From: raksa adipura <[EMAIL PROTECTED]>
To: [EMAIL PROTECTED] <[EMAIL PROTECTED]>
Cc: [EMAIL PROTECTED] <[EMAIL PROTECTED]>;
[EMAIL PROTECTED] <[EMAIL PROTECTED]>
Date: Wednesday, January 19, 2000 00:46
Subject: Re: [Sabil] Kalkulator Kimia - Kalkulator Elektronika - Kalkulator
Arsitektur



*****Sebelum sdr. Nasrullah Idris bertambah ngawur dengan postingnya, saya
akan mencoba menjelaskan sedikit
tentang Komputasi Kimia (Computational Chemistry).

#####Terima kasih atas jawabannya.  Terus-terang saya masih awam nih. Saya
sudah buka homepagenya. Sayangnya saya nggak bisa Bahasa Inggeris.

*****Komputasi Kimia adalah suatu disiplin ilmu Kimia yang menggunakan
metoda komputasi (yaitu penghitungan dengan bantuan komputer) untuk
mengukur/menghitung properties atom dan molekul, misalnya energi, geometri,
afinitas elektron, binding energy, NMR chemical shifts, dan banyak lagi yang
lainnya.

#####Kalau kita sudah bisa membayangkan perbandingan efisiensi membuat
tulisan dengan "Mesin Ketik" dan "Microsoft Word 97", kira2 bagaimana
perbandingan efisiensi, efektivitas, sampai resiko keselamatan kerja  antara
"kegitan Laboratorium Kimia secara manual" dengan "Kegiatan Laboratorium
kimia dengan menggunakan komputasi Kimia"?

Apakah angan2 saya di bawah ini bisa terpenuhi oleh komputasi Kimia :

* Membuat ramuan plastik dengan campuran :
bahan A     Bahan B     Bahan C     Hasil
     2x                3x              4x             ?
     4x                2x              5x             ?

Apakah dengan komputasi Kimia, bisa langsung melihat hasilnya di layar?
Maksudnya hasil dari aspek kualitas : daya tahan, daya lentur, atau lainnya.

*****Ada beberapa tujuan dari metoda ini.  Pertama, untuk mengkonfirmasi
hasil dari eksperimen;
kedua, untuk memprediksi properties yang tidak dapat diperoleh melalui
eksperimen.

#####Apakah saja contoh peluang penggunaan Komputasi Kimia dalam hal
kreativitas? Kalau di Internet, misalkan, sudah ada sarana kreativitas,
seperti membuat homepage. Apakah di sini ada peluang untuk berkreasi,
seperti mengotak-atik di bidang molekuler?

*****Sebagai sebuah disiplin ilmu, Komputasi Kimia boleh dikatakan sudah
mulai dewasa.  Pemberian hadiah Nobel
Kimia kepada Pople dan Kohn, dua perintis Komputasi Kimia, dua tahun lalu
boleh dikatakan sebagai salah
satu pengakuan terhadap bidang ini.  Komputasi Kimia telah diaplikasikan
dalam berbagai cabang Kimia, di
industri, akademik, maupun national labs.  Farmasi merupakan salah satu
bidang yang mulai banyak
menggunakan metoda ini.  Computer Aided Drug Discovery adalah salah satu
aplikasi komputasi kimia yang amat
penting dalam industri obat-obatan.


#####Wah hebat sekali. Saya mau tanya, apakah hipotesa saya ini benar :
Begini :
Perkembangan komputasi Kimia akan memperkuat industri yang berbasis
printer/fotokopi tiga dimensi. Misalkan kita membuat animasi di layar
komputer. Misalkanlah gambar bola. Bahan cetakannya dalam hal ini bukan lagi
tinta. Tetapi material. Misalkan plastik. Sehingga hasilnya pun berbentuk
cetakan tiga dimensi, yaitu bola plastik. Kira-kira, bagaimana
kemungkinannya ke sana? Kalau iya berarti, untuk membuat prototipe tidak
harus memanfaatkan pemahat.

*****Mengenai "kalkulator kimia", saya kira istilah tersebut sangat ngawur
dan ngaco.
#####Saya mendengar istilah "Komputasi Kimia" dari Mas Indratmoko itu ibarat
saya memperoleh gambar Monyet dari Mas Indratmoko. Terus yang pikirkan bukan
lagi seperti kebon binatang yang berisi mobil, tetapi sudah menyimpang,
yakni "Apakah ada kendaraan yang wajahnya seperti Monyet?" Ternyata ada,
yaitu Bemo. Wajar kan? Ha ha ha ha ha

Mohon deh jawabannya. Insya Allah, dengan jawaban lanjutan akan memberikan
isnpirasi baru.


Salam,


Nasrullah Idris







Kirim email ke