Re: [tanya-jawab] Download ISO Redhat EL

2012-08-14 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2012/8/14 Kristophorus setipen...@gmail.com:
 2012/8/14 prasetyo bprasety...@yahoo.com:
 Kebetulan servernya mengharuskan install Red Hat Enterprise Linux version 6 
 for x86_64. Jadi kalau bukan O/S tsb tidak bisa/di tolak.

 eh.. ada yg spt itu tho? pengen tahu aja nih, pake server apa yg ada
 requirement spt itu?
 Kalo memang hrs spt itu, ya mau gk mau musti beli...

Secara sertifikasi sistem, biasanya server branded certified untuk 2
distro yaitu SLES dan RHEL meski tetap terbuka opsi diinstall sistem
Linux apapun namun diluar support dari vendor hardware (misalnya jika
RAID driver tidak terdeteksi atau ada hardware yang tidak terdeteksi).

Requirement seperti diatas biasanya bukan dari hardware melainkan dari
sisi client, misalnya tendernya sudah mempersyaratkan demikian.
Alasannya bukan soal monopoli melainkan integrasi dengan sistem yang
sudah ada yang basisnya OS tersebut.

-- 
Best Regards,


Masim Vavai Sugianto - Talk is Cheap, Show Me the Code!
PT. Excellent Infotama Kreasindo, http://www.excellent.co.id
Authorized VMWare, Zimbra  SUSE Linux Enterprise  Red Hat Partner
Implementasi, Training, Konsultasi  Audit Sistem : http://bit.ly/J5sSKY

-- 
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] arti syslog

2012-06-15 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
On Sat, Jun 16, 2012 at 7:10 AM, nonong96 nonon...@gmail.com wrote:

 minta tolong teman2, di /var/log/syslog muncul pesan berikut secara berturut2 
 hingga ukuran file syslog mencapai ratusan mb:

 Jun 16 07:00:12 yasmin-web postfix/smtp[11743]: connect to 
 aln-mailrelay.att.net[12.102.252.75]:25: Connection timed out
 Jun 16 07:00:12 yasmin-web postfix/smtp[11743]: 3847259ABC: 
 to=yogiwicaks...@att.net, relay=none, delay=120326, delays=120236/0/90/0, 
 dsn=4.4.1, status=deferred (connect to 
 aln-mailrelay.att.net[12.102.252.75]:25: Connection timed out)


Apakah sistemnya difungsikan sebagai mail server? Log diatas
menunjukkan adanya proses transaksi pengiriman email yang gagal dan
frekuensinya besar, bisa jadi flooding spam.

--
Best Regards,


Masim Vavai Sugianto - Talk is Cheap, Show Me the Code!
PT. Excellent Infotama Kreasindo, http://www.excellent.co.id
Authorized VMWare, Zimbra  SUSE Linux Enterprise  Red Hat Partner
Implementasi, Training, Konsultasi  Audit Sistem : http://bit.ly/J5sSKY

-- 
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] arti syslog

2012-06-15 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2012/6/16 nonong rowi nonon...@gmail.com:

 betul pak tapi sebenarnya postfix sebenarnya hanya difungsikan untuk
 mengirim notifikasi kalu ada komentar yg masuk di web agar bisa mengirim
 pemberithuan kepada admin web, tidak difungsikan sbgm mail server secara
 utuh.

Kalau begitu mestinya ada proses authentikasi pengirim (trusted
networks dan smtp-authentication) sehingga yang diperbolehkan kirim
email hanya account tertentu saja. Kalau melihat prosesnya, flooding
tersebut terjadi karena ada proses spamming. Coba check via
http://checkor.com apakah statusnya open relay atau tidak.

 pertanyaan berikutnya, utk mengetahui proses tersebut apakah bersumber dari
 aplikasi web ataukah dari postfixnya sendiri gimana pak.


Kemungkinan besar dari postfixnya, karena tujuan emailnya terlampau
beragam, kecuali memang benar ada proses pengiriman email ke
alamat-alamat tersebut.

Pesan connection time out kelihatannya menunjukkan bahwa port 25
outgoing diblock via firewall.

-- 
Best Regards,


Masim Vavai Sugianto - Talk is Cheap, Show Me the Code!
PT. Excellent Infotama Kreasindo, http://www.excellent.co.id
Authorized VMWare, Zimbra  SUSE Linux Enterprise  Red Hat Partner
Implementasi, Training, Konsultasi  Audit Sistem : http://bit.ly/J5sSKY

-- 
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] oot:ZIMBRA, domainPOP mail collection ???

2012-05-08 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2012/5/8 tukang ketik doeniam...@gmail.com

 dh zimbraer,

 Email di tempat kerja saya system spooling, jadi para
 pengirim email dari luar akan ditampung dulu di mailbox hosted
 mail server luar, nah dari mail server luar tersebut baru
 di POP ke mail serverku, mail server yg biasa saya pakai
 mDaemon disitu ada fasilitas domainPOP mail collection.
 yang bertujuan ngeDonlot/POP semua email dari server luar
 setelah itu baru didistribusikan ke client-client kantor.

 Kalau di Zimbra, bagaiamana ya cara domainPOP mail collection tsb.??
 Saya sudah cari2 menunya gak ada.
 fyi: Zimbra pakai versi 5.0.9 untuk ubuntu 8/hardy heron,
 apa harus yang di zimbra 64bit ?

Tidak harus 64 bit, mungkin bisa membantu :

http://vavai.com/2010/06/02/semarang-day-2-fetchmail-domainpop-pada-zimbra-mail-server/

--
Best Regards,


Masim Vavai Sugianto - Talk is Cheap, Show Me the Code!
PT. Excellent Infotama Kreasindo, http://www.excellent.co.id
Authorized VMWare, Zimbra  SUSE Linux Enterprise  Red Hat Partner
Implementasi, Training, Konsultasi  Audit Sistem : http://bit.ly/J5sSKY

-- 
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] oot:ZIMBRA, domainPOP mail collection ???

2012-05-08 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2012/5/8 tukang ketik doeniam...@gmail.com:
 Terimakasih, link itu sudah saya baca mas vavai, tapi saya pakai ubuntu 8.
 dan saya cari file hidden .fetchmailrc di home aku kok tidak ada ya ?
 padahal fetchmail sudah terinstall (#apt-get install fetchmail) dan sudah di 
 run
 #/etc/init.d/fetchmail start.
 Kurang peralatan apalagai mas ?

Kalau begitu, membacanya terburu-buru. Ini saya kutipkan bagian yang
relevan dengan pertanyaan :

Membuat file konfigurasi fetchmail dengan nama .fetchmailrc (jangan
lupa ada tanda titik didepan nama file, menunjukkan bahwa file ini
merupakan hidden file). File ini dibuat di home folder dari nama user
yang digunakan. Jika masuk menggunakan user name root, berarti yang
dibuat adalah file /root/.fetchmailrc, sedangkan jika masuk dengan
user name vavai, maka file konfigurasi dibuat di
/home/vavai/.fetchmailrc. Fetchmail tidak direkomendasikan untuk
dijalankan menggunakan account root.

Kalau dicari nggak ketemu, mungkin saja iya, karena kalimat diatas
bilangnya Membuat, bukan Mencari, hehehe...

-- 
Best Regards,


Masim Vavai Sugianto - Talk is Cheap, Show Me the Code!
PT. Excellent Infotama Kreasindo, http://www.excellent.co.id
Authorized VMWare, Zimbra  SUSE Linux Enterprise  Red Hat Partner
Implementasi, Training, Konsultasi  Audit Sistem : http://bit.ly/J5sSKY

-- 
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] oot:ZIMBRA, domainPOP mail collection ???

2012-05-08 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2012/5/9 tukang ketik doeniam...@gmail.com


 Lari-lari ketemu kobra, pagi-pagi dah ngoprek zimbra.
 Dari settingan fetchmail berikut ini:
 01.set postmaster ad...@namaperusahaan.co.id
 02.set no bouncemail
 03.set no spambounce
 04.set logfile /tmp/fetchmail/fetchmail.log
 05.poll namaperusahaan.co.id localdomains namaperusahaan.co.id
 06.timeout 30
 07.envelope Envelope-to
 08.user 'namauserdomainpop' with pass 'passworddomainpop' to * here fetchall
 09.dropdelivered
 10.smtpaddress namaperusahaan.co.id

 1.Penulisan itu apakah harus dengan nomor baris ?


Tidak dan jangan. Nomor baris itu kan salinan dari line baris di kode,
semestinya tidak ikut serta


 2.Apakah email2 yang telah ditarik otomatis terhapus di sumbernya/hosting ?
 Bagaimana agar bisa terhapus otomatis dan bagaimana juga sebaliknya (tidak
 terhapus) karena saya harus hati2, mail server ini masih uji coba khawatir ada
 email yang hilang, karena mail server yg lama masih jalan hanya tinggal nunggu
 masa jabatannya aja.


Default akan terhapus. Kalau mau leave message, tambahkan tulisan
keep dibagian akhir kode .fetchmailrc. Saran saya, kalau hendak
ujicoba jangan pakai model domainpop melainkan multipop


 3.Yang dimaksud =01.set postmaster ad...@namaperusahaan.co.id= itu
 alamat email yang ada di hosting kan ya ? bukan alamat email di zimbra.


Alamat email di Zimbra/tujuan. Jika email hendak di deliver namun
email tujuan tidak ada, email akan didistribusikan ke mail admin

--
Best Regards,


Masim Vavai Sugianto - Talk is Cheap, Show Me the Code!
PT. Excellent Infotama Kreasindo, http://www.excellent.co.id
Authorized VMWare, Zimbra  SUSE Linux Enterprise  Red Hat Partner
Implementasi, Training, Konsultasi  Audit Sistem : http://bit.ly/J5sSKY

-- 
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] oot:ZIMBRA, domainPOP mail collection ???

2012-05-08 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
Halo mas,

2012/5/9 tukang ketik doeniam...@gmail.com:
 set postmaster ad...@domaindizimbra.co.id
 set no bouncemail
 set no spambounce
 set logfile /tmp/fetchmail/fetchmail.log
 poll domaindizimbra.co.id localdomains domaindizimbra.co.id
 timeout 30
 envelope Envelope-to
 user 'namauserdihosting with pass 'passworddihosting' to * here fetchall
 dropdelivered  == yg ini maksudnya apa ya ?
 smtpaddress domaindizimbra.com
 keep  == begini ya ?

Benar, seperti itu


 Saran saya, kalau hendak
 ujicoba jangan pakai model domainpop melainkan multipop

 Saya menemukan tulisan Anda ditempat lain tentang multipop, dimana
 perbedaannya hanya pada user, seperti ini.

 user va...@vavai.co.id there with password mypswd is vavai here
 with options rewrite mimedecode fetchall
 pass8bits

 pertanyaannya:
 1.di hosting kan saya hanya punya 1 username  password, apakah
 itu alamat email 1 orang, kalo iya lalu passwordnya password yg mana?

Kalau multipop harus buat account sesuai jumlah user. 1 account = 1 user

 2.dibandingkan dg konfigurasi user domainpop, yg kedua ini ada tambahan
 there dan is vavai kmd options rewrite mimedecode
 option2 itu maksudnya apa ya? apakah harus untuk di multipop ?
 3.pass8bits == artinya apa ?

Options ini tambahan, opsional, untuk memastikan encoding font-nya sesuai

 4.efek perbedaan domainpop dg multipop apakah kalau multipop yg ketarik
 hanya satu akun email saja ? kalau mau dua atau tiga akun email bagaimana?


Kalau pakai multipop, di .fetchmailrc ada konfigurasi poll
berulangkali sesuai jumlah account

 Mas vavai saya dah coba jalanin fetchmail muncul error certificate
 kira-kira seperti ini sebagian errornya.
 fetchmail: Server certificate verification error: unable to get local
 bla..bla..bla..

Itu tidak masalah. Karena pakai shared hosting, ada kemungkinan server
certificate tidak sama dengan nama user. Contoh, saya menggunakan nama
excellent.co.id padahal nama asli si server adalah
terazza.websitewelcome.com


 terus yang bawah ada error
 fetchmail: Authorization failure on
 maildih...@domaindihost.com@domaindizimbra.com
 fetchmail: Query status=3 (AUTHFAIL)


Ini antara salah user atau salah password. Mestinya untuk user cukup
begini : maildih...@domaindihost.com

 Pesan error yg bawah mungkin karena password masih aku bikin salah kali ya?
 Terus yang certificate, apa yg harus kulakukan ? ditulisan Anda sudah saya
 baca tentang akses POP dan SSL, tapi untuk SUSE, kalau ubuntu 8 bagaimana?

Tidak ada urusan dengan distro, sama saja baik di SUSE, Ubuntu maupun
Fedora. Kecuali kalau diterapkan didistro Windows 7 baru deh gagal :-)

 Isi data2 perusahaannya dimana ?

Data perusahaan apa ya?

-- 
Best Regards,


Masim Vavai Sugianto - Talk is Cheap, Show Me the Code!
PT. Excellent Infotama Kreasindo, http://www.excellent.co.id
Authorized VMWare, Zimbra  SUSE Linux Enterprise  Red Hat Partner
Implementasi, Training, Konsultasi  Audit Sistem : http://bit.ly/J5sSKY

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] oot:ZIMBRA, domainPOP mail collection ???

2012-05-08 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2012/5/9 tukang ketik doeniam...@gmail.com:
 Data perusahaan apa ya?

 Tulisan Anda yang ini lho mas...,, Apa saya salah baca lagi, apa tulisan
 ini gak ada hubungannya dengan settingan zimbra.
 Tapi barusan sudah saya jalanin memang didalamnya ada isian data2 perusahaan.

 # Akses POP dengan SSL
 
 SuSE menutup akses POP port standar 110 dengan alasan keamanan, untuk
 itu kita harus mengaktifkan akses SSL port 995. Unruk

 mengaktifkannya, kita perlu membuat sertifikat SSL untuk IMAP dan POP3
 dengan perintah :

 cd /etc/ssl/certs
 openssl req -new -x509 -nodes -out imapd.pem -keyout imapd.pem -days 365
 openssl req -new -x509 -nodes -out ipop3d.pem -keyout ipop3d.pem -days 365
 Perintah diatas akan dijalankan otomatis saat menjalankan postfix
 auto. Opsi -days 365 berarti sertifikat itu berlaku selama 1 tahun.
 Silakan sesuaikan dengan situasi yang diinginkan.

 Saat menjalankan pembuatan sertifikat, kita harus mengisi keterangan
 yang diminta, lihat contoh berikut :

Berarti yang dimaksud tulisan ini ya?

http://www.vavai.com/indexv1.php?/archives/50-Otomatisasi-Install-Mail-Server-Postfix-pada-OpenSuSE.html

Itu tulisan lama saya di 16 Mei 2007, saat itu masih menggunakan
Postfix. Kalau di Zimbra tidak perlu karena defaultnya memang pakai
SSL.

-- 
Best Regards,


Masim Vavai Sugianto - Talk is Cheap, Show Me the Code!
PT. Excellent Infotama Kreasindo, http://www.excellent.co.id
Authorized VMWare, Zimbra  SUSE Linux Enterprise  Red Hat Partner
Implementasi, Training, Konsultasi  Audit Sistem : http://bit.ly/J5sSKY

-- 
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] Sebenarnya Reverse DNS,TXT Record untuk DKIM Feature standard apa Advanced

2012-04-13 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
Halo mas,

2012/4/14 Samuel Sappa cihuy...@gmail.com


 Terus terang saya selama ini gelap kalo urusan reverse yang
 bertanggung jawab siapa, apa dari Hosting DNS apa dari ISP pemberi IP
 publik. Soalnya dari masing2 ISP (Baik dari hosting DNS dan pemberi IP
 Publik) mengelak jika saya mintai untuk konfigurasi reversenya.

 Atau memang selama ini saya salah paham mengenai urusan
 resolve/reverse, setahu saya (IMHO) teorinya resolve/reverse memang
 tugas dari DNS server dan semestinya memang tanggung jawab DNS hosting
 untuk mengkonfigurasinya.

ISP hosting hanya bertanggung jawab pada Forward DNS (resolve dari
nama menjadi IP). Untuk kebalikannya alias Reverse alias PTR dikelola
oleh ISP pemilik IP. Mas langganan ke ISP mana untuk koneksi
(mendapatkan IP).

Kalau kita memiliki cukup banyak IP dari ISP koneksi, misalnya /29
atau total 8 IP atau malah /28 alias total 16 IP biasanya kita bisa
meminta pada ISP koneksi untuk mendelegasikan wewenang pengaturan
Reverse DNS. Ini yang disebut DNS delegation. Jika ISP koneksi sudah
mendelegasikan wewenangnya, kita bisa membuat pengaturan PTR/Reverse
DNS disisi kita sendiri.

Jika ISP koneksi tidak mendelegasikan wewenangnya, sampai kiamat
(hiperbola :-D ) setting yang ada dikonfigurasi DNS yang kita buat
tidak akan dipergunakan oleh pihak-pihak yang membutuhkan reverse DNS.


 Atau sebenarnya fungsi resolve berjalan di servis sendiri begitu juga
 fungsi reversenya, referensi yang ada net yang saya baca (IMHO)
 menyatakan bahwa fungsi ini sebenarnya tugas DNS dalam artian bukan
 servis yang terpisah.

 (IMHO)Kalo memang fungsi dari resolve adalah tugas dari hosting DNS
 (terlepas apakah itu PANDI dan yang lainnya) sedangkan reverse adalah
 tugas dari pemberi IP publik berarti memang sebenarnya resolve dan
 reverse adalah 2 servis yang terpisah dan bukan berjalan pada 1 mesin
 apakah kira2 begitu

Keduanya bisa berjalan disatu mesin jika kita menerima delegasi DNS
baik dari sisi ISP hosting maupun dari sisi ISP koneksi. Kita bisa
menempatkan konfigurasinya pada mesin berbeda atau bisa juga dijadikan
satu kedalam 1 mesin

Sekedar tambahan, Reverse DNS/PTR Records hanya bersifat mandatory
jika berurusan dengan mail server sebagai bentuk identifikasi sender.
Jika kita membangun web server atau FTP server atau yang lainnya,
Reverse DNS/PTR Records bersifat opsional.


