Dengan didukung oleh PT INTI, KlariTI dan RICE Bandung, Komunitas Ruby
Indonesia
mengadakan workshop Ruby on Rails.

Tempat : Gedung Pusat Teknologi PT INTI (Persero), Jl. Moh. Toha 77, Bandung
Waktu : 28 - 29 Juli 2008, pukul 09.00 - 17.00 Waktu Indonesia Barat

Kami mengundang kepada segenap pemula Ruby on Rails yang haus akan
pelatihan berbentuk workshop langsung dibimbing oleh Arie Kusuma Atmaja
bertindak sebagai mentor, silakan kirimkan info lewat jalur pribadi
(JAPRI) ke email <[EMAIL PROTECTED]> dengan informasi sebagai berikut:

1--Nama Lengkap
2--Email
3--HP

Buruan daftar. Peserta workshop dibatasi hingga 25 orang saja. Bila
berlebih semoga kegiatan Ruby Indonesia seperti ini bisa terus berlanjut.
Bersama-sama kita pemuda pemudi Indonesia maju tumbuh kembang.

Agenda:
09.00 - 09.15 : Coffee Break
09.20 - 12.00 : Teori dan Praktek
12.00 - 13.00 : Istirahat Makan Sholat (ISHOMA)
13.00 - 17.00 : Teori dan Praktek

Keterangan, teori dan praktek disesuaikan menurut kurikulum yang sudah
disiapkan oleh mentor (tidak disebarluaskan lewat internet, hanya buat
yang hadir yang dapat).

Kegiatan workshop ini adalah untuk menjawab 'kurangnya' kegiatan ruby
indonesia terutama dalam bentuk kopdar or offline serta dengan
menekankan sessions untuk newbies agar semua bisa maju bersama.

Maju Indonesia!


Widoyo

Kirim email ke