Tentu saja tinggal ikut yang ahli soal penentuan tanggalnya.
Soal kapan bulan keluar, bentuknya kayak apa, biar aja mereka yang resah.

Tapi ada "keresahan-keresahan" lain:
1) Keresahan Publik
- menyewa lapangan/gedung untuk salat Ied.
harus jauh-jauh hari. Bayangkan tanpa tanggal yang jelas, terus booking 2 hari,
apa ngga mubazir.
- booking gedung/ruangan untuk halal bi halal,
dan yang terkait: bikin ketupat, belanja baju baru :-)
- kadang sampai tanggal 29 malam belum ada pengumuman, ngga taunya
servernya masjid lagi down
saking banyaknya yang akses serentak. Juga telponnya, nada sibuk mulu.
Maklum ngga ada Menag muncul di TV di sini :-(

2) Keresahan Pribadi
- minta ijin libur ke kantor atau ke sekolah.
Ditanyain kapan? Wah ngga tau ya, kalo ngga tanggal ini, besoknya lagi,
tergantung bulan sabitnya suka-suka keluar, dan kejelian mata
telanjang yang mengintipnya :-(

2008/9/2 hilmasaf <[EMAIL PROTECTED]>:
> Gitu aja kok dibikin resah...Wong udah ada ahlinya yang ngurusi dan
> tinggal ngikuti ajah..
>
> --- In wanita-muslimah@yahoogroups.com, "Dwi W. Soegardi"
> <[EMAIL PROTECTED]> wrote:
>>
>> Hari Jumat lalu, seusai khotbah dibacakan pengumuman di masjid kami:
>> "Hari Sabtu tanggal 30 Agustus, atau 29 Sya'ban, tidak memungkinkan
>> untuk melihat bulan karena diperkirakan terbenam sebelum matahari
>> terbenam. Karena itu Masjid Raleigh akan menggenapkan Sya'ban
> menjadi
>> 30 hari. Tanggal 1 Ramadan akan jatuh pada tanggal 1 September.
> Salat
>> Tarawih dimulai Ahad 31 Agustus, setelah Isya pada jam 9:30."
>>
>> Kejutan.
>> Selama ini masjid kami menggunakan rukyat murni. Jamaah diminta
> untuk
>> menghubungi masjid lewat telpon, atau lihat website masjid setelah
> 29
>> Sya'ban. Seringkali kami menunggu "berdebar-debar" hingga tengah
> malam
>> untuk memastikan bahwa besok (atau sejak malam itu) 1 Ramadan atau
> 30
>> Sya'ban.
>> Bahwa tanggal 28 Sya'ban sudah diumumkan kapan permulaan Ramadan ini
>> biasanya kerjaannya ahli hisab.
>> Lega. Karena lebih mudah mempersiapkan Ramadan.
>> Kehilangan. Tiada lagi "debar-debar," "thrill," "suspense" yang
>> biasanya mengantar masuk ke bulan Ramadan.
>>
>> Pengumuman tambahan:
>> "Untuk penetapan Hari Raya harap mengikuti pengumuman sekitar 29
> Ramadan nanti."
>>
>> OK. Ternyata akan merukyat lagi nanti.
>> Resah ......
>>
>> salam,
>> DwS
>>
>
>
>
> ------------------------------------
>
> =======================
> Milis Wanita Muslimah
> Membangun citra wanita muslimah dalam diri, keluarga, maupun masyarakat.
> Situs Web: http://www.wanita-muslimah.com
> ARSIP DISKUSI : http://groups.yahoo.com/group/wanita-muslimah/messages
> Kirim Posting mailto:wanita-muslimah@yahoogroups.com
> Berhenti mailto:[EMAIL PROTECTED]
> Milis Keluarga Sejahtera mailto:[EMAIL PROTECTED]
> Milis Anak Muda Islam mailto:[EMAIL PROTECTED]
>
> This mailing list has a special spell casted to reject any attachment 
> ....Yahoo! Groups Links
>
>
>
>

Kirim email ke