Title: RE: [RantauNet] Syariat Islam di Minang


    ----------
    From:   eel indra[SMTP:[EMAIL PROTECTED]]
    Sent:   Thursday, March 21, 2002 9:16 AM
    To:     [EMAIL PROTECTED]
    Subject:        [RantauNet] Syariat Islam di Minang


    Sekretaris FSMS
    Syariat Islam Wajib Diterapkan di Minang


    - Penerapan syariat Islam di "Ranah Minang" sudah menjadi kewajiban, sebagai
    pengejawantahan nilai-nilai Islam yang terdapat dalam Alquran dan Sunnah
    Nabi> Namun pelaksanaannya tidak perlu minta restu dari pusat, sebab syariat
    Islam sudah merupakan "baju" yang dipakai sehari-hari.

    "Alasan dasar menerapkan syariat Islam di Ranah Minang juga cukup kuat,
    sehubungan masyarakat Minang memiliki filosofi hidup Adat basandi Syara',
    Syara' basandi Kitabullah, sehingga komitmen penerapan syariat Islam
    mutlak," ujar Sekretaris Forum Solidaritas Muslim Sumbar, Irfianda Abiddin
    di Padang, Rabu (20/3).

    Filosofi hidup yang berarti "adat bersendikan agama, agama bersendikan
    Kitabullah (Alqur`an)" itu merupakan pedoman hidup yang relevan dengan
    wacana penerapan syariat Islam.

    Ia menjelaskan, kalau diibaratkan membangun sebuah rumah, syariat Islam
    merupakan dasar yang kokoh, sehingga rumah yang dibangun bertingkat tidak
    mudah roboh meskipun terjadi bencana dan goncangan yang kuat.

    Dalam kaitan dengan wacana penerapan syariat Islam, dengan dilandasi syariat
    Islam yang kokoh (kuat), maka proses menuju tarekat , hakekat dan makrifat
    akan lebih cepat, dan sebaliknya makrifat juga akan memperkokoh syariat.

    Irfianda menyatakan sependapat dengan pernyataan Wakil Ketua Partai Bulan
    Bintang (PBB) Sumbar Jonimar Boer yang menghimbau berbagai pihak agar tidak
    negative thinking terhadap wacana penerapan syariat Islam di daerah itu.

    Hanya saja masalahnya, mekanisme perjuangan menerapkan syariat Islam harus
    dilakukan secara bersama oleh seluruh elemen masyarakat, terutama sekali
    harus memperhatikan peran Wali Negari di berbagai daerah sebagai pihak yang
    berdiri di front terdepan dalam penerapan syariat Islam di nagarinya
    masing-masing.

    Dengan duduk bersama mendiskusikan masalah ini, akan tercipta suatu kekuatan
    yang besar dalam mencapai tujuan, sekaligus menghindarkan opini negatif
    masyarakat seolah-olah wacana syariat Islam ini hanya komoditas politik.

    Ia mengatakan, daerah berpenduduk 4,5 juta jiwa itu sekarang ini perlu
    mengupayakan syariat Islam sebagaimana yang dilakukan Aceh dan segera
    menyusul Sulsel. "Kita lihat Aceh telah maju selangkah dalam masalah ini,
    dan kita harus segera menyusulnya," ujarnya.

    Ia mengatakan dalam upaya lebih memfokuskan program penerapan syariat Islam
    sudah saatnya dibentuk panitia khusus dengan melibatkan tokoh masyarakat
    Minang yang dikenal dengan Tungku Tigo Sajarangan yang terdiri atas alim
    ulama, ninik mamak dan cadiak pandai," ujarnya.

    "Mereka perlu berkumpul untuk membahas atau merencanakan, mempelajari dan
    menyiapkan langkah-langkah yang perlu diambil demi penegakan syariat Islam
    di daerah ini," ujarnya. [Tma, Ant]


    Assalamualikum w.w.
    Eel indra

    Ide yang sangat baeik ambo sangaik satuju jo rencana itu, sasuai jo papatah urang awak kok tasasek diujuang jalan babaliek ka pangaka jalan.

    Panka jalan nan ambo mukasuik adaolah syariat islam, mungkin salamoko lah jaueh tasasek sabagai uarang yang kuat bapacik ka agamo sabaieknyo yo awak babliek ka Alquran dan Hadis.

    Sakali lai ambo sangaik satuju ide pencetus, karajo nan elok elok mari kito junjuang basamo, kok ado nan kurang sapandapek sabaieknyo kito bahas basamo untuek pambulek kato jo sepakat.

    Mudah2 an ide nangko dapek dijunjuang basamo.
    Sealamat dan Sukses untuek idenyo.

    Darius Nurdin
    darius. [EMAIL PROTECTED]
    Astra Honmda Motor
    (021) 651.8080 Ext 1958
    Hp.0812.812.9353
    Home. (021) 8470054



    _________________________________________________________________
    MSN Photos is the easiest way to share and print your photos:
    http://photos.msn.com/support/worldwide.aspx


    RantauNet http://www.rantaunet.com

    Isikan data keanggotaan anda di http://www.rantaunet.com/register.php3
    ===============================================
    Mendaftar atau berhenti menerima RantauNet Mailing List di
    http://www.rantaunet.com/subscribe.php3

    ATAU Kirimkan email
    Ke/To: [EMAIL PROTECTED]
    Isi email/Messages, ketik pada baris/kolom pertama:
    -mendaftar--> subscribe rantau-net [email_anda]
    -berhenti----> unsubscribe rantau-net [email_anda]
    Keterangan: [email_anda] = isikan alamat email anda tanpa tanda kurung
    ===============================================

Kirim email ke