Wah...lom coba bro voice callnya. Tar deh saya coba. Mungkin ada RR yg
sudah coba juga dan terbukti ga bs voice call?

-------
>From G2
On Oct 6, 2013 10:09 PM, "dadan su" <dadan...@gmail.com> wrote:

> Cuman LG ada kelupaan satu hal yang cukup penting juga, gak adanya voice
> call, agak lucu sebenernya ada fitu plug and pop, tapi ga bisa voice call.
> Voice call itu seperti ini contohnya, ketika kita pencet tombol call di
> bluetooth headset, maka seharusnya terbuka salah satu aplikasi voice
> command, tapi ini tidak bisa sama sekali di g2. Kalo dicoba di hp samsung
> pasti ada menunya. Fitur yang cukup penting kalo mau telpon waktu lagi
> nyetir tanpa keluarin hp
> On Oct 6, 2013 3:23 PM, "Ronie Tanjung" <ronie.tabi...@gmail.com> wrote:
>
>>  *LG G2 Review
>>
>> ***
>>
>> Dari take line nya “Learning From You”, saya melihat ada suatu kemudahan
>> yang dapat dirasakan oleh User G2. Seharusnya LG benar-benar belajar
>> bagaimana memanjakan user nya. Oleh karena itu saya penasaran ingin mencoba
>> smartphone terbaru dari LG, yaitu LG G2 yang telah launching di Jakarta
>> September kemarin.
>>
>> Kesan pertama memegang G2 adalah ringan, ramping, dan sexy dengan layar
>> 5.2” dengan  bezel yang sangat tipis membuat G2 terlihat benar-benar
>> sexy J
>>
>> Klik link ini untuk lihat gambar Design LG G2
>> https://drive.google.com/folderview?id=0BwArp5KmicMceS16RUx2QXVKRVk&usp=sharing
>>
>> Setelah melihat sekeliling body G2, saya awalnya bingung dimana
>> memasukkan Micro SIM nya, karena LG G2 yang masuk ke Indonesia tidak dapat
>> membuka Cover body belakang. Sehingga di sisi sebelah kiri saya melihat ada
>> lobang kecil untuk mengeluarkan tempat Micro SIM. Setelah saya pasang Micro
>> SIM, lalu saya coba nyalakan G2 ini. Dalam hitungan kurang dari 5 detik
>> maka G2 akan ready to use di Menu Utama Android. Dengan kontras cahaya yang
>> terang dan ramah untuk mata, sehingga tidak membuat mata cepat lelah adalah
>> hasil dari penggunaan G2 selama 30 menit terus menerus mengoperasikan G2.
>> Apalagi melihat tampilan home screen yang simple dari LG Launcher, membuat
>> lebih cerah kontras layar G2.
>>
>> Klik link ini untuk melihat gambar Home Screen LG G2
>> https://drive.google.com/folderview?id=0BwArp5KmicMcbVVvbkYyQ1JqZFk&usp=drive_web
>>
>> *
>> Berikut ini adalah fitur-fitur yang hadir di LG G2:*
>>
>> *-Rear key* hadir untuk mempermudah jari anda. Apabila anda orang yang
>> narsis dan sering foto-foto sendiri, maka sekarang tombol belakang ini
>> memudahkan anda.
>>
>> *-Knock ON/OFF* akan memudahkan anda untuk membuka layar yang terkunci
>> tanpa harus menekan tombl belakang, anda cuma perlu ketuk 2x pada saat anda
>> ingin mengunci atau membuka layar G2 anda.
>> Fitur ini membuat tombol belakang lebih awet :D
>>
>> *-Guest Mode*, Android pada umumnya mempunyai lock screen patterm Lock
>> screen. Di LG G2 pun sama, tetapi kelebihannya adalah LG G2 dapat membuat 2
>> pattern untuk anda masuk ke Menu Android. Patern ke 1 untuk anda pemilik
>> smartphone dan 1 lagi untuk Guest (yg pinjem smartphone anda). Dan kita
>> dapat setting aplikasi apa saja yang dapat berjalan di guest mode ini.