 Itu saja dari saya atas pencerahan dan informasinya saya ucapkan

Semoga bisa mencerahkan. Kalau masih samar-samar, silakan ditanyakan
lagi, karena pemahaman ini memang banyak menimbulkan kerancuan.

--
Best Regards,


Masim Vavai Sugianto - Talk is Cheap, Show Me the Code!
PT. Excellent Infotama Kreasindo, http://www.excellent.co.id
Authorized VMWare, Zimbra  SUSE Linux Enterprise Partner

-- 
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] STARTTLS+MUA

2012-03-29 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
Halo,

2012/3/29 MYA Putra yaspu...@yahoo.co.id
 BTW Biasanya saya pakai mutt untuk ngefetch mail tapi entah gimana pop3
 yang
 TLS tidak bisa di fetch, pakai mutt. Dulu pernah pakai fetchmail tapi
 untuk
 fetching pop3 yang port 25, MUAnya pakai pine. Fedora tidak menyediakan
 pine.

Ini beneran POP3 port 25? MTA atau POP3?


 Mungkin Anda ada saran bagaimana nyamannya bisa kirim/terima mail di box
 text

Kalau pakai Fetchmail kenapa, bukannya tetap bisa? pine bukannya bisa
diinstall di Fedora juga?

Saya kurang tahu apakah informasi berikut masih OK atau tidak :

http://blog.vidur.name/2009/03/12/how-to-pine-on-fedora-8/

/*
I am sure half the world knows this but I having been using pine at
work on the servers. I recently moved from Windows to Fedora 8 as my
work-station OS and wanted pine. This is when I came to know that I am
supposed to use alpine instead of pine now :)

These are instructions to install alpine:

alpine: if you read your e-mail with pine (the latest GNU-friendly
version is now called alpine) on your machine, there is good news in
Fedora 8. alpine, because of its new GNU licensing, is now available
through the normal fedora repository. so, simply:

$ yum -y install alpine
*/

--
Best Regards,


Masim Vavai Sugianto - Talk is Cheap, Show Me the Code!
PT. Excellent Infotama Kreasindo-Authorized VMWare  Zimbra Partner
Training Zimbra Advanced, Multi Server  Zimbra HA : http://bit.ly/GYsqnK

-- 
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] STARTTLS

2012-03-28 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2012/3/28 MYA Putra yaspu...@yahoo.co.id

 Rekan milis,

 Ada box dengan MTA postfix. Box ini tidak ada network card jadi tidak koneksi
 ke LAN dan hanya ingin mengirim mail dengan koneksi PPP.

 Setiap kirim mail selalu fail kembali ke direktori /var/mail dengan error:

 Final-Recipient: rfc822; joviaa...@yahoo.com.sg
 Action: failed
 Status: 5.7.0
 Remote-MTA: dns; smtp.gmail.com
 Diagnostic-Code: smtp; 530 5.7.0 Must issue a STARTTLS command first.
    w6sm2732340pbf.66

 Dimana salahnya? Mungkin ada teman bisa kasih solusi. TIA.


Kalau direlay ke smtp.gmail.com harus menggunakan protokol TLS port 587


--
Best Regards,


Masim Vavai Sugianto - Talk is Cheap, Show Me the Code!
PT. Excellent Infotama Kreasindo-Authorized VMWare  Zimbra Partner
Implementasi, Audit, Konsultasi, Maintenance Support, Workshop  Training
Web : http://www.excellent.co.id  Email : i...@excellent.co.id Info :
http://on.fb.me/wAXZTU

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



[tanya-jawab] Kumpulan Artikel Tutorial Mengenai Zimbra Mail Server

2012-02-09 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
Sebagai share, mungkin bisa bermanfaat bagi rekan-rekan yang hendak
belajar Zimbra Mail Server (atau mail server secara umum).

http://www.excellent.co.id/product-services/zimbra/kumpulan-artikel-tutorial-mengenai-zimbra-mail-server/

Mohon maaf tidak copy-paste langsung seluruh link di email ini karena
jika pakai format plain-text, link-nya hilang.

--
Best Regards,


Masim Vavai Sugianto - Talk is Cheap, Show Me the Code !
Web : http://www.excellent.co.id  Email : i...@excellent.co.id Info :
http://on.fb.me/wAXZTU

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



[tanya-jawab] Mirror untuk OpenVZ Template, http://mirror.linux.or.id/openvz/

2012-01-29 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
Siapa tahu bermanfaat bagi yang hendak pakai teknologi Virtualization
berbasis OpenVZ : Mirror untuk OpenVZ Template bisa didownload disini
: http://mirror.linux.or.id/openvz/. Panduan penggunaannya ada disini
: 
http://www.excellent.co.id/product-services/proxmox/kumpulan-tutorial-mengenai-proxmox-virtual-environment/


--
Best Regards,


Masim Vavai Sugianto - Talk is Cheap, Show Me the Code !
PT. Excellent Infotama Kreasindo-Authorized VMWare  Zimbra Partner
Implementasi, Audit, Konsultasi, Maintenance Support, Workshop  Training
Web : http://www.excellent.co.id  Email : i...@excellent.co.id Info :
http://on.fb.me/wAXZTU

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] ZIMBRA ZCS 7.1.3

2011-11-14 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2011/11/15 Legowo Widyanto legowo.widya...@marein-re.com:
 Bahkan dengan mematikan service Zimbra, pemakaian CPU tetap 100%. Obatnya
 baru tahu saat ini dengan Restart Centos-nya ...
 Bagaimana ya untuk pemecahan masalah ini. Sudah coba cari di google, belum
 ada yg bisa memecahkan masalah ini.

Bisa tahu spesifikasi servernya? Ini dijalankan diatas mesin virtual
atau diatas mesin fisik?

-- 
Best Regards,


Masim Vavai Sugianto - Talk is Cheap, Show Me the Code !
PT. Excellent Infotama Kreasindo-Authorized VMWare  Zimbra Partner
Implementasi, Audit, Konsultasi, Maintenance Support, Workshop  Training
Web : http://www.excellent.co.id  Email : i...@excellent.co.id Telp :
021-881 6671

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



[tanya-jawab] Share Artikel : Backup Data Virtual Machine pada Proxmox Virtual Environment (Proxmox VE)

2011-08-09 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
, Biasanya VirtualBox
diinstall pada system operasi yang sudah memiliki GUI untuk memanage
Virtua...
Update Proxmox Virtual Environment yang sedang Berjalan ke Versi Terbaru [6]
Proxmox merupakan distro special untuk virtualisasi, dibangun dari
basis distro Debian minimal dan berjalan dalam modus teks. Meski
berbasis teks, proses manajemen Proxmox Virtual Environment mudah
di...

Article printed from Migrasi Windows Linux: http://vavai.com

URL to article:
http://vavai.com/2011/08/10/backup-data-virtual-machine-pada-proxmox-virtual-environment-proxmox-ve/

URLs in this post:

[1] Keuntungan Teknologi Virtualisasi  Cloud Computing:
http://www.vavai.biz/excellent/resource/keuntungan-teknologi-virtualisasi-cloud-computing/

[2] Instalasi Proxmox Virtual Environment:
http://www.vavai.com/2010/11/11/instalasi-proxmox-virtual-environment/

[3] Tips Proxmox VE : Remote VNC Menggunakan Java Plugin:
http://www.vavai.com/2010/12/09/tips-proxmox-virtual-environment-remote-vnc-meggunakan-java-plugin/

[4] Install Guest System Berbasis KVM pada Proxmox Virtual
Environment: 
http://www.vavai.com/2010/12/10/install-guest-system-berbasis-kvm-pada-proxmox-virtual-environment/

[5] Install Guest System Berbasis OpenVZ pada Proxmox Virtual
Environment: 
http://www.vavai.com/2011/01/12/install-guest-system-berbasis-openvz-pada-proxmox-virtual-environment/

[6] Tips untuk Update Proxmox yang sedang Berjalan ke Versi Terbaru:
http://vavai.com/2011/07/07/update-proxmox-virtual-environment-yang-sedang-berjalan-ke-versi-terbaru/

[7] Image: http://vavai.com/wp-content/uploads/2011/08/proxmox-backup1.jpeg

[8] saya: http://www.vavai.com

[9] Image: http://vavai.com/wp-content/uploads/2011/08/proxmox-backup2.jpeg

[10] Image: http://vavai.com/wp-content/uploads/2011/08/proxmox-backup3.jpeg

[11] Image: http://vavai.com/wp-content/uploads/2011/08/proxmox-backup4.jpeg

...

[15] Install Guest System Berbasis KVM pada Proxmox Virtual
Environment: 
http://vavai.com/2010/12/10/install-guest-system-berbasis-kvm-pada-proxmox-virtual-environment/

[16] Turnkey Linux: Aplikasi Virtual Gratis berbasis ubuntu:
http://vavai.com/2011/08/05/turnkey-linux-aplikasi-virtual-gratis-berbasis-ubuntu/

[17] Instalasi VirtualBox  PHPVirtualBox pada SLES 11 Jeos Jilid 2:
http://vavai.com/2011/08/01/instalasi-virtualbox-phpvirtualbox-pada-sles-11-jeos-jilid-2/

[18] Instalasi VirtualBox  PHPVirtualBox pada SLES 11 Jeos Jilid 1:
http://vavai.com/2011/08/01/instalasi-virtualbox-phpvirtualbox-pada-sles-11-jeos-jilid-1/

--
Best Regards,


Masim Vavai Sugianto - Talk is Cheap, Show Me the Code !
Training Zimbra Mail Server 20-21 Agustus 2011 : http://bit.ly/pBwzLZ

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] DNS

2011-07-27 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
Halo mas Ronny,

2011/7/27 Ronny Haryanto ro...@haryan.to

 2011/7/27 prasetyo bprasety...@yahoo.com
  Mohon pencerahan setting DNS misalkan www.test.com ipnya 10.100.1.1. Untuk 
  membukanya adalah http://www.test.com atau http://10.100.1.1. Pertanyaan 
  saya adalah bagaimana agar user hanya bisa membuka http://www.test.com dan 
  tidak bisa/error ketika http://10.100.1.1 ?

 Ini Anda menyampurkan dua konsep yg agak beda. DNS dan HTTP.

 Dari sisi DNS, pilihannya cuma www.test.com itu resolve ke 10.100.1.1
 atau tidak. Tidak ada urusan sama HTTP sama sekali. Ini cuma translate
 dari nama ke IP dan/atau sebaliknya. Jadi apa yg anda jelaskan di atas
 bukan bidangnya DNS.

Mungkin sekedar tambahan, konsep DNS dan HTTP memang berbeda, tapi
mungkin yang dimaksudkan si penanya adalah kondisi sebagai berikut :

IP Server : 10.100.1.1
Nama Server : server.test.com

Jika di DNS zone test.com di definisikan sebagai berikut :

www IN A   10.100.1.1

Maka yang bersangkutan bisa akses http://www.test.com dan
http://10.100.1.1 (tapi tidak bisa akses http://test.com jika tidak
ada address tersebut di /etc/hosts)

Meski demikian, jika ditambahkan entry records berikut :

test.com.IN A 10.100.1.1

Yang bersangkutan akan bisa akses http://test.com juga karena
addressnya langsung didefine di DNS records.

Jadi jika si penanya (TS) tanya bagaimana cara menolak akses tanpa
www, hilangkan entry records :

namadomain.tld.IN A IP.add.re.ss

Kira-kira demikian.

--
Best Regards,


Masim Vavai Sugianto - Talk is Cheap, Show Me the Code !
Training Zimbra Mail Server  Virtualization-Linux High Availability
Server : http://bit.ly/l4vNel

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] Life time distro linux

2011-06-17 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2011/6/18 uka ayas uka.a...@gmail.com:
 Dear all,

 Setahu saya distro linux untuk desktop saat  ini  lifetimenya sekitar 18
 bulan atau kurang (misal Ubuntu LTS).
 Setelah itu kita harus upgrade ke versi lebih baru agar bisa menggunakan
 program2 baru.
 Apakah ada distro yang lifetimenya lebih lama agar tidak perlu sering
 upgrade jadi cuma update saja untuk memakai program yang lebih baru?

SLE (SUSE Linux Enterprise) lifetime-nya 7 tahun.

Kalau mau yang bisa auto-rolling release bisa pakai openSUSE
Thumbleweed, ini versi SUSE yang tidak memerlukan upgrade, bisa
langsung terus menerus update.

http://en.opensuse.org/Portal:Tumbleweed

The Tumbleweed project aims to provide a rolling updates version of
openSUSE containing the latest stable versions instead of relying on
rigid periodic release cycles. The project does this for users that
want the newest, but stable software.

The difference to Factory is that Factory is bleeding edge, often
experimental, not yet stabilized software that needs more work to
become useful. Tumbleweed is newest stable and ready for daily use. 

Project sejenis bisa dilihat di Arch Linux dan variannya seperti Chakra Linux.

-- 
Best Regards,


Masim Vavai Sugianto - Talk is Cheap, Show Me the Code !
Training Linux Server Administrator, HA/Fail Over, Zimbra Mail Server
: http://bit.ly/koMBcG

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] Virtualisasi di mesin Blade

2011-06-16 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2011/6/16 Luqman luqe...@gmail.com:
 Rekans, mo nanya tentang virtualisasi di mesin blade

 Menurut salah seorang vendornya, penggunaan virtualisasi dalam teori 
 menghemat biaya, tapi dalam realita, seringkali biaya virtualisasi (software 
  admin nya) malah jatuhnya lebih mahal, dan malah lebih repot.

Ini mesti lebih dipertajam, mahalnya seperti apa dan repotnya seperti
apa. Kalau nggak ada parameternya, opini seperti ini malah menimbulkan
pertanyaan soal conflict of interest :-)

Soalnya pengalaman di lapangan, Virtualisasi di Blade justru banyak
menghemat resource dan utilisasi sistem.

Klien-klien saya yang menggunakan Blade sebagian besar menggunakan
sistem Virtual ESXi yang termasuk bare-metal OS sehingga kinerjanya
relatif handal dan secara umum kekhawatiran soal sulit dan mahal tidak
terjadi. Administrasi Virtualisasi mudah kok, kalau susah ya
teknologinya juga nggak berkembang dong :-)

Baiknya ditanyakan ke Vendor, mahal dan repotnya dari sisi apa ?

-- 
Best Regards,


Masim Vavai Sugianto - Talk is Cheap, Show Me the Code !
Training Linux Server Administrator, HA/Fail Over, Zimbra Mail Server
: http://bit.ly/koMBcG

-- 
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] Linux yg baik u hosting

2011-06-05 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2011/6/6 Firman abudzak...@gmail.com:
 Kalo sya tanya ke beberapa pemilik webhost juga pakenya Centos
 Kenapa yaa Centos jadi pilihan oleh banyak webhost ?

Aplikasi corporate biasanya menggunakan Red Hat Enterprise Linux
(RHEL) atau SUSE Linux Enterprise Server (SLES), hal ini karena
keduanya memiliki sertifikasi untuk dijalankan pada mesin-mesin
branded  aplikasi tertentu. CentOS banyak dipilih karena CentOS
merupakan distro linux yang paling dekat dengan RHEL (bisa dibilang
semacam cloning) namun free dan bebas dipakai tanpa harus membayar
biaya subscription support seperti halnya RHEL  SLES.

Kalau keperluannya untuk webhost banyak klien/customer, pakai WHM dan
CPanel merupakan suatu benefit dalam memudahkan proses manajemen
hosting namun kalau hanya dipakai untuk sendiri, apalagi untuk
aplikasi yang sifatnya custom, distro lain kelas server diluar CentOS
bisa tetap digunakan, misalnya pakai Ubuntu, Fedora, Debian, openSUSE
dll.


-- 
Best Regards,


Masim Vavai Sugianto - Talk is Cheap, Show Me the Code !
Training Linux Server Administrator, HA/Fail Over, Zimbra Mail Server
: http://bit.ly/koMBcG

-- 
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] IceWM

2011-06-03 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2011/6/4 SUH Suhartono ypa...@yahoo.com

 Mohon bantuan ya,
 Selesai update openSuse 11.3 di netbook atom.
 kemudian restart, muncul tampilan IceWM.
 Aku ingin tampilan KDE ataupun Gnome, Bagaimana caranya?

 saya coba startx, muncul message
 fatal server error:
 server is already active for display 0
 if this servernis no longer running, remove /tmp.XO-lock
 and start again

 Terminal XTerm berjalan bagus.
 Yast berjalan bagus
 Services System (RunLevel) bagus, tetapi aku tidaktahu cara settinng.

1. Cara paling mudah : Logout dari IceWM kemudian sebelum login, pilih
menu session dan pilih KDE/Gnome
2. Cara lain : Edit file /etc/sysconfig/windowmanager dan ubah :

DEFAULT_WM=

Menjadi

DEFAULT_WM=startkde atau

DEFAULT_WM=gnome

Ubah juga file /etc/sysconfig/displaymanager dan ubah

DISPLAYMANAGER= menjadi

DISPLAYMANAGER=gdm (kalau pakai Gnome) atau

DISPLAYMANAGER=kdm (kalau pakai KDE)

Setelah itu, restart komputernya

--
Best Regards,


Masim Vavai Sugianto - Talk is Cheap, Show Me the Code !
Training Linux Server Administrator, HA/Fail Over, Zimbra Mail Server
: http://bit.ly/koMBcG

-- 
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] HP Proliant ML150 sulit di nyalakan

2011-05-13 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2011/5/13 mbah Darmo cybe...@gmail.com

 Dear Rekans,
 Mohon petunjuknya dari rekan-rekan sekalian, ditempat saya ada server
 HP Proliant ML 150, tapi saya merasa kok agak kesulitan pada saat
 menyalakan (power on),
 1.Apakah memang seperti itu ataukah ada cara lain?kok beda sekali
 dengan server IBM ditempat saya.

Susahnya ini susah seperti apa ? Susah ditekan ? Susah hidup ? Lama
menunggu hidup ?


 2.Sudah pernah disetting dibios nya, kalau listrik mati nanti power on
 tapi juga tidak menyala.


