[media-dakwah] AKAL TIDAK LAZIM BILA MEMBELAKANGI WAHYU KARENA KETERBATASANNYA

2007-04-30 Terurut Topik suhana hana
  AKAL TIDAK LAZIM BILA MEMBELAKANGI WAHYU KARENA KETERBATASANNYA
   
   



  MEMPOSISIKAN AKAL PADA TEMPATNYA
  Kebanyakan orang saat ini dan salah satunya adalah JIL yg menggunakan akal 
fikirnya untuk mengukur kebenaran yg bukan pada tempatnya, dan sejatinya hanya 
merupakan pembenaran terhadap argumentasinya untuk kepentingan kelompok saja. 
Dan tidak perduli kaidah akal fikir yg sudah masuk pada wilayah dimana akal 
tidak bisa membenarkan ataupun menyalahkan akidah. Karena wilayah akidah 
merupakan batas di mana kebenaran dan kesalahan harus tunduk pada kepentingan 
dan kebenaran wahyu.
   
  Akal fikir pada dasarnya dibatasi hanya untuk mengetahui jalan kebaikan dan 
keburukan yang bersifat relative dan kondisional. Namun akal tidak bisa 
memutuskan kebenaran dan kesalahan yg bersifat mutlak dan hanya diketahui 
berdasarkan petunjuk wahyu (Al-qur’an dan Hadist). Sedangkan akal fikir hanya 
bersifat mengkuatkan kebenaran yg disampaikan oleh wahyu dan bukan mengkoreksi 
ataupun mempertentangkan kebenaran wahyu yang bersifat mutlak.
   
  “telah kami tunjukkan kepadanya 2 jalan hidup (baik dan buruk)” (Al-Balad : 
10)
   
  KEHARUSAN MEMPOSISIKAN WAHYU DI DEPAN AKAL
  Seringkali akal fikir sejajar dengan wahyu, yaitu kebaikan atau keburukan yg 
diputuskan oleh akal tidak mungkin bertentangan dengan kebenaran wahyu, namun 
suatu saat wahyu berada di posisi terdepan meninggalkan akal fikir  dan akal 
dipaksa tunduk oleh kebenaran wahyu (Al-qur’an dan Hadist) dan lazimnya akal 
tidak bisa berada di depan wahyu dalam memutuskan kebenaran ataupun kesalahan. 
Hingga pada saat kita melanggar kaidah dimana akal harus ditempatkan pada 
tempat yg semestinya, maka banyak kerancuan2 yg akan ditimbulkan dari hasil 
keputusan akal, karena potensi akal yg terbatas dan tidak mau ditundukkan, 
namun dipaksa untuk berada di depan kebenaran wahyu, maka sejatinya akan 
menimbulkan banyak pertentangan2 dan masalah secara psychologis. Sebab akal 
tidak akan mungkin memberikan keputusan yg tepat dari hasil kerja akal yg ingin 
memposisikannya berada di depan wahyu, apalagi akal berusaha untuk 
mempertentangkan kebenaran wahyu, maka kemungkinan timbul pertentangan
 terhadap diri sendiri secara psychologis maupun pertentangan terhadap pihak 
lain akan selalu terjadi.
   
  Namun akal cenderung berada sejajar dengan wahyu yaitu saling mengkuatkan 
akan kebenaran yg diberitakan dalam wahyu dengan pembuktian akal. Pada saat 
menetapkan kebaikan dan keburukan yg bisa diterima oleh akal dan perasaan, 
namun pada prinsipnya keputusan kebaikan dan keburukan hasil kerja akalpun 
tidak menyalahi wahyu. Namun untuk urusan kebenaran dan kesalahan, potensi akal 
harus diikat dan ditundukkan pada keputusan kebenaran wahyu dan bukan 
diputuskan pada hasil kerja akal. 
   
  KETERBATASAN AKAL DAN KELUASAN WAHYU
  Setelah kita mampu mengikat akal dan memposisikannya pada posisi yg tepat, 
yaitu kebaikan dan keburukan yg diputuskan oleh hasil kerja akal tidak 
bertentangan dengan wahyu dan pada saat memutuskan kebenaran dan kesalahan 
dalam akidah, namun kita mau menundukkannya atau mengikat akal pada kebenaran 
wahyu dan tidak memaksakan akal untuk memutuskan kebenaran yg harusnya 
diputuskan oleh wahyu, maka kenyamanan dalam menerima qodho dan qodhar Allah 
akan dapat dirasakan, dan secara psychologis akan mampu menghilangkan segala 
kemungkinan penyakit hati dan penyakit hilang akal (gila). Karena pada 
fitrahnya akal tidak akan mungkin berada di posisi terdepan dan meninggalkan 
wayu, itu disebabkan oleh keterbatasan akal dalam memutuskan tidak sebanding 
dengan wahyu yg tidak memiliki keterbatasan.
   
  Hmm..aku jadi teringat dengan larangan guruku yg mengatakan padaku bahwa 
tidak semua boleh kamu masukkan ke dalam otak kamu, apa kamu pikir boleh 
memasukkan semua yg kamu pikirkan ke dalam otak? Bisa pecah kepala kamu itu.?! 
Dan biasanya aku senyum2 sendiri aja dan mulai mencari2 maksud pembicaraannya 
tsb.
  Dan aku juga teringat omongan salah seorang yg berpikiran liberal waktu itu, 
bahwa otak tidak bisa disamakan dengan komputer yg memiliki kapsitas terbatas, 
dan dia menyakini kalau kapasitas otak itu tidak berbatas. 
   
  Untuk pendapat salah seorang yg berpikiran liberal tersebut bisa langsung aku 
bantah, tentang kemampuan otak yg tidak berbatas, andai itu benar terjadi 
mustahil banyak orang gila (hilang akal) yg ada saat ini, dan itu satu bukti 
bahwa otak mempunyai kapasitas dalam menampung dan mengolah data dan menjadi 
satu keluaran yg baik or rancu, semua itu tergantung banyaknya data yg sudah 
terekam dalam memori otak.
  

Akal mempunyai keterbatasan dan kapasitas dalam menampung dan mengolah data yg 
tersimpan dalam memori otak manusia, dan pada saat banyak data yg tersimpan 
dalam memori otak kita, sementara kita tidak sanggup lagi untuk menampungnya 
maka resiko hang dan error sudah pasti terjadi. Banyaknya data yg terekam dalam 
otak kita dan mencampurkan antara data yg benar dan salah ditampung menjadi 
satu 

[media-dakwah] PERSELISIHAN SALAF

2007-04-29 Terurut Topik suhana hana
  SALAH PAHAM ANTARA SALAF
   
  Sadar aku berada di antara 2 salaf yg berselisih dan berharap bisa memberikan 
masukan pada keduanya tentang kesalahpahaman tersebut agar kembali bersatu
   
  Assalamu’alaykum.. sapaku melalui telphon selularku
   
  Wa’alaykum salam wr.wb..gimana khabarnya ukti hari ini..? jawabnya spt 
biasa dengan sopan dan halus sekali
   
  Alhamdulillah..ustadz..aku mau langsung aja ya..? kenapa sich..harus pake 
istilah salafy..? jujur aku nda suka ada istilah itu yg seolah2 membuat 
kelompok2 stadz..? komentarku langsung pada salah seorang ustadzku yg akrab 
denganku dan kita terbiasa mendiskusikan masalah yg sedang rame di luar
   

  setuju..aku setuju dengan ukhti..karena sekarang banyak yang mengaku2 
salafy, tapi tidak bersikap seperti orang salaf..?dan sekarang ternyata 
salafpun terpecah karena terjadi salah paham, maka..sekarang kita kalau dakwah 
enggak mau singgung2 masalah salaf, tapi cukup mengatakan pemahaman Rasul dan 
sahabat aja.. komentarnya 
   
  Nah..itulah stadz..masih banyak umat kita yg nda paham dan bisa membedakan, 
apa itu arti Manhaj Salaf sebagai simbol yg merupakan metode/cara beragama yg 
mengikuti ajaran Rasulullah dengan sahabat dan siapa2 saja orang yg mengaku2 
mengikuti ajaran Rasul (manhaj salaf) tapi nyatanya tidak sesuai kenyataan, yg 
akhirnya merusak dan memberikan image ttg salaf yg berbeda2. ada yg bilang 
salaf itu suka maksa, galak, atau malah ada yg bilang salaf sibuk ngurusin 
kitab2 aja nda perduli dengan jihad dan aku yg mengerti bagaimana sesungguhnya 
salaf mengajarkan, kan jadi keki dan kesel sendiri stadz..?aku paham..gimana 
salaf mengajarkan yaitu tegas terhadap kafir dan pelaku bid’ah tanpa mau 
kompromi, dan kalau yg awam mengartikan jadi galak, aku maklum..tapi kalau ada 
yg bilang salaf tidak perduli dengan jihad dan tidak perduli dengan saudaranya 
di afganistan dan palestina..jujur aku kesel banget stadz..?aku tahu sekali 
gimana ustadz umar salah satu salaf yg sibuk ngurusin teman2
 pergi untuk jihad ke ambon, aceh, poso..dan ustadz juga sibuk kerjasama sama 
dengan organisasi bulan sabit merah dan organisasi mercy yg sibuk dengan urusan 
umat yg teraniaya di seluruh dunia, lalu tiba2 ada orang awam yg seenaknya 
bicara kalau salaf sibuk urusin kitab aja dan nda perduli dengan jihad, apa nda 
pingin buat aku nangis aja..?kesel aku stadz..? ceritaku nyerocos terus
   
  hehehe..ini karena memang terdapat kesalahpahaman dalam tubuh salaf 
sendiri..tapi ukhti tenang aja..aku setuju dengan ukhti untuk tidak lagi 
membawa2 istilah salaf.. dan belum selesai beliau bicara ternyata bonus 
telphon ku terputus dan kulanjutkan dengan sms padanya
   
  afwan stadz..bonusku habis..hehehe nanti kalau ustadz umar or aku dapat 
bonus free talk, aku mau kita fokus bicarain masalah ketaatan pada pemimpin dan 
nanti aku juga akan diskusikan masalah salaf ini dengan ustadz Mukhtarrom.. 
bunyi sms ku padanya
   
  iya enggak apa2..insya Allah aku tunggu, tapi sekarang tolong ukhti buka QS. 
4 : 59, baca dan pahami benar2 itu ya..? jawab sms nya dan memancing aku untuk 
melanjutkan pertanyaan lewat sms
   
  bagaimana dengan bunyi banyak hadist yg menganjurkan kita untuk taat pada 
pemimpin walau dzloim..? tanyaku lewat sms
   
  tidak boleh taat kalau diajak maksiat pada Allah dan salah satunya harus 
berhukum islam, selama pemimpin berhukum dengan hukum Allah, maka kita wajib 
taat walau dia dzolim..? balas sms nya padaku
   
  apakah masih ada kedzoliman pada pemimpin yg syar’i..? balasku singkat 
dan kira2 10 menit aku baru mendapat balasan darinya
   
  bisa saja kalau terpengaruh fitnah syubhat dan syahwat, sehingga bergeser 
dari kejujuran dan keadilan, tapi dengan catatan pemimpin tsb masih tetap di 
bawah naungan syariat yg diberlakukan jawabanya
   
  oke..bagaimana kalau aku analogikan dengan keharusan sikap seorang anak 
terhadap orang tua yg dzolim? Atau sikap seorang istri terhadap suami yg 
dzolim..? dan bagaimana dengan bunyi hadist yg mengharamkan untuk menumpahkan 
darah seorang muslim..? kejarku terus
   
  tetap taat selama tidak minta kita maksiat pada Allah. tidak ditumpahkan 
darah tapi diingatkan. Tapi..bukankah Abu Bakar pernah membunuh musailamah, 
padahal dia masih sholat..? jawabnya yg mulai tertangkap bimbang olehku
   
  muzailamah mengakui diri sebagai nabi, berarti dia menentang sabda Nabi yg 
mengatakan tidak ada nabi terakhir kecuali beliau, bahkan Ali pun pernah 
membakar orang2 khawaritz yg terlihat sebagai ahli ibadah, tapi sejatinya 
merusak ajaran Rasulullah. Namun..kalau orang itu tidak lakukan itu semua 
gimana..? jawabku dan pancingku lagi
   
  waahh..orang sekarang bukan saja melanggar larangan Nabi, tapi melanggar 
larangan Allah dengan tidak berhukum Islam berarti melanggar perintah Allah.. 
argumentasinya lagi
   
  bagaimana sikap Rasul saat berada di mekah dan menjadi rakyat terhadap 
pemimpin yg jelas2 kafir pada Allah?Rasul mengkudeta ataukau mengingatkan..? 
lalu bagaimana sikap Musa 

[media-dakwah] CERITA SEBELUM TIDUR

2007-04-24 Terurut Topik suhana hana
  CERITA SEBELUM TIDUR
   
  Seperti biasa bila ingin menjelang tidur, aku dan anakku selalu bercerita 
tentang apa saja yg terjadi di siang hari di sekolahnya maupun di kantor, atau 
sebelum tidur kami selalu gantian membacakan cerita2 yg terdapat dalam buku 
kisah2 teladan para nabi dan sahabat, juga orang2 sholeh dan buku2 itu selalu 
ada disebelah tempat tidur kami. Tiba2
   
  ma..mama sudah baca cerita tentang perdagangan Ali dengan Allah gak..? 
tanyanya yg tiduran disebelahku
   
  hmm..belum tuch..? jawabku yg juga tiduran disebelahnya
   
  kalau cerita tentang Firaun dan Aisiyah sudah belum..? tanyanya lagi
   
  hmm..ceritain dong..memang gimana ceritanya..? tanyaku yg siap2 dengarkan 
ceritanya
   
  waktu itu Fatimah meminta Ali untuk menjual kainnya ke pasar, karena di 
rumah tidak ada apa2 untuk dimakan. Kemudian Ali membawa kain itu dan pergi ke 
pasar, dan kain itu laku terjual seharga 10 dirham. Waktu Ali berjalan pulang 
membawa uang itu, tiba2 di tengah jalan ada pengemis yg meminta sedekahnya, 
kemudian Ali menyerahkan semua uang itu pada pengemis di jalan. Saat Ali 
berjalan pulang, tiba2 Ali bertemu dengan laki2 yg membawa onta, dan laki2 itu 
menawarkan ontanya untuk dibeli oleh Ali seharga 100 dinar, tapi Ali bilang 
kalau dia tidak punya uang, lalu kata laki2 itu tidak apa2, bawa saja ontanya 
ke pasar. Kemudian Ali menerima onta itu dan membawanya ke pasar untuk di jual, 
dan tiba2 Ali bertemu dengan laki2 kedua yg ingin membeli onta itu. Lalu orang 
itu bertanya, berapa harga onta itu dibeli oleh Ali, lalu kata Ali, aku 
membeli seharga 100 dinar lalu kata orang itu, dia akan membayar onta itu 
seharga 160 dinar. Kemudian Ali menyerahkan onta itu dan membawa
 pulang uang sebanyak 160 dinar dan pergi menemui laki2 pemilik onta untuk 
membayar onta seharga 100 dinar, kemudian Ali membawa pulang ke rumah sisanya 
yg sebesar 60 dinar itu.
  Kemudian Ali menceritakan kejadian itu pada Rasulullah, lalu kata Rasul 
  tahukah kau..sesungguhnya laki2 pertama yg kau temui adalah malaikat Jibril, 
dan laki2 kedua yg membeli ontamu itu adalah malaikat Mikail, sedangkan onta yg 
kau bawa itu adalah onta tunggangannya Fatimah nanti di syurga.  dengan wajah 
takjubnya anakku menyelesaikan ceritanya yg tadi siang dibaca olehnya.
   
  Subhanallah..begitulah cara Allah memberikan rejeki pada hamba2Nya dari 
jalan yg tidak disangka2..? hmm..lalu cerita ttg Firaun dan Aisiyah gimana 
dong..?
   
  gak ah..mama baca sendiri aja..? jawabnya yg sudah menunjukkan halaman 
cerita yg dimaksud, dan dia senyum2 sambil berlaga tidur, dan aku sudah 
membuka2 buku cerita itu lagi, dan mencari kisah2 yg menarik lainnya
   
  hmm..kamu sudah baca cerita ttg Nabi Yusuf yg di penjara dengan 2 orang 
pelayan gak..? tanyaku ganti
   
  belum..ceritain gantian dong..? jawabnya yg sudah kembali membuka matanya 
sambil senyum2 meledek mamanya dengan alis yg dinaik2kan ke atas.
   
  pada saat Nabi Yusuf di penjara, disana beliau bertemu dengan 2 orang 
pelayan kerajaan yg juga di penjara bersamanya. Lalu pelayan itu bermimpi dan 
meminta agar Nabi Yusuf mentakwilkan mimpinya. Pelayan pertama bercerita kalau 
dia bermimpi memberikan minuman pada sang raja, sedangkan pelayang kedua 
bermimpi membawa roti di atas kepalanya dan roti itu dipatuk2 oleh burung. Lalu 
Nabi Yusuf mentakwilkan, kalau pelayan pertama tsb akan dibebaskan dalam 
penjara ini dan menjadi orang kepercayaan Raja. Sedangkan pelayan kedua, Nabi 
Yusuf mentakwilkan bahwa dia akan salib dan kepalanya akan dipatuk2 oleh 
burung. 
   
  Dan benarlah tidak beberapa lama, datang para pengawal membawa pelayan kedua 
dengan kasar dan mengatakan bahwa pelayan tersebut akan disalib karena 
perbuatannya yg ingin meracuni sang Raja. Kemudian beberapa hari kemudian, 
datang lagi para pengawal yg menjemput pelayan pertama dengan ramah dan 
mengatakan pelayan tersebut akan dibebaskan dan diberikan jabatan di kerajaan. 
Dan pada saat pelayan itu hendak pergi bersama para pengawal, tiba2 Nabi Yusuf 
berpesan pada pengawal tersebut untuk menceritakan tentang dirinya pada Raja, 
agar Raja bisa membantunya untuk mengeluarkannya dari penjara. 
   
  Pada saat Nabi Yusuf mengatakan itu, tiba2 dinding penjara retak, bumi dan 
langit  berguncang, dan tidak berapa lama Jibril datang menemui Nabi Yusuf dan 
berkata 
   
  wahai Yusuf..siapakah yg menanamkan rasa cinta kasih dalam hati Ya’kub 
kepadamu..? tanya Jibril
   
  Tuhanku.! Jawab Yusuf
   
  Wahai Yusuf..siapakah yg telah mengeluarkan dirimu dari dalam sumur, karena 
ulah saudara2mu..?  tanya Jibril lagi
   
  Tuhanku..!  jawab Yusuf
   
  Wahai Yusuf..siapakah yg menanamkan rasa birahi dalam dada siti Zulaikha 
kepadamu..? 
   
  Tuhanku..!  jawab Yusuf
   
  dan siapakah yg menyelamatkanmu dari perbuatan maksiat siti Zulaikha 
kepadamu..? tanya Jibril lagi
   
  Tuhanku..!  jawab Yusuf
   
  lalu..kenapa sekarang kamu mengaharapkan pertolongan dari sang Raja untuk 
membantu mengeluarkanmu dari penjara ini..?! 

[media-dakwah] Fenomena Kerancuan Dalam Metodologi Memahami Agama

2007-04-24 Terurut Topik suhana hana
Fenomena Kerancuan Dalam Metodologi Memahami Agama
  
  
  SEBAB-SEBAB PERPECAHAN
 
 
 Oleh
 Dr. Nashir bin Abdul Karim Al-'Aql
 
 
 
 AL-IFTIRAAQ MAFHUMUHU ASBABUHU SUBULUL WIQAYATU MINHU [Perpecahan Umat ! 
Etiologi  Solusinya]
 
 
 
 Fenomena Kerancuan Dalam Metodologi Memahami Agama
 
 Beberapa Fenomena Kerancuan Dalam Metodologi Memahami Agama Yang Dimaksud 
Adalah.
 
 [1]. Mengambil ilmu tidak dari ahlinya. Maksudnya ialah sebagian orang 
mengambil ilmu dari setiap orang yang mengajak mereka belajar. Dan dari setiap 
orang yang mengibarkan bendera dakwah serta mengaku : Aku adalah seorang juru 
dakwah. Akhirnya mereka jadikan juru dakwah itu sebagai imam panutan dalam 
masalah agama. Mereka-pun menimba ilmu darinya, padahal juru dakwah itu tidak 
paham Islam sama sekali. Oleh sebab itu, kita temui sekarang ini slogan-slogan 
mentereng yang dikibarkan panji-panjinya oleh sekumpulan umat manusia, terutama 
para pemuda. Kita dapati pemimpin dan ketuanya jahil tentang dasar-dasar agama. 
Lalu mereka berfatwa tanpa ilmu, akhirnya mereka sesat lagi menyesatkan.
 
 Sebabnya ialah juru-juru dakwah tersebut melihat dirinya banyak diikuti orang 
yang mengambil ilmu agama darinya tanpa hati-hati dan mencari kejelasan serta 
tanpa metodologi yang benar. Mereka tidak melihat apakah pemimpinnya itu layak 
diambil ilmunya ataukah tidak !?
 
 Pada umumnya mereka lebih terbawa perasaan daripada dituntun oleh ilmu. Ini 
jelas sebuah kesalahan fatal, artinya setiap muncul juru dakwah yang kondang 
dan kharismatik mereka langsung menjadikannya sebagai imam dalam agama. 
Meskipun juru dakwah tersebut tidak punya ilmu pengetahuan tentang sunnah nabi 
dan fiqih sedikitpun. Sungguh benar sabda Rasulullah Shallallahu 'alaihi wa 
sallam.
 
 Artinya : Sesungguhnya Allah tidak mencabut suatu ilmu secara sekaligus 
setelah dianugrahkan kepadamu. Namun Allah Subhanahu wa Ta'ala akan mencabutnya 
dari manusia dengan mewafatkan para ulama berserta ilmunya. Maka yang tersisa 
hanyalah orang-orang jahil. Apabila mereka dimintai fatwa maka mereka memberi 
fatwa menurut pendapat mereka sendiri. Maka mereka sesat dan menyesatkan 
[Hadits Riwayat Al-Bukhari dalam Kitab Al-I'tisham bil Kitab wa Sunnah 8/282. 
Hadits ini diriwayatkan juga dengan lafal yang berbeda oleh Imam Muslim, Ahmad, 
At-Tirmidzi, Ibnu Majah dan Abu Daud]
 
 Dakwah kepada agama Allah dan amar ma'ruf nahi mungkar hanya pantas dicetuskan 
oleh para ulama yang mulia lagi paham tentang masalah agama dan menimba ilmunya 
dari sumber yang asli dengan berlandaskan metode yang benar. Jika demikian, 
tidak semua orang yang akalnya dipenuhi pengetahuan, wawasan dan 
pemikiran-pemikiran boleh dijadikan imam dalam agama. Sebab banyak sekali 
dijumpai orang fasik bahkan orang kafir yang mengetahui banyak persoalan agama 
Islam, dan banyak pula dijumpai dari kalangan orientalis yang menghafal 
sejumlah buku-buku induk dalam ilmu fiqih. Bahkan mereka hafal Al-Qur'an, 
Shahih Bukhari, kitab-kitab Sunan dan lain-lainnya. Orang-orang seperti itu 
hanyalah hafal ilmu namun tidak memahami agama sama sekali. Begitu pula banyak 
orang yang mengaku dirinya muslim, dan memiliki sejumlah maklumat, namun tidak 
memahami metodologi memahami agama, tidak memahami kaidah-kaidah amal, 
mu'amalah dam iltizam (komitmen) terhadap As-Sunnah. Tidak mengambil dienul 
Islam
 dengan metodologi yang benar. Tidak mengambilnya dari ulama rabbani, sehingga 
mereka berfatwa tanpa ilmu, mengarahkan dan mengumpulkan orang tanpa dasar ilmu 
dan aqidah yang benar.
 
 [2]. Salah satu fenomena kerancuan dalam metodologi memahami agama yang 
merupakan sebab perpecahan umat ialah memisahkan diri dari para ulama. Yaitu 
sebagian penuntut ilmu, juru dakwah dan pemuda memisahkan diri dari ulama. 
Mereka merasa cukup menimba ilmu agama melalui buku, kaset, majalah dan 
media-media lainnya. Mereka enggan menuntut ilmu dari para ulama. Hal ini jelas 
merupakan gejala yang berbahaya bahkan merupakan benih perpecahan umat.
 
 Jika kita kembali melihat sejarah awal perpecahan umat Islam, seperti 
menyempalnya kelompok Khawarij dan Rafidhah, niscaya kita dapati bahwa diantara 
faktor utama terjadinya bencana perpecahan di kalangan orang-orang yang mengaku 
Islam -selain orang-orang munafik dan zindiq- adalah memisahkan diri dari 
sahabat. Melecehkan sahabat dan menolak mengambil ilmu dari sahabat.
 
 Orang-orang itu lebih memilih menimba ilmu secara otodidak atau dari rekannya. 
Mereka berkata : Kami sudah menguasai Al-Qur'an, kami sudah memahami 
As-Sunnah, kami tidak butuh bimbingan orang lain, maksud mereka, tidak butuh 
bimbingan para sahabat dan ulama dari kalangan tabi'in. Dari situlah mereka 
menyempal dan keluar dari metodologi memahami agama yang benar. Menyimpang dari 
jalan orang-orang yang beriman (para sahabat), jalan (metode) yang diambil dari 
Nabi Shallallahu 'alaihi wa sallam. Dan metode yang diambil para tabi'in dari 
para sahabat, kemudian diambil oleh generasi salaf dari para imam-imam 
terpercaya 

[media-dakwah] TIDAK AKAN BERKASIH SAYANG ANTARA MUKMIN DENGAN PARA PENENTANG ALLAH DAN RASULNYA

2007-04-23 Terurut Topik suhana hana
   
  TIDAK AKAN BERKASIH SAYANG ANTARA MUKMIN DENGAN PARA PENENTANG ALLAH DAN 
RASULNYA
Menarik untuk merenungi bunyi ayat di bawah ini :   
  (Al Mujaadilah : 22) Kamu tak akan mendapati kaum yang beriman pada Allah 
dan hari akhirat,  saling berkasih-sayang dengan orang-orang yang menentang 
Allah dan  Rasul-Nya, sekalipun orang-orang itu bapak-bapak, atau anak-anak 
atau  saudara-saudara ataupun keluarga mereka. Mereka itulah orang-orang yang 
telah  menanamkan keimanan dalam hati mereka dan menguatkan mereka dengan  
pertolongan[1462] yang datang daripada-Nya. Dan dimasukan-Nya  mereka ke dalam 
surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai, mereka kekal di  dalamnya. Allah 
ridha terhadap mereka, dan merekapun merasa puas terhadap  (limpahan 
rahmat)-Nya. Mereka itulah golongan Allah. Ketahuilah, bahwa  sesungguhnya 
hizbullah itu adalah golongan yang beruntung.
   
  Hmm..yg menarik untuk dikritisi adalah, apakah masih bisa dikatakan sebagai 
orang yg beriman, namun berkasih sayang kepada kelompok2 yg menentang 
Allah??spt yg dilakukan oleh kelompok JIL saat ini?? Mereka bukan saja berkasih 
sayang dengan para penentang Allah, bahkan mereka bersatu padu membuat makar 
untuk menentang semua hukum2 Allah. Bahkan merekapun sudah mampu memfitnah para 
ulama yg bermartabat bahkan merekapun berani menghina Rasulullah dengan menolak 
semua sabda2nya yg dituliskan dalam hadist2.
   
  Subhanallah..firman Allah tegas dan jelas, tidak ada seorang beriman yg akan 
berkasih sayang dengan para penentang Allah, walaupun itu bapak2nya, anak2nya, 
saudara2nya ataupun keluarga mereka. Bagaimana mungkin yg tidak ada hubungan 
darah sekalipun dan jelas2 sebagai kelompok yg suka menentang Allah dijadikan 
sahabat dan tempat berkasih sayang oleh orang2 JIL dan ternyata masih ada 
muslim yg berkasih sayang dengan si pembuat bid�ah atau kelompok sesat, yaitu 
kelompok2 yg mengatasnamakan islam, namun sejatinya ingin merusak ajaran islam, 
dan merusak ajaran Rasulullah??
   
  Islam mengajarkan untuk menghormati keyakinan agama lain itu jelas. 
   
  (Al Kaafiruun: 6) �Untukmu agamamu, dan untukkulah, agamaku.
   
  Dan untuk hidup berdampingan dengan agama lain dan menghormati keyakinan 
mereka itu jelas diajarkan, namun dengan tidak menggadaikan keyakinan kita 
untuk disamakan atau dipaksa agar sama dengan keyakinan agama lain itupun 
jelas. Lalu kenapa mereka ingin kita berkeyakinan sama dan mengakui kesamaan 
akan keyakinan agama orang lain? Bahkan orang2 yg mengaku muslimpun saat ini 
beramai2 memaksakan pada kita muslim yg masih konsekuen pada ajaran Islam untuk 
menyamakan keyakinan orang kafir pada kita. Padahal Allah berfirman dan ajarkan 
pada kita  toleransi yaitu :
   
  �Katakanlah: Hai orang-orang kafir. Aku tidak akan menyembah apa yang kamu 
sembah. Dan kamu bukan penyembah Tuhan yang aku sembah. Dan aku tidak pernah 
menjadi penyembah apa yang kamu sembah, dan kamu tidak pernah (pula) menjadi 
penyembah Tuhan yang aku sembah. Untukmu agamamu, dan untukkulah, agamaku. (Al 
Kaafiruun : 1-6)
   
  Yg tidak habis dalam pikiranku akan keinginan mereka untuk menyamakan 
keyakinan dalam beragama dan melarang kita hanya untuk menyakini kebenaran akan 
agama kita sendiri??apa maksud dan keinginan mereka akan semua itu? Toh..muslim 
tidak pernah memaksakan agar non muslim mempunyai keyakinan yg sama dengan 
muslim. Toh..muslim tidak pernah meminta agar non muslim itu mengikuti dan 
menyembah Allah yg sama sebagai Tuhannya orang muslim?? Lalu kenapa mereka 
repot amat ingin menyamakan dan sibuk mengurusi keyakinan orang lain agar 
sama?? Apalagi yg mengaku muslim itu sendiri, sibuk menyamakan keyakinan muslim 
dengan non muslim sesuai dengan keinginan para orientalis??
   
  Yang buat aku aneh lagi adalah, pada saat temanku nasrani yg mengatakan akan 
kesamaan semua agama, namun pada saat aku ajak sholat bersama, diapun tidak 
mau??kenapa dia tidak konsekuen dengan omongannya yg mengakui kebenaran semua 
agama??yg lebih heran lagi adalah para pengusung kesamaan semua agama yg 
tergabung dalam JIL pun, pada saat diusulkan agar mayatnya dibakar saja saat 
mati nanti spt cara orang hindu dan budha yg membakar mayatnya, tapi merekapun 
menolak???kalau mereka mengakui kebenaran semua agama, harusnya mereka 
konsekuen dengan apa yg mereka usung dan lontarkan selama ini dong??yg nasrani 
harus mau sholat, tapi bagi yg masih konsekuen dan mengakui hanya islamlah 
satu2nya agama yg benar pantang untuk ibadah di gereja, vihara, kuil dsbnya. 
   
  Namun JIL yg mengusung kesamaan dan kebenaran semua agama ataupun muslim juga 
non muslim yg mengakui kebenaran dan kesamaan semua agama, harus mau dibakar 
mayatnya saat mati nanti, untuk mengurangi lahan perkuburan dan diperuntukkan 
bagi muslim yg masih menyakini bahwa mayat harus dikubur dalam tanah dan bukan 
dibakar spt keyakinan orang hindu dan budah, namun orang2 JIL yg mengakui 
kebenaran semua agama, harusnya konsekuen dengan omongannya dan harus mau 
mayatnya 

[media-dakwah] Re: Salafy

2007-04-22 Terurut Topik suhana hana
wa'alaykum salam wr.wb

hmm..aku nda kenal dengan nama2 yg kamu sebutkan itu:)
menurutku mungkin tegas aja dan bukan galak:) karena untuk hal2 yg menyalahi 
ajaran Rasulullah, spt biasanya orang2 salaf itu tegas sekali untuk melarang 
dan katakan tidak untuk sesuatu yg memang tidak boleh dikerjakan dan tidak 
pernah dikerjakan oleh Rasulullah dan sahabat.

hmm..aku juga bermanis2 hanya pada sesama saudaraku yg muslim dan yg tidak 
sedang berusaha merusak ajaran Rasulullah:) tapi kalau sama orang kafir or 
musyrikin yg suka buat kerusakan dan mengatasnamakan islam, aku akan terlihat 
keras dan kasar sekali dimata mereka. karena benarlah firman Allah. karena 
memang begitulah sifat2 orang mukmin.

(Al Fath: 29)  Muhammad itu adalah utusan Allah dan orang-orang yang bersama 
dengan dia  adalah keras terhadap orang-orang kafir, tetapi berkasih  sayang 
sesama mereka. Kamu lihat mereka ruku' dan  sujud mencari karunia Allah dan 
keridhaan-Nya, tanda-tanda mereka tampak pada  muka mereka dari bekas 
sujud[1406]. Demikianlah sifat-sifat  mereka dalam Taurat dan sifat-sifat 
mereka dalam Injil, yaitu seperti tanaman  yang mengeluarkan tunasnya maka 
tunas itu menjadikan tanaman itu kuat lalu  menjadi besarlah dia dan tegak 
lurus di atas pokoknya; tanaman itu menyenangkan  hati penanam-penanamnya 
karena Allah hendak menjengkelkan hati orang-orang kafir  (dengan kekuatan 
orang-orang mukmin). Allah menjanjikan kepada orang-orang yang  beriman dan 
mengerjakan amal yang saleh di antara mereka ampunan dan pahala yang  besar. 

karena bagiku memang benarlah firman Allah yg mengatakan :

(Al Mujaadilah : 22) Kamu tak akan mendapati kaum yang beriman pada Allah dan 
hari akhirat,  saling berkasih-sayang dengan orang-orang yang menentang Allah 
dan  Rasul-Nya, sekalipun orang-orang itu bapak-bapak, atau anak-anak atau  
saudara-saudara ataupun keluarga mereka. Mereka itulah orang-orang yang telah  
menanamkan keimanan dalam hati mereka dan menguatkan mereka dengan  
pertolongan[1462] yang datang daripada-Nya. Dan dimasukan-Nya  mereka ke dalam 
surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai, mereka kekal di  dalamnya. Allah 
ridha terhadap mereka, dan merekapun merasa puas terhadap  (limpahan 
rahmat)-Nya. Mereka itulah golongan Allah. Ketahuilah, bahwa  sesungguhnya 
hizbullah itu adalah golongan yang beruntung.

karena sifat2 orang salaf itu tidak spt sifat2 orang tasawuf, yg suka berkasih 
sayang dengan para penentang Allah dengan dalih toleransi, walaupun jelas2 
mereka menghina dan merusak islam, tapi bagi orang tasawuf,  adalah kedamaian 
yg sebatas pandangan mata mereka yg dangkal sekali dan karena kebodohan mereka 
yg tidak membaca firman2 Allah akan tabiat orang kafir dan musyrikin. agar kita 
bersikap lunak dan mengikuti keinginan mereka, spt yg sudah banyak dilakukan 
oleh orang2 tasawuf terhadap orang2 kafir dan musyrikin selama ini.

(Al Qalam: 9)Maka mereka menginginkan supaya kamu bersikap lunak lalu mereka 
bersikap lunak (pula  kepadamu). 
 
dan kita juga tidak membaca firman Allah yg mengatakan :

(Al Maa'idah:54) Hai orang-orang yang beriman, barangsiapa di antara kamu yang 
murtad dari  agamanya, maka kelak Allah akan mendatangkan suatu kaum yang Allah 
mencintai  mereka dan merekapun mencintaiNya, yang bersikap lemah lembut 
terhadap orang yang mukmin, yang  bersikap keras  terhadap orang-orang kafir, 
yang berjihad dijalan Allah, dan yang tidak takut  kepada celaan orang yang 
suka mencela. Itulah karunia Allah, diberikan-Nya  kepada siapa yang 
dikehendaki-Nya, dan Allah Maha Luas (pemberian-Nya), lagi  Maha Mengetahui. 

Subhanallah..sesungguhnya maha benarlah segala firmanNya..


salam
hana


Haryanto (PSDM) [EMAIL PROTECTED] wrote: Assalamu 'alaikum wr. wb.

Mbak Hana gimana dengan Salafy-nya Luqman Baabduh, Umar As Sewed dll

Karena saya bingung, mereka kok galak2 banget ya

Coba deh mbak Hana masuk website-nya Salafy.or.id

Terima kasih ya... mbak atas infonya

Wassalamu 'alaikum wr. wb.


   
-
Ahhh...imagining that irresistible new car smell?
 Check outnew cars at Yahoo! Autos.

[Non-text portions of this message have been removed]



[media-dakwah] AKU TIDAK MENGENALNYA..

2007-04-19 Terurut Topik suhana hana
  SIAPA DIA..? AKU TIDAK MENGENALNYA..
  

  Siapa dia..sungguh aku tidak mengenalnya..
  Siapa dia..banyak orang yg membicarakan kebaikannya..
  Siapa dia..ya Rabb..hanya sekilas yg aku dengar tentangnya..
  Benarkan beliau salah seorang penyeru dijalanMu ya Rabb..?
   
  Sudah usaikah tugasnya di bumi-Mu ini ya Rabb..?
  Sudah lelahkah dirinya untuk berjalan di bumi-Mu ini ya Rabb..?
  Atau….Kau ingin beliau berada lebih dekat lagi dengan-Mu ya Rabb..?
  Atau ...Kau ingin hapuskan semua peluh di tubuhnya ya Rabb..?
   
  Aku tidak mengenalnya ya Rabb..
  Namun..dada ini bergetar mendengar berita wafatnya..
  Aku tidak mengenalnya ya Rabb..
  Tapi mata ini tak kuasa lagi menahan airnya..
   
  Rabb..Engkau lebih berhak memanggil orang alim itu..
  Namun..tinggalkanlah ilmu kebenaran-Mu pada kami..
  Rabb..andai  jasad itu harus terkubur..
  Jangan lah..Kau kubur juga pelajaran dari-Mu..
   
  Rabb..aku tidak mengenalnya..
  Tapi ku ingin Kau lipat gandakan amal baiknya..
  Rabb..aku tidak mengenalnya..
  Tapi ku ingin Kau sudi hapuskan semua khilafnya..
   
  Rabb..Rasul-Mu lama telah tiada
  Namun..ruh perjuangannya masih Kau pancarkan..
  Dan ijinkanlah kami untuk tetap menjaganya..
  Melalui diri-diri yg Kau pancarkan cahaya-Mu..
   
  Rabb..jalan kebenaran-Mu masih panjang..
  Maka..lahirkanlah sejuta pejuang kebenaran-Mu yg lain..
  Rabb..bumi ini kepunyaan-Mu..
  Maka jangan biarkan penentang-Mu menguasainya..
   
  Jum’at 20 April 2007
   
   
  By
  Hana 
   
  
   
-
Ahhh...imagining that irresistible new car smell?
 Check outnew cars at Yahoo! Autos.

[Non-text portions of this message have been removed]



[media-dakwah] YG BAIK TIDAK AKAN BERSATU DENGAN YG BURUK

2007-04-15 Terurut Topik suhana hana
  YG BAIK TIDAK AKAN BERSATU DENGAN YG BURUK
   
  Menarik untuk merenungi kembali ayat yg berbunyi :
  ”Wanita-wanita yang keji adalah untuk laki-laki yang keji, dan laki-laki yang 
keji adalah buat wanita-wanita yang keji (pula), dan wanita-wanita yang baik 
adalah untuk laki-laki yang baik dan laki-laki yang baik adalah untuk 
wanita-wanita yang baik (pula). Mereka (yang dituduh) itu bersih dari apa yang 
dituduhkan oleh mereka (yang menuduh itu). Bagi mereka ampunan dan rezki yang 
mulia (surga)” (An Nuur : 26)
  Dan beberapa kali ditanyakan padaku oleh beberapa orang, yaitu mengapa 
kenyataan banyak yg terjadi adalah yg “baik” menikah dengan yg “buruk”. 
   
  Oke..aku hanya ingin tukar pikiran saja. Hmmm..bila membaca ayat tersebut dan 
berusaha memahami berdasarkan kenyataan yg terjadi adalah karena sudah terjadi 
kesalahan pada saat niat awal pertama kali menikah yg tidak mengikuti petunjuk 
yg benar dan sebagai kata kunci yg di isyaratkan oleh Rasulullah yaitu 
nikahilah wanita karena 4 perkara yaitu karena kecantikannya, hartanya, 
keturunannya dan agamanya, namun jika ingin selamat nikahilah karena agamanya. 
Dan kata kunci lain yg diberikan oleh Rasulullah adalah sesungguhnya budak 
hitam yg legam andai ia beriman itu adalah lebih baik dari wanita musyrik yg 
menarik hatimu.
   
  Jadi..kesalahannya adalah pada saat “orang baik” itu menikahi orang yg “tidak 
baik”, karena “orang baik” itu tidak mengikuti petunjuk yg benar, yg merupakan 
kata kunci dari Rasulullah. Intinya adalah kembali pada yg baik dan buruk yg 
bernilai relative, sedangkan yg benar dan salah adalah absolute. Hingga pada 
saat mereka mengikuti kebaikan yg bersifat relative menurut perasaan dan 
pikirannya, maka jatuhlah ia pada kesalahan karena sebab yg bernilai relative.
   
  Hmm..jika “orang baik” dan “orang buruk” akan tetap bersama dan tetap 
menyatu, maka konsekuensinya adalah tergantung pada orang yg lebih dominan 
dalam mempengaruhi. Jika yg “baik” lebih dominan dan kuat dalam 
mempengaruhinya, maka yg “buruk” biasanya akan mengikuti yg “baik”. Dan 
begitupun sebaliknya, jika yg “buruk” lebih dominan dalam mempengaruhi, maka yg 
“baik” pun akan berubah menjadi “buruk”. Namun yg baik konsisten kebaikannya 
dan yg “buruk” konsisten dengan keburukannya, maka biasanya akan terpecah dan 
berpisah yg akhirnya menimbulkan perceraian. Jadi..benarlah bunyi ayat tersebut 
diatas.
   
  Namun kadang kala yg “baik” dan yg “buruk” masih bersatu secara fisik, tapi 
sejatinya mereka terpisah secara batin, yaitu terpisah secara perasaan, 
pikiran, dan keinginan. Walau dzohirnya mereka bersatu, tapi secara batin 
mereka terpisah dan terbukti kembali keabsolutan firman Allat tersebut.
   
  Fitrahnya adalah apapun yg bersifat relative menurut akal dan perasaan, maka 
biasanya akan selalu menimbulkan konflik dan pertentangan2 yg merugikan kedua 
belah pihak atau lebih, karena pengaruh kerelativan yg tidak bisa bersatu yg 
hanya berdasarkan penilaian baik dan buruk yg bersifat relative tanpa di cover 
oleh petunjuk kebenaran yg absolute, maka akan timbulkan kekacanan dan masalah.
   
  Keutamaan suatu pernikahan adalah bersatunya dzohir dan batin, namun yg 
banyak terjadi saat ini adalah bersatunya dzohir dan terpisahnya batin, yg 
merupakan dampak dari kesalahan penilaian yg bersifat relative, tanpa mengikuti 
petunjuk kebenaran yg absolute.
   
  Hmm..pernikahan karena harta, fisik dan nasab seringkali merubah cinta 
menjadi kebencian, bila tidak dibarengi dengan pemahaman kebenaran yg absolute 
yaitu petunjuk islam yg benar. Namun jika petunjuk kebenaran yg absolute yg 
dijadikan niat awal dalam melangsungkan pernikahan, seringkali merubah 
keasingan dan keengganan menjadi kenyamanan dan menimbulkan rasa cinta dan 
kasih sayang , karena hubungan yg didasari dengan niat awal yg benar dan 
petunjuk kebenaran yg absolute (islam), mempunyai kontrol otomatis dalam 
menghargai dan menghormati pernikahan, karena mempunyai tujuan yg luas dan 
nilai yg jauh lebih tinggi untuk diraih dari sekedar memenuhi kodrat manusia. 
Pernikahan yg didasari oleh petunjuk kebenaran yg absolute akan menjadikan 
pernikahan itu sendiri sebagai jalan untuk mencapai ke Ridhoan Allah. namun 
pernikahan yg didasari oleh sesuatu yg bernilai relative, biasanya akan selalu 
menimbulkan konflik dan penyesalan yg berkepanjangan.
   
  Terbukti benarlah ayat tersebut di atas, bahwa yg baik tidak akan pernah 
bercampur dengan yg buruk, baik secara dzohir ataupun secara batin. Karena 
konsekuen dengan kebaikan, kemungkinan akan mempengaruhi keburukan untuk 
menjadi baik dan konsekuen dengan keburukanpun akan mempengaruhi yg baik untuk 
menjadi buruk. Atau konsekuen dengan kerelativannya masing2, maka akan tetap 
menimbulkan perpercahan dan konflik yg berkepanjangan. Penilaian relative dalam 
keputusan pernikahan tidak akan memberikan dampak “kebaikan”, bila tidak di 
dasari oleh petunjuk kebenaran yg bersifat absolute.
   
   
  Wallahu a’lamu bisowab
  15 April 2007
   
  

[media-dakwah] Re: Ancaman Global Freemasonry Bag1

2007-04-11 Terurut Topik suhana hana

--- silence speaks loudest [EMAIL PROTECTED]
wrote:

 

   Ancaman Global Freemasonry Terbongkarnya Sisi
 Gelap Pemikiran Masonik


   Pendahuluan
 
   Selama berabad-abad, Freemasonry telah memancing
 banyak diskusi. Sebagian orang menuduhkan aneka
 kejahatan dan hal buruk yang fantastis kepada
 Masonry. Alih-alih mencoba memahami “Persaudaraan”
 tersebut dan mengkritisinya secara objektif, mereka
 bersikap sangat bermusuhan terhadapnya. Sebaliknya,
 para Mason kian bersikukuh dengan tradisi tutup
 mulut terhadap semua tuduhan ini, dan lebih memilih
 untuk tampil sebagai klub sosial biasa yang bukanlah
 bentuk sejati mereka. 

   Buku ini berisi paparan yang pas tentang Masonry
 sebagai suatu aliran pemikiran. Pengaruh terpenting
 yang menyatukan para Mason adalah filsafat mereka
 yang paling tepat dideskripsikan sebagai
 “materialisme” dan “humanisme sekuler”. Namun,
 Masonry adalah suatu filsafat keliru yang
 berlandaskan pada berbagai anggapan yang salah dan
 teori yang cacat. Inilah hal mendasar yang mesti
 menjadi titik tolak untuk mengkritisi Masonry.

   Pentingnya kritisisme semacam itu perlu
 diungkapkan sejak awal, tidak hanya untuk
 menjelaskan subjek ini kepada non-Mason, tetapi juga
 untuk mengajak para Mason sendiri memahami
 kebenaran. Tentu saja, sebagaimana orang lain, para
 Mason bebas memilih sendiri, dan dapat mengambil
 cara pandang apa pun yang mereka inginkan tentang
 dunia dan hidup sesuai dengannya. Ini adalah hak
 asasi mereka. Tetapi, orang lain pun punya hak untuk
 memaparkan dan mengkritisi kekeliruan-kekeliruan
 mereka, dan itulah yang coba dilakukan buku ini. 

   Kami pun menggunakan pendekatan yang serupa dalam
 kritisisme kami terhadap komunitas lainnya. Terhadap
 orang Yahudi misalnya. Sebagian buku ini juga
 bertalian dengan sejarah Yahudi dan mengajukan
 berbagai kritisisme tertentu yang penting. Harus
 dikemukakan bahwa semua ini tidak ada hubungannya
 dengan anti-Semitisme atau teori konspirasi
 “Yahudi-Masonik”. Memang, anti-Semitisme adalah
 sesuatu yang tak layak bagi seorang Muslim sejati.
 Orang Yahudi pada suatu masa telah menjadi bangsa
 yang dipilih oleh Allah, dan kepada mereka
 dikirimkan-Nya banyak Nabi. Sepanjang sejarah mereka
 telah ditimpa banyak kekejaman, bahkan menjadi
 korban pemusnahan massal, tetapi mereka tidak pernah
 menanggalkan identitas mereka. Di dalam Al Quran,
 Allah menyebut mereka, bersamaan dengan orang
 Nasrani, sebagai ahli kitab, dan memerintahkan orang
 Islam memperlakukan mereka dengan baik dan adil.
 Tetapi, bagian penting dari sikap adil ini adalah
 mengkritisi berbagai keyakinan dan praktik yang
 salah
  dari sebagian mereka, menunjukkan kepada mereka
 jalan menuju kebenaran sejati. Tetapi tentu saja,
 hak mereka untuk hidup sesuai dengan apa yang mereka
 percayai dan kehendaki tak perlu dipertanyakan lagi.

   Buku Ancaman Global Freemasonry ini berangkat dari
 premis tersebut, dan secara kritis menelusuri akar
 Masonry, juga sasaran dan aktivitasnya. Dalam buku
 ini, pembaca juga akan menemukan ikhtisar sejarah
 pertarungan para Mason melawan agama-agama
 ketuhanan. Freemason memainkan peranan penting dalam
 alienasi Eropa dari agama, dan seterusnya, membangun
 ordo baru yang berlandaskan kepada filsafat
 materialisme dan humanisme sekuler. Kita juga akan
 memahami bagaimana pengaruh Masonry dalam penekanan
 dogma-dogma ini kepada peradaban non-Barat.
 Akhirnya, kita akan membahas metode-metode yang
 digunakan Masonry untuk membantu pengembangan dan
 pelestarian tatanan sosial yang berdasarkan
 dogma-dogma ini. Filsafat mereka dan metode yang
 mereka gunakan untuk mengembangkan filsafat ini akan
 didedah dan dikritisi.

   Diharapkan bahwa fakta-fakta penting yang
 diuraikan di dalam buku ini akan menjadi sarana bagi
 banyak orang, termasuk para Mason sendiri, agar
 mampu melihat dunia dengan kesadaran yang lebih
 baik.
   Setelah membaca buku ini, pembaca akan mampu
 mempertimbangkan banyak hal, dari aliran filsafat
 hingga kepala berita surat kabar, dari lagu rock
 hingga berbagai ideologi politik, dengan pemahaman
 yang lebih dalam, serta melihat dengan lebih baik
 arti dan tujuan di belakang berbagai peristiwa dan
 faktor.

 
   -I-
 Dari Ordo Templar Ke Mesir Kuno
   
 PEJUANG SALIB


   Umumnya ahli sejarah beranggapan bahwa Freemasonry
 berawal mula dari Perang Salib. Meskipun Masonry
 baru terbentuk dan diakui secara res-mi di Inggris
 pada awal abad ke-18, sebenarnya organisasi tersebut
 mengakar jauh hingga ke Perang Salib di abad ke-12.
 Di pusat kisah yang umum dikenal ini terdapat suatu
 ordo tentara salib yang dinamakan Ksatria Templar
 atau para Templar. 

   Enam tahun sebelum buku ini, buku kami yang
 berjudul New Masonic Order (Ordo Masonik Baru),
 mengkaji sejarah para Templar dengan amat
 terperinci. Jadi, kali ini hanya akan diberikan
 ikhtisarnya. Sebab, begitu kita menganalisis akar
 dari Masonry, dan pengaruhnya pada dunia, kita
 menemukan arti 

[media-dakwah] FREEMASON DAN PLURALISME AGAMA, YG MENGHANCURKAN SEMUA AGAMA

2007-04-09 Terurut Topik suhana hana
FREEMASON DAN PLURALISME AGAMA
YG MENGHANCURKAN SEMUA AGAMA


Mencoba meringkas hasil diskusi yg dibawakan oleh pak
Adnin Armas mengenai sejarah freemason yg diawali
dengan istilah Freemason sendiri yaitu sistem moral
khusus yg ditutupi dengan kiasan serta diilustrasikan
dengan simbol2.  Menurut sejarawan kalangan Freemason
sendiri, terdapat 3 sebab munculnya Freemason yaitu :

1.  adanya klaim ritual Freemason itu sendiri yaitu
ketika Raja Salomo mendirikan Bait Suci
2.  Freemason adalah hasil dari karya pembaut bangunan
pada zaman pertengahan
3.  Ritual Freemason berasal dari laskar kristus yg
menjaga bait suci salomo (king slomon’a temple)

Babak baru perkembangan freemason terjadi pada tanggal
24 Juni 1717, karena pada saat itu Freemason telah
menjadi organisasi nasional dengan didirikannya Grand
Lodge of Englan, yg merupakan gabungan dari 4 cabang
Freemason. Para pengikut Freemason dalam Grand Lodge
of England akan mengikuti agama yg semua manusia
setuju..yaitu menjadi manusia yg baik dan benar.
Gerakan Freemason menyebar melintasi benua Eropa
hingga ke benua Amerika. George Washington, yg
merupakan president pertama AS pada tanggal 30 April
1789 adalah anggota Freemason. Dan para penanda tangan
Deklarasi Kemerdekaan America yg ditanda tangani pada
tanggl 4 Juli 1778 oleh Willian Hoper, Benjamin
Franklin, Matthew Thornton, Willian Whipple, John
Hancock, Philip Livinston dan Thomas Nelson,
kesemuanya adalah pengikut Freemason.

Pengikut Freemason ikut mempelopori terbentuknya paham
yg menyamakan agama. George Felt seorang Freemason
Yahudi pd tanggal 7 September 1875 memberikan kuliah
di apartement Helena Petrovena Blavatsky, yaitu
seorang aristokrat Rusia yg meninggalkan suami dan
kemewahan harta dan merantau ke pegunungan Tibet
selama bertahun2, dan memfokuskan materi kuliahnya
kepada penafsiran mistis terhadap ajaran (tradisi)
Mesir yg hilang. Dan salah seorang pengikut Freemason
di New York yg mengikuti kuliah tersebut yaitu Henry
Steel Olcott,  mengusulkan agar peserta yg mengikuti
kuliah tsb membentuk sebuah kelompok yg akan meneliti
lebih mendalam mengenai teradisi kuna. Dan Balavatsky,
guru Olcott menyetujui proposal tsb dan Sotheran salah
seorang Freemason mengusulkan sebuah nama yaitu The
Theosophical Society (Masyarakat Teosofis) untuk
kelompok tsb.

Pada pidato peresmian terbentuknya Masyarakat
Teosofis, Henry Steel Olcott (1831-1907), berharap
kelompok tsb akan membuat penelitan dalam perbandingan
agama dan juga untuk menemukan “acient wisdow”
khususnya dalam sumber2 primer dari semua agama, buku2
Hermes dan Veda (primeval source of all religions, the
books of Hermes and the Vedas) dengan perkataan lain
Filsafat Abadi. 

Setelah kematian Henry Steel Olcott (1907), posisi
ketua dipegang oleh Annie Wood Besant (1847-1933),
menurut Besan, teosofi atau agama universal dibangun
atas 2 fondasi yaitu Tuhan sebagai immanent sekaligus
transendent dan solidaritas atau persaudaraan semua
manusia. Dan sebuah doktrin keagamaan akan diuji
dengan prinsip, Semper, Ubique et ab omnibus (selalu,
dimana saja dan dari semua). Besant merumuskan ajaran
Teosofis yaitu :
1.  The Unity of god (kesatuan Tuhan)
2.  The Trinity of the manifested God (Inkarnasi Tuhan
dalam Trinitas)
3.  The Hierarchy of beings (tingkatan wujud)
4.  Universal brotherhood (persaudaraan universal)

Tujuan masyarakat Teosofis menurut Besant adalah
mengajarkan kepada pengikutnya bahwa agama2 adalah
ungkapan dari hikmah ilahi yg lahir dan berasal dari
dzat yg satu. Oleh sebab itu keragaman dan perbedaan
dalam manifestasi lahiriah dan bentuk bukanlah inti
dari ajaran agama. Semua agama memiliki keaslian dan
kebenaran karena berasal dari dzat yg satu.

Sejak dibentuknya oleh 18 orang anggota di New York,
The Theosophical Society berkembang menjadi organisasi
internasional, kemudian pada tahun 1879 markasnya
dipindahkan ke Bombay, India. 3 tahun setelah itu
(1882), markasnya dipindahkan ke Adyar, pinggiran
Madras. Dan pada akhir abad 19, The Theosophical
Society telah memiliki 500 cabang dalam 40 negara di
Asia dan Barat termasuk cabang di Prancis yg diikuti
oleh Gerard Encausse pada tahun 1887

Gerard Encausse seorang Freemason, karena tertarik
dengan gagasan Olcott dan Blavatsky, kemudian
mendirikan cabang The Theosophical Society di Prancis
dan ia mendirikan Free Scholl of Hermetic Sciences,
sebuah sekolah yg mengkaji tentang mistis. Encausse
menghidupkan kembali ajaran Martinist Order, nama
lengkap De Saint-Martin adalah Louis-Claude de
Saint-Martin, seorang Freemason dan bekas pegawai
tentara yg punya ketertarikan dengan mistis dan
Hermes. Martin menyakini, semua tradisi bumi harus
dilihat sebagai yg berasal dari tradisi ibu yg
fundamental bahwa, dari awal telah dipercayakan kepada
laki2 yg berdosa dan kepada keturunannya yg pertama.
Dan pernyataan yg sama juga dikemukakan oleh Count
Joseph de Maistre, juga seorang Freemason dan teman
dekat Sait-Martin bahwa, agama yg benar lahir pada
hari ketika semua hari 

[media-dakwah] BATAS WAKTU TINGGALNYA DAJJAL DI BUMI

2007-04-02 Terurut Topik suhana hana
BATAS WAKTU TINGGALNYA DAJJAL DI BUMI


Oleh
Syaikh Muhammad bin Shalih Al-Utsaimin


Pertanyaan
Syaikh Muhammad bin Shalih Al-Utsaimin ditanya :
Berapa lama batas waktu
tinggalnya Dajjal di muka bumi ?

Jawaban.
Lamanya
Dajjal tinggal di muka bumi hanya empat puluh hari.
Akan tetapi sehari
seperti setahun, sehari seperti sebulan dan sehari
seperti seminggu.
Seluruh hari-hari yang dilaluinya seperti hari-hari
yang kita lalui
sekarang. Demikianlah yang dituturkan oleh Nabi
Shallallahu ‘alaihi wa
sallam. Para sahabat pernah bertanya kepada Nabi, “Ya
Rasulullah, hari
yang seperti setahun ini, apakah cukup shalat sehari
saja ?” Beliau
menjawab, “Tidak! Kira-kirakanlah saja !”

Perhatikanlah contoh
seperti ini agar kita bisa mengambil pelajaran
bagaimana para sahabat
senantiasa membenarkan Rasulullah Shallallahu ‘alaihi
wa sallam. Mereka
tidak mau mentahrif (merubah atau menyelewengkan
makna) atau menta’wil
atau mengatakan bahwa hari tidak mungkin molor, karena
matahari itu
senantiasa beredar pada porosnya dan tidak berubah,
akan tetapi
memanjang lantaran banyak kesulitan yang terjadi pada
hari itu atau
karena hari itu sungguh melelahkan. Mereka tidak
mengatakan demikian
sebagaimana yang dikatakan oleh orang-orang sok
pintar, akan tetapi
membenarkan bahwa hari itu setahunnya juga dua belas
bulan secara
hakiki tanpa perlu ditahrif ataupun di ta’wil.

Demikianlah
mestinya seorang mukmin yang hakiki senantiasa tunduk
terhadap apa yang
diberikan oleh Allah dan RasulNya berupa
masalah-masalah ghaib meskipun
akalnya tidak sampai. Mereka tahu bahwa apa yang
diberitakan oleh Allah
dan RasulNya tidak mungkin sesuatu yang mustahil
secara akal akan
tetapi akal yang tidak sampai karena tak mampu
mengetahuinya.
Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam
memberitahukan bahwa hari
pertama dari hari-hari yang dilalui oleh Dajjal adalah
seperti setahun.
Sekiranya hadits ini dibaca oleh roang-orang
“belakangan”
(muta’akhirin) yang mengaku sebagai kaum intelektual,
mereka akan
mengatakan, bahwa panjangnya hari itu merupakan majaz
dari keletihan
dan kesulitan yang ada pada hari itu, karena hari-hari
bahagia adalah
pendek sedangkan hari-hari sial adalah panjang.

Berbeda dengan
para sahabat Radhiyallahu ‘anhum yang karena
kejernihan hati dan
ketundukan mereka menerima apa adanya dan mengatakan
dengan polos bahwa
Dzat yang telah menciptakan matahari menjadikannya
berputar selama dua
puluh empat jam sehari semalam kuasa untuk
menjadikannya berputar
selama dua belas bulan, karena Pencipta itu hanya satu
dan Dia Maha
Kuasa. Karena itulah mereka menerima dan pasrah,
sedangkan yang
ditanyakan adalah, “Bagaimana kami melakukan shalat !”
Mereka
menanyakan tentang masalah syar’i yang dibebankan
kepada mereka, yaitu
shalat.

Demi Allah, ini merupakan hakikat ketundukan dan
kepasrahan. Mereka mengatakan, “Ya Rasulullah! Hari
yang seperti
setahun itu, cukupkah bagi kita shalat sehari saja ?”
Beliau menjawab,
“Tidak, namun kira-kirakanlah saja !” Subhanallah ….
Jika anda mau
merenungkan, pasti jelas sekali bawah dien ini
benar-benar sempurna dan
menyeluruh, karena tidak mungkin ada satu masalahpun
yang dibutuhkan
oleh manusia sampai hari kiamat melainkan akan dia
dapatkan pangkalnya
dien ini.

Bagaimana Allah membuat para sahabat itu menanyakan
yang demikian ? Ini dimaksudkan agar dien ini menjadi
sempurna dan
tidak lagi butuh penyempurnaan. Manusia yang hidup di
daerah-daerah
kutub sekarang ini membutuhkan penjelasan semacam ini,
karena disana
bisa terjadi malam hari selama enam bulan dan siang
hari selama enam
bulan pula. Oleh karena itu, mereka membutuhkan hadits
ini.
Perhatikanlah bagaimana Rasul Shallallahu ‘alaihi wa
sallam telah
menyampaikan fatwa seperti ini sebelum problema
seperti ini terjadi,
karena Allah telah berfirman.

“Artinya : Pada hari ini telah Aku
sempurnakan bagi kalian din kalian dan telah Aku
cukupkan nikmat-Ku
atas kalian” [Al-Ma’idah : 3]

Demi Allah, kalau kita renungkan
“Telah Aku sempurnakan din kalian atas kalian”,
pastilah kita tahu
bahwa selamanya tidak akan terdapat satu
kekuranganpun. Ia sempurna
dari segala sisi. Sedangkan kekurangan ada pada diri
kita, entah karena
sempitnya akal dan pemahaman kita atau karena adanya
kehendak-kehendak
yang tidak terarah dan tidak terkendali dari manusia
yang hanya ingin
memenangkan pendapatnya sehingga ia buta dari
kebenaran. Namun kalau
saja kita mau perhatikan berdasarkan ilmu dan
pengetahuan serta niat
baik, pasti akan kita dapatkan bahwa dien ini tidak
memerlukan
penyempurna dan tidak mungkin muncul satu masalah yang
kecil ataupun
yang besar melainkan terdapat pemecahannya dalam
Al-Qur’an dan
As-Sunnah.