>>
>> Klik Link ini untuk melihat gambar Guest Mode di LG G2
>> https://drive.google.com/folderview?id=0BwArp5KmicMcYXlCRmNJNXZJbnc&usp=sharing
>>
>> *-One Handed Operation*, adalah mode yang dapat diaktifkan untuk
>> mempermudah pengoperasian G2 melalui 1 tangan saja. Klik Link ini untuk
>> melihat gambar One Handed di LG G2
>> https://drive.google.com/folderview?id=0BwArp5KmicMcejdEbFZnNnA5Rms&usp=sharing
>>
>> Dari gambar diatas, kita melihat window Dial dan window SMS lebih
>> mengecil ukurannya daripada mode normal. Fungsinya adalah agar dapat
>> diakses melalui 1 tangan saja.
>>
>> *-Answer Me* – bekerja otomatis mengaktifkan LG G2 untuk menjawab
>> panggilan dengan berbarengan secara simultan menurunkan volume nada dering
>> saat ponsel didekatkan ke telinga pengguna
>>
>> *-Plug & Pop* – bekerja otomatis memberikan rekomendasi opsi atau fitur
>> terkait untuk memudahkan pengguna memilih sesaat ketika earphone atau kabel
>> USB terdeteksi
>>
>> *-Slide Aside* – memberikan kemudahan multitasking berpindah aplikasi
>> cukup dengan melakukan gerakan menggeser pada layar menggunakan sentuhan
>> tiga jari bersamaan. Fitur ini secara otomatis akan menyimpan 3 aplikasi
>> yang paling sering dipakai.
>>
>> *-QuickRemote* – Tak cuma menjadikan LG G2 sebagai remote control bagi
>> berbagai perangkat elektronik rumah, namun juga memiliki kemampuan untuk
>> mempelajari kerja remote control konvensional dan menyesuaikan bagi
>> pengoperasian pada berbagai perangkat sekaligus dengan tata letak yang
>> lebih fleksibel. Dibanding dengan smartphone merk lain, Quick Remote LG
>> dapan membuat profile remote lebih dari 10, sehingga apabila anda memiliki
>> banyak perlatan elektronik yang membutuhkan remote, silahkan saja langsung
>> setting Quick Remote anda.  Yang sudah saya test, Remote TV,remote
>> dekoder Firstmedia, Tape Hi-Fi, AC.
>>
>> Klik link ini untuk melihat tampilan Quick Remote di LG G2
>> https://drive.google.com/folderview?id=0BwArp5KmicMcbmthOVdFa0l2Sm8&usp=sharing
>>
>> *-Memiliki Hi-Fi Sound* dengan audio berkekuatan 24-bit/192kHz. Saat
>> menulis ini saya mendengarkan lagu Jason Mraz yang berjudul I Won’t Give Up
>> dan saya dapat merasakan tiap sentuhan gitar akustik di lagu tersebut. Luar
>> biasa untuk sound quality G2 ini.
>>
>> *-Baterai kapasitas 3000mAh*, Apa gunanya memiliki banyak fitur apabila
>> tidak memiliki baterai yang kuat, tapi di LG G2 sudah terpasang baterai
>> sebesar 3000mAh untuk menhandle semua fitur yang ada
>>
>> Dengan kondisi pemakaian sebagai berikut :
>> 2 email account (1 email untuk milis aktif, 1 email kantor yang super
>> ribet)
>> Main Game Asphalt 8, dalam 1 hari maksimal 1 jam (tapi nyambung-nyambung)
>> 3 Aplikasi Chatting dan 1 Chat Group (Hangout,Whatsapp dan Line)
>> 5 Aplikasi Social Media (Facebook,Path,Instagram,Twitter 2 account dan G+)
>> Telp di jam-jam kerja (Total telp 1 hari kurang lebih 2-3 jam/hari)
>> Foto-foto candid melalui camera LG G2 dengan hasil foto 5 – 10 foto / hari
>>
>>
>> Dan baterai G2 100% pada jam 5.30 pagi sampai jam 23.54 maka sisa baterai
>> tinggal 5%.
>> berikut ini link untuk melihat history baterai G2 selama 1 hari
>> https://docs.google.com/file/d/0BwArp5KmicMcRTFjRUJEcHZCMFE/edit?usp=sharing
>>
>> Baretai irit di LG G2 karena LG G2 memasukan teknologi GRam di LG G2.