Bios yang disetting nama itemnya apa ? Defaultnya apa diubah menjadi apa ?


--
Best Regards,


Masim Vavai Sugianto - http://www.kreasindo.net
Talk is Cheap, Show Me the Code !

-- 
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



RE: [tanya-jawab] Install dari ISO di VirtualBox

2011-05-03 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto



---Original Email---
Subject :[tanya-jawab] Install dari ISO di VirtualBox
From  :mailto:zakiakh...@gmail.com
Date  :Tue May 03 15:52:54 Asia/Bangkok 2011


Salam,

Saya menginstall debian 6.0 dari file ISO-nya[1] di VirtualBox.
Instalasi sukses. Debian berjalan normal. Lalu, Debian di VirtualBox
ini saya matikan. Saya jalankan lagi Debian dari VirtualBox, tapi kok
malah proses instalasi minta diulang :-(

Ada langkah yang salah/kurang yang saja lalui? Ada yang bisa memberi solusi?
--

Urutan bootingnya sdh diubah belum? File iso-nya sdh di unmount blm?

Vavai

Sent from my Excellent®Mobile:http://www.vavai.biz

Re: [tanya-jawab] File server online

2011-05-02 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2011/5/2 Joko Prasetya jokopras.s...@gmail.com
 Saya  sudah mencoba  subversion sesuai   dengan 
 https://help.ubuntu.com/community/Subversion   di ubuntu   server 10.04.
 saya  akses  dengan   firefox  (http://ipserver/mydata) dan  hasilnya

 mydata - Revision 0: /

 
 Powered by Subversion version 1.6.6 (r40053).

 dimana  saya  harus menempatkan  file - file yang  akan  di   sharing ?

Silakan install RabbitVCS kemudian logout pak. Nanti bapak bisa klik
kanan folder yang diinginkan dan pilih commit untuk disimpan di server
Subversion

http://vavai.com/2010/11/19/tips-linux-rabbitvcs-svn-client-di-linux-sejenis-tortoisesvn/

--
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                 : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo    : http://www.vavai.biz
Training Zimbra Mail Server       : http://bit.ly/iMSOXg
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] File server online

2011-05-01 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2011/5/2 taufiq luthfi taufiq.lut...@gmail.com

 pake ftp, kalau mo ngedit file-nya harus nge-download file-nya dulu
 berarti? kalau udah selesai ngedit upload lagi kan?

 kalau yg bisa di-mount otomatis setiap booting enaknya apa ya?

Saya pakai Subversion/SVN pak. Di Windows bisa pakai tortoise, di
Linux klien bisa pakai RabbitVCS. File bisa disimpan di lokal, nanti
bisa di sync ke server. Untuk sync bisa langsung klik kanan, update.
Untuk Simpan, klik kanan, commit.

Subversion kelihatannya susah, padahal simple banget dan cuma perlu
mengingat 2 perintah commit dan update saja. Perintah lain memang
tersedia namun itu kalau mau explore lebih jauh. Untuk penggunaan
sederhana, cukup commit dan update saja.

Pakai GUI sudah simple sekali kok.

Keuntungan tambahan, Subversion punya versioning sistem, sehingga
kalau ada file yang tidak sengaja terhapus atau tertimpa, bisa
langsung direstore ke titik tertentu.

Dulu saya pakai Subversion untuk manage data-data source code, tapi
sekarang malah lebih banyak saya gunakan untuk manage dokumen tulisan
dan spreadsheet.

Untuk setting juga mudah kok. Cuma perlu Apache dan Subversion,
semestinya bisa disetup dalam waktu kurang dari 1/2 jam saja.

Contoh aplikasi sejenis subversion dengan feature lumayan komplit
adalah Microsoft Share Point, jadi aplikasinya memang untuk penggunaan
corporate/skala corporate, meski saya sendiri menggunakannya untuk
personal + 2 orang staff :-D

--
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                 : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo    : http://www.vavai.biz
Training Zimbra Mail Server       : http://bit.ly/iMSOXg
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] SHARE: Thunderbird 1 profile untuk dual boot Windows dan Linux

2011-04-29 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2011/4/29 Joko Prasetya jokopras.s...@gmail.com

 dual boot  linux   linux  juga bisa    mas  ?


Sepanjang bisa dimount semestinya bisa. Saya pakai Svn menggunakan
data yang disimpan di foldernya LinuxMint dan diakses (commit+update)
via Fedora, Ubuntu dan openSUSE.

Jika menggunakan Thunderbird, buat saja salah satu folder yang akan
dipakai bersama, misalnya folder /srv/data-email di openSUSE. Path ini
dimounting di Linux lainnya, kemudian dijadikan sebagai media
penyimpanan profile.

Syarat utama : user di masing-masing Linux harus bisa baca tulis
folder tersebut.

--
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo    : http://www.vavai.biz
Training Zimbra Mail Server      : http://bit.ly/iMSOXg
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] SHARE: Thunderbird 1 profile untuk dual boot Windows dan Linux

2011-04-28 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2011/4/29 Wirjawan Ir. YB1LL wirja...@indosat.net.id:

 Mas Ferry, kalau saya sekarang memakai Thunderbird di Mandriva 2010.2 apakah
 bisa kalau saya copykan dulu file mailnya ke partisi windows dan kemudian
 saya lanjutkan seperti petunjuk mas Ferry di atas.


Bisa mas, asal jangan lupa set hak aksesnya saja. Saya beberapa kali
memindahkan data Thunderbird dari Windows ke Linux atau sebaliknya,

-- 
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo    : http://www.vavai.biz
Training Zimbra Mail Server       : http://bit.ly/eJsXEJ
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] buat blog di linux.or.id (Bersihin virus windowsdengan antivirus livecd)

2011-04-26 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2011/4/26 Ferry Kristianto mailtomyitan...@gmail.com:
 On 04/20/2011 04:32 PM, dai heroes wrote:

 On 20/04/11 1:54 PM, Masim Vavai Sugianto wrote:

 2011/4/20 Thoriq Rachmatcck_tho...@yahoo.com:

 Linknya mas vavai
 --

 Ini mas, link lokal :

 http://mirror.linux.or.id/av/

 Thanks Pak Vavai.

 Lagi ngunduh nih..




 link nya kok mati ya?
 hari ini (26 April jam 12.42) saya cek, tapi mati link nya.

Ada insiden power down tidak sengaja dari staff saya :-(

Sekarang sudah up kembali. Terima kasih untuk informasinya.

-- 
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo    : http://www.vavai.biz
Training Zimbra Mail Server       : http://bit.ly/eJsXEJ
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] Browser error di Opensuse 11.2

2011-04-26 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2011/4/26  sutarno...@gmail.com:
 Dear para suhu,
 Saya install opensuse 11.2 namun tidak bisa untuk internet ,network sudah 
 sesuai dikonfigurasi namun internet untuk surfing time out mulu sama juga 
 jika melakukan updates repositories.


Hasil perintah :

ping google.co.id

bisa paste disini ?

Settingnya mesti lengkap :

yast | network device | network setting. Setting IP (misalnya DHCP),
kemudian DNS (bisa diisi dengan angka 8.8.8.8) dan gateway/routing
diisi dengan IP router


-- 
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo    : http://www.vavai.biz
Training Zimbra Mail Server       : http://bit.ly/eJsXEJ
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] Browser error di Opensuse 11.2

2011-04-26 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2011/4/27  sutarno...@gmail.com:
 Trimakasih mas Vavai,

 Ping google no reply mas


Kalau no reply berarti setting networknya ada yang kurang tepat. Coba
check di bagian YAST | Network Device | Network Setting. Pastikan
isian routing, DNS dan IP-nya sudah tepat.


-- 
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo    : http://www.vavai.biz
Training Zimbra Mail Server       : http://bit.ly/eJsXEJ
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] buat blog di linux.or.id (Bersihin virus windowsdengan antivirus livecd)

2011-04-20 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2011/4/20 Thoriq Rachmat cck_tho...@yahoo.com:
 Linknya mas vavai
 --

Ini mas, link lokal :

http://mirror.linux.or.id/av/

-- 
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo    : http://www.vavai.biz
Training Zimbra Mail Server       : http://bit.ly/eJsXEJ
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] buat blog di linux.or.id (Bersihin virus windows dengan antivirus livecd)

2011-04-19 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
Halo,

2011/4/20 dai heroes daiher...@yahoo.com.sg:

 mau sharing juga..
 saya kan download dr.web live cd untuk scan pc. cuma keluhan saya 1. LAMA.
 Bayangkan untuk scan hdd 40gb butuh waktu  1 hari.

 Saya lihat ini karena si antivirus ngecek nya dalam sekali.. misahnya file
 *.chm itu sampe di scan perhalaman :(

 dan beberapa file lain juga di gituin.. apakah bro sudah review untuk
 antivir live cd yang lain? yg scannya cepat dan pintar.

 Kl sampe berhari2 sih udah gak worth.. mending pake ubuntu backup data,
 install ulang.. paling 6 jam beres..

Saya pakai KAV (Kaspersky Anti Virus) LiveCD based on Gentoo bisa
cepat kok. Harddisk 80 GB bisa dicheck tidak sampai 1 jam dan bisa
menghapus virus2 yang biasa menghantui Windows

-- 
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo    : http://www.vavai.biz
Training Zimbra Mail Server       : http://bit.ly/eJsXEJ
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] tak detect wifi

2011-04-11 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
Halo pak,

On Mon, Apr 11, 2011 at 2:27 PM, SUH Suhartono ypa...@yahoo.com wrote:
  hello mohon bantuan. aku pakai
  opensuse 11.4 untuk
  notebook samsung i3 model R439.  Sayangnya, aku tak
  bisa detect wifi.
  lspci:
  00:1f.6 Signal processing controller: Intel Corporation 5
  Series/3400 Series Chipset Thermal Subsystem (rev 05)
  02:00.0 Network controller: Broadcom Corporation BCM4313
  802.11b/g/n Wireless LAN Controller (rev 01)

Bapak pakai Broadcom. Bisa ikuti panduan ini :

1. Koneksi ke internet menggunakan kabel/LAN
2. Ketik perintah install Broadcom WLAN Driver :

sudo /usr/sbin/install_bcm43xx_firmware

3. Restart

Ref :

http://vavai.com/2011/01/10/solusi-masalah-driver-broadcom-wireless-lan-pada-linuxmint-10-juliaubuntu-10-10-opensuse/
http://vavai.com/2011/01/24/tips-linux-instalasi-aktivasi-broadcom-wireless-lan-412-pada-fedora-14-laughlin/


  info selengkapnya dmesg lspci lsub apakah diperlukan?

Tidak. Perintah diatas sudah cukup karena sudah bisa terlihat masalah
ada pada Wifi Broadcom


  Apakah problem di atas ada hubungannya dengan format.
  Saat ini aku pakai ext4.

Tidak. Saya pakai HP 4421S yang pakai Broadcom diatas mesin openSUSE
11.4 dengan Ext4 dan tidak ada masalah dengan Wifi-nya setelah
melakukan update firmware seperti diatas.

-- 
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo    : http://www.vavai.biz
Training Zimbra Mail Server       : http://bit.ly/eJsXEJ
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] tak detect wifi

2011-04-11 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
Halo pak,

2011/4/12 SUH Suhartono ypa...@yahoo.com:
 Terima kasih petunjuk di atas.
 Saya baru saja browsing mendapat info seperti ini:
 1. pasang respository
 URL: http://packman.inode.at/suse/11.4/
 2. cari broadcom paket dg Yast: Software management
 saya dapat bermacam macam paket, antara lain:
 b43-firmware
 broadcom-wl
 Hal di atas belum saya lakukan karena license Proprietary.

 Pertanyaan (pingin gratis):
 1.  apa respository yang harus dipasang?
 2.  apa paket yang dipilih?

Saya belum pernah coba cara diatas. Pertanyaan saya, kenapa bapak
nggak coba cara simple : sudo /usr/sbin/install_bcm43xx_firmware dan
kemudian restart ? Saya pakai openSUSE 11.4 sejak milestone5 sampai GA
dan nggak problem dengan si Broadcom WLAN.

Kalau mau dicoba sih nggak apa-apa.

-- 
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo    : http://www.vavai.biz
Training Zimbra Mail Server       : http://bit.ly/eJsXEJ
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] tak detect wifi

2011-04-11 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2011/4/12 SUH Suhartono ypa...@yahoo.com

 /usr/sbin/install_bcm43xx_firmware

Sepertinya default repo pak, soalnya saya aktifkan Broadcom tanpa
menambah repo lain-lain

--
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo    : http://www.vavai.biz
Training Zimbra Mail Server       : http://bit.ly/eJsXEJ
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] bisakan scp via tunnel ?

2011-03-28 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2011/3/28 ikhsan alisyahbani ikhsa...@gmail.com:
 boss numpang tanya dunk bisa ngga ya scp via tunnel

 - ku punya mesin 1  bisa ssh via port 21 ke mesin 2

 - nah mesin 2 bisa ssh via port 21 ke mesin 3

 - mesin 1 tidak bisa ssh langsung ke mesin 3

 bisa ngga ya mesin 2 menjadi tunnel terowongan biar mesin 1 bisa
 kirim file via scp ke mesin 3 ?


Bagaimana jika SSH tunnel-nya menggunakan opsi -L ?

http://www.linuxquestions.org/questions/linux-software-2/using-scp-with-ssh-tunnel-523313/


-- 
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo    : http://www.vavai.biz
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] Kirim email ke hotmail.com

2011-03-16 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2011/3/16 Nyoman [D] nyo...@royalperspective.com:


 1. Sudah dicheck gak ada 1 pun yang memasukan IP server saya ke dalam
 blacklist yang ada di mxtoolbox

 2. mailserver ada di datacenter/dedicated/US, trus kalau mau relay ke
 mana  ya?  Apa bisa minta smtp server (agar direlay) ke pihak provider
 hosting ?

Kalau mau merelay, setupnya di mail server yang kita gunakan. Set saja
sementara waktu untuk merelay email keluar (atau spesifik email keluar
ke Hotmail) via SMTP server yang lain yang tidak diblacklist oleh
Hotmail


 3. domainkeys 'sepertinya' sudah diset, tapi tidak/belum mengerti cara
 ngechecknya.. apa sudah benar atau belum


Bisa coba baca-baca di link berikut, siapa tahu bermanfaat, silakan
sesuaikan kalau menggunakan sistem yang berbeda :

http://vavai.com/2010/12/22/implementasi-domainkeys-pada-zimbra-sles-11-sp1-menggunakan-opendkim/

-- 
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo    : http://www.vavai.biz
Training Zimbra Mail Server       : http://bit.ly/gPBi0K
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] SMTP blacklist spamhaus postfix

2011-03-16 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2011/3/16 Samuel Sappa cihuy...@gmail.com:
 Saya coba bantu,
 mailserver saya juga beberapa kali, di blacklist oleh spamhaus,
 terlepas anda sudah menggunakan SMTP AUTH atau TLS, spamhaus melakukan
 blok biasanya karena (IMHO) :

 1.Mailserver anda compromise dalam artian mailserver anda di abuse
 oleh spammer untuk mengirimkan email yang ngak kira2 (kasus saya
 pernah sampai 1000an email)

 2.Salah satu klien anda terkena virus dan virus ini menyebarkan diri
 ke internet (IMHO) biarpun anda sudah menggunakan SMTP AUTH biasanya
 secara default di postfix kalo masih dalam satu LAN postfix
 mengijinkan SMTP digunakan tampa perlu authentikasi

 pemecahannya, cari di log siapa saja yang mengirimkan email banyak,
 kalo oleh user ganti password user tsb dengan yang lebih sulit, kalo
 virus pengalaman saya karena dalam mengakses SMTP menggunakan program
 biasanya transaksi lognya beda dengan yang menggunakan MUA (outlook
 dkk)

Bisa pakai postcat untuk coba identifikasi, contoh : postcat -q no_queue|less

http://vavai.com/2010/12/20/tips-zimbra-mendeteksi-identitas-spammer-dari-sebuah-email-queue/

-- 
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo    : http://www.vavai.biz
Training Zimbra Mail Server       : http://bit.ly/gPBi0K
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



RE: [tanya-jawab] Kirim email ke hotmail.com

2011-03-15 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto



---Original Email---
Subject :[tanya-jawab] Kirim email ke hotmail.com
From  :mailto:nyo...@royalperspective.com
Date  :Wed Mar 16 08:18:35 Asia/Bangkok 2011


Hello Tanya-jawab,

Ada yang punya pengalaman mailserver/IP nya kena blacklist oleh server
hotmail/msn nggak ?
Salah  satu  server  dedicated  saya  mengalami  hal ini kira-kira
solusinya apa ya ?
Yang sudah saya lakukan adalah setting Reverse DNS dan SPF


Coba lakukan hal ini :
1. Check mail server dg mxtoolbox, apakah terkena blacklist disalah satu rbl 
atau tidak?

2. Relay email dari mail server (temporary saja) agar email yang ada sekarang 
bisa terkirim tanpa gangguan. Relay via salah satu smtp server yang bagus

3. Implementasikan domainkeys atau dkim agar mail server bisa dianggap qualified

Regards,


Vavai

Sent from my Excellent®Mobile:http://www.vavai.biz

Re: [tanya-jawab] dhcpd di GNU/Linux openSUSE 11.3

2011-03-14 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
Halo mas,

On Mon, Mar 14, 2011 at 9:59 PM, Muhammad F.R. linux.merd...@gmail.com wrote:
 Dear All,

 Beberapa hari ini saya mencoba configurasi dhcpd di GNU/Linux openSUSE
 11.3 dan belum berhasil, untuk konfigurasi dhcpd saya arahkan ke eth0,
 dan status bercajaln lancar.

 internal:/ # /etc/init.d/dhcpd status
 Checking for ISC DHCPv4 4.x Server:

              running
 internal:/ #

 - firewall sudah saya nonaktifkan untuk meminimalkan kesalahan, tapi
 tetap saja masih belum dapat Ip dari server. Mohon pencerahan.
 Konfigurasi di /etc/dhcpd.conf telampir, intinya saya hanya ingin
 memberikan client ip dengan range 192.168.1.101- 192.168.1.200 saja.

