Maaf mungkin agak gak nyambung tapi sekedar sharing saja.Ada salah
paham mengenai kaum feminis , kaum feminis dianggap yang menyebabkan
perempuan keluar rumah untuk bekerja.

Padahal kenyataannya tidak demikian.Yang menyebabkan kaum perempuan
(dan anak-anak) bekerja itu bukan kaum feminis tapi kaum  kapitalis  dan
industrilialis.Sejak proses produksi  digantikan mesin kekuatan otot itu
bukan yang utama lagi karena itu perempuan dan anak-anak kemudian
dilibatkan dalam proses produksi.Dan untuk menekan biaya mereka
memamfaatkan lemahnya posisi perempuan dan anak-anak itu dengan
memberi upah yang sangat rendah dan kondisi kerja yang buruk.Upah
mereka rata-rata cuma separuh upah pekerja pria dan mereka harus
bekerja 14-18 jam sehari.Para buruh tambang lebih parah lagi mereka
bekerja dengan pekerja laki-laki bahkan dengan bertelanjang dada
dan tidak pernah lagi melihat matahari.

Dan disinilah mulai gerakan feminis ,  kaum pekerja perempuan kemudian
bersatu dan melakukan pemogokan massal.Dan akhirnya mereka  berhasil
dan hari itu ditetapkan sebagai hari perempuan internasional.

Jadi perjuangan feminis bukan agar perempuan dibolehkan bahkan
dianjurkan bekerja tapi agak pekerjaan mereka itu dihargai dengan
layak dan hak-hak mereka dilindungi dengan baik.Jadi  kaum feminis
tidak pernah kampanye agar pabrik-pabrik mempekerjakan buruh
perempuan  tapi berkampanye agar hak-hak reproduksi mereka
dilindungi misal memberi cuti haid dan melahirkan.Juga standar
pengupahan yang setara sesuai dengan beban kerja mereka.

----- Original Message ----- 
From: "Chae" <[EMAIL PROTECTED]>
To: <wanita-muslimah@yahoogroups.com>
Sent: Friday, September 01, 2006 5:53 PM
Subject: [wanita-muslimah] Re: Perempuan Islami


> Ohhh jadul teh artinya jaman dulu wahhhh saya lebih jadul dari Pak
> Wida soale lagu favorite saya tuh bukit berbunga sama lelah nya rafika
> duri hahahahha;)
> 
> Soal kriteria pemimpin rumah tangga yang Pak Wida sebutkan sbb:
> 
> pencari nafkah : sepertinya sekarang sudah bukan dominasi kaum
> laki-laki, bahkan kaum perempuan sudah menunjukan eksistensinya
> sebagai pencari nafkah. Banyak perempuan berperan sebagai pencari
> nafkah bahkan dalam banyak kasus perempuan lah yang menjadi pencari
> nafkah utama. Perempuan juga banyak yang bekerja di berbagai sektor
> industri karena dianggap sebagai tenaga kerja terampil dengan biaya
> murah. terutama untuk sektor industri textile, food, kerajinan. Bahkan
> para TKI didominasi oleh para TKW yang notabene perempuan bukan waria;)
> 
> Kekuatan fisik: kalau kita bicara kekuatan otot ok lah laki-laki
> secara fisik lebih kuat dari perempuan tapi kekuatan dalam arti
> ketahanan sebaiknya di lihat secara adil dan seimbang. Apakah Pak Wida
> pernah mencoba menaruh dan mengikat setidaknya 5 kg beras selama 9
> bulan???;) atau anda pernah melihat para ibu2 bekerja diladang sambil
> gendong anak?? dan jangan lupa kekuatan perempuan dalam hal ketahanan
> sehingga mampu bekerja dengan porsi yang sama dengan laki-laki dan
> kemudian ditambah kerja di wilayah domestik mengurus rumah tangga??
> untuk menguji ketahanan fisik sekali-kali Pak Wida coba unjuk kekuatan
> dengan istri anda berlari memakai sepatu hak tinggi dan pake daster
> ...kira-kira siapa menang???
> 
> Pneididikan: pendidikan laki-laki yang tinggi ini dikarenakan oleh
> konstruk sosial yang masih bernuasa patriakis dimana akses perempuan
> dalam mendapatkan pendidikan masih dibawah laki-laki dimana laki-laki
> selalu mendapatkan prioritas utama dalam mendapatkan pendidikan. Ini
> sesuatu yang bisa dirubah untuk suatu keadilan..iya kan pak??;)
> 
> Soal ketahanan terhadao stress: bukanya perempuan lebih tahan terhadap
> stress dibandingkan laki-laki sehingga pekerjaan yang membutuhkan
> ketelitian dan kesabaran banyak dipegang oleh kaum perempuan??
> 
> Kalau merefer kepada Qur'an jelas Qur'an menyatakan bahwa laki-lakis
> ebagai pemimpin rumah tangga dikarenakan laki-laki menjadi pencari
> nafkah jika laki-laki bukan lagi pihak yang absolut menjadi pencari
> nafkah maka kepemipinan dalam rumah tangga bukan lagi menjadi hal yang
> absolut bagi pihak laki-laki??? iyakan pak??
> 
> Dan Qur'an yang menyatakan bahwa sebagian yang lain ini tidak secara
> literal diterangkan bahwa itu perbandingan laki-laki dan perempuan
> tapi bisa jadi merupakan perbandingan laki-laki dengan laki-laki dan
> perempuan dengan perempuan. Dimana jelas diterngkan bahwa pada
> dasarnya laki-laki dan perempuan adalah satu kesatuan yangs etara
> untuk saling tolong menolong...



=======================
Milis Wanita Muslimah
Membangun citra wanita muslimah dalam diri, keluarga, maupun masyarakat.
Situs Web: http://www.wanita-muslimah.com
ARSIP DISKUSI : http://groups.yahoo.com/group/wanita-muslimah/messages
Kirim Posting mailto:wanita-muslimah@yahoogroups.com
Berhenti mailto:[EMAIL PROTECTED]
Milis Keluarga Sejahtera mailto:keluarga-sejahtera@yahoogroups.com
Milis Anak Muda Islam mailto:majelismuda@yahoogroups.com

This mailing list has a special spell casted to reject any attachment .... 
Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:
    http://groups.yahoo.com/group/wanita-muslimah/

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
    [EMAIL PROTECTED]

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:
    http://docs.yahoo.com/info/terms/
 



Kirim email ke