>>
>> GRAM dapat mengurangi konsumsi energi sebesar 26 % dari layar. Dan
>> berikut adalah penjelasan tentang GRam yang saya copy dari salah satu web
>> teknologi yang saya lupa dimana link nya :)
>>
>> Smartphone LG G2 adalah benar-benar banyak fitur menarik , banyak yang
>> membutuhkan klarifikasi . Kami sudah menulis tentang spesifikasi kunci
>> perangkat dan desain , serta fitur perangkat lunak , tapi sekarang mari
>> kita bicara tentang apa yang disebut " memori grafis " atau GRAM , yang
>> menurut produsen , untuk mengurangi konsumsi energi sebesar 26 % dari layar
>> . Mari kita lihat apa prinsip kerja teknologi ini yang ajaib mengurangi
>> tampilan konsumsi baterai .
>>
>>
>>
>> Terlepas dari apa yang terjadi pada layar perangkat , prosesor grafis 60
>> mengirimkan kedua kalinya untuk menampilkan gambar yang kemudian
>> ditampilkan kepada pengguna . Kecepatan ini , tentu saja , dibenarkan dalam
>> game atau menonton film , tapi terlalu berlebihan ketika membaca atau
>> surfing . Tampilan Preview dikirim melalui GPU 60 kali per detik , bahkan
>> ketika layar ada perubahan . Jika sesuatu telah berubah ( misalnya ,
>> pengguna membalik halaman dalam buku) , GPU merender setelah image baru dan
>> proses dimulai lagi . Hal ini cukup banyak mengkonsumsi energi , jadi
>> insinyur LG dan mengusulkan solusi untuk masalah ini , menyebutnya GRAM .
>> Memori grafis ( ini adalah di mana nama singkatan ) - bukan fenomena baru ,
>> tapi untuk pertama kalinya fungsi ini digunakan dalam smartphone .
>>
>>
>>
>> Sebenarnya , GRAM - itu adalah energi yang efisien memori cache , yang
>> menyimpan gambar pada layar sampai Anda mengubahnya dan tidak memerlukan
>> partisipasi dari GPU dalam memperbarui tampilan 60 kali per detik . Seperti
>> yang Anda tahu , mengurangi konsumsi energi sebesar 26 % - ini bukan
>> keuntungan dengan mengorbankan tampilan , dan penolakan dari " kosong "
>> dari GPU , karena yang chipset membutuhkan lebih banyak energi daripada
>> bisa . Namun , perlu dicatat bahwa nilai 26 % hanya berlaku untuk gambar
>> diam pada layar , dalam penggunaan normal akan kurang berhasil - sekitar 10
>> % . Untuk pengguna , dengan demikian, tidak ada yang berubah -
>> karakteristik tampilan gambar tidak terpengaruh dan masih diperbarui 60
>> kali per detik , tapi sekarang itu bukan GPU , tetapi melalui GRAM tersebut
>> .
>>
>>
>>
>> Sepertinya sihir yang nyata , tetapi saat ini teknologi berkembang begitu
>> cepat sehingga tidak punya waktu untuk bertanya-tanya bagaimana satu demi
>> satu . Apa pun itu , inovasi LG terlihat sangat berguna , dan kami berharap
>> bahwa perusahaan lain akan mengambil contohnya .
>>
>> Dan tanpa basa basi lagi, saya akan test kemampuan kamera G2 ini. Karena
>> saya baca-baca di web site luar yang membahas LG G2, katanya LG G2 ini yang
>> bagus di kameranya. Makanya saya langsung test kemampuan kamera G2 ini.
>> Teknologi OIS di G2. OIS adalah *Optical Image Stabilization. *Artinya
>> gambar yang dihasilkan oleh G2 akan anti blur. Atau minimal blur nya masih
>> bisa di tolerin deh.
>>
>> *Berikut adalah Nilai-nilai Plus di Kamera LG G2 :*
>>
>> 1.       *OIS*
>> Langsung saja saya test kemampuan OIS di G2 ini. Saya merekam secara
>> bersamaan kondisi jalan raya di Jakarta dengan menggunakan LG G2 dan LG
>> Optimus 3D. untuk hasil rekamannya silahkan lihat di youtube
>> www.youtube.com/watch?v=07AJlUr_kws
>> Di video tersebut jelas terlihat hasil rekaman  video dari G2 sangat
>> halus. Andapun yang melihat tidak akan pusing karena kondisi getaran dari
>> kamera G2 tersebut. Berikut ini gambar dari kamera dengan OIS di LG G2.