Coba diperiksa di /var/log/messages, apakah ada pesan tertentu terkait
dengan dhcp. Bisa juga menggunakan perintah :

tail -f /var/log/messages dan kemudian menghidupkan komputer klien.
Jika klien bisa berkomunikasi dengan server, otomatis server akan
memberikan respon saat klien sedang melakukan broadcast dhcp request.

-- 
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo    : http://www.vavai.biz
Training Zimbra Mail Server       : http://bit.ly/gPBi0K
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



[tanya-jawab] Tips Anti Spam : Aktivasi PolicyD Rate-Limit Sending Message pada Zimbra Mail Server Versi 7

2011-03-13 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
 dimulai dengan tulisan zmprov mcf…
  Baris ini harus memuat seluruh rule yang dimiliki oleh SMTP yang
bisa diperiksa dengan perintah : zmprov gcf zimbraMTARestriction. Rule
diatas merupakan rule standar yang biasa diimplementasikan pada sistem
Zimbra Mail Server. Jika anda menerapkan rule pembatasan pengiriman
email untuk user tertentu (Postfix Restricted Recipient) [4], jangan
lupa menambahkan bagian : zimbraMtaRestriction check_sender_access
hash:/opt/zimbra/postfix/conf/restricted_senders pada perintah zmprov
mcf diatas.

   3. Test dengan mengirimkan email dan check file log PolicyD dengan
perintah pada konsole/terminal : tail -f
/opt/zimbra/log/cbpolicyd.log. Berikut adalah contoh log yang
melakukan rate-limit : dalam waktu 1 menit seorang user hanya boleh
mengirim email sebanyak 20 email.

CATATAN :

   1. Jika anda melakukan integrasi Zimbra dengan Mailman,
pertimbangkan untuk memisahkan PolicyD dan meletakkannya pada SMTP
server terpisah karena PolicyD otomatis akan membuat rate-limit untuk
semua jenis transaksi pengiriman email termasuk pengiriman ke milis
   2. Jika menginginkan bentuk-bentuk rule PolicyD yang lebih advanced
silakan merujuk ke website PolicyD :
http://www.policyd.org/tiki-index.php
   3. PolicyD versi 2 berganti nama menjadi ClueBringer, itu sebabnya
aplikasinya diberi nama cbpolicyd

--
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo    : http://www.vavai.biz
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] DNS yang aneh

2011-03-13 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2011/3/14 rednux red...@gmail.com:
 Hi all
 kenapa ip/hostname webserver saya jika dibuka menggunakan komputer
 memakai DNS Google (8.8.8.8/8.8.4.4) tidak bisa akses
 (ping-telnet-browsing) TAPI jika menggunakan DNS Speedy
 (202.134.0.155/202.134.1.10) lancar.

Hostname/IP/nama websitenya apa, biar bisa dicheck juga..


-- 
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo    : http://www.vavai.biz
Training Zimbra Mail Server       : http://bit.ly/gPBi0K
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] Couldn't resolve host 'kambing.ui.ac.id' opensuse

2011-03-10 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
Halo,

On Fri, Mar 11, 2011 at 9:44 AM, Thoriq Rachmat cck_tho...@yahoo.com wrote:

 Kambing aja mas ngk pake .ui jadi kambing.ac.id
 --

Lho, mestinya benar kambing.ui.ac.id, soalnya si Kambing kan bukan
institusi pendidikan yang punya domain ac.id :-D

nslookup kambing.ui.ac.id
Server: 127.0.0.1
Address:127.0.0.1#53

Non-authoritative answer:
Name:   kambing.ui.ac.id
Address: 152.118.24.30

Mungkin pak Suhartono bisa check DNS Server yang digunakan untuk
meresolve sub domainnya.

--
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo    : http://www.vavai.biz
Training Zimbra  Admin Linux  : http://bit.ly/h53o2Q
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] Couldn't resolve host 'kambing.ui.ac.id' opensuse

2011-03-10 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2011/3/11 SUH Suhartono ypa...@yahoo.com:
 saya coba update opensuse dari 2 repository, tetapi ada error msg :

 1. Download (curl) error for 
 'http://kambing.ui.ac.id/opensuse/update/11.3/repodata/repomd.xml':
 Error code: Connection failed
 Error message: Couldn't resolve host 'kambing.ui.ac.id'

 2. Download (curl) error for 
 'http://dl2.foss-id.web.id/opensuse/update/11.3/repodata/repomd.xml':
 Error code: Connection failed
 Error message: Couldn't resolve host 'dl2.foss-id.web.id'

Barusan saya coba pakai DNS Server Google (8.8.8.8) bisa meresolve
nama kambing.ui.ac.id dengan baik, jadi kemungkinan pak Suhartono
mengalami problem di resolver/DNS Servernya.

nslookup kambing.ui.ac.id
Server: 8.8.8.8
Address:8.8.8.8#53

Non-authoritative answer:
Name:   kambing.ui.ac.id
Address: 152.118.24.30

-- 
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo    : http://www.vavai.biz
Training Zimbra  Admin Linux  : http://bit.ly/h53o2Q
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] Tool u/ mencek kekuatan password

2011-02-10 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2011/2/10 Arief Yudhawarman arief.mi...@jember.net

 Tool untuk mencek password strength atau kekuatan password apa ?
 Saya sedang buat script untuk nambah account email di zimbra yang
 sudah dilengkapi dengan zimlet posix account dan samba account. Script
 ini sudah fungsional hanya tinggal buat script untuk mencek apakah
 inputan password ini lemah atau kuat.

 Seperti contoh ini bila kita buat password user di distro redhat:

 [root@server ~]# passwd ableh
 Changing password for user ableh.
 New UNIX password:
 BAD PASSWORD: it is too short
 Retype new UNIX password:
 Sorry, passwords do not match.
 New UNIX password:
 BAD PASSWORD: it is too simplistic/systematic
 Retype new UNIX password:


Coba gunakan library package cracklib mas :

The CrackLib package contains a library used to enforce strong
passwords by comparing user selected passwords to words in chosen word
lists.

Description:CrackLib tests passwords to determine whether they match
certain security-oriented characteristics. You can use CrackLib to
stop users from choosing passwords which would be easy to guess.
CrackLib performs certain tests: * It tries to generate words from a
username and gecos entry and checks those words against the password;
* It checks for simplistic patterns in passwords; * It checks for the
password in a dictionary. CrackLib is actually a library containing a
particular C function which is used to check the password, as well as
other C functions. CrackLib is not a replacement for a passwd program;
it must be used in conjunction with an existing passwd program.
Install the cracklib package if you need a program to check users'
passwords to see if they are at least minimally secure. If you install
CrackLib, you'll also want to install the cracklib-dicts package.
(from rpm description)

--
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo    : http://www.vavai.biz
Training Zimbra  Admin Linux  : http://bit.ly/h53o2Q
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] samba veto files: ganti extension

2011-02-09 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2011/2/10 Hans Wiriya T h...@chuosenko.co.id

 lah kalo di saya kondisi terbalik mas, server penuh mulu. makanya kita pengen 
 blok mp3 hehe...
 kalo di linux kita kan bisa cek tipe file dgn perintah 'file', kalo di samba 
 ga ada kali ya perintah sejenis sehingga samba bisa ngecek tipe file sebelum 
 simpan.


Seandainya Samba tidak/belum memiliki opsi untuk veto berdasar tipe
file (bukan extension file seperti yang berlaku, CMIIW), bisa juga
membuat script yang melakukan inspeksi berkala untuk mengecek tipe
file yang diinginkan dan menghapusnya jika menemukan tipe file
tersebut.

Disatu sisi cara ini mungkin membuat server melakukan pengecekan
berkala yang bisa menambah pekerjaan yang perlu dilakukan, namun
disisi lain cara ini efektif untuk menghapus file yang disimpan dalam
ekstension tertentu untuk mengelabui admin.

--
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo    : http://www.vavai.biz
Training Zimbra  Admin Linux  : http://bit.ly/h53o2Q
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] Restore Mailbox Zimbra

2011-02-01 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2011/2/1 Razmal Djamal raz...@gmail.com:
 Beberapa hari lalu, server zimbra ku dengan spek :
 -  zcs 6
 -  Centos 5.4

 mengalami error pada service ldap. Berhari2 sy coba fix, tp tetap ngga bisa 
 running, jadinya install ulang dengan lebih dahulu backup /opt/zimbra 
 direktorinya.

Kalau LDAP Error sebenarnya tidak perlu sampai install ulang, karena
kemungkinan besar masalahnya hanya di konfigurasi/certificate saja.
Tapi kalau sudah terlanjur ya coba di solved problem dibawah ini.

 Pertanyaan saya, ada ngga cara mengextract mailbox seluruh user dan domain 
 dari dir backup tsbut tanpa agar bisa sy import ke mailbox yg baru?

Langkah pertama yang harus dilakukan : Buat salinan folder /opt/zimbra
ke tempat lain sebagai cadangan darurat. Kalau sudah, ikuti panduan
ini :

http://blog.zimbra.com/blog/archives/2007/10/moving-zcs-to-another-server.html,
lakukan langkah kedua. Untuk sementara, install versi yang sama persis
dengan versi yang lama, untuk upgrade nanti bisa dilakukan setelah
server up seperti sedia kala.

-- 
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo    : http://www.vavai.biz
Training Zimbra  Admin Linux  : http://bit.ly/h53o2Q
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] Restore Mailbox Zimbra

2011-02-01 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2011/2/1 Razmal Djamal raz...@gmail.com:


 Btw, error yang muncul saat starting zimbra adalah sbb :

 [zimbra@localhost opt]$ zmcontrol start
 Host mail.hkalla.co.id
        Starting ldap...Done.
 Unable to determine enabled services from ldap.
 Unable to determine enabled services. Cache is out of date or doesn't exist.

Ini di server baru atau lama ? Apakah bisa dibantu paste
zimbra.log-nya ? Jika isinya dirasa riskan dipublish di milis, mungkin
bisa via japri ke email saya.

Coba lakukan juga perintah ini :

/opt/zimbra/bin/zmcertmgr viewdeployedcrt

dan kemudian paste hasilnya disini

-- 
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo    : http://www.vavai.biz
Training Zimbra  Admin Linux  : http://bit.ly/h53o2Q
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] Solusi Masalah Driver Broadcom Wireless LAN pada LinuxMint 10 Julia/Ubuntu 10.10 openSUSE 11.3/11.4

2011-01-31 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2011/2/1 Ketupang amr...@ntb.linux.or.id

 Saya pake Add Hardware Driver (jockey) menginstall yang STA, gak
 ketemu masalah seperti itu.
 Mungkin b43-nya yang bug, bukan ubuntu-nya


Mungkin juga seperti itu. Kalau menginstall STA ternyata tidak
bermasalah berarti bagus. Soal yang bug adalah b43-nya, mungkin juga.
Saya bertemu masalah tersebut di LinuxMint 10 Julia. Mungkin saja
rekan yang lain yang menggunakan LinuxMint 10 dan pakai Broadcomm
tidak bermasalah, jadi info diatas dapat dimaknai sebagai info
tambahan bagi rekan-rekan yang mungkin mengalami masalah yang sama.

--
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo    : http://www.vavai.biz
Training Zimbra  Admin Linux  : http://bit.ly/h53o2Q
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] Solusi Masalah Driver Broadcom Wireless LAN pada LinuxMint 10 Julia/Ubuntu 10.10 openSUSE 11.3/11.4

2011-01-31 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2011/2/1 Zulhaj Aliyansyah jendral_...@eml.cc:

 Aku selama ini pakai ndiswrapper sehat-sehat aja, tuh! Performanya
 normal-normal aja.

Bagus kalau demikian, berarti ada banyak alternatif pilihan jika
mengalami masalah yang mirip. Kalau pakai solusi A menyelesaikan
masalah, solusi B juga menyelesaikan masalah, berarti semakin sedikit
peluang adanya hardware yang sulit digunakan di Linux. Dalam kata
lain, pengguna Linux tidak perlu khawatir jika membeli perangkat
dengan wireless berchipset Broadcomm.

-- 
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo    : http://www.vavai.biz
Training Zimbra  Admin Linux  : http://bit.ly/h53o2Q
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



[tanya-jawab] Instalasi Paket Multimedia, Flash, Java dll pada Linux Fedora 14 Menggunakan Autoten

2011-01-24 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
Artikel lengkap berikut contoh screenshot :
http://vavai.com/2011/01/25/instalasi-paket-multimedia-flash-java-dll-pada-fedora-14-menggunakan-autoten/

Fedora 14 seperti halnya Ubuntu dan openSUSE tidak menyediakan library
multimedia, flash, Java dan library lainnya yang termasuk dalam
kategori restricted format secara langsung atas pertimbangan lisensi.
Aplikasi tersebut free digunakan namun tidak open source dan tidak
boleh dibundel langsung didalam distro berdasarkan lisensi yang
digunakan oleh distro-distro tersebut.

Bagi para pengguna Fedora 14 yang ingin menambahkan plugin multimedia
untuk memutar MP3, menonton video , menambahkan Flash, Java, Google
Earth, Skype dan lain-lain, ada cara mudah menambahkannya, yaitu
dengan menggunakan fasilitas Autoten.

Apa itu Autoten?

Autoten
This is a simple program to make life easier and quicker for
installing those much needed extras in fedora, and will always be
compatable with the latest two releases of fedora, see screenshot to
view Autoten options.

Berikut adalah cara mengaktifkan dan menjalankan Autoten pada Fedora
14 Laughlin :

rpm --import http://dnmouse.org/RPM-GPG-KEY-dnmouse
rpm -Uvh http://dnmouse.org/autoten-5.2-6.fc14.noarch.rpm

Setelah diinstall, akan muncul icon Autoten di Desktop. Klik saja icon
tersebut, masukkan password root kemudian pilih aplikasi yang hendak
diinstall. Mudah sekali. Proses instalasi akan dilakukan secara
otomatis, tentu saja dengan syarat kita terkoneksi dengan repository.

Fasilitas ini mungkin bisa dengan mudah dimodifikasi untuk bisa
dijalankan pada berbagai sistem Linux untuk memudahkan para end user
dalam melakukan instalasi paket restricted format.

Saya melihat masih ada 1 kekurangan dari Autoten, yaitu tidak bisa
instalasi beberapa modul sekaligus, misalnya install flash,
multimedia, Java dll sekaligus dengan sekali click. Kalau ini bisa
dilakukan via Autoten, mungkin tidak perlu melakukan klik beberapa
kali.

--
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo    : http://www.vavai.biz
Training Zimbra  Admin Linux  : http://bit.ly/h53o2Q
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] tidak bisa akses file mtab

2011-01-24 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2011/1/25 Ferry Kristianto mailtomyitan...@gmail.com

 dear all,

 habis server saya anjlok listriknya, filesystem nya error. Semua service 
 jalan kecuali squid. Saya cek, ternyata cache nya yang ada di partisi lain 
 tidak termount.
 Akhirnya saya coba mount manual, tapi malah error :
 Can not create lock file /etc/mtab : no space left

No space lef = harddisk full. Apakah benar harddisknya full ?



--
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo    : http://www.vavai.biz
Training Zimbra  Admin Linux  : http://bit.ly/h53o2Q
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] VMware vs Xen

2011-01-16 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2011/1/16 Vincent rnj0...@gmail.com:
 dear All,

 mau tanya apakah Proxmox (KVM /OpenVZ ) support untuk guest Windows ?

Bisa, proxmox bisa support guest Windows.


-- 
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo     : http://www.vavai.biz
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] VMware vs Xen

2011-01-16 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2011/1/16 Masim Vavai Sugianto va...@vavai.com:
 2011/1/16 Vincent rnj0...@gmail.com:
 dear All,

 mau tanya apakah Proxmox (KVM /OpenVZ ) support untuk guest Windows ?

 Bisa, proxmox bisa support guest Windows.

Tambahan, support untuk guest Windows via KVM, untuk OpenVZ AFAIK
belum bisa. Saya belum tahu apakah ada template OpenVZ untuk Windows.

-- 
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo     : http://www.vavai.biz
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] VMware vs Xen

2011-01-15 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2011/1/15 Januar Peter jps9...@gmail.com:
 Sebagai gambaran, kalau hanya untuk simulasi dan testing sistem, bisa
 memilih VirtualBox/VMWare Workstation/VMWare Server. Kalau sistem
 guest dan host memiliki karakteristik mirip atau memiliki custom
 kernel, bisa memilih Xen karena performance guest sangat baik dalam
 modus paravirtualization.

 ---
 Apa yah parameternya sehingga bisa justifikasi xen lebih bagus performance 
 nya?
 Saya sejak awal implementasi pake esxi utk production linux dan windows 
 selama ini tidak masalah sih yah

1. Saya tidak pernah menjustifikasi bahwa Xen lebih baik dari produk
lain, yang saya sampaikan adalah bahwa performance guest Xen sangat
baik dalam modus paravirtualization, jadi ini berdasarkan pengalaman
saja, tidak dalam konteks dibandingkan dengan produk lain.

Kebetulan saya juga bekerja di entitas yang menjadi VMWare partner
jadi konteksnya benar-benar bukan dalam hal komparasi antar produk.

Pada prakteknya, untuk implementasi sistem virtual mesti menyesuaikan
dengan lingkungan host  guest yang akan digunakan.



 Xen ini apakah bisa utk guest windows? Bagi pengalaman yah bro, sapa tahu ada 
 mesin nganggur buat coba ini xen

Xen bisa untuk guest Windows, namun modusnya harus full
virtualization, tidak bisa para, CMIIW.

-- 
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo     : http://www.vavai.biz
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] VMware vs Xen

2011-01-14 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2011/1/14 EIEN Mihoshi eien.miho...@gmail.com

 saya nggak berani pake xen karena harus bikin custom kernel... dan belum 
 di-support secara resmi oleh distro yang saya pakai
 buat yang pernah pake xen, bisa dikasih perbandingan plus minus xen vs 
 vmware/virtualbox?

Untuk skala desktop saya prefer pakai VirtualBox karena lebih
fleksibel dan langsung menggunakan full virtualization, sehingga
hampir semua guest bisa dijalankan secara native tanpa harus
menggunakan custom kernel or something like that. Produk VMWare yang
sekelas dengan ini adalah VMWare Workstation yang commercial atau
VMWare Server yang free.

