https://finance.detik.com/berita-ekonomi-bisnis/d-3853894/bamsoet-bertemu-sri-mulyani-di-dpr-

ini-yang-dibahas?_ga=2.5880051.1313305969.1517946906-606423532.1517946906

Selasa 06 Feb 2018, 23:50 WIB


 Bamsoet Bertemu Sri Mulyani di DPR,


 Ini yang Dibahas

Parastiti Kharisma Putri - detikFinance
Share *0* <https://finance.detik.com/berita-ekonomi-bisnis/d-3853894/bamsoet-bertemu-sri-mulyani-di-dpr-ini-yang-dibahas?_ga=2.5880051.1313305969.1517946906-606423532.1517946906#> Tweet <https://finance.detik.com/berita-ekonomi-bisnis/d-3853894/bamsoet-bertemu-sri-mulyani-di-dpr-ini-yang-dibahas?_ga=2.5880051.1313305969.1517946906-606423532.1517946906#> Share *0* <https://finance.detik.com/berita-ekonomi-bisnis/d-3853894/bamsoet-bertemu-sri-mulyani-di-dpr-ini-yang-dibahas?_ga=2.5880051.1313305969.1517946906-606423532.1517946906#> 0 komentar <https://finance.detik.com/berita-ekonomi-bisnis/d-3853894/bamsoet-bertemu-sri-mulyani-di-dpr-ini-yang-dibahas?_ga=2.5880051.1313305969.1517946906-606423532.1517946906#> Bamsoet Bertemu Sri Mulyani di DPR, Ini yang Dibahas Foto: Tsarina Maharani/detikcom <https://finance.detik.com/berita-ekonomi-bisnis/d-3853894/bamsoet-bertemu-sri-mulyani-di-dpr-ini-yang-dibahas?_ga=2.5880051.1313305969.1517946906-606423532.1517946906#> <https://finance.detik.com/berita-ekonomi-bisnis/d-3853894/bamsoet-bertemu-sri-mulyani-di-dpr-ini-yang-dibahas?_ga=2.5880051.1313305969.1517946906-606423532.1517946906#> <https://finance.detik.com/berita-ekonomi-bisnis/d-3853894/bamsoet-bertemu-sri-mulyani-di-dpr-ini-yang-dibahas?_ga=2.5880051.1313305969.1517946906-606423532.1517946906#> <https://finance.detik.com/berita-ekonomi-bisnis/d-3853894/bamsoet-bertemu-sri-mulyani-di-dpr-ini-yang-dibahas?_ga=2.5880051.1313305969.1517946906-606423532.1517946906#> *Jakarta* - Ketua DPR, Bambang Soesatyo menggelar pertemuan dengan Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati. Pada pertemuan pertemuan tersebut, Bamsoet menuturkan akan membangun sinergi dengan Kementerian Keuangan (Kemenkeu) untuk mensukseskan program pemerintah maupun program legislasi DPR.

"Dalam pertemuan informal bersama pimpinan-pimpinan fraksi tadi kami sepakat saling bekerja sama dan berkomunikasi dengan baik. Di masa kerja DPR yang tinggal beberapa tahun lagi, kami harus saling bersinergi," kata Bambang di Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Selasa (6/2/2018).

Tak hanya itu, Bamsoet pun sempat menyinggung kejelasan pelaksanaan rancangan undang-undang (RUU). Ia menuturkan, DPR bersama dengan pihak pemerintah, dalam hal ini Kemenkeu, akan melakukan review terhadap beberapa RUU yang telah masuk ke dalam Program Legislasi Nasional (Prolegnas).

*Baca juga: *Bertemu Sri Mulyani, Bamsoet Bahas Anggaran MUI Rp 30 Miliar <https://finance.detik.com/read/2018/02/06/171556/3853310/4/bertemu-sri-mulyani-bamsoet-bahas-anggaran-mui-rp-30-miliar>


"Ada berbagai RUU maupun ratifikasi yang masih dalam pembahasan antara Kemenkeu dengan DPR RI. Kita harapkan bisa diselesaikan dengan secepatnya," tutur politikus Golkar yang biasa dipanggil Bamsoet itu.

"Kami akan cek kembali kejelasan mengenai latar belakang, mekanisme, maupun urgensi setiap keputusan dan RUU yang sudah masuk prolegnas," imbuhnya.

Sebelumnya, Bamsoet menyampaikan aspirasi Majelis Ulama Indonesia (MUI) yang meminta tambahan anggaran Rp 30 miliar, kepada Sri Mulyani.

"Tadi saya sampaikan ke Ibu Menteri bahwa ada aspirasi MUI dalam anggarannya hanya menerima setahun Rp 6 miliar. Itu pun masih di bawah Satker Kemenkeu. Sementara kebutuhan yang mereka harus dapatkan sesuai dengan permintaan MUI untuk pembinaan moral umat Islam yang jumlah mayoritas itu membutuhkan kurang lebih Rp 30 miliar," jelasnya.

Hal ini ia sampaikan setelah bertemu dengan Pengurus MUI di Gedung Pusat MUI. Pertemuan itu membahas sejumlah hal salah satunya persoalan pidana terhadap LGBT. *(yas/hns) * dpr <https://www.detik.com/tag/dpr/> sri mulyani <https://www.detik.com/tag/sri-mulyani/> menteri keuangan <https://www.detik.com/tag/menteri-keuangan/> bambang soesatyo <https://www.detik.com/tag/bambang-soesatyo/>









Kirim email ke