Doa Orang Buta, Doa Hajat,  Doa Nabi saw yg sangat ampuh untuk berbagai 
persoalan hidup baik penyakit maupun masalah kehidupan.

Sebelumnya ambil wudhu, dan solat sunah hajat 2 rakaat dan kemudian baca doa 
ini :

"Allahumma inii as aluka wa atawajahu ilaika bi nabiyika Muhammad sallallahu 
alayhi wasalam, nabi ur rahmah, ya muhammad saw, inii atawajahu bika ila robbi 
fi hajaati hadzihi ( sebutkan hajat untuk sembuh dari penyakit dan nama 
penderita) li tuqdali allahumma syafihu fiya

Riwayat Hadist :

Dahulu ada seorang yang buta datang kepada Nabi Muhammad sallalahu alayhi 
wasalam, dan meminta kesembuhan dari matanya yang buta. Kemudian Nabi saw 
mengatakan bersabarlah, tetapi orang buta itu mengatakan, "Ya Rasulullah saw, 
aku tidak dapat bersabar, karena aku tidak dapat solat berjamaah bersamamu, 
karena dengan kebutaan ini aku tak dapat menghadiri solat berjamaah, bila ada 
yg mengantar baru saya dapat pergi solat. Maka kemudian Nabi Muhammad saw 
membaca doa tersebut diatas dan orang buta itu sembuh dari kebutaannya.

Hanya Allah swt yang Maha Meyembuhkan, dan semua kesembuhan adalah atas izinNya.

wasalam, arief hamdani
Haqqani Sufi Institut Indonesia  


      

Kirim email ke