On 2003.10.13_10:17:51_+0000, Asfihani wrote:
> Kalau kata "mail telah server yang dikonfigurasi dengan baik" maksud
> anda mengacu pada default qmail yang menggunakan queulifetime 60480
> ya OK OK saja, tapi saya kira tidak semua server memakai qmail atau
> memakai qmail dengan queuelifetime yang seabad itu :-)

No, maksud saya adalah, mail server tersebut diset dengan queue mail yang
temporary undeliverable, sesuai waktu yang ditentukan oleh policy 
perusahaan atau keinginan dari pengirim yang bersangkutan. Katakanlah
sebuah perusahaan memutuskan bahwa queuelifetime "server yang telah 
dikonfigurasi dengan baik", sesuai policynya, adalah 2 jam. Kalau setelah, 
2 jam mail tidak berhasil dideliver ke mail server recipient, saya memilih 
pengirim mengetahuinya, dengan mendapatkan bounce message. Tentunya
selama itu, mail server pengirim akan terus mencoba, sesuai dengan waktu
yang telah ditentukan oleh MTA, mengirim email yang sama kepada mail
server tujuan. Pilihan Anda tentu saja boleh lain. Tapi alasan saya adalah:

Perusahaan tersebut tentu mempunyai tujuan, menset mail server dengan
queuelifetime 2 jam tersebut. Mungkin karena email yang dikirim oleh
pengirimnya dianggap penting. Jika secondary mail server Anda menerima mail
tersebut, dan tiga hari kemudian baru delivered ke primary mail, mungkin
mail tersebut sudah 'basi'. Tidakkah lebih baik kalo pengirimnya tau,
lalu mengambil jalan lain, misalnya menelepon ke pengirim? Kalau
penting, saya rasa pengirim akan melakukannya.

> Lha memang gunanya secondary MX begitu, agar email yang dikirim tidak
> ngendon di server pengirim ya mendingan ditampung dulu di backup MX tsb
> kemudian akan dideliver ke primary MX jika memang sudah aktif lagi, entah
> dipaksa atau dengan internal scheduler masing-masing MTA.

Dan menciptakan false sense yang dimaksud di reply saya di thread yang
sama?

> Selain itu, biasanya untuk mailserver yang sangat sibuk sehingga batas 
> concurancy tercapai, biasanya secondary MX dibuat tumpangan untuk 
> mendeliver email.

Sama seperti di atas. Tambahan lagi, upgrade resource Anda, jika mail
server Anda tidak dapat menangani mail Anda dengan baik.

> Pastilah perancang DNS mempunyai tujuan mengapa RR untuk MX bisa dibuat
> prioritas.

Tidak setiap hal yang dirancang bermanfaat. Banyak RFC yang obsolete,
bahkan TCP/IP dirancang tidak dengan security in mind.  Mungkin bagi
Anda ini bermanfaat, tapi saya memilih tidak memakainya.

-- 
H. D. Lee


-- 
Berhenti langganan: [EMAIL PROTECTED]
Arsip dan info: http://linux.or.id/milis.php

Kirim email ke