Dengan hormat,

Menunjuk kepada topik yang paling hangat saat ini yakni Rumah Sakit Pondok 
Indah, maka bersama ini perkenankanlah saya mengutarakan hal ini karena 
saya juga termasuk orang pernah dikecewakan sekali oleh Rumah Sakit 
tersebut namun perlu kita ingat bahwa kita pun yang mengalaminya harus 
betul-betul WELL INFORM tentang segala sesuatu yang kita alami di Rumah 
Sakit tersebut. Mohon kepada Ibu dan Bapak yang terhormat catat data-data 
berikut ini di kertas kecil atau di semabarang kertas pada saat di 
kecewakan di Rumah Sakit tersebut:

1.      Nama Dokter yang menangani, obat apa saja yang diberikan berapa kali dan 
dosisnya (semuanya tanya)
2.      Nama para Suster yang menangani, obat apa yang diberikan lihat petunjuk 
sebelum diberikan (teliti, kita bayar kok jadi tanya)
3.      Nama front office di bagian yang mencatat file medical record kita dan 
kita bisa minta catatan analisis dokter tersebut serta  hasil lab dsb (ini 
sangat penting dan kita boleh minta copy-nya di lantai bawah walaupun kita 
dapatkan dengan susuah payah    dan marah-marah)
4.      Nama si Kasir minta kwitansi

Ibu dan Bapak yang terhormat karena saya mencatat semua hal-hal diatas ini 
dan saya foto copy semua medical record anak saya saya terlepas dari 
sesuatu klaim dan pengalaman pahit yang pernah menimpa saya di Rumah Sakit 
tersebut. Kita harus bisa beradu kebenaran dan jangan sungkan-sungkan untuk 
SELALU BERTANYA kepada si Dokter maupun si Perawat tersebut.  Apabila 
mereka tidak mau menjawab mohon catat nama Dokter tersebut.  Sebab etiket 
Dokter pun bisa dipertimbangkan di sini bukan berarti kita bayar service 
mereka tapi mereka anggap kita remeh.  Saya sudah lebih dari 5 X 
diperlakukan dengan tidak baik tapi karena saya pakai bukti-bukti kebenaran 
maka saya dibenarkan oleh Rumah Sakit tersebut.

Ibu-ibu dan Bapak yang saya hormati, kesehatan dan uang sekarang adalah hal 
yang paling sulit, sebaiknya kita juga jangan sembarang di bohongi oleh 
Rumah Sakit yang MAHAL tersebut.

Demikian semoga bermanfaat.

Hormat saya,
Rina

-----Original Message-----
From:   Rudy Christna [SMTP:[EMAIL PROTECTED]]
Sent:   Friday, September 28, 2001 8:44 AM
To:     [EMAIL PROTECTED]
Subject:        RE: [balita-anda] Jawaban RS.Pondok Indah

 << File: ATT00002.txt; charset = iso-2022-jp >>


>> Kirim bunga dukacita, ucapan selamat dll ke mancanegara? Klik, 
>http://www.indokado.com/international/
>> Info balita, http://www.balita-anda.indoglobal.com
Etika berinternet, email ke: [EMAIL PROTECTED]
Stop berlangganan, e-mail ke: [EMAIL PROTECTED]







Kirim email ke