>>
>> Dan anda dapat melihat video di youtube ini yang saya ambil dari web site
>> LG. http://www.youtube.com/watch?v=jnbSr4E8j_g
>>
>> *2.       **Foto diruangan gelap atau cahaya minim.*
>>
>> Klik link ini untuk melihat hasil foto diruangan gelap tanpa cahaya.
>> https://docs.google.com/file/d/0BwArp5KmicMccTBHX0VwbGhyc00/edit?usp=sharing
>>
>>
>>
>> *3.       **Foto malam hari*
>>
>> Klik link ini untuk melihat hasil foto malam hari diluar ruangan
>>
>>
>> https://docs.google.com/file/d/0BwArp5KmicMcZm1CckEwV0QwWkE/edit?usp=sharing
>>
>>
>>
>> *4.       **Audio Zoom*
>>
>> Saya sengaja merekam Notebook yang sedang memutar video kartun, dan
>> disampingnya saya memutar MP3 di HP lainnya. Lalu saya akan mencoba untuk
>> memfokuskan suara pada notebook dan gantian saya akan memfokuskan pada HP
>> nya saja. Untuk lengkapnya silahkan lihat video ini
>> http://www.youtube.com/watch?v=8zhscKJtzD4
>>
>>
>>
>> 5.       *Hasil-hasil Foto LG G2 dapat dilihat disini*
>> https://drive.google.com/folderview?id=0BwArp5KmicMcZ3FqQ0w1WXlzaGc&usp=sharing
>>
>>
>>
>>
>>
>> Untuk saat ini hanya ini yang baru bisa saya share, nanti apabila ada
>> fitur yang belum saya share akan saya share kembali.
>>
>>
>>
>> Terima kasih
>>
>>
>>
>> regards,
>>
>>
>> Ronny Tanjung
>>
>>
>> =======================================
>> *Info Seputar Android Like Fan Page Bengkel 
>> Android<https://www.facebook.com/bengkelandroid>
>> *
>>
>> --
>> ==========
>> ID-Android on YouTube
>> https://www.youtube.com/watch?v=0u81L8Qpy5A
>> --------------------
>> Web Hosting, Zimbra Mail Server, VPS gratis Raspberry Pi :
>> http://www.hostune.com
>> --------------------
>> Aturan Umum ID-Android: http://goo.gl/MpVq8
>> Join Forum ID-ANDROID: http://forum.android.or.id
>> ==========
>> ---
>> Anda menerima pesan ini karena Anda berlangganan grup "[id-android]
>> Indonesian Android Community " dari Grup Google.
>> Untuk berhenti berlangganan dan berhenti menerima email dari grup ini,
>> kirim email ke id-android+berhenti berlangga...@googlegroups.com .
>>
>  --
> ==========
> ID-Android on YouTube
> https://www.youtube.com/watch?v=0u81L8Qpy5A
> --------------------
> Web Hosting, Zimbra Mail Server, VPS gratis Raspberry Pi :
> http://www.hostune.com
> --------------------
> Aturan Umum ID-Android: http://goo.gl/MpVq8
> Join Forum ID-ANDROID: http://forum.android.or.id
> ==========
> ---
> Anda menerima pesan ini karena Anda berlangganan grup "[id-android]
> Indonesian Android Community " dari Grup Google.
> Untuk berhenti berlangganan dan berhenti menerima email dari grup ini,
> kirim email ke id-android+berhenti berlangga...@googlegroups.com .
>

-- 
==========
ID-Android on YouTube
https://www.youtube.com/watch?v=0u81L8Qpy5A 
--------------------
Web Hosting, Zimbra Mail Server, VPS gratis Raspberry Pi : 
http://www.hostune.com
--------------------
Aturan Umum  ID-Android: http://goo.gl/MpVq8
Join Forum  ID-ANDROID: http://forum.android.or.id
==========
--- 
Anda menerima pesan ini karena Anda berlangganan grup "[id-android] Indonesian 
Android Community " dari Grup Google.
Untuk berhenti berlangganan dan berhenti menerima email dari grup ini, kirim 
email ke id-android+berhenti berlangga...@googlegroups.com .

Kirim email ke