Akan tetapi ketika hawa nafsu telah mendominasi
manusia, jadilah sebagian manusia buta dari kebenaran
dan kebenaran itu
tidak tampak olehnya. Anda akan dapati mereka itu jika
muncul suatu
peristiwa atau masalah yang belum pernah dikenal
sebelumnya secara
persis, meskipun jenisnya sama, mereka saling
berselisih pendapat lebih
dari jumlah jari-jari mereka. Jika hal itu 

[media-dakwah] LAPORAN PENERIMAAN DANA G 1000 BUKU PER 3 APRIL 2007

2007-04-02 Terurut Topik suhana hana

Assalamu'alaikum warrahmatullahi wabarakatuuh 
Bismillahirrahmanir rahiim
 
 LAPORAN PENERIMAAN DANA G 1000 BUKU PER  3 APRIL 2007
 
TANGGAL DONATUR JUMLAH
 
5/10 a.n. Hamba Allah Rp. 50.000,-
6/10 a.n. Hamba Allah Rp. 100.000,-
6/10 a.n. Ria Rp. 500.000,-
14/10 a.n. Rudi Rp. 100.000,-
15/10 a.n. Hari Rp. 60.000,-
20/10 a.n. Nuriah Suri Rp. 250.000,-
20/11 a.n. Hamba Allah Rp. 100.000,-
21/11 a.n. Shabrun Rp. 250.000,-
23/11 a.n. Infaq Untuk Buku Agama Rp. 200.000,-
23/11 a.n. SKM PRP-Bank Syariah Mandiri Rp. 250.000,-
27/11 a.n. Ketut Djunaidi Rp. 150.000,-
6/12 a.n.  Iwal Rp. 100.000,-
/12 a.n. Hamba Allah (YS) Rp. 150.000,-
4/1’07 a.n. Ketut Djunaidi Rp. 100.000,-
16/2’07 a.n. Arif Rp. 100.000,-
16/2’07 a.n. Rudi Surbakti Rp. 60.000,-
22/3’07 an. Arif Rp. 200.000,-
 = = =
JUMLAH Rp. 2.720.000,-
 = = =

PENGELUARAN UNTUK PEMBELIAN BUKU

Pembelian buku gelombang pertama sebanyak 18 buah
buku, sejumlah  Rp.  418.000,-
Pembelian buku gelombang kedua sebanyak 18 buah buku,
sejumlahRp.  436.400,-
Pembelian buku gelombang ketiga  sebanyak 14 buah
buku,   Rp.  293.000,-
Pembelian buku gelombang keempat  sebanyak 15 buah
buku,   Rp.  147.550,-
Pembelian buku gelombang kelima sebanyak 16 buah buku,
Rp.   371.500,-
Pembelian buku gelombang keenam sebanyak 10 buah buku,
Rp. 246.300
Total Pembelian buku keseluruhanRp. 
1.912.750,-

(satu juta sembilan ratus dua belas ribu tujuh ratus
lima puluh rupiah)

Transfer dana penggantian pembelian buku pertama dari
Rek. G1000 Buku ke Rek. Pak Budi Ariwibowo sebesar Rp.
418.000,- (empat ratus delapan belas ribu rupiah)

Transfer dana penggantian pembelian buku kedua dari
Rek. G1000 Buku ke Rek. Pak Budi Ariwibowo sebesar Rp.
436.000,- (empat ratus tiga puluh enam ribu rupiah)

Transfer dana penggantian pembelian buku ketiga dari
Rek. G1000 Buku ke Rek. Pak Budi Ariwibowo sebesar Rp.
290.000,- (dua ratus sembilan puluh ribu rupiah)

Transfer dana penggantian pembelian buku keempat dari
Rek. G1000 Buku ke Rek. Pak Budi Ariwibowo sebesar Rp.
150.000,- (seratus lima puluh ribu rupiah)

Transfer dana penggantian pembelian buku ke lima dari
Rek. G1000 Buku ke Rek. Pak Budi Ariwibowo sebesar Rp.
371.500,- (tiga ratus tujuh puluh satu ribu lima ratus
rupiah)

Transfer dana penggantian pembelian buku ke lima dari
Rek. G1000 Buku ke Rek. Pak Budi Ariwibowo sebesar Rp.
246.300,- (dua ratus empat puluh enam ribu tiga ratus
rupiah)


Total Transfer dana penggantian sebesar Rp.
1.911.800,- (satu juta sembilan ratus sebelas ribu
delapan ratus rupiah)

Catatan saldo akhir di bendahara =  2.720.000 –
1.911.800,-  = Rp 808.200,-
Rp.808.200 – 3.268,- (biaya administrasi + bagi hasil
bank selama pembukaan rekening  tgl. 5 Oktober 2006 )
= Rp. 804.932,- (delapan ratus empat ribu sembilan
ratus tiga puluh dua rupiah)

Saldo Akhir berdasarkan buku tabungan di Bank Syariah
Mandiri per  3 April 2007 adalah :
Rp. 804.932,- (delapan ratus empat ribu sembilan ratus
tiga puluh dua rupiah) 
dan saldo efektif yg bisa digunakan  Rp. 754.932,-
(tujuh ratus lima puluh empat ribu sembilan ratus tiga
puluh dua rupiah)


LAPORAN JUMLAH PENGIRIMAN BUKU KE PARA PENANGGUNG
JAWAB MASJID DI SELURUH DAERAH

Telah dikirimkan  8 paket ke 8 masjid atas nama
penanggung jawab masing2 masjid di daerahnya tersebut,
dengan bukti pengiriman sbb :

1. Muhammad Toni, Balikpapan, airway bill no. 05167562
2. Purwantara Yunus Abdullah, Yogyakarta, airway bill
no. 05167561
3. Ichwan Nurdin, Ciracas Jakarta Timur, airway bill
no. 05167564
4. Dwi Purnomo, Kalideres Jakbar, airway bill no.
05167581
5. W. Suroso, Mesjid Al Huda, Depok-Jawa Barat, no.
airway bill : 325459.
6. Dodi Kristanto, Mesjid al Inayah, Belinyu-Bangka
Belitung, no. airway bill : 325458.
7. Dan dikirimkan 1 paket/15 buah buku ke ke Rumah
Baca Iqra' (cp: Abu Qasim), Bogor Tanggal 14 Januari
2007 melalui GED Courir  Logistic dengan airway bill
05599032,
8. Eko Junaidi-PT. Samudra Indonesia, Medan-Sumatera
Utara tanggal 13 Februari 2007 dengan menggunakan GED
Courier  Cargo dngan no. airwaybill : 525703.
9. Alhamdulillah telah dikirimkan 1 paket buku G1000B
(Gelombang Ke 5) kepada Ibu Euis Mulyani dengan alamat
PT. Atsumitec Indonesia Karawang pada tanggal 18 Maret
2007 melalui GED Courier and Cargo dengan no.
airwaybill 06133549.

Masih ada 11 masjid yg menunggu dan membutuhkan
pengiriman buku2 tersebut dan kepada para donatur yg
ingin menyumbangkan dananya, maka akan kami kirim
ulang no. Rekening G1000 buku (berapapun dana itu akan
kami terima dengan senang hati) besar kecilnya dana yg
dikirimkan bukan menjadi ukuran besar kecilnya pahala,
namun niat ikhlas untuk membantu sesama saudara seiman
itulah yg dinilai olehNya.

Bank Syariah Mandiri (BSM)
an. Suhana (G 1000 Buku)
No. Rekening : 119-000-4469
Kantor Kas Cabang Pamulang

Demikian laporan penerimaan dana dan pembelian buku
oleh G1000 

[media-dakwah] LAMPIRAN PEMBELIAN BUKU GELOMBANG PERTAMA S.D. KEENAM

2007-04-02 Terurut Topik suhana hana

Assalamu'alaikum warrahmatullahi wabarakatuuh 
Bismillahirrahmanir rahiim
 
 LAMPIRAN PEMBELIAN BUKU GELOMBANG PERTAMA S.D. KEENAM


Pembelian buku gelombang VI (KEENAM) sebanyak 10 buah
berupa : 
pada tanggal 10 Maret 2007 :
1.  Ibadah Haji Nabi ShallallaHu ‘alaiHi wa sallam,
Syaikh al Albani, Griya Ilmu, sebanyak 1 buah @ Rp.
18.000.-
2.  Beginilah Nabi ShallallaHu ‘alaiHi wa sallam
Berwudhu, Syaikh al Utsaimin, Darus Sunnah, sebanyak 1
buah @ Rp. 14.000,-
3.  Meneladani Shaum Rasulullah ShallallaHu ‘alaiHi wa
sallam, Syaikh Salim dan Syaikh Ali Hasan, Pustaka
Imam Syafi’i, sebanyak 1 buah @ Rp. 26.000,-
4.  Buku Pintar Aqidah Ahlus Sunnah (HC), Syaikh al
Allamah Hafizh bin Ahmad al Hikami, Pustaka at Tibyan,
sebanyak 1 buah @ Rp. 45.000,-
5.  Doa dan Wirid (HC), Ustadz Yazid bin Abdul Qadir
Jawas, Pustaka Imam Syafi’i, sebanyak 1 buah @ Rp.
48.000,-
6.  Panduan Zakat, Syaikh Sayyid Sabiq, Pustaka Ibnu
Katsir, sebanyak 1 buah @ Rp. 48.500,-
7.  Sifat Shalat Nabi ShallallaHu ‘alaiHi wa sallam
(HC), Syaikh Muhammad Nashiruddin al Albani, Pustaka
Ibnu Katsir, sebanyak 1 buah @ Rp. 64.000,-
8.  Adab Safar, sebanyak 1 buah @ Rp. 12.000.,
9.  Jilbab Wanita Muslimah, Syaikh al Albani, at
Tibyan, sebanyak 1 buah @ Rp. 25.000,-
10. Syarah Aqidah Ahlus Sunnah wal Jama’ah, Ustadz
Yazid bin Abdul Qadir Jawas, Pustaka Imam asy Syafi’i,
sebanyak 1 buah @ Rp. 110.000,-
Total pembelian ke 6 adalah Rp. 410.500,- dan mendapat
discount 40% sehingga yang dibayarkan adalah sebesar
Rp. 246.300,- (Dua ratus empat puluh enam ribu tiga
ratus rupiah).


Pembelian buku gelombang V (KELIMA) sebanyak 16 buah
berupa :
1.  Buku Pintar Aqidah Ahlus Sunnah (HC), Syaikh al
Allamah Hafizh bin Ahmad al Hikami, Pustaka at Tibyan,
sebanyak 2 buah @ Rp. 45.000,- 
2.  Beginilah Nabi ShallallaHu ‘alaiHi wa sallam
Berwudhu, Syaikh al Utsaimin, Darus Sunnah, sebanyak 2
buah @ Rp. 14.000,-
3.  Sifat Shalat Nabi ShallallaHu ‘alaiHi wa sallam,
Syaikh Muhammad Nashiruddin al Albani, Pustaka
Sumayyah, sebanyak 2 buah @ Rp. 25.000,-
4.  Panduan Zakat, Syaikh Sayyid Sabiq, Pustaka Ibnu
Katsir, sebanyak 2 buah @ Rp. 48.500,-
5.  Meneladani Shaum Rasulullah ShallallaHu ‘alaiHi wa
sallam, Syaikh Salim dan Syaikh Ali Hasan, Pustaka
Imam Syafi’i, sebanyak 2 buah @ Rp. 26.000,-
6.  Al Masaa-il Jilid 1, Ustadz Abdul Hakim bin Amir
Abdat, Darus Sunnah, sebanyak 2 buah @ Rp. 65.000,00
7.  Doa dan Wirid (HC), Ustadz Yazid bin Abdul Qadir
Jawas, Pustaka Imam Syafi’i, sebanyak 2 buah @ Rp.
48.000,-
8.  Ibadah Haji Nabi ShallallaHu ‘alaiHi wa sallam,
Syaikh al Albani, Griya Ilmu, sebanyak 1 buah @ Rp.
17.500,-
9.  Haji Nabi ShallallaHu ‘alaiHi wa sallam, Syaikh al
Albani, al Qawam, sebanyak 1 buah @ Rp. 15.000,-
TOTAL PEMBELIAN KE 5 (KELIMA) 371.500,- setelah
mendapat discount

Pembelian buku gelombang IV (KEEMPAT) sebanyak 15 buah
berupa :
1.  Buku Pelajaran Aqidah, Abu Umar Ibrahim dan Ummu
Umar Nabila, Hikmah Anak Shalih, 1 buah @ Rp. 5.850,-
2.  Aku Cinta Rasul ShallallaHu ‘alaiHi wa sallam, Abu
Usamah Masykur, Darul Ilmi, 1 buah @ Rp. 5.525,-
3.  Anak Shalih Rajin Berdoa, Ummu ‘Abdirrahman Syifa’,
Darul Ilmi, 1 buah @ Rp. 6.175,-
4.  Jawaban Tepat Anak Hebat Jilid 1, Abu Faqih
Muhammad Ibnu ‘Ali ‘Umar al Jombangi, Hikmah Anak
Shalih, 1 buah @ Rp. 4.225,-
5.  Cahaya Bakti ‘Tuk Abi dan Ummi, Abu Faqih Muhammad
Ibnu ‘Ali ‘Umar al Jombangu, Hikmah Ahlus Sunnah, 1
buah @ Rp. 4.550,-
6.  Buku Paket Aqidah Seri Pertama, Hikmah Ahlus
Sunnah, 1 buah @ Rp. 10.725,-
7.  Kisah-kisah Pilihan Untuk Anak Muslim Seri 1, Ummu
Usamah ‘Aliyyah dan Ummu Mu’adz Rofi’ah, 1 buah @ Rp.
6.175,-
8.  Kisah-kisah Pilihan untuk Anak Muslim Seri 2, Ummu
Usamah ‘Aliyyah dan Ummu Mu’adz Rofi’ah, Darul Ilmi, 1
buah @ Rp. 9.425,-
9.  Kisah-kisah Pilihan untuk Anak Muslim Seri 3, Abu
Muhammad Miftah, Darul Ilmi, 1 buah @ Rp. 8.450,-
10. Ayo Shalat, Abu ‘Umar ‘Urwah, Darul Ilmi, 1 buah @
Rp. 8.450,-
11. Inilah Kisah Pengantar Tidur, Pustaka Ibnu Katsir,
1 buah @ Rp. 15.600,-
12. Inilah Aqidahmu, Pustaka Ibnu Katsir, 1 buah @ Rp.
15.600,-
13. Inilah Tata Cara Shalat sesuai Nabi ShallallaHu
‘alaiHi wa Sallam, Pustaka Ibnu Katsir, 1 buah @ Rp.
15.600,-
14. Berbaktilah Kepada Kedua Orang Tuamu, Pustaka Ibnu
Katsir, 1 buah @ Rp. 15.600,-
15. Inilah Amalan-amalan di Bulan Ramadhan, Pustaka
Ibnu Katsir, 1 buah @ Rp. 15.600,-
TOTAL PEMBELIAN KE 4 (KEEMPAT) 147.550,-


Pembelian buku gelombang III (KETIGA) sebanyak 14 buah
berupa :
NO. JUDUL   PENGARANG   JUMLAH  HARGA (RP)
1.  Manasik Haji dan Umrah  Syaikh al Albani, Penerbit
Sumayah 2bh @ Rp. 12.000,-  24.000,-
2.  Thaharah Nabi ShallallaHu `alaiHi wa sallam Media
Hidayah 2bh @ Rp. 11.000,-  22.000,-
3.  Doa dan Wirid (HC)  Ustadz Yazid bin Abdul Qadir
Jawas, Pustaka Imam Syafi'i 2bh @ Rp. 30.000,- 
60.000,-
4.  Sifat Shalat Nabi ShallallaHu `alaiHi wa sallam
(HC)Syaikh 

[media-dakwah] KRITIS BEDA TIPIS ANTARA CERDAS DAN BODOH

2007-04-01 Terurut Topik suhana hana
KRITIS BEDA TIPIS ANTARA CERDAS DAN BODOH
KECERDASAN MU’TAZILAH DAN KEBODOHAN ISLAM LIBERAL


Assalamu’alaykum wr.wb

Menyimak diskusi sabtuan yg diselenggarakan di INSIST
kalibata, rasanya sangat menarik dengan pemakalah Mas
Henry Shalahuddin, MA mengenai claim Islam Liberal yg
mengatakan bahwa pemahaman mereka adalah mewarisi
pemahaman Mu’tazilah. Benarkah?

Kalau aku menganalogikan kelompok Mu’tazilah spt
seorang anak yg cerdas, kritis, “nakal” namun masih
punya rasa takut untuk tidak melanggar hal2 yg
mendasar dalam melakukan perubahan sesuatu yg memang
tidak layak dan tidak boleh dirubah (baku), namun
karena kekritisannya tersebut yg akhirnya menimbulkan
kekrtisan2 yg tidak perlu, hingga menyebabkan kelompok
Mu’tazilah masuk dalam kelompok ahlul bid’ah.

Sedangkan Islam Liberal aku analogikan spt seorang
anak yg brutal, bodoh, ceroboh dan kekritisannya
tersebut bukan kekritisan orang yg cerdas, namun lebih
tepat sebagai kekritisan yg didasari dgn kekonyolan
dan kebrutalannya yg disebabkan karena kebodohan2nya
dalam berfikir dan tercermin sekali sebagai pribadi2
yg sakit secara psychologis, hingga timbul keinginan
diri untuk mengactulisasikan dirinya dengan cara
apapun agar dikenal dan diakui dalam kelompok
masyarakat awam, dan masyarakat bingung yg mengalami
gangguan psychologis spt mereka.

Kesamaan Mu’tazilah dan Islam Liberal hanya sebatas
kesamaan dalam mengedepankan akal dari pada wahyu.
Namun kelompok Mu’tazilah yg mengedepankan akal masih
dilandasi dgn keyakinan akan kebenaran hal2 yg
mendasar dalam islam dan cara berfikir Mu’tazilah
hanya mencerminkan kecerdasan seorang anak, namun
masih mempunyai rasa takut untuk melanggar hal2 yg
pokok dalam islam. Sedangkan Islam Liberal yg
mengedepankan akal seorang anak yg mengalami gangguan
kejiwaan, hingga melakukan kebrutalan2 dalam beragama
dan cerminan kekonyolan seorang anak yg frustasi dalam
mengekspresikan dirinya agara dapat diakui dan dikenal
oleh masyarakat, hingga melakukan cara apapun dalam
mengekspresikan dirinya tanpa berfikir kalau
kecerobohan dan kekonyolannya tersebut, dilihat oleh
pihak lain sebagai kebodohan2 cara berfikir sesoerang
yg berbalut “intelektual”.

CARA BERFIKIR MU’TAZILAH 
Kajian pemikiran Mu’tazilah lebih pada pembahasan
sifat2 Allah yg menjurus pada pensucian Tuhan yaitu
menolak sifat dan dzat Allah untuk diserupakan dengan
mahlukNya, dari konsep Mu’tazilah ini muncul prinsip
bahwa sifat dan dzat Allah adalah satu. Menurut
pemahaman Mu’tazilah jika Al-qur’an diterima sebagai
sifat Allah yg terpisah dari dzatNya, maka akibatnya
adalah sesuatu yg qodim (kekal) selain dzat Allah. ini
berarti menerima penyerupaan sifat Allah dengan
dzatnya. Maka untuk mengatasi problem ini, maka
Mu’tazilah memperkenalkan prinsipnya bahwa Al-qur’an
itu bukan sifat Allah, tetapi mahluk Allah.

Pembahasan sifat2 Allah secara mendetail belum ada di
zaman Nabi dan Sahabat, hingga pada saat ada salah
seorang sahabat yg menanyakan kedudukan sifat Allah,
membuat merah wajah Rasulullah dan mengatakan “apakah
aku diutus hanya untuk membahas hal seperti itu?”
yaitu dalam arti membahal hal2 yg tidak perlu dan
tidak penting. Karena membahas kedudukan sifat Allah,
hanya satu pembahasan yg sia2 dan buang2 waktu, karena
akal manusia itu terikat dan tidak akan mampu menembus
kedudukan sifat Allah. tapi selaku seorang mukmin
karena keterikatan akalnya cukup mengimani dengan kami
dengar dan kami taat saja. Sedang yg perlu dibahas
adalah ciptaan2 Allah yg tampak di langit dan bumi
untuk menambah ketaqwaan kita padaNya.

Sedangkan pemikiran Mu’tazilah tersebut dilatar
belakangi penolakannya terhadap pemikiran Shi’ah yg
menyebarkan madzhab Tashbih yg mengatakan bahwa sifat
dan dzat Allah menyerupai sifat dan dzat mahlukNya,
hingga timbul prinsip pensucian Tuhan yg menolak
penyerupaan sifat dan dzat Allah dengan mahlukNya dan
sebagai respon menolak akidah Yahudi dan Nasrani
dengan trinitasnya.

5 prinsip Mu’tazilah yaitu Tauhid, Keadilan, Janji dan
ancaman, kedudukan diantara 2 kedudukan, dan amar
makruf nahi munkar dan ulama Mu’tazilah sepakat
apabila seseorang tidak mengakui salah satu dari 5
prinsip tsb atau mengurangi dan menambahi prinsip tsb,
maka orang tsb tidak layak dikatakan sebagai kelompok
Mu’tazilah. Pada umumnya ulama2 Mu’tazilah sepakat
bahwa Al-qur’an adalah firman Allah, ia diciptakan
sebagaimana mahluk lainnya diciptakan, oleh karena itu
Al-qur’an dalam pandangan mereka adalah sesuatu yg
tidak abadi, dengan argumentasi jika dalam al-qur’an
terdapat perintah dan larangan serta janji dan
ancaman, sesungguhnya perintah itu sendiri memerlukan
objek yg diperintah. Spt perintah sholat yg tidak
mungkin ada semenjak azali sebelum manusia diciptakan,
karena tidak mungkin ada perintah tanpa ada manusia
yang diperintahkan terlebih dahulu, maka dari itu
perintah Allah tidak kekal.

Pada prinsipnya Mu’tazilah tidak mempersoalkan
al-qur’an dari segi bahasa, Mu’tazilah tidak
mempersoalkan al-qur’an sbg firman Allah. Mu’tazilah
tetap menggunakan argumentasi 

[media-dakwah] SAMAKAH ALLAH DENGAN TUHAN YG LAIN?? TIDAK!!

2007-03-27 Terurut Topik suhana hana
SAMAKAH ALLAH DENGAN TUHAN YG LAIN?? TIDAK!!



Assalamu’alaykum wr.wb.

KETUHANAN NASRANI

Alhamdulillah..banyak sekali yg sudah Allah berikan
pelajaran dalam hidup ku selama ini. Mungkin..dahulu
akupun menganggap semua agama sama, dan sebelumnya
tidak ada perbedaan berarti yg aku temukan, kecuali
kebiasaan ritual ibadah dari tiap agama yg berbeda,
serta perbedaan hukum2 dalam muamallah tiap agama yg
berbeda. Namun berjalannya waktu dan bertambahnya
pengetahuan yg selama ini didasari dengan kejujuran
dan argumen yg benar dan tepat, hingga membuka
perbedaan yg sangat mendasar dan pokok antara islam
dengan agama yg lainnya.

3 tahun aku bersekolah di sekolah kristen, rasanya
sulit sekali untuk berdamai dengan pikiran dan hatiku
saat mereka menerangkan Tuhan itu tiga dalam satu
dengan istilah Tuhan bapa, Tuhan anak dan Roh kudus.
Dimana mereka menjelaskan bahwa yesus adalah anak
Tuhan yg diturunkan ke bumi dengan membawa dalam
dirinya sekaligus Tuhan bapa dan Roh kudus.
Walahhh..belibet..tidak sesingkat, sejelas,
independent nya prinsip ketuhanan dalam Islam. Yg
mengatakan “Allah itu satu, Allah itu tidak beranak
dan tidak diberanakan, dan tidak ada satupun yg
menyerupai diriNtya. “

Belum lagi injil perjanjian baru yg gunakan mereka
untuk mengajarkan agamanya pada kami waktu itu, yg
rasanya lebih layak disebut sebuah novel yg menjadi
kesukaanku pada saat remaja untuk menjadikan bahan
bacaan, hingga tidak lepas injil perjanjian baru pun
aku baca layaknya sebuah fiksi yg tidak jelas alur
jalan ceritanya. (buat pusing bacanya)
Hingga..untuk menghilangkan kebosanan atas argumen
guru agama dalam menjelaskan pelajaran maupun argumen
yg dibacakan olehnya melalui PB, tidak pernah bisa
menjawab semua pertanyaan2ku dahulu pada mereka, akan
keTuhanan Yesus yg bernaung 3 diri dalam 1 jiwa. Dan
akupun selalu memutuskan agar pelajaran pembacaan
kitab digantikan dengan pelajaran menyanyi, dan yg aku
rasakan pelajaran agama nasrani saat itu, hanya
sekedar menyanyi dan menyanyi yg berupa puji2an dan
bagiku itu semua hal yg biasa tidak mempunyai makna
apalagi membekas dan menjadi bahan renungan. Hmmm..apa
karena PB tersebut tulisan manusia, hingga tidak
mempunyai gerakan ruh? Atau tulisan manusia yg tidak
biasa berkata jujur dan hanya berupa kebohongan dan
pembodohan2.

Konsep ketuhanan yg tepat tidak aku temukan dalam
ajaran nasrani, karena bagiku Tuhan itu tidak akan
sama dengan mahluk apapun dan siapapun, kalaupun Tuhan
ingin mengajarkan pada manusia akan ajarannya, kenapa
harus menyamar menjadi seorang manusia yg bersembunyi
dalam tubuh yesus?takutkah Tuhan itu??mosok Tuhan
takut? Kenapa Tuhan tidak mendelegasikan kepada salah
seorang manusia untuk menyampaikan ajarannya?begitu
rendahkah Tuhan, hingga tidak mampu mendelegasikannya
kepada salah seorang hambanya? Hingga Tuhan harus
turun tangan sendiri dan menyamar menjadi seorang
manusia untuk menyebarkan ajarannya. Kasihan ya
Tuhannya orang nasrani, tidak punya keberanian untuk
mengakui bahwa dirinya itu Tuhan, hingga Tuhan harus
bersembunyi dalam tubuh salah seorang hambanya
(yesus). Kasihan ya Tuhannya orang nasrani, hingga
tidak punya kemampuan dan wibawa untuk mendelegasikan
keinginannya kepada salah seorang kepercayaannya
(entah malaikat or manusia, gunung, bukit, laut,
binatang, dlsbnya yg katanya adalah ciptaan Tuhan,
tapi kenapa Tuhan nasrani tidak mampu memerintahkan
mereka untuk mengajarkan ajarannya?? apalagi Tuhan
harus bersembunyi dalam tubuh manusian seperti
yesus?kenapa Tuhan tidak berani mengakui ketuhanannya
secara langsung dalam bentuk aslinya?kenapa harus
bersembunyi dalam tubuh mahluk yg dibuatnya sendiri.
aaahh..kenapa Tuhan harus takut dengan ciptaannya
sendiri?ataukah tuhan nasrani itu malu?mosok mampu
melakukan apapun dan menciptakan apapun, tapi takut
dan malu??payah..tuhan yg disembah selama ini oleh
orang nasrani payah dong..??karena harus menyamar
dalam tubuh mahluknya.


KETUHANAN BUDHA

Hmm..waktu itu kebetulan aku diminta oleh temanku
untuk menemani dirinya dalam rangka menulis skripsi
bahan mata kuliah bahasa mandarin. Dan kebetulan yg
menjadi topiknya adalah klenteng, hingga dia harus
berkunjung ke klenteng dan vihara. Dan kebetulan
temanku memintaku untuk menemaninya pergi ke vihara
dan klenteng untuk mencari data dari biksu2 dan
biarawan disana.  Kebetulan itu salah satu vihara
terbesar di daerah banten, dan kebetulan pula
sebelahnya pun ada klenteng. Vihara dijadikan sebagai
tempat selain untuk ibadah orang budha, sekaligus
sebagai tempat untuk memberikan pelajaran bagi para
umat budha tentang ajaran budha melalui sidharta
gautama, sedangkan klenteng hanya digunakan untuk
ibadah saja.

Akhirnya bertemulah kami dengan biksu wanita yg botak
kepalanya, dan mereka tidak akan pernah menikah
setelah menjadi seorang biksu, yup!! Awal memasuki
vihara, yg pertama aku lihat adalah satu buah patung
budha yg besar sekali dan dilapisi oleh emas, spt
raksasa yg sedang duduk bersemedi dan dikelilingi oleh
patung kecil2 lainnya yg banyak sekali. 

[media-dakwah] MISI KAUM ORIENTALIS DAN PENDEKATAN KAUM REVISIONIS

2007-03-26 Terurut Topik suhana hana
MISI KAUM ORIENTALIS DAN PENDEKATAN KAUM REVISIONIS

Pendekatan kaum “Revisionis” yaitu ingin menghapus
sejarah islam secara menyeluruh dan pemalsuan terhadap
sejarah islam, dengan melakukan berbagai upaya
pengaburan ajaran islam dan kitab suci Al-Qur’an demi
sebuah ideology dan arena politik yg dibuat secara
terselubung dibalik kemajuan penelitian akademik.

Tujuan utamanya adalah memberi proteksi kuat agama
Kristen dalam menghadapi arus kemajuan agama islam di
irak, suriah, palestina, mesir, libya, dll dan
menunjukkan perubahan sikap setelah melihat banyak
orang masuk islam dan munculnya rasa bangga dan
penentangan yg lahir dari kepercayaan mereka terhadap
Allah.

Strategi kaum Revisionisme adalah keinginan mengubah
naskah suci Al-Qur’an melalui terjemahan bahasa
sehari-hari yg kemudian mengangkat sederajat dengan
bahasa Arab asli. Dengan cara demikian mereka
bermaksud memutus sejarah masyarakat muslim yg tiga
perempatnya bukan arab akan dapat mengalami
keterputusan dari wahyu Allah yg sebenarnya.

Namun semua penipuan kaum Revisionisme mengalami
kegagalan, maka salah seorang Revisionis “Michael
Cook” mengemukakan pendapatnya untuk melancarkan
misinya yg berisi slogan 

“Sikap toleransi terhadap kepercayaan orang lain”
dimana ia mengemukakan pendapatnya bahwa perlunya
sikap toleransi dan saling menghormati kepercayaan
orang lain dan MENGANGGAP LANGKAH YG KELIRU DAN PICIK
APABILA MENYATAKAN KEAGAMAAN ORANG LAIN SALAH DAN
AGAMA SENDIRI ADALAH BENAR. M.Cook mengemukakan
anggapan akan kebenaran mutlak dalam masalah keagamaan
SUDAH KETINGGALAN ZAMAN dan tidak mungkin diharap
lagi.


Serangan Michael Cook tidak lain ingin MENUMBUHKAN
SIKAP KERAGU-RAGUAN DAN RELATIVISME yaitu SUATU GEJALA
PENYAMAAN SEMUA AGAMA, karena berfikir sebaliknya
berarti mengkhianati diri sendiri sebagai sikap
BERFIKIR BODOH DAN PROVINCIALISME “KAMPUNGAN”. Yang
merupakan system PERANGKAP YG LEBIH MUDAH BAGI
KALANGAN KONTEMPORER MUSLIM YG TIDAK TERDIDIK SECARA
BAIK. Sebagai akibat dari pemikiran M.Cook ini
“Terdapat kesepakatan dalam menolak segala rencana
pembedaan antara muslim dan non muslim.

Sekarang muncul metode baru dikalangan ilmuwan barat
dalam menyerang tradisi buku-buku tafsir yg menuntut
pembaharuan segalanya. Dengan alasan hak tersendiri
dalam menafsirkan kitab suci. Basetti Sani dan Youakim
Moubarac keduanya ngotot bahwa tafsiran Al-Qur’an
mesti dibuat sejalan dengan ukuran kebenaran agama
Kristen, dan pernyataan mereka mendapat acungan jempol
dari W.C. Smith dan Kenneth Cragg, sebagai seorang
pemimpin gereja Anglican, Cragg menekankan agar umat
islam menghapus semua ayat yg diturunkan di Madinah
(dengan penekanan dibidang politik dan hukum) guna
mem-pertahankan esensi ayat2 Makkiyah yg secara umum
lebih menyentuh masalah KeEsaan Tuhan (Monotheism)
dimana ayat Madaniyyah dianggap meremehkan nilai
keTuhanan dari esensi pernyataan “Tiada Tuhan Selain
Allah”

Konsep pemikiran ini bermaksud untuk “menggoyang”
orang-orang yg lemah iman dan was-was dengan
menggunakan senjata “Sikap Sinis” kaum orientalis yg
selalu menghujat Al-Qur’an agar semakin mudah menerima
ideology Barat.

sumber “The History The Qur’anic Text from Revelation
to Compilation (sejarah teks Al-Qur’an dari wahyu
sampai kompilasi) oleh Prof. Dr. Muhammad Mustofa
Al-A’Zami

Btw : Akankah kita umat islam mengkuti pola pikir
orientalis yg menanamkan sikap sinis terhadap kitab
suci Al-Qur’an dan menerima ideology barat?? Ataukah
kita (umat islam) mengikuti pola pikir kaum
revisionisme yg mengatasnamakan sikap toleransi umat
beragama dan mengatakan semua agama adalah benar?? Dan
secara halus ingin menghapus sejarah islam secara
menyeluruh dan menanamkan sikap keragu-raguan pada
umat islam bahwa dengan mengatakan kebenaran pada
agamanya (islam) dan menyalahkan agama di luar islam
adalah suatu sikap kampungan dan berfikir bodoh??

Sesungguhnya agama yg diRidhoi disisi Allah hanyalah
Islam (Ali Imran 3:19-20) 

Hai manusia sesungguhnya telah datang kepadamu, bukti
kebenaran dari Tuhanmu. (Muhammad dengan mukjizatnya)
dan telah Kami turunkan kepadamu cahaya yg terang
benderang (Al-Qur’an) An-Nisa :4-174
Sesungguhnya 2 ayat diatas bukanlah suatu janji dari
umat islam yg mengatakan bahwa hanya islamlah agama yg
benar, tapi..merupakan keputusan Allah yg disampaikan
lewat firmanNya, tapi..apakah kita (umat islam) masih
meragukan apa yg diucapkan oleh Allah?? 
Kebenaran itu datangnya dari Tuhanmu, maka dari itu
janganlah sekali-
kali engkau termasuk golongan mereka yg ragu-ragu
(Al-Baqarah 147)

Yg kemudian mengikuti keinginan orang2 kafir.?? Dan
mengatakan semua agama sama dengan mengatasnamakan
toleransi?? Tahukah umat islam?bahwa sejarah tidak
mencatat adanya satu insiden apapun yg menyangkut
sikap penyiksaan para misionaris Kristen. Dan berbeda
dari nasib yg dialami oleh pengikut Muhammad sejak
awal pertama di Mekah dimana kristenisasi dipandang
sebagai suatu hal yg menyusahkan, tetapi mendapat
sikap toleran. Bayangkan apa yg dilakukan oleh mereka
sejak zaman Rasul?? 

[media-dakwah] Re: [permatasunnah] Kiriman Paket G1000B ke Karawang (gel 5) sudah diterima

2007-03-23 Terurut Topik suhana hana

--- Budi Ari [EMAIL PROTECTED] wrote:

 
 
 euis mulyani [EMAIL PROTECTED] wrote:  Date:
 Wed, 21 Mar 2007 05:03:55 -0700 (PDT)
 From: euis mulyani [EMAIL PROTECTED]
 Subject: Re: Permohonan Buku Disetujui (G1000B)
 To: Budi Ari [EMAIL PROTECTED]
 
   Assalamu'alaikum warrohmatullohi wabarokatuh

   Alhamdulillah buku2 yang bapak kirim sudah kami
 terima hari ini.
   Jazakallahu khoiron katsiron... semoga buku2 tsb
 bisa kami amalkan
   dan pahalanya tiada terputus untuk bapak yang
 telah ikhlas menyumbang buku2 tsb untuk
 kami.amin ya robbal alamin.

   Kami DKM mesjid Al-Barokah sangat senang sekali,
 atas sumbangan buku yang telah bapak kirimkan. dan
 mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya.
 

   Wassalam

   Euis Mulyani

   
 Budi Ari [EMAIL PROTECTED] wrote:
 Assalamu'alaikum Warahmatullahi wabarakatuh

   Bapak dan Ibu yang terhormat, kami dari tim
 distribusi G1000B memberitahukan bahwa permohonan
 Bapak dan Ibu atas buku-buku agama bermanhaj
 salafush shalih telah disetujui oleh panitia G1000B.
  Insya Allah dalam pekan ini kami akan segera
 mengirimkannya ke tempat dan alamat Bapak Ibu yang
 pernah dikirimkan kepada kami.

   Kami mengharapkan pemberitahuan kepada Bapak-Ibu
 jika pengiriman buku telah sampai.

   Jazakumullah Khairan

   BarakallaHu fiikum

   Tim Distribusi G1000B
   Budi Aribowo
 
 
   Allah Ta'ala berfirman, Sesungguhnya
 Allah tidak akan mengampuni dosa syirik, dan Dia
 mengampuni dosa selain (syirik) itu bagi siapa yang
 dikehendaki-Nya.  Barangsiapa mempersekutukan Allah,
 maka sungguh ia telah berbuat dosa yang besar (QS.
 An Nisaa' : 48)

   Dari Abu Dzar ra., Rasulullah Shallallahu alaihi
 wa sallam bersabda, Jibril berkata kepadaku,
 'Barangsiapa diantara umatmu yang meninggal dunia
 dalam keadaan tidak menyekutukan Allah dengan
 sesuatu apapun, maka pasti dia masuk surga' (HR.
 Bukhari) [Hadits ini terdapat pada Kitab Shahih
 Bukhari]
 
 
 
 
 
 -
   Need a quick answer? Get one in minutes from
 people who know. Ask your question on Yahoo!
 Answers.
 
 
 -
   Get your own web address.
 Have a HUGE year through Yahoo! Small Business.
 
  
 -
 8:00? 8:25? 8:40?  Find a flick in no time
  with theYahoo! Search movie showtime shortcut.



 

Finding fabulous fares is fun.  
Let Yahoo! FareChase search your favorite travel sites to find flight and hotel 
bargains.
http://farechase.yahoo.com/promo-generic-14795097


[media-dakwah] Re: [permatasunnah] Kiriman Paket G1000B ke Karawang (gel 5) sudah diterima

2007-03-23 Terurut Topik suhana hana

--- Budi Ari [EMAIL PROTECTED] wrote:

 
 
 euis mulyani [EMAIL PROTECTED] wrote:  Date:
 Wed, 21 Mar 2007 05:03:55 -0700 (PDT)
 From: euis mulyani [EMAIL PROTECTED]
 Subject: Re: Permohonan Buku Disetujui (G1000B)
 To: Budi Ari [EMAIL PROTECTED]
 
   Assalamu'alaikum warrohmatullohi wabarokatuh

   Alhamdulillah buku2 yang bapak kirim sudah kami
 terima hari ini.
   Jazakallahu khoiron katsiron... semoga buku2 tsb
 bisa kami amalkan
   dan pahalanya tiada terputus untuk bapak yang
 telah ikhlas menyumbang buku2 tsb untuk
 kami.amin ya robbal alamin.

   Kami DKM mesjid Al-Barokah sangat senang sekali,
 atas sumbangan buku yang telah bapak kirimkan. dan
 mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya.
 

   Wassalam

   Euis Mulyani

   
 Budi Ari [EMAIL PROTECTED] wrote:
 Assalamu'alaikum Warahmatullahi wabarakatuh

   Bapak dan Ibu yang terhormat, kami dari tim
 distribusi G1000B memberitahukan bahwa permohonan
 Bapak dan Ibu atas buku-buku agama bermanhaj
 salafush shalih telah disetujui oleh panitia G1000B.
  Insya Allah dalam pekan ini kami akan segera
 mengirimkannya ke tempat dan alamat Bapak Ibu yang
 pernah dikirimkan kepada kami.

   Kami mengharapkan pemberitahuan kepada Bapak-Ibu
 jika pengiriman buku telah sampai.

   Jazakumullah Khairan

   BarakallaHu fiikum

   Tim Distribusi G1000B
   Budi Aribowo
 
 
   Allah Ta'ala berfirman, Sesungguhnya
 Allah tidak akan mengampuni dosa syirik, dan Dia
 mengampuni dosa selain (syirik) itu bagi siapa yang
 dikehendaki-Nya.  Barangsiapa mempersekutukan Allah,
 maka sungguh ia telah berbuat dosa yang besar (QS.
 An Nisaa' : 48)

   Dari Abu Dzar ra., Rasulullah Shallallahu alaihi
 wa sallam bersabda, Jibril berkata kepadaku,
 'Barangsiapa diantara umatmu yang meninggal dunia
 dalam keadaan tidak menyekutukan Allah dengan
 sesuatu apapun, maka pasti dia masuk surga' (HR.
 Bukhari) [Hadits ini terdapat pada Kitab Shahih
 Bukhari]
 
 
 
 
 
 -
   Need a quick answer? Get one in minutes from
 people who know. Ask your question on Yahoo!
 Answers.
 
 
 -
   Get your own web address.
 Have a HUGE year through Yahoo! Small Business.
 
  
 -
 8:00? 8:25? 8:40?  Find a flick in no time
  with theYahoo! Search movie showtime shortcut.



 

The fish are biting. 
Get more visitors on your site using Yahoo! Search Marketing.
http://searchmarketing.yahoo.com/arp/sponsoredsearch_v2.php


[media-dakwah] Re: [permatasunnah] Pengiriman Gelombang Ke 5 G1000B

2007-03-22 Terurut Topik suhana hana

--- Budi Ari [EMAIL PROTECTED] wrote:

 Assalamu'alaikum WarahmatullaHi wabarakatuh

   Bapak-Ibu rahimakumullah,

   Alhamdulillah telah dikirimkan 1 paket buku G1000B
 (Gelombang Ke 5) kepada Ibu Euis Mulyani dengan
 alamat PT. Atsumitec Indonesia Karawang pada tanggal
 18 Maret 2007 melalui GED Courier and Cargo dengan
 no. airwaybill 06133549.

   Semoga Allah Ta'ala memberikan pahala yang banyak
 kepada para muhsinin dan donatur.

   Jazakumullah Khairan
   Budi Aribowo
   Tim Distribusi G1000B 
 
 
 Allah Ta'ala berfirman, Sesungguhnya Allah
 tidak akan mengampuni dosa syirik, dan Dia
 mengampuni dosa selain (syirik) itu bagi siapa yang
 dikehendaki-Nya.  Barangsiapa mempersekutukan Allah,
 maka sungguh ia telah berbuat dosa yang besar (QS.
 An Nisaa' : 48)

   Dari Abu Dzar ra., Rasulullah Shallallahu alaihi
 wa sallam bersabda, Jibril berkata kepadaku,
 'Barangsiapa diantara umatmu yang meninggal dunia
 dalam keadaan tidak menyekutukan Allah dengan
 sesuatu apapun, maka pasti dia masuk surga' (HR.
 Bukhari) [Hadits ini terdapat pada Kitab Shahih
 Bukhari]
 
 
 
 
 
  
 -
 Don't get soaked.  Take a quick peek at the forecast
 
  with theYahoo! Search weather shortcut.



 

TV dinner still cooling? 
Check out Tonight's Picks on Yahoo! TV.
http://tv.yahoo.com/


[media-dakwah] Kemunduran Sains Umat Islam

2007-03-22 Terurut Topik suhana hana


Kemunduran Sains Umat Islam

Republika Online, Jumat, 23 Maret 2007


Syamsuddin Arif

Peneliti Institute for the Study of Islamic Thought
and Civilizations (INSISTS) Jakarta

Pekan depan Pameran Kegemilangan Sains dalam Tamadun
Islam yang digelar di Kuala Lumpur akan berakhir.
Seperti diberitakan harian ini (10/01/07), pameran
yang diselenggarakan oleh Kementerian Sains,
Teknologi, dan Inovasi bekerja sama dengan Institute
for the History of Arabic-Islamic Science Johann
Wolfgang Goethe University Frankfurt itu bertujuan
membangkitkan kembali semangat dan kesadaran generasi
muda akan pentingnya mempelajari dan menguasai sains
dan teknologi.

Lebih dari seratus artefak dan manuskrip dalam
pelbagai bidang ditampilkan menawan, sekaligus
mengundang pertanyaan, bagaimana umat Islam berhasil
mencapai kejayaan itu? Yang lebih mengherankan lagi,
mengapa semua itu kemudian lenyap?

Sains di dunia Islam
Awal kemunculan dan perkembangan sains di dunia Islam
tidak dapat dipisahkan dari sejarah ekspansi Islam itu
sendiri. Dalam tempo sekitar 25 tahun setelah wafatnya
Nabi Muhammad saw (632 M), kaum Muslim telah
menaklukkan seluruh jazirah Arab. Ekspansi dakwah yang
diistilahkan 'pembukaan negeri-negeri' itu berlangsung
pesat.

Pelebaran sayap dakwah Islam ini tentu bukan tanpa
konsekuensi. Seiring dengan terjadinya konversi massal
dari agama asal atau kepercayaan lokal ke dalam Islam,
terjadi pula penyerapan terhadap tradisi budaya dan
peradaban setempat. Proses interaksi yang berlangsung
alami namun intensif ini tidak lain adalah gerakan
islamisasi. Unsur-unsur dan nilai-nilai masyarakat
lokal ditampung, ditampih, dan disaring dulu sebelum
kemudian diserap. Dalam proses interaksi tersebut,
kaum Muslim pun terdorong untuk mempelajari dan
memahami tradisi intelektual negeri-negeri yang
ditaklukkannya.

Melihat prestasi gemilang itu, wajarlah jika kemudian
muncul pertanyaan bagaimana semua itu dapat terjadi?
Jika dikaji dan ditelusuri dengan teliti,
faktor-faktor yang telah memungkinkan dan mendorong
kemajuan sains di dunia Islam saat itu ada lima.
Pertama, berkat kesungguhan dalam mengimani
mempraktikkan ajaran Islam sebagaimana tertuang dalam
Alquran dan Sunah itu lahirlah individu-individu
unggul. Kedua, adanya motivasi agama. Ketiga adalah
faktor sosial politik. Keempat adalah faktor ekonomi.
Faktor keempat, yang tak kalah pentingnya adalah
dukungan dan perlindungan penguasa saat itu.

Pemicu Kemunduran
Lantas mengapa perjalanan sains di dunia Islam
seolah-olah mendadak berhenti? Menjawab pertanyaan ini
tidaklah sesederhana melontarkannya. Secara umum,
faktor-faktor penyebab kematian sains di dunia Islam
dapat dikelompokkan menjadi dua, internal dan
eksternal.

Menurut Profesor Sabra (Harvard) dan David King
(Frankfurt), kemunduran itu dikarenakan pada masa
berikutnya, kegiatan saintifik lebih diarahkan untuk
memenuhi kebutuhan praktis agama. Aritmatika
dipelajari karena penting untuk menghitung pembagian
harta warisan. Astronomi dan geometri (atau lebih
tepatnya trigonometri) diajarkan terutama untuk
membantu para muwaqqit menentukan arah kiblat dan
menetapkan jadwal shalat. Penjelasan semacam ini tidak
terlalu tepat, sebab asas manfaat ini acapkali justru
berperan sebaliknya, menjadi faktor pemicu
perkembangan dan kemajuan sains.

Jawaban lain menyatakan bahwa oposisi kaum
konservatif, krisis ekonomi dan politik, serta
keterasingan dan keterpinggiran sebagai tiga faktor
utama penyebab kematian sains di dunia Islam. Ini
pendapat David Lindberg (1992). Menurut dia, sains dan
saintis pada masa itu seringkali ditentang dan
disudutkan. Ia menunjuk kasus pembakaran buku-buku
sains dan filsafat yang terjadi antara lain di
Cordoba. Krisis ekonomi dan kekacauan politik amat
berpengaruh terhadap perkembangan sains.

Selain itu, beberapa faktor internal seperti kelemahan
metodologi, kurangnya matematisasi, langkanya
imajinasi teoritis, dan jarangnya eksperimentasi, juga
dianggap sebagai penyebab stagnasi sains di dunia
Islam. Pendapat ini disanggah oleh Toby Huff. Menurut
dia, mengapa di dunia Islam yang terjadi justru
kejumudan dan bukan revolusi sains lebih disebabkan
oleh masalah sosial budaya ketimbang oleh hal-hal
tersebut. Buktinya, Copernicus pun didapati
menggunakan model dan instrumen yang didesain oleh At
Tusi. Tradisi saintifik Islam, tegas Huff, juga
terbukti cukup kaya dengan pelbagai teknik eksperimen
dalam bidang astronomi, optik maupun kedokteran.

Ada juga klaim yang menghubungkan kemunduran sains
dengan sufisme. Memang benar, seiring dengan kemajuan
peradaban Islam saat itu, muncul berbagai gerakan
moral spiritual yang dipelopori oleh kaum sufi.
Intinya, adalah penyucian jiwa dan pembinaan diri
secara lebih intensif dan terencana. Pada
perkembangannya, gerakan-gerakan tersebut kemudian
mengkristal jadi tarekat-tarekat dengan pengikut yang
kebanyakannya orang awam.

Popularisasi tasawuf inilah yang bertanggung jawab
melahirkan sufi-sufi palsu (pseudo-sufis) dan
menumbuhkan sikap irrasional di masyarakat. 

[media-dakwah] APAKAH LAYAK DIKATAKAN DAN MENGAKUI DIRI SEORANG MUSLIM???

2007-03-21 Terurut Topik suhana hana
APAKAH LAYAK DIKATAKAN DAN MENGAKUI DIRI SEORANG
MUSLIM???

Miris juga melihat kenyataan dan keadaan umat muslim
saat ini, entah yg mana terlebih dahulu harus kita
bantu memperbaiki dan meletakkan semua kembali pada
posisinya masing2 dengan tepat dan benar, setelah
banyaknya kerusakan akibat penjajahan yang dilakukan
oleh Yahudi secara tersamar di segala lini kehidupan
kita.

Hmm..benar juga komentarnya pak Adian Husaini, bahwa
saat ini keadaan kita lebih parah dari zaman VOC
dahulu, dimana musuh secara nyata menjajah kita untuk
menguasi hasil bumi, hingga para ulama dan tokoh2
dahulu bisa langsung melakukan perlawanan secara
fisik. Sedangkan saat itupun tidak ada masalah dengan
pemahaman agama yg terimplementasi secara nyata pada
pribadi seorang muslim yg konsekuen terhadap ajaran
islam.

Namun saat ini Yahudi sudah mencengkram dan menjajah
kita di segala sektor, dan sialnya banyak umat muslim
yg tidak menyadarinya bahwa tempat dimana kita
bernaung sedang dijajah secara ekonomi, politik,
sosial, budaya, agama dan pemikiranpun dirusaknya
hingga membuat para “cendekiawan muslim” , intelektual
dan orang2 awampun bingung dengan pemahaman agamanya
yg selama ini dianutnya. Sedangkan para “cendekiawan
muslim” bersatu dengan Barat dan yahudi untuk
mengacaukan pemikiran2 umat dengan istilah2 baru
karangan mereka untuk dibenturkan dengan istilah2
dalam Islam yg selama ini kita kenal, menjadi sebuah
kata dan makna baru yg rancu dan “asing”.

Perjuangan tokoh2 di zaman penjajahan VOC dahulu,
jelas2 terpisah menjadi 2 kubu yaitu kelompok Islam yg
konsekuen dengan ke-islaman-nya yg tidak memisahkan
antara agama dan negara dengan kelompok nasionalis
beserta ide sekularnya yg memisahkan antara agama dan
negara. Namun saat ini semua bercampur menjadi satu
dan memaksa kita untuk berfikir kritis dan jujur dalam
menentukan mana muslim yg sebenarnya dan mana ciri
munafik yg diberitakan Allah dalam Al-Qur’an.
Dikarenakan orang yg memakai atribut “ulama” ataupun
“cendekiawan muslim” namun tanpa sadar atau dengan
sengaja menyebarkan pemikiran sekular yg berusaha
ingin merubah hukum2 islam bahkan ingin merubah nash
Al-Qur’an. 

Satu hal yg ironi, seorang muslim bahkan dikenal
sebagai “cendekiawan muslim”, namun pemikirannya sama
sekali tidak mencerminkan diri seorang muslim, dimana
secara terang2an merubah kalimat syahadat dengan
istilah yg baru yaitu  “tidak ada Tuhan kecuali Tuhan
itu sendiri” jelas kalimat tsb ingkar dan mengingkari
Allah sebagai satu2nya Tuhan yg tidak ada Tuhan
kecuali Allah, dimana Allah adalah satu nama yg
dikenal dalam islam, adalah tidak bisa digantikan
ataupun dibiaskan dengan kalimat Tuhan yg mempunyai
arti dan makna yg bermacam2.
Karena secara nyata mereka ingin mensejajarkan Allah
dengan Tuhan2 agama lain, dimana makna Tuhan mempunyai
makna bias dan tidak fokus seperti nama Allah yg tidak
akan berubah dimanapun dan kapanpun, Tuhan umat muslim
adalah Allah, dan tidak ada Tuhan lain kecuali Allah.
Karena konteks Tuhan adalah sesuatu yg disembah dan
dijadikan seseorang sebagai tempat bergantung, tempat
meminta, dan ditaati. Hingga mereka mencoba
mengaburkan makna Allah dengan Tuhan yg selama ini
mereka sembah dan taati yaitu HAM, Demokrasi,
Kebebasan Berfikir, Relativisme, yg menuju satu Tuhan
mereka yaitu Sekularisme dan Liberalisme. Dan berbeda
makna dengan Allah yaitu satu Dzat yg tidak bisa
disamakan dengan mahluk manapun juga dan tidak bisa
disejajarkan dengan apapun juga.

“Katakanlah: Dia-lah Allah, Yang Maha Esa Allah
adalah Tuhan yang bergantung kepada-Nya segala sesuatu
Dia tiada beranak dan tidak pula diperanakkan dan
tidak ada seorangpun yang setara dengan Dia” (Al
Ikhlash : 1 – 4)

Apakah layak dikatakan sebagai seorang muslim apalagi
dikatakan sebagai seorang cendekiawan muslim, bila
ternyata mereka mengingkari keRasulan Muhammad yg
merupakan pembawa risalah Allah dan pembawa ajaran
Islam itu sendiri? dengan mengatakan kebenaran adalah
relative, maka secara langsung mereka menafikan ke
Rasulan Muhammad, sebagai penjelas dan penerang
firman2 Allah yg termaktub dalam Al-Qur’an. Dan secara
langsungpun mereka menghina Rasulullah dan menafikan
keterangan Allah tentang diri Muhammad, dimana Allah
secara tegas mengatakan Rasulullah bukan seorang yg
relative/terbatas/bodoh, namun Allah jelas mengatakan
bahwa Muhammad adalah seorang yg cerdas, dan tidak
pernah berkata ataupun bersikap kecuali atas wahyu
dari Allah.

“kawanmu (Muhammad) tidak sesat dan tidak pula keliru,
dan tiadalah yang diucapkannya itu (Al-Quran) menurut
kemauan hawa nafsunya, Ucapannya itu tiada lain
hanyalah wahyu yang diwahyukan (kepadanya). yang
diajarkan kepadanya oleh (Jibril) yang sangat kuat,
yang mempunyai akal yang cerdas; dan (Jibril itu)
menampakkan diri dengan rupa yang asli. sedang dia
berada di ufuk yang tinggi. Kemudian dia mendekat,
lalu bertambah dekat lagi. maka jadilah dia dekat
(pada Muhammad sejarak) dua ujung busur panah atau
lebih dekat (lagi). Lalu dia menyampaikan kepada
hambaNya (Muhammad) apa yang 

[media-dakwah] APAKAH ADA PERADABAN YG LEBIH BAIK DARI ISLAM? TIDAK!!

2007-03-21 Terurut Topik suhana hana
APAKAH ADA PERADABAN YG LEBIH BAIK DARI ISLAM? TIDAK!!

Hmm..kadang aku berpikir, apa kunci Rasulullah hingga
mampu membangun satu peradaban baru hanya dalam waktu
23 tahun, ditengah zaman kejahiliyaan yg sudah hidup
ratusan tahun dengan beraneka ragam kekacauan akhlak
dan kerusakan pemikiran dan kehidupan tanpa moral
serta kejelasan satu tujuan hidup yg selalu diukur
dengan materi dan hawa nafsu serta kepuasaan dalam
mendzolimi.

Kadang aku juga berpikir, kenapa kita harus membuat
suatu yg baru sebagai dasar keyakinan yg hanya
mempunyai kemampuan untuk merubah sebatas jamannya dan
tidak bersifat menyeluruh dan lekang oleh keadaan??
Atau kenapa kita harus meniru faham negara lain yg
unggul dalam sisi materi dan ukuran dunia, tetapi
jelas-jelas rusak dan hancur dari sisi kemanusiaan,
akhlak, moral, budaya apalagi Tuhan?? Lalu..kenapa
kita tidak meniru kejayaan di jaman Rasulullah??
Kejayaan sempurna dari segala sisi dunia, kemanusiaan
dan Tuhan??

Ya Allah..apa yg ada dipikiran manusia2 saat ini pada
umumnya dan umat muslim khususnya?? begitu buntukah
pikirannya??hmm..aku teringat akan firman Allah 

“……Karena sesungguhnya bukanlah mata itu yang buta,
tetapi yang buta, ialah hati yang di dalam dada”
(Al-Hajj : 46) 

dan aku teringat akan firman Allah yg lain  “Maka
apakah orang yang berpegang pada keterangan yang
datang dari Rabbnya sama dengan orang yang (shaitan)
menjadikan dia memandang baik perbuatannya yang buruk
itu dan mengikuti hawa nafsunya?” (Muhammad : 14) 

Kenapa kita tidak mencontoh satu kejayaan dan
kemenangan yg pernah ada, spt zaman Rasulullah? Kenapa
kita harus membuat satu contoh yg tidak jelas dan
keberhasilan yg tidak utuh?? Kalau mereka berdalih
bahwa zaman ini bukan spt zaman dimana saat itu
Rasulullah hidup, yup..betul!! saat ini tidak sehancur
zaman dimana dulu Rasul membangun, saat ini belum
seberapa saat itu Rasul berada, namun hanya dengan
waktu 23 tahun, Rasul mampu merubah segalanya. Hmm…ada
apa dengan Muhammad Rasulullah dan islamnya, hingga
mampu melakukan perubahan secara besar2an hanya dalam
waktu 23 tahun dengan kondisi yg hancur2an?? Sedangkan
saat ini, umat muslim menjadi umat terbesar, sedangkan
faham atheis tidak sebanyak keyakinan akan adanya
Tuhan, dan  keyakinan akan Tuhan, tidak sebanyak
keyakinan akan Allah SWT. namun..kenapa kita harus
kalah dengan mereka?? Ada apa dengan umat islam??

Aku mau membahas masalah ada apa dengan umat muslim
saat ini terlebih dahulu. Hmm..aku pernah membaca
salah satu riwayat, pada saat Ali bin Abu Tholib di
tegur oleh salah seorang pengikutnya :

“wahai Ali..kenapa di zaman pemerintahanmu banyak
sekali kekacauan dan tidak seperti zaman pemerintahan
Abu Bakar dan Umar..?! lalu jawab Ali..”karena kalian
bukan umat yg spt di zaman pemerintahan Abu Bakar dan
Umar..!!” 

Pernyataan Ali tentang umat di zaman pemerintahannya
sangat singkat, lugas,  tegas dan dalam sekali menegur
umatnya saat itu. Dan coba perhatikan, siapa saja umat
yg berada di zaman pemerintahan Abu Bakar dan Umar?
Yaitu umat terpilih dan terpelihara ketauhidannya
hanya kepada Allah, pantang melakukan kemusyrikan dan
terjaga dari maksiat kepada Allah, selalu menjaga
ketaqwaan dan kepada tuntunan sunnah Rasulullah. 

Dan coba perhatikan umat yg mulai berada di zaman
pemerintahan Ali bin Abu Tholib? Kaum munafik yang
selalu saja ingin memecah belah umat islam saat itu
dan kaum munafik yg selalu membuat kemusyrikan2 dan
membuat sunnah2 baru di luar sunnah2 Rasulullah dan
sahabat. Yg mulai meninggalkan sunnah2 Rasulullah dan
sahabat.

“Dan (di antara orang-orang munafik itu) ada
orang-orang yang mendirikan masjid untuk menimbulkan
kemudharatan (pada orang-orang mukmin), untuk
kekafiran dan untuk memecah belah antara orang-orang
mukmin serta menunggu kedatangan orang-orang yang
telah memerangi Allah dan Rasul-Nya sejak dahulu.
Mereka Sesungguhnya bersumpah: Kami tidak menghendaki
selain kebaikan. Dan Allah menjadi saksi bahwa
sesungguhnya mereka itu adalah pendusta (dalam
sumpahnya). (At Taubah : 107)

Aku juga pernah membaca riwayat, pada saat Allah
menurunkan bencana alam di zaman pemerintahan Umar ibn
Khattab, lalu dengan lantang Umar berkata di depan
rakyatnya “siapa yg telah membuat kemusyrikan tanpa
sepengetahuanku..?! karena aku yakin, bencana ini
tidak akan pernah datang, jika bukan karena kalian
membuat kemaksiatan dan kemusyrikan pada Allah..!!”
hmm..segitu besarkah dosa yg akan ditimpakan kepada
orang2 or umat yg sudah maksiat dan musyrik kepada
Allah??

Dan akupun pernah membaca satu riwayat, pada saat Umar
ibn Khattab ingin memberangkatkan pasukan perangnya
dan pesan yg dititipkan kepada pasukannya adalah :

“jangan kalian bermaksiat pada Allah,
sesungguhnya..aku lebih takut pada saat kalian
melakukan kemaksiatan pada Allah, dibandingkan dengan
serbuan tentara musuh yg lebih banyak dari pasukan
kalian. Karena selama ini kita dimenangkan oleh Allah,
karena kita tidak bermaksiat padaNya dan musuh
dikalahkan oleh Allah karena bermaksiat padaNya” 

“Hai orang-orang 

[media-dakwah] APA BAGUSNYA EROPA?

2007-03-19 Terurut Topik suhana hana
APA BAGUSNYA EROPA??

Seperti biasanya bila sedang ada sesuatu yg ingin aku
tanyakan, guruku yg jadi sasaran tempat aku bertanya
apapun yg ada dipikiranku

“Assalamu’alaykum “ sapaku seperti biasanya yg sudah
ada di dalam ruangannya di jam makan siang

“wa’alaykum salam wr.wb” jawabnya yg sibuk membereskan
berkas2 di atas meja kerjanya

“pak..apa sich..bagusnya eropa?kenapa orang bangga
amat pergi2 kesana..?aku sama sekali nda kepingin
pergi kesana..” kataku yg memulai pembicaraan

“yaaa..payah dong..?!kampungan dong kamu..?!bangga
dong?! kalau sudah pergi ke eropa gak ketinggalan
zaman, modern kata orang2 lho..?!” jawabnya cuek
mengganggu aku dengan tawaannya

“ketinggalan zaman dan kampungan kan nda dosa? Dari
pada sok tahu, biar dikatakan modern terus ikut2an
gaya orang barat, nda sadar terus nyesat dan dosa.
Ya..aku mah mending dikatakan kampungan tapi selamat,
dari pada sok modern tapi dosa?” jawabku cuek

“hehehe..tapi orang2 pada bangga lho..bisa pergi dan
tinggal di eropa..keren katanya..?! eropa gitu
lhooo…?!” jawabnya cuek yg menggangguku dan memancing
jawabanku

“biarin aja mereka pada bangga, aku nda kepingin dan
nda pernah bangga tuch..?!” jawabku cuek

“hehehe..memangnya kenapa kamu nda pingin ke
eropa..?!” tanyanya menyelidik sambil senyum2

“karena..Rasul pernah bilang, kalau beliau berlepas
diri dari keimanan umatnya yg hidup dan bertempat
tinggal di negara2 kafir..?aku pikir..tidak main2
Rasul berbicara spt itu..” jawabku serius

“terus..kamu maunya pergi ke mana..?!” tanyanya cepat

“hmm..kalau diijinkan aku pingin pergi ke 3 tempat
aja, yaitu mekah, madinah dan mesir..” jawabku cepat

“mengapa kamu pingin pergi ke sana..?!” tanyanya yg
masih senyum2

“aku mau lihat rumahnya Allah yaitu ka’bah, aku mau
ziarah ke makam Rasulullah dan para sahabatnya, aku
mau melihat tempat2 dimana dulu Rasul dan sahabat
tinggal, dan aku juga mau melihat mayatnya orang
sombong yg pernah mengakui dirinya adalah Tuhan spt
Firaun” jawabku lancar dan masih ku lanjutkan dgn
pertanyaan

“hmm..pak..beberapa waktu yg lalu, temanku keliling
eropa, dan dia cerita ke aku kalau di eropa itu rapi,
teratur, aman, nyaman, tidak ada copet, tidak ada
pornografi, pornoaksi yg biasanya dilihat oleh kita
berseliweran disini, dlsbnya..hmm..apa bapak juga
melihat hal yg sama spt yg temanku lihat itu..?”
tanyaku serius

“enggak tuch..!!enggak sama yg dia lihat dengan yg
saya lihat..?! hmm..memang temanmu itu pergi kemana
aja..selama di eropa..?! dan berapa lama..?” tanyanya
serius

“ke prancis, swiss, itali, barcelona, jerman, monaco,
banyak dech..” jawabku cepat

“maksud saya, ke eropa itu ke tempat2 mana aja yg dia
kunjungi dan berapa lama dia disana.?!” Tanyanya lagi 

“ke tempat2 wisatanya, ke gereja dan keliling eropa
itu 2 minggu..?” jawabku lagi

“lha iyalah..apa tempat wisata di sini jelek2? Apa
tempat wisata disini nda bagus?! Bagus kan..?! dimana2
namanya tempat wisata biasanya baguslah..!! kalau mau
tahu keadaan disana sebenarnya spt apa..?! suruh
temanmu itu tinggal 5thn disana, jangan hanya 2 minggu
lalu sudah terkagum2 dengan keadaan disana?! apalagi
kamu..yg belum pernah ke sana, juga gak  boleh kasih
penilaian yg sama sekali kamu belum pernah tahu..?!”
katanya cepat

“iyalah..makanya aku tanya bapak..?kan bapak sudah
pernah tinggal dan menetap di negara2 eropa..?”
jawabku pelan

“tidak..tidak..tidak sama yg saya lihat dgn temanmu
itu..?! wong..kamu kenal saya dengan orang lain yg
kenal saya, jadi beda dalam menilai kan..?!begitupun
orang yg kenal kamu dengan saya yg kenal kamu, beda
juga kita dalam menilai dan melihat..?” argumennya
cepat

“hmm..iya..iya..bapak benar..bapak benar..dimana2
tempat wisata memang bagus..hehehe..pak.. waktu itu
pak fulan cerita ke aku, katanya sedih..karena anaknya
harus sekolah di singapura, dan diminta untuk bekerja
disana dan jadi warga negara sana..tapi pak fulan
sudah bilang ke anaknya agar selesai bea siswa dan
ikatan dinasnya untuk kembali ke sini..?” ceritaku

“tuch lihat..nda bisa kan..pak fulan itu memaksakan,
kecuali ada kesadaran dari anaknya sendiri yg ingin
tinggal disini..?! coba kamu bayangkan..gimana
susahnya saya yg harus menanamkan nilai patriotisme
pada anak2 saya terhadap indonesia..?! walau anak2
saya hanya sekedar bergurau ke saya, tapi..itu jadi
satu keseriusan buat saya..?!” ceritanya serius

“hmm..memang mereka bergurau apa dan kenapa..?”
tanyaku yg mulai senyum2 karena sedikit tahu tentang
anak2nya yg cerdas itu

“kalau saya coba ingatkan dan tanamkan nilai
patriotisme pada Indonesia, lalu jawabnya apa..?!
lho.. urusan bela negara indonesia itu urusan ayah,
bunda dan ade yg punya tumpah darah disini. Kalau kita
berdua, tumpah darah kita di eropa dong..candanya
sambil ketawa2..?! coba kamu bayangkan..kalau mereka
serius dengan omongannya, setelah besar nanti, bisa
saja mereka urus semua status kependudukannya, karena
mereka berdua lahir disana..kebayang sama kamu..gimana
saya harus bisa memberikan pengertian agar membela
indonesia pada mereka?!” ceritanya 

[media-dakwah] BIARKAN AKU NYAMAN

2007-03-14 Terurut Topik suhana hana
BIARKAN AKU NYAMAN..

Malam terus berjalan..
Tidak jua diri ini berhenti memikirkan..
Buku, kertas dan pena pun terserak..
Hanya sekedar dibaca, ditulis dan dihempaskan..

Tubuh ini letih ingin terlelap..
Namun mata ini tak jua mau terpejam..
Pikiran membawa angan yg tak pasti..
Dada mendesir ada yg terasa sakit..

Tuhan..aku tak ingin seperti ini..
Memikirkan sesuatu yg tak ingin kukenang..
Tuhan..aku tak ingin seperti ini..
Mengingat sesuatu yg menyakitkan..

Malam terus berjalan..
Tidak jua perih ini hilang..
Tanpa sadar terdengar rintihan..
Yang keluar dari rasa sakit yg tertahan..

