AWW.

Pak Herman, kalau saya sih inginnya terus saja. Terus terang
dengan diskusi ini saya jadi tertantang untuk berfikir keras
memberi argumen atas tesis saya terhadap "Islam sistem". Dan
toh kita dalam konteks diskusi, saya merasa di antara kita
tidak saling mendiskreditkan, kalau kita memberi komentar kita
sertakan juga argumennya.

> Hello rekan Doedoeng,
> Katanya sudah cease fire, kok masih terus?  Kalau begitu,
> saya terusin  juga deh dikit lagi, mumpung kerjaan masih
> bisa disuruh nunggu.
>

===========

>
> Lho, kalau hukum dan UU itu kan produk yang demokratis
> (teorinya), yang  sekali disetujui dan diimplementasikan
> maka setiap orang yang berada  diwilayah dimana hukum/UU itu
> berlaku harus tunduk kepadanya tanpa  kecuali.  Jadi kata2
> 'mau' memang tidak cocok dipakai, melainkan kata2  'wajib'.
>
> Kalau jilbab ini memang agak susah, karena menurut keyakinan
> kaum muslim  ini kan perintah Tuhan.  Jadi tanpa
> demokrasi2an segala, kalau sudah yang  namanya perintah
> Tuhan ya musti dilaksanakan dong ya, sebagai wujud
> kesadaran sebagai kaum muslim.  Tapi, kan pada kenyataannya
> kaum muslim  sendiri menginterpretasikan keharusan berjilbab
> itu macam2.  Lalu, sebagai  manusia yang merdeka dan berakal
> budi, kita kan punya pilihan, yaitu 1)  Good bye Islam, good
> by all those irrational rules, atau 2) Mengadopsi  rasio
> kedalam keyakinan, yang wujud dari adopsi ini adalah
> misalnya sikap  kita yang lebih mengutamakan integritas diri
> ketimbang penampilan luarnya  saja.

Dalam konteks "Islam sistem" (lucu juga penambahan kata
"sistem" ini karena sesungguhnya Islam sendiri adalah suatu
sistem), jilbab itu nanti akan menjadi/ atau tidak menjadi
produk hukum (yang berarti dijustifikasi oleh institusi).
Dengan demikian, dalam konteks tersebut bukan lagi sekedar
"iman" namun menjadi ketaatan hukum, dalam konteks inilah saya
katakan jilbab dan korupsi sama saja.
Wassalam. DZArifin.





___________________________________________________________
indomail - Your everyday mail - http://indomail.indo.net.id



--[YONSATU - ITB]----------------------------------------------------------
Online archive : <http://yonsatu.mahawarman.net>
Moderators     : <mailto:[EMAIL PROTECTED]>
Unsubscribe    : <mailto:[EMAIL PROTECTED]>
Vacation       : <mailto:[EMAIL PROTECTED]>


Kirim email ke