Untuk skala enterprise, saya lebih prefer Xen/KVM/OpenVZ/VMWare
dibandingkan dengan VirtualBox. Kalaupun pakai VMWare, saya lebih
cenderung pakai VSphere/ESXi yang tipikalnya bare-metal OS, langsung
berjalan dalam bentuk sistem operasi (sudah dibundel) tanpa harus
install sistem operasi terlebih dahulu.

Soal plus minus mungkin relatif, hanya saja Xen dirasakan stabil dan
mature untuk digunakan di lingkungan enterprise, free pula (meski ada
juga produk komersilnya).

Memang ada banyak pilihan virtualisasi di sistem Linux. Untuk memilih
yang paling tepat sebaiknya menyesuaikan dengan keperluan yang ingin
digunakan.

Sebagai gambaran, kalau hanya untuk simulasi dan testing sistem, bisa
memilih VirtualBox/VMWare Workstation/VMWare Server. Kalau sistem
guest dan host memiliki karakteristik mirip atau memiliki custom
kernel, bisa memilih Xen karena performance guest sangat baik dalam
modus paravirtualization.

Kalau ingin lebih full menggunakan spesifikasi hardware yang dimiliki,
saran saya sebaiknya gunakan Proxmox/VMWare VSphere/ESXi. Proxmox free
dan berlisensi GPL,  sudah memuat KVM dan OpenVZ, secara fungsi mirip
dengan ESXi, yaitu menjalankan minimal sistem sebagai bare-metal OS
dan kemudian diakses via web untuk manajemennya.

Please, CMIIW.


--
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo     : http://www.vavai.biz
Training Virtualization  Zimbra  : http://bit.ly/h53o2Q
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] VMware vs Xen

2011-01-13 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2011/1/13 Centos Linux cento...@yahoo.com

 Dear linuxer

 mau share dong bagi yang yang pernah menggunakan, kalo untuk aplikasi VM 
 production kira2 bagus VMware apa xen yach dari segi kekuatan, kompabilitas 
 dan administrasi nya


Saya pakai keduanya, sama-sama bagus. Kalau mau yang commercial bisa
go dengan VMWare (meskipun tersedia yang free juga), kalau mau yang
free bisa pakai Xen.

Kalau mau fleksibel bisa pakai VMWare.

BTW, issue sekarang justru bukan antara VMWare dengan Xen melainkan
Xen dengan KVM. Ini karena KVM sudah diintegrasikan pada kernel Linux
terbaru, tidak perlu seperti Xen yang memerlukan kernel Linux
modifikasi.

Kalau guestnya Linux yang yang sama jenisnya, misalnya SUSE dengan
SUSE atau Ubuntu dengan Debian atau RHEL dengan SUSE, sebaiknya pakai
Xen karena bisa pakai paravirtualized tapi kalau beda habitat misalnya
antara SUSE dengan Windows sebaiknya pilih VMware.

Catatan : VMWare agak sensitif terhadap perubahan kernel. Jika kernel
berubah, VMWare module kerap memerlukan kompilasi ulang.

--
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo     : http://www.vavai.biz
Training Virtualization  Zimbra  : http://bit.ly/h53o2Q
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] Transparent proxy gagal login facebook.com

2011-01-13 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2011/1/13 mbah Darmo cybe...@gmail.com:
 kalau login https di yahoomail sama googlemail bisa lancar pak...cuma
 facebook yang gak bisa login...buka halaman http://facebook.com
 bisa...cuma pas login cuma loading saja gak mau masuk...

 ada Rekan yang ngasih tau (via japri) katanya masalah DNS nya,
 sebelumnya saya pakai DNS Nawala, trus sekarang sudah saya kembalikan
 ke DNS Speedy kok ya sama aja...

Just FYI,

Saya diberitahu memang sempat ada masalah link internasional pada
beberapa ISP. Tadi seorang rekan mengalami masalah yang sama (tidak
dapat lookup website) saat menggunakan OpenDNS. Masalah bisa solved
setelah mengganti DNS ke Public DNS Google di 8.8.8.8, mungkin bisa
dicoba siapa tahu bermanfaat.

Kalau curious masalahnya dimana, bisa juga dicoba akses FB langsung
tanpa proxy, apakah problem atau lancar ?

-- 
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo     : http://www.vavai.biz
Training Virtualization  Zimbra  : http://bit.ly/h53o2Q
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] Transparent proxy gagal login facebook.com

2011-01-13 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2011/1/13 mbah Darmo cybe...@gmail.com:

 Mas Vavai,
 saya sudah set DNS nya ke Public DNS google 8.8.8.8 tapi kok ya belum bisa ya?
 apakah ini masalahnya di server saya?setting yang tidak pas?ataukah
 aplikasi yang tidak kompatibel dengan https nya facebook?
 dulu pernah ada masalah seperti ini,cuma gak bisa login di facebook,
 ada rekan yang ngasih solusi di squid.conf ditambahkan server_http11
 on, udah langsung beres...,eh ini muncul masalah yang sama...saya
 menggunakan squid 2.7 OS nya SLES 10,ataukah ada paket di OS nya yang
 sudah jadul?sehingga seperti inikah?wew...bingung saya...
 mohon pencerahan...

Kalau mas aza bingung apalagi kita sebagai penonton dan pengamat, hehehe...

Opsi untuk trouble shoot-nya ada 2 :

1. Check squid log dengan perintah tail -f dan coba lihat, apa saja
pesan di log saat ada yang akses FB via proxy
2. Coba install proxy di sistem yang baru (misalnya diatas virtual)
dan test apakah masalah yang sama tetap terjadi, ini akan menjawab
apakah problemnya di app atau karena sebab lain.


-- 
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo     : http://www.vavai.biz
Training Virtualization  Zimbra  : http://bit.ly/h53o2Q
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] nanya soal rsync

2011-01-10 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
Halo mas,

2011/1/11 Ferry Kristianto mailtomyitan...@gmail.com:
 Dear all,

 saya pakai rsync untuk backup home folder dari user tapi didalam folder
 backup, ada folder usernya lagi seperti terekursif .Jadi seperti ini:
 home folder user:
 /home/user1
 /home/user2

 backup folder:
 /backup/home/user1
 /backup/home/user1/user1 ==ada duplikatnya didalam folder backup

 dan kadang folder user2 bisa ikut terbackup. Kira2 kenapa ya?
 apa saya salah menggunakan perintah rsync?
 ini perintah rsync saya:
 rsync -avz --update --delete /home/user1 /backup/home/

AFAIK, Perintah diatas kurang tanda / pada source folder yang akan dibackup

Kalau tanpa tanda /, itu artinya folder induk ikut dibackup, jika
ditambahkan tanda / dibagian akhir, mestinya hanya isi fodler yang
akan dibackup, jadi perintahnya :

rsync -avz --update --delete /home/user1/ /backup/home/

-- 
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo     : http://www.vavai.biz
Training Virtualization  Zimbra  : http://bit.ly/h53o2Q
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



[tanya-jawab] Materi Seminar Teknologi Virtualisasi di Unikom Bandung

2011-01-09 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
Pada hari Sabtu 8 Januari 2011 kemarin, saya meluncur ke Universitas
Komputer Indonesia (Unikom) Bandung untuk memberikan presentasi
mengenai Implementasi Teknologi Virtualisasi  Cloud Computing pada
sistem GNU/Linux

Berangkat dari Bekasi jam 6 pagi, saya sampai di Bandung menjelang jam
8. Langsung meluncur ke Unikom dan disambut oleh panitia penyelenggara
di depan Unikom. Tak lama setelah saya sampai di Unikom, datang
Medwinz (Muhammad Edwin Zakaria) dan Andi Sugandi, sesama rekan
openSUSE Ambassador  member yang menjadi pembicara pada seminar yang
sama namun dengan topik yang berbeda. Jika saya membahas mengenai
virtualisasi, Andi membahas mengenai Trend Linux Desktop 2011
sedangkan Medwinz membahas materi mengenai implementasi Voip
menggunakan sistem Linux.

Silakan download materi Seminar Teknologi Virtualisasi di Unikom
Bandung : http://bit.ly/e8y8IL

Catatan :

1. Materi Trend Linux Desktop 2011 dan Voip akan saya minta ke Andi 
Medwinz untuk dipublikasikan
2. Link url lengkap untuk artikel diatas :
http://vavai.com/2011/01/10/materi-seminar-teknologi-virtualisasi-di-unikom-bandung/

Semoga bermanfaat,


-- 
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo : http://www.vavai.biz
//

-- 
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



[tanya-jawab] Solusi Masalah Driver Broadcom Wireless LAN pada LinuxMint 10 Julia/Ubuntu 10.10 openSUSE 11.3/11.4

2011-01-09 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
Link artikel : 
http://vavai.com/2011/01/10/solusi-masalah-driver-broadcom-wireless-lan-pada-linuxmint-10-juliaubuntu-10-10-opensuse/

Jika anda menggunakan LinuxMint 10 Julia atau Ubuntu 10 pada
komputer yang menggunakan wireless LAN Broadcomm, kemungkinan akan
bertemu dengan masalah SystemError:installArchives () failed saat
melakukan instalasi additional driver Broadcom STA wireless driver.
Masalah ini terjadi karena ada bug pada driver b43-fwcutter untuk
Ubuntu 10 atau LinuxMint 10. Berikut adalah cara memperbaikinya :

   1. Siapkan koneksi internet via kabel LAN/USB, karena kita butuh
update driver ke internet
   2. Buka Synaptic Package Manager
   3. Cari Broadcom dan pilih b43-fwcutter. Klik kanan dan pilih
Mark for complete removal
   4. Klik Apply
   5. Install dan update driver terbaru dengan perintah :
  sudo apt-get update
  sudo apt-get --reinstall install bcmwl-kernel-source
   6. Restart


Pada openSUSE (saya menggunakan openSUSE 11.4 M5), caranya lebih
sederhana, yaitu :

   1. Siapkan koneksi internet via kabel LAN/USB, karena kita butuh
update driver ke internet
   2. Ketik perintah :

  sudo /usr/sbin/install_bcm43xx_firmware

   3. Restart


-- 
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo     : http://www.vavai.biz
Training Virtualization  Zimbra  : http://bit.ly/h53o2Q
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



[tanya-jawab] Artikel : Instalasi Penggunaan Imapsync untuk Sinkronisasi Backup Email

2011-01-04 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
Link Artikel : 
http://vavai.com/2011/01/04/instalasi-penggunaan-imapsync-untuk-sinkronisasi-backup-email/

Imapsync adalah salah satu tool yang sangat bermanfaat karena bisa
digunakan untuk melakukan backup dan sinkronisasi seluruh isi email,
baik struktur maupun isinya. Misalnya, jika kita memiliki folder
inbox, sent item, draft, trash dll di mail server lama, kita bisa
menyalin struktur dan isinya secara utuh ke mail server yang baru.
Imapsync bahkan mampu melakukan backup folder lain diluar folder
default, misalnya menyalin folder vavai, data, urgent dll yang ada
didalam folder inbox saya.

Tutorial berikut adalah proses instalasi dan penggunaan imapsync untuk
fungsi diatas. Saya menggunakan SUSE Linux Enterprise Server 11 SP 1
sebagai sample sistem, meski imapsync bisa dijalankan dihampir semua
sistem Linux.

INSTALASI IMAPSYNC

Jalankan perintah berikut melalui konsole/terminal :

zypper ar 
http://download.opensuse.org/repositories/devel:/languages:/perl/SLE_11
perl
zypper ar 
http://download.opensuse.org/repositories/home:/pheinlein/openSUSE_11.2
imapsync
zypper ref
zypper in imapsync perl-Date-Manip perl-Mail-IMAPClient

MENGGUNAKAN IMAPSYNC

Berikut adalah contoh penggunaan imapsync untuk melakukan sinkronisasi
suatu mailbox dari mail server dengan IP 192.168.10.2 ke mail server
dengan IP 192.168.10.1 (imapsync juga bisa membaca nama host seperti
mail.vavai.com dengan syarat nama tersebut bisa dilookup via
/etc/hosts atau via DNS) :

imapsync --host1 192.168.10.2 --user1 b...@namadomain.com --password1
passwordbudi --host2 192.168.10.1 --user2 va...@namadomain.co.id
--password2 passwordvavai --noauthmd5 -ssl1 -ssl2

Perintah diatas akan menyalin data mailbox b...@namadomain.com di mail
server pertama ke mailbox va...@namadomain.co.id ke mail server kedua.
Tentu saja nama account bisa sama persis jika yang diinginkan adalah
menyalin mailbox dari account lama ke account baru. Contoh diatas saya
buat untuk memudahkan pembedaan mana yang mesti ditulis di sisi mail
server pertama dan mana yang hendak ditulis di mail server kedua.

Tanda – - menunjukkan paramater dari imapsync. Jika tidak menggunakan
akses SSL, hilangkan tanda -ssl1 atau -ssl2. Baca FAQ Imapsync
mengenai paramater yang digunakan jika ingin menyesuaikannya dengan
kondisi mail server yang ada.

CATATAN :

   1. Imapsync dapat digunakan untuk melakukan sinkronisasi semua mail
server yang mendukung protokol IMAP (sesuai namanya, Imapsync, bukan
POPsync apalagi Lipsync :-P ), jadi dapat digunakan pada Postfix+Imap,
Sendmail+Imap, Qmail+Imap, MDaemon, Microsoft Exchange dll
   2. Perintah Imapsync pada contoh diatas mampu melakukan
sinkronisasi jika kita tahu password kedua account. Kita harus
menyamakan semua password jika ingin mudah melakukan sinkronisasi
dengan perintah diatas. Jika kita tidak mengetahui password salah satu
account, kita bisa menggunakan opsi –authuser1 atau –authuser2, saya
akan membahasnya dalam artikel terpisah.

--
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo     : http://www.vavai.biz
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



[tanya-jawab] Tips Imapsync : Backup Sinkronisasi Email Tanpa Perlu Tahu Password Tiap User

2011-01-04 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
Share artikel sinkronisasi mailbox antar mail server, siapa tahu
bermanfaat. Mohon maaf kalau scriptnya kasar dan cupu ^-^

URL artikel+script+ilustrasi gambar :
http://vavai.com/2011/01/05/tips-imapsync-backup-sinkronisasi-email-tanpa-perlu-tahu-password-tiap-user/

Seperti yang saya tuliskan pada artikel kemarin : Instalasi 
Penggunaan Imapsync untuk Sinkronisasi  Backup Email [0], script
imapsync normal biasanya memerlukan password antara mailbox yang
disinkronisasi/backup dengan mailbox tujuan. Password boleh beda,
namun kita harus tahu keduanya. Hal ini bisa menjadi kendala besar
jika kita ingin melakukan sinkronisasi atau backup email. Mengapa ?
Berikut ini pertimbangannya :

* Kalau hanya 1-2 password, menyamakan password mungkin bukan
sesuatu yang sulit, tapi jika sudah ratusan atau ribuan email,
menyamakan password bisa menjadi kendala. Jikapun bisa dibantu dengan
script, hal ini bisa terbentur pada pertimbangan kedua berikut ini,
* Menyamakan password semua mailbox agar bisa ditransfer bukanlah
opsi yang baik, meski bisa dilakukan. Tidak semua user bersedia
passwordnya diketahui orang lain. Aspek keamanan mailbox merupakan isu
lainnya.
* Sangat jarang 1 mail server, password mailboxnya sama semua
kecuali Adminnya malas, hehehe…

Untuk mengatasi hal ini, imapsync menyediakan satu parameter yang
sangat bermanfaat, yaitu parameter –authuser. Jika kita menggunakan
parameter ini, kita bisa mengakses seluruh isi mailbox user hanya
dengan 1 buah password Admin. Jadi jika kita ingin sinkronisasi 1000
account email di mail server lama ke 1000 account email di email baru,
kita hanya cukup mengetahui 2 buah password, yakni password admin di
mail server lama dan password admin di mail server baru.

Sayangnya, tidak semua engine mail server mendukung opsi ini. Pada
literatur yang saya dapatkan di internet, dukungan pada hal ini
biasanya disediakan dari sisi engine imap masing-masing, terutama
untuk versi-versi terbaru. Hal ini bisa menjadi masalah karena
sebagian besar email server yang hendak dibackup/sinkronisasi
merupakan mail server versi lama. Untuk sementara hal ini saya
kesampingkan, pada artikel berikutnya saya akan share cara menyiasati
(mengakali ? :-D ) kekurangan ini, seperti yang pernah saya lakukan di
salah satu klien perusahaan media besar di Indonesia.

Berikut adalah contoh script untuk melakukan sinkronisasi antara dua
buah mail server yang kebetulan sama-sama Zimbra. Secara prinsip,
script ini bisa digunakan untuk sinkronisasi antar jenis mail server
yang berbeda.

Nama file : sync-mail.sh

#!/bin/sh

#Hapus Layar
clear

LOCATION=`pwd`
USER_LIST=acc.txt
USERS=`cat $LOCATION/$USER_LIST`

echo Looping for all users
for ACCOUNT in $USERS; do
ACC1=`echo $ACCOUNT | awk -F@ '{print $1}'`;
ACC2=`echo $ACCOUNT | cut -d '.' -f1`

#Import email
imapsync --host1 192.168.10.1 --user1 $ACCOUNT --authuser1 admin
--password1 passwordadminserver1 --authmech1 PLAIN --host2
192.168.10.2 --user2 $ACCOUNT --authuser2 admin --password2
passwordadminserver2

echo 
echo Import data email account : $ACCOUNT telah selesai,
Tekan ENTER untuk proses data berikutnya...
echo 
   read presskey
done
echo Proses sinkronisasi email selesai dilakukan

Catatan :

   1. Script diatas akan menggunakan file acc.txt yang berisi daftar
user. Jika menggunakan Zimbra, daftar ini bisa diambil dengan perintah
(menggunakan akses root, jangan lupa sesuaikan path-nya) :

  mkdir /home/vavai/sync-mail
  chown -R vavai:zimbra /home/vavai/sync-mail
  chmod 775 /home/vavai/sync-mail
  su - zimbra
  zmprov -l gaa  /home/vavai/sync-mail/acc.txt
  exit

  Jika menggunakan Zimbra, baris USER_LIST=”acc.txt” bisa diganti
dengan USER_LIST=`su – zimbra -c ‘zmprov -l gaa’`; untuk langsung
mengakses semua account Zimbra.