Rabb..hilangkan semua pikiran seperti ini..
Yang mengganggu dan sesungguhnya tiada berarti..
Rabb..hentikan semua rasa sakit ini..
Dan biarkan ku tertidur nyaman..



by
hana


 

Expecting? Get great news right away with email Auto-Check. 
Try the Yahoo! Mail Beta.
http://advision.webevents.yahoo.com/mailbeta/newmail_tools.html 


[media-dakwah] MENGATASI PEREKONOMIAN RAKYAT KECIL

2007-03-12 Terurut Topik suhana hana
MENGATASI PEREKONOMIAN RAKYAT KECIL


Subhannallah..terinspirasi pada saat mengikuti kajian
sabtuan di INSIST dengan pemakalah Ir. Muhaimin Iqbal.
Yg secara langsung membuka pikiranku yg mengkritisi
masalah wakaf. Sebelumnya beliau melempar isue ttg
kondisi perekonomian indonesia yg selama ini sudah
masuk dalam cengkraman yahudi melalui IMF nya. dan
tidak ada jalan lain kecuali kembali kepada ekonomi
islam. Hmm..beliau mengatakan 188 negara dari 192
negara yg ada di dunia sudah masuk mengikuti permainan
IMF. Tujuan penyerangan mereka tidak ubahnya spt VOC
dahulu yg ingin menguasai kekayaan alam di indonesia,
namun beda gaya dan metode saja yg lebih tersamar dan
halus melalui IMFnya.

(Ali 'Imran: 75) ”Di antara Ahli kitab ada orang yang
jika kamu mempercayakan kepadanya harta yang banyak,
dikembalikannya kepadamu; dan di antara mereka ada
orang yang jika kamu mempercayakan kepadanya satu
dinar, tidak dikembalikannya kepadamu kecuali jika
kamu selalu menagihnya. Yang demikian itu lantaran
mereka mengatakan: tidak ada dosa bagi kami terhadap
orang-orang ummi[206]. Mereka berkata dusta terhadap
Allah, padahal mereka mengetahui.”
[206]. Yang mereka maksud dengan orang-orang ummi
dalam ayat ini adalah orang Arab.

Penasaran aku menghampiri beliau dan menanyakan
langsung, dalam bentuk apakah sebenarnya kita membayar
hutang pada IMF? Yaitu berbentuk dengan emas dan
minyak yg kita punyai dan yg sudah ditaksir jumlahnya
oleh mereka sendiri (IMF). Licik!! Sebegitu bodohkah
kita selama ini? Sebegitu bodohkah pemerintah selama
ini? Apa yg akan kita wariskan pada anak cucu kita
andai cara kerja mereka spt ini?? Kalau untuk membuat
satu negara bangkrut, kering kerontang dan menjadikan
sebagai negara anta branta yg tidak punya apa2,
siapapun bisa melakukan itu!! Kalau pemerintah dan
dewan di gaji oleh pajak rakyat, namun hanya membuat
negara kita habis begitu saja oleh cara licik orang2
yahudi atas nama IMF, maka mereka tidak ada ubahnya
dengan yahudi dengan IMFnya?! Buat apa memegang pucuk
pimpinan di pemerintahan dan menjadi anggota dewan,
kalau tidak mampu mengendalikan keinginan IMF?? Sudah
saatnya para muslim yg kebetulan memegang pucuk
pimpinan agar menggunakan kepemimpinannya untuk
kemaslahatan umat dan bukan untuk kepentingan
pribadinya sendiri.

Yg menarik bagiku, dan disampaikan oleh beliau adalah
Indonesia harus membayar cicilan hutang sebesar 55
triliyun, namun harus menghutang kembali sebesar
34Triliyun, sedangkan belum lama salah satu pengusaha
di Indonesia akan melelang assetnya sebesar
31Triliyun. Hebat!!! Uang 31T hanya dikuasai oleh
salah satu pengusaha di Indonesia, sedangkan
pemerintah harus membayar cicilan hutang sebesar 55T,
dan harus meminjam kembali sebesar 34T?? yup!! Berarti
uang selama ini hanya beredar di atas dan tidak
mengucur ke bawah, hingga perekonomian carut marut,
dan terjadilah istilah yg kaya makin kaya dan yg
miskin makin miskin dan mustahil akan berubah, andai
pemerintah tetap dengan kebijakan keuangannya dikuasai
oleh IMF.

Hmm..bila melihat kenyataan seperti ini, memang
rasanya jadi seperti mimpi bila mengharapkan
pemerintah untuk selesaikan penyakit yg sudah terlalu
banyak di indonesia ini, bila kita sendiri yg tidak
mau perduli juga terhadap keadaan saat ini.

Menarik isu yg dilemparkan kembali oleh beliau
(Muhaimin Iqbal) yg sebenarnya sudah dilakukan oleh
Rasulullah dan sahabat dahulu, sebagai solusi untuk
meringankan beban perekonomian oleh masyarakat kecil
melalui WAKAF. Terinspirasi dengan kenyataan yg belum
lama salah seorang pengusaha wanita di Indonesia yg
membangun sebuah masjid dengan kubah emasnya yg
senilai milyaran rupiah. Seandainya..uang milyaran
rupiah dan tanah yg di wakafkan itu dijadikan pasar
dan diwakafkan untuk usaha masyarakat kecil yg ada
saat ini?? Subhannallah.. berapa besar amalnya yg
terus mengalir di sisi Allah hingga orang itu
meninggal?subhannallah.. berapa besar orang2 kaya itu
menyelamatkan hidup orang2 miskin yg ada saat ini??
Subhannallah.. secara tidak langsungpun ikut membantu
kelancaran ekonomi negara hingga turun ke bawah
(masyarakat kecil).

Yup!! Selama ini yg banyak bertebaran di sini adalah
mal2 besar spt (indomart, super indo, alfa mart,
carreffour, giant, hero, dlsbnya) yg hanya dikuasai
oleh segelintir orang yg mempunyai modal2 besar. Dan
secara nyata mematikan pasar orang2 kecil berupa toko
klontong dan warung2 kecil disekitar kita.
Andaikan..ada milyuner di sini yg mau mewakafkan tanah
dan uangnya untuk membuka usaha dan menampung orang2
kecil yg ingin membuka usaha dengan gratis, maka..
berapa banyak orang2 yg terselamatkan keluarganya dan
ekonominya? Berapa banyak amalan orang2 kaya tsb yg
terus mengalir karena sudah menyelamatkan banyak jiwa
manusia?

Hmm..bukan sesuatu yg jelek, bila mewakafkan tanah dan
uangnya untuk membangun masjid ataupun kuburan?
Namun..melihat kenyataan banyaknya masjid saat ini yg
bertaburan di setiap daerah, bahkan sudah ada masjid
yg berhadap2an dengan masjid lainnya, lalu buat apa??
Kalau hanya 

[media-dakwah] BAHAYA PROPAGANDA BARAT DAN BODOHNYA KITA DALAM MENERIMA

2007-03-08 Terurut Topik suhana hana
BAHAYA PROPAGANDA BARAT DAN BODOHNYA KITA DALAM
MENERIMA



TAUHID KUNCI MENGEMBALIKAN KESEMPURNAAN ISLAM

Tertarik dengan pertanyaan saudaraku yg mungkin
bingung dengan jawabanku atas pertanyaan-nya, apakah
cukup dengan menanamkan akidah yg benar, maka islam
akan kembali jaya?aku jawab dengan tegas, iya..hanya
dengan akidah yg benar ttg islam sajalah yg tertanam
dalam pribadi kita masing2 dan kita konsekuen
menjalankannya maka insya Allah, islam akan kembali
jaya di bumi ini.

Mungkin bagi sebagian orang, dianggapnya asal ucap aku
berkomentar spt itu atau mungkin orang akan berfikir
bahwa aku sedang bermimpi, yg mengharapkan islam akan
bangkit hanya bermodalkan tauhid dan keimanan yg benar
pada Allah, tanpa mengadakan perlawanan secara fisik.
Tapi secara kenyataan dengan melihat sejarah
berdirinya peradaban yg dibangun oleh Rasulullah dan
sahabat, hanya bermodalkan akidah berupa penanaman
Tauhid yg benar pada dirinya dan para sahabatnya, maka
atas ijin Allah beliau mampu bangkit dan mendirikan
satu peradaban di tengah kehancuran moral, etika dan
tidak adanya peradaban dalam lingkungan jahiliyah,
tanpa kekerasan secara fisik. Hmm..begitu kuatnya
pengaruh Tauhid dalam diri Rasulullah dan sahabat
dahulu, hingga menghapuskan segala bentuk kemaksiatan,
kejahilan, kehancuran, keporakporandaan, hanya dengan
keimanan dan konsekuen akan kalimat syahadat yg
diucapkan. 

Aku tertarik sekali mengikuti perjalanan Rasulullah,
gimana sikap beliau pada saat dirinya dan ajarannya
tidak diterima dikalangan mayoritas dan saat itu
beliau menjadi minoritas. Tidak ada satupun perlawanan
fisik yg dilakukan olehnya untuk menentang pemerintah
kafir quraish saat itu. Kenapa? Itu Karena Rasul
merupakan pribadi yg cerdas, penuh perhitungan dan
tidak gegabah dalam melakukan sesuatu hal. Perlawanan
yg akan dilakukan secara fisik, pada saat dirinya dan
sahabat menjadi minoritas, hanya merupakan satu
kesia2an dan tidak akan menimbulkan dampak maksimal
sesuai dengan tujuannya. Tapi hanya menimbulkan banyak
kemudharatan dan sesungguhnya bukan untuk itu
Rasulullah diutus ke muka bumi ini, yaitu dengan misi
rahmatan lil alaminnya. Dan begitu cerdasnya
Rasulullah, hingga semua akhlaknya selalu bersanding
dengan etika yg benar dan diajarkan dalam islam.
Dalam keadaan minoritas, beliau tidak menunjukkan
sikap perlawanan secara fisik kepada penguasa, namun
secara batin, beliau tidak henti2nya menempa para
sahabat dan pengikutnya dengan pemahaman akidah tauhid
yg benar. Menanamkan rasa cinta dalam hati para
sahabat kepada Allah dan kepada islam, hingga timbul
rasa cinta para sahabat kepada Allah dan RasulNya,
hingga melahirkan pribadi2 yg kuat, mandiri,
konsekuen, profesional hingga tidak ada lagi yg
ditakutinya dan dicintainya kecuali Allah dan RasulNya
serta konsekuen terhadap islam.

Islam berdiri dan berjaya bukan karena pertumpahan
darah yg dilakukan kepada orang2 awan dan bingung,
tapi dengan ilmu dan keyakinan yg benar dan ditanamkan
pada orang2 awam dan bingung itu. Anjurannya untuk
tetap patuh kepada pemimpin walaupun dzolim, selalu
diucapkannya melalui hadist2 yg diriwayatkan oleh para
sahabat, dan yg aku tangkap dari seruan Rasulullah itu
adalah rasa sayang yg begitu besar dan penjagaan
beliau kepada umatnya yg sholeh, dari tangan2 penguasa
yg dzolim hingga menimbulkan kesia2an dan kemudharatan
terlalu banyak yg akan terjadi pada diri orang2
muslim, karena perlawanan secara fisik dalam keadaan
minoritas, adalah satu kesia2an bahkan akan
menimbulkan kemudharatan, hingga tak henti2nya Rasul
mengucapkan ketaatan pada pemimpin meskipun dia
dzolim, selama masih menjalankan sholat.

Hebat!! Rasul tetap mengajarkan kebaikan, pada saat
posisi yg belum menguntungkan, namun setelah Rasul dan
umat muslim kuat akidah dan kecintaanya kepada Allah
dan RasulNya, dan mempunyai kekuatan secara fisik
untuk melakukan penyerangan, hanya untuk sebuah
kalimat la illa ha illallah, maka Rasulpun meminta
para muslimin untuk berjuang menegakkan kalimat tauhid
di seluruh muka bumi Allah. Subhannallah..sungguh ahli
politik dan strategi perang yg hebat.!

Hmm..kebayang sama aku..bagaimana takutnya dahulu para
penjajah terhadap perlawanan yg dilakukan oleh para
ulama2 dahulu dalam mempertahankan negaranya. Itu
semata-mata karena pengaruh Tauhid yg sudah tertanam
dalam hati para ulama dahulu, hingga tidak ada lagi yg
ditujunya kecuali adalah kewajiban melawan, pada saat
diserang, hanya karena keimanan kepada Allah. Penjajah
ingin mengusir kita dinegara kita sendiri, dan ajaran
Islam adalah mempertahankan apabila penjajah ingin
mengusir kita dari negeri kita sendiri.

Yup!! Ternyata penjajah lebih pintar membaca kekuatan
umat muslim yg sebenarnya. Hingga di titik itu pula
mereka mulai melancarkan serangan2nya. hmmm..akidah yg
benar dan diajarkan oleh islam hanya merupakan ancaman
dan hambatan mereka dalam mencapai tujuannya. Hingga
gaya penyerangan mereka mulai dibalik, yaitu tidak
lagi menggunakan kekerasan secara fisik, tapi
pendekatan secara emosi, karena tabiat 

RE: [media-dakwah] Re: Tinggal di negara kafir === tantangan untuk dakwah??

2007-03-06 Terurut Topik suhana hana
pembahasannya panjang kalau membicarakan undang2 dan
hukum yg dijalankan oleh pemerintahannya. karena
disana ada perbedaan pendapat dari para ulama.

ada yg mengatakan negeri muslim itu sebatas pemimpin
dan penduduknya yg mayoritas muslim, dan ada juga yg
berselisih paham, walaupun pemimpin dan penduduknya
mayoritas muslim tapi hukumnya tidak semua mengacu
pada hukum islam, maka dikatakan bukan negeri muslim.

sedangkan indonesia, jelas pemimpin dan penduduknya
mayoritas muslim, sebagian hukumpun ada yg mengikuti 
hukum islam spt nikah, talaq, waris, dll sedangkan
hukum yg lainnya masih mengikuti hukum yg dibuat
sendiri.

aku pribadi nda bingung dengan yg terjadi saat ini,
karena Rasul pernah mengatakan 

suatu saat nanti akan datang suatu zaman dengan
pemimpin yg dzolim, lalu sahabat bertanya apakah
harus kami tumbangkan pemimpin spt itu ya Rasul? lalu
jawab Rasul jangan!!kewajiban kalian adalah taat pada
pemimpin, dan mintalah hak kalian pada Allah

lalu hadist lain mengatakan 

Barang siapa yg tidak taat kepadaku, berarti dia
ingkar kepada Allah dan barang siapa yg tidak taat
kepada amir/pemimpin, berarti dia  ingkar kepadaku,
lalu tanya sahabat walaupun pemimpin itu dzolim ya
Rasul?? jawab Rasul iya! walaupun pemimpin itu
dzolim, asalkan dia masih sholat

sebenarnya aku sengaja tidak memperpanjang kasus salah
paham yg spt ini dalam tubuh islam, karena bagiku
jelas..apapun yg akan kita kerjakan harus dapat kita
pertanggung jawabkan di hadapan Allah nantinya. tidak
hanya ikut2an atau takliq buta pada kelompok.

pembahasan hadist ttg ini, panjang sekali dan melihat
sejarah lagi, bagaimana sikap Rasul dan para sahabat
saat pertama kali menyebarkan islam dan menghadapi
para pembesar quraish, beliau tidak menggunakan
kekerasan, bahkan saat bilal di jemur ditengah
lapangpun, Rasul tidak bisa membantunya dan akhirnya
ditebus oleh Abu Bakar dan dibebaskan dari budaknya
abu jahal.

Islam itu rahmatan lilallamin, dan islam menginginkan
kemudahan2 bagi umatnya, andaikan berusaha menegakKan
agama Allah dengan kondisi yg memang tidak mungkin
kita untuk melawannya, maka hadist Rasul tsb yg aku
kutip tepat adanya. Jika melakukan perlawanan, namun
mendatangkan banyak kemudharatan, maka islampun tidak
mengajarkan.

Rasul melakukan perlawanan pada saat kekuatan secara
fisik sudah mampu untuk melawan, bahkan saat mempunyai
kekuatan besar, Rasulpun mengirimkan delegasinya
kepada negara2 lain untuk memeluk islam dengan cara
damai atau perang. TApi pada saat Rasul masih di Mekah
tidak satupun perlawanan fisik dilakukan oleh Rasul
dan sahabat, hingga Rasul hijrah ke madinah dan
kembali ke mekah dengan pasukan damainya.

makanya, kita perlu kritis dan perlu membuka sejarah
perjalanan Rasulullah dan para sahabat spt apa?muslim
di Indonesia itu mayoritas secara kuantitas, tapi
sesungguhnya secara nyata yg benar2 muslim disini
adalah minoritas. 

hmm..melihat sejarah perjalanan Rasul, sebenarnya yg
perlu dilakuan saat ini adalah memperbaiki kualitas
muslim itu sendiri secara individu, dan berdasarkan
sejarah pula, bahwa pengaruh penjajahan dahulu dan
pengaruh pemikiran sekular, umat muslim saat itu dan
kini sedang dirusak dari dalam. 

ya..berhubung muslim saat ini kena penyakit dalam,
maka perlunya kita mengobatinya dari dalam diri muslim
sendiri..yaitu dengan belajar dan memahami secara
benar, islam itu spt apa? 

Bagiku jelas..bagaimana perjuangan Rasul dahulu dengan
sabar menanamkan akidah tauhid dalam hati para
sahabat2 nya sebagai pondasi yg kuat,hmm..pada saat
pondasi kuat tertanam dalam hati, maka ia spt pohon yg
menancapkan akarnya jauh ke dalam bumi dan ranting2nya
jauh meluncur ke langit dan tidak akan mudah atau
tidak akan mungkin untuk digoyang dan dipatahkan. 

Sedangkan muslim saat ini, tidak ubahnya spt pohon
dengan akar serabut, yg mudah terlepas dan dihempaskan
oleh angin dan dicabut oleh tangan, karena tidak
mempunyai akar yg kuat.

jadi..muslim saat ini sedang menderita penyakit dalam,
maka dari itu pengobatannya harus dari dalam diri
muslim itu sendiri yg harus kita perbaiki, yaitu
berupa akidah yg benar.

hmm..coba renungi dan fokus mencari makna dari
syahadat itu sendiri apa?rukun islam itu apa?rukun
iman itu apa? jangan hanya dibaca sebatas teks, tapi
masuk jauh ke dalam untuk memahaminya dan berusaha
konsekuen menjalaninya. karena islam mengajarkan kita
menjadi pribadi2 yg mandiri, konsekuen, bertanggung
jawab dan mempunyai prinsip dasar yg kuat dalam
mencapai tujuan.


salam
hana 




--- ie_ib [EMAIL PROTECTED] wrote:

 Apakah hanya itu ? Bagaimana dengan
 undang2/peraturannya?
 
 -Original Message-
 From: suhana hana [mailto:[EMAIL PROTECTED] 
 Sent: Tuesday, March 06, 2007 3:07 PM
 To: ie_ib
 Subject: RE: [media-dakwah] Re: Tinggal di negara
 kafir === tantangan
 untuk dakwah??
 
 
 wa'alaikum salam..
 
 negeri yg dipimpin dan dihuni oleh mayoritas kafir
 -:)
 
 
 --- ie_ib [EMAIL PROTECTED] wrote:
 
  Assalamu`alaikum
   
  sebelum jauh membincangkan ini, ana mau tanya
  nich.!!
  Apa

[media-dakwah] LAPORAN PENERIMAAN DANA G 1000 BUKU PER 6 Mare 2007

2007-03-05 Terurut Topik suhana hana
Assalamu'alaikum warrahmatullahi wabarakatuuh 
Bismillahirrahmanir rahiim
 

 LAPORAN PENERIMAAN DANA G 1000 BUKU PER  6 Mare 2007
 
TANGGAL DONATUR JUMLAH
 
5/10 a.n. Hamba Allah Rp. 50.000,-
6/10 a.n. Hamba Allah Rp. 100.000,-
6/10 a.n. Ria Rp. 500.000,-
14/10 a.n. Rudi Rp. 100.000,-
15/10 a.n. Hari Rp. 60.000,-
20/10 a.n. Nuriah Suri Rp. 250.000,-
20/11 a.n. Hamba Allah Rp. 100.000,-
21/11 a.n. Shabrun Rp. 250.000,-
23/11 a.n. Infaq Untuk Buku Agama Rp. 200.000,-
23/11 a.n. SKM PRP-Bank Syariah Mandiri Rp. 250.000,-
27/11 a.n. Ketut Djunaidi Rp. 150.000,-
6/12 a.n.  Iwal Rp. 100.000,-
/12 a.n. Hamba Allah (YS) Rp. 150.000,-
4/1’07 a.n. Ketut Djunaidi Rp. 100.000,-
16/2’07 a.n. Arif Rp. 100.000,-
16/2’07 a.n. Rudi Surbakti Rp. 60.000,-
 = = =
JUMLAH Rp. 2.520.000,-
 = = =

PENGELUARAN UNTUK PEMBELIAN BUKU

Pembelian buku gelombang pertama sebanyak 18 buah
buku, sejumlah  Rp.  418.000,-
Pembelian buku gelombang kedua sebanyak 18 buah buku,
sejumlahRp.  436.400,-
Pembelian buku gelombang ketiga  sebanyak 14 buah
buku,   Rp.  293.000,-
Pembelian buku gelombang keempat  sebanyak 15 buah
buku,   Rp.  147.550,-
Pembelian buku gelombang kelima sebanyak 16 buah buku,
Rp.   371.500,-
Total Pembelian buku keseluruhanRp. 
1.666.450,-

(satu juta enam ratus enam puluh enam ribu empat ratus
lima puluh rupiah)

Transfer dana penggantian pembelian buku pertama dari
Rek. G1000 Buku ke Rek. Pak Budi Ariwibowo sebesar Rp.
418.000,- (empat ratus delapan belas ribu rupiah)

Transfer dana penggantian pembelian buku kedua dari
Rek. G1000 Buku ke Rek. Pak Budi Ariwibowo sebesar Rp.
436.000,- (empat ratus tiga puluh enam ribu rupiah)

Transfer dana penggantian pembelian buku ketiga dari
Rek. G1000 Buku ke Rek. Pak Budi Ariwibowo sebesar Rp.
290.000,- (dua ratus sembilan puluh ribu rupiah)

Transfer dana penggantian pembelian buku keempat dari
Rek. G1000 Buku ke Rek. Pak Budi Ariwibowo sebesar Rp.
150.000,- (seratus lima puluh ribu rupiah)

Transfer dana penggantian pembelian buku ke lima dari
Rek. G1000 Buku ke Rek. Pak Budi Ariwibowo sebesar Rp.
371.500,- (tiga ratus tujuh puluh satu ribu lima ratus
rupiah)

Total Transfer dana penggantian sebesar Rp.
1.665.500,- (satu juta enam ratus enam puluh lima ribu
lima ratus rupiah)


Catatan saldo akhir di bendahara =  2.520.000 –
1.665.500,-  = Rp 854.500,-
Rp.854.500 – 6.500 (biaya administrasi bank selama
pembukaan rekening  tgl. 5 Oktober 2006 ) = 
Rp. 848.000,- (delapan ratus empat puluh delapn ribu
rupiah)

Saldo Akhir berdasarkan buku tabungan di Bank Syariah
Mandiri per  6 Maret 2007 adalah :
Rp. 848.000,- (delapan ratus empat puluh delapan ribu
rupiah) 
dan saldo efektif yg bisa digunakan  Rp. 798.000,-
(tujuh ratus sembilan puluh delapan ribu rupiah)


LAPORAN JUMLAH PENGIRIMAN BUKU KE PARA PENANGGUNG
JAWAB MASJID DI SELURUH DAERAH

Telah dikirimkan  8 paket ke 8 masjid atas nama
penanggung jawab masing2 masjid di daerahnya tersebut,
dengan bukti pengiriman sbb :

1. Muhammad Toni, Balikpapan, airway bill no. 05167562
2. Purwantara Yunus Abdullah, Yogyakarta, airway bill
no. 05167561
3. Ichwan Nurdin, Ciracas Jakarta Timur, airway bill
no. 05167564
4. Dwi Purnomo, Kalideres Jakbar, airway bill no.
05167581
5. W. Suroso, Mesjid Al Huda, Depok-Jawa Barat, no.
airway bill : 325459.
6. Dodi Kristanto, Mesjid al Inayah, Belinyu-Bangka
Belitung, no. airway bill : 325458.

7. Dan dikirimkan 1 paket/15 buah buku ke ke Rumah
Baca Iqra' (cp: Abu Qasim), Bogor Tanggal 14 Januari
2007 melalui GED Courir  Logistic dengan airway bill
05599032,

8. Eko Junaidi-PT. Samudra Indonesia, Medan-Sumatera
Utara tanggal 13 Februari 2007 dengan menggunakan GED
Courier  Cargo dngan no. airwaybill : 525703.

Masih ada 12masjid yg menunggu dan membutuhkan
pengiriman buku2 tersebut dan kepada para donatur yg
ingin menyumbangkan dananya, maka akan kami kirim
ulang no. Rekening G1000 buku (berapapun dana itu akan
kami terima dengan senang hati) besar kecilnya dana yg
dikirimkan bukan menjadi ukuran besar kecilnya pahala,
namun niat ikhlas untuk membantu sesama saudara seiman
itulah yg dinilai olehNya.

Bank Syariah Mandiri (BSM)
an. Suhana (G 1000 Buku)
No. Rekening : 119-000-4469
Kantor Kas Cabang Pamulang

Demikian laporan penerimaan dana dan pembelian buku
oleh G1000 Buku serta pendistribusiannya.  Dan kepada
para donatur yg memberikan bantuannya dan
mempercayakan dananya kepada kami untuk digunakan bagi
kepentingan umat melalui panitia kecil G1000Buku, kami
ucapkan terima kasih dan semoga Allah mencatat niat
baik kita semua ini sebagai amalan sholeh dan
memberikan Ridho-Nya amin


Jazakallahu Khairon Katsiron
Hana
  
NB : Apakah Aqidah Ahlussunnah Waljamaah? yaitu akidah
yg mengikuti amalan ibadah Nabi dan Rasulullah serta
salafus shaleh, walaupun dia sendirian, maka dialah
Ahlussunah Waljamaah.




 

[media-dakwah] LAPORAN PEMBELIAN BUKU G1000BUKU GELOMBANG 1-5

2007-03-05 Terurut Topik suhana hana
LAMPIRAN PEMBELIAN BUKU GELOMBANG PERTAMA S.D. KELIMA

Pembelian buku gelombang V (KELIMA) sebanyak 16 buah
berupa :

1.Buku Pintar Aqidah Ahlus Sunnah (HC), Syaikh al
Allamah Hafizh bin Ahmad al Hikami, Pustaka at Tibyan,
sebanyak 2 buah @ Rp. 45.000,- 

2.Beginilah Nabi ShallallaHu ‘alaiHi wa sallam
Berwudhu, Syaikh al Utsaimin, Darus Sunnah, sebanyak 2
buah @ Rp. 14.000,-

3.Sifat Shalat Nabi ShallallaHu ‘alaiHi wa sallam,
Syaikh Muhammad Nashiruddin al Albani, Pustaka
Sumayyah, sebanyak 2 buah @ Rp. 25.000,-

4.Panduan Zakat, Syaikh Sayyid Sabiq, Pustaka Ibnu
Katsir, sebanyak 2 buah @ Rp. 48.500,-

5.Meneladani Shaum Rasulullah ShallallaHu ‘alaiHi wa
sallam, Syaikh Salim dan Syaikh Ali Hasan, Pustaka
Imam Syafi’i, sebanyak 2 buah @ Rp. 26.000,-

6.Al Masaa-il Jilid 1, Ustadz Abdul Hakim bin Amir
Abdat, Darus Sunnah, sebanyak 2 buah @ Rp. 65.000,00

7.Doa dan Wirid (HC), Ustadz Yazid bin Abdul Qadir
Jawas, Pustaka Imam Syafi’i, sebanyak 2 buah @ Rp.
48.000,-

8.Ibadah Haji Nabi ShallallaHu ‘alaiHi wa sallam,
Syaikh al Albani, Griya Ilmu, sebanyak 1 buah @ Rp.
17-.500,-

9.Haji Nabi ShallallaHu ‘alaiHi wa sallam, Syaikh al
Albani, al Qawam, sebanyak 1 buah @ Rp. 15.000,-

TOTAL PEMBELIAN KE 5 (KELIMA) 371.500,- setelah
mendapat discount

Pembelian buku gelombang IV (KEEMPAT) sebanyak 15 buah
berupa :

1.Buku Pelajaran Aqidah, Abu Umar Ibrahim dan Ummu
Umar Nabila, Hikmah Anak Shalih, 1 buah @ Rp. 5.850,-

2.Aku Cinta Rasul ShallallaHu ‘alaiHi wa sallam, Abu
Usamah Masykur, Darul Ilmi, 1 buah @ Rp. 5.525,-

3.Anak Shalih Rajin Berdoa, Ummu ‘Abdirrahman Syifa’,
Darul Ilmi, 1 buah @ Rp. 6.175,-

4.Jawaban Tepat Anak Hebat Jilid 1, Abu Faqih Muhammad
Ibnu ‘Ali ‘Umar al Jombangi, Hikmah Anak Shalih, 1
buah @ Rp. 4.225,-

5.Cahaya Bakti ‘Tuk Abi dan Ummi, Abu Faqih Muhammad
Ibnu ‘Ali ‘Umar al Jombangu, Hikmah Ahlus Sunnah, 1
buah @ Rp. 4.550,-

6.Buku Paket Aqidah Seri Pertama, Hikmah Ahlus Sunnah,
1 buah @ Rp. 10.725,-

7.Kisah-kisah Pilihan Untuk Anak Muslim Seri 1, Ummu
Usamah ‘Aliyyah dan Ummu Mu’adz Rofi’ah, 1 buah @ Rp.
6.175,-

8.Kisah-kisah Pilihan untuk Anak Muslim Seri 2, Ummu
Usamah ‘Aliyyah dan Ummu Mu’adz Rofi’ah, Darul Ilmi, 1
buah @ Rp. 9.425,-

9.Kisah-kisah Pilihan untuk Anak Muslim Seri 3, Abu
Muhammad Miftah, Darul Ilmi, 1 buah @ Rp. 8.450,-

10.Ayo Shalat, Abu ‘Umar ‘Urwah, Darul Ilmi, 1 buah @
Rp. 8.450,-

11.Inilah Kisah Pengantar Tidur, Pustaka Ibnu Katsir,
1 buah @ Rp. 15.600,-

12.Inilah Aqidahmu, Pustaka Ibnu Katsir, 1 buah @ Rp.
15.600,-

13.Inilah Tata Cara Shalat sesuai Nabi ShallallaHu
‘alaiHi wa Sallam, Pustaka Ibnu Katsir, 1 buah @ Rp.
15.600,-

14.Berbaktilah Kepada Kedua Orang Tuamu, Pustaka Ibnu
Katsir, 1 buah @ Rp. 15.600,-

15.Inilah Amalan-amalan di Bulan Ramadhan, Pustaka
Ibnu Katsir, 1 buah @ Rp. 15.600,-

TOTAL PEMBELIAN KE 4 (KEEMPAT) 147.550,-


Pembelian buku gelombang III (KETIGA) sebanyak 14 buah
berupa :
NO. JUDUL   PENGARANG   JUMLAH  HARGA (RP)
1.Manasik Haji dan Umrah Syaikh al Albani, Penerbit
Sumayah 2bh @ Rp. 12.000,- 24.000,-

2.Thaharah Nabi ShallallaHu `alaiHi wa sallam   Media
Hidayah 2bh @ Rp. 11.000,-  22.000,-

3.Doa dan Wirid (HC)Ustadz Yazid bin Abdul Qadir
Jawas, Pustaka Imam Syafi'i 2bh @ Rp. 30.000,- 
60.000,-

4.Sifat Shalat Nabi ShallallaHu `alaiHi wa sallam (HC)
Syaikh al Albani,  Media Hidayah2bh @ Rp. 20.000,-
40.000,-

5.Intisari Aqidah Ahlus Sunnah wal Jama'ah  Pustaka
Imam Syafi'i2bh @ Rp. 25.000,-  50.000,-

6.Meneladani Shaum Rasulullah ShallallaHu `alaiHi wa
sallam  Pustaka Imam Syafi'i2bh @ Rp. 17.000,-
34.000,-

7.Panduan Zakat Syaikh Sayid Sabiq, Pustaka Ibnu
Katsir  2bh @ Rp. 31.500,-  63.000,-


Pembelian buku gelombang II (KEDUA) sebanyak 18 buah
berupa :
NO. JUDUL   PENGARANG   JUMLAH  HARGA (RP)

1.Ibadah Haji Nabi ShallallaHu ‘alayHi wa sallam
Syaikh al Albani, Griya Ilmu2bh @ Rp. 16.000,-
32.000,-

2.Doa dan Wirid Pustaka Imam Syafi’i2bh @ Rp.
31.200,-62.400,-

3.Meneladani Shaum Rasulullah ShallallaHu ‘alayHi wa
sallam  Syaikh Salim al Hilali dan Syaikh Ali Hasan,
Pustaka Imam Syafi’i2bh @ Rp. 16.900,-  33.800,-

4.Intisari Aqidah Ahlus Sunnah wal Jama’ah, Syaikh
Abdullah bin Abdil Hamid, Pustaka Imam Syafi’i, 2bh @
Rp. 19.000,-38.000,-

5.Beginilah Nabi ShallallaHu ‘alayHi wa sallam
berwudhu’   Syaikh al Utsaimin, Darus Sunnah2bh @ Rp.
9.100,- 18.200,-

6.Sifat Shalat Nabi ShallallaHu ‘alayHi wa sallam
Syaikh al Albani, Media Hidayah 2bh @ Rp. 20.000,-
40.000,-

7.Syarah Adab dan Manfaat Menuntut Ilmu Syaikh al
Utsaimin, Pustaka Imam Syafi’i  2bh @ Rp. 27.300,- 
54.600,-

8.Tafsir Juz ‘Amma  Imam Ibnu Katsir, Pustaka Azzam 2
buah @ 42.000,- 84.000,-

9.Panduan Zakat Syaikh Sayyid Sabiq, Pustaka Ibnu
Katsir  2bh @ Rp. 31.000,-  62.000,-

TOTAL PEMBELIAN KE 2 (KEDUA)436.400,-


Pembelian buku gelombang I (PERTAMA) sebanyak 18 buah
berupa :

NO. JUDUL   PENGARANG   JUMLAH  HARGA (RP)

1.Buku Pintar Aqidah 

Re: [media-dakwah] Re: Tinggal di negara kafir === tantangan untuk dakwah??

2007-03-05 Terurut Topik suhana hana
wa'alaikum salam wr.wb


--- Deddy_PCPUD [EMAIL PROTECTED] wrote:

 Assalamu'alaikum wr.wb
  
 Terlepas dari hadits dhoif tsb...
 Amerika takut loch mbak ama China 
 Udah punya nuklir, malah sekarang udah bisa
 menguasai teknologi satelit.
 Semua Ilmu itu sumbernya dari Allah. 

=hehehe Amerika juga takut sama kita
(indonesia) tuch..buktinya waktu si bush mau kunjungan
ke sini, pengamanannya berlapis2 and seabrek2, itu kan
bukti ketakutannya dia sama kita, lha..kita aja yg
minder sama dia, padahal si bush takutnya setengah
mati sama kita:)hehehe


  
 Sebagai umat yang terbaik yang dilahirkan dimuka
 bumi ini dan sebagai pemegang amanat sebagai
khalifatullah
 kiranya kita umat islam perlu juga menguasai
 teknologi tinggi ya?
 Jangan hanya jadi umat yang hanya bisa beli...
 Tragis memang, coba liat jalanan jakarta
 Hitung berapa jumlah mobil yang Asli karya umat
 islam...
 tidak ada memang
 Kita puas dengan kondisi ini???
 Paling banyak Kijang (tapi itu
 Toyotajepangkafir/atheis)

=== lha iyaaalah..tapi gimana mau maju, wong
teknologi yg dijual nda dapat dukungan dari
masyarkatnya sendiri yg sudah terlanjur tergila2 sama
teknologi orang kafir, dengan dalih lebih gaya kalau
pake produk mereka. jadi piyeee toch???
  

 Supaya tidak dengan gampangnya orang menistakan
 saudara Kita 
 Kaum muslimin dibelahan dunia manapun.
 Disamping doa kita wajib usaha.
  
 Kalau terus dibuka bisa makin luas, 
 tapi cukup dipersingkat aja... 

hehehe..tu...singkat, padat, lugas dech.. 


 Saudaraku...
 Kita umat islam yang utama butuh pertolongan Allah!
 (itu pasti)
 Kita umat islam butuh persatuan...
 kita umat islam butuh Amunisi, Senjata Nuklir  etc.
 kita umat islam butuh banyak hal untuk membela
 diri...
 KITA UMAT ISLAM PERLU BELAJAR BANYAK HAL
 kita umat islam butuh satunya kata dengan perbuatan
 bukan kata2 manis diatas mimbar/forum tapi jauh dari
 kenyataan
 Kalau boleh tau berapa data jumlah zakat mall yang
 terkumpul tiap tahun?

hmmm..coba tanya sama portalinfaq dech..?mereka
salah satu tempat menyalurkan dan menampung itu.:)


 jangankan Jumlah Realnya, data estimasinya aja
 mungkin kita gak punya
 Masihkah kita puas dengan kondisi seperti ini?
  
===nda lah..kalau aku nda puas..dan nda akan puas,
kalau urusan yg ini:)



salam
hana
  
  
 Salam Hangat
  
 Deddy Suhendra
 Tapian Maninjau
  
  
  
  
  
 ---Original Message---
  
 From: suhana hana
 Date: 3/6/2007 11:53:30 AM
 To: Deddy_PCPUD
 Subject: Re: [media-dakwah] Re: Tinggal di negara
 kafir === tantangan untuk
 dakwah??
  
 wa'alaikum salam
  
 hadist yg menuntut ilmu sampai ke negeri cina itu
 dhoif. yg shahih adalah tuntutlah ilmu semenjak
 dalam
 buaian hingga liang lahat kita diminta belajar dan
 selalu belajar yg tidak terbatas oleh ruang dan
 waktu.
 apalagi sebatas negeri cina..:)hehehe
  
 hmm..melihat kondisi yg spt ini, aku jadi teringat
 sabda Rasul yg mengatakan
 akan datang suatu masa, dimana orang lebih
 mencintai
 dombanya dan menghalaunya ke atas bukit dan
 meninggalkan keramaian, karena mempertahankan
 keimanannya
  
 jadi..nda aneh semua yg terjadi saat ini, sudah
 pernah
 dikatakan Rasul dalam hadist2nya.
  
  
 salam
 hana
  
  
  
 --- Deddy_PCPUD [EMAIL PROTECTED] wrote:
  
  Assalamu'alaikum wr.wb
 
  Ternyata keberagamaan Kita umat Islam baru sebatas
  anak SD.
  Kudu banyak belajar... Apalagi dalam tahap
  implementasi dari apa yang
  dipelajari.
  Ngaji Kita dari dulu ya itu2 aja... Gak
 beranjak...
  Sementara usia makin tua. Paling banyak ngebahas
  masalah khilafiah...
 
  Yach... Rasul juga menganjurkan Kita untuk belajar
  sampai ke negeri cina ya?
  Belajar berenang juga kayanya... Padahal Makkah 
  Madinah jauh dari laut.
  Ini jalan fikiran tersirat yang penuh  dalam
 makna
  diajarkan Rasul. SAW
 
  Kebanyakan dari Kita umat Islam sudah cukup bangga
  dengan kesolehan yang
  tampak.
  Keilmuan yang dimiliki (walau semua ilmu bersumber
  pada yang Kekal)
  Contoh paling gamblang, Sekian banyak dari umat
  Islam, Ustadz atw kyai yang
  bolak-balik menunaikan ibadah haji (walau
 kewajiban
  hanya sekali) sementara
  tetangga anaknya putus sekolah karena ketiadaan
  biaya, atw jd lahan garapan
  para misionaris...(???)
 
 
  Bagaimanapun juga Kita harus akui kondisi umat
 Islam
  saat ini jauh dari
  kondisi
  Ideal sebuah ummat yang terbaik yang dilahirkan ke
  muka bumi ini.
  Kebanyakan dari Kita yang banyak mengerti tentang
  keislaman yang tentunya
  juga
  Dilaksanakan dalam tataran praktek (amaliah) malah
  sedikit yang mau
  mengambil peran
  Dimasyarakat Kita, konon lagi diluar lingkungan
 kaum
  muslimin.
 
  Mohon Maaf, Semua yang benar datangnya dari
 Allah...
 
  Hanya untuk mengetuk hati Dan fikiran saja.
  Dari yang merindukan banyaknya mujahid dakwah yang
  mengambil peran untuk
  menegakkan
  Kalimatullah dimuka bumi dengan Rahmatan Lil
 alamiin
 
  Salam
 
  Deddy Suhendra
  Tapian Maninjau
 
 
 
 
 
  ---Original Message---
 
  From: suhana032003

[media-dakwah] RELATIVISME HANYA UNTUK ORANG2 YG BERFIKIRAN RELATIVE, TAPI TIDAK BERLAKU UNTUK ORANG2 YG BERFIKIRAN ABSOLUTE

2007-03-04 Terurut Topik suhana hana
RELATIVISME HANYA UNTUK ORANG2 YG BERFIKIRAN RELATIVE,
TAPI TIDAK BERLAKU UNTUK ORANG2 YG BERFIKIRAN ABSOLUTE


Hehehe..aku jadi pingin ketawa2 sendiri dengan orang2
yg menyebarkan pemikiran RELATIVISME dalam BERAGAMA,
yg sebenarnya secara nda langsung mengakui akan ke
relativan-nya dalam berfikir. Hmm..atau dalam kata
lain mengakui keterbatasannya ataupun kebodohannya,
karena merasa tidak mampu untuk berfikiran luas,
kemudian menyebarkan pemikiran relativisme adalah cara
berfikir gaya orang modern dalam beragama.
Hehehe..kecian..kalau merasa terbatas/relative /bodoh
mbok ya..nda usah di sebarkan knape..?malu2in
aza..merasa berfikiran relative, koq bangga??hehehe

Aku jadi ingat komentarku pada guruku waktu itu,
“bapak percaya nda..kalau orang2 yg berpegangan teguh
pada Al-qur’an dan Hadist Rasul serta menjalankannya
dengan benar, ilmunya itu bisa menembus langit dan
bumi..? ” dan beliau hanya mengangguk dan berkomentar
“iya..orang2 spt itu, ilmunya tak berbatas”

Lhaa iyalaaah..bagaimana mungkin orang2 yg berfikiran
relative itu mampu menembus suatu ilmu yg mutlak??
Bila sudah mengeset cara berfikir dan menggunakan
metode relative spt hermeneutika yg memang relative?:)

Hmm..menurutku Hermeneutika adalah suatu metode yg
hanya bisa digunakan untuk menganalisa sesuatu yg
sifatnya relative spt bible dan merupakan produk
manusia. Sedangkan Hermeneutika tidak akan pernah
mampu menganalisa sesuatu yg sifatnya mutlak spt
Al-Qur’an. Intinya yg relative hanya bisa digunakan
pada sesuatu yg diciptakan oleh manusia, tapi yg
relative tidak akan mampu mengungkap kebenaran yg
menciptkan manusia, atau yg diciptakan oleh sesuatu yg
sifatnya mutlak bila tidak menggunakan metode yg tepat
dan mutlak pula sifanya. (bingung..bingung
dech..hehehe)

Lalu..bagaimana cara untuk mengungkap dan memahami
al-qur’an yg merupakan produk Maha Mutlak (Allah) yg
absolute dari dulu, sekarang dan akan datang, dimana
kebenarannya selalu absolute..!! ya
tentunya..menggunakan metode yg diajarkan oleh si
pembuat produk absolute dong?? dimana memahami makna
Al-qur’an, dengan menyandingkan ayat dengan ayat, atau
menjawab ayat dengan hadist, atau menjawab ayat dengan
sunnah para sahabat.

Bagaimana mungkin mereka akan memahami kebenaran
absolute yg diajarkan dalam islam, bila mereka sudah
menolak bagian dari kebenaran itu sendiri yg terdapat
pada sosok pribadi Rasulullah SAW, sebagai sosok yg
paling mengerti tentang Allah dan tidak ada satupun yg
keluar dari mulutnya dan tercermin dari sikapnya
melainkan semua wahyu dan atas petunjuk Allah yg
memiliki kemutlakan itu??

”Ucapannya itu tiada lain hanyalah wahyu yang
diwahyukan (kepadanya).” (An Najm: 4)

“Katakanlah (hai Muhammad): Sesungguhnya aku hanya
memberi peringatan kepada kamu sekalian dengan wahyu
dan tiadalah orang-orang yang tuli mendengar seruan,
apabila mereka diberi peringatan (Al Anbiyaa': 45)

Jadi relativisme hanya berlaku untuk orang2 yg serba
relative dan membatasi pemikirannya sendiri dengan
metode yg dibuat oleh sesuatu yg nisbi spt manusia.
Hehehe
Tapi Relativisme tidak berlaku bagi jiwa2 yg tidak
terikat dan terbatas oleh apapun kecuali atas kehendal
Allah SWT. (bingung..bingung dech..hehehe)

Contoh :
Laki2/perempuan dikatakan baliq (“dewasa”) dalam islam
yaitu pada saat si laki2 mimpi basah dan wanita haid.
Dan argumen ini bukti absolute bahwa laki2 dan wanita
yg sudah baliq itu 99.9% akan mampu
menghamili/dihamili. Tapi..ukuran layak menikah
(“dewasa”) ala barat dan non muslim yg mengatakan
kelayakan menikah karena batasan umur yaitu antara
25-30 thn, ini pemikiran relative. Karena belum tentu
orang yg berusia 25-30 thn itu mampu
menghamili/dihamili, jika ternyata mandul or apalagi
belum baliq??hehehe..jadi..non muslim yg mengatakan
suatu kekurangan Rasulullah menikahi Aisyah karena
usianya yg masih sedikit itu jelas pemikiran relative,
sama spt kita mengatakan haramnya menikah sesama jenis
dan diakui sebagai kebaikan oleh mereka. Tapi..kalau
Aisyah dinikahi oleh Rasul dalam keadaan sudah baliq,
walaupun usianya masih sedikit, ini baru Absolute!!
Karena orang yg sudah baliq, berarti sudah siap untuk
dibuahi dan membuahi. Sedangkan urusan jadi or
tidaknya janin…baru dech..relative. hehehe
Tapi syarat menikah karena batasan umur itu belum
tentu (relative) bisa dibuahi or membuahi.  

Jadi..pemikiran Prof.Dr.Amin Abdullah, Dr. Nurcholis
Madjid, Prof.Dr.Nasr Hamid Abu Zayd, apalagi Ulil
Absar Abdala adalah contoh orang2 yg
relative/terbatas/bodoh, karena belum terbukti secara
nyata sepak terjangnya secara menyeleruh di muka bumi
ini kecuali hanya sebatas pada lingkup orang2 yg
berpikiran relative pula. Tapi Muhammad SAW, Abu
Bakar, Umar Khattab, Ustman, Ali, Khalid, dll adalah
figur orang2 yg berfikiran Absolute dan sudah terbukti
keabsolutannya dan sepak terjangnya di muka bumi dan
diakui kecerdasannya oleh pihak lawan dan lawan.

Yup!! Allah sudah menghinakan orang2 yg relative pada
sosok yg sederhana namun cerdas dan terbukti bahwa
kecerdasan dalam berfikir itu tidak bisa 

[media-dakwah] MENGAPA SEKULAR SEOLAH BIASA DI INDONESIA??

2007-03-02 Terurut Topik suhana hana
MENGAPA SEKULAR SEOLAH BIASA DI INDONESIA??

PERMASALAHAN AWAL

Hmm..menarik pada saat mengikuti kajian sabtuan di
INSIST, disana dijelaskan mengapa pemikiran Nurcholis
Madjid mendapat dukungan dari pemerintah dan
Abri?sedangkan orang2 yg mempunyai pemikiran spt
M.Natsir disingkirkan?? Disana disinggung juga
mengenai pergerakan para tokoh2 islam yg berkumpul
dalam satu organisasi spt Masyumi.

Yup!! Aku jadi teringat sejarah berdirinya Negara
Indonesia yg mempunyai dasar dan pandangan hidup
PANCASILA. Dan teringat beberapa makalah yg aku punya
mengenai sejarah kerajaan islam di Indonesia, dan
beberapa makalah yg aku simpan mengenai awal
berdirinya negara Indonesia, dan tidak bisa dipungkiri
ternyata Indonesia menjadi satu negara yg berdaulat
berkat perjuangan para ulama dan tokoh2 islam yg
berpegang teguh pada ajaran islam yg benar saat itu,
karena Islam pertama kali disebarkan oleh orang2 Arab
yg merupakan sumber awal pertama kali munculnya Islam
di muka bumi oleh Rasulullah Muhammad SAW. Dan
disebarkan pula oleh orang2 Persia dan Gujarat.

Hmm.. aku rasa..begitu besarnya ketakutan para
penjajah dan orang2 Eropa saat itu terhadap keyakinan
berupa akidah yg benar tentang Islam yg tertanam dalah
hati para ulama dan raja2 islam dahulu hingga
kesulitan mereka untuk menaklukkan Indonesia saat itu
yg dipertahankan oleh Para Ulama dan Raja2 Islam
dahulu, hingga tidak lagi menggunakan fisik tapi
pendekatan secara emosi (lunak).Yup!! aku jadi
teringat Pembusukan dari dalam yg dilakukan oleh
orang2 yahudi terhadap pemuda2 di kerajaan Turki
Utsmani, dimana Yahudi dulu berlindung dari kejaran
orang2 Eropa yg ingin memusnahkannya, kemudian
melakukan pembusukan dari dalam berupa pemikiran2 yg
memfitnah Raja Abul Hamid II yg saat itu tidak mau
memberikan tanah Palestina sebagai pemukiman orang2
Yahudi.

Hmm..melihat sejarah, ternyata mulai terpecah menjadi
2 kubu sejak banyaknya pemimpin Indonesia saat itu yg
berpendidikan Barat (eropa) yg merasa bangga dan
tergila-gila oleh nilai dan ide yg dipelajari di Eropa
yg kemudian memandang bangsanya (indonesia) sebagai
bangsa terbelakang. Hmm..menarik.!! Tokoh2 Indonesia
saat itu yg masih kuat pengaruh ajaran Islam dengan
akidahnya yg benar karena peninggalan para ulama dan
Raja2 islam dahulu yg menerima ajaran Islam langsung
dari sumbernya (Arab, Persia dan Gujarat) dan
tergabung dalam kubu islam,  dengan para tokoh atas
nama nasionalis yg kebanyakan berpendidikan Barat dan
mengadopsi pikiran2 barat.

AWAL PERGERAKAN NASIONAL

Masa Pergerakan Nasional di bagi menjadi 3 masa yaitu
Masa Pergerakan Indonesia Merdeka yg bercirikan
sosial, budaya, ekonomi, agama yg bertujuan untuk
meningkatkan kesejahteraan masyarakat, tetapi berubah
orientasi sejak tahun 1912 menjadi ke arah politik dan
tujuannya adalah Indonesia Merdeka. Saat itu ada
organisasi Budi Utomo berdiri thn.1908, Sariekat Islam
(SI) berdiri thn.1912, Sarekat Dagang Islam berdiri
thn. 1911, Muhammadiyah berdiri tgl.18 Nopember 1912
asas perjuangannya islam dan kebangsaan Indonesia, dan
Indesche Partai, berdiri tgl.25 Desember 1912 yg
merupakan organisasi politik dengan haluan asosiasi
dan kooperasi.
MASA RADIKAL

Yang dipengaruhi berakhirnya PD I (1914-1918), dengan
perasaan antikolonialisme dan anti imperialisme bangsa
di Asia dan Afrika makin menguat. Ditambah lagi oleh
seruan Presiden Woodrow Wilson yg menyerukan hak
menentukan nasib sendiri bagi setiap bangsa. Gerakan
non kooperasi ialah gerakan yg tidak mau bekerja sama
dengan pemerintah Hindia Belanda. dan tidak mau
mengakui legitimasi kekuasaan Hindia Belanda

Timbulnya organisasi pergerakan Indonesia Merdeka yg
radikal yaitu :
1.  Perhimpunan Indonesia, diantara tokohnya Mohammad
Hatta, tahun 1924
2.  Partai Nasional Indonesia yg dipimpin oleh Ir.
Soekarno, tahun 1927
3.  Persatuan Muslimin Indonesia (Permi) tahun 1930
4.  Partai Sarekat Islam Indonesia, tahun 1924 


MASA MODERAT PERGERAKAN NASIONAL

Masa moderat pergerakan nasional ini timbul
dikarenakan adanya tekanan terus menerus dari
pemerintah Belanda, kemudian gerakan partai2 politik
tsb mengubah strategi yaitu menempuh langkah moderat
(lunak) dimana perjuangan ditempuh dgn cara bekerja
sama dengan pemerintah Belanda. 
Perubahan strategi perjuangan menjadi moderat ini
dipengaruhi oleh 2 hal yaitu : 
1.  krisis ekonomi dunia (Malaise) thn. 1929, yg
mempengaruhi perekonomian negeri Belanda menjadi lesu,
kemudian pemerintah Belanda menekan perjuagnan
pergerakan Indonesia Merdeka
2.  Penekanan terus menerus pemerintah belanda terhadap
pergerakan partai politik Indonesia Merdeka yg radikal
dan membuat partai politik itu tidak stabil dan
menderita kerugian.
Yup!! Karena perubahan strategi perjuangan bersikap
moderat (lunak) itulah yg menyebabkan para tokoh yg
tadinya satu tujuan untuk kepentingan nasional menjadi
kepentingan persahabatan. Dikarenakan banyaknya para
pemimpin kita yg berpendidikan barat atas nama kerja
sama dengan pemerintah Belanda, dan pulang ke
Indonesia dengan 

[media-dakwah] Aku Bahagia dalam Islam

2007-02-22 Terurut Topik suhana hana



 Artikel bersumber dari:
 

www.dakwatuna.com/index.php/kaifa-ihtadaitu/2007/aku-bahagia-dalam-islam/
 
 
 Aku Bahagia dalam Islam
 
 Oleh: Aidil Heryana, S.Sosi
 
 
 Keputusan paling besar yang pernah kulakukan dalam
 hidupku ternyata juga merupakan suatu hal yang luar
 biasa sederhana. Mengucapkan dua kalimat syahadat
 ini, kulakukan setahun lalu di depan dua orang
 saksi. Aku bersaksi tidak ada Ilah selain Allah dan
 aku bersaksi bahwa Muhammad adalah
 Rasul-Nya.Ucapku, dan mulai saat itu, aku menjadi
 seorang Muslim.
 
 Antara yakin dan sedikit tidak percaya dengan apa
 yang telah dilakukannya, Hilary Saunders berusaha
 untuk menjajaki kembali keputusannya. Mualaf asal
 Inggris dan wartawati Al Jazeera itu berada dalam
 kegamangan. Negeri Yordanlah yang akan menjadi saksi
 keteguhan iman yang telah menjadi pilihannya.
 
 Hingga detik saat mengucapkan syahadat itu, ia masih
 belum sepenuhnya yakin bahwa itulah yang ingin ia
 lakukan. Bagaimana kalau suatu pagi aku terbangun
 dan berubah pikiran? Mungkinkah aku akan merasa
 telah melakukan sebuah kesalahan besar?
 
 Tetapi nyatanya dia merasakan betapa telah berubah
 hidupnya. Dia tak tahu bagaimana harus
 menggambarkannya, tetapi saat dia mengucapkan
 kata-kata itu, dia merasakan kebahagiaan dan rasa
 cinta memenuhi seluruh relung hatinya dan baru empat
 hari kemudian dia berhenti merasa seakan-akan tengah
 melayang-layang.
 
 Aku hampir saja menggambarkan pengalaman batinku
 itu sebagai coming out, keluar, karena untuk pertama
 kali suatu bagian penting namun sangat rahasia dari
 diriku, kini muncul dan diketahui orang lain.
 
 Prosesi keislamannya barangkali tidak lebih dari
 sekadar beberapa menit, tetapi itu adalah puncak
 dari sebuah pencarian yang telah dijalani sepanjang
 hidupnya. Kedua orangtuanya agnostik-mereka tidak
 percaya akan adanya Tuhan, dan membesarkannya dan
 kedua saudara perempuannya tanpa agama supaya mereka
 bisa memutuskan sendiri bila dewasa nanti.
 
 Sejak kecil dirinya sudah menyadari bahwa dia tengah
 mencari sesuatu, entah apa. Pada saat-saat tertentu
 dia bahkan merasa seakan-akan seperti sebuah kapal
 tanpa kemudi di laut yang bergolak, tak tahu ke mana
 harus berlabuh. Saat mulai kuliah, Hilary muda mulai
 meneliti berbagai kepercayaan yang ada. Misalnya,
 sebuah sistem falsafah yang dikenal sebagai The
 Work, yang ternyata banyak menyontek Islam, meskipun
 dia belum tahu ketika itu. Hilary juga meneliti
 berbagai filosofi new-age, mencoba meditasi Budha,
 dan membaca berbagai buku pengembangan diri.
 
 Di masa lalu pun hubungan dengan lawan jenis
 seringkali bermasalah. Suatu kali, sesudah putus
 dari seorang pacar, dia baca buku karya Robin
 Norwood yang berjudul Wobel Who Love Too Much.
 Sebenarnya Hilary sudah pernah membacanya dan dia
 berpikir buku itu hanya cocok untuk
 perempuan-perempuan yang terlalu tergantung kepada
 pacar atau suami yang justru senang memukuli mereka.
 Tapi kali ini Hilary berpikir. Jangan-jangan, dia
 pun sama dengan semua perempuan yang diceritakan
 oleh Robin Norwood itu, maka dia pun mengerjakan
 semua hal yang disarankan penulisnya.
 
 Buku itu mendorong perempuan untuk mengembangkan
 spiritualitasnya, mencoba lebih menghargai diri
 sendiri, dan barangkali juga mengikuti konseling.
 Ini sebuah titik penting dalam perjalanan hidupku
 karena aku, saat itu, juga sedang mempelajari konsep
 reliji yang mengajari orang tentang kasih sayang.
 Benakku penuh dengan pergulatan konsep ketuhanan.
 Aku terus mencari ke mana seharusnya aku melangkah
 secara spiritual.
 
 Seiring berjalannya waktu, kemudian Hilary
 mendapatkan pacar seorang pria Muslim. Sebenarnya
 sama sekali tidak ada niatku berpacaran dengan
 seorang Muslim. Kenang Hilary. Ironisnya, kebetulan
 saja hal ini terjadi sesudah mereka mabuk-mabukan
 (bisa dibilang, pria itu adalah seorang muslim yang
 saat itu tengah khilaf dan melakukan kesalahan).
 
 Pada saat itu, pengetahuanku nol tentang Islam. Aku
 tidak pernah punya teman muslim di masa kecil dan
 remaja, dan hampir semua citra yang kumiliki tentang
 agama ini negatif. Pada pandanganku, Islam itu kuno,
 peninggalan jaman kegelapan, sangat menindas dan
 otoriter terhadap perempuan. Persepsiku bahwa Islam
 itu sangat anti perempuan menjadi salah satu sumber
 perdebatan kami. Aku menantang pacarku ketika itu
 untuk menjelaskan mengapa Islam demikian anti
 feminis? Aku keluarkan semua argumentasi yang biasa
 dikemukakan orang di Barat tentang Islam, seperti:
 Islam itu mengajari laki-laki untuk merendahkan
 perempuan. Kalau tidak, kenapa Islam mengizinkan
 pria memiliki empat orang istri? Serentetan hujatan
 nyaris tak bisa dipatahkan pacarnya.
 
 Jujur saja, semua perdebatan soal Islam inilah yang
 membuat kami bertahan pacaran selama empat tahun.
 Dia selalu berusaha mencoba menjawab semua
 pertanyaanku, dan memberiku rujukan dari Al-Quran
 dan hadits. Aku mulai membacanya sendiri, dan
 perlahan-lahan semua pertanyaanku mulai terjawab,
 sampai aku tersadar bahwa banyak sekali 

[media-dakwah] IKHLAS

2007-02-20 Terurut Topik suhana hana
IKHLAS

Rasa sakit itu..pada saat menginginkan sesuatu yg
tidak mungkin..
Dan diharapkan menjadi sesuatu yg mungkin..
Namun kadang keadaan mampu merubah..
Ketidakmungkinan menjadi sesuatu yg mungkin..
Dan keadaan pula yg merubah kemungkinan..
Menjadi suatu ketidak mungkinan..

Namun..kadang keinginan mampu membuka kesempatan
Yang tidak mungkin menjadi mungkin..
Bahkan keinginan pula, mampu menutup kesempatan
Yg mungkin menjadi suatu yg tidak mungkin

Mengganti sesuatu yg pernah hilang..
Menuntut kelebihan dari sesuatu yg pernah ada..
Kekurangan dari apa yg bisa di dapatkan..
Untuk menggantikan yg pernah hilang..hanyalah suatu
kedustaan..

Ketidakmungkinan menjadi suatu kemungkinan
Hanyalah milik-Nya yg Maha membuka kesempatan...
Kemungkinan menjadi suatu ketidakmungkinan
Hanya Dia saja yg kuasa menutup kesempatan

Namun menerima semua keadaan..
Kemungkinan dan ketidak mungkinan..
Dengan kelapangan dan keikhlasan..
Akan menghilangkan semua rasa sakit..dan memperbaiki
keadaan

Merasa puas dengan yg ditetapkan olehNya, itulah
sebaik2 iman..


By
hana



 

Now that's room service!  Choose from over 150,000 hotels
in 45,000 destinations on Yahoo! Travel to find your fit.
http://farechase.yahoo.com/promo-generic-14795097


[media-dakwah] DIMANA LETAKNYA LANGIT..??

2007-02-19 Terurut Topik suhana hana
DIMANA LETAKNYA LANGIT..?

Assalamu’alaikum.. sapaku yg sudah berada di hadapan
guruku

wa’alaikum salam.. jawabnya yg masih asik
mengerjakan sesuatu di meja kerjanya

ini tolong..bapak aja dech yg simpan..? ucapku
sambil kuserahkan beberapa berkas surat berharga milik
pribadiku

lho..memangnya kenapa..? tanyanya penuh selidik
sambil menurunkan kaca matanya

yaa..kalau tiba2 ada apa2 denganku, kan..bapak bisa
belain anak2ku..komentarku spontan

emang kamu pikir, terima amanat itu gampang..?!
protesnya sambil melihat serius ke arahku

yaa..karena aku tahu pegang amanat itu susah, makanya
aku suruh bapak yg pegang ini amanat ..? ucapku
senyum2 melihat wajah protesnya dan sebelum keluar
protes lagi dari mulutnya

sudahlah..nda usah ribut, aku mau bapak yg pegang
ini, andai ada apa2 sama aku, maka bapak bisa belain
anak2ku..oh iya..aku masih penasaran dengan komentar
bapak tentang langit, kenapa menurut bapak, langit itu
bukan di atas..? tanyaku langsung yg penasaran karena
komentarnya tentang langit.

lalu..kenapa menurutmu langit itu di atas.? Tanyanya
balik padaku

bukan menurutku, tapi al-qur'an yg bicara, kalau
langit itu di atas.. protesku lagi

di atasnya siapa..?memang al-qur'an di tulis khusus
untuk kamu..?! komentarnya lagi

ya enggaklah.. dan belum sempat aku meneruskan
pembicaraanku 

lalu..kenapa kamu bilang langit itu di atas..?!
tanyanya terus

hmm..menurut al-qur’an langit itu sebagai atap,
berarti atap kan ada di atas.. tanyaku yg mulai
bingung

iya..dari tadi saya tanya, atasnya siapa..?memang
al-qur’an itu ditulis hanya untuk kamu apa..?!
protesnya lagi

pak..menurut al-qur’an langit itu tempat dimana
diturunkannya hujan, berarti kan..tempat turunnya
hujan itu ada di atas..karena aku nda pernah lihat ada
hujan yg keluar dari dalam bumi dan setahuku bumi itu
ada di bawahku.. argumenku panjang lebar

coba terangkan pada saya, sirkulasi penyebab turunnya
hujan.. tanyanya mulai serius

matahari menguapkan air dari dalam bumi dan
mengumpulkannya di awan, baru kemudian diturunkan
menjadi hujan.. kataku pelan karena mulai terasa ada
yg aneh di pikiranku

so..yg menurunkan hujan itu langit atau awan..?
reaksinya cepat sambil senyum2 ke arahku

tahu ah..yg menurunkan hujan itu Allah lah.. kesalku
yg selalu dibuat bingung oleh guruku

tuch lihat..saya tanya serius, tadi kamu bilang
langit itu tempat di mana hujan di turunkan, tapi
barusan kamu bilang awan yg menyimpan air dan turunkan
jadi hujan..jadi gimana dong cing.. langit atau awan
yg turunkan hujan..?

habis bapak aneh..aku kan nda tahu, makanya aku tanya
sama bapak, kenapa menurut bapak langit itu bukan di
atas, sedangkan semua orang tahu kalau langit itu
tempatnya diatas, bukannya di terangin malah aku
dibuat bingung sama bapak.. protesku kesal

makanya saya tanya, memang al-qur'an itu ditulis
untuk kamu doang apa..?terus kalau saya jungkir balik,
kepala saya di bawah dan kaki saya di atas, kamu masih
mau bicara kalau langit di atas yg kamu tunjuk itu..?
komentarnya yg sudah berdiri dari tempat duduknya dan
berusaha memperagakan omongannya

yeee..kurang kerjaan banget sich..pake jungkir balik
segala..?! terus..menurut bapak, bapak yg benar dan
orang yg mengatakan langit itu ada di atas situ
salah..?! protesku

hehehe..terserah.. ?menurut saya, saya yg benar,
kalau menurut kamu langit itu di atas yg kamu tunjukin
itu ya..silahkan aja..kan saya juga nda maksa kamu
untuk ikutin saya..? tapi menurut saya, langit itu
bukan yg kamu tunjukin itu..? komentarnya sambil
tertawa2 menggangguku

memang, bapak tahu..langit itu dimana..? pancingku
acuh

hehehe..tahu dong..?!saya tahu unsur apa aja yg ada
di langit, saya juga tahu masa berputarnya bumi,
matahari dan unsur2 di dalamnya, berdasarkan ilmu
pengetahuan yg saya pelajari  komentarnya sambil
mengangguk-anggukan kepalanya meledekku

jadi menurut bapak, langit itu dimana dong..?!
tanyaku penasaran

sekarang bumi itu ada di mana menurut kamu.?
Tanyanya balik

yg kita injak dong..?! jawabku cepat

manaaa..yg kamu injak itu lantai..?! protesnya keras

yeee..tuch bumi tuch..yg tempat tumbuhnya
pohon2..komentarku sambil menunjukkan tangan ke luar
jendela

oohh..jadi yg tidak tumbuh pohon itu, berarti bukan
bumi..?!

ya enggaklah..itu bumi juga..?! jawabku kesal

terus..bumi itu bentuknya kotak atau apa..?!
pancingnya lagi

aaahhh..bumi itu bentuknya bulat..?! kesalku

dari mana kamu tahu bumi itu bentuknya bulat..?!
kejarnya terus

yaa..menurut penelitian orang2 spt bapak itu, dan aku
juga pernah lihat gambarnya bumi waktu masih sekolah
dulu, dan menurut penelitiannya bumi itu bulat..?!
jawabku komplit

sekarang coba sebutkan yg termasuk benda2 langit..?!
tanyanya lagi

bulan, bintang, matahari, planet2..upsst..bentar
pak..bentar.. mulai terbuka yg ada dikepalaku dan aku
sudah mulai tersenyum2 dan melanjutkan komentarku

Yup!! Ada 9 planet dan bumi termasuk salah satu
planet di dalamnya..hehehe.. yakin aku sudah
menemukan jawabannya dan kuambil alat tulis yg ada di
meja guruku dan aku meminta kertas untuk 

[media-dakwah] SUNYI

2007-02-18 Terurut Topik suhana hana
SUNYI

Ku lihat alam dan ku melihat ketenangan di sana..
Ku lihat orang dan ku melihat banyak kebohongan..
Ku lihat gunung dan ku rasakan keteduhan di sana..
Ku lihat manusia banyak menyimpan kepalsuan..

