________________________________




Apakah anda pernah mendengar penjelasan Milton Friedman tentang itu?
Atau anda tutup kuping saja?
Atau cuma mau dengar "penjelasan" ala Naomi Klein?
Pras:
Sejauh ukurannya publik atau media massa, Friedman memang tidak pernah 
memberikan tanggapan atau komentar. Artinya apa? mengamini atau malu2 mengakui 
atau menyesali, kita tidak tahu. Tapi sikap diam itu secara umum dapat 
diartikan bersetuju.
======================================


Friedman seumur hidup cuma pernah bertemu Pinochet selama kira-kira 
45 menit.  Yang satu ekonom, yang satu lagi jenderal.  Kuliah macam 
apa sih yang bisa nyambung?  Masak iya, hubungan guru-murid seperti itu?
Pras:
Apakah hubungan guru-murid, teoritikus-praktisi harus selalu dikaitkan dengan 
pertemuan fisik yg intens dan ada perkuliahan riil? saya kira ini naif. 
Sukarno-Hatta-Sjahrir bahkan tak pernah bertemu Karl Marx untuk mengakui bahwa 
mereka murid-murid ideologis Marx, demikian pula misalnya orang2 PDI-P mendaku 
sebagai murid Sukarno. Nyatanya Friedman hidup cukup lama bahkan hingga 
Pinochet digulingkan.
========================================

Dan resep yang ditawarkan Friedman sudah pernah "diasong" ke 
mana-mana...  Cuma Chile yang menerima dan mencobanya.  Dan Chile 
selanjutnya saat ini menjadi negara dengan ekonomi paling sehat di 
Amerika Selatan dan dengan demokrasi paling stabil.  Apakah itu salah 
Chile?  Salahnya Friedman?
Pras:
Demokrasi paling stabil di bawah Pinochet, jenderal yang menggulingkan Allende 
yg sosialis dan menang secara demokratis melalui pemilu itu? Beberapa kalangan 
menyebut naiknya Pinochet ini sebagai awal neoliberalisme. Emoh negara melalui 
penguasaan negara. Atau dikatakan 'accumulation by dispossession'. Stabilitas 
demokrasi tentu ukurannya tak tunggal dan sesederhana itu. Pengaruh AS dan 
militernya hingga sekarang tentu masih sangat besar, bagaimana akhirnya praktik 
hegemoni itu terjadi. Jika ukurannya stabilitas, Kuba mungkin praktis tanpa 
gejolak, bahkan dibanding banyak negara yg hanya bisa mengeskpor tenaga kerja 
biasa, mereka mengekspor dokter. Tapi secara substansial demokrasi Kuba 
bermasalah, meski ini tak lepas dari faktor AS.

=========================================

Kalau bulan lalu Chile diguncang gempa yang 500 KALI lebih kuat 
daripada Gempa Haiti (skala Richter bertumbuh lipat 10 setiap 
perubahan satu satuan) -- tetapi korban jiwanya jauh lebih 
rendah.  Bukankah itu karena ketahanan ekonominya -- sehingga 
bangunan di Chile tidak dikorupsi dalam proses pembangunannya?  Di 
mana pengawas bangunan tidak bisa disogok?

(Coba bandingkan dengan apa yang terjadi pada Gempa Haiti (di mana 
istana presiden saja roboh) atau Gempa Sichuan yang merobohkan banyak sekolah).
Pras:
Pendapat Anda bisa benar dan bisa tidak. Artinya harus diteliti apakah ini 
'causality' atau sekedar  'correlation'. Cile memang memiliki konsep yang baik 
soal ini, tapi apakah ini lantaran menganut paham ekonomi tertentu, atau 
memiliki kesadaran yg lebih tinggi, ataukah mereka memiliki expert yang lebih 
baik. Pula, faktor gempanya sendiri apakah memang dapat diperbandingkan? Karena 
faktor ini berpengaruh, soal bagaimana pergerakan lempeng dan sebagainya. Kita 
tak bisa menyalahkan pemerintah seratus persen misalnya, soal gempa Aceh. 
Karena secara umum ada problem dlm tata kota, bukan soal korupsi saja, tapi 
mentalitas, budaya, dan pengetahuan.
===========================================

