Semen Gresik Siapkan Rp 3,5 Triliun Relokasi Pabrik ke Tuban
Indro Bagus SU - detikSurabaya

Jakarta - PT Semen Gresik Tbk (SMGR) memastikan rencana pembangunan pabrik
di Pati akan dipindahkan ke Tuban, Jawa Timur. Perseroan telah� menyiapkan
dana sebanyak Rp 3,5 triliun untuk rencana tersebut.

"Jadi sudah fix akan dibangun (pabrik) di Tuban," ujar Direktur Utama SNMGR
Dwi Soetjipto usai melakukan penandatanganan kerjasama dengan PT Bank
Mandiri Tbk di Plaza Mandiri, Jalan Gatot Subroto, Jakarta, Senin
(22/6/2009).

Perusahaan plat merah itu semula berencana membangun pabrik semen baru
berkapasitas 2,5 juta ton per tahun di Pati, Namun akibat berbagai kendala,
seperti pembebasan lahan dan lain sebagainya, rencana tersebut tidak bisa
direalisasi.

"Sampai saat ini belum ada daerah yang bisa dibebaskan di sekitar wilayah
Pati," ungkapnya.

Ia juga mengatakan, oleh karena rencana pembangunan pabrik tersebut sudah
menjadi program perseroan dan sudah memiliki jadwal, maka pembangunan pabrik
harus tetap dilakukan meskipun harus relokasi dari Pati ke Tuban.

"Kita kan sudah punya jadwal kapan pabrik ini harus selesai, jadi harus
tetap kita jalankan," jelasnya.

Nilai investasi pabrik tersebut diperkirakan Rp 3,5 triliun. Pendanaannya
akan seluruhnya menggunakan kas internal.

"Untuk saat ini masih cukup dengan kas internal. Namun kita masih punya
fasiltas pinjaman dari Mandiri Rp 2,9 triliun. Itu bisa kita gunakan untuk
investasi lainnya nanti, tapi sekarang belum ditentukan," imbuhnya.

Meski sudah memutuskan untuk relokasi, Dwi mengatakan, upaya pembangunan
pabrik di Pati tidak serta-merta dihentikan.

"Kita tetap upayakan, dan jika memungkinkan di waktu-waktu mendatang bisa
kita gunakan baik untuk bangun pabrik maupun yang lainnya," pungkasnya.
Sumber:
http://surabaya.detik.com/read/2009/06/22/161902/1152090/466/semen-gresik-siapkan-rp-35-triliun-relokasi-pabrik-ke-tuban

Kirim email ke