Assalamualaikum ww.
Bagi peneliti Indonesia yang berminat dan tertarik dibidang sel punca (stem
cells) barangkali ini suatu berita bermanfaat dimana pemerintah akan
membiayai riset di bidang ini
http://www.ristek.go.id/index.php?mod=News&conf=v&id=2616 
Dalam rapat ristek yang kebetulan saya ikut hadir  kesan saya pemerintah
sangat serius mendorong peneliti Indonesia di Bidang sel punca ini. Namun
sayang program insentif yang akan diberikan sudah harus berakhir pada
tanggal 21 April tahun ini...

Siapa tau dunsanak peneliti bisa ambil bagian.


rahyussalim


BERITA KEGIATAN RISTEK
DUKUNGAN PEMERINTAH DALAM RISET DAN PENGEMBANGAN SEL PUNCA DI INDONESIA
Jumat,11 April 2008 18:30
Pengembangan penelitian sel punca (stem cel) di Indonesia mempunyai harapan
yang baik bagi terapi berbagai penyakit, namun saat ini Indonesia masih
tertinggal dibandingkan dengan negara lain seperti Singapura, Malaysia,
Korea, India dan Jepang.
Untuk itu Asdep Urusan Perkembangan Ilmu Kedokteran dan Kesehatan, Deputi
Bidang Perkembangan Riset IPTEK mengadakan pertemuan pada hari Rabu 11 April
2008 di lantai 23 Gedung II BPPT untuk mendiskusikan Dukungan Pemerintah
Dalam Riset dan Pengembangan Sel Punca di Indonesia. Acara ini dihadiri oleh
perwakilan dari BPPT, Asosiasi Sel Punca Indonesia, Rumah Sakit Jantung
Harapan Kita dan PT Kalbe Farma, serta perwakilan dari perguruan tinggi (UI,
UGM,  ITB, UPH). Acara dipimpin oleh DR. Roy Sparringa selaku Asisten Deputi
Urusan Perkembangan Ilmu Kedokteran dan Kesehatan yang memaparkan mengenai
perlunya Objective Oriented Project Planning dengan kerangka kerja logis
sehingga diharapkan arah penelitian dan pengembangan menjadi jelas,
keberhasilan terukur, sinergi antara Academician, Bussines dan Government
(ABG) terjadi serta pemanfaatan sumber daya yang optimal. Acara dilanjutkan
oleh pemaparan Prof. Dr. Amin Soebandrio PhD., SpMK mengenai agenda
prioritas penelitian sel punca. Diskusi ini juga dihadiri oleh staf Ahli
Menteri Riset dan Teknologi bidang Pangan dan Kesehatan DR. Listyani
Wijayanti.
Kontribusi pemerintah dalam pengembangan riset sel punca antara lain: 1.
Menyiapkan kebijakan penelitian dan pengembangan. 2. Mengagendakan program
penelitian dan pengembangan sel punca kedalam RKP 2009 dan RPJMN 2010-2014.
3. Mendorong peneliti sel punca untuk ikut serta dalam program insentif
KNRT.
Keluaran dari pertemuan ini adalah perlunya 1. Perlunya panduan untuk
penelitian dan pengembangan sel punca dari hulu ke hilir 2. Alokasi dana
penelitian yang lebih terfokus 3.  Agenda dan road map penelitian dan
pengembangan sel punca di Indonesia. 4. Penguatan jejaring penelitian. 5.
Pemetaan kemampuan lembaga penelitian..........


--~--~---------~--~----~------------~-------~--~----~
=============================================================== 
UNTUK DIPERHATIKAN:
- Wajib mematuhi Peraturan Palanta RantauNet, mohon dibaca & dipahami! Lihat di 
http://groups.google.com/group/RantauNet/web/peraturan-rantaunet.
- Tulis Nama, Umur & Lokasi anda pada setiap posting.
- Hapus footer & bagian tidak perlu, jika melakukan reply. 
- Email attachment, DILARANG! Tawarkan kepada yg berminat & kirim melalui jalur 
pribadi.
- Posting email besar dari >200KB akan dibanned, sampai yg bersangkutan minta 
maaf & menyampaikan komitmen mengikuti peraturan yang berlaku.
=============================================================== 
Berhenti, kirim email kosong ke: [EMAIL PROTECTED] 

Daftarkan email anda yg terdaftar pada Google Account di: 
https://www.google.com/accounts/NewAccount?hl=id
Untuk dpt melakukan konfigurasi keanggotaan di:
http://groups.google.com/group/RantauNet/subscribe
===============================================================
-~----------~----~----~----~------~----~------~--~---

Kirim email ke