Malam datang…kesunyian menyapa..
Langit gelap..berlenterakan bulan..
Kurasakan damai di atas sana..
Dan ku lihat cahaya..menebar bintang..

Rasanya ku ingin ke tengah hutan dan naik ke atas
gunung..
Ingin ku teriak dan melepaskan semua penat..
Ku ingin sendiri..ke tempat yg sunyi seperti malam..
Tidak ada orang lain..hanya aku dan alam..

Hanya aku dan laut..
Hanya aku dan angin..
Hanya aku dan senyap..
Hanya aku dan diam..




By
Hana



 

Want to start your own business?
Learn how on Yahoo! Small Business.
http://smallbusiness.yahoo.com/r-index


[media-dakwah] SURAT UNTUK ALLAH

2007-02-18 Terurut Topik suhana hana
SURAT UNTUK ALLAH

Ya Allah…mata ini hanya mampu mengeluarkan airnya..
Pada saat ku melihat pemandangan negeriku...
Ya Allah..mulut ini hanya mampu memaki dan protes..
Disaat dadaku terasa perih terhimpit beban menyaksikan
ini semua..

Rabb..inikah potret bangsaku..
Yang Engkau limpahkan dengan semua karuniaMu..
Minyak, emas, batu bara, gunung, hutan, laut dan
sungai..?
Tapi mengapa ya Allah..
Aku melihat saudara2ku yg menangis kelaparan..
Menunggu uluran tangan para dermawan yg berlebihan
Diantara hamparan sawah, sungai, hutan dan laut yg
luas..

Tapi mengapa ya Allah..
Aku melihat saudara2ku yg menjerit..ingin menyalahkan
tungku nasinya..
Tapi tungku itu tidak bisa menyala, karena minyak itu
tidak ada ya Rabb..
Sedangkan aku tahu ya Rabb…
Bahwa minyak itu Kau berikan secara gratis di dasar
lautMu yg luas..

Tapi mengapa ya Allah..
Aku melihat saudara2ku terkapar lemas berhimpitan..
Menagih haknya mendapat santunan yg pemimpin kami
janjikan..
Pemandangan seperti ini tidak ingin aku lihat ya
Allah..
Karena tidak pernah ada di zaman RasulMu dan
sahabatnya ya Rabb..
Dimana semua tidak inginkan santunan itu..

Ya Allah..kemana ku adukan nasib mereka..?
Mereka kelaparan ditengah lebatnya hutan 
Dan luasnya lautan yg Engkau berikan..

Ya Allah..kemana harus ku adukan nasib mereka..?
Mereka mengais sisa makanan dan antiran minyak..
Diantara limpahan minyak dan batu bara yg Engkau
berikan..

Ya Allah..kemana harus aku tanyakan..
Semua kekayaan yg Engkau limpahkan pada negeri ini..
Kenapa mereka tidak ikut merasakan kekayaan yg Engkau
berikan itu..
Ya Allah..bukankah mereka mempunyai hak yg sama..
Untuk menikmati karunia yg Engkau limpahkan ini..?

Ya Allah..tangan kami terlalu lemah untuk meminta hak
kami..
Ya Allah..tubuh kami terlalu letih untuk bicara dengan
mereka..
Ya Allah..mata kami sudah terlalu banyak mengeluarkan
airnya..
Ya Allah..hati sudah membiru karena hilang darahnya..



Ya Allah..tangan mereka terlalu kuat untuk menahan hak
kami..
Ya Allah..tubuh mereka terlalu kuat untuk menutup
mulut kami..
Ya Allah..mata mereka sengaja ditutup tidak mau
melihat kami..
Ya Allah..hati mereka sudah terkunci untuk merasakan
nasib kami..


Ya Allah..kami hanya diminta untuk selalu bersabar dan
terus bersabar..
Menerima semua kecurangan dan keculasan para pemegang
amanat..
Ya Allah..kami hanya diminta untuk selalu mengerti dan
terus mengerti..
Sementara mereka tidak pernah mau mengerti kesulitan
kami..
Ya Allah..kami hanya diminta untuk selalu mampu
menahan lapar..
Sementara mereka hidup selalu berlebihan dan
menghambur2kan hak kami..


Lihat mereka..Ya Allah.. dalam rapat yg katanya untuk
negara, 
Mereka duduk dibangku empuk hingga tertidur dengan
perut kenyang dan udara sejuk
Sedangkan kami..?mengejar bis dengan knalpot hitam,
panas terik dan perut lapar.. Bagaimana mereka bisa
merasakan spt yg kami rasakan ya Allah..

Lihat mereka ya Allah..mereka menaikan harga minyak
hingga melangit pada kami
Sedangkan mereka, tidak pernah merasakan membeli
minyak selangit..
Karena minyak mereka ditanggung juga oleh kami 
Dengan pajak yg mereka tentukan untuk membiayai tidur
dan nyamannya mereka..
Listrik, telphon dan kendaraan merekapun ditanggung
oleh bagian hak kami

Mereka menuntut kenaikan gaji untuk membiayai tidur
mereka..
Tapi mereka tidak membuktikan kerja mereka pada kami..
Hanya segitukah kerja mereka, hingga kami harus
membayar mahal pada mereka..? kalau hanya duduk
dikursi empuk, tertidur dengan perut kenyang dan udara
sejuk, orang dungupun bisa melakukannya ya Allah..

Lihat mereka ya Allah..sungguh mereka tidak punya
malu..
Lihat mereka ya Allah..sungguh mereka tidak punya
hati…
Lihat mereka ya Allah..sungguh merekalah pengemis
itu…..
Lihat mereka ya Allah..sungguh mereka tidak tahu diri…
Lihat mereka ya Allah..mereka menyalahkan amanatMu..
Lihat mereka ya Allah..mereka pulas diatas penderitaan
kami..
Lihat mereka ya Allah..mereka culas selalu membodohi
kami..
Apa yg salah pada mereka ya Allah..

Rasanya hanya Engkau yg mampu memberitahukan pada
mereka..
Kami serahkan semua hanya padaMu ya Allah..
Tapi kamipun akan mematuhi pemimpin kami ya Rabb..
Selama mereka masih menyembah padaMu ya Rabb..
Dan berharap mereka mau mencontoh Rasul kekasihMu ya
Rabb..



Salamku untukMu Rabb..
hana
 



 

8:00? 8:25? 8:40? Find a flick in no time 
with the Yahoo! Search movie showtime shortcut.
http://tools.search.yahoo.com/shortcuts/#news


[media-dakwah] STANDAR BERPENGETAHUAN LUAS BERDASARKAN AKADEMIS KAH..?? ATAUKAN CARA BERFIKIR BERDASARKAN AL-QUR�AN DAN HADIST..?

2007-02-14 Terurut Topik suhana hana
STANDAR BERPENGETAHUAN LUAS BERDASARKAN AKADEMIS
KAH..?? ATAUKAN CARA BERFIKIR BERDASARKAN AL-QUR’AN
DAN HADIST..?

Menarik..pada saat mengikuti seminar sehari tentang
Tantangan Da'wah Dalam Tataran Pemikiran dengan
beberapa nara sumber spt Dr. Hamid Fahmy, Dr. Muchlis
Hanafi, Adnin Armas, MA dengan keynote speaker Adian
Husaini, MA. Aku hanya memegang beberapa makalah dari
para pembicara tanpa terlebih dahulu aku baca, pikirku
semua makalah itu bisa aku baca nanti sepulang dari
seminar, tapi presentasi nara sumber tidak bisa aku
ulang di rumah, kecuali aku membawa alat perekam.
Aku asik mendengarkan Pak Adnin Armas yg
mempresentasikan makalahnya tentang perubahan
pemikiran Nurcholis Madjid sebelum tahun 1970 dan
setelah 3 Januari 1970 di saat melemparkan isu
Pembaharuan Pemikiran Islam. Disana terjadi perubahan
pemikiran yg sangat bertolak belakang.

Inti dari tulisanku ini nantinya adalah sebagai bentuk
analisa hingga ingin mendapat satu kesimpulan dari
para pembaca sendiri, apakah Nurcholis Madjid (NM)
seorang yg berfikiran luas saat masih berbau santri
yaitu sebelum tahun 1970 ataukah ia berpikiran luas
setelah diakui secara akademis bahwa beliau seorang
Doktor hingga layak dikatakan sebagai seorang
intelektual.

PEMIKIRAN NURCHOLIS MADJID SEIRING SAAT MENGIKUTI
PETUNJUK ISLAM

Sebelum tahun 1970, terlihat sekali sikap Nurcholis
Madjid yg menentang akan pemikiran sekular dengan
beberapa judul makalahnya yg ditampilkan oleh Pak
Adnin Armas dan salah satu judul makalah Nurcholis
Madjid (NM) yaitu MODERNISASI IALAH RASIONALISASI
BUKAN WESTERNISASI. Bahkan Nurcholis pernah
mengatakan bahwa :

Seorang sekuler yg konsekuen dan sempurna adalah
seorang ATHEIS. Dan seorang sekuler yg kurang
konsekuen akan mengalami kepribadian yg pecah. Di satu
pihak mungkin dia tetap mempercayai adanya Tuhan,
malahan menganut suatu agama, di lain pihak tidak
mengakui kedaulatan Tuhan dalam masalah2 kehidupan
duniawinya, melainkan hanya mengakui adanya kedaulatan
penuh manusia. Tegasnya, dalam masalah duniawi seorang
sekular pada hakikatnya tidak lagi berTuhan, dan ia
adalah ateis.

Ungakapan Nurcholis yg lain sebelum mengusung ide
liberalnya :
Islam tidak mengenal masalah duniawi yg terpisah dari
masalah ukhrawi. Setiap kegiatan muslim, dari yg
besar, spt masalah kenegaraan, sampai spt langkah kaki
keluar masuk rumah, tidak pernah terlepas dari
pengawasan Tuhan dengan ajaran-Nya, yaitu Islam. 

Nurcholispun pernah menyimpulkan sebelum dia mengusung
ide liberalnya bahwa disebabkan kaum sekularis tidak
mau menjadikan agama sebagai sumber norma2 asasi dalam
kehidupan duniawinya, maka mereka mengganti keyakinan
mereka dengan humanisme, sebuah agama baru hasil
ciptaan manusia.


Hmm..menarik untuk bahan aku merenung, bahwa judul
makalah yg ditulis oleh NM sebelum tahun 1970 yaitu
sebelum mengusung ide liberalnya yg selalu menolak
pemikiran sekular dan masih terlihat sekali
pemikirannya yg tidak lepas dari pengaruh ruhiyah, dan
yg aku tangkap dari tulisannya tersebut adalah Islam
tidak memerlukan pembaharuan, karena islam adalah
kesempurnaan yg tidak memerlukan pembaharuan, karena
islam sudah mempunyai aturan main dalam kehidupan yg
sudah sempurna dan final sejak dahulu hingga sekarang
maupun akan datang.

Islam sangat modern dengan rasionalitasnya, dimana
kejadian penciptaan seorang manusia sudah dijelaskan
dalam Al-Qur’an (QS.22:5) (QS.23:14) (QS.40:67)sejak
14 abad yl dan sebelum ilmu kedokteran mampu
mengungkapkannya, namun dijelaskan dalam Al-Qur’an
secara mendetail dan proses kejadian manusia itupun
tetap sama, sejak 14 abad yl, hingga saat ini dan
sampai akhir zaman, dan itu merupakan pembuktian bahwa
islam modern dengan rasionalitasnya dan memberikan
pembuktian secara ilmiah, dan membuktikan pula bahwa
rasionalisasi dan modernisasi adalah milik Islam dan
bukan milik westernisasi (barat).

Andai, umat islam belum mampu mengungkapkan kebenaran
berita2 secara rasional dan irasional yg  diberitakan
dalam Al-Qur’an, itu bukan satu pembuktian bahwa
kesalahan pada Islam berikut perangkat hukum islam
(al-qur’an dan hadist serta ijtihad ulama
terdahulu),namun kesalahan pada umat2 yg bodoh dan
selalu kecurian oleh pihak barat yg kemudian
melegalitaskan bahwa modernisasi dan rasionalisasi
adalah westernisasi.

Berita2 yg bisa dibuktikan secara rasional kemudian
dibuktikan secara ilmiah sudah banyak disampaikan
dalam al-qur’an, dan sebelum ilmu fisika memberikan
pembuktian ada 9 planet, bulan dan matahari pada
antariksa, namun al-qur’an di 14 abad yl. sudah
menginformasikannya dan menceritakan lewat al-qur'an
perihal kejadian mimpi pada Nabi Yusuf :

 (Ingatlah), ketika Yusuf berkata kepada ayahnya:
Wahai ayahku sesungguhnya aku bermimpi melihat
sebelas bintang, matahari dan bulan; kulihat semuanya
sujud kepadaku. (Yusuf : 4)

Ilmuwan astronomi sudah membuktikan ada 9 planet,
bulan dan matahari, namun belum lama aku dengar berita
ilmuwan di AS menemukan 1 lagi planet, dan andai
penemuan itu benar, berarti planet saat ini 

[media-dakwah] Re: [permatasunnah] Pengiriman Gelombang 4 G1000B

2007-02-14 Terurut Topik suhana hana

--- Budi Ari [EMAIL PROTECTED] wrote:

 Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh

   Alhamdulillah, telah dikirimkan 1 buah paket buku
 G1000B ke Medan, Sumatera Utara d/a Eko Junaidi-PT.
 Samudra Indonesia dengan menggunakan GED Courier 
 Cargo dengan no. airwaybill : 525703.

   Demikian pemberitahuan kami.  Kepada para muhsinin
 dan donatur kami ucapkan JazakallaHu Khairan, semoga
 Allah Ta'ala membalasnya dengan balasan kebaikan
 yang banyak.

   Tim Distribusi G1000B
   Budi Aribowo
 
 
 Allah Ta'ala berfirman, Sesungguhnya Allah
 tidak akan mengampuni dosa syirik, dan Dia
 mengampuni dosa selain (syirik) itu bagi siapa yang
 dikehendaki-Nya.  Barangsiapa mempersekutukan Allah,
 maka sungguh ia telah berbuat dosa yang besar (QS.
 An Nisaa' : 48)

   Dari Abu Dzar ra., Rasulullah Shallallahu alaihi
 wa sallam bersabda, Jibril berkata kepadaku,
 'Barangsiapa diantara umatmu yang meninggal dunia
 dalam keadaan tidak menyekutukan Allah dengan
 sesuatu apapun, maka pasti dia masuk surga' (HR.
 Bukhari) [Hadits ini terdapat pada Kitab Shahih
 Bukhari]
 
 
 
 
 
  
 -
 Don't pick lemons.
 See all the new 2007 cars at Yahoo! Autos.



 

Now that's room service!  Choose from over 150,000 hotels
in 45,000 destinations on Yahoo! Travel to find your fit.
http://farechase.yahoo.com/promo-generic-14795097


[media-dakwah] LAPORAN TOTAL PEMBELIAN DAN PENGIRIMAN BUKU-BUKU KEPADA PENANGGUNG JAWAB MASJID DI SELURUH DAERAH

2007-02-14 Terurut Topik suhana hana
Assalamu'alaikum warrahmatullahi wabarakatuuh 
Bismillahirrahmanir rahiim
 
LAPORAN PENGIRIMAN BUKU-BUKU KEPADA PENANGGUNG JAWAB
MASJID DI SELURUH DAERAH

Telah dikirimkan  8 paket ke 8 masjid atas nama
penanggung jawab masing2 masjid di daerahnya tersebut,
dengan bukti pengiriman sbb :

1. Muhammad Toni, Balikpapan, airway bill no. 05167562
2. Purwantara Yunus Abdullah, Yogyakarta, airway bill
no. 05167561
3. Ichwan Nurdin, Ciracas Jakarta Timur, airway bill
no. 05167564
4. Dwi Purnomo, Kalideres Jakbar, airway bill no.
05167581
5. W. Suroso, Mesjid Al Huda, Depok-Jawa Barat, no.
airway bill : 325459.
6. Dodi Kristanto, Mesjid al Inayah, Belinyu-Bangka
Belitung, no. airway bill : 325458.

7. Dan dikirimkan 1 paket/15 buah buku ke ke Rumah
Baca Iqra' (cp: Abu Qasim), Bogor Tanggal 14 Januari
2007 melalui GED Courir  Logistic dengan airway bill
05599032,

8. Eko Junaidi-PT. Samudra Indonesia, Medan-Sumatera
Utara tanggal 13 Februari 2007 dengan menggunakan GED
Courier  Cargo dngan no. airwaybill : 525703.

Masih ada 12masjid yg menunggu dan membutuhkan
pengiriman buku2 tersebut dan kepada para donatur yg
ingin menyumbangkan dananya, maka akan kami kirim
ulang no. Rekening G1000 buku (berapapun dana itu akan
kami terima dengan senang hati) besar kecilnya dana yg
dikirimkan bukan menjadi ukuran besar kecilnya pahala,
namun niat ikhlas untuk membantu sesama saudara seiman
itulah yg dinilai olehNya.

Bank Syariah Mandiri (BSM)
an. Suhana (G 1000 Buku)
No. Rekening : 119-000-4469
Kantor Kas Cabang Pamulang

Demikian laporan penerimaan dana dan pembelian buku
oleh G1000 Buku serta pendistribusiannya.  Dan kepada
para donatur yg memberikan bantuannya dan
mempercayakan dananya kepada kami untuk digunakan bagi
kepentingan umat melalui panitia kecil G1000Buku, kami
ucapkan terima kasih dan semoga Allah mencatat niat
baik kita semua ini sebagai amalan sholeh dan
memberikan Ridho-Nya amin


Jazakallahu Khairon Katsiron
Hana
  
NB : Apakah Aqidah Ahlussunnah Waljamaah? yaitu akidah
yg mengikuti amalan ibadah Nabi dan Rasulullah serta
salafus shaleh, walaupun dia sendirian, maka dialah
Ahlussunah Waljamaah.

 
LAMPIRAN PEMBELIAN BUKU GELOMBANG PERTAMA S.D. KELIMA

Pembelian buku gelombang IV (KELIMA) sebanyak 16 buah
berupa :

1.  Buku Pintar Aqidah Ahlus Sunnah (HC), Syaikh al
Allamah Hafizh bin Ahmad al Hikami, Pustaka at Tibyan,
sebanyak 2 buah @ Rp. 45.000,- 
2.  Beginilah Nabi ShallallaHu ‘alaiHi wa sallam
Berwudhu, Syaikh al Utsaimin, Darus Sunnah, sebanyak 2
buah @ Rp. 14.000,-
3.  Sifat Shalat Nabi ShallallaHu ‘alaiHi wa sallam,
Syaikh Muhammad Nashiruddin al Albani, Pustaka
Sumayyah, sebanyak 2 buah @ Rp. 25.000,-
4.  Panduan Zakat, Syaikh Sayyid Sabiq, Pustaka Ibnu
Katsir, sebanyak 2 buah @ Rp. 48.500,-
5.  Meneladani Shaum Rasulullah ShallallaHu ‘alaiHi wa
sallam, Syaikh Salim dan Syaikh Ali Hasan, Pustaka
Imam Syafi’i, sebanyak 2 buah @ Rp. 26.000,-
6.  Al Masaa-il Jilid 1, Ustadz Abdul Hakim bin Amir
Abdat, Darus Sunnah, sebanyak 2 buah @ Rp. 65.000,00
7.  Doa dan Wirid (HC), Ustadz Yazid bin Abdul Qadir
Jawas, Pustaka Imam Syafi’i, sebanyak 2 buah @ Rp.
48.000,-
8.  Ibadah Haji Nabi ShallallaHu ‘alaiHi wa sallam,
Syaikh al Albani, Griya Ilmu, sebanyak 1 buah @ Rp.
17.500,-
9.  Haji Nabi ShallallaHu ‘alaiHi wa sallam, Syaikh al
Albani, al Qawam, sebanyak 1 buah @ Rp. 15.000,-
TOTAL PEMBELIAN KE 5 (KELIMA) 371.500,- setelah
mendapat discount

Pembelian buku gelombang IV (KEEMPAT) sebanyak 15 buah
berupa :
1.  Buku Pelajaran Aqidah, Abu Umar Ibrahim dan Ummu
Umar Nabila, Hikmah Anak Shalih, 1 buah @ Rp. 5.850,-
2.  Aku Cinta Rasul ShallallaHu ‘alaiHi wa sallam, Abu
Usamah Masykur, Darul Ilmi, 1 buah @ Rp. 5.525,-
3.  Anak Shalih Rajin Berdoa, Ummu ‘Abdirrahman Syifa’,
Darul Ilmi, 1 buah @ Rp. 6.175,-
4.  Jawaban Tepat Anak Hebat Jilid 1, Abu Faqih
Muhammad Ibnu ‘Ali ‘Umar al Jombangi, Hikmah Anak
Shalih, 1 buah @ Rp. 4.225,-
5.  Cahaya Bakti ‘Tuk Abi dan Ummi, Abu Faqih Muhammad
Ibnu ‘Ali ‘Umar al Jombangu, Hikmah Ahlus Sunnah, 1
buah @ Rp. 4.550,-
6.  Buku Paket Aqidah Seri Pertama, Hikmah Ahlus
Sunnah, 1 buah @ Rp. 10.725,-
7.  Kisah-kisah Pilihan Untuk Anak Muslim Seri 1, Ummu
Usamah ‘Aliyyah dan Ummu Mu’adz Rofi’ah, 1 buah @ Rp.
6.175,-
8.  Kisah-kisah Pilihan untuk Anak Muslim Seri 2, Ummu
Usamah ‘Aliyyah dan Ummu Mu’adz Rofi’ah, Darul Ilmi, 1
buah @ Rp. 9.425,-
9.  Kisah-kisah Pilihan untuk Anak Muslim Seri 3, Abu
Muhammad Miftah, Darul Ilmi, 1 buah @ Rp. 8.450,-
10. Ayo Shalat, Abu ‘Umar ‘Urwah, Darul Ilmi, 1 buah @
Rp. 8.450,-
11. Inilah Kisah Pengantar Tidur, Pustaka Ibnu Katsir,
1 buah @ Rp. 15.600,-
12. Inilah Aqidahmu, Pustaka Ibnu Katsir, 1 buah @ Rp.
15.600,-
13. Inilah Tata Cara Shalat sesuai Nabi ShallallaHu
‘alaiHi wa Sallam, Pustaka Ibnu Katsir, 1 buah @ Rp.
15.600,-
14. Berbaktilah Kepada Kedua Orang Tuamu, Pustaka Ibnu
Katsir, 1 buah @ Rp. 15.600,-
15. Inilah Amalan-amalan di Bulan Ramadhan, 

[media-dakwah] TAWASUL DENGAN PERANTARA PARA NABI DAN ORANG-ORANG SHALIH

2007-02-12 Terurut Topik suhana hana
TAWASUL DENGAN PERANTARA PARA NABI DAN ORANG-ORANG
SHALIH


Oleh
Lajnah Daimah Lil Buhuts Al-Ilmiah Wal Ifta




Pertanyaan.
Lajnah Daimah Lil Buhuts Al-Ilmiah Wal Ifta ditanya :
Bolehkan seorang muslim bertawasul kepada Allah dengan
(perantara) para nabi dan orang-orang shalih ? Saya
telah mendengar pendapat sebagian ulama bahwa
bertawasul dengan (perantaraan) para wali tidak
apa-apa karena do’a (ketika) bertawassul itu
sebenarnya ditujukkan kepada Allah. Akan tetapi, saya
mendengar ulama yang lain justru berpendapat
sebaliknya. Apa sesungguhnya hukum syariat dalam
permasalahan ini ?

Jawaban
Wali Allah adalah siapa saja yang beriman kepada Allah
Subhanahu wa Ta’ala dan bertaqwa kepadaNya dengan
mengerjakan segala yang diperintahkan oleh Nya
Subhanahu wa Ta’ala dan meninggalkan segala yang
dilarangNya. Pemimpin mereka adalah para nabi dan
rasul ‘alaihimus salam. Allah berfirman.

“Artinya : Ingatlah, sesungguhnya wali-wali Allah
itu, tidak ada kekhawatiran terhadap mereka dan tidak
(pula) mereka bersedih hati. (Yaitu) orang-orang yang
beriman dan mereka selalu bertaqwa” [Yunus : 62-63]

Tawassul kepada Allah dengan (perantaraan) para
waliNya ada beberapa macam.

Pertama.
Seseorang memohon kepada wali yang masih hidup agar
mendoakannya supaya mendapatkan kelapangan rezeki,
kesembuhan dari penyakit, hidayah dan taufiq, atau
(permintaan-permintaan) lainnya. Tawassul yang seperti
ini dibolehkan. Termasuk dalam tawassul ini adalah
permintaan sebagian sahabat kepada Nabi Shallallahu
‘alaihi wa sallam agar beristsiqa (meminta hujan)
ketika hujan lama tidak turun kepada mereka. Akhirnya,
Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam memohon
kepada Allah agar menurunkan hujan, dan Allah
mengabulkan doa beliau itu dengan menurunkan hujan
kepada mereka.

Begitu pula, ketika para sahabat Radhiyallahu ‘anhum
beristisqa dengan perantaraan Abbas Radhiyallahu
‘anhu pada masa kekhalifahan Umar Radhiyallahu
‘anhu. Mereka meminta kepadanya agar berdoa kepada
Allah supaya menurunkan hujan. Abbas pun lalu berdoa
kepada Allah dan diamini oleh para sahabat
Radhiyallahu ‘anhum yang lain. Dan kisah-kisah
lainnya yang terjadi pada masa Nabi Shallallahu
‘alaihi wa sallam dan setelahnya berupa permintaan
seorang muslim kepada saudaranya sesame muslim agar
berdoa kepada Allah untuknya supaya mendatangkan
manfaat atau menghilangkan bahaya.

Kedua.
Seseorang menyeru Allah bertawassul kepadaNya dengan
(perantaraan) rasa cinta dan ketaatannya kepada
nabiNya, dan dengan rasa cintanya kepada para wali
Allah dengan berkata, “Ya Allah, sesungguhnya aku
meminta kepadaMu agar Engkau memberiku ini
(menyebutkan hajatnya)”. Tawassul yang seperti ini
boleh karena merupakan tawassul dari seorang hamba
kepada rabbnya dengan (perantaraan) amal-amal
shalihnya. Termasuk tawassul jenis ini adalah kisah
yang shahih tentang tawassul tiga orang, yang terjebak
dalam sebuah goa, dengan amal-amal shalih mereka.
[Hadits Riwayat Imam Ahmad II/116. Bukhari III/51,69.
IV/147. VII/69. dan Muslim dengan Syarah Nawawi
XVII/55]

Ketiga.
Seseorang meminta kepada Allah dengan (perantaraan)
kedudukan para nabi atau kedudukan seorang wali dari
wali-wali Allah dengan berkata –misalnya- “Ya
Allah, sesunguhnya aku meminta kepadaMu dengan
kedudukan nabiMu atau dengan kedudukan Husain”.
Tawassul yang seperti ini tidak boleh karena kedudukan
wali-wali Allah –dan lebih khusus lagai kekasih kita
Muhammad Shallallahu ‘alaihi wa sallam-, sekalipun
agung di sisi Allah, bukanlah sebab yang disyariatkan
dan bukan pula suatu yang lumrah bagi terkabulnya
sebuah doa.

Karena itulah ketika mengalami musim kemarau, para
sahabat Radhiayallahu ‘anhum berpaling dari tawassul
dengan kedudukan Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam
ketika berdoa meminat hujan dan lebih memilih
ber-tawassul dengan doa paman beliau, Abbas
Radhiyallahu ‘anhu, padahal kedudukan Nabi
Shallallahu ‘alaihi wa sallam berada diatas
kedudukan orang selain beliau. Demikian pula, tidak
diketahui bahwa para sahabat Radhiyallahu ‘anhum ada
yang ber-tawassul dengan (perantraan) Nabi setelah
beliau wafat, sementara mereka adalah generasi yang
paling baik, manusia yang paling mengetahui hak-hak
Nabi Shallalalhu ‘alaihi wa sallam, dan yang paling
cinta kepada beliau.

Keempat.
Seorang hamba meminta hajatnya kepada Allah dengan
bersumpah (atas nama) wali atau nabiNya atau dengan
hak nabi atau wali dengan mengatakan, “Ya Allah,
sesungguhnya aku meminta ini (menyebutkan hajatnya)
dengan (perantaraan) waliMu si-Fulan atau dengan hak
nabiMu Fulan”, maka yang seperti ini tidak boleh.

Sesungguhnya bersumpah dengan makhluk terhadap makhluk
adalah terlarang, dan yang demikian terhadap Allah
Sang Khaliq adalah lebih keras lagi larangannya. Tidak
ada hak bagi makhluk terhadap Sang Khaliq (pencipta)
hanya semata-mata karena ketaatannya kepadaNya
Subahanhu wa Ta’ala sehingga dengan itu dia boleh
bersumpah dengan para nabi dan wali kepada Allah atau
ber-tawassul dengan mereka. Inilah yang 

[media-dakwah] TAWASUL

2007-02-12 Terurut Topik suhana hana
TAWASSUL


Oleh
Lajnah Daimah Lil Buhuts Al-Ilmiah Wal Ifta


Pertanyaan
Lajnah Daimah Lil Buhuts Al-Ilmiah Wal Ifta ditanya :
Di negeri kami terdapat kuburan seseorang yang
disebut-sebut sebagai orang shalih. Diatas kuburan itu
dibangun sebuah bangunan yang indah dan dihiasi dengan
hiasan-hiasan yang sempurna. Ada orang-orang yang
menjadi penunggunya yang disebut sebagai pewaris
jabatan penunggu kubur tersebut secara turun temurun.
Mereka menyeru manusia dengan berkata : “Sesungguhnya
penghuni kuburan ini pada malam ini telah berkata
begini dan begitu, dan meminta ini”. Orang-orang yang
tinggal di sekitar kuburan itu kemudian terpikat
hatinya dan meyakini setiap yang dikatakan penunggu
kuburan tersebut. Akhirnya, mereka melakukan taqarrub
(mendekatkan diri), thawaf (berkeliling), dan
penyembelihan hewan (di kuburan tersebut) serta
hal-hal lain. Apa hukum mereka yang meyakini bahwa
wali (penghuni kuburan) tersebut mampu mendatangkan
manfaat atau madharat ? Apa saja kewajiban orang yang
mengetahui bahwa hal-hal yang seperti itu bertentangan
dengan syariat, sementara dia tinggal bersama mereka ?

Jawaban.
Petunjuk Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam
tenatng ziarah kubur telah dijelaskan di dalam
hadits-hadits yang shahih. Di antaranya hadits yang
diriwayatkan oleh Muslim di dalam kitab shahih-nya
dari Buraidah Radhiyallahu ‘anhu, dia berkata,
“Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam sering
mengajarkan kepada mereka (para sahabatnya) jika
mendatangi pekuburan agar mengucapkan.

“Artinya : Keselamatan atas kalian, wahai penghuni
kubur dari kaum mukminin dan muslimin. Kami insya
Allah akan menyusul kalian. Kalian adalah pendahulu
kami. Aku meminta kepada Allah kesejahteraan untuk
kami dan kalian” [Ahmad II/300, 375,408.
V/353,359,360. VI/71,76,111,180,221. Muslim dengan
Syarh Nawawi VII/44,45. Nasa’i IV/94 dan Ibnu Majah
I/494]

Imam Ahmad dan Tirmidzi –dan dia menyatakan hasan-
meriwayatkan dari Ibnu Abbas Radhiyallahu ‘anhu, ia
berkata, “Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam
melewati pekuburan Madinah, maka beliau menghadapkan
wajahnya ke arah pekuburan itu dan berkata.

“Artinya : Keselamatan atas kalian, wahai penghuni
kubur. Semoga Allah mengampuni kami dan kalian. Kalian
pendahulu kami dan kami akan mengikuti” [Hadits
Riwayat Tirmidzi III/369]

Para Khalifah yang Empat dan sahabat Nabi Shallallahu
‘alaihi wa sallam yang lain serta Tabi’in yang
mengikuti mereka dengan baik telah menjalankan
petunjuk Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam tersebut.

Mereka yang mendatangi penghuni kubur itu, jika mereka
melakukannya untuk berdoa kepada Allah di sisi kubur
tersebut dengan sangkaan bahwa yang demikian itu lebih
bermanfaat dalam berdo’a, sekaligus dengan tujuan
ber-tawassul (menjadikannya sebagai perantara) dan
meminta syafaat dengannya, maka yang demikian ini
tidak ada dalam syariat agama. Sedangkan wasilah
(sarana/perantara) memiliki hukum yang sama dengan
hukum tujuan dalam hal pelarangan. Allah Subhanahu wa
Ta’ala berfirman.

“Artinya : Katakanlah, ‘Serulah mereka yang kamu
anggap (sebagai sesembahan) selain Allah, mereka tidak
memiliki (kekuasaan) seberat zarrah pun di langit dan
di bumi, dan mereka tidak mempunyai suatu saham pun
dalam (penciptaan) langit dan bumi, dan sekali-kali
tidak ada di antara mereka yang menjadi pembantu
bagiNya” [Saba : 22]

Ayat ini menunjukkan bahwa (ilah/sesembahan) yang
diseru (selain Allah) bisa jadi memiliki (kekuasaan di
langit dan bumi) atau bisa pula tidak. Jika dia tidak
memiliki, maka bisa jadi dia adalah sekutu (bagi Allah
dalam kekuasaanNya itu), atau bisa juga bukan. Jika
dia bukan sekutu (bagi Allah), bisa jadidia pembantu
(bagi Allah), atau bisa juga bukan. Jika dia bukan
pembantu (bagi Allah), maka bisa jadi dia adalah
pemberi syafaat tanpa –harus mendapat- izin dari
Allah, atau bisa pula bukan. Dan keempat macam (yang
diseru) ini adalah batil, tidak bisa diterima. Lalu
yang terakhir jelas bahwa pemberi syafaat tidaklah
dapat memberi syafaat melainkan denan izin-Nya (dan
ini syarat pertama, pent). Sedangkan firman Allah
Subhanahu wa Ta’ala yang berikut.

“Artinya : Dan mereka tidak memberi syafa’at melainkan
kepada orang-orang yang diridhai Allah” [Al-Anbiya :
28]

Menunjukkan bahwa keridhaan Allah Subhanahu wa Ta’ala
kepada yang disyafaati –juga- merupakan sarat. Inilah
dua syarat (dalam memperoleh) syafaat.

Para sahabat Radhiyallahu ‘ajmain dahulu tidaklah
ber-tawassul dengan zat Rasulullah Shallallahu ‘alaihi
wa sallam. Yang mereka lakukan adalah meminta Nabi
Shallallahu ‘alaihi wa sallam supaya mendo’akan
mereka. Jadi, memita tolong kepada orang yang hadir
(ada di tempat), masih hidup lagi mampu memberi
bantuan adalah dibolehkan, namun tidak boleh meminta
sesuatu yang merupakan hak Allah Azza wa Jalla. Ini
untuk orang yang masih hidup. Adapun orang yang sudah
mati, tidak boleh ber-tawassul dan meminta syafaat
kepadanya secara mutlak, bahkan itu merupakan salah
satu di antara perantara-perantara menuju kesyirikan.

Adapun orang yang ber-I’tikaf 

[media-dakwah] Re: wanita menstruasi, boleh masuk masjid???HUKUM-HUKUM HAID

2007-02-12 Terurut Topik suhana hana
Wa'alaikum salam wr.wb

ini aku berikan copynya..silahkan baca dan pelajari
sendiri ya..?mudah2an manfaat.

HUKUM-HUKUM HAID


Oleh
Syaikh Muhammad bin Shaleh Al 'Utsaimin
Bagian Pertama dari Tiga Tulisan [1/3]



Terdapat banyak hukum haid, ada lebih dari dua puluh
hukum. Dan kami sebutkan di sini hukum-hukum yang kami
anggap banyak diperlukan, antara lain.

[1]. Shalat

Diharamkan bagi wanita haid mengerjakan shalat, baik
fardhu maupun sunat, dan tidak sah shalatnya. Juga
tidak wajib baginya mengerjakan shalat, kecuali jika
ia mendapatkan sebagian dari waktunya sebanyak satu
raka'at sempurna, baik pada awal atau akhir waktunya.

Contoh pada awal waktu : Seorang wanita haid setelah
matahari terbenam tetapi ia sempat mendapatkan
sebanyak saru ra'kaat dari waktunya. Maka wajib
baginya, setelah suci, mengqadha' shalat maghrib
tersebut karena ia telah mendapatkan sebagian dari
waktunya yang cukup untuk satu rakaat sebelum
kedatangan haid.

Adapaun contoh pada akhir waktu, seorang wanita suci
dari haid sebelum matahari terbit dan masih sempat
mendapatkan satu rakaat dari waktunya. Maka wajib
baginya, setelah bersuci, mengqadha' shalat Shubuh
tersebut karena ia masih sempat mendapatkan sebagian
dari waktunya yang cukup untuk satu rakaat.

Namun, jika wanita yang haid mendapatkan sebagian dari
waktu shalat yang tidak cukup untuk satu rakaat
sempurna; seperti : Kedatangan haid -pada contoh
pertama- sesaat setelah matahari terbenam, atau suci
dari haid -pada contoh kedua- sesaat sebelum matahari
terbit, maka shalat tersebut tidak wajib baginya.
Berdasarkan sabda Nabi Shallallahu 'alaihi wa sallam.

Artinya : Barangsiapa mendapatkan satu rakaat dari
shalat, maka dia telah mendapatkan shalat [Hadits
Muttafaq 'alaihi].

Pengertiannya, siapa yang mendapatkan kurang dari satu
rakaat dari waktu Ashar, apakah wajib baginya
mengerjakan shalat Zhuhur bersama Ashar, atau
mendapatkan satu rakaat dari waktu Isya' apakah wajib
baginya mengerjakan shalat Maghrib bersama Isya' .?

Terdapat perbedaan pendapat di antara para ulama dalam
masalah ini. Dan yang benar, bahwa tidak wajib baginya
kecuali shalat yang didapatkan sebagian waktu saja,
yaitu shalat Ashar dan Isya'. Karena sabda Nabi
Shallallahu 'alaihi wa sallam.

Artinya : Barangsiapa mendapatkan satu rakaat dari
shalat Ashar sebelum matahari terbenam, maka dia telah
mendapatkan shalat Ashar itu. [Hadits Muttafaq
'alaihi].

Nabi tidak menyatakan maka ia telah mendapatkan
shalat Zhuhur dan Ashar, juga tidak menyebutkan
kewajiban shalat Zhuhur baginya. Dan menurut kaidah,
seseorang itu pada prinsipnya bebas dari tanggungan.
Inilah madzhab Imam Abu Hanifah dan Imam Malik,
sebagaimana disebutkan dalam kitab Syarh Al-Muhadzdzab
Juz 3, hal.70.

Adapun membaca dzikir, takbir, tasbih, tahmid dan
bismillah ketika hendak makan atau pekerjaan lainnya,
membaca hadits, fiqh, do'a dan aminnya, serta
mendengarkan Al-Qur'an, maka tidak diharamkan bagi
wanita haid. Hal ini berdasarkan hadits dalam Shahih
Al-Bukhari-Muslim dan kitab lainnya bahwa Nabi
Shallallahu 'alaihi wa sallam pernah bersandar di
kamar Aisyah Radhiyallahu 'anha yang ketika itu sedang
haid, lalu beliau membaca Al-Qur'an.

Diriwayatkan pula dalam Shahih Al-Bukhari-Muslim dari
Ummu 'Athiyah Radhiyallahu 'anha bahwa ia mendengar
Nabi Shallallahu 'alaihi wa sallam bersabda.

Artinya : Agar keluar para gadis, perawan dan wanita
haid -yakni ke shalat Idul fitri dan Adha- serta
supaya mereka ikut menyaksikan kebaikan dan do'a
orang-orang yang beriman. Tetapi wanita haid menjauhi
tempat shalat

Sedangkan membaca Al-Qur'an bagi wanita haid itu
sendiri, jika dengan mata atau dalam hati tanpa
diucapkan dengan lisan maka tidak apa-apa hukumnya.
Misalnya, mushaf atau lembaran Al-Qur'an diletakkan
lalu matanya menatap ayat-ayat seraya hatinya membaca.
Menurut An-Nawawi dalam kitab Syarh Al- Muhadzdzab,
Juz 2, hal. 372 hal ini boleh, tanpa ada perbedaan
pendapat.

Adapun jika wanita haid itu membaca Al-Qur'an dengan
lisan, maka banyak ulama mengharamkannya dan tidak
membolehkannya. Tetapi Al-Bukhari, Ibnu Jarir
At-Thabari dan Ibnul Munzdir membolehkannya. Juga
boleh membaca ayat Al-Qur'an bagi wanita haid, menurut
Malik dan Asy-Syafi'i dalam pendapatnya yang
terdahulu, sebagaimana disebutkan dalam kitab Fathul
Baari (Juz 1, hal. 408), serta menurut Ibrahim
An-Nakha'i sebagaimana diriwayatkan Al-Bukhari.

Syaikhul Islam Ibnu Taimiyah dalam Al-Fatawa kumpulan
Ibnu Qasim mengatakan : Pada dasarnya, tidak ada
hadits yang melarang wanita haid membaca Al-Qur'an.
Sedangkan pernyataan Wanita haid dan orang junub
tidak boleh membaca ayat Al-Qur'an adalah hadist
dha'if menurut perkataan para ahli hadits. Seandainya
wanita haid dilarang membaca Al-Qur'an, seperti halnya
shalat, padahal pada zaman Nabi Shallallahu 'alaihi wa
sallam kaum wanitapun mengalami haid, tentu hal itu
termasuk yang dijelaskan Nabi Shallallahu 'alaihi wa
sallam kepada umatnya, diketahui para istri beliau
sebagai ibu-ibu kaum mu'minin, serta disampaikan para
shahabat kepada 

[media-dakwah] MASA HAID

2007-02-12 Terurut Topik suhana hana
MASA HAID


Oleh
Syaikh Muhammad bin Shaleh Al 'Utsaimin


Para ulama berbeda pendapat dalam menentukan masa atau
lamanya haid. Ada sekitar enam atau tujuh pendapat
dalam hal ini.

Ibnu Al-Mundzir mengatakan : Ada kelompok yang
berpendapat bahwa masa haid tidak mempunyai batasan
berapa hari minimal atau maksimalnya.

Pendapat ini seperti pendapat Ad-Darimi di atas, dan
menjadi pilihan Syaikhul Islam Ibnu Taimiyah. Dan
itulah yang benar berdasarkan Al-Qur'an, Sunnah dan
logika.

Dalil Pertama.
Firman Allah Ta'ala.

Artinya : Mereka bertanya kepadamu tentang haid.
Katakanlah : Haid itu adalah suatu kotoran. Oleh
sebab itu, hendaklah kamu menjauhkan diri dari wanita
di waktu haid, dan janganlah kamu mendekatkan mereka,
sebelum mereka suci... [Al-Baqarah : 222]

Dalam ayat ini, yang dijadikan Allah sebagai batas
akhir larangan adalah kesucian, bukan berlalunya
sehari semalam, ataupun tiga hari, ataupun lima belas
hari. Hal ini menunjukkan bahwa illat (alasan)
hukumnya adalah haid, yakni ada tidaknya. Jadi, jika
ada haid berlakulah hukum itu dan jika telah suci
(tidak haid) tidak berlaku lagi hukum-hukum haid
tersebut.

Dalil Kedua.
Diriwayatkan dalam Shahih Muslim Juz 4, hal.30 bahwa
Nabi Shallallahu 'alaihi wa sallam bersabda kepada
Aisyah yang mendapatkan haid ketika dalam keadaan
ihram untuk umrah.

Artinya : Lakukanlah apa yang dilakukan jemaah haji,
hanya saja jangan melakukan tawaf di Ka'bah sebelum
kamu suci.

Kata Aisyah : Setelah masuk hari raya kurban, barulah
aku suci.

Dalam Shahih Al-Bukhari, diriwayatkan bahwa Nabi
Shallallahu 'alaihi wa sallam bersabda kepada Aisyah.

Artinya : Tunggulah. Jika kamu suci, maka keluarlah
ke Tan'im.

Dalam hadits ini, yang dijadikan Nabi sebagai batas
akhir larangan adalah kesucian, bukan suatu masa
tertentu. Ini menunjukkan bahwa hukum tersebut
berkaitan dengan haid, yakni ada dan tidaknya.

Dalil Ketiga.
Bahwa pembatasan dan rincian yang disebutkan para
fuqaha dalam masalah ini tidak terdapat dalam
Al-Qur'an maupun Sunnah Rasulullah Shallallahu 'alaihi
wa sallam, padahal ini perlu, bahkan amat mendesak
untuk dijelaskan.

Seandainya batasan dan rincian tersebut termasuk yang
wajib dipahami oleh manusia dan diamalkan dalam
beribadah kepada Allah, niscaya telah dijelaskan
secara gamblang oleh Allah dan Rasul-Nya kepada setiap
orang, mengingat pentingnya hukum-hukum yang
diakibatkannya yang berkenaan dengan shalat, puasa,
nikah, talak, warisan dan hukum lainnya. Sebagaimana
Allah dan Rasul-Nya telah menjelaskan tentang shalat ;
jumlah bilangan dan rakaatnya, waktu-waktunya, ruku'
dan sujudnya; tentang zakat : jenis hartanya,
nisabnya, presentasenya dan siapa yang berhak
menerimanya; tentang puasa ; waktu dan masanya;
tentang haji dan masalah-masalah lainnya, bahkan
tentang etiket makan, minum, tidur, jima' (hubungan
suami sitri), duduk, masuk dan keluar rumah, buang
hajat, sampai jumlah bilangan batu untuk bersuci dari
buang hajat, dan perkara-perkara lainnya baik yang
kecil maupun yang besar, yang merupakan kelengkapan
agama dan kesempurnaan nikmat yang dikaruniakan Allah
kepada kaum Mu'minin.

Firman Allah Ta'ala.

Artinya : . Dan kami turunkan kepadamu Kitab
(Al-Qur'an) untuk menjelaskan segala sesuatu .
[An-Nahl : 89].

Artinya : . Al-Qur'an itu bukanlah cerita yang
dibuat-buat, akan tetapi mebenarkan (kitab-kitab) yang
sebelumnya dan menjelaskan segala sesuatu  [Yusuf
: 111].

Oleh karena pembatasan dan rincian tersebut tidak
terdapat dalam Kitab Allah dan Sunnah Nabi Shallallahu
'alaihi wa sallam maka nyatalah bahwa hal itu tidak
dapat dijadikan patokan. Namun, yang sebenarnya
dijadikan patokan adalah keberadaan haid, yang telah
dikaitkan dengan hukum-hukum syara' menurut ada atau
tidaknya.

Dalil ini - yakni suatu hukum tidak dapat diterima
jika tidak terdapat dalam Kitab dan Sunnah - berguna
bagi Anda dalam masalah ini dan masalah-masalah ilmu
agama lainnya, karena hukum-hukum syar'i tidak dapat
ditetapkan kecuali berdasarkan dalil syar'i dari Kitab
Allah, atau Sunnah Rasul-Nya Shallallahu 'alaihi wa
sallam atau ijma' yang diketahui, atau qiyas yang
shahih.

Syaikhul Islam Ibnu Taimiyah dalam salah satu kaidah
yang dibahasnya, mengatakan : Di antara sebutan yang
dikaitkan oleh Allah dengan berbagai hukum dalam Kitab
dan Sunnah, yaitu sebuah haid. Allah tidak menentukan
batas minimal dan maksimalnya, ataupun masa suci
diantara dua haid. Padahal umat membutuhkannya dan
banyak cobaan yang menimpa mereka karenanya. Bahasapun
tidak membedakan antara satu batasan dengan batasan
lainnya. Maka barangsiapa menentukan suatu batasan
dalam masalah ini, berarti ia telah menyalahi Kitab
dan Sunnah [Risalah fil asmaa' allati 'allaqa
asy-Syaari' al-ahkaama bihaa. hal. 35].

Dalil Keempat.
Logika atau qiyas yang benar dan umum sifatnya. Yakni,
bahwa Allah menerangkan 'illat (alasan) haid sebagai
kotoran. Maka manakala haid itu ada, berarti kotoran
pun ada. Tidak ada perbedaan antara hari kedua dengan
hari pertama, antara hari ke empat dengan hari ketiga.
Juga 

[media-dakwah] ISTIHADHAH DAN HUKUM-HUKUMNYA

2007-02-12 Terurut Topik suhana hana
ISTIHADHAH DAN HUKUM-HUKUMNYA


Oleh
Syaikh Muhammad bin Shaleh Al 'Utsaimin
Bagian Pertama dari Dua Tulisan [1/2]


[1]. Makna Istihadhah

Istihadhah ialah keluarnya darah terus menerus pada
seorang wanita tanpa henti sama sekali atau berhenti
sebentar seperti sehari atau dua hari dalam sebulan.

Dalil kondisi pertama, yakni keluarnya darah terus
menerus tanpa henti sama sekali, hadits riwayat
Al-Bukhari dan Aisyah Radhiyallahu bahwa Fatimah binti
Abu Hubaisy berkata kepada Rasulullah Shallallahu
‘alaihi wa sallam.

“Artinya : Ya Rasulullah, sungguh aku ini tidak
pernah suci” Dalam riwayat lain : “Aku mengalami
istihadhah maka tidak pernah suci”

Dalil kondisi kedua, yakni darah tidak berhenti
kecuali sebentar, hadits dari Hamnah bin Jahsy ketika
datang kepada Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam dan
berkata.

“Artinya : Ya Rasulullah, sungguh aku sedang
mengalami istihadhah yang deras sekali” [Hadits
riwayat Ahmad, Abu Dawud dan At-Tirmidzi dengan
menyatakan shahih. Disebutkan pula bahwa hadits ini
menurut Ima Ahmad Shahih, sedang menurut Al-Bukhari
hasan]

[2]. Kondisi Wanita Mustahadhah

Ada tiga kondisi bagi wanita mustahadhah
[a]. Sebelum mengalami istihadhah, ia mempunyai haid
yang jelas waktunya. Dalam kondisi ini, hendaklah ia
berpedoman kepada jadwal haidnya yang telah diketahui
sebelumnya. Maka pada masa itu dihitung sebagai haid
dan berlaku baginya hukum-hukum haid. Adapun selain
masa tersebut merupakan istihadhah yang berlaku
baginya hukum-hukum istihadhah.

Misalnya, seorang wanita biasanya haid selama enam
hari pada setiap awal bulan, tiba-tiba mengalami
istihadhah dan darahnya keluar terus menerus. Maka
masa haidnya dihitung enam hari pada setiap awal
bulan, sedang selainnya merupakan istihadhah.
Berdasarkan hadits Aisyah Radhiyallahu ‘anha bahwa
Fatimah binti Abi Hubaisy bertanya kepada Rasulullah
Shallallahu ‘alaihi wa sallam.

“Artinya : Ya, Rasulullah, sungguh aku mengalami
istihadhah maka tidak pernah suci, apakah aku
meninggalkan shalat ? Nabi menjawab : Tidak, itu
adalah darah penyakit. Namun tinggalkan shalat
sebanyak hari yang biasanya kamu haid sebelum itu,
kemudian mandilah dan lakukan shalat” [Hadits
riwayat Al-Bukhari]

Diriwayatkan dalam shahih Muslim bahwa Nabi
Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda keapda Ummu
Habibah binti Jahsy.

“Artinya : Diamlah selama masa haid yang biasa
menghalangimu, lalu mandilah dan lakukan shalat”

Dengan demikian, wanita mustahadhah yang haidnya sudah
jelas waktunya menunggu selama masa haidnya itu.
Setelah itu mandi dan shalat, biarpun darah pada saat
itu masih keluar.

[b]. Tidak mempunyai haid yang jelas waktunya sebelum
mengalami istihadhah, karena istihadhah tersebut terus
menerus terjadi padanya mulai dari saat pertama kali
ia mendapati darah. Dalam kondisi ini, hendaklah ia
melakukan tamyiz (pembedaan) ; seperti jika darahnya
berwarna hitam, atau kental, atau berbau maka yang
terjadi adalah haid dan berlaku baginya hukum-hukum
haid. Dan jika tidak demikian, yang terjadi adalah
istihadhah dan berlaku baginya hukum-hukum istihadhah.

Misalnya, seorang wanita pada saat pertama kali
mendapati darah, dan darah itu keluar terus menerus ;
akan tetapi ia dapati selama sepuluh hari dalam
sebulan darahnya berwarna hitam kemudian setelah itu
berwarna merah, atau ia dapati selama sepuluh hari
dalam sebulan darahnya kental kemudian setelah itu
encer, atau ia dapati selama sepuluh hari dalam
sebulan berbau darah haid tetapi setelah itu tidak
berbau. Maka haidnya yaitu darah yang berwarna hitam
(pada kasus pertama), darah kental (pada kasus kedua)
dan darah yang berbau (pada kasus ketiga). Sedangkan
selain hal tersebut, dianggap sebagai darah
istihadhah.
Berdasrkan sabda Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam
kepada Fatimah binti Abu Hubaisy.

“Artinya : Darah haid yaitu apabila berwarna hitam
yang dapat diketahui. Jika demikian maka tinggalkan
shalat. Tetapi jika selainnya maka berwudhulah dan
lakukan shalat karena itu darah penyakit” [Hadits
riwayat Abu Dawud, An-Nasa’i dan dinyatakan shahih
oleh Ibnu Hibban dan Al-Hakim]

Hadits ini, meskipun perlu ditinjau lagi daris egi
sanad dan matannya, telah diamalkan oleh para ulama
rahimahullah. Dan hal itu lebih utama daripada
dikembalikan kepada kebiasaan kaum wanita pada
umumnya.

[c].Tidak mempunyai haid yang jelas waktunya dan tidak
bisa dibedakan secara tepat darahnya. Seperti : jika
istihadhah yang dialaminya terjadi terus menerus mulai
dari saat pertama kali melihat darah sementara
darahnya menurut satu sifat saja atau berubah-ubah dan
tidak mungkin dianggap sebagai darah haid. Dalam
kondisi ini, hendaklah ia mengambil kebiasaan kaum
wanita pada umumya. Maka masa haidnya adalah enam atau
tujuh hari pada setiap bulan dihitung mulai dari saat
pertama kali mendapati darah. Sedang selebihnya
merupakan istihadhah.

Mislnya, seorang wanita saat pertama kali melihat
darah pada tanggal 5 dan darah itu keluar terus
menerus tanpa dapat dibedakan secara tepat mana yang
darah 

[media-dakwah] KEBINGUNGAN NURCHOLIS MADJID ATAUKAH KEBLINGERAN SEORANG INTELEKTUAL

2007-02-12 Terurut Topik suhana hana
KEBINGUNGAN NURCHOLIS MADJID ATAUKAH KEBLINGERAN
SEORANG INTELEKTUAL


MENCARI AKAR PERMASALAHAN

Menarik sekali pada saat mengikuti seminar sehari
mengenai Tantangan Da'wah Dalam Tataran Pemikiran
pada hari Sabtu tgl. 3 Peb'07 di STID Moh Natsir,
dengan para pembicara Dr. Hamid Fahmy Zarkasy, Dr.
Mukhlis Hanafi, Adnin Armas, MA.

Yang menarik bagiku adalah tentang pemikiran Nurcholis
Madjid (NM) sebelum tahun 1970 dan mengalami perubahan
pemikiran semenjak tanggal 3 Januari 1970, dan yg
menjadi pertanyaan dalam kepalaku adalah apakah NM
seorang yang berpikiran luas (intelektual kaffah)
sebelum tahun 1970, walaupun NM belum menyandang gelar
Doktor, ataukah dia seorang intelektual keblinger
(berpikiran bingung) semenjak diakui secara akademis
bahwa dia seorang Doktor.


A.Sumber Awal Kecurigaan 

Dimulai dari kecurigaanku pada salah satu semboyan
pondok yg sempat membesarkan dirinya dan menjadikan
salah paham fihak2 lain yg tidak mengerti akan maksud
dari bunyi semboyan berpikiran bebas sebenarnya yg
diinginkan oleh pondok dengan pengertian para
santri2nya yg salah paham akan semboyan tersebut
termasuk Nurcholis Madjid.

Pada saat pertama kali memasuki lingkungan Pondok
Gontor Putri Mantingan untuk melakukan survei, karena
niatku untuk menitipkan buah hatiku dan memondokkannya
disana. Saat itu aku membaca semboyan di papan yg
berada di kawasan Pondok Gontor Putri tersebut yaitu :
1.  berbudi tinggi
2.  berbadan sehat
3.  berpengetahuan luas
4.  berpikiran bebas

Sontak jantungku berdegub keras saat membaca point
terakhir tentang berpikiran bebas dan saat itu aku
langsung teringat dengan Nurcholis Madjid seorang
tokoh liberal yang berpikiran kebablasan (terlalu
bebas) dan kebetulan alumnus Gontor. (komentar pak
Hamid Fahmi adalah musibah bersama, karena nila
setitik rusak susu sebelanga. Hehehe) dan saat membaca
tulisan itu, aku langsung berpikir, apakah ini sumber
kesalahpahaman dalam teks bahasa yang diartikan jadi
berbeda2 oleh orang yg membacanya maupun para santri
yang memahaminya berdasarkan pemikirannya masing2. Dan
saat membaca tulisan itu, aku mulai mencari tahu
maksud arti sebenarnya dari tulisan tersebut, dan
menambah bekalku untuk waspada pada kalimat tersebut.

B.Awal Mencari Tahu Maksud Kebebasan Berpikir

Sejak itu aku mulai mencari tahu, apa sebenarnya
maksud dari semboyan berfikiran bebas tersebut??rasa
penasaranku untuk mengetahui maksud dari kalimat
tersebut aku mulai pertanyakan dengan  beberapa orang
temanku alumnus gontor, namun jawabannya selalu bias
dan tidak bisa aku tangkap. Karena dari beberapa
alumnus yang aku tanya, jawabannya berbeda2 dan tidak
jelas hingga aku berkesimpulan bahwa kemungkinan para
alumnus gontor itupun salah paham dalam mengartikan
maksud kalimat tersebut hingga menimbulkan perbedaan
dalam memahaminya, karena perbedaan daya tangkap
masing2 orang. Dan akupun menanyakan pada salah
seorang sohibku yg alumnus gontor pula, dan berhubung
beliau lebih mengenal diriku ketimbang teman2ku yg
lain sesama alumnus gontor, sehingga jawaban yg
diberikannya padaku adalah sangat klise dan hanya
untuk mengentikan kemungkinan pertanyaan2 yang akan
aku tanyakan selanjutnya pada beliau. Dan komentarnya
waktu itu adalah Maksud dari kalimat berfikiran bebas
tersebut, hanya bisa dipahami oleh orang2 yg pernah di
gontor. Coba tanya sendiri sajalah pada Pak Hamid
Fahmi.. 

oke..kesimpulanku pada jawaban sohibku yg kurang ajar
dan sekaligus cerdik ini adalah untuk menghindari
jawaban yg takut salah sekaligus menghentikan
pertanyaanku selanjutnya dengan menyatakan bahwa
kalimat tersebut hanya bisa dipahami oleh orang2 yg
pernah di gontor yaitu dengan kata lain bahwa orang di
luar gontor tidak mungkin mengerti. Atau sohibku
sendiri ini pun, tidak jelas dalam memahami kalimat
itu sendiri dan sekaligus memintaku untuk menanyakan
langsung kepada anak pemilik pondok yg sudah pasti
mengetahui dengan jelas maksud kalimat tersebut.

Jadi kesimpulanku adalah bahwa para alumnus santri
gontorpun kemungkinannya dibuat salah paham akan
maksud semboyan berfikiran bebas tersebut dan tidak
terkecuali Nurcholis Madjid pun salah paham akan
maksud semboyan tersebut.

C.Kesalah Pahaman Dalam Mengartikan Kebebasan Berpikir

Kecurigaanku bahwa Nurcholis Madjid salah paham dalam
mengartikan semboyan berfikiran bebas yang dia dapat
dari Gontor dan menjadi rujukannya pada saat pertama
kali mulai mengusung ide liberalnya dengan
ungkapan2nya pada tanggal 3 Januari 1970 yaitu : 

Proses liberalisasi terhadap ajaran2 Islam,
diperlukan. Tegas Nurcholis Madjid. Proses ini
menyangkut proses2 yang lain seperti Sekularisasi,
Kebebasan Berfikir dan Sikap Terbuka dan itu adalah
ungkapan Nurcholis yg merupakan bukti kecurigaanku
akan kesalah pahaman dia dalam menangkap arti dari
berfikiran bebas yang merupakan salah satu semboyan
pondok. Dan aku pikir..ungkapan tersebut adalah
kebanggaan NM sebagai alumnus gontor yang masih
mengutip salah satu semboyan pondoknya dan dimasukkan
ke dalam ide mengusung 

[media-dakwah] OOT. DIJUAL RUMAH

2007-01-25 Terurut Topik suhana hana
Di Jual Rumah

Lokasi : Taman Pakubuwono VI/12 
(mayestik-Jakarta Selatan)
Luas tanah : 585 m2
Bangungan   : thn.96
Listrik : 3300 watt
Fasilitas   : Kolam renang
Harga   : 7.5M

kepada yg berminat dan ingin mengetahui lebih lanjut
harap menghubungi Sdr. Nur Muhammad di 08174863862




 

Sucker-punch spam with award-winning protection. 
Try the free Yahoo! Mail Beta.
http://advision.webevents.yahoo.com/mailbeta/features_spam.html


Re: [media-dakwah] Re: Benarkah Doa Ya Robbi bil Musthofa?

2007-01-24 Terurut Topik suhana hana
wa'alaika salam
 
silahkan aja, toh aku tidak memaksakan orang untuk
mengikuti keyakinanku or kamu. tapi selama aku
melihat ada yg aneh, maka aku akan katakan keanehan
itu
dengan dasar yg jelas or argumen yg jelas pula. urusan
orang mau ikut kamu or aku, bukan urusanku.

urusan kamu mau tetap dengan keyakinanmu, itupun bukan
urusanku, tapi sebagai sesama muslim untuk saling
menasehati sudah aku lakukan, selanjutnya silahkan
lakukan apa yg mau kamu lakukan, karena tidak ada
tanggung jawabku atas apa yg kamu lakukan.
 

wassalam
hana
 
 
 
 
 --- ARIHADI [EMAIL PROTECTED] wrote:
 
  
  salaamun alaikum bimaa shobartum, salam kpd bu
 hana
  yang penyabar dan yang dicintai Allah..
  
  jawaban saya masih tetap sama. untuk masalah HR
  Bukhari yg sebelumnya saya sampaikan, saya tidak
  bermaksud memotongnya, tapi inti dari isi hadits
 tsb
  sebagaimana yang dikutip oleh bu suhana yg justru
  dari HR Bukhari tsb terbukti bahwa tidaklah haram
  untuk kita bertawassul kepada para nabi.
  
  Rasulullah SAW  bersabda : Barangsiapa yg
 mendengar
  adzan lalu menjawab dg doa : Wahai Allah Tuhan
  Pemilik Dakwah yg sempurna ini, dan shalat yg
  dijalankan ini, berilah Muhammad SAW menjadi
  perantara dan limpahkan anugerah, dan bangkitkan
  untuknya kedudukan yg terpuji sebagaimana yg telah
  kau janjikan padanya. Maka halal baginya
 syafaatku
  (Shahih Bukhari hadits no.589 dan hadits no.4442)
  
  Hai orang-orang yang beriman, bertakwalah kepada
  Allah dan carilah jalan yang mendekatkan diri
  kepada-Nya, dan berjihadlah pada jalan-Nya, supaya
  kamu mendapat keberuntungan. (QS.5.35).
  
   Jelas, kata washilah di ayat tsb = jalan/cara
 untuk
  mendekatkan diri dengan Allah SWT, artinya
 sepanjang
  kita dalam koridor taqwa dan taqorrub kpd Allah
 SWT,
  maka bertawasul adalah boleh. perbanyaklah
  bershalawat ke atas nabi, karena Allah dan
 malaikat
  pun bershalawat, (QS.Al Ahzab 56) maka patutlah
 kita
  ummatnya untuk mperbanyak shalawat kepadanya. ehm,
  sekali lagi mohon maaf kalau ada ketidaksepahaman
  untuk masalah ini.
  
  ayat lain yang memperbolehkan kita bertawassul ;
  
  Ya Tuhan kami, berilah kami apa yang telah Engkau
  janjikan kepada kami dengan perantaraan
 rasul-rasul
  Engkau. Dan janganlah Engkau hinakan kami di hari
  kiamat. Sesungguhnya Engkau tidak menyalahi
 janji.
  (QS. 3.194)
  
  bahkan, pengikut firaun pernah bertawassul kpd
 nabi
  Musa as untuk memohon kepada Allah SWT dihilangkan
  dari azab, dan hal tsb terkabul, teapi mereka
  kembali lagi ingkar, akhirnya mrk ditenggelamkan
  oleh Allah SWT di laut.
  
