Yth Pak Sekjen,

 

Barangkali yang dimaksud Munaslub adalah Munas biasa . Di organisasi
pengusaha atau kemasyarakatan,  Munaslub biasanya diadakan untuk membahas
issue-issue penting antara lain penggantian Ketua Umum sebelum masa
jabatannya berakhir ( misalnya karena melanggar AD/ART dan lain-lain ).
Selain dari itu, di AD/ART IAGI , istilah Munaslub rasanya tidak
dimunculkan, yang ada  Munas yang dilaksanakan untuk : 1. Membahas LPJ
Pengurus. 2. Menampung usul-usul anggota. 3. Memilih Ketua Umum. 4. Membahas
perubahan AD/ART. 

 

Khusus mengenai perubahan AD/ART yang diagendakan dalam acara Munas nanti,
mang Okim bertanya-tanya, mengapa tidak dilaksanakan di PIT Makassar ya ?
Ataukah sudah dilaksanakan tetapi  ada masukan-masukan baru sehingga perlu
diadakan lagi Munas susulan di Bandung?  

 

Demikian dari mang Okim, mohon maaf kalau masukan dari  mang Okim ini
keliru.

 

Salam cinta IAGI,

 

Mang Okim

 

 

From: iagi [mailto:iagi...@cbn.net.id] 
Sent: 09 Nopember 2011 10:23
To: iagi-net@iagi.or.id; pp-iagi-2...@iagi.or.id
Subject: [iagi-net-l] Undangan Munaslub

 

 

Nomor          : 57/PP-IAGI/XI/2011
Jakarta, 08 November 2011

Lampiran      :   -

Perihal           : Undangan Munaslub

 

 

Kepada Yth :

Anggota IAGI

di tempat.

 

Sehubungan dengan akan dilaksanakannya Munas luar biasa, Ikatan Ahli Geologi
Indonesia dalam rangka Penyempurnaan AD-ART IAGI, untuk itu kami PP-IAGI
mengharapkan kehadiranya anggota IAGI, dalam acarat tersebut  yang akan di
selenggarakan pada :

Hari/ Tanggal          : Jum'at - Sabtu, 11-12 November 2011

Tempat                      : Pusat Survei Geologi, Ruang Rapat Gedung C Lt
2, Jl. Diponegoro 57 Bandung

Waktu                        : 10.00 -17.00 WIB

"Agenda "                 : Penyempurnaan Ad-ART IAGI

Catatan                     : Rapat akan dimulai pada jam 10:00 hari Jum'at
11 Nopember 2011   bertempat di Prodi Geologi FITB ITB dimana Ketua Umum
IAGI    berada. Sesuai dengan pasal-pasal 24-27 Anggaran Dasar IAGI, bahwa
Munas harus dihadiri oleh 1/2 jumlah anggota biasa agar sah; serta dapat
ditangguhkan selama 24 jam jika tidak memenuhi kuorum. Jika pada jam 10:00
hari Jum'at 11 Nopember 2011 rapat tidak mencapai kuorum, maka akan
ditangguhkan dan dimulai lagi pada jam 10:00 hari Sabtu 12 Nopember 2011
bertempat PSG Badan Geologi, Bandung.

Mengingat pentingnya acara tersebut ,mohon kehadiranya tepat waktu.

 

Demikian undangan kami sampaikan, atas perhatian dan kerjasamanya kami
ucapkan terima kasih.

 

 

Hormat kami,

Pengurus Pusat

Ikatan Ahli Geologi Indonesia (IAGI)

Sekretaris Jenderal,

 

TTD

 

Mohammad Syaiful

 

Kirim email ke