   2. Edit baris : echo “Import data email account : $ACCOUNT telah
selesai, Tekan ENTER untuk proses data berikutnya…” dan baris : “read
presskey” jika ingin agar proses sinkronisasi berjalan langsung tanpa
berhenti disetiap account. Baris ini saya tambahkan sebagai baris
pengecekan untuk memastikan proses sinkronisasi berjalan sesuai
keinginan

   3. Pelajari opsi-opsi yang disediakan oleh Imapsync, misalnya opsi
–ssl1 atau –ssl2 untuk akses Imap via SSL, opsi –noauthmd5 jika tidak
menggunakan authentikasi md5 dan lain-lain

Semoga bermanfaat.

[0] : 
http://vavai.com/2011/01/04/instalasi-penggunaan-imapsync-untuk-sinkronisasi-backup-email/

--
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo     : http://www.vavai.biz
\//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] Hak akses sharing bisa play gak bisa copy ?

2011-01-04 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2011/1/5 Muhammad F.R. linux.merd...@gmail.com:
 Sangat bisa sekali memakai samba, berikut contoh yang mungkin bisa dipakai:

 [driver]
        comment = Driver
        path = /data/other/driver
        writable = no
        browsable = yes

 akses permission untuk foldernya juga di set.

Kalau seperti diatas bukannya masih bisa dicopy ? Filenya disalin ke
tempat lain ?


-- 
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo     : http://www.vavai.biz
Training Virtualization  Zimbra  : http://bit.ly/h53o2Q
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] Teknik Membuat CLOUD SERVER Sendiri pakai Ubuntu 10.10 :) ..

2010-12-27 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
Thanks untuk share-nya kang Onno, sangat menarik untuk dicoba dan 
diimplementasikan.
Sent from my Excellent®Mobile:http://www.vavai.biz

[tanya-jawab] Tips Proxmox Virtual Environment : Remote VNC Meggunakan Java Plugin

2010-12-09 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
Link artikel lengkap dengan ilustrasi gambar :
http://vavai.com/2010/12/09/tips-proxmox-virtual-environment-remote-vnc-meggunakan-java-plugin/


Proxmox merupakan distro special untuk virtualisasi, dibangun dari
basis distro Debian minimal dan berjalan dalam modus teks. Meski
demikian, proses manajemen Proxmox Virtual Environment mudah dilakukan
melalui akses web, termasuk melakukan instalasi sistem dengan
menggunakan teknologi VNC.

Setelah kita membuat sebuah virtual machine, kita bisa menjalankannya
dengan menekan tombol start (lihat ilustrasi gambar dibawah ini),
namun bagaimana cara melakukan remote ke guest sistem yang akan kita
install ?

Caranya mudah. Klik saja pada tulisan Open VNC Console, otomatis
remote akses berbasis VNC akan muncul di layar browser yang kita
miliki.

Jika tidak tampil apa-apa, kemungkinan besar sistem operasi dan
browser yang kita gunakan tidak memiliki plugin Java.

Berikut adalah cara mengecek apakah komputer yang kita gunakan sudah
memiliki Java atau belum :

   1. Buka alamat URL : http://www.java.com/en/download/help/testvm.xml
   2. Jika Java sudah aktif, tampilannya akan seperti berikut ini :
  `
   3. Jika Java belum aktif, install Java Runtime Environment (JRE)
sesuai sistem operasi yang digunakan

Alternatif lain selain menggunakan plugin Java, kita bisa mengaktifkan
one-time session untuk akses VNC dengan perintah pada Proxmox VE
konsole :

nc -l -p 5900 -c qm vncproxy VMID PASSWORD

Contoh :

nc -l -p 5900 -c qm vncproxy 101 mypassword

Dengan perintah diatas, otomatis kita bisa melakukan remote koneksi
menggunakan aplikasi VNC, misalnya menggunakan VNCViewer atau KRDC
atau RealVNC.

-- 
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo     : http://www.vavai.biz
Training Zimbra Mail Server       : http://bit.ly/h8XzXC
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



[tanya-jawab] Urgent : Open-Source Project Server Hacked, Software Rigged With Backdoor Trojan

2010-12-05 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
Mungkin bisa bermanfaat bagi rekan-rekan pengguna ProFTPD :

The ProFTPD Project team is sorry to announce that the Project's main
FTP server, as well as all of the mirror servers, have carried
compromised versions of the ProFTPD 1.3.3c source code, from the
November 28 2010 to December 2 2010. All users who run versions of
ProFTPD which have been downloaded and compiled in this time window
are strongly advised to check their systems for security compromises
and install unmodified versions of ProFTPD.

To verify the integrity of your source files, use the PGP signatures
which can be found here[0] as well as on the FTP servers

[0] : http://www.proftpd.org/md5_pgp.html

http://www.darkreading.com/authentication/167901072/security/application-security/228500217/open-source-project-server-hacked-software-rigged-with-backdoor-trojan.html

-- 
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo : http://www.vavai.biz
Training Zimbra Mail Server   : http://bit.ly/h8XzXC
//

-- 
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] nagios error ketika akses http://localhost/nagios/

2010-11-22 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2010/11/23 rasyid wilan...@gmail.com:



 thank's saran nya mas ...
 folder apa yg di move ya mas ?

 klo saya lihat log di apache nya ada error ini :

 [Tue Nov 23 08:33:01 2010] [error] [client 192.168.0.153] Directory index
 forbidden by Options directive: /usr/local/nagios/share/
 [Tue Nov 23 08:35:32 2010] [error] [client 127.0.0.1] Directory index
 forbidden by Options directive: /var/www/html/

 apakah ada yg harus di rubah lagi??

Pesan tersebut muncul biasanya karena tidak ada file index.php atau
index.html difolder yang dituju. Coba pastikan bahwa /var/www/html
sudah ada file index.

-- 
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo    : http://www.vavai.biz
Training Linux HA  Zimbra       : http://bit.ly/9R6dko
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] nagios error ketika akses http://localhost/nagios/

2010-11-22 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2010/11/23 rasyid wilan...@gmail.com:

  masih error di log apache nya :
 [error] [client 192.168.0.153] Directory index forbidden by Options
 directive: /usr/local/nagios/share/

 ada yg bisa banu rekan2??

Saya kurang paham penempatan file konfigurasi apache di CentOS ada
dimana, tapi di openSUSE bisa disolve dengan membuka file
/etc/apache2/default-server.conf dan mengubah bagian ini (awalnya
Options None diubah menjadi Options All) :

Directory /srv/www/htdocs
# Possible values for the Options directive are None, All,
# or any combination of:
#   Indexes Includes FollowSymLinks SymLinksifOwnerMatch
ExecCGI MultiViews
#
# Note that MultiViews must be named *explicitly* --- Options All
# doesn't give it to you.
#
# The Options directive is both complicated and important.  Please see
# http://httpd.apache.org/docs-2.2/mod/core.html#options
# for more information.
Options All
# AllowOverride controls what directives may be placed in
.htaccess files.
# It can be All, None, or any combination of the keywords:
#   Options FileInfo AuthConfig Limit
AllowOverride None
# Controls who can get stuff from this server.
Order allow,deny
 Allow from all
/Directory

Opsi lain selain Options All bisa juga dipilih.

Rujukan lain : 
http://forum.ivorde.ro/centos-apache-2-2-3-directory-index-forbidden-by-options-directive-t111.html

-- 
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo    : http://www.vavai.biz
Training Linux HA  Zimbra       : http://bit.ly/9R6dko
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] nagios error ketika akses http://localhost/nagios/

2010-11-22 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
On Tue, Nov 23, 2010 at 11:36 AM,  gabes...@gmail.com wrote:
 Iptables coba d shutdown dulu.

 Klo install nagiosnya di /usr/local/nagios, mending buat file nagios.conf di 
 /etc/http/conf.d/nagios.conf (klo gak salah) isinya bs sesuai mas vavai. Buat 
 hy d rbh alias directorynya /usr/local/nagios

 Jika g bs jg, pindahkan dulu. Smua file yg ada d dlm folder nagios ke  folder 
 backup, kmudian hapus nagios folder yg lama, buat lagi folder nagios, copy 
 kembali filenya dr backup ke folder nagios yg baru.

 Yaah.. klo g jg mgkn om googling bs bantu :D

All,

Thread ini sudah solved, TS sudah menandainya pada thread terpisah :-)
. Ternyata problemnya terletak pada package PHP (PHP-cli atau apa
gitu) yang kurang.

Ini saya kutipkan isi email solved tersebut :

/*Awal Kutipan */

 setelah saya rubah Allowoveride jadi All dan userdir public_html
belum bisa juga errornya masih sama

 kemudian saya coba ngikutin link ini -
http://nixcraft.com/networking-firewalls-security/13425-facing-issue-nagios.html

 masih error juga dan tambah kacau errornya ...he he

 Akhirnya dapet link ini -
http://www.mail-archive.com/nagios-us...@lists.sourceforge.net/msg29767.html

  ternyata saya harus install php yang  include menginstall php-cli
dan php-common
  lalu restart httpd nya dan restart nagiosnya sekarang sudah bisa running

/* Akhir Kutipan */
-- 
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo    : http://www.vavai.biz
Training Linux HA  Zimbra       : http://bit.ly/9R6dko
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



[tanya-jawab] Membuat Mail Server Backup (MX Backup) dengan Zimbra Mail Server

2010-11-17 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
Standar mail server yang dikonfigurasi dengan baik adalah memiliki
backup mail server, sebagai tindakan berjaga-jaga andaikata ada
masalah pada mail server utama. Mekanisme backup sendiri bisa dalam
berbagai bentuk, baik berupa MX backup, Backup fail over, replikasi,
virtualisasi maupun dalam bentuk backup manual.

Salah satu konfigurasi backup yang cukup penting dan mudah dilakukan
adalah MX backup, karena :

   1. MX backup mencegah terjadinya email bouncing akibat matinya server utama
   2. MX backup mudah dikonfigurasi, hanya membutuhkan proses
instalasi sistem dan setting domain forward
   3. MX backup tidak memerlukan account email satu persatu, karena
fungsinya hanya sebagai penampung sementara dan sebagai mail forwarder
   4. Email yang ditampung akan secara otomatis diforward ke email
utama tanpa harus melakukan forward/requeue manual

Bagaimana cara setting MX backup ? Berikut adalah langkah-langkahnya,
dengan asumsi sudah ada mail server utama yang berjalan :

Berikut adalah contoh konfigurasi yang digunakan :

Nama domain : vavai.co.id
Mail server utama : mail.vavai.co.id
MX Backup : mail2.vavai.co.id

   1. Install Zimbra Mail Server, panduannya bisa download disini :
http://bit.ly/d7TCaD . Untuk nama hostname, saya beri nama
mail2.vavai.co.id sesuai dengan konfigurasi diatas
   2. Set domain forward dengan perintah sebagai berikut :

  su - zimbra
  zmprov md vavai.co.id zimbraMailCatchAllAddress @vavai.co.id
  zmprov md vavai.co.id zimbraMailCatchAllForwardingAddress @vavai.co.id
  zmprov md vavai.co.id zimbraMailTransport smtp:mail.vavai.co.id

   3. Set MX backup pada DNS public yang digunakan (DNS ISP atau DNS
public yang dikelola sendiri). MX backup dapat diset dengan cara
membuat MX records yang berbeda prioritas dan merujuk pada mail server
backup. Contoh : http://bit.ly/cq5M3P
  `
  Pada contoh diatas, terdapat 1 mail server utama
(mail.vavai.co.id) dengan 2 buah mail backup (mail2 dan mail3).
Masing-masing memiliki IP public sendiri, dengan hostname berbeda
namun melayani nama domain yang sama. Prioritas tertinggi adalah mail
server dengan angka prioritas paling rendah, dalam contoh diatas
adalah prioritas 0, disusul prioritas 10 dan prioritas 30.

Pada skenario diatas, jika ada masalah pada koneksi mail utama, email
akan otomatis dikirimkan ke MX backup tanpa melakukan proses resolve
DNS ulang. Oleh MX backup, email ini sedianya akan secara otomatis
diforward ke mail server utama, namun karena kondisi mail server utama
down, email akan ditampung diqueue menunggu hingga mail server utama
aktif kembali.

Proses requeue akan dilakukan secara otomatis, periodik berdasarkan
interval tertentu. Standard Zimbra, email queue akan dipertahankan
selama 5 hari didalam queue. Jika masa ini lewat dan mail server utama
tetap tidak up (misalnya Admin mail servernya pingsan kelamaan
recovery sistem, hehehe…), email akan dibouncing ke pengirim.

Sesuai gambaran diatas, MX backup berfungsi hanya sebagai penampung,
bukan sebagai mail server backup yang menggantikan mail server utama.
Jika ingin fungsi mail server backup sebagai salinan mail server
utama, implementasikan sistem DRBD-Heartbat ataua DRBD-Pacemaker yang
mampu melakukan replikasi dan sinkronisasi data secara online.

Link artikel beserta ilustrasi gambar :
http://vavai.com/2010/11/18/membuat-mail-server-backup-mx-backup-dengan-zimbra-mail-server/

-- 
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo    : http://www.vavai.biz
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



[tanya-jawab] Artikel : File Spreadsheet untuk Import Account Email ke Zimbra Mail Server

2010-11-16 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
Salah satu pertanyaan umum saat melakukan migrasi sistem dari email
server lain (Microsoft Exchange, MDaemon, Qmail atau Postfix) ke
Zimbra Mail Server adalah apakah account-account yang sudah ada bisa
diimport beserta passwordnya.  Jawabannya adalah bisa, namun mesti
melihat case-nya. Proses import bisa menggunakan perintah standar dan
diotomatisasikan menggunakan file skrip. Khusus untuk password, Zimbra
mampu melakukan import file password yang dienkripsi, misalnya
enkripsi MD5, namun untuk hal ini akan saya bahas pada artikel
berikutnya.

Untuk membantu rekan-rekan yang hendak melakukan import account dengan
password standar, saya melampirkan file spreadsheet yang kerap saya
gunakan untuk memudahkan proses import. File spreadsheet ini secara
prinsip menghasilkan perintah pembuatan account sebagai berikut :

createAccount va...@domain.co.id MyPassword26032005 displayName
'Muhammad Rivai Alifianto' givenName 'Muhammad ' sn 'Rivai Alifianto'
zimbraPasswordMustChange FALSE

Silakan download file berikut :
http://vavai.com/wp-content/uploads/2010/11/Account-Zimbra.ods

File diatas merupakan file Spreadsheet Open Office dalam format ODS.
Isinya hanya 2 baris berisi rumus untuk memudahkan pembuatan script
import account Zimbra.

Cara menggunakan :

   1. Download file Spreadsheet diatas
   2. Isi kolom-kolom yang sesuai, kecuali kolom D, E, F, G dan H
karena kolom tersebut berupa rumus. Silakan copy paste dari data yang
sudah ada.
   3. Setelah selesai, salin seluruh baris kolom H, kecuali baris
judul kolom. Paste hasilnya disebuah file teks
   4. Simpan file teks dengan ekstension sh, misalnya account-zimbra.sh
   5. Salin file tersebut ke mesin Zimbra, misalnya di letakkan di
folder /home/vavai
   6. Buka konsole dan jalankan perintah berikut dengan hak akses root
(sesuaikan nama file/foldernya) :
  su
  cd /home/vavai
  chmod +x acount-zimbra.sh
  su – zimbra
  sh  /home/vavai/account-zimbra.sh
   7. Selesai, kalau tidak sial :-P mestinya semua account sudah
diimport dengan baik

Catatan :

* Nama domain (dalam contoh : domain.co.id) harus sudah dibuat
terlebih dahulu
* Pastikan panjang password sesuai dengan minimum panjang password
yang ada pada menu Zimbra Admin | Class of Services | Advanced, jika
tidak, Zimbra akan menolak proses pembuatan account
* Jika menginginkan “Force Password Changes on First Logon”, ubah perintah :

  zimbraPasswordMustChange FALSE

  Menjadi

  zimbraPasswordMustChange TRUE

Semoga bermanfaat bagi rekan-rekan yang membutuhkannya.

Link artikel lengkap berikut ilustrasi gambar :
http://vavai.com/2010/11/16/file-spreadsheet-untuk-import-account-email-ke-zimbra/

-- 
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo    : http://www.vavai.biz
Training Linux HA  Zimbra       : http://bit.ly/9R6dko
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] Curhat email yang aneh

2010-11-12 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2010/11/13  nugroho@gmail.com:
 Kemarin ada user yang bilang bahwa email dia yg dia kirim ke bos, belum 
 nyampe juga. Pdahal, kirim sudah sejak jam 20:41 dan dia komplen ke saya 
 besok siangnya sekitar jam 10. Setelah saya cek di sisi pengirim, seharusnya 
 bisa sampai, karena attachment cuma 192KB (maks. 5 mb). Dan email tsb sdh 
 masuk ke sent item. Server juga dlm kondisi baik2 saja.
 Lalu saya cek ke log server, tidak ter-record sama sekali.

 Kira2 kenapa ya bs begini. Logika saya, kalau sdh masuk ke sent box, harusnya 
 lsg meluncur ke server dan ada recordnya di log. CMIIW.

 (Postfix, dovecot, clamav, amavisd, thunderbird, winOS)

Kalau di queue masih ada tidak ? Log yang dicheck log yang mana ?

-- 
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo    : http://www.vavai.biz
Training Linux HA  Zimbra       : http://bit.ly/9R6dko
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] openoffice lambat ???