  Dan ketika mereka ditimpa azab (yang telah
  diterangkan itu) mereka pun berkata: Hai Musa,
  mohonkanlah untuk kami kepada Tuhanmu dengan
  (perantaraan) kenabian yang diketahui Allah ada
 pada
  sisimu. Sesungguhnya jika kamu dapat menghilangkan
  azab itu daripada kami, pasti kami akan beriman
  kepadamu dan akan kami biarkan Bani Israel pergi
  bersamamu. Maka setelah kami hilangkan azab itu
  dari mereka hingga batas waktu yang mereka sampai
  kepadanya, tiba-tiba mereka mengingkarinya.emudian
  Kami menghukum mereka, maka Kami tenggelamkan
 mereka
  di laut disebabkan mereka mendustakan ayat-ayat
 Kami
  dan mereka adalah orang-orang yang melalaikan
  ayat-ayat Kami itu. (QS.7 :134-136)
  
  sekali lagi mohon maaf atas ketidaksepahaman ini.
  wallahu a'lam bishowab.
  
  wassalam
  
  
- Original Message -
From: suhana032003
To: media-dakwah@yahoogroups.com
Sent: Wednesday, January 24, 2007 10:45 AM
Subject: [media-dakwah] Re: Benarkah Doa Ya
 Robbi
  bil Musthofa?
  
  
bisa lanjutkan terusan riwayat dari hadist itu?
  itulah kebiasan guru2
thoriqoh or tasawuf, yg sukanya memotong hadist
  untuk memuluskan
ajaran menyimpangnya dan mengajarkan pada
  murid2nya yg langsung
mengamininya.
  
hadist yg kamu potong itu, menceritakan ttg
  kejadian nanti di hari
kiamat, orang berbondong2 minta di doakan oleh
  para nabi agar mendapat
pengampunan dari Allah. dan saat itu kondisi
  manusia adalah
dibangkitkan kembali (berarti dalam keadaan
 hidup
  kan..?)saat itu
manusia bangkit (hidup) termasuk para nabi dan
  Rasul.
  
Kemudian manusia berbondong2 minta agar nabi
 adam
  mendoakan mereka
agar dapat pengampunan dari Allah, tapi nabi
 adam
  tidak bisa mendoakan
mereka dan meminta mereka untuk pergi kepada
 nabi
  nuh, begitupun
selanjutnya nabi nuh tidak bisa memintakan
  pengampunan untuk manusia
pada Allah dan meminta mereka untuk pergi kepada
  nabi musa, ibrahim,
isa, hingga akhirnya mereka pergi meminta pada
  Rasulullah nabi
Muhammad saw. untuk dimintakan ampun kepada
 Allah.
  
kemudian Nabi Muhammad berdoa dan sujud pada
 Allah
  dengan sujud yg
lama, hingga Allah memintanya untuk bangkit dan
  berjanji mengabulkan
semua permohonan Nabi Muhammad. dan ini yg kita
  kenal dengan syafaat
Nabi Muhammad yg akan digunakannya nanti di hari
  kiamat untuk membantu
  

[media-dakwah] Re: Mengelola Ketidaksempurnaan

2007-01-23 Terurut Topik suhana hana
Mengelola Ketidaksempurnaan
oleh : Anis Mata
 
Apa lagi yang tersisa dari ketampanan setelah ia
dibagi habis oleh Nabi Yusuf dan Muhammad. Apalagi
yang tersisa dari kecantikan setelah ia terbagi habis
oleh Sarah, istri Nabi Ibrahim dan Khadijah, Istri
nabi
Muhammad SAW?Apalagi yang tersisa dari pesona
kebajikan hati setelah ia direbut Ustman bin
Affan?Apalagi yang tersisa dari kehalusan  setelah ia
direbut habis oleh Aisyah?
 
Kita hanya berbagi pada sedikit yang tersisa dari
pesona jiwa raga yang telah direguk habis oleh para
nabi dan orang shalih terdahulu. Karena itu persoalan
cinta kita selalu permanen begitu: jarang sekali
pesona
jiwa raga menyatu secara utuh dan sempurna dalam diri
kita.

Pilihan-pilihan kita, dengan begitu , selalu sulit.
Ada lelaki ganteng atau perempuan cantik yang kurang
berbudi. Sebaliknya, ada lelaki saleh yang tidak
menawan atau perempuan salehah yang tidak cantik.
Pesona kita  selalu tunggal. Padahal cinta membutuhkan
dua kaki untuk bisa berdiri dan berjalan dalam waktu
yang lama. Maka tentang pesona fisik itu Imam
Ghazali mengatakan : Pilihlah istri yang cantik agar
kamu tidak bosan.Tapi tentang pesona jiwa itu
Rasulullah Saw bersabda: Tapi pilihlah calon istri
yang taat beragama niscaya kamu pasti beruntung.
 
Persoalan kita adalah ketidaksempurnaan. Seperti
ketika dunia menyaksikan tragedi cinta Putri Diana dan
Pangeran Charles. Dua setegah milyar manusia
menyaksikan pemakamanya di telivisi. Semua sedih.
Semua
menangis. Puteri yang pernah menjadi trendsetter
kecantikan dunia dekade 80-an itu rasanya terlalu
cantik untuk disia-siakan oleh sang Pangeran.

Apalagi Camila Parker yang menjadi kekasih gelap sang
Pangeran itu secara fisik sangat tidak sebanding
dengan Diana. Tapi tidak yang secara objektif mau
bertanya ketika itu. Kenapa akhirnya Charles lebih
memilih
Camila, perempuan sederhana, tidak bisa dibilang
cantik, dan lebih tua, ketimbang Diana, gadis cantik
berwajah boneka itu? Jawaban Charles mungkin memang
terlalu sederhana. Tapi itu fakta,  Karena saya lebih
bisa bicara dengan Camila.
 
Kekuatan budi memang bertahan lebih lama. Tapi pesona
fisik justru berkembang di tahun-tahun awal
pernikahan. Karena itu ia menentukan. Begitu masa uji
cinta selesai, biasanya lima sampai sepuluh tahun,
kekuatan budi akhirnya yang menentukan sukses tidaknya
sebuah hubungan jangka panjang. Dampak gelombang
magnetik fisik berkurang atau hilang bersama waktu.
Bukan karena kecantikan atau ketampanan berkurang.
Yang
berkurang adalah pengaruhnya. Itu akibat sentuhan
terus menerus yang mengurangi kesadaran emosi tentang
gelombang magnetik tersebut.
 
Apa yang harus kita lakukan adalah mengelola
ketidaksempurnaan melalui proses pembelajaran. Belajar
adalah proses berubah secara konstan untuk menjadi
lebih baik dan sempurna dari waktu ke waktu. Fisik
mungkin tidak bisa dirubah. Tapi pesona fisik bukan
hanya tampang. Ia lebih ditentukan oleh aura yang
dibentuk dari gabungan antara kepribadian bawaan,
pengetahuan, dan pengalaman hidup. Ketiga hal itu
biasanya termanifestasi pada garis-garis wajah,
senyuman, tatapan mata serta gerakan refleks tubuh
kita. Itu yang menjelaskan mengapa sering ada
lelaki yang tidak terlalu tampan tapi mempesona
wanita. Begitu juga sebaliknya.
 
Itu jalan tengah yang bisa ditempuh semua orang
sebagai pecinta pembelajar. Karena pengetahuan dan
pengalaman adalah perolehan hidup yang membuat kita
tampak matang. Dan kematangan itulah pesonanya. Sebab,
setiap kali pengetahuan kita bertambah, kata Malik bin
nabi, wajah kita akan tampak lebih baik dan bercahaya.
 
 --Anis Matta--
 
 
 



 

Any questions? Get answers on any topic at www.Answers.yahoo.com.  Try it now.


[media-dakwah] LAPORAN PENERIMAAN DANA G 1000 BUKU PER 23 JANUARI 2007

2007-01-22 Terurut Topik suhana hana
Assalamu'alaikum warrahmatullahi wabarakatuuh 
Bismillahirrahmanir rahiim
 
 LAPORAN PENERIMAAN DANA G 1000 BUKU PER 23 JANUARI
2007
 
TANGGAL DONATUR JUMLAH
 
5/10 a.n. Hamba Allah Rp. 50.000,-
6/10 a.n. Hamba Allah Rp. 100.000,-
6/10 a.n. Ria Rp. 500.000,-
14/10 a.n. Rudi Rp. 100.000,-
15/10 a.n. Hari Rp. 60.000,-
20/10 a.n. Nuriah Suri Rp. 250.000,-
20/11 a.n. Hamba Allah Rp. 100.000,-
21/11 a.n. Shabrun Rp. 250.000,-
23/11 a.n. Infaq Untuk Buku Agama Rp. 200.000,-
23/11 a.n. SKM PRP-Bank Syariah Mandiri Rp. 250.000,-
27/11 a.n. Ketut Djunaidi Rp. 150.000,-
6/12 a.n.  Iwal Rp. 100.000,-
/12 a.n. Hamba Allah (YS) Rp. 150.000,-
4/1’07 a.n. Ketut Djunaidi Rp. 100.000,-
 = = =
JUMLAH Rp. 2.360.000,-
 = = =

PENGELUARAN UNTUK PEMBELIAN BUKU

Pembelian buku gelombang pertama sebanyak 18 buah
buku, sejumlah  Rp.  418.000,-
Pembelian buku gelombang kedua sebanyak 18 buah buku,
sejumlahRp.  436.400,-
Pembelian buku gelombang ketiga  sebanyak 14 buah
buku,   Rp.  293.000,-
Pembelian buku gelombang ketiga  sebanyak 15 buah
buku,   Rp.  147.550,-
Total Pembelian buku keseluruhanRp. 
1.294.950,-
(satu juta dua ratus sembilan puluh empat ribu
sembilan ratus lima puluh rupiah)

Transfer dana penggantian pembelian buku pertama dari
Rek. G1000 Buku ke Rek. Pak Budi Ariwibowo sebesar Rp.
418.000,- (empat ratus delapan belas ribu rupiah)

Transfer dana penggantian pembelian buku kedua dari
Rek. G1000 Buku ke Rek. Pak Budi Ariwibowo sebesar Rp.
436.000,- (empat ratus tiga puluh enam ribu rupiah)

Transfer dana penggantian pembelian buku ketiga dari
Rek. G1000 Buku ke Rek. Pak Budi Ariwibowo sebesar Rp.
290.000,- (dua ratus sembilan puluh ribu rupiah)

Transfer dana penggantian pembelian buku keempat dari
Rek. G1000 Buku ke Rek. Pak Budi Ariwibowo sebesar Rp.
150.000,- (seratus lima puluh ribu rupiah)


Total Transfer dana penggantian sebesar Rp.
1.294.000,- (satu juta dua ratus sembilan puluh empat
ribu rupiah)


Catatan saldo akhir di bendahara =  2.360.000 –
1.294.000,-  = Rp.  1.066.000,-
Rp. 1.066.000 – 4.000 (biaya administrasi bank selama
pembukaan rekening  tgl. 5 Oktober 2006 ) = 
Rp. 1.062.000,- (satu juta  enam puluh dua ribu
rupiah)

Saldo Akhir berdasarkan buku tabungan di Bank Syariah
Mandiri per 23 Januari  2007 adalah :
Rp. 1.062.379,- (satu juta enam puluh dua ribu tiga
ratus tujuh puluh sembilan rupiah) 
dan saldo efektif yg bisa digunakan  Rp. 1.012.379,-
(satu juta dua belas ribu tiga ratus tujuh puluh
sembilan rupiah)

Telah dikirimkan  6 paket (50 buku ) ke 6 masjid @ 9
buah buku/paket dan 7 buah buku/paket atas nama
penanggung jawab masing2 masjid di daerahnya tersebut,
dengan bukti pengiriman sbb :

1. Muhammad Toni, Balikpapan, airway bill no. 05167562
2. Purwantara Yunus Abdullah, Yogyakarta, airway bill
no. 05167561
3. Ichwan Nurdin, Ciracas Jakarta Timur, airway bill
no. 05167564
4. Dwi Purnomo, Kalideres Jakbar, airway bill no.
05167581
5. W. Suroso, Mesjid Al Huda, Depok-Jawa Barat, no.
airway bill : 325459.
6. Dodi Kristanto, Mesjid al Inayah, Belinyu-Bangka
Belitung, no. airway bill : 325458.

Dan dikirimkan 1 paket/15 buah buku ke ke Rumah Baca
Iqra' (cp: Abu Qasim), Bogor Tanggal 14 Januari 2007
melalui GED Courir  Logistic dengan airway bill
05599032,

Masih ada 14 masjid yg menunggu dan membutuhkan
pengiriman buku2 tersebut dan kepada para donatur yg
ingin menyumbangkan dananya, maka akan kami kirim
ulang no. Rekening G1000 buku (berapapun dana itu akan
kami terima dengan senang hati) besar kecilnya dana yg
dikirimkan bukan menjadi ukuran besar kecilnya pahala,
namun niat ikhlas untuk membantu sesama saudara seiman
itulah yg dinilai olehNya.

Bank Syariah Mandiri (BSM)
an. Suhana (G 1000 Buku)
No. Rekening : 119-000-4469
Kantor Kas Cabang Pamulang

Demikian laporan penerimaan dana dan pembelian buku
oleh G1000 Buku serta pendistribusiannya.  Dan kepada
para donatur yg memberikan bantuannya dan
mempercayakan dananya kepada kami untuk digunakan bagi
kepentingan umat melalui panitia kecil G1000Buku, kami
ucapkan terima kasih dan semoga Allah mencatat niat
baik kita semua ini sebagai amalan sholeh dan
memberikan Ridho-Nya amin


Jazakallahu Khairon Katsiron
Hana
  
NB : Apakah Aqidah Ahlussunnah Waljamaah? yaitu akidah
yg mengikuti amalan ibadah Nabi dan Rasulullah serta
salafus shaleh, walaupun dia sendirian, maka dialah
Ahlussunah Waljamaah.



 

Do you Yahoo!?
Everyone is raving about the all-new Yahoo! Mail beta.
http://new.mail.yahoo.com


[media-dakwah] PEMBELIAN BUKU GELOMBANG PERTAMA , KEDUA , KETIGA DAN KEEMPAT

2007-01-22 Terurut Topik suhana hana
LAMPIRAN PEMBELIAN BUKU GELOMBANG PERTAMA , KEDUA ,
KETIGA DAN KEEMPAT

Pembelian buku gelombang IV (KEEMPAT) sebanyak 15 buah
berupa :
1.  Buku Pelajaran Aqidah, Abu Umar Ibrahim dan Ummu
Umar Nabila, Hikmah Anak Shalih, 1 buah @ Rp. 5.850,-
2.  Aku Cinta Rasul ShallallaHu ‘alaiHi wa sallam, Abu
Usamah Masykur, Darul Ilmi, 1 buah @ Rp. 5.525,-
3.  Anak Shalih Rajin Berdoa, Ummu ‘Abdirrahman Syifa’,
Darul Ilmi, 1 buah @ Rp. 6.175,-
4.  Jawaban Tepat Anak Hebat Jilid 1, Abu Faqih
Muhammad Ibnu ‘Ali ‘Umar al Jombangi, Hikmah Anak
Shalih, 1 buah @ Rp. 4.225,-
5.  Cahaya Bakti ‘Tuk Abi dan Ummi, Abu Faqih Muhammad
Ibnu ‘Ali ‘Umar al Jombangu, Hikmah Ahlus Sunnah, 1
buah @ Rp. 4.550,-
6.  Buku Paket Aqidah Seri Pertama, Hikmah Ahlus
Sunnah, 1 buah @ Rp. 10.725,-
7.  Kisah-kisah Pilihan Untuk Anak Muslim Seri 1, Ummu
Usamah ‘Aliyyah dan Ummu Mu’adz Rofi’ah, 1 buah @ Rp.
6.175,-
8.  Kisah-kisah Pilihan untuk Anak Muslim Seri 2, Ummu
Usamah ‘Aliyyah dan Ummu Mu’adz Rofi’ah, Darul Ilmi, 1
buah @ Rp. 9.425,-
9.  Kisah-kisah Pilihan untuk Anak Muslim Seri 3, Abu
Muhammad Miftah, Darul Ilmi, 1 buah @ Rp. 8.450,-
10. Ayo Shalat, Abu ‘Umar ‘Urwah, Darul Ilmi, 1 buah @
Rp. 8.450,-
11. Inilah Kisah Pengantar Tidur, Pustaka Ibnu Katsir,
1 buah @ Rp. 15.600,-
12. Inilah Aqidahmu, Pustaka Ibnu Katsir, 1 buah @ Rp.
15.600,-
13. Inilah Tata Cara Shalat sesuai Nabi ShallallaHu
‘alaiHi wa Sallam, Pustaka Ibnu Katsir, 1 buah @ Rp.
15.600,-
14. Berbaktilah Kepada Kedua Orang Tuamu, Pustaka Ibnu
Katsir, 1 buah @ Rp. 15.600,-
15. Inilah Amalan-amalan di Bulan Ramadhan, Pustaka
Ibnu Katsir, 1 buah @ Rp. 15.600,-
TOTAL PEMBELIAN KE 4 (KEEMPAT) 147.550,-


Pembelian buku gelombang III (KETIGA) sebanyak 14 buah
berupa :
NO. JUDUL   PENGARANG   JUMLAH  HARGA (RP)
1.  Manasik Haji dan Umrah  Syaikh al Albani, Penerbit
Sumayah 2bh @ Rp. 12.000,-  24.000,-
2.  Thaharah Nabi ShallallaHu `alaiHi wa sallam Media
Hidayah 2bh @ Rp. 11.000,-  22.000,-
3.  Doa dan Wirid (HC)  Ustadz Yazid bin Abdul Qadir
Jawas, Pustaka Imam Syafi'i 2bh @ Rp. 30.000,- 
60.000,-
4.  Sifat Shalat Nabi ShallallaHu `alaiHi wa sallam
(HC)Syaikh al Albani,  Media Hidayah2bh @ Rp.
20.000,-40.000,-
5.  Intisari Aqidah Ahlus Sunnah wal Jama'ahPustaka
Imam Syafi'i2bh @ Rp. 25.000,-  50.000,-
6.  Meneladani Shaum Rasulullah ShallallaHu `alaiHi wa
sallam  Pustaka Imam Syafi'i2bh @ Rp. 17.000,-
34.000,-
7.  Panduan Zakat   Syaikh Sayid Sabiq, Pustaka Ibnu
Katsir  2bh @ Rp. 31.500,-  63.000,-


Pembelian buku gelombang II (KEDUA) sebanyak 18 buah
berupa :
NO. JUDUL   PENGARANG   JUMLAH  HARGA (RP)
1.  Ibadah Haji Nabi ShallallaHu ‘alayHi wa sallam
Syaikh al Albani, Griya Ilmu2bh @ Rp. 16.000,-
32.000,-
2.  Doa dan Wirid   Pustaka Imam Syafi’i2bh @ Rp.
31.200,-62.400,-
3.  Meneladani Shaum Rasulullah ShallallaHu ‘alayHi wa
sallam  Syaikh Salim al Hilali dan Syaikh Ali Hasan,
Pustaka Imam Syafi’i2bh @ Rp. 16.900,-  33.800,-
4.  Intisari Aqidah Ahlus Sunnah wal Jama’ah,   Syaikh
Abdullah bin Abdil Hamid, Pustaka Imam Syafi’i, 2bh @
Rp. 19.000,-38.000,-
5.  Beginilah Nabi ShallallaHu ‘alayHi wa sallam
berwudhu’   Syaikh al Utsaimin, Darus Sunnah2bh @ Rp.
9.100,- 18.200,-
6.  Sifat Shalat Nabi ShallallaHu ‘alayHi wa sallam
Syaikh al Albani, Media Hidayah 2bh @ Rp. 20.000,-
40.000,-
7.  Syarah Adab dan Manfaat Menuntut Ilmu   Syaikh al
Utsaimin, Pustaka Imam Syafi’i  2bh @ Rp. 27.300,- 
54.600,-
8.  Tafsir Juz ‘AmmaImam Ibnu Katsir, Pustaka Azzam 2
buah @ 42.000,- 84.000,-
9.  Panduan Zakat   Syaikh Sayyid Sabiq, Pustaka Ibnu
Katsir  2bh @ Rp. 31.000,-  62.000,-
TOTAL PEMBELIAN KE 2 (KEDUA)436.400,-


Pembelian buku gelombang I (PERTAMA) sebanyak 18 buah
berupa :

NO. JUDUL   PENGARANG   JUMLAH  HARGA (RP)
1.  Buku Pintar Aqidah Ahlus Sunnah (Hard Cover Syaikh
al Allamah Hafizh bin Ahmad al Hikami   2 buah @ Rp.
27.000  54.000,-
2.  Jalan Golongan yang Selamat Syaikh Muhammad bin
Jamil Zainu 2 buah @ Rp. 11.000,-   22.000,-
3.  Sifat Shalat Nabi ShallallaHu ‘alayHi wa sallam
(Hard Cover)Syaikh Muhammad Nashiruddin al Albani   2
buah @ Rp. 20.000,- 40.000,-
4.  Panduan Zakat   Syaikh Sayyid Sabiq, Pustaka Ibnu
Katsir  2 buah @ Rp. 28.000,-   56.000,-
5.  Meneladani Shaum Rasulullah ShallallaHu ‘alayHi wa
sallam  Meneladani Shaum Rasulullah ShallallaHu ‘alayHi
wa sallam   2 buah @ Rp. 17.000 34.000,-
6.  Haji Nabi ShallallaHu ‘alayHi wa sallam Haji Nabi
ShallallaHu ‘alayHi wa sallam   2 buah @ Rp. 11.000,-   .
22.000,-
7.  Al Masaa-il Jilid 1 (Hard Cover)Ustadz Abdul Hakim
bin Amir Abdat, Darus Sunnah2 buah @ Rp. 40.000,-
80.000,-
8.  Doa dan Wirid (Hard Cover dan Edisi Lengkap)Ustadz
Yazid bin Abdul Qadir Jawas, Pustaka Imam Syafi’i   2

[media-dakwah] SAHABAT KECILKU

2007-01-22 Terurut Topik suhana hana
Sahabat Kecilku..

Sahabat..kau ada pada saat ku butuh dirimu
Sebagai tempatku untuk menumpahkan semua resahku
Sahabat..kau hapus air mataku dengan candamu..
Disaat rasa sakit menghimpit dadaku..

Kau menangis saat melihat aku menangis..
Kau tertawa saat melihat aku tertawa..
Kau panik saat tak ada yg dapat kau lakukan untukku
Kau rasakan sakit..saat melihat ku terluka..

Ku lihat air matamu saat kau lihat sakitku..
Ku lihat sedihmu saat kau tahu resahku..
Sahabat..tahukah kau apa yg kurasakan..
Sungguh tiada beda apa yg engkau rasakan terhadapku..

Ku tak ingin rasa sakit menimpa dirimu..
Ku tak ingin melihat air mata di wajahmu..
Ku tak ingin ada resah mengganggumu..
Ku tak ingin ada beban dalam dadamu..

Ku ingin memeluk dirimu..
Tuk hilangkan semua resahmu..
Ku ingin genggam erat tanganmu..
Tuk berikan semua kekuatanku untukmu..

Sahabat..ingin kusembunyikan sedihku
Agar ku tak melihat lagi air matamu untukku..
Sahabat..ingin kuberikan senyum manisku..
Agar ku  melihat lagi cerahnya wajahmu..

Sahabat..tahukah kau siapa yg pantas kau tangisi..
Sahabat..tahukah kau siapa yg pantas kau harapkan..
Tuk hilangkan semua beban dan kecewa pada diri kita..
Tuk hapuskan sedih menjadi bahagia..

Jangan harapkan aku, karena engkau akan kecewa..
Jangan tangisi aku, karena kita akan berpisah..
Harapkan semua padaNya, karena Dia tak akan kecewakan
dirimu..
Tangisilah diri kita, andai kita tidak mengenal
diriNya..


teruntuk buah hatiku shafa dan nada
 
by 
hana






 

It's here! Your new message!  
Get new email alerts with the free Yahoo! Toolbar.
http://tools.search.yahoo.com/toolbar/features/mail/


[media-dakwah] YG BAIK TIDAK BERSATU DENGAN YG BURUK

2007-01-17 Terurut Topik suhana hana
YG BAIK TIDAK BERSATU DENGAN YG BURUK

Penasaran karena penolakan guruku dengan saranku, agar
beliau menggabungkan dirinya dengan orang2 yg aku
anggap mempunyai potensi besar untuk merubah keadaan
umat islam dan spt biasanya jam istirahan aku sudah
berada di ruangannya

Assalamu'alaikum.. salamku spt biasa 

Wa'alaikum salam.. balasnya sambil sibuk merapikan
berkas-berkas di mejanya

Pak..kenapa sich..bapak nda mau gabung dengan mereka?
kan mereka baik dan orang2 pintar spt bapak
dibidangnya masing2.. kataku mulai pembicaraan

Memang siapa yg bilang mereka jahat?saya juga gak
pernah bilang, kalau mereka gak baik kan..?tapi pada
saat kamu minta saya untuk gabung dengan mereka itulah
yg saya tidak mau.?! dan kamu jangan coba2 paksa saya
untuk gabung dengan mereka..?! protesnya padaku 

Tapi..nda masuk akalku, karena tidak aku lihat di
diri  mereka yg salah?dan pembicaraannya hasil
pemikirannya untuk satu tujuan penyelesaian masalah
umat itupun baik  dan bagus sekali menurutku..
protesku ganti

Memang berapa lama kamu kenal dengannya? setahun, dua
tahun, sehari dua hari, atau sejam dua jam?saya pernah
tidur sama2, makan sama2 dan saya tahu gimana cara dia
berbicara, gimana dia makan dan gimana dia sholat.
komentarnya padaku penuh selidik

Aku baru sekali bertemu dan mendengar pembicaraannya
di presentasinya dan aku kagum pada beliau dan semua
pemikirannya itu baik.. komentarku menyakinkan
dirinya

berarti baru hitungan jam kamu mengenalnya, dalam
satu kajian yg berisi pemikiran2 yg disertai tawa dan
candaan, lalu kamu sudah bisa buat satu kesimpulan,
bahwa dia benar? Lalu kamu minta saya gabung dengannya
untuk sumbangkan pikiran, diskusi lalu buat laporan
tanpa satu praktek? ingat..Rasul di utus untuk
menyempurnakan akhlak. Lalu..buat apa pemikiran2 dan
diskusi2 hanya sebatas wacana tanpa dibarengi dengan
akhlak yg benar? Cukup!! jangan bicarakan hal2 yg
tinggi terlebih dahulu untuk menunjukkan kepintarannya
di depan umum. Tapi..apakah dia sudah cek semua
jamaahnya yg hadir, kalau wudhu dan sholatnya sudah
benar?! suruh dia cek jamaahnya satu persatu wudhu yg
benar dan jangan bicara terlalu tinggi dulu yg
akhirnya membuat pusing dan bingun orang..?!
Pelototnya ke arahku dan aku hanya diam mendengarkan

Pak..andai bapak melihat ada yg salah pada dirinya,
bukankah bapak bisa mengingatkannya setelah bapak
berada disana dengannya? dasar agamanya sudah mapan
dan bapak hanya tinggal mengingatkannya agar dia
kembali benar..? protesku dengan nada pelan

Memang kamu pikir, kita orang2 pilihan? bisa membuat
orang lain berubah?! kurang apa Rasulullah yg
merupakan  manusia pilihan Allah, tapi tidak mampu
merubah keyakinan Abu tholib yg hidup bertahun2
dengannya. apalagi kita??!

Iya..aku ngerti, tapi kan..orang bisa saja berubah..?
buktinya bapak bisa merubah aku jadi spt sekarang ini.
coba bapak ingat2..dulu aku spt apa usil dan suka
seenaknya? tapi sekarang aku bisa berubah spt sekarang
ini, karena bapak.. argumenku dengan nada rendah

saya enggak pernah merubah kamu. tapi kamu yg
merubahnya sendiri dan itu pilihan kamu..?! protesnya
padaku

iya..tapi kan..bapak yg banyak mempengaruhi pikiranku
selama ini, hingga aku merubahnya semua yg ada
didiriku dan ternyata selama ini salah. Bapak tidak
pernah menyuruh aku untuk melakukan ini dan itu
ataupun terang2an melarang aku untuk begini dan
begitu, tapi bapak mengarahkan aku selalu untuk
memilih mana yg benar dan mana yg salah? mana yg boleh
dan mana yg nda boleh?

tapi waktu saya mengenal kamu di usia 19-20 tahun?
dan usia segitu orang masih mudah untuk dibentuk dan
dirubah. tapi bila usia sudah mencapai 30 thn ke atas,
apalagi 40 thn ke atas, kecil kemungkinan orang itu
untuk berubah..?! protesnya ke aku dan lanjutnya

apalagi usianya sudah 40thn keatas? dan selama ini
dia sudah terbentuk menjadi spt itu. memang saya
siapa, bisa merubah dia menjadi lebih baik dan benar?
mereka orang2 pintar, tapi pintarpun tidak cukup bila
tidak dibarengi dengan akhlak yg benar?

iya..tapi gimana dengan umar dan abu bakar?usia
berapa mereka menyadari kesalahannya dan mengikuti
Rasulullah? toch..mereka juga sudah dewasa kan..?dan
umar pun  hanya berlatar belakang jahiliyah,
tapi..ternyata tidak ada yg tidak mungkin kan pak..?
komentarku lagi

Ingat..Umar bisa berubah karena doa Rasulullah yg
meminta salah satu umar untuk menjadi pengikutnya dan
yg meminta itu adalah Rasulullah sendiri, manusia
pilihan Allah, lha..kita siapa??

jadi..maksud bapak, semua orang yg usia diatas segitu
tidak akan bisa berubah lagi..?lalu gimana dengan
orang tuaku..? komentarku yg sudah menangis

iya tidak semuanya sich..?tapi kita kan tidak boleh
merasa mampu untuk merubah mereka..?untuk orang tua,
kan ada doa anak sholeh yg dikabulkan oleh Allah..?
komentarnya dengan nada surah sudah merendah

pak..aku hanya nda ingin lihat bapak seorang diri,
dengan potensi bapak yg begitu besar bila digabungkan
dengan mereka, aku yakin pasti akan jadi sesuatu yg
besar..? argumenku lagi yg masih terisak

siapa bilang saya 

[media-dakwah] Re: [permatasunnah] Pengiriman Buku Gelombang Ketiga G1000B

2007-01-16 Terurut Topik suhana hana

--- Budi Ari [EMAIL PROTECTED] wrote:

 Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh

   Telah dikirim buku sumbangan G1000B ke Rumah Baca
 Iqra' (cp: Abu Qasim), Bogor Tanggal 14 Januari 2007
 melalui GED Courir  Logistic dengan airway bill
 05599032, semoga amal ibadah Bapak Ibu semua
 diterima di sisi Allah Ta'ala.

   Tim Distribusi
   Budi Ari


 
 
 Allah Ta'ala berfirman, Sesungguhnya Allah
 tidak akan mengampuni dosa syirik, dan Dia
 mengampuni dosa selain (syirik) itu bagi siapa yang
 dikehendaki-Nya.  Barangsiapa mempersekutukan Allah,
 maka sungguh ia telah berbuat dosa yang besar (QS.
 An Nisaa' : 48)

   Dari Abu Dzar ra., Rasulullah Shallallahu alaihi
 wa sallam bersabda, Jibril berkata kepadaku,
 'Barangsiapa diantara umatmu yang meninggal dunia
 dalam keadaan tidak menyekutukan Allah dengan
 sesuatu apapun, maka pasti dia masuk surga' (HR.
 Bukhari) [Hadits ini terdapat pada Kitab Shahih
 Bukhari]
 
 
 
 
 
  
 -
 We won't tell. Get more on shows you hate to love
 (and love to hate): Yahoo! TV's Guilty Pleasures
list.



 

Sucker-punch spam with award-winning protection. 
Try the free Yahoo! Mail Beta.
http://advision.webevents.yahoo.com/mailbeta/features_spam.html


[media-dakwah] RENUNGAN AKAL

2007-01-15 Terurut Topik suhana hana
Assalamu'alaikum wr.wb

ini tulisan lamaku hasil renungan tentang akal, moga
nda basi.. :)


hmm..menarik kalau bicara masalah akal.
dengan akal manusia bisa menjadi baik, benar dan
cerdas bila potensi akal disandarkan or ditundukkan
kepada hukum Allah dan sunnah Rasul. tapi..dengan akal
manusiapun bisa menjadi, jahat, salah, sombong, bodoh
dan dungu, bila akal dijadikan sandaran penuh akan
semua masalah dalam hidupnya.

“Telah kami tunjukkan kepadanya dua jalan hidup (baik
dan buruk) (TQS. Al-Balad [90]:10)

fungsi akal hanya digunakan untuk menimbang perbuatan
baik dan buruk menurut ukuran akal yg menggunakannya,
jika perbuatan baik dan buruk disandarkan menurut
ukuran akalnya, jelas semua bersifat relatif dan tidak
mutlak. maka disinilah terjadi pertentangan antara
akal manusia yg satu dengan manusia yg lain.

hmm..harusnya akal digunakan untuk mencari kebenaran
yg sudah diberitakan dalam Firman Allah dan RasulNya
dan bukan mencari pertentangan atas semua berita yg
sudah di firmankanNya. andai seseorang belum menemukan
makna berita yg dituliskan dalam Al-qur'an, layaknya
seorang hamba yg belum menemukan, seharusnya diam
yaitu kami dengar dan kami taat. 

hmm..aku teringat kata2 seorang cendikiawan muslim
yg mengatakan :

“Iblis kelak akan masuk surga, bahkan di tempat yang
tertinggi karena dia tidak mau sujud kecuali kepada
Allah saja, dan inilah tauhid yang murni.” 

hmm..dia mengclaim iblis akan masuk surga berdasarkan
akalnya, padahal

Kami berfirman kepada para malaikat sujudlah kamu
kepada adam, maka sujudlah mereka kecuali Iblis, ia
enggan dan takabur dan adalah ia teramsuk golongan
orang2 yg kafir (Al-Baqarah : 34)

hmm..Allah telah mengclaim iblis termasuk orang2 yg
kafir.dan orang kafir tempatnya adalah neraka yg
menyala2.

sesungguhnya orang2 yg kafir dan mati sedang mereka
tetap dalam kekafirannya, maka tidaklah akan diterima
dari seseorang diantara mereka emas sepenuh bumi,
walaupun dia menebus diri dengan emas yg sebanyak itu.
bagi mereka itulah siksa yg pedih dan sekali-kali
tidak memperoleh penolong (Ali'Imran : 91)

hmm..akal cendekiawan yg mengatakan iblis menempati
syurga tertinggi karena ketauhidan murninya sungguh
bertentangan dengan firman Allah. karena Tauhid bukan
sekedar bentuk penyembahan, tapi dibarengi dengan
bentuk ketaatan, sedangkan iblis tidak taat pada
Allah.

hmm..aku sering berfikir kenapa Allah or Rasul berkata
derajat manusia yg bertaqwa akan melebihi derajat
seorang malaikat, tapi..derajat manusia yg menuruti
hawa nafsunya, dia akan lebih hina dari binatang
melata 

bagiku perkataan Allah or Rasul tidak akan pernah
salah, dan aku selalu menggunakan akalku untuk
membenarkan perkataan Allah dan mencari jawabannya,
kenapa Allah bisa berkata spt itu?? dan perkataan itu
pasti benar:)

yup!!perkataan itu benar. Iblis hanya mau menyembah
kepada Allah, tapi Iblis tidak taat kepada Allah
(karena menolak perintah Allah untuk menyembah adam)
sedangkan Malaikat hanya mau menyembah kepada Allah
dan Malaikatpun hanya taat kepada Allah. jadi yg murni
bentuk ketauhidannya adalah Malaikat dan bukan Iblis.

hmm..aku mikir lagi, jelas aja malaikat bisa
memurnikan ketauhidannya, karena Malaikat tidak
dilengkapi Hawa nafsu oleh Allah.:)tapi
manusia??dilengkapi oleh hawa nafsu dan akal. 

hmm..disinilah perbedaan itu. karena hawa nafsu
sifatnya selalu mengajak kepada keinginan diri untuk
memenuhi kebutuhannya, sedangkan akal diberikan Allah
adalah sebagai pelengkap untuk menimbang2 apakah
keinginannya itu perlu dituruti or tidak dituruti
(menimbang baik dan buruk yg bersifat relatif:)

Yup!! pada saat manusia menuruti hawa nafsunya dan
menyandarkan kepada akalnya yg bersifat relatif, maka
disinilah manusia sering jatuh pada kesalahan. dan
andai manusia sudah hilang akalnya dan hanya tersisa
hawa nafsunya, disinilah hinanya manusia melebihi
binatang melata. Dan apabila manusia mempunyai
kekuatan akal tanpa dilandasi dengan keimanan,
disinilah sifat manusia yg spt iblis (sombong).
tapi..andai manusia menahan hawa nafsunya dan
menundukkan akalnya pada semua firman Allah dan
RasulNya, maka disinilah ketinggian derajat manusia
melebihi malaikat.:)karena mampu menahan hawa nafsu
(yg tidak dimiliki oleh malaikat) dan menundukkan
akalnya akan semua firman Allah dan RasulNya. dan
kuncinya adalah ilmu yg benar dan didasari oleh
kejujuran, keikhlasan dan kepasrahan dengan penuh
ketundukkan (kami dengar dan kami taat)

Hmm..aku juga sering berpikir, kenapa guruku selalu
bilang padaku untuk memilih bahan bacaan dan memilih
semua yg ingin aku pikirkan (tidak semua harus dibaca
dan tidak semua harus dipikirkan)kata beliau, “bisa
pecah lama2 itu kepala kamu..” aku suka mikir..kenapa
beliau berkata spt itu?? Ternyata terbukti lagi
ditempat kami bekerja seorang peneliti yg menurutku
sudah maksimal kemampuan otaknya untuk menampung
semua, ya..akhirnya hilang semua ingatan yg ada
dikepalanya, hingga saat inipun..jangankan untuk
memikirkan penelitiannya?? Mengingat abjad dah huruf
aja dia sudah tidak mampu. 

[media-dakwah] KEJUJURAN DAN KEBANGKITAN

2007-01-11 Terurut Topik suhana hana
 
  KEJUJURAN DAN KEBANGKITAN
   
   
  Seperti biasanya..bila lagi bete, jam istirahat..aku langsung ke tempat 
guruku untuk diskusi
   
  Assalamu#8217;allaikum sapaku
   
  Wa#8217;allaikum salam jawab guruku dan seperti biasa, aku langsung duduk 
dihadapannya
   
  hehehe...pak tahu gak..?kalau aku habis ditendang dari satu forum diskusi yg 
merupakan satu komunitas berbeda dengan komunitas kebanyakan...? ceritaku 
sambil cengar-cengir
   
  lho...emangnya kamu ngapain..? emang kamu buat onar apa disana...? hehehe 
tanyanya sambil tersenyum2 menanggapi aduanku
   
  waktu ada diskusi di milis itu..(milis tasawuf:) aku cuma Tanya, kenapa 
dzikir yg mereka ajarkan dan harus diamalkan itu sampe 300x or 600x?padahal yg 
aku tahu..sunah Rasul itu mengajarkan dzikir 33x setiap selesai sholat or mau 
tidur.
   terus ada yg jawab..untuk menimbulkan efek2 positif pada diri 
kita..?katanya..aku Tanya lagi..efek positifnya itu seperti apa sich..?
  dan ada yg jawab lagi...kalau kita mengamalkan dzikir sebanyak itu, efek 
positifnya adalah suka marah bila melihat adanya ketidak benaran, sering ingin 
memberitahukan kebenaran itu dengan lisannya sendiri, atau sering kesal...bila 
melihat ketidak jujuran dsbnya.. katanya lagi. ya..udah aku Tanya terus aja 
lagi...kalau ternyata..sudah mengamalkan dzikir sebanyak itu, tapi..tidak 
mendapatkan efek positif yg sudah dikatakannya itu, bahkan pelaku dzikir itu 
tidak pernah marah bila melihat ketidak benaran, bahkan dia sendiri yg 
melakukan ketidak benaran itu..lalu dimana salahnya dong..?tanyaku waktu 
itu..? ceritaku terus
   
  lalu apa jawabnya...? Tanya guruku
   
  katanya sich..berarti pada saat membaca mukadimah (yg mereka ajarkan itu) 
tidak khusyu.. ceritaku lagi
   
  terus...apa jawabmu...? tanya guruku lagi
   
  ya...aku Tanya lagi aja...kalau ternyata ada orang yg hanya mengamalkan 
dzikir 33x dan ternyata efek positif yg disebutkan itu terdapat pada dirinya, 
jadi..buat apa mengamalkan yg ratusan kali itu..? aku bilang...buat apa 
mengamalkan hingga ratusan or ribuan kali, bila ternyata dikerjakan dengan 
keterpaksaan dan hanya menjadikan sebuah beban atau gugur kewajiban (gugur 
doktrin) bukankah lebih baik menjalankan yg sedikit, tapi rutin dan ikhlas..? 
ceritaku lagi
   
  terus..jawabnya apa..? tanyanya padaku
   
  hehehe..jawabnya japri, dan udah itu..aku di BAN dech...:) hehe mungkin 
menurutnya...aku membahayakan komunitasnya..? jawabku sambil cengar-cengir
   
  hehehe..saya jadi ingat waktu tinggal di LN, kenapa waktu itu banyak sekali 
waktu saya untuk ikut organisasi ini dan itu, ikut pengajian ini dan itu..? 
ceritanya padaku dan belum selesai beliau cerita
   
  hahaha..berarti..bapak dulu juga seperti aku dunk..? dan kenapa sekarang 
larang2 aku untuk ikut semua pengajian kesana-kemari..?hehehe
   
  ya..karena saya sudah tahu banyak semua pengajian yg ada dan sumbernya 
sendiri..kebanyakan saya dapat di LN, di Mesir, Pakistan, sudan, syiria, india, 
arab saudi bahkan dinegara Canada, inggris, jerman, Portugal dan komunis 
lainnya ah..pokoknya..hampir semua saya tahu pengajian yg akhirnya berkembang 
di Indonesia, makanya..saya tidak ingin kamu seperti yg pernah saya 
kerjakan..karena saya khawatir, kamu jadi panik, bingung dan akhirnya ngebebek 
dan ikut2an aja tanpa tahu dasarnya..? ceritanya padaku
   
  hehe..terus pak.. tanyaku lagi
   
  waktu di LN, saya selalu mencari jadual pengajian ada dimana aja dan 
biasanya saya datangi, waktu itu saya masuk salah satu pengajian dan disana 
saya lihat..semua orang rata2 memakai jubah dan sorban, yg sebelumnya sempat 
gak enak juga sich..? tapi..waktu itu saya berfikir..ah..mungkin mereka orang 
arab, jadi..kebiasaannya suka pake jubah dan sorban..?tapi..setelah pengajian 
dimulai dan tidak ada satupun orang yg berpakaian seperti saya...hehe. 
ya...akhirnya saya jadi orang aneh sendirian...dan waktu itu saya dipersilahkan 
duduk di barisan paling depan dan semua memperhatikan saya, waktu itu saya 
ditanya2 dari mana asal saya, sudah berapa lama disini..?ya..saya jawab biasa 
aja, tapi..pada saat diskusi masalah agama, dan tiba2 saya berkomentar di sana, 
dan ternyata tidak sama dengan mereka, akhirnya salah satu gurunya menegur 
saya..dengan pilihannya apakah masih mau ikut pengajiannya dengan semua 
pemikirannya atau keluar dari komunitasnya..?hehe..ya..saya lebih memilih
 keluar donk..emangnya gue rugi..kaga main sama dia..?:) hehehe..
   
  hahaha..tuch kan..? berarti dulu bapak juga seperti aku kan..? tawaku
   
  tapi..apa yg selama ini bapak larang padaku...ternyata mulai terbuka sedikit 
demi sedikit padaku, penyebab sampe bapak melarang itu..?ya..seperti tidak baik 
membaca semua buku yg ada dan sekarang sudah aku temukan jawabannya..? aku 
punya seorang teman..yg memang hobinya membaca semua buku, buku filsafat, buku 
orang2 terkenal, buku semua ajaran2 islam yg sedang berkembang, dan akhirnya 
apa yg aku lihat pada dirinya..? menjadi sosok yg ngambang dan selalu memaklumi 
semua 

[media-dakwah] MUHASABAH TENTANG PERNIKAHAN

2007-01-05 Terurut Topik suhana hana
   MUHASABAH TENTANG PERNIKAHAN
   
  Menjalani kehidupan dalam rumah tangga, kadang kita lupa menetapkan tujuan 
menjalankannya, hingga mengabaikan aturan yg harus dijadikan satu pijakan yg 
bersifat mutlak sebagai satu prinsip dimana kedua belah pihak tidak boleh 
melanggarnya yaitu harus seiring dengan aturan Allah dan RasulNya, hingga jika 
salah satu melanggarnya maka pihak yg lain harus mengingatkannya dan yg lupa 
harus kembali mentaatinya. Dan aturan ini masuk pada wilayah mutlak untuk 
ditaati keduanya karena mengacu pada aturan Allah dan RasulNya.
   
  Kedua adalah wilayah toleransi, dimana kedua belah pihak harus menyadari 
latar belakang keduanya yg berbeda,  perbedaan dalam pendidikan rumah tangga, 
kebiasaan yg berbeda, keinginan yg berbeda, pendidikan yang berbeda, dlsbnya. 
Pada wilayah ini keduanya agar memahami dan mentoleransi selama perbedaan itu 
tidak menyalahkan aturan prinsip mutlak pada wilayah pertama.
   
  Tidak akan mencapai satu kenyamanan dan kebahagiaan apabila wilayah toleransi 
atas dasar perbedaan latar belakang mengalami tekanan dari salah satu pihak. 
Karena mencintai bukan berarti memaksakan perbedaan pada pihak lain untuk 
diikuti dengan alasan yg bukan prinsip pada wilayah mutlak harus ditaati, 
kecuali alasan yg diajukan untuk kebaikan dalam rumah tangga itu sendiri maupun 
suami, istri dan anak.
   
  Jika salah satu pihak melanggar wilayah prinsip mutlak harus ditaati, maka 
kewajiban pihak lain harus mengingatkan dan yg melanggar harus kembali mentaati 
prinsip mutlak tersebut. Namun jika salah satu pihak memaksakan wilayah 
toleransi agar diikuti tanpa alasan yg melanggar prinsip mutlak aturan Allah 
dan RasulNya, namun hanya sekedar sikap ego satu pihak yg merasa mempunyai 
wewenang lebih tinggi untuk #8220;ditaati#8221; maka disinilah akan 
menimbulkan konflik.
   
  Namun apabila perbedaan pada wilayah toleransi dapat disatukan dengan 
menghormati kenyamanan pihak lain selama tidak melanggar wilayah prinsip mutlak 
taat, maka diharapkan perbedaan akan menjadikan satu kekuatan dan keindahan, 
namun apabila kebiasaan satu pihak tetapi mengganggu kenyaman pihak lain, maka 
selayaknya lah diluruskan untuk kebaikan bersama dengan tujuan kenyamanan dalam 
rumah tangga yg mencakup pihak lain yg berada dalam satu rumah.
   
  Mencintai dan menyayangi bukan berarti memaksakan diri untuk diikuti atau 
mengikuti keinginan pihak lain, hingga mengorbankan perasaan dan kenyamanan 
pihak lainnya ataupun melanggar wilayah prinsip yaitu aturan Allah dan RasulNya 
yg semestinya mutlak ditaati tanpa toleransi.
   
  Mencintai dan menyayangi bukan membiarkan teman hidup kita melakukan hal2 yg 
melanggar aturan Allah dan RasulNya dengan dalih #8220;cinta yg salah#8221; 
atau kenyamanan  semu, namun kenyamanan semu tersebut ternyata secara tidak 
langsung menjerumuskannya kedalam kemarahan Allah yang berdampak pada 
kehidupannya di masa yg akan datang.
   
  Mencintai dan menyayangi adalah membiarkan teman hidup kita mengepresikan 
dirinya untuk berkembang dan menjadi besar tanpa melanggar aturan prinsip 
mutlak yg harus ditaati dan mengarahkan serta mengingatkannya pada saat lupa 
dan melanggar wilayah prinsip tersebut untuk kembali taat dan tunduk dengan 
segala keberhasilan dan kebesarannya itu kepada prinsip dasar menjalani rumah 
tangga karena patuh dan taat hanya pada aturanNya.
   
  Penekanan dan pemaksaan untuk ditaati tanpa alasan yg benar, hanya akan 
menimbulkan ketidaknyamanan dan pengkerdilan jiwa pasangan hidupnya,  hingga 
dampaknya akan merugikan pihak yg memasung pihak lainnya.
   
  Rumah tangga yg dibangun atas dasar prinsip ketaatan pada Allah dan RasulNya, 
akan menyelesaikan semua persoalan yg terjadi dalam rumah tangga, sedangkan 
sikap toleransi yg menghargai dan mengormati pasangan atas dasar latar belakang 
yg berbeda dengan tidak melanggar aturanNya dan toleransi untuk kebaikan semua 
pihak dengan menekan rasa egois masing2 pihak, akan menciptakan keindahan yg 
berwarna dan kekuatan besar dalam cinta.
   
  Setiap hari dijadikan pembelajaran untuk mengetahui dan memahami keinginan 
masing2 dengan kedua aturan wilayah prinsip dengan aturanNya dan wilayah 
toleransi karena perbedaan latar belakang, akan senantiasa menjadikan diri 
lebih arif dan bijaksana serta mengerti akan tujuan hidup berumah tangga dan 
maknanya.
   
   
   
  By
  Hana 
   

 __
Do You Yahoo!?
Tired of spam?  Yahoo! Mail has the best spam protection around 
http://mail.yahoo.com 

[Non-text portions of this message have been removed]



[media-dakwah] BERSITAN HATI

2007-01-05 Terurut Topik suhana hana
 BERSITAN HATI
   
  manusia itu aneh...selalu menuntut orang lain untuk bersikap spt 
keinginannya, sedangkan dia sendiri tidak pernah menuntut dirinya untuk 
bersikap sama untuk membuat nyaman orang lain. laki2 selalu menuntut wanita 
agar bisa spt khatidjah dan fatimah, sedangkan laki2 itu sendiri tidak pernah 
mau mencontoh akhlak Rasulullah dan Ali. bahkan cenderung bertingkah spt Abu 
jahal dan Firaun yg selalu tidak bisa ditegur apabila salah, malah cenderung 
spt penguasa yg tidak boleh dibantah dan tidak pernah salah. 
   
  laki2 itu pemimpin untuk wanita, maka bertindaklah spt pemimpin yg bijaksana 
dan selalu memberi contoh yg baik untuk ditiru oleh orang2 yg berada di bawah 
kepemimpinannya, jangan selalu menuntut haknya sebagai laki2 yg selalu dipatuhi 
dan dituruti, tetapi tidak bisa memberi haknya untuk wanita dan tauladan yg 
baik untuk ditiru oleh wanita maupun anak2nya.
   
  btw :  tidak semua wantia bisa spt Aisiyah yg bersikap baik dan sabar kepada 
suaminya Firaun. kadang wanita cenderung bersikap spt Fatimah yg merajuk pada 
ayahandanya tatkala mendengar sang kekasih (Ali) ingin menikah lagi, dan wanita 
cenderung spt Aisyah yg selalu cemburu pada kekasih lain suaminya yg spt 
Khotidjah. dan tidak semua wanita mampu spt Khotidjah yg mampu memberikan 
segalanya untuk kekasihnya. dan wanita akan mampu memberikan segalanya spt 
khotidjah dan aisyah apabila sang lelaki mampu bersikap spt Rasulullah, yg 
merupakan pribadi yg layak untuk mendapatkan semua kebaikan yg banyak pada diri 
wanita...:)
   
  jadilah laki2 yg spt Rasulullah dan Ali, maka banyak wanita yg akan menjadi 
spt khotidjah, Aisyah dan Fatimah. dan jangan terlalu berharap akan banyaknya 
wanita spt Aisyiah yg mempunyai suami spt  Firaun:)
   
  salam:)
  hana

 __
Do You Yahoo!?
Tired of spam?  Yahoo! Mail has the best spam protection around 
http://mail.yahoo.com 

[Non-text portions of this message have been removed]



[media-dakwah] Rasul dan Sahabat Laksana Taman Syurgawi

2007-01-04 Terurut Topik suhana hana
Rasul dan Sahabat Laksana Taman Syurgawi
   
   
  Ketika Allah memberi umat Islam al-Haq sebagai anugrah..
  Rasulullah dengan sempurna melaksanakan kewajiban..
  Agama telah dikumandangkan kepada dunia..
  Dan Rasul berpulang menemui ajalnya..
   
  Ketika itulah..
  Beliau meninggalkan sebuah uamt yg loyal terhadap Islam.
  Dan hampir tiada tara di alam semesta ini..
  Mereka semua tunduk terhadap kalimat Islam.
   
  Pembela umat..
  Satri terhadap Allah dan RasulNya..
  Mengusap duka yatim dan janda..
  Membenci kufur dan batil..
  Demi al-Haq dan kemanusiaan mereka korbankan segalanya..
  Denyut nadi mereka selalu bersama kebenaran itu..
   
  Mereka hapus garis-garis kebodohan..
  Tumbangkan azas kedzholiman..
  Mereka tundukkan kepala di bawah hukum Islam..
  Jiwa dan hartanya dikorbankan fi sabilillah tanpa sisa..
  Surga terpampang di depan mata..
  Setiap kali tantangan menghadang..
  Karena tak gentar terhadap apapun kecuali Allah..
   
  Pabila ada secuil perbedaan diantara mereka..
  Itu hanya bersumber dari keikhlasan semata..
  Pabila mereka terpaksa harus bersitegang..
  Itulah yang terbaik daripada menyerah dan damai..
  Semua itu terjadi karena kemerdekaan imani..
  Yang membuat taman-taman alam kemanusiaan menjadi asri..
   
  Mereka makan dan minum apa adanya..
  Tidak pamer kemewahan di balik busana..
  Tamtama dan panglima adalah sama..
  Yang kaya dan yang papa tidak berbeda..
   
  Perawat yang agung itu telah membangung sebuah taman 
  Pepohonannya tampak harmonis..
  Khalifah adalah pengawal umat..
  Laksana anak gembala mengawal domba-domba..
   
  Ia tak pernah membedakan warga negara..
  Muslim dan muslim aman di dekatnya..
  Tak pernah juga menganggap beda..
  Tuan yang terhormat dan hamba sahaya..
   
  Pergaulan sosial antara budak wanita dan nyonya besar
  Bagaikan pergaulan di antara saudarai, ibu rumah tangga, dan putri sendiri..
  Tujuan besar mereka adalah tegaknya kebenaran..
  Hubungan mereka berdiri di atas al-Haq semata.
   
  Api mereka tak pernah berkobar sendiri..
  Akan tetapi dalam kendali genggaman hukum Allah..
  Dalam pergaulan sehari-hari mereka lemah lembut..
  Tapi bila dipanggil jihad mereka terbang..
   
  Sederhana pada tempanya..
  Kedermawanan mereka juga pada tempatnya..
  Tidak berlebih bila mencinta dan memusuhi
  Tak pernah menyimpan sesuatu tanpa dorongan.
  Tidak pernah membenci tanpa alasan.
  Mereka tunduk pada penguasa yang merambah jalan kebenaran..
  Dan mereka menentang penguasa yang menampik kebenaran..
   
   
  by
   
  Althaf Husain Ali 
  (kumpulan puisi Mazdujat Hali)
   
   

 __
Do You Yahoo!?
Tired of spam?  Yahoo! Mail has the best spam protection around 
http://mail.yahoo.com 

[Non-text portions of this message have been removed]



[media-dakwah] Re: [permatasunnah] Laporan Pembelian Buku untuk G1000B Gelombang Keempat

2007-01-03 Terurut Topik suhana hana
Assalamu'alaikum wr.wb.
   
  berikut laporan pembelian satu paket buku gelombang ke 4.
  kepada para donatur sebelumnya diucapkan jazakallahu khairon katsiron..
   
  salam
  hana

Budi Ari [EMAIL PROTECTED] wrote:
Visit Your Group 
  Yahoo! Avatars
  Express Yourself
  Show your style in
  Messenger  more.

Yahoo! Mail
  Next gen email?
  Try the all-new
  Yahoo! Mail Beta.

Y! Messenger
  Instant smiles
  Share photos while
  you IM friends.



  .
Pembelian Buku Gelombang 4
  

  Berikut daftar buku yang dibeli untuk Gelombang 4 :
  


 Buku Pelajaran Aqidah, Abu Umar Ibrahim dan Ummu Umar Nabila, Hikmah Anak 
Shalih, 1 buah @ Rp. 5.850,-
  
 Aku Cinta Rasul ShallallaHu #8216;alaiHi wa sallam, Abu Usamah Masykur, 
Darul Ilmi, 1 buah @ Rp. 5.525,-
  
 Anak Shalih Rajin Berdoa, Ummu #8216;Abdirrahman Syifa#8217;, Darul 
Ilmi, 1 buah @ Rp. 6.175,-
  
 Jawaban Tepat Anak Hebat Jilid 1, Abu Faqih Muhammad Ibnu #8216;Ali 
#8216;Umar al Jombangi, Hikmah Anak Shalih, 1 buah @ Rp. 4.225,-
  
 Cahaya Bakti #8216;Tuk Abi dan Ummi, Abu Faqih Muhammad Ibnu #8216;Ali 
#8216;Umar al Jombangu, Hikmah Ahlus Sunnah, 1 buah @ Rp. 4.550,-
  
 Buku Paket Aqidah Seri Pertama, Hikmah Ahlus Sunnah, 1 buah @ Rp. 10.725,-
  
 Kisah-kisah Pilihan Untuk Anak Muslim Seri 1, Ummu Usamah #8216;Aliyyah 
dan Ummu Mu#8217;adz Rofi#8217;ah, 1 buah @ Rp. 6.175,-
  
 Kisah-kisah Pilihan untuk Anak Muslim Seri 2, Ummu Usamah #8216;Aliyyah 
dan Ummu Mu#8217;adz Rofi#8217;ah, Darul Ilmi, 1 buah @ Rp. 9.425,-
  
 Kisah-kisah Pilihan untuk Anak Muslim Seri 3, Abu Muhammad Miftah, Darul 
Ilmi, 1 buah @ Rp. 8.450,-
  
 Ayo Shalat, Abu #8216;Umar #8216;Urwah, Darul Ilmi, 1 buah @ Rp. 8.450,-
  
 Inilah Kisah Pengantar Tidur, Pustaka Ibnu Katsir, 1 buah @ Rp. 15.600,-
  
 Inilah Aqidahmu, Pustaka Ibnu Katsir, 1 buah @ Rp. 15.600,-
  
 Inilah Tata Cara Shalat sesuai Nabi ShallallaHu #8216;alaiHi wa Sallam, 
Pustaka Ibnu Katsir, 1 buah @ Rp. 15.600,-
  
 Berbaktilah Kepada Kedua Orang Tuamu, Pustaka Ibnu Katsir, 1 buah @ Rp. 
15.600,-
  
 Inilah Amalan-amalan di Bulan Ramadhan, Pustaka Ibnu Katsir, 1 buah @ Rp. 
15.600,-

  

  Sehingga demikian Total Pembelian adalah Rp. 147.550,-
  

  Demikianlah buku-buku yang telah kami beli pada tanggal 1 Januari 2007, dan 
kepada para muhsinin dan donatur kami ucapkan JazakumullaHu khairan, semoga 
Allah Ta#8217;ala membalas amal ibadah Bapak dan Ibu Semua dengan balasan yang 
berlipat ganda.
  

  Tim Pembelian dan Pendistribusian G1000B
  Budi Aribowo
  

  



  Allah Ta'ala berfirman, Sesungguhnya Allah tidak akan mengampuni 
dosa syirik, dan Dia mengampuni dosa selain (syirik) itu bagi siapa yang 
dikehendaki-Nya.  Barangsiapa mempersekutukan Allah, maka sungguh ia telah 
berbuat dosa yang besar (QS. An Nisaa' : 48)
   
  Dari Abu Dzar ra., Rasulullah Shallallahu alaihi wa sallam bersabda, Jibril 
berkata kepadaku, 'Barangsiapa diantara umatmu yang meninggal dunia dalam 
keadaan tidak menyekutukan Allah dengan sesuatu apapun, maka pasti dia masuk 
surga' (HR. Bukhari) [Hadits ini terdapat pada Kitab Shahih Bukhari]




  __
Do You Yahoo!?
Tired of spam? Yahoo! Mail has the best spam protection around 
http://mail.yahoo.com 

 


 __
Do You Yahoo!?
Tired of spam?  Yahoo! Mail has the best spam protection around 
http://mail.yahoo.com 

[Non-text portions of this message have been removed]



[media-dakwah] MENCINTAI DAN MELUPAKAN

2006-12-25 Terurut Topik suhana hana
   MENCINTAI DAN MELUPAKAN
   
  Cinta tak mampu menyakiti..
  Namun mencintai, harus siap untuk tersakiti
  Seperti Dia yg tak pernah menyakiti
  Namun kita selalu melupakan diriNya
   
  Begitupun sikap kita terhadap seseorang
  Yang kita cintai dan tidak kita cintai
  Tidak mampu menyakiti karena cinta
  Selalu melupakan karena tidak mencintai
   
  Rabb jangan berikan kepadaku
  Rasa cinta kepada seseorang, hingga aku melupakan-Mu
  Hingga ku tak mampu menerangkan kebenaran-Mu
  Karena rasa takutku akan kehilangan dirinya
   
  Rabb jangan berikan kepadaku
  Rasa cinta dihatiku kepada seseorang, hingga aku lupa kepada-Mu
  Hingga ku tak mampu mengingatkan aturan-Mu
  Dan membiarkannya terjatuh dalam kemarahan-Mu
   
  Rabb berikan kepadaku
  Yang menjadi jalanku untuk mencintai-Mu
  Yang mampu mengingatkanku kepada-Mu disaat lupaku
  Dan aku mampu mengingatkannya, disaat dia lupa kepada-Mu
   
  Rabb jadikan pergaulan diantara kami
  Untuk selalu mengingat akan kebenaran-Mu
  Karena kebenaran-Mu hanya mampu diingatkan
  Pada hamba-Mu yg lupa dan yg mengenal-MU
   
   
   
  By 
  hana

 __
Do You Yahoo!?
Tired of spam?  Yahoo! Mail has the best spam protection around 
http://mail.yahoo.com 

[Non-text portions of this message have been removed]



[media-dakwah] Re: [permatasunnah] Fwd: Daftar Pemohon Buku Sumbangan Yang Disetujui Gel. 3 (updated 21/12/06)

2006-12-25 Terurut Topik suhana hana


Budi Ari [EMAIL PROTECTED] wrote:  

Universal Soul [EMAIL PROTECTED] wrote:   Date: Thu, 21 Dec 2006 01:02:14 
-0800 (PST)
From: Universal Soul [EMAIL PROTECTED]
Subject: Daftar Pemohon Buku Sumbangan Yang Disetujui Gel. 3 (updated 21/12/06)
To: Budi Ari [EMAIL PROTECTED]

   
  DAFTAR MESJID PENERIMA SUMBANGAN BUKU G1000B yg Disetujui Gel 3
   
  1. Rumah Baca Iqro/Abu Qosim
Kampung Cihideung Kongsi
Desa Tanjung Sari RT 11 RW 4
Kec Cijeruk, Kab Bogor,Jawa Barat.
Telp (0251)211038
 
2. Mesjid Baitul Muslimin
Jl. Karet Pasar Baru Barat II 
Rt. 06 Rw. 05 Karet Tengsing JakartaPusat
Kontak Person: Yongky Deon
  Email:  [EMAIL PROTECTED]

  3. Mesjid al Barakah 
PT. ATSUMITEC INDONESIA 
Kawasan Industri Suryacipta 
Jl. Surya Madya II Kav. 29 A-F
Karawang 41361
Kontak Person: Euis Mulyani
Email:[EMAIL PROTECTED]
   
  Ada satu tambahan mushola yaitu Rumah Baca Iqro/Abu Qosim
  Karena setelah Tim G1000B berdiskusi dgn perantaraan Mbak Hana akhirnya 
permintaan agar Rumah Baca Iqro/Abu Qosim dipertimbangkan masuk dalam daftar 
dan diprioritaskan karena kebutuhan mereka sgt mendesak. Insya Allah jauh dari 
unsur KKN.
   
