke milyaran tikus, mengenalkan angka Romawi yang tidak 
mengenal nol, angka tak terhingga, angka negatif, angka-angka ajaib yang Nampak 
dalam segitiga. Maka, Setan Angka pun menyuguhkan lewat cara yang menyenangkan 
dan penuh imajinatif.
  Menakjubkan, Hans Magnus Enzensberger menulis novel Setan Angka dengan 
sempurna dan diluar dugaan pembaca. Rotraut Susanne Berner, illustrator buku 
ini menambah marak visualisasi penceritaan novel anak ini yang cocok dibaca 
siapapun. Ditambah dengan gaya bahasa yang diterjemahkan lancar dan ringan. 
Sebagai catatan buku berjudul asli The Number Devil ini merupakan buku terlaris 
di Italia, Spanyol, dan Jerman.
  Semula saya menduga The Devil Number ini berkisah soal angka setan 666 
(triple six). Ternyata bukan, ini adalah petualangan Robert, seorang anak yang 
membenci matematika dan Setan Angka, seorang mentor matematika yang tertarik 
pada konsep matematika. Novel ini mencoba membongkar mitos matematika yang 
menyeramkan lewat narasi yang imajinatif dan lucu. Novel fiksi Setan Angka, 
diterbitkan oleh Transmedia Pustaka.
  www.transmediapustaka.com


^^^^^^^^^^^^^SPONSOR-LINK^^^^^^^^^^^^^^
Kartu Nama Eksklusif
Membuat Orang Selalu Mengingat Anda
http://pegagajokartunama.blogspot.com/
SMS: 0811 18 59 29
^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^

Kirim email ke