hutang negara dibayar dengan keringat darah rakyat miskin yg jadi buruh migran, 
buruh lokal, petani, kaum miskin kota dan seterusnya, ayo bung jangan mau dong 
jadi budaknya raja ngutang...

-----------------------------------------------------------------------

Utang Terbesar RI ada di 5 tahun terakhir ini 

Coba lihat dokumen ini:

http://www.dmo.or.id/dmodata/5Statistik/1Posisi_Utang/1Posisi_Utang_LN/buku_perkembangan_utang_negara-4%20juni-2009.pdf

Menurut dokumen yang ada di website Dirjen Pengelolaan Utang DEPKEU ini, pada 
tahun 2000 utang RI adalah 1234 trilyun rupiah. Tahun 2004 utang RI 1300 
trilyun. Anda tahu berapa sekarang utang RI pada Maret 2009? 1700 trilyun!

Apa artinya?

2000-2004 utang RI hanya bertambah 66 trilyun.
2004-2009 utang RI bertambah 400 trilyun!

Jika dibandingkan utang RI tahun 1998 (238 trilyun) maka utang RI Maret 2009 
berlipat 7 kali lipat! 7 kali lipat lebih parah dari 32 tahun ORBA!

Bahkan kalau mau yang dilihat cuma yang 400 trilyun saja (yang dihutang di 5 
tahun terakhir) itu pun masih lebih besar dari utang hasil ORBA yang cuma 238 
trilyun.

Ingat, ini dari dokumen negara. Saya tidak mengada-ada.

Kalau dibilang bahwa ekonomi 5 tahun terakhir ini stabil, jelas stabil, tapi 
ini dari utang. Bahkan gaji ke 13 PNS yang awal Juli kemarin turun, itu dibayar 
dari utang!

Ini cara yang telah ditempuh ORBA, dan ini juga yang dipakai oleh pemerintah 5 
tahun terakhir untuk menjalankan negara. Bedanya, 5 tahun terakhir ini LEBIH 
PARAH dari ORBA.

Siapa yang nanti akan membayar? Rakyat. Anda, saya dan anak cucu kita.

Gila aja kalau mau terus dilanjutkan.

Bambang BU 

http://politikana.com/baca/2009/07/05/utang-terbesar-ri-ada-di-5-tahun-terakhir-ini.html

Minggu, 5 Jul '09 15:50




      

[Non-text portions of this message have been removed]

Kirim email ke