  Pak Budi saya mohon agar daftar tunggu Mesjid yg di setujui agar dibantu 
buatkan. KArena saya lg diwarnet dan program nya kurang saya pahami. Komp 
dikantor lg rusak karean stbilizernya terbakar. Di warnet gak pakai MS WORD 
tapi program lain jadi saya bingung. Thanks
  Semoga Allah meridhoi amal ibadah kita semua. 
  Amin
   
  Wassalam,
   
  Rudy Surbakti
  
 
  __
Do You Yahoo!?
Tired of spam? Yahoo! Mail has the best spam protection around 
http://mail.yahoo.com 



  Allah Ta'ala berfirman, Sesungguhnya Allah tidak akan mengampuni 
dosa syirik, dan Dia mengampuni dosa selain (syirik) itu bagi siapa yang 
dikehendaki-Nya.  Barangsiapa mempersekutukan Allah, maka sungguh ia telah 
berbuat dosa yang besar (QS. An Nisaa' : 48)
   
  Dari Abu Dzar ra., Rasulullah Shallallahu alaihi wa sallam bersabda, Jibril 
berkata kepadaku, 'Barangsiapa diantara umatmu yang meninggal dunia dalam 
keadaan tidak menyekutukan Allah dengan sesuatu apapun, maka pasti dia masuk 
surga' (HR. Bukhari) [Hadits ini terdapat pada Kitab Shahih Bukhari]




  __
Do You Yahoo!?
Tired of spam? Yahoo! Mail has the best spam protection around 
http://mail.yahoo.com 

 

 __
Do You Yahoo!?
Tired of spam?  Yahoo! Mail has the best spam protection around 
http://mail.yahoo.com 

[Non-text portions of this message have been removed]



[media-dakwah] Re: [permatasunnah] Fwd: Daftar Pemohon Buku Sumbangan Yang Disetujui Gel. 3 (updated 21/12/06)

2006-12-25 Terurut Topik suhana hana
Assalamu'alaikum wr.wb
   
  perlu diinformasikan lebih lanjut..bahwa rumah baca iqro Abu Qosim itu 
membutuhkan buku bacaan anak2 dan bukan buku2 spt yg biasanya kita kirimkan ke 
masjid2 selama ini.
   
  kepada mas budi ari selaku tim pembelian dan distribusi..mohon untuk 
membelikan buku bacaaan anak2 khusus rumah baca iqro Abu Qosim tersebut ya..dan 
terimakasih sebelumnya.
   
  untuk pak Rudi..terimakasih atas sudah diperhatikannya. karena memang kami 
menimbang unsur urgensi, yg mana rumah baca tersebut sudah kehabisan bahan 
bacaan, sedangkan minat bacanya anak2 disana besar, maka..rasanya perlu untuk 
diperhatikan, karena ketersediaan bahan bacaan di rumah baca tersebut sudah 
habis.
   
  sekali lagi terimakasih untuk saudara2ku pak rudi dan mas budi ari dan kepada 
saudara2 muslim sekalian yg membantu kelancaran kegiatan G1000Buku ini.
   
  jazakalallahu..
  hana

Budi Ari [EMAIL PROTECTED] wrote: 
  

Universal Soul [EMAIL PROTECTED] wrote:   Date: Thu, 21 Dec 2006 01:02:14 
-0800 (PST)
From: Universal Soul [EMAIL PROTECTED]
Subject: Daftar Pemohon Buku Sumbangan Yang Disetujui Gel. 3 (updated 21/12/06)
To: Budi Ari [EMAIL PROTECTED]

   
  DAFTAR MESJID PENERIMA SUMBANGAN BUKU G1000B yg Disetujui Gel 3
   
  1. Rumah Baca Iqro/Abu Qosim
Kampung Cihideung Kongsi
Desa Tanjung Sari RT 11 RW 4
Kec Cijeruk, Kab Bogor,Jawa Barat.
Telp (0251)211038
 
2. Mesjid Baitul Muslimin
Jl. Karet Pasar Baru Barat II 
Rt. 06 Rw. 05 Karet Tengsing JakartaPusat
Kontak Person: Yongky Deon
  Email:  [EMAIL PROTECTED]

  3. Mesjid al Barakah 
PT. ATSUMITEC INDONESIA 
Kawasan Industri Suryacipta 
Jl. Surya Madya II Kav. 29 A-F
Karawang 41361
Kontak Person: Euis Mulyani
Email:[EMAIL PROTECTED]
   
  Ada satu tambahan mushola yaitu Rumah Baca Iqro/Abu Qosim
  Karena setelah Tim G1000B berdiskusi dgn perantaraan Mbak Hana akhirnya 
permintaan agar Rumah Baca Iqro/Abu Qosim dipertimbangkan masuk dalam daftar 
dan diprioritaskan karena kebutuhan mereka sgt mendesak. Insya Allah jauh dari 
unsur KKN.
   
  Pak Budi saya mohon agar daftar tunggu Mesjid yg di setujui agar dibantu 
buatkan. KArena saya lg diwarnet dan program nya kurang saya pahami. Komp 
dikantor lg rusak karean stbilizernya terbakar. Di warnet gak pakai MS WORD 
tapi program lain jadi saya bingung. Thanks
  Semoga Allah meridhoi amal ibadah kita semua. 
  Amin
   
  Wassalam,
   
  Rudy Surbakti
  
 
  __
Do You Yahoo!?
Tired of spam? Yahoo! Mail has the best spam protection around 
http://mail.yahoo.com 



  Allah Ta'ala berfirman, Sesungguhnya Allah tidak akan mengampuni 
dosa syirik, dan Dia mengampuni dosa selain (syirik) itu bagi siapa yang 
dikehendaki-Nya.  Barangsiapa mempersekutukan Allah, maka sungguh ia telah 
berbuat dosa yang besar (QS. An Nisaa' : 48)
   
  Dari Abu Dzar ra., Rasulullah Shallallahu alaihi wa sallam bersabda, Jibril 
berkata kepadaku, 'Barangsiapa diantara umatmu yang meninggal dunia dalam 
keadaan tidak menyekutukan Allah dengan sesuatu apapun, maka pasti dia masuk 
surga' (HR. Bukhari) [Hadits ini terdapat pada Kitab Shahih Bukhari]




  __
Do You Yahoo!?
Tired of spam? Yahoo! Mail has the best spam protection around 
http://mail.yahoo.com 

 


 __
Do You Yahoo!?
Tired of spam?  Yahoo! Mail has the best spam protection around 
http://mail.yahoo.com 

[Non-text portions of this message have been removed]



[media-dakwah] SYURGAMU

2006-12-25 Terurut Topik suhana hana
 
  SYURGAMU
   
   
  Segala yang ada dalam hidupku..
  Kusadari semua milik-Mu..
  Ku hanya hamba-Mu yg berlumur dosa..
   
  Tunjukkan aku jalan lurus-Mu
  Untuk menggapai syurga-Mu..
  Terangiku dalam setiap langkah hidupku..
  Karena ku tahu..hanya Kau..Tuhanku..
   
  Allahu Akbar..Allah Maha Besar#8230;
  ku memujamu di setiap waktu
  Hanyalah pada-Mu..tempatku berteduh..
  Ku mohon Ridho dan ampunan-Mu..
   
  Tunjukkan aku jalan lurus-Mu
  Untuk menggapai surga-Mu..
  Terangiku dalam setiap langkah hidupku..
  Karena ku tahu..hanya Kau..Tuhanku..
   
   
   
  By
  Ungu 

 __
Do You Yahoo!?
Tired of spam?  Yahoo! Mail has the best spam protection around 
http://mail.yahoo.com 

[Non-text portions of this message have been removed]



[media-dakwah] Re: [permatasunnah] Kiriman buku ke Balikpapan telah diterima

2006-12-21 Terurut Topik suhana hana


Budi Ari [EMAIL PROTECTED] wrote:  

mohammad toni [EMAIL PROTECTED] wrote:   Date: Wed, 20 Dec 2006 11:49:20 +0800
From: mohammad toni [EMAIL PROTECTED]
To: [EMAIL PROTECTED]
Subject: Fwd: Permohonan Sumbangan Buku (G1000B)

Mas Budi Ari 

Assalamu'alaykum warahmatullahi wabarakatu,

Alhamdullilah ,hari ini saya sudah terima sebanyak 9 buku yang Mas Ari dan 
rekan-rekan sekalian kirimkan kepada saya.Semoga amal ibadah anda dan 
rekan-rekan sekalian mendapat ridho dari Allah.
Insya Allah buku-buku yang Mas Ari  Rekan-Rekan  kirimkan segera saya kirimkan 
kepada Pengurus Perpustakaan masjid di kampung Saya.

Mas Budi Ari ,boleh tau di mana saya bisa membeli buku-buku yang bermanhaj 
shahih seperti yang Mas Ari dan rekan kirimkan kepada saya.Karena  saya ingin 
sekali memiliki  perpustakaan  pribadi  yang nantinya  bisa bermanfaat  bagi 
orang  lain . 

Wassalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Mohammad Toni 

-- Forwarded message --
From: mohammad toni [EMAIL PROTECTED]
Date: Oct 20, 2006 3:56 PM 
Subject: Re: Permohonan Sumbangan Buku (G1000B)
To: Budi Ari [EMAIL PROTECTED]

Assalamu'alaykum warahmatullahi wabarakatu,

Mas Budi Ari

Di bawah ini alamat saya, semoga kami tidak merepotkan anda dan rekan sekalian.
Mudah-mudahan kebaikan anda dan rekan-rekan mendapat balasan yang setimpal dari 
Allah SWT.
 
Kom Her Madiri Utama Blok K.4 RT.92
Kelurahan Sepinggan
Kecamatan Balikpapan Selatan 
Kode Pos  76115
Telp : 0542- 877714
Attn : Mohammad Toni Hp.0811 593080 

Wassalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Mohammad Toni   

  On 10/20/06, Budi Ari  [EMAIL PROTECTED] wrote: Assalamu'alaykum 
warahmatullahi wabarakatu,
   
  Bapak/Ibu kaum muslimin yang dirahmati oleh Allah Ta'ala, sebelumnya saya 
mohon maaf atas keterlambatan respon saya berkaitan dengan e-mail dari 
Bapak/Ibu semua mengenai permohonan sumbangan Buku.
   
  Dan alhamdulillah, menurut kami (panitia G1000B), cukup banyak permintaan 
sumbangan akan buku yang bermanhaj shahih insya Allah, namun sekali lagi kami 
mohon maaf, besar harapan kami dapat memenuhi seluruh permintaan buku namun 
demikian karena keterbatasan donatur/muhsinin yang kami miliki maka tidak semua 
permintaan dapat dipenuhi dengan segera.  Jadi kami meminta kesabaran Bapak/Ibu 
semua untuk menunggunya.
   
  Insya Allah telah menjadi komitmen kami kalau ongkos kirim tetap akan 
dibebankan kepada kami dan kami pun tidak meminta proposal resmi, karena kami 
percaya dengan komitmen dan kecintaan Bapak/Ibu terhadap manhaj yang shahih dan 
as Sunnah.
   
  Kiranya Bapak/Ibu belum mengirimkan alamat lengkap kemana kami harus mengirim 
(kalau bisa lengkap dengan kode posnya), maka insya Allah akan kami tunggu 
jawabannya.
   
  Untuk mengetahui perkembangan G1000B ini, Bapak/Ibu dapat melihat di arsip 
milis [EMAIL PROTECTED] yang insya Allah dapat diakses oleh publik, demikianlah 
pemberitahuan dari kami.  Sekali lagi kami mengharapkan kesabaran dari 
Bapak/Ibu, semoga Allah Ta'ala memberikan kemudahan bagi kita semua.
   
  BarakallaHu fiikum
  Akhukum fillah
  Budi Aribowo
  (Team Pembelian dan Distribusi
  G1000B)


  Allah Ta'ala berfirman, Sesungguhnya Allah tidak akan mengampuni 
dosa syirik, dan Dia mengampuni dosa selain (syirik) itu bagi siapa yang 
dikehendaki-Nya.  Barangsiapa mempersekutukan Allah, maka sungguh ia telah 
berbuat dosa yang besar (QS. An Nisaa' : 48)
   
  Dari Abu Dzar ra., Rasulullah Shallallahu alaihi wa sallam  bersabda, Jibril 
berkata kepadaku, 'Barangsiapa diantara umatmu yang meninggal dunia dalam 
keadaan tidak menyekutukan Allah dengan sesuatu apapun, maka pasti dia masuk 
surga' (HR. Bukhari) [Hadits ini terdapat pada Kitab Shahih Bukhari]




  
  
-
  Want to be your own boss? Learn how on Yahoo! Small Business.   






  Allah Ta'ala berfirman, Sesungguhnya Allah tidak akan mengampuni 
dosa syirik, dan Dia mengampuni dosa selain (syirik) itu bagi siapa yang 
dikehendaki-Nya.  Barangsiapa mempersekutukan Allah, maka sungguh ia telah 
berbuat dosa yang besar (QS. An Nisaa' : 48)
   
  Dari Abu Dzar ra., Rasulullah Shallallahu alaihi wa sallam bersabda, Jibril 
berkata kepadaku, 'Barangsiapa diantara umatmu yang meninggal dunia dalam 
keadaan tidak menyekutukan Allah dengan sesuatu apapun, maka pasti dia masuk 
surga' (HR. Bukhari) [Hadits ini terdapat pada Kitab Shahih Bukhari]




  __
Do You Yahoo!?
Tired of spam? Yahoo! Mail has the best spam protection around 
http://mail.yahoo.com 

 

 __
Do You Yahoo!?
Tired of spam?  Yahoo! Mail has the best spam protection around 
http://mail.yahoo.com 

[Non-text portions of this message have been removed]



[media-dakwah] Re: Kata-kata yang Santun dan Hikmah

2006-12-20 Terurut Topik suhana hana
terimakasih sudah diingatkan.
  tapi aku nda merasa sedang menghujat seseorang tuch?? tapi kalau kamu merasa 
itu kalimat hujatan ya..memang itu hak kamu toch??
  jujur aku akan selalu keras spt itu, bila orang yg aku hadapi sudah mulai 
mengkambing hitamkan dan membawa2 islam. kesan fitnah dan mengatasnamakan 
islam. walau akhirnya kalian menilai aku pribadi sebagai orang yg keras dan 
kasar,  jujur nda akan merubah sikapku terhadap orang2 yg spt itu.
   
  hmm..memang kamu pikir, aku bangga dgn ketinggian jenjang pendidikan dan 
akademisi yg kamu sebut2kan?? dan mentoleransi orang2 intelek yg seenak2nya 
mengkambing hitamkan islam?? ingat..Nabi Muhammad juga nda pernah bergelar Ir, 
apalagi Doktor. walah..baca tulis aja beliau nda bisa, tapi..mampu merubah satu 
peradaban. apa kamu pikir, beliau diam aja saat islam yg dihina dan dihujat?? 
coba baca sejarah Rasul lagi baik2. BEliau memang tidak pernah marah bila 
pribadinya dihujat oleh musuh2nya, tapi bila nda pernah diam bila, musuhnya 
sudah menghujat dan menghina islam.
   
  oke mungkin..kata2ku terlalu keras dan kasar sama ari condro, tapi 
bagiku..dia memang layak dapatkan itu dariku khusunya dan muslim seharusnya.  
dan terimakasih sudah diperhatikan, karena ini bukti selama ini kalian ternyata 
menjadi pemerhati yg baik:)
   
  (Al Maa'idah: 54) Hai orang-orang yang beriman, barangsiapa di antara kamu 
yang murtad dari agamanya, maka kelak Allah akan mendatangkan suatu kaum yang 
Allah mencintai mereka dan merekapun mencintaiNya, yang bersikap lemah lembut 
terhadap orang yang mukmin, yang bersikap keras terhadap orang-orang kafir, 
yang berjihad dijalan Allah, dan yang tidak takut kepada celaan orang yang suka 
mencela. Itulah karunia Allah, diberikan-Nya kepada siapa yang dikehendaki-Nya, 
dan Allah Maha Luas (pemberian-Nya), lagi Maha Mengetahui. 
   
  salam
  hana

   
   
  

radhix [EMAIL PROTECTED] wrote:
  Asww.
  Persis, hendaknya setiap tulisan yang kita lontarkan akan lebih sejuk bila 
dengan kata-kata yang santun dan Hikmah, menyentuh hati. Bukan justru 
sebaliknya. Tidak sepantasnya kita saling menghujat. Boleh jadi orang yang kita 
hujat itu lebih baik dari pada kita. Apalagi dengan kata-kata: primitiflah, 
nda levellahSungguh sangat disayangkan sekali. Siapapun orangnya kita nggak 
pilih2. Kalau dia memang layak untuk ditegur, why not. Walaupun dia Seorang 
moderator sekalipun. Yah namanya manusia, pasti banyak kelemahannya. Kata-kata 
tersebut seperti terlontar dari orang yang tidak berpendidikan saja. Sekali 
lagi maaf, Berilah Peringatan, Sesungguhnya Peringatan Itu Bermanfaat Bagi 
Orang Muslim.Quran. Karena setiap permasalahan yang muncul sudah selayaknya 
kita kembalikan kepada Al-Quran dan Hadits. Mohon maaf bila ada kata-kata yang 
salah.
  wasww
  (radhix

 __
Do You Yahoo!?
Tired of spam?  Yahoo! Mail has the best spam protection around 
http://mail.yahoo.com 

[Non-text portions of this message have been removed]



[media-dakwah] LAPORAN PENERIMAAN DANA, PEMBELIAN DISTRIBUSI G1000 BUKU

2006-12-19 Terurut Topik suhana hana
LAPORAN PENERIMAAN DANA DAN PEMBELIAN KETIGA G1000B SERTA PENDISTRIBUSIAN 
BUKU
   
  Assalamu'alaikum warrahmatullahi wabarakatuuh 
  Bismillahirrahmanir rahiim
   
   LAPORAN PENERIMAAN DANA G 1000 BUKU PER 20 DESEMBER 2006   
  TANGGAL DONATUR JUMLAH
   
  5/10 a.n. Hamba Allah Rp. 50.000,-
  6/10 a.n. Hamba Allah Rp. 100.000,-
  6/10 a.n. Ria Rp. 500.000,-
  14/10 a.n. Rudi Rp. 100.000,-
  15/10 a.n. Hari Rp. 60.000,-
  20/10 a.n. Nuriah Suri Rp. 250.000,-
  20/11 a.n. Hamba Allah Rp. 100.000,-
  21/11 a.n. Shabrun Rp. 250.000,-
  23/11 a.n. Infaq Untuk Buku Agama Rp. 200.000,-
  23/11 a.n. SKM PRP-Bank Syariah Mandiri Rp. 250.000,-
  27/11 a.n. Ketut Djunaidi Rp. 150.000,-
  6/12 a.n.  Iwal Rp. 100.000,-
   = = =
  JUMLAH Rp. 2.110.000,-
   = = =
   
  PENGELUARAN UNTUK PEMBELIAN BUKU   
  Pembelian buku gelombang pertama sebanyak 18 buah buku, sejumlah
Rp.  418.000,-
  Pembelian buku gelombang kedua sebanyak 18 buah buku, sejumlah
Rp.  436.400,-
  Pembelian buku gelombang ketiga  sebanyak 14 buah buku,   
   Rp.  293.000,-  Total Pembelian buku keseluruhan 
 Rp. 1.147.400,-  (satu 
juta seratus empat puluh tujuh ribu empat ratus rupiah)
   
  Laporan pembelian judul buku gelombang1, 2  3 terlampir di bawah
   
  Transfer dana penggantian pembelian buku pertama dari Rek. G1000 Buku ke Rek. 
Pak Budi Ariwibowo sebesar Rp. 418.000,- (empat ratus delapan belas ribu rupiah)
   
  Transfer dana penggantian pembelian buku kedua dari Rek. G1000 Buku ke Rek. 
Pak Budi Ariwibowo sebesar Rp. 436.000,- (empat ratus tiga puluh enam ribu 
rupiah)
   
  Transfer dana penggantian pembelian buku ketiga dari Rek. G1000 Buku ke Rek. 
Pak Budi Ariwibowo sebesar Rp. 290.000,- (dua ratus sembilan puluh ribu rupiah)
   
   
  Total Transfer dana penggantian sebesar Rp. 1.144.000,- (satu juta seratus 
empat puluh empat ribu rupiah)   
   
   
  Catatan saldo akhir di bendahara =  2.110.000 #8211; 1.144.000,-  = Rp.  
966.000,-
  Rp. 966.000 #8211; 4.000 (biaya administrasi bank selama pembukaan rekening  
tgl. 5 Oktober 2006 ) = 
  Rp. 962.000,- (sembilan ratus enam puluh dua ribu rupiah)
   
  Saldo Akhir berdasarkan buku tabungan di Bank Syariah Mandiri per 20 Desember 
2006 adalah :
  Rp. 962.000,- (sembilan ratus enam puluh dua ribu rupiah) dan saldo efektif 
yg bisa digunakan Rp. 912.000,- (sembilan ratus dua belas ribu rupiah)
   
  Telah dikirimkan  6 paket (50 buku ) ke 6 masjid @ 9 buah buku/paket dan 7 
buah buku/paket atas nama penanggung jawab masing2 masjid di daerahnya 
tersebut, dengan bukti pengiriman sbb :
   
  1. Muhammad Toni, Balikpapan, airway bill no. 05167562
  2. Purwantara Yunus Abdullah, Yogyakarta, airway bill no. 05167561
  3. Ichwan Nurdin, Ciracas Jakarta Timur, airway bill no. 05167564
  4. Dwi Purnomo, Kalideres Jakbar, airway bill no. 05167581
  5. W. Suroso, Mesjid Al Huda, Depok-Jawa Barat, no. airway bill : 325459.
  6. Dodi Kristanto, Mesjid al Inayah, Belinyu-Bangka Belitung, no. airway bill 
: 325458.
   
  Masih ada 14 masjid yg menunggu dan membutuhkan pengiriman buku2 tersebut dan 
kepada para donatur yg ingin menyumbangkan dananya, maka akan kami kirim ulang 
no. Rekening G1000 buku (berapapun dana itu akan kami terima dengan senang 
hati) besar kecilnya dana yg dikirimkan bukan menjadi ukuran besar kecilnya 
pahala, namun niat ikhlas untuk membantu sesama saudara seiman itulah yg 
dinilai olehNya.
   
  Bank Syariah Mandiri (BSM)
  an. Suhana (G 1000 Buku)
  No. Rekening : 119-000-4469
  Kantor Kas Cabang Pamulang
   
  Demikian laporan penerimaan dana dan pembelian buku oleh G1000 Buku serta 
pendistribusiannya.  Dan kepada para donatur yg memberikan bantuannya dan 
mempercayakan dananya kepada kami untuk digunakan bagi kepentingan umat melalui 
panitia kecil G1000Buku, kami ucapkan terima kasih dan semoga Allah mencatat 
niat baik kita semua ini sebagai amalan sholeh dan memberikan Ridho-Nya amin
   
   
  Jazakallahu Khairon Katsiron
  Hana

  NB : Apakah Aqidah Ahlussunnah Waljamaah? yaitu akidah yg mengikuti amalan 
ibadah Nabi dan Rasulullah serta salafus shaleh, walaupun dia sendirian, maka 
dialah Ahlussunah Waljamaah.
   

   
  LAMPIRAN PEMBELIAN BUKU GELOMBANG PERTAMA , KEDUA dan KETIGA
   
  Pembelian buku gelombang I (PERTAMA) sebanyak 18 buah berupa :
   
  NO.
JUDUL
PENGARANG
JUMLAH
HARGA (RP)
  1.
Buku Pintar Aqidah Ahlus Sunnah (Hard Cover
Syaikh al Allamah Hafizh bin Ahmad al Hikami
2 buah @ Rp. 27.000
54.000,-
  2.
Jalan Golongan yang Selamat
Syaikh Muhammad bin Jamil Zainu
2 buah @ Rp. 11.000,-
22.000,-
  3.
Sifat Shalat Nabi ShallallaHu #8216;alayHi wa sallam (Hard Cover)
Syaikh Muhammad Nashiruddin al Albani
2 buah @ Rp. 20.000,-
40.000,-
  4.
Panduan 

[media-dakwah] JANGAN NANGIS SAYANG..

2006-12-18 Terurut Topik suhana hana
JANGAN NANGIS SAYANG..
   
  mama...ade sayang banget sama mama... celetuk buah hatiku sambil 
memperhatikan mamanya sedang asik di depan cermin
   
  hehehe..mama juga sayanggg...banget sama ade... komentar mama 
membalas komentar anaknya sambil memperhatikan kedua anaknya yg asik tidur2an 
di atas kasur 
   
  hehehe..iya..ade sayang banget sama mama... komentarnya lagi dan sudah 
memeluk dan mencium mamanya
   
  hmm...nanti kalau mama di panggil Allah gimana de..? tanya mama memancing 
komentar anak bungsunya dan mulai terlihat yg sulung hanya menatap wajah mamanya
   
  nda boleh..!mama nda boleh mati...?! komentarnya spontan dgn wajah 
menyelidik ke mamanya
   
  lha koq nda boleh..? memang ade bisa melarang Allah..? senyum mama
   
  pokoknya nda boleh..ya nda boleh...?! pokoknya mama nda boleh mati..?! 
protesnya sambil memonyongkan mulutnya
   
  gimana caranya ade untuk larang Allah..?kan mama punya Allah..terserah Allah 
dong... kapan Allah panggil kita, kita semua nda bisa menolak Allah, mau ade 
suka atau nda suka, kalau Allah sudah mau panggil kita semua, maka kita nda ada 
yg bisa menghalangi Allah de..? senyum mama menjelaskan pada anak bungsunya yg 
suka protes, sementara si sulung hanya terdiam memperhatikan mamanya bicara
   
  ade mau berdoa sama Allah, supaya jangan ambil mama sekarang...? 
komentarnya pelan
   
  hmm...gini dech...gimana kalau nanti mama dipanggil sama Allah, ade sama 
kakak doain mama aja dan titipin mama sama Allah aja, supaya Allah jagain mama 
baik2 disana..? ade dan kakak mintakan ampun sama Allah, atas kesalahan2 mama 
aja, kan..doa anak yg sholeh di kabulkan sama Allah..? hmm..ade mau kan doain 
mama dan mintakan ampun untuk mama sama Allah...? komentar mama melihat wajah 
protes anak2nya
   
  iya..tapi kalau nanti mama meninggal, ade siapa yg jagain..? tanyanya pelan
   
  ya..ade dijagain sama Allah dong..? kan ade sama kakak dititipkan Allah sama 
mama, jadi..kalau mama dipanggil sama Allah, biar Allah aja yg jagain ade dan 
kakak..? hibur mama dan tidak terdengar lagi komentar dari anak2nya
   
  oh iya..pesan mama..nanti kalau mama meninggal, ade dan kakak nda boleh 
nangis ya..?
   
  kenapa nda boleh nangis ma..? komentarnya polos
   
  hmm..boleh nangis..tapi nangisnya nda boleh keras2 ya..? jawab mama 
tersenyum
   
  memang kenapa ma..? tanyanya lagi sementara sang kakak hanya terdiam 
memperhatikan pembicaraan mama dan adiknya
   
  karena, kalau ade dan kakak nangisnya keras2, nanti mama yg digebuk sama 
malaikat di dalam kubur, karena..orang yg nangis keras2 itu spt orang2 yahudi. 
Dan salah satu penyebab siksa dalam kubur adalah apabila keluarga yg ditinggal 
mati itu menangis keras2. hmm..ade nda mau kan..? kalau mama digebukin sama 
malaikat, gara2 ade nangisnya teriak2 kalau mama meninggal..? komentar mama 
dan mengajukan pertanyaan balik pada anaknya dan sang anak hanya mengangguk 
pelan
   
  hmm..terus..kalau ada yg nangis teriak2 waktu mama meninggal gimana 
dong..de..? tanya mama lagi memancing jawaban anaknya
   
  kalau ada yg nangis teriak2, nanti biarin ade yg pukul..? jawabnya spontan
   
  hehehe..terus nanti kalau orangnya bingung karena dipukul sama ade 
gimana..? tanya mama lagi
   
  ade bilang..nda boleh nangis teriak2, nanti mama ade dipukulin sama malaikat 
di dalam kubur..
   
  hehehe..ya sudah..jadi..sekarang kalau mama dipanggil sama Allah, ade nda 
boleh  nangis teriak2 ya..dan jangan nakal disini, karena kalau kalian nakal 
disini..mama lagi yg kena pukul disana..? jelas mama dan sang anak hanya 
mengangguk pelan
   
  jadi..sekarang gimana..? kalau mama tiba2 dipanggil Allah..?
   
  ade mau titipin mama sama Allah, supaya Allah jagain mama ade baik2 disana..
   
  hehehe..gitu dong..?terimakasih ya sayang..? peluk mama pada buah hatinya
   
  tapi..ade boleh kan berdoa minta sama Allah, supaya mama jangan meninggal 
sekarang..? tanyanya polos sambil melihat wajah mamanya
   
  hehehe..iya..boleh dong..? ade boleh minta apa aja sama Allah.. jawab mama 
sambil mencium buah hatinya dan terlihat senyum kembali di wajahnya dan si 
sulung hanya terdiam dari tadi memperhatikan wajah mamanya
   
   
   
  by
  hana
   

 __
Do You Yahoo!?
Tired of spam?  Yahoo! Mail has the best spam protection around 
http://mail.yahoo.com 

[Non-text portions of this message have been removed]



[media-dakwah] Re: [permatasunnah] Pengiriman Buku G1000B Gelombang Kedua

2006-12-17 Terurut Topik suhana hana


Budi Ari [EMAIL PROTECTED] wrote:Assalamu'alaikum warahmatullahi 
wabarakatuh
   
  Alhamdulillah telah kami kirimkan sumbangan buku agama G1000B tanggal 
17-12-2006 melalui GED Courier  Cargo ke alamat berikut :
   
  1. W. Suroso, Mesjid Al Huda, Depok-Jawa Barat, no. airway bill : 325459.
  2. Dodi Kristanto, Mesjid al Inayah, Belinyu-Bangka Belitung, no. airway bill 
: 325458.
   
  Demikianlah informasi yang bisa kami sampaikan, kepada para muhsinin dan 
donatur kami ucapkan jazakallaHu khairan, semoga amal Bapak/Ibu sekalian 
mendapat pahala yang baik dari Allah Ta'ala.
   
  BarakallaHu fiikum
  Budi Ari
  Tim Pembelian dan Distribusi
   
   
   
   


  Allah Ta'ala berfirman, Sesungguhnya Allah tidak akan mengampuni 
dosa syirik, dan Dia mengampuni dosa selain (syirik) itu bagi siapa yang 
dikehendaki-Nya.  Barangsiapa mempersekutukan Allah, maka sungguh ia telah 
berbuat dosa yang besar (QS. An Nisaa' : 48)
   
  Dari Abu Dzar ra., Rasulullah Shallallahu alaihi wa sallam bersabda, Jibril 
berkata kepadaku, 'Barangsiapa diantara umatmu yang meninggal dunia dalam 
keadaan tidak menyekutukan Allah dengan sesuatu apapun, maka pasti dia masuk 
surga' (HR. Bukhari) [Hadits ini terdapat pada Kitab Shahih Bukhari]




  __
Do You Yahoo!?
Tired of spam? Yahoo! Mail has the best spam protection around 
http://mail.yahoo.com 

 

 __
Do You Yahoo!?
Tired of spam?  Yahoo! Mail has the best spam protection around 
http://mail.yahoo.com 

[Non-text portions of this message have been removed]



[media-dakwah] ADE PINGIN JADI CUCU RASUL

2006-12-14 Terurut Topik suhana hana
   ADE PINGIN JADI CUCU RASUL
   
   
  Ma...sekarang nabi-nabi itu ada dimana sich..? tanya seorang anak kecil 
berusia 7thn kepada mamanya sambil memeluk bantal gulingnya di tempat tidur
   
  nda ada...sekarang nabi2 sudah meninggal de.. jawab mama sedikit aneh 
dengan pertanyaan anak bungsunya
   
  hmm...berarti yg masih hidup itu tinggal nabi Muhammad ya ma...? tanyanya 
lagi serius sambil memeluk guling
   
  nda ada juga de..nabi Muhammad juga sudah meninggal... jawab mama tersenyum 
dan mulai tertarik dengan pertanyaan buah hati kecilnya yg terlihat 
mengkerutkan dahinya dan spt orang dewasa yg sedang berfikir 
   
  hmm...koq nabi Muhammad hebat banget ya ma...? mosok orang sudah meninggal 
namanya masih disebut2 sampai sekarang ya...? terlihat kagumnya dari mimik 
serius wajahnya yg polos
   
  hehehe...memang iya Nabi Muhammad hebat... senyum mama asik mendengar 
pertanyaan2 buah hatinya yg kumat kritisnya
   
  hmm...Nabi Muhammad meninggal waktu ade belum lahir ya ma...? tanyanya lagi
   
  hehehe...waktu mama belum lahir nabi Muhammad juga sudah meninggal... jawab 
mama asik perhatikan buah hatinya yg terlihat wajah bingungnya
   
  hmm...waktu nabi Muhammad meninggal, nenek sudah lahir belum ma...? 
tanyanya lagi penasaran
   
  waktu nenek belum lahir dan neneknya nenek belum lahir juga nabi Muhammad 
sudah meninggal de...? jawab mama senyum2 geli melihat mimik lucu anaknya yg 
sedang berpikir sambil memeluk gulingnya di atas tempat tidur
   
  hmm...memang sudah berapa tahun Nabi Muhammad meninggal ma...? tanyanya 
kritis
   
  Nabi Muhammad meniggal sudah ratusan tahun yg lalu de... jawab mama senyum2 
sambil menunggu kembali pertanyaan buah hatinya
   
  wuiiihh...Nabi Muhammad hebat banget ya ma..koq ada orang yg sudah meninggal 
lama, tapi namanya sampai sekarang terus2an disebut2 orang ya ma...? senyum 
kagumnya sambil mengangguk2an kepalanya dan terus membolak baliknya bantal 
gulingnya di kasur
   
  hmm...orang meninggal itu dan masih disebut2 namanya...biasanya karena 2 
alasan yaitu, karena kebaikannya atau karena keburukannya de..dan Nabi Muhammad 
itu sampai saat ini masih diingat dan disebut2 oleh kita, karena kebaikannya 
itu... jelas mama memasuki logika buah hatinya
   
  hmm..ceritain ade tentang Nabi Muhammad lagi dong ma...? pintanya sambil 
melihat mata mamanya dan mama mulai menceritakan kisah2 teladan Rasulullah, 
tentang pengemis yahudi yg buta dan selalu diberi makan oleh Rasul namun selalu 
memaki2 Rasulullah. Kisah Rasul dalam sehari yg melakukan beberapa kebaikan 
yaitu pada saat ke pasar membeli baju, namun bajunya diberikan kepada pengemis 
yg telanjang, dan Rasul kembali ke pasar dan bertemu seorang budak yg menangis 
di jalan, karena uangnya hilang dan Rasul menggantikan uang yg hilang itu, 
hingga sisa uang yg dibawa hanya mampu membeli baju dengan harga yg cukup 
murah, namun budak wanita itu masih terus menangis, karena takut dimarah oleh 
tuannya dan akhirnya Rasul mengantarkan budak itu pulang ke rumah tuannya,  yg 
akhirnya tuanya membebaskan budaknya, karena rasa hormatnya pada Rasulullah. 
Kisah Rasul yg dilempari batu di thoif hingga berdarah dan Rasul bersembunyi 
hingga Jibril datang menawarkan untuk mengangat bukit uhud
 dan melemparkan nya kepada penduduk thoif, namun dilarang oleh Rasul. Kisah 
Rasul yg sholat di depan Ka#8217;bah dan saat sujud tubuhnya dilemparkan isi 
perut onta oleh abu jahal, abu lahab dkk. Dan tidak ada sahabat yg berani 
membantu Rasul, hingga fatimah datang dan membersihkan tubuh ayahnya yg penuh 
dengan kotoran dan membawanya pulang ke rumah. Dan kisah Rasul yg menghapus air 
mata anak kecil yg sedang menangis di jalan pada saat hari raya, karena di 
tinggal pergi oleh ayahnya dan belum mempunyai baju baru sept teman2nya yg 
lain, hingga Rasul menawarkan anak itu dirinya sebagai pengganti ayahnya, dan 
fatimah sebagai kakaknya, hingga membuat iri teman2nya dan menginginkan ayahnya 
spt Rasul juga.
   
  Sang anak asik mendengarkan cerita mamanya dan tidak henti2nya komentar 
kagum, sedih dan protes keluar dari mulutnya, hingga
   
  ma...ade kasihan sama Rasul...kalau semua orang jahatin Rasul, mending lebih 
baik Rasul meninggal aja dan tinggal sama Allah aja...biar nda ada lagi yg 
sakitin Rasul... komentarnya yg terlihat mulai berkaca2 matanya
   
  iya sayang...sekarang sudah nda ada lagi orang yg bisa sakitin Rasul dan 
beliau sudah bahagia tinggal dengan Allah di syurga... jelas mama yg sudah 
memeluk anaknya
   
  Ma...kenapa Abu Jahal dan Abu Lahab nda dimatiin aja sama Allah, kan dia 
selalu aja sakitin Rasul...? protesnya lagi
   
  hehehe...sudah sayang...mereka semua sudah dihancurkan sama Allah, karena 
doa Rasul... jelas mama dan terlihat senyum anaknya kembali
   
  rasain.., ma... duluan mana Rasul atau mereka yg meninggal...?  tanyanya 
kritis lagi..
   
  hehehe...duluan mereka meninggal dari Rasul... jelas mama dan terlihat 
senyumnya makin lebar
   
  hmm...ma...siapa keluarga kita yg hidup di 

[media-dakwah] LAPORAN PENERIMAAN DANA DAN PEMBELIAN KETIGA G1000B SERTA PENDISTRIBUSIAN BUKU

2006-12-12 Terurut Topik suhana hana
   LAPORAN PENERIMAAN DANA DAN PEMBELIAN KETIGA G1000B SERTA PENDISTRIBUSIAN 
BUKU
   
  Assalamu'alaikum warrahmatullahi wabarakatuuh 
  Bismillahirrahmanir rahiim
   
   LAPORAN PENERIMAAN DANA G 1000 BUKU PER 13 DESEMBER 2006   
  TANGGAL DONATUR JUMLAH
   
  5/10 a.n. Hamba Allah Rp. 50.000,-
  6/10 a.n. Hamba Allah Rp. 100.000,-
  6/10 a.n. Ria Rp. 500.000,-
  14/10 a.n. Rudi Rp. 100.000,-
  15/10 a.n. Hari Rp. 60.000,-
  20/10 a.n. Nuriah Suri Rp. 250.000,-
  20/11 a.n. Hamba Allah Rp. 100.000,-
  21/11 a.n. Shabrun Rp. 250.000,-
  23/11 a.n. Infaq Untuk Buku Agama Rp. 200.000,-
  23/11 a.n. SKM PRP-Bank Syariah Mandiri Rp. 250.000,-
  27/11 a.n. Ketut Djunaidi Rp. 150.000,-
  6/12 a.n.  Iwal Rp. 100.000,-
   = = =
  JUMLAH Rp. 2.110.000,-
   = = =
   
  PENGELUARAN UNTUK PEMBELIAN BUKU   
  Pembelian buku gelombang pertama sebanyak 18 buah buku, sejumlah
Rp.  418.000,-
  Pembelian buku gelombang kedua sebanyak 18 buah buku, sejumlah
Rp.  436.400,-
  Pembelian buku gelombang ketiga (data masih menunggu laporan) 
   Rp.  290.000,-  Total Pembelian buku keseluruhan 
 Rp. 1.144.000,-  (Laporan 
pembelian judul buku gelombang12 terlampir di bawah yg ke 3 menunggu laporan)
   
  Transfer dana penggantian pembelian buku pertama dari Rek. G1000 Buku ke Rek. 
Pak Budi Ariwibowo sebesar Rp. 418.000,- (empat ratus delapan belas ribu rupiah)
   
  Transfer dana penggantian pembelian buku kedua dari Rek. G1000 Buku ke Rek. 
Pak Budi Ariwibowo sebesar Rp. 436.000,- (empat ratus tiga puluh enam ribu 
rupiah)
   
  Belum ada transfer dana penggantian pembelian buku ketiga, karena masih 
menunggu laporan dari tim pembelian dan distribusi
   
  Total Transfer dana penggantian 418.000,- + 436.000,- = Rp. 854.000,-   
  Catatan saldo akhir di bendahara =  2.110.000 #8211; 854.000 = Rp.  
1.256.000,-
  (Rp. 1.256.000 #8211; 4.000 (biaya administrasi bank) = Rp. 1.252.000,-
   
  Saldo Akhir berdasarkan buku tabungan di Bank Syariah Mandiri per 13 Desember 
2006 adalah :
  Rp. 1.252.000,- (satu juta dua ratus lima puluh dua ribu rupiah) dan saldo 
efektif yg bisa digunakan Rp. 1.202.000,- (satu juta dua ratus dua ribu rupiah)
   
  Telah dikirimkan  4 paket (36 buku ) ke 4 masjid @ 9 buah buku/paket atas 
nama penanggung jawab masing2 masjid di daerahnya tersebut, dengan bukti 
pengiriman sbb :
   
  1. Muhammad Toni, Balikpapan, airway bill no. 05167562
  2. Purwantara Yunus Abdullah, Yogyakarta, airway bill no. 05167561
  3. Ichwan Nurdin, Ciracas Jakarta Timur, airway bill no. 05167564
  4. Dwi Purnomo, Kalideres Jakbar, airway bill no. 05167581
   
  Masih ada 20 masjid yg membutuhkan pengiriman buku2 tersebut dan kepada para 
donatur yg ingin menyumbangkan dananya, maka akan kami kirim ulang no. Rekening 
G1000 buku (berapapun dana itu akan kami terima dengan senang hati) besar 
kecilnya dana yg dikirimkan bukan menjadi ukuran besar kecilnya pahala, namun 
niat ikhlas untuk membantu sesama saudara seiman itulah yg dinilai olehNya.
   
  Bank Syariah Mandiri (BSM)
  an. Suhana (G 1000 Buku)
  No. Rekening : 119-000-4469
  Kantor Kas Cabang Pamulang
   
  Demikian laporan penerimaan dana dan pembelian buku oleh G1000 Buku serta 
pendistribusiannya.  Dan kepada para donatur yg memberikan bantuannya dan 
mempercayakan dananya kepada kami untuk digunakan bagi kepentingan umat melalui 
panitia kecil G1000Buku, kami ucapkan terima kasih dan semoga Allah mencatat 
niat baik kita semua ini sebagai amalan sholeh dan memberikan Ridho-Nya amin
   
   
   
  Jazakallahu Khairon Katsiron
  Hana

  NB : Apakah Aqidah Ahlussunnah Waljamaah? yaitu akidah yg mengikuti amalan 
ibadah Nabi dan Rasulullah serta salafus shaleh, walaupun dia sendirian, maka 
dialah Ahlussunah Waljamaah.
   
   
  LAMPIRAN PEMBELIAN BUKU GELOMBANG PERTAMA DAN KE DUA
   
  Pembelian buku gelombang I (PERTAMA) sebanyak 18 buah berupa :
   
  NO.
JUDUL
PENGARANG
JUMLAH
HARGA (RP)
  1.
Buku Pintar Aqidah Ahlus Sunnah (Hard Cover
Syaikh al Allamah Hafizh bin Ahmad al Hikami
2 buah @ Rp. 27.000
54.000,-
  2.
Jalan Golongan yang Selamat
Syaikh Muhammad bin Jamil Zainu
2 buah @ Rp. 11.000,-
22.000,-
  3.
Sifat Shalat Nabi ShallallaHu #8216;alayHi wa sallam (Hard Cover)
Syaikh Muhammad Nashiruddin al Albani
2 buah @ Rp. 20.000,-
40.000,-
  4.
Panduan Zakat
Syaikh Sayyid Sabiq, Pustaka Ibnu Katsir
2 buah @ Rp. 28.000,-
56.000,-
  5.
Meneladani Shaum Rasulullah ShallallaHu #8216;alayHi wa sallam
Meneladani Shaum Rasulullah ShallallaHu #8216;alayHi wa sallam
2 buah @ Rp. 17.000
34.000,-
  6.
Haji Nabi ShallallaHu #8216;alayHi wa sallam
Haji Nabi ShallallaHu #8216;alayHi wa sallam
2 buah @ Rp. 11.000,-
. 22.000,-
  7.
Al 

[media-dakwah] [permatasunnah] Laporan Pembelian Gelombang Ketiga

2006-12-12 Terurut Topik suhana hana
 
  To:  [EMAIL PROTECTED]From:   kuhanyaorangbiasa [EMAIL 
PROTECTED]  Date:  Wed, 13 Dec 2006 04:48:29 -Subject:  
[permatasunnah] Laporan Pembelian Gelombang Ketiga
   
   
  Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh
  

Berikut Laporan Pembelian Buku Gelombang Ketiga (Selasa, 09-12-2006) 
untuk 2 paket pengiriman :

1. Manasik Haji dan Umrah, Syaikh al Albani, Penerbit Sumayah 2 
buah @ Rp. 12.000,- Total Rp. 24.000,-
2. Thaharah Nabi ShallallaHu `alaiHi wa sallam, Media Hidayah 2 
buah @ Rp. 11.000,- Total Rp. 22.000,-
3. Doa dan Wirid (HC), Ustadz Yazid bin Abdul Qadir Jawas, 
Pustaka Imam Syafi'i 2 buah @ Rp. 30.000,- Total Rp. 60.000,-
4. Sifat Shalat Nabi ShallallaHu `alaiHi wa sallam (HC), Syaikh 
al Albani, Media Hidayah 2 buah @ Rp. 20.000,- Total Rp. 40.000,-
5. Intisari Aqidah Ahlus Sunnah wal Jama'ah, Pustaka Imam 
Syafi'i, 2 buah @ Rp. 25.000,- Total Rp. 50.000,-
6. Meneladani Shaum Rasulullah ShallallaHu `alaiHi wa sallam, 
Pustaka Imam Syafi'I, 2 buah @ Rp. 17.000,-, Total Rp. 34.000,-
7. Panduan Zakat, Syaikh Sayid Sabiq, Pustaka Ibnu Katsir, 2 
buah @ Rp. 31.500,- Total @ Rp. 63.000,-

Total Pembelian (setelah dibulatkan ke bawah) adalah Rp. 290.000,-

Demikian laporan kami dari tim pembelian dan distribusi

JazakallaHu Khairan 
Budi Aribowo

NB : Saya mohon maaf kepada muhsinin/donatur dan pemohon buku atas 
keterlambatan saya melakukan pembelian dan pendistribusian, mudah-
mudahan dapat diberikan maaf


 
-
Check out the all-new Yahoo! Mail beta - Fire up a more powerful email and get 
things done faster.

[Non-text portions of this message have been removed]



[media-dakwah] POLIGAMI TEYUSSSSS

2006-12-08 Terurut Topik suhana hana
...Rasul adalah Maha Karya Allah yg terindah, dan dijadikan proyek 
percontohan untuk para manusia.
   
  hmm..kebayang nda..??Allah meminta kita untuk mencontoh Rasul dan kita sudah 
diberikan contoh yg begitu indah dan sempurna pada sosok Rasulullah, 
namun..kita masih aja grasak grusuk dan lebih banyak yg kurang ajarnya 
ketimbang yg sopan toch??hehehe aku kebayang..kalau proyek percontohan Allah 
itu Umar bin Khattab:) hehehe pasti dikit2 terdengar berita kepala pada hilang 
karena dipenggal -:)hehehe
   
  saranku mah..modal kita sebagai seorang muslim adalah iman aja terhadap apa2 
yg diperintah dan dilarang oleh Allah, dan berpikir kritis terhadap apa2 yg 
dibolehkan olehNya.
   
  salam
  hana
  

 
   
  

Khus [EMAIL PROTECTED] wrote:
v\:* {behavior:url(#default#VML);}  o\:* {behavior:url(#default#VML);}  
w\:* {behavior:url(#default#VML);}  .shape {behavior:url(#default#VML);}
st1\:*{behavior:url(#default#ieooui) }Assalamualaikum Wr Wb
   
  Mohon pencerahannya ya bu Hana, 
  Beberapa hari ini saya baca terus postingan mengenai poligami dan 
perselingkuhan. Dua peristiwa yang muncul hampir bersamaan dan saling 
dibandingkan satu sama lain. Saya tidak menyangka kalau masalah pernikahan Aa 
Gym jadi berita sebesar ini, apalagi sampai Bapak SBY turun tangan. Walaupun 
sempat saya baca di media bahwa PP yang mengatur soal poligami sudah 
direncanakan untuk direvisi jauh-jauh hari.
  Secara pribadi saya tidak mempermasalahkan jikalau seorang pria melakukan 
poligami apabila didasari dengan alasan yang sangat kuat. Tapi saya juga 
cenderung setuju dengan persyaratan poligami yang diatur dalam PP. Itukan bukan 
untuk mencegah poligami tetapi memperketat aturan mengenai poligami demi 
melindungi hak-hak wanita. Kalau kemudian ada yang berdalih lebih baik poligami 
dong daripada berselingkuh, didalam hati saya jadi bertanya #8217;memangnya 
kita tidak diajarkan untuk menahan diri tapi malah dengan mudah memutuskan 
untuk menikah lagi?#8217;, persoalannya jika alasannya adl seperti ini 
bukankah akhirnya pernikahan ini didasarkan atas nafsu semata. 
  Saya bercermin pada pribadi Rasulullah SAW (dengan sangat sedikit pengetahuan 
yang saya punya) apa yang menyebabkan junjungan kita tsb berpoligami. Sulit 
buat saya membayangkan masih adakah pria-pria yang mau menikahi janda-janda tua 
beranak semata-mata demi mengangkat derajat mereka :)
  Kebetulan tadi malam saya menonton acara dialog yang mengupas masalah 
poligami di RCTI. Salah satu narasumber secara gamblang mengatakan bahwa 
sebenarnya dia tidak bermasalah dengan istri (istri-istri)nya sewaktu 
memutuskan untuk berpoligami. Bahwa dia harus #8217;berbohong#8217; agar 
dapat menikah kembali karena terkait dengan persyaratan yang diatur dalam PP.
  Saat itu saya berpikir kalau pernikahan poligami dilakukan dengan alasan 
seperti ini, betapa naifnya melakukan poligami dengan bertameng pada ayat-ayat 
Al Qur#8217;an dan Hadits sekaligus menunjuk diri kalau mengikuti jejak Rasul 
untuk berpoligami. 
  Saya sempat berandai-andai juga lho bu, andai saja para pelaku poligami mau 
menikahi janda-janda tua beranak dari kaum fakir miskin yang sehari-harinya 
harus membanting tulang mencari nafkah demi membiayai anak-anak mereka, tentu 
akan terlihat lebih jelas betapa indahnya ajaran agama kita. Tapi apa ada yang 
mau ya bu... :)
   
  Salam,
  Khusnati
   
   
  
-
  
  From: media-dakwah@yahoogroups.com [mailto:[EMAIL PROTECTED] On Behalf Of 
suhana hana
Sent: Friday, December 08, 2006 10:45 AM
To: media-dakwah@yahoogroups.com
Subject: Re: [media-dakwah] DUHHH...POLIGAMI

   
wa'alaikum salam wr.wb.

sebenarnya aku tidak membela AA Gym dalam postingan itu, aku membela hukum 
Allah dan Sunnah Rasul yg diingkari oleh umat islam sendiri. kalau mereka mau 
tahu mengapa AA melakukan itu, ya..suruh aja mereka tanya sendiri ke AA:) dan 
untuk umat muslim yg lainya, aku hanya berniat agar kita jangan jatuh pada 
su'udzon yg sebenarnya kita tidak tahu, niat dari AA melakukan itu dan tidak 
baik menerka2 bahkan mulai menghakimi. bagiku pribadi..urusan orang poligami 
itu adalah urusan pribadi seseorang dengan penciptaNya yg terikat aturan yg 
sangat ketat, dan orang yg melakukan itu harus mampu mempertanggung jawabkannya 
nanti dihadapan Allah dan mampu menjawab alasan2nya dihadapanNya. 

dan seharusnya begitupun dengan AA Gym..beliau selama ini dijadikan sebagai 
panutan oleh sebagian umat muslim, andai umat menanyakan mengapa beliau 
melakukan itu memang seharusnya AA menjawab dengan bijak pertanyaan2 umat 
alasan beliau melakukan itu. Begitupun dengan umat..seharusnya jangan langsung 
menghakimi dan menerka2 tindakan AA dengan pikiran2 negatif, bahkan menjurus 
pada fitnah, sedang tugas AA saat ini adalah menclearkan semuanya yg sudah 
menjadi fitnah bagi kita semua.

hmm..poligami dibolehkan dalam islam, tapi jangan membuatnya menjadi suatu yg 
wajib?karena oleh orang2 tertentu dan keadaan2

Re: [media-dakwah] DUHHH...POLIGAMI

2006-12-07 Terurut Topik suhana hana
wa'alaikum salam wr.wb.
   
  sebenarnya aku tidak membela AA Gym dalam postingan itu, aku membela hukum 
Allah dan Sunnah Rasul yg diingkari oleh umat islam sendiri. kalau mereka mau 
tahu mengapa AA melakukan itu, ya..suruh aja mereka tanya sendiri ke AA:) dan 
untuk umat muslim yg lainya, aku hanya berniat agar kita jangan jatuh pada 
su'udzon yg sebenarnya kita tidak tahu, niat dari AA melakukan itu dan tidak 
baik menerka2 bahkan mulai menghakimi. bagiku pribadi..urusan orang poligami 
itu adalah urusan pribadi seseorang dengan penciptaNya yg terikat aturan yg 
sangat ketat, dan orang yg melakukan itu harus mampu mempertanggung jawabkannya 
nanti dihadapan Allah dan mampu menjawab alasan2nya dihadapanNya. 
   
  dan seharusnya begitupun dengan AA Gym..beliau selama ini dijadikan sebagai 
panutan oleh sebagian umat muslim, andai umat menanyakan mengapa beliau 
melakukan itu memang seharusnya AA menjawab dengan bijak pertanyaan2 umat 
alasan beliau melakukan itu. Begitupun dengan umat..seharusnya jangan langsung 
menghakimi dan menerka2 tindakan AA dengan pikiran2 negatif, bahkan menjurus 
pada fitnah, sedang tugas AA saat ini adalah menclearkan semuanya yg sudah 
menjadi fitnah bagi kita semua.
   
  hmm..poligami dibolehkan dalam islam, tapi jangan membuatnya menjadi suatu yg 
wajib?karena oleh orang2 tertentu dan keadaan2 tertentu saja boleh melakukan 
poligami dan itu berat sekali. namun..berhubung AA bukan orang2 spt kita (yg 
nda dikenal) maka..memang perlu memberitahukan alasan2nya melakukan itu. karena 
itu adalah resiko public figur (terlepas dari AA yg tidak diminta menjadi figur 
ya..?:)
   
  nah..yg membuat aku kesal adalah..mengapa kasus poligaminya si AA yg dibahas 
habis2an hingga pemerintah turun tangan? kenapa bukan kasus perzinahannya 
anggota DPR yg dibahas?? toh yahya zaini juga kan public figur??ini yg tidak 
adil di posisi pemerintah dan terlihat egois sekali umat dalam menyikapi kasus 
perkasus itu ternyata hanya untuk kepentingan diri sendiri2 (rasa takut bila 
suaminya ikutan spt AA) tapi kenapa nda takut kalau suaminya ikut2an spt yahya 
zaini?? dan terlihat sekali..siapa selama ini yg dituhankan oleh sebagian 
masyarakat indonesia saat ini, yaitu nama baik, pamor, ketakutan kehilangan 
pangkat, suami, istri, anak, dll dan bukan ketakutan akan pengingkaran hukum2 
Allah. dan pola pikir masyarakat ini yg perlu dibenarkan.
   
  kalau aku renungi..sebenarnya Allah sedang memberikan ujian or teguran bagi 
kita, sekaligus menurunkan 2 kasus halal dan haram dengan adanya kasus AA dan 
yahya z. gimana kita sebagai masyarakat umum menyikapinya, gimana ke 2 figur 
itu menyikapinya, gimana para penguasa menyikapinya, dan para tokoh2 islam 
menyikapinya, karena aku yakin ujian itu hanya diberikan Allah kepada umat 
islam dan bukan kepada umat selain islam, bahkan umat diluar islam adalah alat 
Allah untuk menjadikan ujian buat kita.
   
  saranku..yg dibenci adalah perbuatan mereka dan bukan pribadinya sebagai 
manusia, kita disarankan untuk berpaling dari orang2 jahil (jahil disini adalah 
orang2 yg mengingkari kebenaran) tapi..kalau jahil terhadap diri kita pribadi, 
ya..terserah sich..?mau dibalas ejekannya jg boleh, tapi..memaafkan lebih baik 
kemudian menghindari aja..:)
   
  sekali lagi..aku tidak membela AA, tapi aku membela hukum Allah dan Sunnah 
Rasulullah yg mulai dingkari oleh umat islam sendiri dan yg perlu kita ingat 
adalah jangan pernah membela pribadi seseorang or menghakimi pribadi seseorang 
karena niatnya yg tidak kita ketahui, hukumlah mereka karena perbuatan 
dzohirnya, urusan hatinya dan niatnya serahkan ke Allah. Tugas kita semua 
adalah memberitahukan kebenaran, urusan orang mau terima or tidak..ya biarkan 
aja itu menjadi pilihan masing2 orang, hanya kewajiban kita untuk saling 
mengingatkan sudah kita jalankan toch??:)
   
  oh iya..bagi yg mengenal AA secara dekat, tolong sampaikan ke AA yg mempunyai 
kewajiban untuk menerangkan alasannya melakukan poligami secara bijak, karena 
terlanjur umat sudah menjadikannya seorang public figur terlepas dari niat 
pribadi dan urusan pribadi AA yg selama ini sudah terlanjur menjadi konsumsi 
umat. dan kepada umat..tolong jangan terus2 membuat ghibah nasional dengan 
segala sangkaan2 yg nda jelas, dan tugas AA adalah membuatnya agar menjadi 
jelas saat ini.
   
   
  salam
  hana
   
  salam
  hana
   
  

  
Assalamualaikum wr wb
  Selamat siang bu, saya ahto. email yang dikirim ibu ke milis media dakwah 
tadi.saya sangat setuju. Dan untuk memberikan sudut pandang menurut al - Qur'an 
dan hadits kepada teman2 kerja saya. Saya forward email dari ibu. Karena 
beberpa teman saya sangat menentang dan sangat ingin mengetahui sekali kenapa 
AA sampai Poligami ? bahkan mereka malah ber su'udzon pada AA dan teh nini. 
Padahal mereka orang islam. Setelah saya kirim forward an emailbu hana. mereka 
malah menyalah - nyalahkan ibu.. katanya ibu sok tahu lah.. satu diantara 
mereka malah ingin tahu alamat email ibu..dan 

[media-dakwah] HENTIKAN MENGHUJAT AA GYM

2006-12-06 Terurut Topik suhana hana
   HENTIKAN MENGHUJAT AA GYM
   
   
  Banyak tanggapan miring ttg poligami yg dilakukan oleh AA Gym, hingga akupun 
kebagian sms dari barisan para wanita yg kecewa atas putusan AA. Hmm...rasanya 
tidak adil bila menghakimi AA spt ini. Apakah yg dilakukan oleh beliau itu 
salah??yg salah adalah kelakuan anggota DPR yg beradegan mesum dengan wanita yg 
bukan istrinya!! Lalu apakah yg dilakukan oleh AA ini berdosa??jelas untuk saat 
ini yg dilakukannya bukan sebuah perbuatan dosa, tapi perbuatan halal yg diatur 
dalam Al-Qur#8217;an dan dibolehkan oleh Allah. Apakah perbuatannya melanggar 
komitmen dan kesucian pernikahan? Tergantung mau dari sudut mana kita 
mengukurnya? Dari sudut agama dan aturan hukum secara etika dan moral tentu 
tidak dong??aturan agama mengijinkan, aturan hukum buatan manusiapun dijalankan 
dan secara etika dan moralpun beliau telah mendapat ijin dari istri 
tercintanya. Dari sudut perasaan wanita yg sedih?walah.orang sedih karena 
memberikan sesuatu yg dicintainya kepada orang lain, lalu apakah
 salah bila istrinya sedih??tapi untuk sakit hati, siapa yg bisa menjamin dan 
mengetahui rasa sakit yg diderita oleh istri pertamanya?? Kita diajarkan 
menghukum orang karena perbuatan dzohirnya, tapi masalah hati itu semua adalah 
urusan yg bersangkutan dan Allah saja, jadikita nda usah sok tahu mengukur2 
kedalaman hati seseorang.
   
  Jangan menghakiminya spt itu. Kalau ada barisan sakit hati yg kecewa karena 
keputusannya yg sudah menjadikan AA sebagai panutan, aku yakin AA tidak pernah 
meminta kita untuk berpanutan pada dirinya. Dan perlu diingat, beliau adalah 
pengikut Rasulullah yg seharusnya menjadi panutan sesungguhnya, andaikan Rasul 
melarang dan tidak pernah melakukan poligami,  mungkin AA pun tidak akan pernah 
melakukannya.
   
  Seandainya ada orang dan kelompok orang yg mengatasnamakan sunnah Rasul dan 
melakukan poligami tanpa aturan main yg sudah disyaratkan dalam Al-qur#8217;an 
dan sembarangan, tidak adil rasanya bila melimpahkan kesalahan orang dan 
kelompok orang yg mengatasnamakan sunnah Rasul pada pundak AA. Dari syarat 
secara syariat yg diminta dalam islam, AA sudah memenuhi semuanya, yaitu dari 
sisi materi, AA seorang pengusaha kaya dengan beberapa perusahaan yg 
dimilikinya, jadi menghidupi 2 orang istri dengan 10 orang anak itu tidak 
masalah bagi dirinya. Dari segi fisik, bukan orang sembarangan yg mampu 
melakukan begitu banyak aktivitas dan mengelola beberapa perusahaan. Dari segi 
ilmu pengetahuan agama, rasanya nda perlu dijelaskan dan andai kita mau jujur 
dalam hati, lalu mengapa banyak yg berpanutan padanya??bukankah saat ini langka 
sekali orang yg dijadikan panutan?toch kenapa pilih AA yg menjadi 
panutan??(tanya diri sendiri masing2) lalu adil dalam hal materi dan kunjungan,
 rasanya AA bukan orang yg bodoh untuk melakukan keadilan dalam hal hitung2an 
spt itu. Namun dari sudut perasaan Allah tahu sekali bahwa manusia memang tidak 
akan pernah mampu untuk berbuat adil. Dan ada pesan serta nasihat dari Allah 
agar hati2 disana.
   
  (An Nisaa : 29) Dan kamu sekali-kali tidak akan dapat berlaku adil di antara 
isteri-isteri(mu), walaupun kamu sangat ingin berbuat demikian, karena itu 
janganlah kamu terlalu cenderung (kepada yang kamu cintai), sehingga kamu 
biarkan yang lain terkatung-katung. Dan jika kamu mengadakan perbaikan dan 
memelihara diri (dari kecurangan), maka sesungguhnya Allah Maha Pengampun lagi 
Maha Penyayang. 
   
  Oke..jadi dimana salahnya AA.??
   
  Hmm...sekarang aku mau membahas ttg istri barunya (teh rini) yg seorang janda 
beranak  3. Pernahkah kita merasakan beratnya hidup seorang janda yg mempunyai 
anak??mereka harus membesarkan, mendidik dan mengurus anak2nya seorang diri, 
hanya karena suaminya yg meninggal dunia atau suaminya yg tidak bertanggung 
jawab terhadap anak2nya? Masih beruntung wanita2 yg menjadi janda dan masih 
bisa bekerja mencari nafkah yg halal untuk anak2nya. Tapi pernahkah terpikirkan 
oleh kita nasib janda2 yg mempunyai anak dan ia tidak bekerja?? Salah apa 
mereka? Bukan mereka tidak mau bekerja, tapi kita tahu sulitnya mencari 
pekerjaan saat ini. Salah apa mereka?bila suaminya yg menjadi tumpuan 
harapannya selama ini ternyata meninggal dunia. Salah apa mereka?bila banyak 
laki2 yg tidak bertanggung jawab dan meninggalkannya begitu saja bersama 
anak2nya. Jadi siapa yg seharusnya disalahkan pada kasus seorang janda spt ini? 
Yaitu para laki2 yg menjadi suaminya, para laki2 yg menjadi ayahnya, para
 laki2 yg menjadi saudara kandung dan ipar2nya yg tidak perduli akan nasibnya 
dan anak2nya.
   
  Lalu saat ini ada seorang AA yg bermaksud membantu menyelamatkan seorang 
janda dan anak2nya, tapi kalian salahkan???begitukah cara kalian 
berfikir??egois, kejam, menyebar fitnah tanpa alasan yg jelas dan dibuat2. 
Pernahkah terpikir oleh kalian beratnya hidup seorang janda yg berusaha baik 
dan benar, namun  mereka harus menanggung fitnah dan cemoohan akibat ulah 
sebagian wanita2 yg nakal. 

Re: [media-dakwah] DUHHH...POLIGAMI

2006-12-05 Terurut Topik suhana hana
Assalamu'alaikum wr.wb.
   
  Rasulullah melarang Ali untuk berpoligami saat itu, karena yg mau dipoligami 
oleh Ali adalah anak dari musuhnya Allah yaitu putri Abu Jahal. hmm..kira2 yg 
aku ingat kata2 yg diucapkan oleh Rasulullah pada saat fatimah menceritakan 
perihal Ali yg ingin menikahi putri Abu Jahal dan Rasul langsung pergi naik ke 
mimbar dan berkata
   
  Aku tidak pernah mengharamkan yg halal dan menghalalkan yg haram, tapi 
sungguh tidak akan pernah kuijinkan Ali menyandingkan putriku dengan putri dari 
musuh Allah, kecuali Ali menceraikan terlebih dahulu Fatimah putriku. Sakitnya 
fatimah adalah sakitnya aku 
   
  hmm..bukan Rasul melarang Ali untuk poligami, tapi saat itu Ali menentukan 
putri Abu Jahal untuk dijadikan madunya. dan Rasul melarangnya karena 
dikhawatirkan akan mengganggu agama putrinya. jadi..benar saat itu Rasul 
melarang untuk melindungi agama putrinya Fatimah, dan bukan berarti melarang 
orang untuk melakukan poligami.
   
  sebelum turun ayat yg mengatur batas laki2 menikahi wanita, sebelumnya 
kebiasaan poligami itu sudah ada, bahkan lebih dari 4 orang istri, ayat itu 
turun untuk membatasi kebiasaan laki2 dahulu yg menikahi wanita lebih dari 4 
orang.

  demikian yg pernah aku tahu, yg benar dari Allah dan yg salah dariku
   
  salam
  hana
  
elfizar [EMAIL PROTECTED] wrote:
  Dear All
  Pertanyaannya , Kenapa Nabi kita Muhammad SAW, Melarang menantunya Ali yg 
diminta oleh Kalangan pada saat itu ? malah nabi
  menayatakan engakau menyakiti fatimah berati menyakiti diriku juga karena 
fatimah adalah bagian diriku sementara Nabi sendiri 
  melakukan poligami apapun bentuknya. ini yang sedikit mengganjal bagi saya 
tentang Poligami
  mohon ada pencerahan. Jazakumullah 
   
  ---Original Message---
   
From: suhana hana
  Date: 12/05/06 08:42:01
  To: Hilman Abubakar
  Cc: media-dakwah@yahoogroups.com
  Subject: Re: [media-dakwah] DUHHH...POLIGAMI

   
kenapa harus kecewa?? apa yg harus dikecewakan dan disayangkan?? memang 
kalau AA Gym sebagai panutan, lalu dilarang poligami?? bukankah sang panutan yg 
sesungguhnya yaitu Rasulullah Muhammad juga melakukannya??kenapa harus perduli 
dengan sangkaan yg ngalor ngidul?? AA Gym itu pengikut Muhammad, dan kita umat 
muslimpun pengikut Muhammad, masih layakkah disebut seorang pengikut, bila 
mengingkari yg pernah dikerjakan oleh para panutannya?? bisa jadi..AA sedang 
mengaplikasikan ilmunya dan menjadi pengikut Nabi Muhammad yg benar:) untuk 
laki2 lain yg merasa layak untuk mengikuti langkahnya Rasulullah dan AA saat 
ini, ya..silahkan aja. (ini pilihan toch) yg nda layak..ya..jangan suka ngikut2 
yg nda di mengerti lha..takut nyesat, gawat kan..??-:)

kenapa harus kecewa dan menyayangkan???AA mampu secara materi, dan mampu secara 
ilmu (mungkin), jadi..kenapa harus disayangkan?? bisa jadi beliau menyelamatkan 
dan menaikan derajat wanita yg kebetulan lebih sering beliau lihat dan lebih 
beliau ketahui latar belakangnya ketimbang wanita2 lainnya yg ada disekitarnya.

hmm..maksudku si AA lebih kenal dgn istri barunya secara pribadi (emosi dan 
perasan) ketimbang AA mengenal pok nori, laila sari or janda2 tua lainnya..gitu 
lhoo..*_* jadi..ya.. memang lebih selamat menikahi yg sudah dikenal ketimbang 
yg belum toch??? kita sebagai orang yg mengidolakannya..ya..cukup mendoakannya 
aja..agar beliau istiqomah di jalanNya. amin...


salam
hana

Hilman Abubakar [EMAIL PROTECTED] wrote:
Pak Suhana

Saya sedikit memberi komentar mengenai perkawinan AA GYM, bukankah AA sudah 
menjadi panutan Bapak/Ibu pengajian di seluruh sentero Indonesia, wajar sekali 
banyak kaum muslimin dan muslimat yg kecewa terhadap AA, Bukan nya Sewot 
terhadap AA, akan tetapi AA sebagai panutan Guru yang disayangkan.

