RENUNGAN DISENJA HARI

        Assalamualaikum Wr.Wb.

"Wahai manusia,sesungguhnya kami telah menciptakan
kamu dari lelaki dan perempuan.Dan kami jadikan kamu
berbangsa dan bersuku,agar kamu saling kenal
mengenal.Sesungguhnya yang paling mulia diantara kamu
adalah yang paling bertakwa"(Q.S. Al Hujuraat 13)

Nabi SAW Bersabda:
"Sesungguhnya Allah tidak memandang kepada tubuhmu,dan
bentukmu,tetapi memandang kepada hatimu."(H.R.Muslim
10/6707)
Riwayat lain:
"Sesungguhnya Allah tidak memandang kepada tubuh dan
hartamu,tetapi memandang kepada hati,dan
perbuatanmu".(H.R. Muslim,Ibnu Majah,Ahmad).

Saudara-saudara saya yang se Iman,Rahimakumullah:

Dari Ayat Al Qur'an dan hadist-hadist diatas,ada
sedikit yang pantas kita renungkan.Renungan dalam
kalbu,hati sanubari yang hanya pasrah pada sang
Khalik,maha Agung.

Kita harus selalu ingat,bahwa,segala yang ada
dipermukaan bumi ini,merupakan penciptaan dari Allah
SWT,yang sengaja khusus diciptakannya buat
manusia,karena manusia adalah ciptaannya yang paling
mulia.Matahari,Bulan Bintang yang beredar diangkasa
raya itu,diciptakan utk kepentingan
manusia.Tumbuh-tumbuhan,yang kita makan,Isi
laut,berupa Ikan juga buat kita makan,sampai Mutiara
Manikampun buat dijadikan hiasan oleh manusia,hewan di
daratan,juga buat kita makan,dan ada buat keperluan
yang lain(pemakan juga manusia ini yah,semua serba
dimakan,ayam,kambing,ikan-ikanan,tumbuh-tumbuhan,dllnya.).

1).INGAT KEPADA ALLAH:

Kita sebagai Muslim,diperintahkan utk selalu ingat
kepada Allah,dalam bahasa yang lebih tepatnya,kita
diperintahkan utk selalu dzikir.Mengingat Allah dalam
keadaan apapun,dan bagaimanapun juga.

Ingatlah tatkala kita pertama kali melantunkan kalimah
"LAAILAAHAAILLALLAAH",tiada Tuhan selain Allah.Apa
yang terbayang dalam benak kita ketika itu..?Tak lain
dan tak bukan,hanya Allahlah yang mampu memelihara
kita,menyayangi kita,sebenar-benar kasih sayang,yang
tiada taranya,meskipun ombak laut,dgn gelombangnya
yang cukup kencang dan dahsyat,maut menghantam
kita.Api yang panas membara,menggerogoti,dan
menghancur lelehkan kulit kita,siapa yang dapat
meloloskan kita dari semua bencana yang melanda
itu..Nyala Api dalam dada,tatkala kita dipanah orang
dgn kata-kata yang cukup tajam ,siapa yang menolong
kita utk bersabar?Tiada lain dan tiada bukan,hanya
ALLAH semata.

Disaat kita terjatuh,atau tersandung kerikil-kerikil
kecil, atau kita sedang meraung kesakitan,mengeluh apa
yang keluar dari mulut kita ketika itu.Tiada lain dan
tiada bukan kata-kata:"AH….".Tahukah saudara kata
Ah..itu maknanya apa..?.Kata ini lebih tersirat,bahwa
tanpa disengaja,ataupun tak disengaja,kita tetap
mengucapkan nama "ALLAH".Kata "Ah" itu adalah
singkatan nama Allah.Jadi mau tak mau ,sadar atau
tidak sadar,jelas,nama Allah ini ada didalam hati
sanubari manusia.Allah itu lebih dekat kepada
manusia,ketimbang urat nadinya yang berjalan itu.

Kata Allah(Dalam bahasa Arab,terdiri dari huruf
"Alif,..Laam,…Ha..".Bila saja salah satu dari huruf
diatas dihilangkan,tetap selalu bermaknakan nama Allah
juga.Salah satu contoh.Coba saudara hilangkan huruf
pertamanya dihapus(Alif),maka yang akan terbaca adalah
kata"LILLAAH"(Demi karena Allah)..Bila satu hurufnya
lagi dihapus,maka akan terbaca"LAHU"(Yang
artinya,utkNYA).Bila dihapus lagi,maka akan terbaca
"HU"(yang artinya"HUWA,atau "DIA").

Dalam kaedah penulisan kaligrafi(Khat) tulisan
Arabpun,cara menulisnya sangat specific,bagi yang tahu
kaligrafi,akan tahu cara penulisan Allah yang
tepat,tidak sembarang tulis,karena tulisan Khat Arab
yang sebenarnya terdiri dari 5 yang pokok,dan dapat
dibagi lagi menjadi beberapa cabang,utk penulisan kata
Allah ini,sangat menarik utk diulas,sayang saya
menyampaikan hal ini via internet,tidak berhadapan
langsung,kalau langsung,akan dapat saya
jelaskan,keunikan tulisan Allah itu,karena ia punya
arti yang sangatlah dalamnya.