2010-11-11 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2010/11/12 Setijo Agus set...@ptubs.com:
 Sekedar info, mungkin bisa dicoba software openoffice yang dituning yaitu
 go-oo, yang dapat di jumpai di http://go-oo.org/

 Mengapa Go-oo 
 Fakta yang saya jumpai dengan Go-oo adalah lebih Faster, jika sebelumnya
 untuk membuka document openoffice sangat lambat, tidak demikian Go-oo.
 Dari situs resminya http://go-oo.org/ dikatakan  We use less memory than
 up-stream, we link faster, use better system allocators, and don't waste so
 much time  memory in the registry

 Saya coba test Go-oo di zenwalk yang diinstal di intel atom, saya mendapati
 hal sangat mengejutkan dengan performance dibandingkan dengan menggunakan
 openoffice standard, terutama pada saat open file.

 cara install di linux zenwalk dapat dijumpai di blog saya :
 http://setijoagus.wordpress.com/2010/11/12/install-openoffice-go-oo-org-3-2-1-version-in-slackware-zenwalk/

Sekedar tambahan, distro-distro semacam Ubuntu, openSUSE dan Fedora
secara default menggunakan Go-OO sebagai basis Open Office yang
digunakan. Beberapa diantara kini menggunakan Libre Office namun
basisnya tetap ke Go-OO juga.

-- 
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo    : http://www.vavai.biz
Training Linux HA  Zimbra       : http://bit.ly/9R6dko
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] openoffice lambat ???

2010-11-11 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2010/11/12 Setijo Agus set...@ptubs.com:
 benar - benar mantap, kalau begitu Mas, skrng lagi nyoba Go-OO di windows
 apakah juga mantap ???, mungkin ada yang pernah coba, silahkan di share,
 sebab migrasi ke linux desktop, yang saya takutkan selama ini adalah
 openoffice yang lambat, semoga dengan Go-OO end user nggak cerewet lagi,
 he.hehe..

So far tidak ada masalah. Yang bermasalah adalah psikologis user dan
jika file yang hendak dimigrate ukurannya besar (ada lho ditempat saya
yang lama, file Excel 20-30 MB) dan punya link sambung menyambung :-)

-- 
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo    : http://www.vavai.biz
Training Linux HA  Zimbra       : http://bit.ly/9R6dko
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



[tanya-jawab] Instalasi Proxmox Virtual Environment

2010-11-10 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
Proxmox VE (virtual environment) adalah distro Linux berbasis Debian
(x86_64) yang dikhususkan sebagai distro virtualisasi. Proxmox secara
default menyertakan OpenVZ dan KVM dan disediakan dalam modus teks
(console mode). Proses administrasi dan pengelolaan mesin-mesin
virtual di Proxmox dilakukan menggunakan akses web.

Beberapa hal yang perlu diperhatikan terkait Proxmox :

   1. Proxmox disediakan hanya untuk mesin x86_64 sehingga tidak bisa
digunakan untuk mesin 32 bit.
   2. Pada saat instalasi, Proxmox diinstalasikan langsung dari CD dan
akan menghapus seluruh isi harddisk sehingga jika ingin sekedar
mencoba Proxmox, gunakan harddisk kosong atau jalankan pada mesin
Virtual juga
   3. Jika ingin menggunakan KVM, Proxmox membutuhkan motherboard/CPU
yang mendukung teknologi virtualisasi yaitu Intel VT/AMD-V. Intel
VT/AMD-V ini bisa dicheck via BIOS. Sebagian besar server branded
sudah menyertakannya. Untuk motherboard Gigabyte yang saya gunakan di
komputer training, Intel VT bisa ditemukan di motherboard dengan seri
T (GA-G41 MT atau GA-G41T)

INSTALASI

   1. Download Proxmox VE : http://www.proxmox.com/downloads/proxmox
   2. Burning kedalam CD menggunakan CD burner
   3. Boot komputer menggunakan CD Proxmox yang sudah diburn
   4. Pada langkah pertama tekan ENTER
   5. Pada langkah berikutnya pilih I Agree pada tulisan lisensi.
Proxmox dirilis dalam lisensi GPL sehingga bisa secara bebas
dipergunakan
   6. Tentukan harddisk untuk virtual. Proxmox akan secara otomatis
membuat partisi sesuai keperluan. Partisi terbesar akan digunakan
untuk menyimpan image virtual . Kalau harddisk hanya 1, Proxmox akan
secara otomatis memilihnya.
   7. Langkah berikutnya pilih regional option dan setting password root
   8. Setting IP address untuk Proxmox Host dan kemudian klik tombol
Next untuk mulai melakukan instalasi
   9. Setelah instalasi selesai, lakukan proses restart dan boot
sistem tanpa menggunakan CD. Proxmox akan secara otomatis menampilkan
prompt konsole. Manajemen proxmox selanjutnya dilakukan menggunakan
browser

Pada artikel berikutnya, saya akan membahas materi instalasi guest
appliance baik menggunakan KVM maupun OpenVZ. Selamat mencoba Proxmox.

Artikel lengkap dengan ilustrasi gambar/screenshot :
http://vavai.com/2010/11/11/instalasi-proxmox-virtual-environment/

--
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo    : http://www.vavai.biz
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] email aneh

2010-11-10 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2010/11/11 Alim Salipin a...@galva.co.id:
 Dear Linuxer,

 di tempat saya menggunakan zimbra server 6.0.8 dgn centos 5.5 64bit
 sedangkan user mengunakan outlook express 6 pop3s/imaps, salah satu
 user mengirim email ke bbrp rekan2nya (msh 1 domain yg sama) tapi ada satu 
 penerima mengeluh
 kl isi email dgn subjectnya berbeda dan anehnya isi email tsb ternyata
 adalah isi utk email yg berbeda dari pengirim yg beda pula.

 apakah ada rekan2 yg pernah mengalami hal spt ini ?

Apakah si penerima pakai Thunderbird ?

-- 
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo    : http://www.vavai.biz
Training Linux HA  Zimbra       : http://bit.ly/9R6dko
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



[tanya-jawab] Rilis Zimbra Appliance 11.1.6

2010-11-10 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
Setelah sempat beberapa lama vakum, saya melakukan update Zimbra
Appliance yang sudah sejak beberapa lama saya build menggunakan SUSE
Studio. Kali ini Saya mengupdate-nya ke versi 11.1.6 yang memuat
openSUSE 32 bit dan Zimbra Mail Server versi 5.0.24 32 bit.

Apa itu Zimbra Appliance ?

Zimbra Appliance adalah suatu bundel sistem operasi berbasis
openSUSE/SLES yang sudah dioptimasi dan didedikasikan untuk
menjalankan sistem Zimbra Mail Server  Collaboration Suite. Zimbra
Appliance versi 11.1.6 sudah menyertakan basis openSUSE  versi JeOS,
Zimbra versi 5.0.24, Improvement anti spam dan fasilitas untuk Fail
Over  High Availability (network RAID) menggunakan DRBD dan
Heartbeat.

TENTANG ZIMBRA
Zimbra adalah aplikasi mail server dan collaboration suite open source
yang menjadi pesaing utama Microsoft Exchange Server. Sebagai aplikasi
open source yang tersedia versi komersilnya dengan sedikit perbedaan
feature dan dukungan support, Zimbra bisa menjadi pilihan tepat bagi
rekan-­rekan yang hendak melakukan implementasi atau migrasi Mail
Server diatas sistem operasi Linux.

Zimbra Appliance sendiri terdiri dari 4 versi, yaitu versi iso,
VMWare/VirtualBox/KVM, LiveUSB, dan versi Xen Hypervisor (saat ini
saya baru mengupload 2 versi yaitu versi ISO dan versi VMDK untuk
Virtualisasi). Saya biasanya menggunakan Zimbra Appliance versi iso
untuk praktek pada saat training dan Zimbra Appliance versi
VMWare/VirtualBox pada saat memberikan simulasi di laptop. Versi
LiveUSB saya gunakan untuk kemudahan deployment di klien. Versi Xen
Hypervisor digunakan sebagai appliance guest pada virtualisasi
berbasis Xen.

Zimbra Appliance ini sudah proof-test baik menggunakan versi ISO maupu
menggunakan virtualisasi sehingga jika tidak ada sesuatu yang luar
biasa, semestinya tidak ada masalah berarti pada Zimbra Appliance
versi ini.

Bagi rekan-rekan yang ingin mencoba, silakan download pada link
berikut ini : http://download.vavai.com/susestudio/32bit/ .

Bagaimana Cara Menggunakan Zimbra Appliance ?

   1. Jika anda menggunakan versi Xen Hypervisor, silakan merujuk pada
posting ini : Implementasi Zimbra Appliance pada Xen Hypervisor Guest
:

Implementasi Zimbra Appliance pada Xen Hypervisor Guest:
http://vavai.com/2010/02/23/implementasi-zimbra-appliance-pada-xen-hypervisor-guest/

   2. Jika anda menggunakan versi VirtualBox/VMWare, silakan mengikuti
panduan berikut ini : Panduan Instalasi Zimbra Appliance [4]
   3. Jika anda menggunakan versi iso (livecd), silakan ikuti panduan
dibawah ini :

INSTALASI ZIMBRA APPLIANCE MELALUI FILE ISO
Instalasi Zimbra Appliance melalui file ISO pada dasarnya tidak jauh
berbeda dengan instalasi menggunakan VirtualBox atau VMWare.
Perbedaannya adalah bahwa instalasi melalui file ISO dilakukan dengan
menjalankan CD Live Installer (file iso Zimbra Appliance merupakan ISO
Live Installer) tapi dalam modus teks.

Setelah Live Installer dijalankan, lakukan langkah sebagai berikut :

   1. Login dengan user root dan password = opensuse
   2. Disable semua repo dengan perintah :

  zypper mr -da

   3. Ketik yast
   4. Pilih Menu Miscelanneous | Live Installer
   5. Ikuti wizard yang diberikan. Jika ada pesan soal lisensi,
abaikan saja karena Zimbra Appliance dilisensikan secara free
   6. Setelah selesai instalasi, lakukan restart dan ikuti Panduan
Instalasi Zimbra Appliance :
http://vavai.com../wp-content/uploads/2010/11/panduan-instalasi-zimbra-appliance.pdf

Jika ada kesulitan dalam penggunaan Zimbra Appliance, silakan share
pada halaman komentar atau melalui mailing list Komunitas Zimbra
Indonesia : http://groups.google.com/group/id-zimbra?hl=en.

Artikel lengkap :
http://vavai.com/2010/11/11/rilis-zimbra-appliance-versi-11-1-6/

--
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo    : http://www.vavai.biz
Training Linux HA  Zimbra       : http://bit.ly/9R6dko
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] ubuntu sebagai gateway

2010-11-07 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2010/11/8 ikhsan alisyahbani ikhsa...@gmail.com:
 ku punya ubuntu dengan IP yang aksesnya bisa kemana aja
 nah ku punya 3 kompi lainnya dengan IP yang aksesnya terbatas
 gimana ya caranya biar ubuntu ku yang punya akses unlimited ini bisa
 menjadi gateway ?
 sehingga 3 kompi ku yang lain punya akses yang sama (akses tak terbatas)


Saya coba disini :
http://www.google.co.id/search?hl=idsafe=offclient=firefox-ahs=O8erls=org.mozilla%3Aen-US%3Aofficialq=ubuntu+sebagai+routeraq=faqi=aql=oq=gs_rfai=

Hasilnya :

http://umar-bgs.cjb.net/2009/09/02/674/

http://www.ubb.ac.id/menulengkap.php?judul=Membuat%20PC%20Router%20Dengan%20Ubuntu%20Untuk%20Setting%20Jaringan%20LAN%20-%20WAN%20%28Networking%20Tutorial%29nomorurut_artikel=135

http://tenaudi.wordpress.com/2009/05/11/konfigurasi-server-ubuntu-sebagai-router/

http://deri-rifanuddin.blogspot.com/2010/05/setting-ubuntu-1004-sebagai-router-dan.html

http://www.isai.web.id/nge-linux/membuat-pc-router-dengan-ubuntu/


-- 
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo    : http://www.vavai.biz
Training Linux HA  Zimbra       : http://bit.ly/9R6dko
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



[tanya-jawab] Panduan Perancangan Audit Sistem Zimbra Mail Server

2010-10-31 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
URL to article:
http://vavai.com/2010/11/01/panduan-perancangan-audit-sistem-zimbra-mail-server/

Instalasi mail server sebenarnya relatif mudah kalau kita sudah
memahami caranya (ya iyaa lah, semua orang juga tahu, gak
penting banget sih ngomong gini, hehehe… Jangan sewot boss…). Yang
jadi persoalan adalah, banyak masalah yang timbul saat mail server
dioperasikan karena perencanaan yang tidak tepat, atau malah tidak
direncanakan sama sekali.

Sebagaimana berbagai project lainnya, perencanaan dan perancangan
sistem yang baik akan meminimalkan kesalahan saat sistem mail server
dioperasikan. Sebagai admin, kita memang bukan dukun yang weruh
sakdurunge winarah alias tahu sebelum kejadian sebenarnya terjadi
(Nyolong istilah itu setelah baca-baca bukunya pak Suparto Brata,
hehehe…), namun dengan perancangan sistem yang baik paling tidak kita
bisa mengurangi kemungkinan penyimpangan dan masalah ke tingkat yang
minimal.

Berikut adalah link untuk melakukan download file PDF berisi panduan
perancangan sistem yang bisa juga digunakan untuk mengaudit instalasi
sistem Zimbra Mail Server yang sudah dilakukan. Tutorial ini merupakan
bagian dari dokumentasi internal yang saya gunakan pada berbagai klien
yang menggunakan layanan Excellent Infotama Kreasindo.

Susunan materi memang belum rapi sesuai kategori namun mudah-mudahan
tetap dapat bermanfaat bagi rekan-rekan yang berniat melakukan
implementasi mail server, baik menggunakan Zimbra Collaboration Suite
maupun menggunakan sistem mail server lainnya.

Silakan Download : Panduan Perancangan  Audit Sistem Zimbra Mail
Server [1] , semoga bermanfaat.

Tutorial lain yang mungkin bermanfaat : http://vavai.com/category/download/ [2]


[1] Panduan Perancangan  Audit Sistem Zimbra Mail Server:
http://www.vavai.com/wp-content/uploads/panduan-perancangan-audit-zimbra-mail-server.pdf

[2] http://vavai.com/category/download/: http://vavai.com/category/download/

-- 
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo: http://www.vavai.biz
Training Linux HA  Zimbra   : http://bit.ly/9R6dko
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] backup linux

2010-10-27 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2010/10/27 Ronny Haryanto ro...@haryan.to:
 2010/10/27 deardo dear7...@gmail.com:
 om yudhi dan om ronny terima kasih masukannya, akan saya coba dulu.

 Sorry kalo penjelasan saya kemaren panjang lebar banget, mudah2an gak
 terlalu berkesan menggurui banget (kebiasaan jelek saya).

Ini mungkin diluar konteks tapi saya berharap mas Ronny atau rekan
lain bisa tetap memberikan penjelasan detail seperti itu (jika
memungkinkan dan tidak menyulitkan) karena ada banyak hal dan
pelajaran yang bisa dipetik.

Paling tidak, hal-hal mendetail jauh lebih membantu ketimbang
penjelasan yang sambil lalu. Bagi saya pribadi, penjelasan sambil lalu
justru merupakan kebiasaan buruk yang membuat pembaca yang tidak in
charge menjadi tambah mumet, hehehe...

Sebagai contoh, saya pribadi sering menggunakan rsync di server
production dan menggunakan pattern-pattern tertentu namun jarang
mengeksplorasi lebih jauh mengenai fungsi-fungsi lain yang kegunaannya
mungkin belum saya ketahui.

Konteks lain, saya sering mengulang baca-baca history perdebatan Linus
Torvalds dengan Andy Tanenbaum dan kagum pada penjelasan-penjelasan
mereka yang runtut dan detail. Diskusi-diskusi seperti itu sangat
mencerahkan dan menambah value diskusi.

-- 
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo    : http://www.vavai.biz
Training Linux HA  Zimbra       : http://bit.ly/9R6dko
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



[tanya-jawab] Panduan Instalasi Zimbra Mail Server pada SUSE Linux Enterprise Server 11

2010-10-22 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
Link Artikel : 
http://vavai.com/2010/10/22/panduan-instalasi-zimbra-mail-server-pada-suse-linux-enterprise-server-11/

Sebenarnya saya telat menyampaikan panduan ini karena saya sudah
menyampaikan informasinya saat Kopdar Komunitas Zimbra Indonesia di
Universitas Paramadina Jakarta, pada bulan puasa tahun ini,  namun
mungkin belum terlalu kadaluarsa jika saya mempublikasikannya.

Berikut adalah link untuk melakukan download file PDF berisi tutorial
instalasi Zimbra Mail Server versi 6 pada SUSE Linux Enterprise Server
11 SP 1 64 bit. Tutorial yang sama saya implementasikan dan saya
gunakan pada berbagai klien yang menggunakan layanan Excellent
Infotama Kreasindo.

Selain membahas instalasi sistem sejak awal, tutorial juga membahas
konfigurasi DNS, instalasi Zimbra, manajemen dasar Zimbra dan
penggunaan webmail dan konfigurasi mail client. Total ada 35 halaman
dalam tutorial berbentuk file PDF sebesar 1.6 MB.

Silakan Download : Panduan Instalasi Zimbra Mail Server pada SUSE
Linux Enterprise Server 11 : http://bit.ly/c0Ad2J , semoga bermanfaat.


--
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo    : http://www.vavai.biz
Training Linux HA  Zimbra       : http://bit.ly/9R6dko
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] DenyHost di Mandriva 2006

2010-10-21 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2010/10/18 ardyan novanto ova...@gmail.com:
 saya coba install denyhosts di mandriva 2006, tapi muncul error seperti ini :
 error: invalid Python installation: unable to open
 /usr/lib/python2.4/config/Makefile (No such file or directory)

 apa yang harus saya lakukan.?


Installnya manual tar.gz atau pakai RPM ? Kalau manual, python
develnya sudah diinstall belum ?

-- 
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo    : http://www.vavai.biz
Training Linux HA  Zimbra       : http://bit.ly/9R6dko
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] Open Exchange or Zimbra?

2010-10-21 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2010/10/18 Hans Wiriya Tsai h...@chuosenko.co.id:
 Lebih cocok mana OpenExchange atau Zimbra atau yg lain utk sikon sbb: server
 di ktr dg IP static dan punya domain sendiri. Saat ini domian mengarah ke
 server ISP. Semua email di tampung di ISP (terbatas spacenya) dan jika di
 tarik oleh user, maka email lsg msk ke MS Outlook user tanpa ada backup di
 server (tidak leave a copy berhubung space terbatas).