Wassalam
Hilma

- Original Message - 
From: suhana hana 
To: media-dakwah@yahoogroups.com ; [EMAIL PROTECTED] ; [EMAIL PROTECTED] ; 
[EMAIL PROTECTED] ; [EMAIL PROTECTED] ; assunnah@yahoogroups.com 
Sent: Monday, December 04, 2006 1:14 PM
Subject: [media-dakwah] DUHHH...POLIGAMI


DUHHH#8230;POLIGAMI 

Hmm..aku selalu berfikir, kenapa Allah membolehkan laki2 untuk poligami 
sedangkan tidak untuk wanita. Benarkah ini tidak adil?? Hmm..aku selalu 
menyakini apapun yg diperintahkan dan dilarang oleh Allah pasti semua untuk 
kebaikan kita sendiri. Sedangkan apapun yg dibolehkan oleh Allah, maka akan 
banyak pelajaran yg bisa dijadikan hikmah dan cara Allah mendidik kita dan 
memberikan kebebasan pada kita untuk memilihnya dengan konsekuensi2 atas apapun 
yg sudah kita pilih.

Subhannallah..sungguh hanya Allah lah yg paling tahu tabiat semua mahlukNya, 
terutama manusia yg diberikan kepercayaan untuk menjadi khalifah di muka 
bumiNya. Aku termasuk sesorang yg senang memperhatikan tingkah laku tiap2 
orang, baik laki2 maupun wanita. Laki2 pada kenyataannya memang tidak cukup 
hanya dengan 1 orang wanita yg menjadi pendampingnya. (bohong..kalau ada laki2 
yg mengatakan tidak minat dan terbetik dihatinya untuk

[media-dakwah] TITIP ANAK-ANAK

2006-12-03 Terurut Topik suhana hana
   TITIP ANAK-ANAK
   
  Seperti biasa setiap hari minggu pagi, aku menyelesaikan sisa cucian kotor 
untuk aku bersihkan. Namun tiba2 pekerjaanku terganggu dengan jerit tangis 
seorang anak perempuan yg meminta ampun dan menghiba pada mamanya untuk 
hentikan pukulan yg terdengar hingga kamar mandiku. Sejenak aku hentikan cucian 
dan berusaha mendengar suara tangIs yg keras sambil meminta ampun pada mamanya 
dan terdengar suara perempuan dewasa yg marah2 sambil menghentak2an suatu benda 
dan terdengar olehku spt sapu.
   
  Saat mendengar suara itu, spontan aku panik dan rasanya pingin nangis karena 
kesal entah apa yg harus aku lakukan untuk membantu anak perempuan itu? Dan 
berlari masuk ke kamar untuk mengganti baju, namun ditegur oleh ayahku agar 
tidak mencampuri urusan orang dan akhirnya aku protes pada ayahku namun 
beruntung suara itu tidak lagi terdengar olehku dan membuatku diam sesaat dan 
memanggil anakku yg besar dan menanyakan apakah dirinya mengenal anak perempuan 
di rumah baru itu? Dan ternyata anak perempuan yg menangis meminta ampun dari 
tadi itu berusia di bawah 1 tahun usia anakku yg besar yatitu sekitar 11thn.
   
  Ya Allah..haruskan orang tua memukuli anaknya spt seorang maling, hanya 
karena kenakalannya? Tidak bisakah kita  bicara baik2 pada anak untuk 
memberitahukan kesalahannya? Aku tidak menyarankan untuk membiarkan begitu saja 
anak2 melakukan kenakalan, tapi please#8230; jangan jadikan mereka tumpahan 
kemarahan2 kita dengan melakukan pemukulan.
   
  Anak yg cenderung #8220;nakal#8221; memang harus di ajar tapi bukan 
dihajar. Anak yg terlalu dimanja dan dibiarkan melakukan kenalakan dan selalu 
dipenuhi semua keinginannya, tanpa dipilih dan dipilah sesuai kebutuhannya pun 
tidak baik, karena anak akan tumbuh menjadi anak yg egois, cengeng, lemah dan 
bisa jadi kurang ajar pada orang tuanya. Namun anak yg terlalu ditekan dan 
diperlakukan dengan kejam karena kenakalannya pun itu tidak baik, karena akan 
menjadi anak yg minder, tidak percaya diri, dendam dan frustasi, bahkan 
cenderung melakukan kesengajaan kenakalan untuk membuat orang tua marah.
   
  Please..anak2 kita adalah titipan Allah yg harus kita jaga dan didik, mereka 
adalah tabungan kita dihari tua dan akhirat kelak. Kalau kita taat pada Allah 
kenapa kita harus perlakukan kejam seperti itu titipanNya???menyayanginya bukan 
berarti kita mendiamkan semua kenakalannya dan mengajarnya bukan berarti kita 
menghajarnya dan perlakukan mereka spt maling.
   
  Anak2 tidak akan berdaya apa2 untuk mempertahankan dirinya, walaupun mungkin 
benar mereka bersalah, namun mereka pasti punya alasan untuk kita dengarkan, 
mengapa ia melakukan itu. Ataupun memang ketebatasan akalnya yg tidak 
mengetahui kenakalan yg dia lakukan.
   
  Please..perlakukan mereka secara adil. Seorang anak bukan berarti dia tidak 
punya hak untuk bicara dan membela dirinya. Yakinlah..andaikan seorang anak 
tidak bersalahpun, dia akan menerima semua pemukulan2 yg dilakukan orang tua 
tanpa mampu menolaknya. Tidak pernah  terpikirkah hal spt itu?? Tidakkah ada 
rasa sakit dihati kita pada saat melihat tangsinya yg meminta2 ampun? Masih 
sanggupkah menghantarkan pukulan2 ke tubuhnya, walau dia sudah memohon ampun 
dan menangis sedih?? Dimanakah perasaan orang tua yg sanggup lakukan hal spt 
itu?? Mintakah mereka untuk dilahirkan dan berada di tengah kita? Mereka ada 
karena kitalah awal yg mengakibatkan mereka lahir dan ada diantara ktia. 
Lalu..mengapa kita perlakukan kejam anak2 kita??
   
  Seorang anak kecil adalah manusia yg mempunyai perasaan dan akal yg masih 
tidak sempurna, apakah adil diperlakukan spt maling oleh orang tua yg mempunyai 
akal yg lebih sempurna?? Tidak bisakah anak diajak bicara secara baik2 untuk 
menjelaskan mana yg boleh dan tidak boleh mereka lakukan. Apakah kita benar2 
taat dan beriman pada Allah? Apakah benar kita takut pada Allah?? Lalu..kenapa 
perlakukan titipanNya spt itu?? Bukankah itu sama saja ktia tidak menghargaiNya 
dengan memperlakukan titpanNya spt musuh.
   
  Sadarlah..suatu saat nanti, kita tidak lagi sekuat dan segagah spt saat ini. 
Kita tidak lagi mampu mengangkat kayu untuk memukul anak kita yg sudah 
membesar, jangankan  untuk memaki, membersihkan kotoran sendiripun kita sudah 
tidak mampu. Apakah kita sengaja mendidik mereka untuk membalas semua yg pernah 
kita lakukan pada mereka, pada saat mereka tidak berdaya??
   
  Please..ajarkan anak2 kita dengan baik dan benar, sayangi mereka dengan 
pengertian dan perhatian, ajarkan mereka dengan kenyataan kita mengajar diri 
kita sendiri. Berat rasanya mereka untuk menyayangi kita, bila kita selalu 
perlakukan mereka dengan kejam. Katakan kita menyayanginya karena memang kita 
menyayanginya. Katakan kita sedih pada saat mereka terus melakukan kenalakan. 
Katakan kita cemas pada saat dia pergi tanpa pamit. Katakan apa yg  kita 
rasakan atas semua tingkah lakunya. Anak itu ada di dekat kita, lalu kenapa 
kita selalu menganggapnya tidak ada?? Dan tidak pernah 

[media-dakwah] DUHHH...POLIGAMI

2006-12-03 Terurut Topik suhana hana
   DUHHH#8230;POLIGAMI 
   
  Hmm..aku selalu berfikir, kenapa Allah membolehkan laki2 untuk poligami 
sedangkan tidak untuk wanita. Benarkah ini tidak adil?? Hmm..aku selalu 
menyakini apapun yg diperintahkan dan dilarang oleh Allah pasti semua untuk 
kebaikan kita sendiri. Sedangkan apapun yg dibolehkan oleh Allah, maka akan 
banyak pelajaran yg bisa dijadikan hikmah dan cara Allah mendidik kita dan 
memberikan kebebasan pada kita untuk memilihnya dengan konsekuensi2 atas apapun 
yg sudah kita pilih.
   
  Subhannallah..sungguh hanya Allah lah yg paling tahu tabiat semua mahlukNya, 
terutama manusia yg diberikan kepercayaan untuk menjadi khalifah di muka 
bumiNya. Aku termasuk sesorang yg senang memperhatikan tingkah laku tiap2 
orang, baik laki2 maupun wanita. Laki2 pada kenyataannya memang tidak cukup 
hanya dengan 1 orang wanita yg menjadi pendampingnya. (bohong..kalau ada laki2 
yg mengatakan tidak minat dan terbetik dihatinya untuk poligami)
   
  Hmm..maaf..maaf..bukan bermaksud untuk fulgar disini, namun berdasarkan 
pengalaman yg pernah hidup bersama dengan seorang laki2, hingga sedikit banyak 
aku tahu waktu2 kapan laki2 membutuhkan wanita sebagai tempat menampung 
kebutuhan biologisnya, karena setiap hari hormon tersebut diproduksi dan 
sebagai sesuatu yg wajib untuk dikeluarkan agar tidak menjadi penyakit pada 
dirinya. Namun tidak begitu dgn wanita yg tidak akan memproduksi hormonnya bila 
tidak ada rangsangan. (maaf kalau salah)
   
  Dalam hal perasaan seorang laki2 mempunyai tabiat yg cenderung membagi rasa 
sayangnya (cintanya) kepada beberapa orang wanita, spt rasa sayang seorang ibu 
terhadap anak2nya.  Namun..dalam hal perasaan, seorang wanita tidak mampu 
membagi cintanya kepada laki2 lain bila ia sudah memiliki satu orang laki2 yg 
menempati sisi hatinya dan cenderung ingin memiliki cinta seorang laki2 itu 
secara penuh, spt perasaan seorang anak terhadap ibunya yg selalu mencari 
perhatiaan dan mengharap hanya dirinya yg harus diperhatikan dan disayang oleh 
ibunya. 
   
  Subhannallah..disinilah bentuk ujian yg diberikan oleh Allah kepada laki2 dan 
wanita. Laki2 yg mempunyai tabiat cenderung dan mampu membagi rasa sayangnya 
kepada wanita lain itu, mampukah dia untuk dapat mengkontrol dirinya agar tidak 
dengan mudahnya membagi2 kan rasa sayang dan cintanya kepada wanita lain tanpa 
perhitungan dan landasan pijakan yg benar dan ditentukan oleh Allah sebagai 
pencipta dan paling mengerti ttg tabiat semua mahlukNya. 
   
  Sedangkan wanita yg mempunyai tabiat setia pada pasangannya dan tidak mampu 
membagi rasa sayang di hatinya pada laki2 yg sudah menempatinya, dan cenderung 
ingin memiliki sepenuhnya cinta laki2 yg menempati hatinya tersebut, spt tabiat 
seorang anak terhadap ibunya yg selalu berharap hanya dirinyalah yg paling 
disayang dan dikasihi oleh ibunya tersebut. Mampukah..wanita untuk menekan rasa 
egoisnya yg ingin memiliki sepenuhnya cinta laki2 dan berbagi dengan wanita 
lain.? 
   
  Hmm..kadang aku berpikir, mengapa para istri Rasul mengikhlaskan Rasulullah 
berpoligami yaitu seorang figur suami tanpa cacat akhlaknya, mengapa para istri 
membiarkan barang bagus tersebut untuk dimiliki oleh wanita lain?bukankah 
seharusnya barang bagus dimiliki sendiri tanpa membaginya dengan yg lain?? (itu 
akal manusia)
  Aku akan kembali kepada figur seorang wanita yg mampu memberikan apa saja 
untuk seseorang yg dicintainya, bahkan mampu memberikan sesuatu yg sangat 
disayangnya untuk diberikan dan akan diberikan sebagai bentuk cinta dan bukti 
sayangnya pada laki2 yg dicintainya. Dan jelas#8230;Rasul sebagai figur yg 
layak diberikan cinta sepenuhnya oleh istri2nya dan figur yg layak untuk 
diberikan semua yg diinginkan olehnya dan membuat nyaman dan menyenangkan 
dirinya. Karena begitulah tabiat seorang wanita apabila sudah mencintai satu 
orang laki2. 
   
  Jadi benarkah kita (wanita) mencintai suami kita??lalu kenapa kita membiarkan 
orang yg kita cintai itu menderita karena perasaan sayangnya pada wanita lain 
yg sudah menjadi tabiatnya laki2? lalu mengapa kita membiarkan suami kita pergi 
untuk menghilangkan rasa cintanya yg menyiksa dirinya kepada wanita lain namun 
tidak bisa diraihnya, karena alasan sayangnya pula pada kita hingga meredam dan 
menyiksa dirinya sendiri? hmm.. lebih ikhlas kah kita membiarkan orang yg kita 
cintai untuk sembunyi2 menunjukan rasa sayangnya pada wanita lain dalam bentuk 
materi maupun perasaan? kenapa kita membiarkan orang yg kita sayang bermain2 
dipinggir jurang yg memungkinkan dirinya bisa terjatuh?
   
  Hmm..memang tidak semua laki2 bisa diberikan hal istimewa yg diberikan oleh 
para isri Rasul kepada Muhammad. Tapi bagiku pribadi..andaikan..memang suami 
sudah taat pada Allah sayang pada kita, keluarga dan bertanggung jawab memenuhi 
semua yg menjadi kebutuhan baik materi maupun spirituil, rasanya..tidak ada 
alasan untuk memenuhi keinginan yg membuat dirinya bahagia dan menjaga orang yg 
kita sayang dari berbuat dosa.
   
  Syarat 

Re: [media-dakwah] DUHHH...POLIGAMI

2006-12-03 Terurut Topik suhana hana
kenapa harus kecewa?? apa yg harus dikecewakan dan disayangkan?? memang kalau 
AA Gym sebagai panutan, lalu dilarang poligami?? bukankah sang panutan yg 
sesungguhnya yaitu Rasulullah Muhammad juga melakukannya??kenapa harus perduli 
dengan sangkaan yg ngalor ngidul?? AA Gym itu pengikut Muhammad, dan kita umat 
muslimpun pengikut Muhammad, masih layakkah disebut seorang pengikut, bila 
mengingkari yg pernah dikerjakan oleh para panutannya?? bisa jadi..AA sedang 
mengaplikasikan ilmunya dan menjadi pengikut Nabi Muhammad yg benar:) untuk 
laki2 lain yg merasa layak untuk mengikuti langkahnya Rasulullah dan AA saat 
ini, ya..silahkan aja. (ini pilihan toch) yg nda layak..ya..jangan suka ngikut2 
yg nda di mengerti lha..takut nyesat, gawat kan..??-:)
   
  kenapa harus kecewa dan menyayangkan???AA mampu secara materi, dan mampu 
secara ilmu (mungkin), jadi..kenapa harus disayangkan?? bisa jadi beliau 
menyelamatkan dan menaikan derajat wanita yg kebetulan lebih sering beliau 
lihat dan lebih beliau ketahui latar belakangnya ketimbang wanita2 lainnya yg 
ada disekitarnya.
   
  hmm..maksudku si AA lebih kenal dgn istri barunya secara pribadi (emosi dan 
perasan) ketimbang AA mengenal pok nori, laila sari or janda2 tua lainnya..gitu 
lhoo..*_* jadi..ya.. memang lebih selamat menikahi yg sudah dikenal ketimbang 
yg belum toch??? kita sebagai orang yg mengidolakannya..ya..cukup mendoakannya 
aja..agar beliau istiqomah di jalanNya. amin...
   
   
  salam
  hana

  
Hilman Abubakar [EMAIL PROTECTED] wrote:
  Pak Suhana
   
  Saya sedikit memberi komentar mengenai perkawinan AA GYM, bukankah AA sudah 
menjadi panutan Bapak/Ibu pengajian di seluruh sentero Indonesia, wajar sekali 
banyak kaum muslimin dan muslimat yg kecewa terhadap AA, Bukan nya Sewot 
terhadap AA, akan tetapi AA sebagai panutan Guru yang disayangkan.
   
  Wassalam
  Hilma
   
- Original Message - 
  From: suhana hana 
  To: media-dakwah@yahoogroups.com ; [EMAIL PROTECTED] ; [EMAIL PROTECTED] ; 
[EMAIL PROTECTED] ; [EMAIL PROTECTED] ; assunnah@yahoogroups.com 
  Sent: Monday, December 04, 2006 1:14 PM
  Subject: [media-dakwah] DUHHH...POLIGAMI
  

DUHHH#8230;POLIGAMI 

Hmm..aku selalu berfikir, kenapa Allah membolehkan laki2 untuk poligami 
sedangkan tidak untuk wanita. Benarkah ini tidak adil?? Hmm..aku selalu 
menyakini apapun yg diperintahkan dan dilarang oleh Allah pasti semua untuk 
kebaikan kita sendiri. Sedangkan apapun yg dibolehkan oleh Allah, maka akan 
banyak pelajaran yg bisa dijadikan hikmah dan cara Allah mendidik kita dan 
memberikan kebebasan pada kita untuk memilihnya dengan konsekuensi2 atas apapun 
yg sudah kita pilih.

Subhannallah..sungguh hanya Allah lah yg paling tahu tabiat semua mahlukNya, 
terutama manusia yg diberikan kepercayaan untuk menjadi khalifah di muka 
bumiNya. Aku termasuk sesorang yg senang memperhatikan tingkah laku tiap2 
orang, baik laki2 maupun wanita. Laki2 pada kenyataannya memang tidak cukup 
hanya dengan 1 orang wanita yg menjadi pendampingnya. (bohong..kalau ada laki2 
yg mengatakan tidak minat dan terbetik dihatinya untuk poligami)

Hmm..maaf..maaf..bukan bermaksud untuk fulgar disini, namun berdasarkan 
pengalaman yg pernah hidup bersama dengan seorang laki2, hingga sedikit banyak 
aku tahu waktu2 kapan laki2 membutuhkan wanita sebagai tempat menampung 
kebutuhan biologisnya, karena setiap hari hormon tersebut diproduksi dan 
sebagai sesuatu yg wajib untuk dikeluarkan agar tidak menjadi penyakit pada 
dirinya. Namun tidak begitu dgn wanita yg tidak akan memproduksi hormonnya bila 
tidak ada rangsangan. (maaf kalau salah)

Dalam hal perasaan seorang laki2 mempunyai tabiat yg cenderung membagi rasa 
sayangnya (cintanya) kepada beberapa orang wanita, spt rasa sayang seorang ibu 
terhadap anak2nya. Namun..dalam hal perasaan, seorang wanita tidak mampu 
membagi cintanya kepada laki2 lain bila ia sudah memiliki satu orang laki2 yg 
menempati sisi hatinya dan cenderung ingin memiliki cinta seorang laki2 itu 
secara penuh, spt perasaan seorang anak terhadap ibunya yg selalu mencari 
perhatiaan dan mengharap hanya dirinya yg harus diperhatikan dan disayang oleh 
ibunya. 

Subhannallah..disinilah bentuk ujian yg diberikan oleh Allah kepada laki2 dan 
wanita. Laki2 yg mempunyai tabiat cenderung dan mampu membagi rasa sayangnya 
kepada wanita lain itu, mampukah dia untuk dapat mengkontrol dirinya agar tidak 
dengan mudahnya membagi2 kan rasa sayang dan cintanya kepada wanita lain tanpa 
perhitungan dan landasan pijakan yg benar dan ditentukan oleh Allah sebagai 
pencipta dan paling mengerti ttg tabiat semua mahlukNya. 

Sedangkan wanita yg mempunyai tabiat setia pada pasangannya dan tidak mampu 
membagi rasa sayang di hatinya pada laki2 yg sudah menempatinya, dan cenderung 
ingin memiliki sepenuhnya cinta laki2 yg menempati hatinya tersebut, spt tabiat 
seorang anak terhadap ibunya yg selalu berharap hanya dirinyalah yg paling 
disayang dan dikasihi oleh ibunya tersebut. Mampukah

[media-dakwah] KEKUATAN DOA

2006-11-30 Terurut Topik suhana hana
   KEKUATAN DOA
   
  Selesai sholat magrib berjamaah, sambil melipat mukenanya, anak bungsu 
berceloteh
   
  #8220;ma..tadi ade doain..supaya mama dapat suami yang sholeh, yg sayang, yg 
baik dan kaya, supaya bisa bawa mama naik haji..#8221; celotehnya sambil sibuk 
melipat2 mukenahnya 
   
  #8220;amin..ya..Allah..#8221; jawab mama sambil melipat mukena pula
   
  #8220;ka..kakak juga ade doain..biar dapat suami yg kaya..biar kita bisa 
pergi haji bareng2..#8221; celotehnya lagi
   
  #8220;jangan doain gue dapat suami kaya dong..?lo doainnya gue aja yg 
kaya..biar gue aja yg ajak mama pergi haji..#8221; jawab kakak acuh sambil 
melipat mukenanya
   
  #8220;lho..memang kenapa..kakak nda mau dapat suami kaya..?#8221; tanya 
mama memancing pikiran anaknya
   
  #8220;takut dijahatin aja..#8221; jawabnya acuh
   
  #8220;suami kaya kan bagus ka..?asal sholeh..dia nda akan berani jahatin 
kita..?#8221; jawab mama senyum2 dan anakpun tersenyum malu
   
  #8220;tuh..kan..ka..ade juga doain..kakak dapat suami yg sholeh dan kaya dan 
kakak juga kaya kak..?#8221; celotehnya lagi berusaha menegaskan kakaknya
   
  #8220;kalau mau doanya dikabulkan Allah..kamu berdua harus jadi anak yg 
sholeh..?karena doa orang2 yg sholeh selalu di dengar Allah..#8221; jelas mama
   
  #8220;iya..ya..ma..kalaupun saat itu belum dikabulkan, tapi..pasti itu hanya 
ditunda sama Allah, dan setelah itu tetap aja dikabulkan ya..ma..?!#8221; 
jelas anaknya yg besar yg sudah tiduran di atas kasur
   
  #8220;oh iya..Allah akan selalu kabulkan doa orang2 sholeh..bila orang 
sholeh itu dalam keadaan sulitpun dan belum sempat berdoa..Allah juga sudah 
tahu kesulitan orang sholeh itu dan Allah akan membantunya..walaupun kesulitan 
itu masih terbersit dihatinya..#8221; jelas mama lagi..
   
  #8220;iya..ya..ma..shafa jadi inget dulu..waktu shafa masih kecil dan kita 
masih tinggal di rumah yg dulu dan masih sama ayah..mama ingat gak..?waktu kita 
selesai sholat..dan mama sudah selesai duluan dan shafa masih di dalam kamar 
berdoa..waktu itu tiba2 shafa pingin banget makan mangga dan shafa berdoa minta 
sama Allah..ya..Allah..shafa pingin sekali makan mangga, dan shafa masih pake 
mukenah..tiba2 ayah datang dan bawain mangga banyak banget..hehehe #8220; 
ceritanya terus dan masih dilanjutkan dgn cerita yg lain
   
  #8220;waktu itu juga..shafa belum punya pianika, dan mama belum beliin 
pianika itu, karena mama nda punya uang, padahal besok harus sudah dibawa dan 
kalau yg nda bawa, mau disuruh pulang sama bu guru..ya..udah..shafa minta aja 
sama Allah, rapi sholat shafa berdoa minta pianika itu sama Allah, eeh..tau2 
mama pulang kerja, sudah bawa pianika untuk shafa..hehehehe. #8220; ceritanya 
dgn wajah yg berbinar2 dan senang sekali
   
  #8220;hehehe..iya..itu karena Allah mendengar doa kamu..lalu kasih rejeki 
hari itu juga dari jalan yg nda disangka2 untuk mama, dan tiba2 mama ingat kamu 
yg dari kemarin minta dibelikan pianika, ya..tiba2 mama berpikir, kalau itu 
adalah rejeki dari Allah yg dititipkan untuk kamu..#8221; jelas mama sambil 
tersenyum
   
  #8220;ma..enak ya..jadi anak kecil..? doanya selalu terkabul..J #8220; 
komentarnya tiba2
   
  #8220;hehehe..iyalah..kalau mau doanya terus terkabul, teruslah berbuat baik 
dan jujur spt anak kecil, yg tidak berbohong dan selalu patuh pada perintah 
Allah.. dan kalaupun Allah belum memberikannya, mungkin itu tidak baik untuk 
kita, dan yakinlah..Allah akan memberikan yg terbaik dari yg kita 
minta..#8221; nasehat mama yang disambut senyum2 oleh kedua anaknya dan mama 
masih meneruskan bicaranya
   
  #8220;misalnya..kakak dan ade berdoa minta diberikan motor oleh Allah 
melalui mama, jika doa itu belum dikabulkan oleh Allah, karena Allah sayang 
sama kalian, karena kalian masih kecil, dan belum waktunya untuk diberikan 
sepeda motor, maka..biasanya Allah menggantinya dengan yg lebih baik dari 
sepeda motor, tapi..bukan berarti Allah lupa dgn permohonan kalian tsb, dan 
jika waktunya nanti..yakinlah..Allah akan mengabulkan doa tsb dan memberikan 
itu untuk kalian..#8221;
   
  #8220;hehehe..iya benar ma#8230;; ) #8220; celoteh anak yg paling besar 
dan sudah dibarengi candaannya kepada adiknya yg dari tadi terdiam mendengarkan 
pembicaraan mama dan kakaknya..
   
   
   
  by
  hana
   

 
-
Check out the all-new Yahoo! Mail beta - Fire up a more powerful email and get 
things done faster.

[Non-text portions of this message have been removed]



[media-dakwah] LAPORAN PENERIMAAN DANA DAN PEMBELIAN KEDUA G1000B SERTA PENDISTRIBUSIAN BUKU

2006-11-28 Terurut Topik suhana hana
   LAPORAN PENERIMAAN DANA DAN PEMBELIAN KEDUA G1000B SERTA PENDISTRIBUSIAN BUKU
   
  Assalamu'alaikum warrahmatullahi wabarakatuuh 
  Bismillahirrahmanir rahiim
   
   LAPORAN PENERIMAAN DANA G 1000 BUKU PER 29 NOPEMBER 2006
   
  TANGGAL DONATUR JUMLAH
   
  5/10 a.n. Hamba Allah Rp. 50.000,-
  6/10 a.n. Hamba Allah Rp. 100.000,-
  6/10 a.n. Ria Rp. 500.000,-
  14/10 a.n. Rudi Rp. 100.000,-
  15/10 a.n. Hari Rp. 60.000,-
  20/10 a.n. Nuriah Suri Rp. 250.000,-
  20/11 a.n. Hamba Allah Rp. 100.000,-
  21/11 a.n. Shabrun Rp. 250.000,-
  23/11 a.n. Infaq Untuk Buku Agama Rp. 200.000,-
  23/11 a.n. SKM PRP-Bank Syariah Mandiri Rp. 250.000,-
   
   = = =
  JUMLAH Rp. 1.860.000,-
   = = =
   
  PENGELUARAN UNTUK PEMBELIAN BUKU   
  Pembelian buku gelombang pertama sebanyak 18 buah buku, sejumlah
Rp.  418.000,-
  Pembelian buku gelombang kedua sebanyak 18 buah buku, sejumlah
Rp.  436.400,-
  Total Pembelian buku keseluruhan  
Rp.  854.400,-  (Laporan pembelian judul buku 
terlampir di bawah)
   
  Transfer dana penggantian pembelian buku pertama dari Rek. G1000 Buku ke Rek. 
Pak Budi Ariwibowo sebesar Rp. 418.000,- (empat ratus delapan belas ribu rupiah)
   
  Transfer dana penggantian pembelian buku kedua dari Rek. G1000 Buku ke Rek. 
Pak Budi Ariwibowo sebesar Rp. 436.000,- (empat ratus tiga puluh enam ribu 
rupiah)
   
  Total Transfer dana penggantian 418.000,- + 436.000,- = Rp. 854.000,-   
  Catatan saldo akhir di bendahara =  1.860.000 #8211; 854.000 = Rp.  
1.006.000,-
   
  Saldo Akhir berdasarkan buku tabungan di Bank Syariah Mandiri per 29 Nopember 
2006 adalah :
  Rp. 1.004.000,- (satu juta empat ribu rupiah) dan saldo efektif yg bisa 
digunakan Rp. 954.000,- (sembilan ratus lima puluh empat ribu rupiah)
   
  Telah dikirimkan  4 paket (36 buku ) ke 4 masjid @ 9 buah buku/paket atas 
nama penanggung jawab masing2 masjid di daerahnya tersebut, dengan bukti 
pengiriman sbb :
   
  1. Muhammad Toni, Balikpapan, airway bill no. 05167562
  2. Purwantara Yunus Abdullah, Yogyakarta, airway bill no. 05167561
  3. Ichwan Nurdin, Ciracas Jakarta Timur, airway bill no. 05167564
  4. Dwi Purnomo, Kalideres Jakbar, airway bill no. 05167581
   
  Masih ada 20 masjid yg membutuhkan pengiriman buku2 tersebut dan kepada para 
donatur yg ingin menyumbangkan dananya, maka akan kami kirim ulang no. Rekening 
G1000 buku (berapapun dana itu akan kami terima dengan senang hati) besar 
kecilnya dana yg dikirimkan bukan menjadi ukuran besar kecilnya pahala, namun 
niat ikhlas untuk membantu sesama saudara seiman itulah yg dinilai olehNya.
   
  an. Suhana (G 1000 Buku)
  No. Rekening : 119-000-4469
  Kantor Kas Cabang Pamulang
   
  Demikian laporan penerimaan dana dan pembelian buku oleh G1000 Buku serta 
pendistribusiannya.  Dan kepada para donatur yg memberikan bantuannya dan 
mempercayakan dananya kepada kami untuk digunakan bagi kepentingan umat melalui 
panitia kecil G1000Buku, kami ucapkan terima kasih dan semoga Allah mencatat 
niat baik kita semua ini sebagai amalan sholeh dan memberikan Ridho-Nya amin
   
  Salam
  Hana

   
  LAMPIRAN PEMBELIAN BUKU GELOMBANG PERTAMA DAN KE DUA
   
  Pembelian buku gelombang I (PERTAMA) sebanyak 18 buah berupa :
   
  NO.
JUDUL
PENGARANG
JUMLAH
HARGA (RP)
  1.
Buku Pintar Aqidah Ahlus Sunnah (Hard Cover
Syaikh al Allamah Hafizh bin Ahmad al Hikami
2 buah @ Rp. 27.000
54.000,-
  2.
Jalan Golongan yang Selamat
Syaikh Muhammad bin Jamil Zainu
2 buah @ Rp. 11.000,-
22.000,-
  3.
Sifat Shalat Nabi ShallallaHu #8216;alayHi wa sallam (Hard Cover)
Syaikh Muhammad Nashiruddin al Albani
2 buah @ Rp. 20.000,-
40.000,-
  4.
Panduan Zakat
Syaikh Sayyid Sabiq, Pustaka Ibnu Katsir
2 buah @ Rp. 28.000,-
56.000,-
  5.
Meneladani Shaum Rasulullah ShallallaHu #8216;alayHi wa sallam
Meneladani Shaum Rasulullah ShallallaHu #8216;alayHi wa sallam
2 buah @ Rp. 17.000
34.000,-
  6.
Haji Nabi ShallallaHu #8216;alayHi wa sallam
Haji Nabi ShallallaHu #8216;alayHi wa sallam
2 buah @ Rp. 11.000,-
. 22.000,-
  7.
Al Masaa-il Jilid 1 (Hard Cover)
Ustadz Abdul Hakim bin Amir Abdat, Darus Sunnah
2 buah @ Rp. 40.000,-
80.000,-
  8.
Doa dan Wirid (Hard Cover dan Edisi Lengkap)
Ustadz Yazid bin Abdul Qadir Jawas, Pustaka Imam Syafi#8217;i
2 buah @ Rp. 30.000,-
60.000,-
  9.
Tafsir Juz #8216;Amma (Hard Cover)
Syaikh Abdurrahman bin Nashir As Sa#8217;diy, at Tibyan
2 buah @ 25.000,-
50.000,-
  TOTAL PEMBELIAN I (PERTAMA)
418.000,-
   
   
   
   
   
  Pembelian buku gelombang II (KEDUA) sebanyak 18 buah berupa :
   
  NO.
JUDUL
PENGARANG
JUMLAH
HARGA (RP)
  1.
Ibadah Haji Nabi ShallallaHu 

[media-dakwah] MASIH SAKTIKAH PANCASILA?

2006-11-16 Terurut Topik suhana hana
 
  Pengaruh Globalisasi Terhadap Sosial Budaya di Indonesia
   
  Oleh : Suhana
   
  Nilai-nilai moral bangsa Indonesia yang terdahulu terkenal dengan adat 
ketimuran bangsa Indonesia yang mempunyai nilai-nilai budaya yang luhur, adab 
kesopanan yang tinggi, saat ini karena pengaruh globalisasi yg disusupin oleh 
gaya kapitalis dan misi satu negara yang sudah masuk ke dalam kebudayaan 
Indonesia dengan segala pemikiran liberalis yang akhirnya mengikis nilai-nilai 
budaya Indonesia yang bermartabat menuju pada moral bangsa yg rendah, karena 
tidak sesuai dengan idiologi Pancasila yg memiliki dasar ke Tuhanan dan telah 
dilanggar dengan pemikiran-pemikiran liberalis yang bebas mendefinisikan makna 
ke Tuhanan dan kebebasan menjalankan ibadah sesuai dengan pemikiran-pemikiran 
yg liberal yaitu berdasarkan hasil pemikiran individu atau kelompok dan bukan 
berdasarkan aturan hukum ke Tuhanan yang diajarkan oleh suatu agama. Terutama 
perubahan ini terlihat sekali memasuki wilayah aturan agama yang dipeluk oleh 
mayoritas masyarakat Indonesia yaitu Islam. Kebebasan
 berfikir dan mendefinisikan amalan ibadah yang tidak sesuai dengan 
aturan/hukum yang sudah ditetapkan dalam ajaran islam ini, nampak jelas sekali 
sedang diupayakan untuk dirusak dan di selewengkan dengan mengatas-namakan 
toleransi dan hak asasi manusia dalam menjalankan amalan ibadahnya menurut 
keyakinannya sendiri dan dari hasil pemikirannya sendiri yang sudah dipengaruhi 
oleh gaya pemikiran Liberal yang mengusung kebebasan tanpa batas dan ini 
bertentangan sekali dengan norma-norma agama yang diajarkan pada umumnya dan 
norma ajaran islam pada khususnya yang mempunyai batasan-batasan yang tidak 
boleh dilanggar karena dasar keimanan kepada Allah swt.
   
  Pengaruh globalisasi di Indonesia yg sudah didominasi oleh gaya kapitalis dan 
pemikiran liberalis secara perlahan sudah berusaha menggrogoti nilai-nilai 
ideology Pancasila yang memiliki arti kemanusian yang adil dan beradab dengan 
menimbulkan banyak perubahan pada nilai-nilai kemanusiaan yang beradab kepada 
nilai pemikiran Liberalis dan memberikan dampak kemerosotan moral menjadi tidak 
beradab yaitu dengan maraknya pornografi dan pornoaksi yang mengatasnamakan 
seni dan menungkir balikan nilai-nilai budaya bangsa Indonesia dengan adat 
ketimurannya yang dahulu selalu menjaga nilai kemanusiaan yg beradab, namun 
kini pengaruh kapitalis yang mengusung pemikiran liberalis dengan kebebasan 
tanpa batas, sesungguhnya sudah menurunkan arti peradaban bangsa Indonesia yang 
dahulu selalu dijunjung tinggi menjadi negara dengan kemerosotan moral yang 
cukup tajam dan tidak sesuai dengan Ideologi Pancasila yang menganut faham ke 
Tuhanan YME yg seharusnya mengikat tiap-tiap individu
 masyarakat/bangsa dengan nilai-nilai ke Tuhanan yang sudah digariskan dalam 
satu ajaran agama yang mengikat dengan batasan-batasan yang tidak boleh 
dilanggar. Dan gaya kapitalis dan liberalis sudah melanggar makna kemanusiaan 
yg beradab menjadi tidak beradab dengan melokalisir tempat-tempat perjudian dan 
perzinahan, dan mulai maraknya satu kelompok yang ingin melegalkan kaum 
homoseksual agar diakui keberadaannya di Indonesia, jelas bertentangan sekali 
dengan Ideologi Pancasila, khususnya sila ke Tuhanan YME dan kemanusiaan yg 
adil dan beradab.
   
  Misi Kapitalis Dengan Pemikiran Liberalis 
   
  Gaya kapitalis dengan pasar bebasnya dan pemikiran liberalis yang tanpa batas 
dan disertakan dalam globalisasi, sudah menciptakan banyak malapetaka di 
Indonesia yaitu makin terpuruknya perekonomian Indonesia denga pasar bebasnya, 
dimana kita tidak mampu bersaing dengan negara-negara yang mengusung misi 
tersebut dengan memberikan banyak persyaratan-persyaratan politik yang diajukan 
oleh penyandang dana seperti IMF dan Bank Dunia, sehingga Indonesia hanya 
dijadikan sebagai koloni untuk memasarkan hasil-hasil industri negara-negara 
maju yg mengusung misi idiologi suatu negara tersebut, tanpa mampu menjual 
hasil industri negara Indonesia yg sudah dirobohkan sendi-sendi perekonomian di 
seluruh sector industri, keuangan maupun perdagangan dengan menggunakan 
kelompok-kelompok tertentu
   
  Pengaruh globalisasi yang mengusung misi gaya kapitalis dan pemikiran 
liberalis berusaha ingin menghancurkan dan mengacaukan sendi-sendi agama 
mayoritas di Indonesia dengan kebebasan untuk memaknai ajaran agama berdasarkan 
pemikiran Liberal tanpa batas, justru telah melanggar aturan-aturan hukum agama 
yg telah digariskan oleh batasan-batasn yg tidak boleh dilanggar, karena 
keimanan kepada Allah swt. Dikarenakan agama dijalankan bukan sekedar 
mengandalkan pemikiran semata, tapi memaknai agama harus dilengkapi dengan 
keimanan yg dibatasi oleh aturan-aturan yg dibuat oleh Allah dan tidak boleh di 
langgar oleh pemeluknya.
   
  Pemikiran Liberalis yang tanpa batas sudah menghancurkan nilai-nilai 
kemanusiaan dengan peradaban budaya timur Indonesia yang begitu tinggi dengan 
nilai kesopanan, tata krama yang diikat oleh 

[media-dakwah] KEPOLOSAN

2006-11-15 Terurut Topik suhana hana
 
  tiba2 saja sang anak yg masih duduk di bangku SD kelas 1, sambil tidur2an di 
lantai lalu berkomentar pada mamanya
   
   ma..kenapa sich...Allah ciptain orang jahat..? tanyanya polos
   
   hmm..Allah nda ciptain orang jahat..tapi..orang itu sendiri yg milih jadi 
jahat..? jawab mama sambil tersenyum pada anak kecilnya
   
   lalu..sudah tahu orang itu jahat..kenapa enggak dimatiin aja sama Allah..? 
tanyanya lagi sambil cemberut kesal
   
   hehehe..iyalah..nanti juga akan dimatiin sama Allah, kalau sudah sampai 
batas umur yg ditentukan oleh Allah.. jawab mama geli melihat wajah kesal 
anaknya
   
   kenapa enggak sekarang aja dimatiinnya..kan dia sudah buat orang lain susah 
ma..?  tanyanya lagi penasaran
   
   lho..kalau semua orang jahat dimatiin buru2..terus enggak ada ujian buat 
orang baik dong..??lagi pula..semua orang sudah punya batas umur yg ditentukan 
oleh Allah, kapan dia meninggalnya de..? jawab mama sambil tersenyum2 pada 
anaknya
   
   #8220;hmm..ujian itu apa sich ma..?#8221; tanyanya lagi..
   
  #8220;hmm..gini de..Allah itu kan ciptain ada syurga dan ada neraka..kalau 
orang yg baik akan dimasukan ke dalam syurga dan orang jahat akan dimasukkan ke 
dalam neraka..?terus..kalau semua orang baik..berarti syurga penuh dan neraka 
enggak ada penghuninya dong..??kan jadi mubajir..sudah dibuat tapi enggak 
dihuni..?#8221; hehehe jawab mama yg berusaha masuk logika buah hatinya
   
  #8220;oh iya..ya..nanti ade enggak kebagian tempat di syurga ya..?kalau 
semua orang masuk syurga..??#8221; jawabnya polos sambil tertawa2 
 

   
   
  Spt biasa pulang sekolah, pasti ada aja cerita yg disampaikan oleh anaknya yg 
tertua
   
  Anak : #8220;ma..aku kesal banget sama sherly tadi..?#8221; cerita anak yg 
terlihat sekali wajah kesalnya
   
  Mama : #8220;hmm..memang si sherly buat apa sama kamu..?#8221; Tanya mama 
datar
   
  Anak : #8220;tadi si sherly lempar uang untuk pengemis ke 
comberan..?!mentang2 dia pengemis, emang boleh apa lempar uang 
begitu..?!mending enggak usah dikasih aja kalau dilempar begitu..?!#8221; 
kesal anak yg terlihat hampir menangis.
   
  Mama : #8220;lalu..kamu bilang apa sama sherly..?#8221; Tanya mama yg mulai 
merhatiin wajah anaknya yg mulai ingin menangis
   
  Anak : #8220;aku bilang..sherly kenapa kamu lempar uang itu ke comberan..?! 
terus jawab sherly..biarin aja, toch#8230;dia Cuma pengemis..?#8221; cerita 
anak yg akhirnya menangis
   
  Mama : #8220;terus..#8221; Tanya mama yg serius merhatiin anaknya cerita
   
  Anak : #8220;akhirnya uang jajanku aku kasih ke sherly untuk gantiin uang yg 
dikasih ke pengemis itu..kasihan pengemis itu ma..dia turun ke comberan ambil 
uang itu..? aku bilang ke sherly..ini uangnya aku gantiin, baru kasih segitu 
aja pake dilempar..?!#8221; cerita anak sambil terisak karena tangis
   
  Mama : #8220;hmm..harusnya kamu larang pengemis itu untuk ambil uang yg 
dicomberan, dan uang kamu itu yg kamu kasihkan ke pengemis dan biarkan si 
sherly yg ambil uang itu ke comberan..?#8221; usul mama sambil menghapus air 
mata anaknya
   
  Anak : #8220;aku lupa ma..?#8221; isak anak yg menyesali dirinya dan 
wajahnya sudah dipenuhi oleh air matanya
   
  ==

  sambil membuka2 buku bacaannya sang anak yg masih duduk di kelas 1 SD, mulai 
bertanya2 lagi pada mamanya..
   
  #8220;Ma..yg ciptain ade itu kan Allah ya..? terus..yg ciptain mama juga 
Allah..? lalu siapa yg ciptain Allah..?#8221; tanyanya dengan wajah lugu dan 
mata masih tertuju pada buku bacaan yg hanya di buka2 olehnya
   
  #8220;nda ada..!! Allah nda ada yg ciptain..#8221; jawab mama sedikit 
tersentak
   
  #8220;koq..aneh ya ma..?koq Allah nda ada yg ciptain..?terus..Allah ada 
sendiri begitu aja ya..ma..?ade jadi bingung nich ma..?#8221; Tanya anak lagi 
dengan wajah biasa dan mau keluar dan bermain keluar rumah..
   
  #8220;lho..koq..bingung, tapi malah keluar rumah..?#8221; rangkul mama yg 
langsung memeluk tubuh anaknya yg mau keluar rumah
   
  #8220;yuukk..kita masuk kamar mama aja ya..?#8221; usul mama sambil 
menggandeng tangan anaknya masuk kamar.
   
  #8220;sekarang coba ade baca ya..?#8221; usul mama sambil membuka 
Al-Qur#8217;an surat Al-Ikhlas dan meminta sang anak membacanya
   
  #8220;hmm..katakanlah : #8220;Dia-lah Allah yg Maha Esa, Allah adalah Tuhan 
yg bergantung kepada-Nya segala sesuatu. Dia tidak beranak dan tiada di 
peranakkan, dan tidak ada seorangpun yg setara dengan Dia..#8221; baca sang 
anak dengan logat bacaan yg masih belum begitu lancar, tapi jelas
   
  #8220;hhmm..berarti Allah itu tidak beranak dan tidak punya anak ya 
ma..?#8221; tanyanya lagi..
   
  #8220;iya..dong..kalau Allah beranak dan punya anak, berarti Allah sama 
dengan mama dong..?#8221; jawab mama sambil tersenym2 pada anaknya
   
  #8220;hehehe..iya..ya..Allah hebat ya..ma..?Allah ada begitu aja, dan enggak 
ada yg lahirin..#8221; komentarnya polos
   
  #8220;hmm..emang ade tahu 

[media-dakwah] BERKAH MAKANAN

2006-11-15 Terurut Topik suhana hana
 BERKAH MAKANAN
   
  #8220;Assalamu#8217;alaikum..#8221; salam sohibku yg sudah spt kakakku 
sendiri dan sudah berdiri di depan pintu ruanganku dengan senyum khasnya yg 
menggodaku
   
  #8220;wa#8217;alaikum salam..#8221; jawabku yg lagi asik mengetik di depan 
komputer
   
  #8220;hai..sayang..kamu sudah makan belum..?#8221; tanyanya yg tersenyum2 
padaku sambil menenteng tas kresek hitam di tangannya 
   
  #8220;belum dong..?! kan nunggu kamu..?hehehe..#8221; jawabku membalas 
candaannya
   
  #8220;hehehe..ini aku bawa nasi padang, kita makan berdua ya..?tapi aku 
sholat dulu..#8221;
   
  #8220;alhamdulillah..ya..udah sana kamu sholat, aku barusan sudah sholat..:) 
aku buatin teh manis ya..?#8221; tawarku sambil senyum2 dan sudah meraih gelas 
besar yg biasa kita gunakan untuk membuat teh manis dan selalu minum berdua
   
  #8220;teh pahit aja dech Han..?kan kita sudah manis..?nanti tambah manis 
gawat kan..?bisa2 kita berdua dikerubutin semut..#8221;hehehe candanya seperti 
biasa yg sudah tertawa2 dan berlalu ke arah mushola dan akupun berlalu ke lain 
arah untuk membuat minum dan nda berapa menit kemudian, sohibkupun selesai 
sholat, langsung masuk ke ruangaku dan sibuk menyeruput teh pahit yg aku buat, 
dan aku sibuk membuka bungkusan nasi padang yg dibawanya untuk makan siang kita 
hari ini.
   
  #8220;tadi aku pesan nasinya satu aja, tapi lauknya dua..?enggak apa2 kan 
say..?#8221; ujarnya senyum2 sambil sibuk memperlihatkan dendenk daging dan 
ayam bakar plus sambal dan lalapan komplit
   
  #8220;is ok dong..?kan perut kita fleksible?bisa makan banyak dan bisa makan 
sedikit? kita juga nda saling mempengaruhi, kamu makan sedikit juga sudah gemuk 
koq..#8221; hehehe komentarku memulai canda spt biasanya
   
  #8220;hehehe..iya nich..?kalau kamu ngerugiin aja, sudah dikasih makan tapi 
enggak gemuk2..?malu2in aja..tar disangkanya enggak dikasih makan..?itu makanan 
di taruh mana sich..?#8221;hehehe balas candanya padaku sambil menyuap makanan
   
  #8220;ya..beginilah..kalau onderdil dalamnya orisinil, jadi..sirkulasi 
makanan berjalan lancar, kalau makanan sudah basi, besok paginya langsung di 
buang#8230;dan enggak disimpan lama2..?#8221; hehehe candaku dan kita sudah 
tertawa2 berdua 
   
  #8220;oh iya mba..?kata guru ngajiku..kalau kita makan dalam satu tempat 
bersama2, maka berkah Allah akan turun di tengah2nya..:) hmm..berhubung aku 
baik dan sayang sama kamu..?jadi..aku bocorin rahasia ini dech..hehehe 
kan..kalau aku jahat..aku bisa aja diam2 dan enggak kasih tahu kamu, kalau 
berkah Allah turun di tengah..?#8221;hehehe candaku sambil terus menyantap 
makan siang kita
   
  #8220;hehehe..ya..udah..kamu makan yg ditengah, aku yg dipinggir aja juga 
enggak apa2 koq..?awas ya..ngambil yg dipinggir..?#8221; balasnya sambil 
tertawa2 dan tangannya sibuk mengambil dendenk juga ayam bakar dan 
menyingkirkannya ke pinggir
   
  #8220;hehehe..ya..udah..ambil lauk ke pinggir, terus nasinya ke tengah 
dech..?#8221;ujarku dan kita sudah tertawa2 sambil terus makan
   
  #8220;hehehe..tuch..kan..akhirnya kamu ngikutin lauk ke pinggir..?#8221; 
ujarnya dan tawanya terus bercanda kita hingga selesai makan, dan kita kembali 
sibuk  rebutan ambil minum yg hanya satu gelas berdua.
   
   
   
  By
  hana
   
   
   

 
-
Sponsored Link

Mortgage rates near 39yr lows. $310,000 Mortgage for $999/mo -  Calculate new 
house payment

[Non-text portions of this message have been removed]



[media-dakwah] USIA BALIQ

2006-11-14 Terurut Topik suhana hana
   USIA BALIQ
   
  Rasanya aku ingin menghubungi guruku, karena bahasan oleh guru ngajiku minggu 
lalu dan spontan tanganku sudah meraih gagang telphon dan memutar nomor 
telphonnya dan tidak lama kemudian
   
  “assalamu’alaikum” sapaku spt biasanya 
   
  “wa’alaikum salam “ jawab guruku yg ternyata beliau langsung mengangkatnya
   
  “hmm..pak kita diminta untuk mengajarkan anak kita diusia 7thn untuk sholat 
dan memukulnya pada usia 10thn apabila ia tidak sholat. Terus..kata guru 
ngajiku memukul itu bukan berarti jadi kewajiban, tetapi hanya mengajarkan.
   
  “terus..” komentarnya setelah menyimak pembicaraanku
   
  “hmm..semalam aku baca hadist, yg mengatakan hukum tidak berlaku bagi 3 orang 
yaitu anak kecil hingga dia baliq, orang tidur hingga ia bangun, dan orang gila 
hingga ia sembuh.. hmm..ukuran orang baliq itu, wanita yg sudah haid dan laki2 
yg mimpi basah” 
   
  “lalu..”
   
  “hehehe..berarti enak aku dong pak..?karena aku baliq waktu SMA kelas 3 dan 
usiaku 17thn, berarti 17thn kebawah aku nda ada dosanya dong..?padahal 17thn 
kebawah, aku nakal, suka buat nangis anak orang” ceritaku sambil ketawa ketiwi
   
  “memang kamu percaya ada dosa yg tidak ada yg nanggung..?” komentarnya 
singkat memancing jawabanku
   
  “hmm…kan orang menanggung dosanya masing2..” jawabku cepat
   
  “lha..iya..itu kalau sudah baliq? Kalau belum baliq dan dia nakal, lalu Allah 
biarkan aja dosanya dan tidak ada yang nanggung??” komentarnya cepat memancing 
jawabanku
   
  “hmm..yg nanggung orang tua ya pak..?yaaa..kasian orang tua ku dong..??” 
jawabku polos
   
  “jad…sekarang siapa yg enak dong..?” pancingnya dan terdengar suaranya yg 
menahan tawa karena mungkin terasa sesalku olehnya
   
  “ nda enak pak..?kasian orang tua kita, kalau kita nakal..” pelanku
   
  “nah..disitulah diberi kesempatan orang tua untuk mendidik anaknya? Dan bila 
anak itu menjadi anak baik, maka..pahalapun akan kembali diberikan untuk orang 
tuanya karena anaknya yg baik. Begitupun dosa bila anaknya yg sebelum baliq itu 
nakal..” komentarnya panjang lebar dan masih berlanjut
   
  “anak itu bisa membawa orang tuanya ke syurga dan memasukkan orang tuanya ke 
nereka?makanya..mungkin dulu sebelum kamu baliq kamu nakal dan sekarang dibalik 
kan..?dulu nakal kamu ditanggung sama orang tuamu, dan sekarang gantian, kamu 
yg harus nanggung orang tuamu kan..?”
   
   “hmm..iya dech..nanti aku yg mau bawa orang tuaku ke syurga.” Komentarku 
cepat
   
  “hebat..?! emang kamu pasti masuk syurga ya..?” komentarnya dan terdengar 
tawanya
   
  “yaaa..bapak jangan ngomong gitu dong..?aku kan pingin masuk syurga..? aku 
juga ingat pesan bapak waktu itu, yg bicara begini “kalau ingin mendapatkan 
sesuatu yg baik, maka buat baiklah dulu terhadap diri sendiri, baru nanti minta 
yg baik dari Allah.” Ceritaku mengingatkan ucapannya
   
  “oohh…iya dong..memang harus begitu aturan mainnya..” jawabnya cepat
   
  “nah..kan sekarang aku lagi menuju kesana..hehehe..”
   
  “jad..kesimpulannya apa dong..?”
   
  “hmm..kesimpulannya adalah tidak ada dosa yg tidak di tanggung dan dibiarkan 
begitu aja oleh Allah..” jawabku cepat sambil ketawa ketiwi
   
  “dan tidak ada hidup yg enak, karena memang hidup ini berat..” ucapnya 
menyambung komentarku
   
  “iya..iya..”jawabku cepat karena mendengar tanda telphon akan berhenti dan 
beliau masih berbicara
   
  “aku telphon lagi ya pak..ini dah mau habis nich..” ingatkanku cepat
   
  “enggak usah..saya sibuk..?!” jawabnya cepat
   
  “oh iya..pak aku dah tahu, kalau langit itu bisa di bawah dan bisa di atas..” 
bicaraku cepat2
   
  “di bawah mana? Dibawah sandal kamu..?” komentarnya sambil tertawa
   
  “hehehe..langit di bawah bumi lah..dan di atas awan, atau di samping kanan 
kiriku..” komentarku sambil ketawa ketiwi
   
  “walahhh…sudah tambah ngaco aja kamu..?!” jawabnya sambil tertawa  
   
  “ya..udah..thanks ya pak..Assalamu’alaikum..” ucapku mengakhiri pembicaraan 
   
  “wa’alaikum salam” terdengar balasan salamnya dan tak lama kemudia telphon 
sudah mati dgn sendirinya.
   
   
   
   
  by 
  hana

 
-
Everyone is raving about the all-new Yahoo! Mail beta.

[Non-text portions of this message have been removed]



[media-dakwah] LELAH

2006-11-07 Terurut Topik suhana hana
   LELAH   
   
  Lelah tubuh tak jua kurasakan..
  Saat menahan lelah hati tak terperihkan..
  Desiran darah terasa mengalir deras..
  Dari dalam hati yang hanya bisa kurasakan..
  Tanpa mampu..aku untuk menghentikan..
   
  Lelah tubuh tak jua kurasakan..
  Hingga habis semua yang ingin kukerjakan…
  Dan lelah hati kembali kurasakan..
  Membuatku terkapar lemas dan tersadar..
  Hanya tangis yang ingin kulakukan..
   
  Rabb..jangan lepaskan genggaman tangan..
  Walau terseok..ku ingin tetap berjalan..
  Bantu aku menempuh arah tujuan..
  Dimana tak ada lagi kesedihan yang kurasakan..
  Kecuali tetesan air mata kebahagiaan..
   
   
   
  By
  hana
   

 
-
Check out the all-new Yahoo! Mail - Fire up a more powerful email and get 
things done faster.

[Non-text portions of this message have been removed]



Ajaklah teman dan saudara anda bergabung ke milis Media Dakwah.
Kirim email ke: [EMAIL PROTECTED] 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/media-dakwah/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/media-dakwah/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 



Re: [media-dakwah] Re: Mengagungkan Ulama Apakah Syirik ?

2006-11-03 Terurut Topik suhana hana
.sungguhnya yang takut kepada Allah di antara hamba-hamba-Nya, hanyalah 
ulama... (fathir : 28)
  Orang yg mempunyai rasa takut kepada Allah, biasanya mereka mengatahui akan 
dzat Allah, setelah mengetahui akan Allah, biasanya itulah yg menimbulkan rasa 
takut, karena keyakinan akan kebenaran yg difirmankanNya. (dosa, pahala, adzab, 
siksa, surga, neraka) karena mengetahui itu semua, maka timbulah rasa takut dan 
harap itu dan berusaha menjalankan semua perintahNya dan menjauhi laranganNya.
   
  hmm..beda loh rasa takut karena ikut2an dgn rasa takut karena memang 
mengetahui apa yg ditakutinya itu sebagai satu keyakinan. Bila mempunyai rasa 
takut pada Allah, biasanya kita bukan menjauh tapi malah mendekat, tapi bila 
mempunyai rasa takut pada yg selain Allah, biasanya kita akan menjauh dari 
sesuatu itu.
   
  cerdas dan pintar aja nda cukup, bila tidak dilandasi dengan keimanan yg 
benar. Karena orang cerdas dan pintar bila tidak dilandasi dgn keimanan yg 
benar, biasanya suka mintar2in orang dan kerjaannya hanya ngebodohin orang, 
karena korbannya itu nda tahu, kalau sedang dibodoh2in. Makanya..untuk 
menghindar dari orang2 pintar yg nda punya iman, makanya kita diminta agar 
selalu banyak belajar dan mencari lingkungan yg benar.
   
  sholeh aja juga nda cukup, bila tidak dilandasi dengan kecerdasan, karena 
orang sholeh yg nda cerdas, biasanya jadi mangsa empuk orang2 cerdas yg nda 
punya iman.
   
  hehehe..kebayang sama aku, dengan orang2 yg sudah nda soleh, bodoh pula.. 
walah..hancur dech tuch..semuanya.
  ibaratnya orang sholeh yg bodoh, andai dia bertemu oleh orang2 cerdas nda 
soleh, biasanya..masih ada yg jagain yaitu Allah. aku jadi ingat bunyi hadist 
yg kira2 begini bunyinya :
  takutlah kamu kepada orang2 yg sudah tidak ada yg membela dirinya kecuali 
Allah
  orang2 sholeh biasanya masih suka selamat, walau dia bodoh karena ada Allah 
yg jagain.
   
  lha..kalau sudah brengsek..bodoh pula??? hancurlah dia..
   
  yg bagus itu..sudah sholeh..cerdas pula..disamping bisa menjaga dirinya dan 
dijagain pula oleh Allah -:) ini mungkin yg dimaksud alim ulama *_^
   
  Allah meninggikan 1 derajat orang berilmu dari orang sholeh, adalah orang yg 
berilmu dalam ilmu agama. karena amal tanpa ilmu adalah kebodohan, sedangkan 
ilmu tanpa amal adalah kedustaan. hmm..coba bayangin dech..berapa banyak orang 
yg beramal tapi nda punya ilmunya, spt orang masak tapi nda tahu resepnya.. 
  Niat mau buat soto betawi, eh..yg dibuat sayur lodeh..hehehe
   
  dah ah..jadi ngelantur..yg benar dari Allah yg salah dariku..
   
  salam
  hana
   
   
   
  anshor muhammad [EMAIL PROTECTED] wrote:
  Saya lupa nama kitabnya, tapi masih saya simpan (mngkin akan saya 
beritahu menyusul ya). Begini ttg pengertian ulama disebutkan ada dua; salah 
satunya adalah yang panjenengan sebutkan itu. yang kedua adalah yang disebut 
ulama adalah orang yang mendahulukan takutnya pada Alloh dari pada yang lain. 
Sebab terus terang agak miris kalo liat jaman sekarang ini, banyak orang pintar 
dan cerdas akan ilmu agama, tapi malah membawa umat ini kepada sesuatu yang 
nyleneh. Misalnya ada kyai di pasuruan (saya lihat rekaman VCDnya langsung+ 
sudah diberitakan di jawapos) sekitar pertengahan agustus 2006, joged bareng 
inul  dalam peringatan akhirus sannah dipondoknya. Terus juga ada seorang S2 
atau S3 dari surabaya malah di back up langsung oleh media terbesar di Jatim  
memberikan fatwa bahwa haji tidak harus di bulan Haji, bisa di syawal, rajab 
dll, kalo ngikutin paparannya dengan argumen dalil yang tersusun rapi dari 
Quran dan hadist maka orang seperti saya ini akan langsung
 membenarkan.Mereka-mereka ini orang yang pandai lho. Terkadang definisi bodoh 
dan cerdas harus diberikan penjelasan tambahan. Belum lagi ketika orang desa 
yang tuhu-tuhu itu jika diberi penjelasan ttg syar'i tanpa banyak debat mereka 
jalanin, sedang yang di kota yang S2 dan S3 debatnya masya Alloh ttg agama ini, 
sampai-sampai ashar bablas, maghrib lewat.
   
  Sekedar nambahin, tapi kalo mau diberi masukan akan lebih bagus...biar tambah 
cerdas :)


  - Original Message 
From: suhana hana [EMAIL PROTECTED]
To: anshor muhammad [EMAIL PROTECTED]
Cc: media-dakwah@yahoogroups.com
Sent: Thursday, November 2, 2006 2:33:33 PM
Subject: Re: [media-dakwah] Re: Mengagungkan Ulama Apakah Syirik ?

hmm..santai aja pak..?:) kalau aku bicara dan menulis memang ada 
beberapa yg ingin aku tuju dan kebetulan topik ini jadi bahan yg tepat untuk 
membuka kenyataan ibadah umat muslim saat ini dan bukan berarti aku menuduh 
bapak melakukan itu lho..:)
aku tetap nda yakin, kalau ada orang yg masih menyimpan keringat dan rambut 
Rasul:) karena andai ada yg melakukan hal spt, apakah sahabat akan 
membiarkannya? ?aku yakin nda akan dibiarkan oleh sahabat dan tetap tidak masuk 
logika yg bersebrangan dgn fitrahnya suatu benda, yaitu keringat pasti 
mengering dan rambut akan lapuk:)

hmm..semua orang waras sudah tahu, kalau aksi panggung inul itu nda

Re: [media-dakwah] Re: Mengagungkan Ulama Apakah Syirik ?