Cobalah saudara rasakan,tatkala saudara dalam keadaan
letih.Apa yang keluar dari desah nafas saudara
itu..?Ah…Itu kalau saudara menyadarinya
sepenuhnya,sebenarnya sadar atau tak sadar,saudara
sedang mengucapkan kalimat Allah,karena Ah..adalah
kata "Ha",atau "Hu",dalam Arabnya berartikan
"DIA".Benar,atau tidak benar ulasan saya ini,saudara
sendiri dapat menilainya.Saya hanya mencoba
menyadarkan diri saya,dan juga saudara sekalian,bahwa
kita memang harus selalu ingat Allah.Semoga dgn
membaca mail ini,kapan dan dimanapun saudara telah
menyadari,bahwa,diri saudara tidakkan pernah terlepas
dari ALLAH.

2)BERTASBIH.

Yang artinya kita meyakini,Allah maha suci dalam
seluruh ciptaannya.Dalam Bertasbih sesungguhnya kita
diminta utk selalu berbaik sangka,kepada Allah,sebagai
Tuhan yang menciptakan Alam semesta.Tak ada satupun
yang diciptakan oleh Allah,tanpa guna dan tanpa
HIKMAH.

Kita lihat sebagai contoh:

Setangkai bunga Mawar,yang tumbuh dari batang yang
banyak duri.Akan tetapi dikuncupnya yang paling
ujung,mekar bunga dgn bentuk yang amat Indah dan warna
yang amat elok,serta wangi yang amat mempesona,memukau
hati yang sedang resah,dan berkecamuk,juga hati yang
damai dan bahagia.Ketika kita memandang bunga
mawar,tak ada yang pantas kita ucapkan,selain memuji
Penciptanya.Allah semesta alam.

Maka tanpa kita sadari pun kita masuk pada tingkatan
"Tahmid"yaitu memujiNYA.Segala puji bagi Allah Tuhan
semesta alam,yang telah menciptakan bunga,Mawar yang
elok rupawan.Maka kita memuji Allah atas
kebesaranNYA.Maka disanalah letak kalimat
"Takbir".Maha besar Allah,tiada yang maha Besar di
jagat alam Raya ini kecuali hanya Dia yang maha Agung.

Dan akan runtuhlah segala apa yang kita yakini utk
disembah,kecuali Ia Tuhan yang pantas utk disembah.
Bunga Mawar hanya sebagai contoh utk kita merenungi
kebesaran ciptaan Allah ini.

Dalam Al Qur'an,Allah berfirman,yang maksudnya:
"Seandainya kamu gunakan air laut,sebagai tinta,dan
kayu-kayu sbg pena,utk mencatat Nikmat Allah
padamu,maka air lautpun kering,dan habis kayu-kayu
itu,namaun Nikmat Allah itu belum sebarapa yang kamu
catat.

Ciptaan Allah maha sempurna.Pada tempat yang kurang
pasti ada kelebihannya.

Pada Mawar yang indah,terdapat Duri.Ini
menandakan,pada setiap yang cantikpun ada yang
jeleknya,ada yang dapat membuat tanganmu terluka,bila
dirimu tak hati-hati.

Pada Bunga Teratai yang elok,diatas air, akarnya
tertanam pada Lumpur.

Entah apa lagi yang ada pada bunga "Sakura"di "Jepang
sana"yang katanya ia bukanlah berbentuk seperti bunga
mawar,atau teratai, ia hanya berbentuk sebatang
pohon.Sayang sekali saya tak dapat
melihatnya,membayangkannyapun tak dapat.

Dan hanya kerang yang terluka yang dapat menghasilkan
Mutiara…..

Subhanallah,Walhamdulillah,Walaailaahaillallaah,Wallaahu
akbar.Benar Nabi bersabda:"tasbih,tahmid,tahlil dan
takbir memenuhi timbangan kebaikan seorang hamba.

Demikian dulu dari saya.(Cairo 26-3-02,Rahimarahim).


__________________________________________________
Do You Yahoo!?
Yahoo! Movies - coverage of the 74th Academy Awards®
http://movies.yahoo.com/

RantauNet http://www.rantaunet.com

Isikan data keanggotaan anda di http://www.rantaunet.com/register.php3
===============================================
Mendaftar atau berhenti menerima RantauNet Mailing List di
http://www.rantaunet.com/subscribe.php3

ATAU Kirimkan email
Ke/To: [EMAIL PROTECTED]
Isi email/Messages, ketik pada baris/kolom pertama:
-mendaftar--> subscribe rantau-net [email_anda]
-berhenti----> unsubscribe rantau-net [email_anda]
Keterangan: [email_anda] = isikan alamat email anda tanpa tanda kurung
===============================================

Kirim email ke