MBak Ari,

Sisanya kalau kita simpan di termos untuk di munumkan kembali apa bisa ??

-----Original Message-----
From: Ari Martilistyowarni [mailto:[EMAIL PROTECTED]]
Sent: Thursday, July 05, 2001 12:17 PM
To: [EMAIL PROTECTED]
Subject: [balita-anda] Resep Minuman tambahan


Resep Minuman tambahan.

Rekan Netters,
Mungkin resep saya ini berguna, minuman ini saya berikan pada anak saya
Ajie(2th3bl) sejak umur
4 bulan. Kebetulan  cocok dan suka.....
Dan itu saya berikan sampai usia 1,5 th. Karena kegemukan terpaksa saya
hentikan.

Bahan:
1 sdm kacang hijau
1 sdm kedelai
1 sdm beras merah
1 sdm  kacang merah

Cara membuat:
1. Semua bahan di atas dicampur, dicuci bersih lalu direndam -/+ 5 jam (
biasanya malam direndam, pagi diproses).
2. Setelah itu ditiriskan dan diblender dengan menambahkan air sedikit
sampai halus betul.
3. Untuk pembuatan 1 gls minuman saya pakai perbandingan 2sdm : 1 gls
air. (biasanya untuk awal pemberian kita cukup 1-2 gls perhari)

Proses pemasakan:
1. Hasil blenderan kita kasih air (sesuai perbandingan diatas )lalu
direbus,.
2. Lama perebusan pertama cukup sampai mendidih saja. Lalu kita saring
sambil kita tekan-tekan agar patinya ikutan keluar.
3. Setelah disaring, kita rebus lagi  sampai tanak (-/+15 menit) dg api
kecil, dan harus diaduk terus.
(Bisa ditambahkan  tajin untuk campuran)
4. Setelah tanak, angkat dan tuangkan dalam gelas.

--->  Sisa dari blenderan tadi  bisa kita simpan di lemari es (tanpa
ditutup rapat)

Minuman ini bisa diberikan langsung bisa juga dicampurkan dengan susu.
Memang kalau untuk kebaikan anak, kita dituntut lebih telaten,
Selamat mencoba semoga bermanfaat....



>> Rayakan ultah putra/i Anda dengan kue Teletubbies dll! Klik,
http://www.indokado.com/kueultah.html
>> Info balita, http://www.balita-anda.indoglobal.com
Etika berinternet, email ke: [EMAIL PROTECTED]
Stop berlangganan, e-mail ke: [EMAIL PROTECTED]





>> Rayakan ultah putra/i Anda dengan kue Teletubbies dll! Klik, 
>http://www.indokado.com/kueultah.html
>> Info balita, http://www.balita-anda.indoglobal.com
Etika berinternet, email ke: [EMAIL PROTECTED]
Stop berlangganan, e-mail ke: [EMAIL PROTECTED]





Kirim email ke