2006-11-02 Terurut Topik suhana hana
oke pertanyaan yg pertama nda usah aku jawab, rasanya pak anshor sendiri sudah 
tahu jawabannya, bila apa2 yg menyangkut ibadah, tapi tidak ada contohnya maka :
   
  Barang siapa membuat-buat suatu yg baru dalam agama ini yg tidak
  berasal darinya, maka itu tertolak (muttafaq'alaih)
   
  barang siapa yg melakukan satu amalan yg tidak ada dalam agama kami
  ini, maka itu tertolak (HR.Muslim)
   
  Amma ba'du, sesungguhnya sebaik-baik ucapan adalah Kitabullah, dan
  sebaik2 petunjuk adalah petunjuk Rasulullah, serta seburuk2nya adalah perkara 
baru yg di buat2. dan setiap yg bid'ah itu adalah sesat (HR.Muslim)
   
  hmm..untuk masalah sahabat yg bersin dan mengucapkan shalawat, rasanya dah 
aku terangkan di bawah dech..:)tapi ini aku copy paste aja ya..?
   
  hmm..aku pernah dengar ceramahnya ustadz ahli hadist yaitu Ust.Abdul Hakim 
Abdat yg menceritakan, ada seorang sahabat yg sedang berjalan dan tiba2 bersin 
lalu ia bershalawat untuk Rasul, dan ditegur oleh sahabat yg lain kamipun 
selalu bershalawat untuk Rasul karena kecintaan kami kepadanya, namun Rasul 
mencontohkan pada saat bersin adalah mengucapkah tahmid dan bukan shalawat 
kepadanya
   
  cerita itu diceritakan oleh ust.abdul hakim abdat yg kebetulan beliau adalah 
guru hadist. Jadi..itu riwayat yg dibacakan dari hadist. (tentunya hadist 
shahih) karena beliau nda pernah memberikan dalil dengan hadist2 lemah. (hadist 
lemah tidak berlaku di kajian majelisnya)
   
  afwan juga ya pak..akupun bukan seorang yg cerdas apalagi ulama, karena 
niatku hanya saling sharring aja, dan kita sama2 belajar disini.
   
  salam
  hana
  

anshor muhammad [EMAIL PROTECTED] wrote:
  Oh ya mbak/mas, ketika saya menyertakan masalah sholawatkarena 
ada juga sebagian umat ini yang berpendapat bahwa bersholawat selain apa yang 
dicontohkan Rosululloh adalah bathil karena meniru kaum nasrani dan yahudi 
yang mengagungkan para orang sholih di kalangan mereka. Seperti membaca 
sholawat Maisisyah, sholawat Bahr dll.
  Maaf, untuk cerita ttg sahabat yang bersin itu dari hadist atau Quran, maaf 
sekali lagi, karena postingan awal penjenengan adalah tolak ukur kebenaran 
dalam Islam adalah Al Quran dan Hadist.
  Maaf lho mbak/mas kalo postingan saya tidak bisa menunjukkan kecerdasan, 
karena saya bukan ulama dan bukan orang yang cerdas
   
  Mohon pencerahan 
   
  Hamba yang dhoif 
  
 
  - Original Message 
From: suhana hana [EMAIL PROTECTED]
To: anshor muhammad [EMAIL PROTECTED]
Cc: media-dakwah@yahoogroups.com
Sent: Thursday, November 2, 2006 9:57:56 AM
Subject: Re: [media-dakwah] Re: Mengagungkan Ulama Apakah Syirik ?

  masalahnya ukuran kebenarannya itu apa? perasaan, pikiran, hati or apa..?? 
jelas ukuran kebenaran dalam islam itu al-qur'an dan hadist. spt yg kita tahu, 
apapun yg menyangkut ibadah dalam islam, kadang tidak masuk logika dan tidak 
perlu logika untuk dipertanyakan dalam ibadah yg sifatnya wajib or sunnah. (spt 
sholat jumprat jumprit, wudhu, puasa, lempar jumroh, dlsbnya). namun..syarat 
diterimanya ibadah adalah atas dasar akidah yg benar yaitu  ikhlas karena Allah 
dan mencontoh Rasulullah.
   
  sedangkan melakukan sesuatu yg dianggap baik diluar ibadah,  biasanya tidak 
bertentangan dengan fitrah manusia, tidak menyulitkan, dan untuk kebaikan 
manusia itu sendiri. dan spt yg kita ketahui, bahwa Rasul tidak pernah mau 
menyulitkan umatnya dan Rasul tidak pernah meminta para sahabatnya untuk 
melakukan hal2 yg demikian tuch..or..aku belum pernah baca kali ya..*_^ karena 
setahuku, yg diajarkan oleh Rasul adalah memakan makanan yg halal dan thoyib 
(halal dan baik), yg jadi pertanyaannya adalah..meminum air bekas perasan baju 
itu memang halal, namun..apakah itu baik??? makan rambut or makan batu juga 
halal, tapi apakah itu baik?? karena ajaran islam adalah tidak ada yg 
bertentangan dgn fitrah manusia dan selalu terkait dengan akidah yg benar yaitu 
ikhlas karena Allah dan mencontoh Rasulullah, sedang untuk makanan dan pakaian 
adalah halal dan baik. masalahnya adalah melakukan hal2 tsb apakah mencontoh 
Rasul?? dan apakah yg dimakan dan dipakai itu baik?? sedangkan ukuran
 halal dan baikpun sudah diatur dalam aturan islam:) jelas..minum air perasan 
baju itu nda baik walaupun halal:) dan menyimpan benda2 orang sholeh itu juga 
halal, but..apakah ada manfaatnya or apakah baik??kalau ada manfaatnya silahkan 
simpan, namun yg jadi pertanyaannya adalah..apakah kamu yakin..suatu saat nda 
akan jatuh pada satu kesyirikanor ketergantungan oleh benda2 tsb??? ^_^
   
  hmm..apa kamu pernah baca riwayat ttg marahnya Rasulullah saat beliau masuk 
dalam majelis, kemudian para sahabat berdiri untuk menghormatinya??yg kemudian 
Rasul berkata janganlah kalian bertingkah laku spt orang2 nasrani, yg memujiku 
secara berlebihan, spt mereka mengagungkan isa ibn maryam dan meminta para 
sahabat untuk duduk kembali.
   
  lho..tidak ada yg mengatakan kalau memuji Rasulullah itu salah:) wong..kita 
diminta untuk bershalawat kepadanya koq

Re: [media-dakwah] Re: Mengagungkan Ulama Apakah Syirik ?

2006-11-01 Terurut Topik suhana hana
masalahnya ukuran kebenarannya itu apa? perasaan, pikiran, hati or apa..?? 
jelas ukuran kebenaran dalam islam itu al-qur'an dan hadist. spt yg kita tahu, 
apapun yg menyangkut ibadah dalam islam, kadang tidak masuk logika dan tidak 
perlu logika untuk dipertanyakan dalam ibadah yg sifatnya wajib or sunnah. (spt 
sholat jumprat jumprit, wudhu, puasa, lempar jumroh, dlsbnya). namun..syarat 
diterimanya ibadah adalah atas dasar akidah yg benar yaitu  ikhlas karena Allah 
dan mencontoh Rasulullah.
   
  sedangkan melakukan sesuatu yg dianggap baik diluar ibadah,  biasanya tidak 
bertentangan dengan fitrah manusia, tidak menyulitkan, dan untuk kebaikan 
manusia itu sendiri. dan spt yg kita ketahui, bahwa Rasul tidak pernah mau 
menyulitkan umatnya dan Rasul tidak pernah meminta para sahabatnya untuk 
melakukan hal2 yg demikian tuch..or..aku belum pernah baca kali ya..*_^ karena 
setahuku, yg diajarkan oleh Rasul adalah memakan makanan yg halal dan thoyib 
(halal dan baik), yg jadi pertanyaannya adalah..meminum air bekas perasan baju 
itu memang halal, namun..apakah itu baik??? makan rambut or makan batu juga 
halal, tapi apakah itu baik?? karena ajaran islam adalah tidak ada yg 
bertentangan dgn fitrah manusia dan selalu terkait dengan akidah yg benar yaitu 
ikhlas karena Allah dan mencontoh Rasulullah, sedang untuk makanan dan pakaian 
adalah halal dan baik. masalahnya adalah melakukan hal2 tsb apakah mencontoh 
Rasul?? dan apakah yg dimakan dan dipakai itu baik?? sedangkan ukuran
 halal dan baikpun sudah diatur dalam aturan islam:) jelas..minum air perasan 
baju itu nda baik walaupun halal:) dan menyimpan benda2 orang sholeh itu juga 
halal, but..apakah ada manfaatnya or apakah baik??kalau ada manfaatnya silahkan 
simpan, namun yg jadi pertanyaannya adalah..apakah kamu yakin..suatu saat nda 
akan jatuh pada satu kesyirikanor ketergantungan oleh benda2 tsb??? ^_^
   
  hmm..apa kamu pernah baca riwayat ttg marahnya Rasulullah saat beliau masuk 
dalam majelis, kemudian para sahabat berdiri untuk menghormatinya??yg kemudian 
Rasul berkata janganlah kalian bertingkah laku spt orang2 nasrani, yg memujiku 
secara berlebihan, spt mereka mengagungkan isa ibn maryam dan meminta para 
sahabat untuk duduk kembali.
   
  lho..tidak ada yg mengatakan kalau memuji Rasulullah itu salah:) wong..kita 
diminta untuk bershalawat kepadanya koq???yg salah itu adalah..kamu 
membandingkan memuji Rasulullah dgn gaya anak2 muda sekarang yg memuji idolanya 
secara berlebihan *_^ hmm..memang siapa yg bilang goyang ngebor inul itu 
baik??or berteriak histeris pada saat melihat britney spears itu benar???jelas 
aja nda nyambung dan terlihat sekali perbedaan baik dan buruknya, karena yg 
satu tanpa dipuja puji pun sudah baik dan mulia koq?:) sedangkan yg 
satunya..hanya orang2 yg nda beres pikirannya aja yg mengatakan itu baik:)
   
  jadi..kamu salah menempatkan 2 bandingan yg jelas sudah baik dengan yg jelas 
buruk (yg ini penilaian khusus bagi orang yg masih waras:)
   
  oke back to topic.
   
  apakah boleh menyimpan baju, rambut, air bekas wudhu atau meminum air bekas 
perasaan baju orang2 sholeh??hehehe tergantung orangnya?? kalau doyan minum air 
perasaan baju orang sholeh..ya silahkan aja diminum:) kalau aku mah..lebih suka 
minum milkshake:) or kalau ada yg suka menyimpan baju, rambut or air bekas 
wudhu orang sholeh, ya..silahkan aja disimpan:) namun akan timbul pertanyaan 
dibenakku or dibenak orang2 yg berpikiran simple, apakah menyimpan benda2 tsb 
itu ada manfaatnya kah?? ada baiknya kah? dan akan timbul pertanyaan lain yg 
menyangkut dengan hati, yaitu apakah yakin..dengan menyimpan benda2 tsb, bisa 
terlepas dari kesyirikan or ketergantungan?? hanya orang2 yg sombong aja yg 
merasa yakin dirinya nda akan terjatuh pada kesyirikan karena hatinya sudah 
terpaut oleh benda2 orang yg dianggap sholeh or dicintainya:)
   
  hmm..kalau aku menyangkut pautkan dengan habaib, karena memang banyak sekali 
umat muslim yg senang banget minum or makan, makanan bekasnya para habaib dan 
diyakini membawa keberkahan. is okelah..kalau menghabiskan makanan or minuman 
sisanya para habaib, karena akupun selalu jadi tempat sampahnya untuk habisin 
makanan sisa anakku kalau lagi malas makan, karena Rasul mengajarkan kita agar 
tidak menyisahkan makanan, karena kita tidak tahu dimana letak yg pas 
keberkahan pada makanan tsb, diawalkah, diakhirkah or ditengahkan pada makanan 
itu:) 
   
  namun..apakah tidak berlebihan bila sudah menjilati tangan bekas habaib 
makan?? or apakah tidak berlebihan bila air bekas perasan baju orang sholeh itu 
diminum? kalau aku mah..biar terlihat orang itu sholeh banget, tapi kalau 
disuruh untuk jilatin or minum air bekas perasan bajunya sich..sorry dory 
strowberry dech..*_^ strowberry mangga apel, sorry enggak level..^_^ hehehe
   
  wong Rasul aja nda pernah dijilatin tangannya oleh sahabat koq?tapi Rasul 
memang suka jilatin tangannya sendiri sehabis makan:) tapi..kalau ada yg suka 
jilatin tangan habaib 

[media-dakwah] ROH, NYAWA DAN ENERGI

2006-11-01 Terurut Topik suhana hana
   Teringat akan janji tadi pagi oleh guruku dan spontan aku memutar nomon 
telphonnya
   
  “assalamu’alaikum..”
   
  “wa’alaikum salam..” terdengar suara guruku diseberang sana
   
  “hmm..bapak sudah sholat..?” tanyaku langsung
   
  “sudah..”
   
  “ya..sudah..aku kesana ya..?” tanyaku mengingatkan
   
  “silahkan..”
   
  dan tak lama kemudian aku sudah berjalan keluar menuju gedung kantornya dan
   
  “Assalamu’alaikum” salamku yg sudah berdiri di depan pintu ruangan 
sekretarisnya dan terlihat beliau sedang asik di depan komputer, sambil 
membalas salamku dan tak lama kemudian beliau berdiri dan masuk ke dalam 
ruangannya
   
  “pak..jelaskan aku tentang definisi energi..?” tanyaku setelah beliau duduk 
di depan mejannya
   
  “definisi energi dari sudut mana yg ingin kamu tanyakan? Karena tergantung 
dengan siapa kamu bertanya..?” tanyanya mulai menyelidik
   
  “hmm..dari sudut ilmu fisika dech..?” jawabku cuek
   
  “sesuatu yg menghasilkan gerak..” jawabnya santai, dan matanya mulai 
menyelidik ke arahku yg terlihat bingung dan tidak puas ingin menanyakan 
sesuatu, tapi aku takut beliau marah dan ternyata ketakutanku tertangkap 
olehnya dan beliau berbicara lagi
   
  “makanya saya tanya, kamu sebenarnya mau menjuruskan kemana pertanyaannya 
itu? Jangan ngomong elo gue sama orang inggris, karena gak nyambung? Elo gue 
itu ngomongnya sama orang betawi..” komentarnya yg tahu sekali, kalau bukan itu 
inti pertanyaan yg ingin aku tahu dan sambil senyum2 melihat aku yg bingung.
   
  “hmm..kalau energi pada diri manusia itu apa dong..?? “ tanyaku lagi
   
  “ya..cari aja sendiri, yg menghasilkan gerak pada kamu itu apa..? kamu 
ngomong itu pake energi gak..?” 
  Yup! Balasan pertanyaannya, memberi kesempatan padaku untuk bertanya ke inti 
pertanyaan yg ingin aku tahu
   
  “nah..itu pak..?!aku bisa ngomong karena ada rohku dalam tubuhku, kalau aku 
mati..kan nda bisa ngomong??berarti roh itu energi juga dong..?” tanyaku yg 
mulai memancing
   
  “enggak tahu saya, kalau tentang roh..? karena Allah melarang untuk 
mengetahui ttg itu..?” jawabnya nda kepancing
   
  “hmm…iya dech..ada temanku yg suruh tanya, apakah roh itu sama dengan energi? 
Karena dia mengkaitkan dengan reinkarnasi..? akhirnya dia bilang kalau 
reinkarnasi itu ada.. berdasarkan hukum kekekalan energi yg tidak akan hilang 
dan hanya berubah bentuknya aja..?”
  “memang siapa yg ngomong kalau energi itu sama dengan roh?? Kamu tanya sama 
dia, roh itu apa? Dan energi itu apa? Kalau saya tidak mau menjawab tentang 
roh, bukan berarti dia lebih paham dari saya ttg roh. Dan kalau dia bicara ttg 
energi, bukan berarti dia lebih ngerti ttg energi daripada saya? Sekarang saya 
mau tanya sama kamu..sama tidak roh dengan nyawa..?” tanyanya yg mulai ganti 
memancingku
   
  “hmm..memang beda ya..?” tanyaku balik sambil menyelidik
   
  “lho..saya yg tanya sama kamu..? Sama enggak roh dengan nyawa..?” tanyanya 
ulang
   
  “hmm..sama ya..?” jawabku nda yakin
   
  “sekarang..kambing punya roh gak..?” tanyanya lagi
   
  “kambing hidup punya lah..kan dia bisa jalan..?” jawabku spontan tapi jadi 
bimbang karena pertanyaannya dan terlihat beliau mulai serius
   
  “oke..sejak kapan kamu punya roh..?” 
   
  “sejak dikasih Allah lah..? kalau aku tidur..kan rohku dipegang sama Dia..” 
jawabku cuek
   
  “sejak kapan, kamu ditiupkan roh oleh Allah..?” tanyanya ulang
   
  “hmm..sejak kehamilan 3bulan 10 hari..” otakku mulai berpikir keras ttg 
maksud pertanyaan2nya sekitar roh dan nyawa
   
  “lalu sebelum usia itu, apakah janin itu tidak hidup..?” tanyanya yg mulai 
membuatku mengerti
   
  “hmm..bentar pak..?maksud bapak…bapak mau mengarahkan kepada tumbuhan yg bisa 
hidup, tapi tidak punya roh..?” tanyaku serius
   
  “lha..iyalah..?! apakah semua yg hidup itu punya roh..?! “
   
  “hmm..iya..iya..aku ngerti sekarang..berarti nyawa dan roh itu beda ya..?”
   
  “makanya..kamu jangan tanya2 ttg roh, karena akan banyak pertanyaan yg akan 
saya tanyakan sama kamu..” jawabnya sambil manggut2
   
  “habis..temanku yg suruh nanya, karena ada yg bilang sama dia, kalau roh itu 
sama dengan energi dan dikaitkan dengan reinkarnasi..”
   
  “memang yg jelaskan kalau roh dan energi itu sama..siapa..? kalau masalah 
roh, saya tidak tahu..karena Allah melarang kita untuk mencari2 tahu ttg roh. 
Tapi masalah energi..?insya Allah 70% ttg energi yg mau kamu tanyakan, saya 
akan jawab. Memang..dia siapa berani2nya mengatakan roh dan energi itu sama..?? 
punya pengetahuan kah dia ttg roh dan energi tersebut..?”
   
  “hmm..berarti roh dan energi itu beda, aku dah ngerti sekarang..” ucapku 
sambil manggut2 dan terus berpikir
   
  “gimana mau sama, pada 2 materi yg berbeda..?enak aja mau nyambung2in..?” 
komentarnya acuh
   
  “hmm..temanku juga bicara, kalau temannya itu bicara masalah einstein yg 
percaya akan adanya Tuhan, setelah dia mempelejari ttg energi. Hmm..masalah 
einstein ini, aku tanyakan juga sama pak fulan (kusebutkan salah satu nama 
peneliti yg 

Re: [media-dakwah] Re: Mengagungkan Ulama Apakah Syirik ?

2006-11-01 Terurut Topik suhana hana
hmm..santai aja pak..?:) kalau aku bicara dan menulis memang ada beberapa yg 
ingin aku tuju dan kebetulan topik ini jadi bahan yg tepat untuk membuka 
kenyataan ibadah umat muslim saat ini dan bukan berarti aku menuduh bapak 
melakukan itu lho..:)
  aku tetap nda yakin, kalau ada orang yg masih menyimpan keringat dan rambut 
Rasul:) karena andai ada yg melakukan hal spt, apakah sahabat akan 
membiarkannya??aku yakin nda akan dibiarkan oleh sahabat dan tetap tidak masuk 
logika yg bersebrangan dgn fitrahnya suatu benda, yaitu keringat pasti 
mengering dan rambut akan lapuk:)
   
  hmm..semua orang waras sudah tahu, kalau aksi panggung inul itu nda baik, dan 
masalahnya saat ini ada 2 fitnah yg menimpa umat muslim saat ini yaitu :
   
  1. fitnah syahwat, dimana pelakunya sadar akan perbuatannya itu tidak baik, 
namun dia tetap melakukannya karena tidak mampu menolak keinginan hawa 
nafsunya. dan orang yg melakukan fitnah syahwat, apabila diingatkan biasanya 
dia kembali sadar dan mengakui kekhilafannya namun yg lebih dahsyat adalah :
   
  2. fitnah syubhat, dimana pelakunya tidak sadar akan kesalahannya, karena 
menganggap yg dilakukannya itu adalah baik berdasarkan perasaan dan akalnya 
saja, dan orang2 yg melakukan fitnah syubhat bila diingatkan..maka biasanya dia 
tidak bisa menerima, karena menganggap yg dilakukannya itu benar dan baik. 
   
  bahaya dari fitnah syubhat adalah : tidak sadar akan kesalahannya, kemudian 
mendakwahkan kembali perbuatan salahnya untuk diikuti, sehingga akan 
menimbulkan fitnah2 syubhat yg baru. dan fitnah syubhat ini lebih besar 
bahayanya dari sekedar fitnah syahwat.
   
  dan inilah yg terjadi pada umat muslim saat ini, karena apa..? karena tidak 
mempelajari akidah islam dengan benar. tidak tahu arti mentauhidkan Allah dan 
tidak sadar, kalau dia sudah memberikan bandingan2 kepada yg selain Allah, spt 
jimat, harta, rambut or apalah dan dia tidak sadar kalau sudah terjatuh dalam 
mencari bandingan Allah. dan tidak murni lagi ibadah hanya kepada Allah, tapi 
ibadah karena petunjuk gurunya, habaibnya, yg mengajarkan ibadah hanya 
berdasarkan perasaan dan akalnya aja, dan mencampur baurkan dengan al-qur'an 
dan hadist.
   
  hmm..aku suka bicara dengan beberapa orang guruku, kalau sedikit sekali orang 
yg akan masuk syurga, karena hanya orang2 yg berilmu dan cerdas aja yg bisa 
masuk ke dalam syurgaNya dan bila melihat kenyataan umat muslim saat ini, maka 
benarlah hadist Rasul kalau umatku akan terpecah menjadi 73 bagian, yaitu 1 
masuk syurga dan 72 masuk neraka, dan benar sekali ucapan Rasul itu, karena 
memang tidak mudah dalam memahami dan mengamalkannya. 
   
  hmm..ingat hadist yg mengatakan sesungguhnya Allah meninggikan 1 derajat 
lebih tinggi orang berilmu dengan orang2 sholeh atau hadist yg berbunyi bila 
ingin mendapatkan dunia, harus dgn ilmu dan bila ingin mendapat akhirat harus 
dgn ilmu dan bila ingin mendapat keduanya, maka itupun dengan ilmu dan memang 
benar itu semua bunyi hadist. hmm..coba ingat2 para nabi dan ulama terdahulu, 
tidak ada satupun nabi, rasul dan para sahabat juga ulama yg bodoh, dan rata2 
mereka semua orang2 cerdas dan ahli dalam bidang ilmunya terutama ilmu agamanya.
   
  walah jadi ngelantur..tapi yakinlah..apapun yg diajarkan oleh islam, tidak 
akan bertentangan dgn fitrah manusia ataupun alam, dan apapun yg sudah 
melanggar fitrah manusia dan alam, maka..kita wajib menanyakannya. kecuali 
contoh ibadah yg diajarkan oleh Rasulullah yg kadang tidak bisa diterima oleh 
logika. jadi teringat komentar Umar bin khattab.
   
  andai..batu hitam ini tidak pernah dicium oleh Rasulullah, sungguh aku tidak 
akan pernah mau menciumnya (contoh tidak perlu logika, namun tetap dilakukan 
oleh sahabat karena ingin mengikuti panutannya)
   
  hmm..hukum memerintahkan untuk melakukan sesuatu dalam rangka ibadah, maka 
diperlukan dalil sebagai hujjah, namun apabila tidak diperintahkan maka yg 
berupa ritual ibadah or apalah maka tidak perlu dalil untuk hujjah.
   
  afwan bila ada yg tidak berkenan, tidak ada niat untuk melakukan pembenaran, 
but hanya sekedar sharring dan mengungkap kenyataan umat muslim saat ini. yg 
benar dari Allah dan yg salah pasti dariku yg dhoif ini.
   
   
   
  salam
  hana
  

anshor muhammad [EMAIL PROTECTED] wrote:
  Kalo yang minum perasan baju saya nggak tahu. Tapi ttg menyimpan 
rambut dan keringat Rosululloh ada di buku siroh tersebut. (sudah coba baca?) 
Kalo saya memberikan perbandingan dg inul dll, maksudnya kenapa tidak mereka 
yang disoroti...? Artinya apakah Rosululloh tidak bakal lebih marah lagi 
melihat kelakuan mereka? Saya yakin para sahabat ketika melakukan itu mempunyai 
sebuah alasan.Jika Rosululloh tidak memerintahkan, apakah saat itu ada 
penunjukan riwayat dimana Rosululloh melarang saat para sahabat melakukan itu?
  yach saya memang nggak cerdas sehingga nggak bisa memberikan jawaban yang 
cerdas secerdas panjenengan, oleh karena itulah saya mengikuti milis ini.
   
  Salam


   

[media-dakwah] Taqobalallahu Minna Wa Minkum

2006-10-30 Terurut Topik suhana hana
   Assalamu’alaikum warrahmatullahi wabarakatuuh..
   
  Bismillahirrahmanirrahiim
   
  Kepada seluruh saudara2ku seiman, dari lubuk hati yg dalam..sadar akan 
banyaknya khilaf yg sudah dilakukan, maka..sudilah kiranya membuka pintu maaf 
untuk memaafkan semua khilafku. 
   
  Tidak ada niat untuk melakukan dosa, namun sadar diri adalah manusia yg 
selalu lupa dan selalu melakukan dosa, maha suci Allah yg telah menjadikan 
Ramadhan moment yg tepat untuk menyempurnakan ibadah dan mengumpulkan semua 
hamba untuk selalu mengingat akan kebesaran-Nya, dan bermuhasabah akan semua 
dosa yg sudah dilakukan kepada sesama.
   
  Jadi..di moment yg baik ini, sudilah kiranya menyempurnakan ibadah dengan 
saling membuka pintu maaf dan memafkan atas semua khilaf dan dosa. Tidak ada 
kebahagiaan yg dapat diucapkan dan tiada kenyamanan yg dirasakan, kecuali 
mendapat maaf dan memaafkan semua khilaf.
   
   
  Taqobalallahu minna wa minkum, taqobal ya kariim..
   
  Hana 


   




 
-
Cheap Talk? Check out Yahoo! Messenger's low  PC-to-Phone call rates.

[Non-text portions of this message have been removed]



Ajaklah teman dan saudara anda bergabung ke milis Media Dakwah.
Kirim email ke: [EMAIL PROTECTED] 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/media-dakwah/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/media-dakwah/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 



[media-dakwah] LAPORAN PENERIMAAN DANA DAN PEMBELIAN KEDUA G1000B SERTA PENDISTRIBUSIAN BUKU I

2006-10-30 Terurut Topik suhana hana
 
  Assalamu'alaikum warrahmatullahi wabarakatuuh 
  Bismillahirrahmanir rahiim
   
   LAPORAN PENERIMAAN DANA G 1000 BUKU PER 31 OKTOBER 2006
   
  TANGGAL DONATUR JUMLAH
   
  5/10 Hamba Allah 50.000,-
  6/10 Hamba Allah 100.000,-
  6/10 Ria 500.000,-
  14/10 Rudi 100.000,-
  15/10 Hari 60.000,-
  20/10 Nuriah Suri 250.000,-
   
   = = =
  JUMLAH 1.060.000,- (satu juta enam puluh ribu rupiah)
   = = =
   
  Pembelian 18 buah buku I (pertama ) laporan pak Budi Ari tgl. 15 Oktober 2006 
  Rp. 418.000,- (empat ratus delapan belas ribu rupiah). Dan Telah ditransfer 
dana penggantian pembelian buku pertama ke rekening pak Budi Ari dari Rekening 
Suhana (G 1000 Buku) pada tanggal 17 Oktober 2006 sejumlah Rp. 358.000,- dan 
secara langsung Rp.60.000,- total Rp. 418.000,-
   
  Saldo per 17 Oktober 2006 = 810.000 - 418.000 = 392.000 (tiga ratus sembilan 
puluh duar ribu rupiah)
   
  Diterima dana terakhir per tanggal 20 Oktober atas nama Nuriah Suri Rp. 
250.000,-
   
  Saldo per 31 Oktober 2006 =  Rp. 642.000,- (enam ratus empat puluh dua ribu 
rupiah)
   
  Insya Allah akan kembali ditransfer penggantian biaya pembelian buku tahap ke 
II dari rekening G 1000 buku ke rekening Pak Budi Ari Wibowo, sejumlah 
pembelian buku yg dilaporkan oleh pak Budi Ari seperti tsb dibawah ini.
  Biaya pendistribusian buku2 ditanggung oleh tim distribusi secara pribadi. 
   
  Saldo terakhir G 1000 Buku yg diperkirakan, setelah penggantian pembelian 
buku tahap ke II yaitu = Rp. 642.000 – Rp. 436.400 = Rp. 205.600,- (dua ratus 
lima ribu enam ratus rupiah)
   
  Demikian laporan penerimaan dana dan pembelian buku oleh G1000 Buku. serta 
pendistribusian gelombang pertama, ke beberapa masjid di 4 kota,  spt laporan 
pak budi ari di bawah ini. Semoga Allah mencatat niat baik kita ini sebagai 
amalan sholeh dan memberikan Ridho-Nya amin...
   
  Kepada Saudara2 muslim lainnya, yg ingin ikut mendukung kegiatan G1000 Buku 
ini, dalam menumbuhkan niat membaca umat islam dengan bacaan2 yg layak untuk 
diketahui oleh umat secara benar berdasarkan aqidah ahlussunnah melalui 
perpustakaan masjid di sekitar kita, maka kami selaku panitia kecil G1000Buku 
mengundang saudara2 sekalian untuk berpartisipasi melalui infaq yg dikirimkan 
melalui Bank Syariah Mandiri :
   
  an. Suhana (G 1000 Buku)
  No. Rekening : 119-000-4469
  Kantor Kas Cabang Pamulang
   
  Semoga Allah memberikan kemudahan dan RidhoNya pada kegiatan ini dan 
mencatatnya sebagai amalan sholeh kita semua. amin
   
   
   
  Jazakallahu Khairon Katsiron
  Hana
   
  NB : Apakah Aqidah Ahlussunnah Waljamaah? yaitu akidah yg mengikuti amalan 
ibadah Nabi dan Rasulullah serta salafus shaleh, walaupun dia sendirian, maka 
dialah Ahlussunah Waljamaah
   
  --- In [EMAIL PROTECTED], Budi Ari [EMAIL PROTECTED] wrote:

Pembelian Buku Tahap Kedua
   G1000B

 Berikut daftar pembelian Buku Tahap kedua :
   
 
 
  Ibadah Haji Nabi ShallallaHu ‘alayHi wa sallam, Syaikh al Albani, Griya 
 Ilmu, dua buah @ Rp. 16.000,- (Total Rp. 32.000,-)
   
  Doa dan Wirid, Ustadz Yazid, Pustaka Imam Syafi’i, dua buah @ Rp. 
 31.200,- (Total Rp. 62.400,-)
   
  Meneladani Shaum Rasulullah ShallallaHu ‘alayHi wa sallam, Syaikh Salim 
 al Hilali dan Syaikh Ali Hasan, Pustaka Imam Syafi’i, dua buah @ Rp. 16.900,- 
 (Total Rp. 33.800,-)
   
  Intisari Aqidah Ahlus Sunnah wal Jama’ah, Syaikh Abdullah bin Abdil 
 Hamid, Pustaka Imam Syafi’i, dua buah @ Rp. 19.000,- (Total Rp. 38.000,-)
 
  Beginilah Nabi ShallallaHu ‘alayHi wa sallam berwudhu’, Syaikh al 
 Utsaimin, Darus Sunnah, dua buah @ Rp. 9.100,- (Total Rp. 18.200)
 
  Sifat Shalat Nabi ShallallaHu ‘alayHi wa sallam, Syaikh al Albani, Media 
 Hidayah, dua buah @ Rp. 20.000,- (Total Rp. 40.000,-)
 
  Syarah Adab dan Manfaat Menuntut Ilmu, Syaikh al Utsaimin, Pustaka Imam 
 Syafi’i, dua buah @ Rp. 27.300,- (Total Rp. 54.600,-)
 
 
  Tafsir Juz ‘Amma, Imam Ibnu Katsir, Pustaka Azzam, dua buah @ Rp. 
 42.000,- (Total Rp. 84.000,-)
 
 
  Panduan Zakat, Syaikh Sayyid Sabiq, Pustaka Ibnu Katsir, dua buah @ Rp. 
 31.000,- (Total Rp. 62.000,-)
 
   
 
   Total Pembelian Kedua G1000B adalah : Rp. 436.400,-
   
 
   PENGIRIMAN BUKU GELOMBANG PERTAMA

   Selain Pembelian Tahap Kedua telah dikirim buku Sumbangan Gelombang 
 Pertama, hari Senin, 30 Oktober 2006 sesuai dengan instruksi Pak Rudi lewat 
 GED Courier  Logistic ke tujuan sebagai berikut :

   1.  Muhammad Toni, Balikpapan, airway bill no. 05167562
   2. Purwantara Yunus Abdullah, Yogyakarta, airway bill no. 05167561
   3. Ichwan Nurdin, Ciracas Jakarta Timur, airway bill no. 05167564
   4. Dwi Purnomo, Kalideres Jakbar, airway bill no. 05167581

   Semua biaya pengiriman menjadi tanggungan tim Distribusi dan kepada 
 muhsinin yang menginginkan bukti fotokopi pengiriman bisa menghubungi saya 
 via japri atau hp (08174800492), insya Allah akan segera saya kirimkan 

[media-dakwah] RAMADHAN

2006-10-19 Terurut Topik suhana hana
 
  Sesungguhnya manusia itu buta..
  Hanya karena hidayah-Nya lah yg membuatnya melihat..
  Sesungguhnya manusia itu tuli..
  Hanya karena fitrah dari-Nya lah yg mampu membuatnya mendengar
  Sesungguhnya manusia itu bisu..
  Hanya karena firman-Nya lah yg mampu membuatnya berkata-kata
   
  Rabb..dibulan Ramadhan ini Kau buka  mata-mata yg buta
  Rabb..dibulan Suci ini, Kau buka telinga-telinga yg tuli
  Rabb..dibulan Penuh Rahmat ini, Kau buka mulut-mulut yg terkunci
   
  Dibulan suci ini, banyak mata-mata yg mengeluarkan airnya 
  Mengharap Rahmat dan pengampunan-Mu
  Dibulan suci ini, banyak telinga yg mulai terbuka 
  Mendengar seruan-Mu, menuju ampunan-Mu
  Dibulan suci ini, banyak mulut-mulut yg bersuara
  Mengumandangkan ayat-ayat suci-Mu
   
  Rabb..dibulan suci ini pula, ku mohon Rahmat dan ampunan-Mu
  Rabb..dibulan suci ini pula, ku mohon Hidayah dan Tuntunan-Mu
  Rabb..dibulan suci ini pula, ku mohon Syurga dan Ridho-Mu
   
  Jangan Kau tutup mata kami yg sudah melihat keagungan-MU
  Jangan Kau tutup telinga kami yg sudah mendengar firman-MU
  Jangan Kau kunci mulut kami untuk meneriakan kebenaran-MU
  Kecuali untuk menjaga diri kami…dari ketidak mampuan kami menjaganya.
   
   
  TaqabbalalLaahu minna waminkum
   
  Hana
   


-
Talk is cheap. Use Yahoo! Messenger to make PC-to-Phone calls.  Great rates 
starting at 1¢/min.

[Non-text portions of this message have been removed]



Ajaklah teman dan saudara anda bergabung ke milis Media Dakwah.
Kirim email ke: [EMAIL PROTECTED] 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/media-dakwah/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/media-dakwah/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 



[media-dakwah] LAPORAN PENERIMAAN DANA DAN PEMBELIAN PERTAMA G1000B

2006-10-16 Terurut Topik suhana hana
Assalamu'alaikum warrahmatullahi wabarakatuuh 
  Bismillahirrahmanirrahiim
   
  LAPORAN PENERIMAAN DANA G 1000 BUKU PER 17 OKTOBER 2006
   
  TANGGAL  DONATUR   JUMLAH
   
  5/10   Hamba Allah 50.000,-
  6/10   Hamba Allah   100.000,-
  6/10   Ria 500.000,-
  14/10 Rudi   100.000,-
  15/10 Hari 60.000,-
===
  JUMLAH  810.000,-
  ===
   
  Pembelian 18 buah buku spt tersebut dibawah (laporan pak Budi Ari)
  Rp. 418.000,- (empat ratus delapan belas ribu rupiah)
   
  Saldo terakhir = 810.000  -  418.000 = 392.000 (tiga ratus sembilan puluh 
duar ribu rupiah)
   
  Demikian laporan penerimaan dana dan pembelian buku oleh G1000 Buku. Semoga 
Allah mencatat niat baik kita ini sebagai amalan sholeh di bulan Ramadhan. 
amin...
   
  Kepada Saudara2 muslim lainnya, yg ingin ikut mendukung kegiatan G1000 Buku 
ini, dalam menumbuhkan niat membaca umat islam dengan bacaan2 yg layak untuk 
diketahui oleh umat secara benar berdasarkan aqidah ahlussunnah melalui 
perpustakaan masjid di sekitar kita, maka kami selaku panitia kecil G1000Buku 
mengundang saudara2 sekalian untuk berpartisipasi melalui infaq yg dikirimkan 
melalui Bank Syariah Mandiri :
   
  an. Suhana (G 1000 Buku)
  No. Rekening : 119-000-4469
  Kantor Kas Cabang Pamulang
   
  Semoga Allah memberikan RidhoNya pada kegiatan ini dan mencatatnya sebagai 
amalan sholeh kita semua. amin
   
   
  Jazakallahu Khairon Katsiron
  Hana
   
  NB : Apakah Aqidah Ahlussunnah Waljamaah? yaitu akidah yg mengikuti amalan 
ibadah Nabi dan Rasulullah serta salafus shaleh, walaupun dia sendirian, maka 
dialah Ahlussunah Waljamaah.
   
  
Budi Ari [EMAIL PROTECTED] wrote:
PEMBELIAN PERTAMA
  GERAKAN 1000 BUKU (G1000B)
  

  Berdasarkan rapat panitia kecil G1000B (dihadiri oleh Pak Rudi dari Medan … 
Pak terima kasih ya, jauh2 dari Medan masih mau nemenin saya nambal ban motor) 
yang diadakan di Mesjid Raya Bintaro Sektor 9 tanggal 14 Oktober 2006, maka 
diputuskan untuk membeli buku-buku yang berkaitan dengan ibadah dasar (Rukun 
Islam) yang sebagiannya juga merupakan usulan dari teman-teman milist.
  

  Disamping yang berkaitan ibadah dasar, saya juga membeli buku “Buku Pintar 
Aqidah Ahlus Sunnah”, karena saya menganggap perkara Aqidah Shahih ini 
merupakan perkara yang paling penting diketahui oleh kaum muslimin. 
  

  Juga ketika saya membeli ke toko buku saya bersama seorang muhsinin (Pak 
Hari), beliau memberikan kepada saya dua buah buku ‘Doa dan Wirid’ (HC dan 
Edisi Lengkap) karya Ustadz Yazid untuk disumbangkan, dan beliau juga memberi 
tumpangan mobil kepada saya hingga pulang sampai ke depan rumah (Semoga Allah 
Ta’ala membalas kebaikkannya)
  

  Sedangkan untuk Tafsir Juz ‘Amma karya Ibnu Katsir kebetulan habis, lalu saya 
menggantinya dengan Tafsir Juz ‘Amma karya Syaikh as Sa’diy yang insya Allah 
beliau juga merupakan salah seorang imam ahlus sunnah yang karya-karyanya 
banyak dijadikan rujukan oleh para penuntut ilmu. Begitu pula dengan Sifat 
Shalat Nabi karya Syaikh al Albani dengan penerbit Ibnu Katsir habis, lalu saya 
menggantinya dengan penerbit Media Hidayah.
  

  Dan terakhir saya memutuskan untuk membeli ‘Al Masaa-il Jilid 1’ karya Ustadz 
Abdul Hakim bin Amir Abdat yang mana saya banyak mengambil faidah dan manfaat 
dari buku beliau tersebut.
  

  Sehingga demikian buku-buku yang telah dibeli adalah :
  


 Buku Pintar Aqidah Ahlus Sunnah (Hard Cover), Syaikh al Allamah Hafizh bin 
Ahmad al Hikami, Tibyan, sebanyak 2 buah @ Rp. 27.000,- (Rp. 54.000,-)

  


 Jalan Golongan yang Selamat, Syaikh Muhammad bin Jamil Zainu, Darul Haq, 
sebanyak 2 buah @ Rp. 11.000,- (Rp. 22.000,-)

  


 Sifat Shalat Nabi ShallallaHu ‘alayHi wa sallam (Hard Cover), Syaikh 
Muhammad Nashiruddin al Albani, Media Hidayah, sebanyak 2 buah @ Rp. 20.000,- 
(Rp. 40.000,-)

  


 Panduan Zakat, Syaikh Sayyid Sabiq, Pustaka Ibnu Katsir, sebanyak 2 buah @ 
Rp. 28.000,- (Rp. 56.000,-)

  


 Meneladani Shaum Rasulullah ShallallaHu ‘alayHi wa sallam, Syaikh Salim 
bin ‘Ied al Hilali dan Syaikh ‘Ali Hasan ‘Ali Abdul Hamid, Pustaka Imam 
Syafi’i, sebanyak 2 buah @ Rp. 17.000,- (Rp. 34.000,-)

  


 Haji Nabi ShallallaHu ‘alayHi wa sallam, Syaikh Muhammad Nashiruddin al 
Albani, al Qawam, sebanyak 2 buah @ Rp. 11.000,- (Rp. 22.000,-)

  


 Al Masaa-il Jilid 1 (Hard Cover), Ustadz Abdul Hakim bin Amir Abdat, Darus 
Sunnah, sebanyak 2 buah @ Rp. 40.000,- (Rp. 80.000,-)

  


 Doa dan Wirid (Hard Cover dan Edisi Lengkap), Ustadz Yazid bin Abdul Qadir 
Jawas, Pustaka Imam Syafi’i, sebanyak 2 buah @ Rp. 30.000,- (Rp. 60.000,-)

  


 Tafsir Juz ‘Amma (Hard Cover), Syaikh Abdurrahman bin Nashir As Sa’diy, at 

[media-dakwah] KITAB MAKANAN DAN PENYEMBELIHAN

2006-10-16 Terurut Topik suhana hana
   KITAB MAKANAN DAN PENYEMBELIHAN
   
  “Rasulullah Saw, telah ditanya orang ttg hukum minyak sapi (samin), keju dan 
farwah (kulit) binatang beserta bulunya yg dipakai untuk perhiasan atau tempat 
duduk. Jawab beliau “barang yg dihalalkan oleh Allah dalam kitabNya adalah 
halal, dan barang yg diharamkan oleh Allah dalam kitabNya adalah haram. Dan 
sesuatu yg tidak diterangkanNya, maka barang itu termasuk yg dimaafkanNya, 
sebagai kemudahan bagi kamu.” (Riwayat Ibnu Majah dan Tirmidji)
   
  “Dan Allah menghalalkan bagi mereka segala yg baik dan mengharamkan bagi 
mereka segala yg buruk” (Al-A’raf : 157)
   
  YANG MENJADI POKOK HARAMNYA MAKANAN
   

   Nas dari Al-Qur’an dan Hadits  
   Karena disuruh membunuhnya  
   Karena dilarang membunuhnya  
   Karena keji (kotor)  
   Karena memberi mudharat
   
  Nas dari Al-Qur’an seperti firman Allah Swt.
   
  “Diharamkan bagimu (memakan) bangkai, darah, daging babi, daging hewan yg 
disembelih atas nama selain Allah, yg tercekik, yg terpukul, yg jatuh, yg 
ditanduk, dan yg diterkam binatang buas, kecuali yg sempat kamu menyembelihnya, 
dan diharamkan bagimu yg disembelih untuk berhala” (Al-Maidah : 3)
   
  RUKUN MENYEMBELIH
   

   Penyembelih hendaklah orang Islam atau Ahli Kitab (yg berpegang dgn kitab 
Allah selain dari Al-Qur’an) dan melakukannya dgn sengaja.
   

   Yg disembelih adalah binatang yg halal dan cara menyembelih adalah :
  Binatang yg dpt disembelih di lehernya hendaklah disembelih di lehernya, 
dipotong tempat urat makanan dan urat tempat keluar nafasnya, dan kedua urat 
itu wajib putus.  
  Binatang yg tidak dapat disemblih di lehernya karena liar atau jatuh, 
hingga tidak dapat disembelih di lehernya, maka dapat disembelih di bagian 
badan mana saja, asal dia bias mati karena luka itu.

   
  Sabda Rasulullah dari Rafi’ ia berkata, “kami pernah beserta Rasulullah dalam 
perjalanan, kami bertemu seekor unta kepunyaan suatu kaum yg lari, sedangkan 
mereka tidak membawa kuda untuk mengejarnya, maka dilemparlah (unta itu) oleh 
seorang laki- laki dengan anak panahnya, lalu unta itu mati. Rasulullah 
bersabda “sesungguhnya binatang ini ada bertabiat spt tabiat binatang liar, 
pada binatang2 yg spt ini perbuatlah oleh kamu demikian” (Riwayat Jamaah Ahli 
Hadits)
   

   Alat (perkakas) menyembelih yaitu semua barang tajam, melukakan, besi, bambu 
atau lain2nya kecuali gigi dan kuku, begitu juga segala macam tulang
   
  Rasulullah Bersabda : “dari Rafi’ bi Khadij, alat apapun yg dapat mengalirkan 
darah dan yg disembelih dengan menyebut nama Allah, makanlah olehmu, kecuali 
gigi dan kuku.” (Riwayat Bukhari dan Muslim)
   
  SUNNAT MENYEMBELIH

   Memotong dua urat yg ada di kanan kiri leher agar lekas matinya.  
   Binatang yg panjang lehernya, sunnat disembelih di pangkal lehernya, 
maksudnya supaya lekas matinya  
   Binatang yg disembelih itu hendaklah digulingkan ke sebelah rusuknya yg 
kiri, supaya mudah bagi orang yg menyembelihnya  
   Dihadapkan ke kiblat (ka’bah)  
   Membaca Bismillah dan salawat atas Nabi saw.
   
  Sebagian ulama berpendapat bahwa membaca bismillah itu wajib dengan alasan 
firman Allah swt. dalam surat Al-maidah ayat 3, yg mengatakan bahwa diantara yg 
haram ialah binatang yg disembelih dengan nama selain dari nama Allah. Bagi 
pendapat pertama (yg mengatakan membaca bismillah itu sunat), ayat itu tidak 
menunjukkan  wajibnya membaca bismillah, tetapi ayat itu hanya mengharamkan 
menyembelih dengan nama lain selain dari nama Allah, berarti dengan diam, tidak 
menyebut nama sesuatupun tidak ada halangan.
   
  Moga manfaat :) 
   
  Sumber Fiqh Islam Sulaiman Rasyid
   
   
   
  Salam
  hana


-
Talk is cheap. Use Yahoo! Messenger to make PC-to-Phone calls.  Great rates 
starting at 1¢/min.

[Non-text portions of this message have been removed]



Ajaklah teman dan saudara anda bergabung ke milis Media Dakwah.
Kirim email ke: [EMAIL PROTECTED] 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/media-dakwah/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/media-dakwah/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 



[media-dakwah] PERGAULAN DAN KEJUJURAN KUNCI JALAN KEBENARAN ATAU KESESATAN.

2006-10-15 Terurut Topik suhana hana
 
  PERGAULAN DAN KEJUJURAN KUNCI JALAN KEBENARAN ATAU KESESATAN
   
   
  Dulu..aku nda pernah mengerti, kenapa ayahku memilihkan teman bermainku, 
kenapa beliau harus membatasi pergaulanku dengan semua orang, walaupun tidak 
masuk logikaku, karena larangannya tersebut hantam kromo kepada orang2 yg baik 
dimataku. Namun saat inipun aku bertemu dengan guruku yg sudah spt ayahku dan 
begitupun beliau selalu menyindirku, karena sifatku yg mudah bergaul dgn 
siapapun, hanya beliau berbeda dgn ayahku yg langsung melarangku bergaul dengan 
si A or si B, tapi guruku selalu memaksaku untuk berfikir dengan ungakapan2nya, 
bahwa tidak semua orang boleh dijadikan teman dan tidak semua orang boleh 
diajak bergaul.
   
  Semua pembicaraan dan nasehatnya terekam kuat dalam kepalaku, dengan 
mendasarkan pada pemikiran yg baik, bahwa beliau katakan itu, pasti untuk 
kebaikan diriku, namun ku coba tetap bergaul dan bermain dengan semua orang yg 
ingin bergaul denganku, dgn berbekal pesan dan nasehat guruku untuk mencari 
makna ungkapannya padaku.
   
  Hmm..akhirnya aku mulai mengerti, kenapa kita harus membatasi diri dalam 
bergaul dan memilih semua teman bergaul. Karena lingkungan pergaulan dan teman 
bergaul kitalah yg akan mempengaruhi, pribadi kita akan menjadi apa? Begitupun 
cara berpikir dan sudut pandang kita.
  Hukum bergaul dan berteman adalah saling mempengaruhi, hanya seberapa besar 
kemampuan seseorang dalam mendominasi pemikirannya kepada teman bergaulnya. 
Sedangkan..biasanya dalam bergaul itu tibul sikap solideritas yg cukup tinggi 
untuk saling mengikuti dan mendukung keinginan teman bergaulnya.  Suatu saat 
dia mengikuti keinginan kita dan lain waktu, kita mengikuti keinginannya dan 
akan menimbulkan satu masalah apabila salah satunya tidak bersedia untuk 
mengikuti keinginan temannya, karena tidak sesuai dgn keinginan dirinya dan 
hati nuraninya.
   
  Contoh : seorang yg berusaha benar dan mengetahui nilai2 kebenaran yg tidak 
boleh dilanggar dan diyakini olehnya dan mencoba mengajak teman bergaulnya 
untuk mengikuti, sedangkan temannya tsb seseorang yg belum mengerti nilai suatu 
kebenaran yg tidak boleh dilanggar dan selalu saja menjalani hidup dengan akal 
pikir dan perasaannya saja, tanpa pijakan yg benar dan jelas, namun hanya 
berpijak pada hawa nafsu dan merasa baik.
  Mungkin satu saat dia akan mengikuti kita yg sedang berusaha mengajaknya 
kepada yg benar, namun satu saat dia akan menuntut kita agar mengikuti pula 
yang dianggapnya benar berdasarkan akal dan perasaannya.
   
  Misalnya : orang yg sholeh bergaul akrab dengan seorang pemabuk, suatu saat 
pemabuk itu mengikuti orang sholeh untuk pergi ke masjid, namun lain waktu dia 
akan ikutan mabuk.
   
  Hmm..aku jadi teringat salah satu hadist yg kira2 begini bunyinya “Jika 
bergaul dengan penjual minyak wangi, maka akan terpercik wanginya. Namun bila 
bergaul dgn pandai besi, maka akan terpercik apinya”
   
  Yup!! Semua yg diberitakan dalam al-qur’an dan hadist pasti benar, hanya 
tergantung pribadi kita, seberapa besar dapat menerima kebenaran itu tanpa ragu 
sedikitpun atas peringatan2 tsb. Hanya kadang kita lupa dan merasa mampu 
mengajak dan merubah sesorang menjadi baik, tanpa khawatir jika diri kita lah, 
yg mungkin akan mengikuti teman bergaul kita. Hingga dengan angkuhnya kita 
bercampur baur dengan orang2 yg mungkin mampu menimbulkan pengaruh buruk dalam 
diri kita.
   
  Ada juga hadist yg mengatakan “jika ingin mengetahui diri seseorang, maka 
lihatlah siapa teman-temannya.” Hmm… relakah kita disamakan dengan orang2 yg 
suka berbuat maksiat? Walaupun kita tidak melakukannya, spt teman kita 
melakukan?? Atau relakah kita dianggap pemabuk,  penjudi,  pezina,  sesat, 
musyrik, dlsbnya hanya karena  kita berkumpul dengan para pembuat maksit tsb? 
Relakah kita diberi label yg tidak baik hanya karena teman2 kita yg tidak baik? 
Hmm..kalau tanya diri pribadiku, sungguh aku keberatan bila harus menyandang 
titel yg tidak baik, hanya karena orang menilai diriku berdasarkan kebiasaan 
teman2ku. 
   
  Dan tidak jarang seseorang yg terlahir dari keluarga baik2, tiba2 harus 
terkaget2 mendengar informasi dari luar, kalau anaknya melakukan hal2 yg tidak 
pernah terpikirkan oleh orang tuanya, kalau dia mampu melakukan hal2 yang 
membuat malu keluarganya dan itu semua karena pengaruh lingkungan pergaulannya 
yg lebih mendominasi dan mempengaruhi cara berpikir dan bersikap. 
   
  Begitupun sebaliknya seorang anak yg terlahir di lingkungan keluarga yg spt 
kebanyakan orang umum dan menganggap agama hanya sebagai identitas diri bahwa 
dia beragama. Atau beragama hanya sekedar mengikuti kebiasaan nenek moyang. 
Namun karena lingkungan pergaulannya pun yg akhirnya mampu merubah seseorang 
menjadi memahami arti sebauh nilai2 agama yg harus dijalankan sebagai 
konsekuensi orang beragama dan bukan hanya sekedar identitas diri sebagai orang 
yg beragama atau sekedar mengikuti kebiasaan para nenek moyang. 
   
  (Al Baqarah : 170)” Dan apabila 

[media-dakwah] HUBUNGAN BID�AH DAN MASLAHAT MURSALAH

2006-10-08 Terurut Topik suhana hana
 HUBUNGAN BID’AH DAN MASLAHAT MURSALAH
   
  Oleh
  
Muhammad bin Husain Al-Jizani
   
  A. Kesamaan Antara Bid’ah Dan Mashlahat Mursalah
   
  [1]. Kedua-duanya (baik bid’ah ataupun maslahat mursalah) merupakan bagian 
dari hal-hal yang belum pernah terjadi pada masa nabi –apalagi maslahat 
mursalah-. Kejadian seperti ini umumnya berupa bid’ah-bid’ah –dan ini sangat 
sedikit- pada zaman Nabi, seperti dalam kisah tiga orang yang bertanya tentang 
ibadah Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam.
   
  [2]. Sesungguhnya masing-masing bid’ah –biasanya- dan maslahat mursalah 
keduanya luput dari dalil yang spesifik, karena dalil-dalil umum yang 
muthlaq-lah yang paling mungkin untuk dijadikan sebagai dalil kedua hal itu.
  
B. Sisi Perbedaan Antara Bid’ah Dengan Mashlahat Mursalah
   
  [1]. Bid’ah mempunyai cirri khusus yaitu bahwa bid’ah tidak terjadi, kecuali 
dalam hal-hal yang sifatnya ibadah (ta’abbudiyyah) dan hal-hal yang digolongkan 
ibadah dalam masalah agama. Berbeda dengan mashlahat mursalah, karena mashlahat 
mursalah adalah hal-hal yang dipahami makan (tujuannya) secara akal, dan 
seandainya disodorkan pada akal tentu akal akan menerimanya, ia juga sama 
sekali tidak ada hubungannya dengan ta’abbud (masalah yang sifatnya ibadah) 
atau dengan hal-hal yang sejalan dengan ta’abud dalam syariat.
   
  [2]. Bid’ah mempunyai cirri khusus yaitu merupakan sesuatu yang dimaksud 
sejak awal oleh pelakunya. Mereka –biasanya- taqarrub kepada Allah dengan 
mengamalkan bid’ah itu dan mereka tidak berpaling darinya. Sangat jauh 
kemungkinan –bagi ahli bid’ah- untuk menghilangkan amalannya, karena mereka 
menganggap bid’ahnya itu menang di atas segala yang menentangnya. Sedangkan 
mashlahat musrshalah merupakan maksud yang kedua bukan yang pertama dan masuk 
dalam cakupan sarana pendukung (wasa’il), karena sebenarnya mashlahat murshalah 
ini disyariatkan sebagai sarana pendukung dalam merealisasikan tujuan 
syariat-syariat yang ada. Sebagai bukti hal itu, mashlahat murshalah bisa gugur 
bila berhadapan dengan mafsadah (kerusakan) yang lebih besar. Maka sangat tidak 
mungkin untuk mendatangkan bid’ah melalui jalur mashlahat mursalah.
   
  [3]. Bid’ah juga mempunyai ciri khusus yaitu bahwa keberadaannya membawa hal 
yang memberatkan mukallafun (orang-orang yang dibebani untuk melaksanakan 
syariat) dan menambah kesusahan mereka. Sedangkan mashlahat murshalah 
sesungguhnya mendatangkan kemudahan dan menghilangkan kesulitan mukallafun atau 
membantu dalam menjaga hal-hal yang sangat penting bagi mereka.
   
  [4]. Bid’ah juga mempunyai kekhususan bahwa keberadaannya bertentangan dengan 
maqashidusysyarii’ah dan meruntuhkannya. Berbeda dengan mashlahat murshalah 
yang –agar diakui keberadaannya secara syariat- harus masuk di dalam 
maqashidusysyariah dan membantu pelaksanaannya. Jika tidak , maka ia tidak 
diakui.
   
  [5]. Mashlahat murshalah juga memiliki ciri khusus, yaitu tidak pernah ada 
pada masa Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam, dikarenakan tidak ada faktor 
pendorong utnuk melakukannya atau sekalipun faktor itu ada, tapi ada hal yang 
menghalanginya. Sedangkan bid’ah yang tidak ada pada zaman Nabi Shallallahu 
‘alaihi wa sallam sebenarnya memiliki faktor pendorong dan tuntunan yang 
banyak, dan tidak ada yang menghalanginya. (Ini berarti bid’ah itu tidak benar, 
-pent).
   
  Jadi mashlahat murshalah itu jika dipengaruhi syaratnya, maka sangat 
bertentangan dan bersebarangan dengan bid’ah, sehingga tidak mungkin bid’ah 
bisa masuk melalui jalan mashlahat murshalah, karena jika hal ini terjadi 
gugurlah keabasahan maslahat tersebut dan tidak dinamakan mashlahat mursalah, 
tapi dinamakan mashlahat mulghah (yang dibatalkan) atau mafsadah (yang dirusak).
   
  [Disalin dari kitab Qawaa’id Ma’rifat Al-Bida’, Penyusun Muhammad bin Husain 
Al-Jizani, edisi Indonesia Kaidah Memahami Bid’ah, Pustaka Azzam]
   
   


-
Do you Yahoo!?
 Get on board. You're invited to try the new Yahoo! Mail.

[Non-text portions of this message have been removed]



Ajaklah teman dan saudara anda bergabung ke milis Media Dakwah.
Kirim email ke: [EMAIL PROTECTED] 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/media-dakwah/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/media-dakwah/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 





[media-dakwah] HUBUNGAN ANTARA BID�AH DENGAN SUNNAH

2006-10-08 Terurut Topik suhana hana
 
  HUBUNGAN ANTARA BID’AH DENGAN SUNNAH

Oleh
Muhammad bin Husain Al-Jizani

Pengertian lafazh sunnah dan bid’ah tidak jauh berbeda bila ditinjau dari segi 
lughawi (bahasa) dan syar’i. Berikut penjelasannya.

[1]. Ditinjau Dari Makna Lughawi
Sunnah menurut bahasa berarti juga bid’ah, karena sunnah secara bahasa berarti 
ath-thariqah (jalan), apakah itu baik ataupun buruk. Oleh sebab itu setiap 
orang yang memulai suatu hal yang pada akhirnya dilakukan oleh banyak orang 
sesudahnya, maka hal itu disebut sunnah. [Lihat Al-Mishbah Al-Munir 292]

Jadi sunnah dan bid’ah dalam makna lughawi adalam sama. Di antara contoh 
penggunaan lafazh sunnah dalam makna lughawi adalah sabda Rasulullah 
Shallallahu ‘alaihi wa sallam.

“Artinya : Barangsiapa memberi contoh dalam Islam dengan contoh yang baik, maka 
dia akan mendapatkan pahala (seperti) pahala orang yang mengamalkannya 
sesudahnya, tanpa mengurangi sedikitpun pahala mereka. Dan barangsiapa memberi 
contoh yang jelek, maka dia akan menanggung dosanya dan dosa orang yang 
mengamalkannya setelah dia, tanpa mengurangi sedikitpun dosa-dosa mereka” 
[Hadits Riwayat Muslim 7/102-103]

[2]. Ditinjau Dari Makna Syar’i
Sunnah dalam makna syar’i merupakan kebalikan dari makna syar’i bid’ah, karena 
sunnah menurut syari’at adalah jalan Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam 
dan para sahabatnya, sedangkan bid’ah adalah sesuatu yang berseberangan dengan 
jalan (petunjuk) beliau beserta para sahabatnya. Jadi sunnah dan bid’ah dalam 
makna syar’i adalah dua lafazh yang saling berseberangan, seperti dalam 
perkataan Rasulullah.

“Artinya : Tidaklah suatu kaum mendatangkan bid’ah melainkan diangkat semisal 
bid’ah itu suatu hal dari sunnah, maka berpegang kepada sunnah itu lebih baik 
daripada mendatangkan bid’ah” [Hadits Riwayat Ahmad dalam Al-Musnad 4/105]

Dalam hadits lain juga disebutkan.

“Artinya : Sesungguhnya setiap ahli ibadah mempunyai semangat, dan setiap 
semangat itu ada lemahnya, mungkin pada sunnah atau mungkin pada bid’ah. 
Barangsiapa masa lemahnya pada sunnah, maka dia itu telah mendapat hidayah dan 
barangsiapa masa lemahnya pada selain itu, maka dia binasa” [Hadits Riwayat 
Ahmad dalam Musnad-nya 2/158]


[Disalin dari kitab Qawaa’id Ma’rifat Al-Bida’, Penyusun Muhammad bin Husain 
Al-Jizani, edisi Indonesia Kaidah Memahami Bid’ah, Pustaka Azzam]


-
Get your email and more, right on the  new Yahoo.com 

[Non-text portions of this message have been removed]



Ajaklah teman dan saudara anda bergabung ke milis Media Dakwah.
Kirim email ke: [EMAIL PROTECTED] 
Yahoo! Groups Links

* To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/media-dakwah/

* Your email settings:
Individual Email | Traditional

* To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/media-dakwah/join
(Yahoo! ID required)

* To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

* To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

* Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 





[media-dakwah] Re: [permatasunnah] GERAKAN 1000 BUKU DAN SHARRING IKHTIAR KEHAMILAN

2006-10-03 Terurut Topik suhana hana
 dilakukan oleh keduanya, untuk 
memperlancar peredaran jalan darah. Dan alhamdulillah setelah 3 hari berturut2 
melakukan itu. (melakukan sholat malam dan berdoa spt doanya nabi zakaria dgn 
perantara roti dan meniupkannya ke roti tsb untuk dimakan oleh istrinya)
   
  Wallahu a'lam..Allah memberikan jalan pada mereka dan mengabulkan doanya, 
hingga Alhamdulillah beliau saat ini sudah mempunyai 2 orang anak yg sudah 
lumayan besar. 7thn dan 5thn. dan Alhamdulillah..sampai saat inipun beliau 
tidak terdengar keluhan macam2 spt yg dikeluhkan oleh temanku yg melakukan 
penyuntikan hormon tsb.
   
  percaya or tidak, namun..yakinlah ikhtiar tanpa doa adalah kesombongan dan 
doa tanpa ikhtiar adalah kebodohan. Allah akan mengabulkan doa hamba2Nya yg 
sebelumnya telah bersungguh2 melakukan ikhtiar, namun ikhtiarpun harus 
dilakukan dengan cara yg benar dan baik. Wallahu a'lam..ini aku ceritakan hanya 
untuk berbagi pengalaman bukan untuk dipercaya, namun sekedar sharring aja.
   
  Namun yakinlah..bila jin dan manusia berkumpul untuk melakukan sesuatu namun 
Allah tidak mengijinkannya terjadi, maka itu semua tidak akan pernah mungkin 
terjadi. Dan apabila jin dan manusia bersatu untuk menghalangi sesuatu yg 
diinginkan Allah agar terjadi, maka yakinlah bahwa mereka tidak akan mampu 
untuk menghalanginya agar tetap terjadi.
   
  afwan..aku jadi keluar dari topic judul tsb, namun..berharap agar sharring 
pengalaman ini bisa menjadi masukan untuk teman2 semua disini.
   
   
  salam
  hana
   
  

Universal Soul [EMAIL PROTECTED] wrote:
Assalamu'alaikum wr.wb 
   
  Terima kasih ibu Suhana Hana, 
  Atas kepercayaan yg ibu berikan pada saya, tap saya malu buat menerima 
tanggung jawab tsb. MAsih malu dan juga dgn alasan yg say sudah sebutkan dalam 
balasan saya buat Banganut.
  Saya justru merasa orang yg pantas buat menjadi koordinator adalah Justru Ibu 
Suhana Hana sendiri, Pak Budi Ari, Banganut dan Pak Abu Tilmidz.
   
  Saya setuju dgn usulan ibu bahwa semua buku yg akan kita sumbangkan harus di 
seleksi untuk mencegah bku buku yg tida sesuai sunnah Nabi dan buku buku yg 
tidak bermutu turut disumbangkan.
   
  Bagaimana kalau kita mulai dari buku yg ibu tawarkan berjudul KUNCI SYURGA?
  Berapa harganya dan berapa halaman ketebalannya? . Saya Insya Allah akan 
menyumbang Rp. 20.000,-. ( Duh, malunya...kecil sekali sumbangan saya. )
  Saat ini masih disitulah kemampuan saya. Itu pun karena Allah berbaik hati 
kepada saya dimana uang saya dikembalikan oleh sebuah keluarga dari Afrika. 
Saya ada memesan sejenis minuman yg saya harapkan akan membantu kami untuk 
memiliki momongan. Keluarga tsb menolak uang saya dan berjanji akan memberikan 
nya secara gratis. Alhamdulillah.
   
   
  Wassalam,
   
  Rudy Surbakti
   
   
  PS:
  Ada gak yg mau ikut menyumbang seperti saya buat membeli buku KUNCI SYURGA
  yg di tulis oleh guru Ibu Suhana Hana? Alangkah lebih baik kalau Ibu Suhana 
Hana meminta diskon khusu dan juga sebaiknya Ibu Suhana Hana turut menyumbang. 
  Kalau bisa kita membeli lebih dari satu buku.
   
  Salam,
   
  Rudy Surbakti
  

suhana hana [EMAIL PROTECTED] wrote:
Assalamu'alaikum wr.wb
   
  mau usul..kalau bisa buku2 yg mau disumbangkan or dibeli, itu terpercaya 
pengarangnya dan isinya bisa dipertanggung jawabkan. karena melihat banyaknya 
buku2 yg beredar dan tidak bisa dipertanggung jawabkan isinya dan bahkan banyak 
yg menyesatkan.
   
  karena seorang penulis itu adalah selalu ingin menuangkan apa yg ada di 
pikirannya, andai kita nda punya filter untuk menolak pemikiran yg tidak benar, 
 maka otomatis yg ada dipikiran penulis akan masuk ke pemikiran kita dan 
menjadi satu yg seolah2
  benar.
   
  hmm..kalau ada yg mau nyumbang buku secara langsung, kenapa nda sekalian di 
koordinir aja??misalnya di pusatkan pada satu tempat pengumpulan untuk 
dikoordinir oleh pak rudi misalnya??jadi..buku yg diniatkan untuk dibeli atas 
sumbangan dana dari anggota milis ini ataupun sumbangan yg berbentuk buku, bisa 
dikumpulkan di satu tempat untuk dikoordinir? jadi lebih apik dan jelas.
   
  usul satu lagi..ada buku bagus judulnya KUNCI SYURGA, isinya ttg sifat sholat 
Rasulullah, mulai dari tata cara sholat dan bacaan sholat lengkap dengan 
hadist2 shahihnya. yg akhirnya keluar bacaan2 sholat itu, berdasarkan hadist2 
shahih.
  kebetulan buku itu ditulis oleh almarhum mertua salah satu guru ngajiku. 
Penulis Hasan Ibrahim, Penyunting Dr. Hasan Basri (beliau juga salah satu guru 
ngajiku), pengumpul hadist2nya adalah guru ngajiku sendiri bapak Teungku 
Hasyim. hmm..kalau berminat silahkan bisa dibeli di toko buku, or langsung 
pesan oleh bpk tengku hasyim, mungkin harga jadi lebih murah, karena nda kena 
pajak.:) Tapi kalau hanya satu saja..kita bisa berikan gratis..
   
  semoga niat baik kita semua ditulis dan menjadi amal sholeh untuk kita semua, 
dan semoga Allah Ridho akan niat baik ini dan selalu menjaga dalam kebaikan 
niat kita. amin..
   
  salam
  hana
   
   
   
   
  

Universal

  1   2   3   >