Ya, tentu saja di sisi lain anda pun boleh saja tidak peduli pada 
penjelasan Friedman.
Kendati itu bagian dari kebenaran.
Pras:
Soal Friedman, kita harus objektif. Bahwa banyak cermatannya benar saat itu, 
ya, tapi bahwa resepnya hanya ampuh saat itu dan tidak di waktu lain adalah 
fakta. Ini hanya soal biasa, tak ada yg kekal, dan perlu keterbukaan untuk 
mereformasi pandangan, termasuk pandangan ekonomi. Jujur saya hanya baca 
'capitalism and freedom', tapi itu bagi saya lebih sebagai traktat filsafat 
politik tinimbang buku ekonomi.

============================================


Mungkin akan lebih seru kalau diadu saat nanti buku saya 
selesai.  (belum tau kapan)

Karena saya akan menggambarkan bahwa gangguan (instabilitas) terbesar 
dalam ekonomi yang terjadi akibat krisis sub-prime kemarin -- justru 
dimulai akibat intervensi pemerintah di pasar pembiayaan perumahan... .

Minsky benar bahwa sektor keuangan punya bakat instabilitas -- dan 
karena itu jangan diserahkan ke pemerintah sepenuhnya.
Pras:
Maka Bang Poltak, segeralah diselesaikan buku yang menurut instusi saya akan 
sangat bagus dan bermanfaat itu. Debat, sejauh dilambari motif intelektual 
mencari kebenaran dan mempergunjingkan bagaimana mencari dan merumuskan solusi 
bagi kemaslahatan banyak orang, saya kira harus didukung.  Jika krisis di AS 
dimulai dg intervensi pemerintah, apakah pilihannya lalu dibiarkan hancur 
sendiri? atau menurut Anda jika dibiarkan tak akan separah yg terjadi? ini 
asumsi atau mutlak deterministik?
Saya tidak mengerti teori ekonomi apalagi finansial. Tapi dlm bayangan saya, 
gegabah pula mengatakan tidak ada masalah. Ekonom2 kawakan di Universitas 
Chicago saja mengakui ada yang salah dlm asumsi mereka, dan menilai memang ada 
yg salah dlm paham ekonomi AS dewasa ini. Mungkin saja di kredo 'greed is 
good', atau apalah.
Dalam benak saya, yg juga perlu diteliti adalah hubungan pemerintah dg 
pebisnis, atau dg ideologi. Pemerintah jangan dilihat netral sebagaimana teori 
klasik, tapi ia juga sekaligus ekstensi kepentingan di civil society, termasuk 
di dalamnya pebisnis, pengusaha, ekonom, politisi, buruh, dll. Kontestasi ini 
tidak netral kepentingan, maka menyalahkan pemerintah AS sama saja menyalahkan 
resep Greenspan, Paulson, Geithner, dll, dg mengabaikan atas dasar kepentingan 
siapa mereka ambil keputusan.
==============================================

BTW, saya bukan ahli apa-apa. 

Pras:
jika Bang Poltak yang heibat ini saja sebegitu rendah hati, apalagi saya ini, 
just kacung kampret, tapi penikmat ide-ide brilian Anda, Prasetyantoko, dan 
banyak yg lain. Saya banyak belajar dr Anda kok.

salam

 


      Lebih aman saat online. Upgrade ke Internet Explorer 8 baru dan lebih 
cepat yang dioptimalkan untuk Yahoo! agar Anda merasa lebih aman. Gratis. 
Dapatkan IE8 di sini! 
http://downloads.yahoo.com/id/internetexplorer/

[Non-text portions of this message have been removed]

Kirim email ke