 Rencana di server ktr pengen dibuat mail server sendiri supaya server selalu
 menyimpan email user.


Berdasarkan pengalaman pribadi, saya lebih prefer Zimbra. Zimbra
relatif cukup banyak member komunitasnya di Indonesia jadi kalau
misalnya tanya-tanya masih lebih mudah dapat jawaban dibandingkan
open-exchange.

Maaf tidak terlalu banyak membantu.

-- 
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo    : http://www.vavai.biz
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



[tanya-jawab] Artikel : Tips Improvement Performance Zimbra Mail Server

2010-10-14 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
 tanggal, format nomor tertentu
atau pada alamat email. Zimlet berguna sebagai media informasi namun
jika tidak terlampau diperlukan, kita bisa melakukan undeploy untuk
menonaktifkannya. Zimlet yang saya non aktif antara lain : Yahoo
Emoticons, Zimbra Phone dan Zimbra Local
   7. Non aktif Admin extension. Saya menonaktifkan Zimbra Admin
Version Check yang fungsinya mengecek apakah mail server Zimbra
berjalan merupakan versi paling update atau bukan. Fasilitas ini
penting sebagai informasi namun saya pribadi lumayan aktif di Zimbra
Forum jadi kalau ada update mestinya saya tidak terlalu ketinggalan
:-)

Selain hal diatas, saya juga memasang aplikasi denyhosts untuk
menangkal akses SSH dari user yang tidak berhak sekaligus mengurangi
aplikasi yang tidak diperlukan. Saat ini stabilitasnya relatif terjaga
(mudah-mudahan seterusnya) dan pemakaian memory maupun CPU relatif
stabil dan normal.

Meski berjalan pada mesin Virtual, performancenya kini sudah cukup
membuat tidur Adminnya lebih nyenyak :-) .

--
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo    : http://www.vavai.biz
Training Admin Linux                : http://bit.ly/b9rLA8
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] xen tidak mau diakses secara remote

2010-10-14 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2010/10/15 Ferry Kristianto mailtomyitan...@gmail.com:
 On 10/14/2010 11:09 AM, Yuda Nugrahadi wrote:

 untuk xen networkingnya pake bridge apa nat?



 Permasalahannya berkembang menjadi baru lagi. Sekarang webmin bisa diakses,
 walau lambat. Tapi ssh tetap tidak bisa dan rsa-key nya selalu berubah2
 setiap kali saya konek dengan putty. Akibatnya banyak tidak mau login nya.
 Kadang setelah saya ping keluar dari dalam xen, baru ssh mau konek. Ada yang
 pernah mengalami begitu dengan xen??
 Sepertinya kok masalah di konfigurasi ethernet bridge-nya xen.

So far selama ini saya tidak pernah mengalami hal seperti diatas di
Xen, lancar-lancar saja dan tidak ada masalah macam-macam.

-- 
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo    : http://www.vavai.biz
Training Admin Linux                : http://bit.ly/b9rLA8
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] Install Ubuntu server 10.04 amd64 di IBM X3650 M3, dan update kernel modul LSI megaraid_sas

2010-09-29 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2010/9/30 kurniadi kurni...@patrakom.co.id:
 Dear all,

 Kemaren dapet order ngerjain instalasi Ubuntu server 10.04 amd64 di Server
 IBM X3650-M3
 http://www-03.ibm.com/systems/x/hardware/rack/x3650m3/index.html . Ini
 server keren banget 2RU, pake Raid controller LSI megaraid 9640, 2x SAS 2.5
 inci 150GB, Memory nya 32GB. Ini server buat server pulsa, temen ku si ikro
 sudah berhasil pake opensuse 11.4 tapi katanya gak familiar dengan opensuse,
 dan lagi pengalaman di server lama pake opensuse 10 performance mysql nya
 lambat. Jadi kita maksain pake Ubuntu server 10.04 LTS amd64.

Ralat sedikit, openSUSE 11.4 masih tahap milestone alias belum rilis
sama sekali, ini beneran openSUSE 11.4 yang dipakai ?


 Bolak balik coba install pake Ubuntu 9.10, 10.04, 10.04.1, 10.10beta, lewat
 media cdrom, usb-flash, mentok mulu sampe deteksi raid hardisk controller.
 10.10beta malah hang baru load kernel linux doang. Liat liat di forum ubuntu
 ternyata di kernel standard ubuntu 10.04 versi 2.6.31-18 masih ada bug untuk
 kernel modul megaraid_sas, jadi selalu gak kedetek hardisk nya.

Beberapa IBM XSeries terbaru kadang memiliki modul ELiLO sendiri.
Apakah seri ini memiliki modul yang sama ? Saya pribadi biasanya
menggunakan SLES 11 atau RHEL/CentOS untuk server-server IBM branded
karena biasanya sudah support by default.

Kalau tidak mau menggunakan ELILO, kita mesti mengubah opsi bootloader
jadi legacy.

Maaf, mungkin nggak berhubungan tapi siapa tahu ada manfaatnya :-)

-- 
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo    : http://www.vavai.biz
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] Forward email dari hosting

2010-09-19 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2010/9/20 blackaholic blackaholi...@gmail.com:
 Dear teman2,

 mohon bantuannya ya, saat ini email kantor kami masih hosting,
 rencananya kami akan mengelola sendiri email kami yang tadinya di
 hosting. Nah setelah ngobrol2 sama pihak hosting, mereka menyarankan
 saya untuk membuat ticket yang ditujukan ke admin mereka dimana isi
 dari tiket itu untuk mengarahkan dns mereka ke ip saya, dan ini sudah
 dilakukan.

 Lalu apa yang mesti saya lakukan di sisi saya? apa cukup menginstall
 mail server baru saja lalu kemudian sudah bisa berjalan dengan
 semestinya? atau ada yang mesti saya arahkan juga ke pihak hostingnya?


Untuk incoming memang cukup seperti yang disampaikan namun untuk
outgoing mas sebaiknya periksa dan testing pengiriman keluar.

-- 
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo    : http://www.vavai.biz
Training Zimbra 02-10-2010       : http://bit.ly/cYhPkJ
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] Forward email dari hosting

2010-09-19 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2010/9/20 blackaholic blackaholi...@gmail.com:
 Untuk incoming memang cukup seperti yang disampaikan namun untuk
 outgoing mas sebaiknya periksa dan testing pengiriman keluar.

 --
 Best Regards,

 Masim Vavai Sugianto

 Berarti saya tidak perlu bikin DNS sendiri lagi kan? mengingat DNS si
 pihak hosting sudah diarahkan ke IP saya..

Benar, kalau mas punya IP public, nanti MX records domain di ISP bisa
diarahkan ke IP public mas.

Untuk internal Zimbra sendiri, mas bisa gunakan DNS private hanya
untuk keperluan internal Zimbra, misalnya pada saat instalasi atau
untuk resolve IP private di klien masing-masing.


-- 
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo    : http://www.vavai.biz
Training Zimbra 02-10-2010       : http://bit.ly/cYhPkJ
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] install VirtualBox di opensuse 11.3

2010-09-17 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
On Fri, Sep 17, 2010 at 2:07 PM, Hans Wiriya T h...@chuosenko.co.id wrote:


 ok sesuai dg info dari google (termasuk artikelnya mas Vavai), utk
 nginstall VBox di openSUSE, maka versi kernel-source dg kernel default
 mesti sama, jadi :

 hwt:/home/hans # zypper if kernel-source
 Loading repository data...
 Reading installed packages...


 Information for package kernel-source:

 Repository: @System
 Name: kernel-source
 Version: 2.6.34-12.3
 Arch: noarch
 Vendor: openSUSE
 Installed: Yes
 Status: up-to-date
 Installed Size: 334.4 MiB
 Summary: The Linux Kernel Sources
 Description:
 Linux kernel sources with many fixes and improvements.


 Source Timestamp: 2010-06-29 02:39:08 +0200
 GIT Revision: 7a744773dd7c2539b7757435d0108cb701dd0165
 GIT Branch: openSUSE-11.3
 hwt:/home/hans # uname -r
 2.6.34-12-desktop
 hwt:/home/hans #

 Bukannya ud sama ya versinya? Tapi tetep aja error, minta run
 /etc/init.d/vboxdrv setup
 dan tetep ga bisa. kira2 salah dimana ya?

Apakah melakukan instalasi Xen/KVM juga ? Jika ya, VirtualBox tidak
mau berjalan karena kernelnya tidak sesuai dengan habitatnya :-)

-- 
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo    : http://www.vavai.biz
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] install VirtualBox di opensuse 11.3

2010-09-17 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2010/9/17 Hans Wiriya T h...@chuosenko.co.id:


 ga mas, cuma pengen VBox doang. ternyata hrs install kernel-syms! buset
 cape deh hehehe...

Lha kan dipanduan saya sudah tertulis jelas mesti install pacakage
kernel-sysms :-) .

 btw emank KVM bisa jalankan OS selain Linux? mslnya host opensuse, os
 client win or Mac gitu?

kvm maupun xen bisa menjalankan OS selain Linux, misalnya Windows.
Kalau Mac saya belum coba tapi semestinya bisa juga.

-- 
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo    : http://www.vavai.biz
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] Email ke Yahoo selalu defferred

2010-09-17 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2010/9/17 Ronny Haryanto ro...@haryan.to:
 2010/9/17 Dwi Nugroho nugroho@gmail.com:
 Sejak kemarin, saya menggunakan relayhost ke CBN (tanpa transport),
 jadi semua email yang terkirim akan melalui smtp CBN. Tetapi pagi ini
 banyak sekali teman-teman mengeluhkan bahwa email-email ke klien tidak
 diterima padahal status di log server sudah keluar dengan smtp cbn.
 Saya sudah cek mxtoolbox, smtp cbn juga tidak ada dalam list blacklist
 manapun. Karena apa ya bisa seperti ini ?

 Hampir mustahil mengetahui kenapa tanpa melihat lognya di CBN. Makanya
 saya kemaren bilang kita lebih gak ada control kalo semuanya dilewatin
 CBN. Emang lebih bagusan pake transport table, jadi cuma yg ke yahoo
 doang yg direlay ke CBN, sisanya direct, jadi bisa monitor sendiri dan
 langsung tau kalo ada masalah.


Sekedar tambahan, saya tidak tahu apakah case-nya berhubungan atau
tidak. Jika kita memiliki account domain/hosting di CBN, biasanya CBN
melakukan pengecekan mengenai identitas/mail sender, sehingga jika
email account hanya terdaftar di mail lokal dan tidak ada di mailbox
hosting yang ada di CBN, kemungkinan besar email akan distop oleh mail
server CBN.

Salah satu klien saya mengalami keanehan seperti ini. Biasanya untuk
merelay suatu email, saya hanya perlu mendefinisikan 1 account sebagai
permit access namun untuk hosting yang ditempatkan di CBN, hal ini
tidak berjalan sebagai mana mestinya. Asumsi saya, CBN melakukan
verifikasi sender untuk mengantisipasi spoofing dari domain/hosting
yang terdaftar di CBN.

Jika ini bukan masalahnya (dan jika tidak berhubungan), mohon maaf.
Untuk case saya, ujicoba menggunakan account yang terdaftar di hosting
di CBN berhasil mengirimkan email secara normal.

-- 
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo    : http://www.vavai.biz
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] Email ke Yahoo selalu defferred

2010-09-17 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2010/9/17 Dwi Nugroho nugroho@gmail.com:

 Mas Fajar,
 Biasanya untuk mendaftarkan PTR mailserver, yang diminta apa sih ?
 Saya mau coba ini juga deh

Nggak diminta apa-apa, kalau kita langganan akses internet dan dapat
IP public static, adalah hak kita mendapat Reverse DNS/Pointer
Records. Yang perlu kita lakukan adalah menghubungi mereka.

 Mas Vavai,
 saya memang tidak memiliki account domain maupun hosting di CBN.
 Seperti yang telah saya sampaikan di awal, saya hosting dan
 berlangganan domain di tempat lain. CBN ini penyedia layanan internet
 buat server emailnya. Mohon maaf jika membingungkan... Tapi mohon
 dibantu ya hehehe

OK, noted. Kalau pakai transport table gagal, coba test dengan relay
ke account di hosting, biasanya relay membutuhkan authentikasi salah
satu account yang terdaftar disana (hanya 1 account sebagai permit
access, bukan semua account).

-- 
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo    : http://www.vavai.biz
Training Zimbra 02-10-2010       : http://bit.ly/cYhPkJ
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] Email ke Yahoo selalu defferred

2010-09-13 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2010/9/14 Dwi Nugroho nugroho@gmail.com:
 Dear rekan-rekan linux,

 Sudah beberapa waktu ini, setiap email yang keluar dari mailserver
 kami dengan tujuan yahoo mail, selalu defferred atau kadang sampai
 kadang tidak. Saya sudah melakukan cek ke mxtoolbox.com dan robtex,
 tetapi dikatakan tidak masuk dalam blacklist manapun.

 Saya cek di log server ada message sbb :
 Sep 12 08:24:34 senomail postfix/error[16108]: 659B74A8013:
 to=mandingo1...@yahoo.com, relay=none, delay=0.77,
 delays=0.31/0.05/0/0.41, dsn=4.7.1, status=deferred (delivery
 temporarily suspended: host g.mx.mail.yahoo.com[98.137.54.238] refused
 to talk to me: 421 4.7.1 [TS03] All messages from 202.158.xx.xxx will
 be permanently deferred; Retrying will NOT succeed. See
 http://postmaster.yahoo.com/421-ts03.html)

 Saya tidak menggunakan DKIM di mailserver dan mailserver saya juga
 tidak open relay (cek dengan mxtoolbox). Tetapi, clamav, spamassassin,
 amavisd semua berjalan dengan baik. Saya juga sudah mengganti password
 users yang semula sederhana, menjadi lebih kuat.

Opsi 1 : Menggunakan relay server untuk kirim ke Yahoo
Opsi 2 : Install dan konfigurasi DKIM/DomainKeys dan SPF

Ikuti panduan yang diberikan di link Yahoo :
http://postmaster.yahoo.com/421-ts03.html

-- 
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo    : http://www.vavai.biz
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] Email ke Yahoo selalu defferred

2010-09-13 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2010/9/14 Dwi Nugroho nugroho@gmail.com:

 Opsi 1 : Menggunakan relay server untuk kirim ke Yahoo
 Opsi 2 : Install dan konfigurasi DKIM/DomainKeys dan SPF

 Ikuti panduan yang diberikan di link Yahoo :
 http://postmaster.yahoo.com/421-ts03.html

 Mas Vavai,

 Punya tutorial dokumentasi untuk opsi 1 ? saya menggunakan postfix,
 dimanakah yang harus saya set  ?

Seingat saya mas Ronny pernah berikan link soal man page di Postfix.
Kalau di Zimbra (based on postfix) bisa lihat disini :

http://www.vavai.com/indexv1.php?/archives/67-ISP-SMTP-Authentication-Relay-dengan-Zimbra-Collaboration-Suite.html

Kalau postfix native mungkin bisa check disini :
http://www.howtoforge.com/how-to-relay-email-on-a-postfix-server

-- 
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo    : http://www.vavai.biz
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] Virtualbox pada linux 32bit

2010-09-07 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2010/9/7 Yudhi Kusnanto yu...@akakom.ac.id:
 On Tue, 7 Sep 2010, Masim \Vavai\ Sugianto wrote:

 
  Kalao linux 32bit + virtualbox  Apakah bisa menjalankan win7 64bit ?
 

 Nggak bisa, mesin 32 bit tidak bisa menjalankan virtual 64 bit.

 sudah pernah nyoba?

 saya pake VirtualBox 3.2.8 32bit diatas MandrivaLinux 2010.1 32bit, dengan
 CPU Pentium Dual Core E54xx bisa menjalankan Sabily-10.4-x86_64 dengan
 lancar, gak ada masalah!

 yang penting CPU-nya musti 64bit jadi meski OS-nya 32bit tetep bisa
 menjalankan guest yang 64bit

Thanks buat koreksinya, saya tidak cermat membaca pertanyaan yang
bersangkutan, jadi saat TS bertanya apakah Linux 32 bit bisa
menjalankan virtual 64 bit, jawaban saya adalah bahwa mesin 32 bit
(komputer/CPU) tidak bisa menjalankan sistem operasi virtual 64 bit.

-- 
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo    : http://www.vavai.biz
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] linux sbg gateway and filter internet

2010-09-06 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2010/9/7 Hans Wiriya T h...@chuosenko.co.id:
 sorry kalo oot
 sy ingin setup linux (opensuse) sbg gateway plus filter/bandwith management
 internet. kira kira settingan LAN sbb:

 internet --- isp dg dedicated line/statik IP --- linux (2 eth card) ---
 hub/switch --- local LAN

 kebutuhan utama:
 - membatasi bandwidth user, misalnya tiap pc hnya bisa download dg kecepatan
 maks 50kbps
 - memblokir program torrent, peer to peer, rapidshare dan megaupload
 - tidak menggunakan proxy. Cape donk kalo keliling ktr buat setting proxy
 hehe


Bisa pakai transparant proxy, aplikasi : squid. Transparant proxy --
tidak usah setup/setting proxy untuk tiap klien

Contoh artikel :
http://myamin.net/index.php/linux/proxy-server-transparent-di-opensuse-110-dengan-squid-30.html

-- 
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo    : http://www.vavai.biz
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



[tanya-jawab] Tips : Instalasi Aplikasi Denyhosts untuk Melindungi Akses SSH

2010-09-06 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
http://vavai.com/2010/09/07/instalasi-aplikasi-denyhosts-untuk-melindungi-akses-ssh

Salah satu masalah utama jika akses SSH server dibuka untuk keperluan
remote adalah adanya user lain (cracker, hacker) yang coba-coba
mendapatkan akses masuk kedalam sistem. Hal ini bisa diantisipasi
dengan berbagai macam cara, misalnya dengan mengubah port default SSH,
tidak membolehkan akses root secara remote, hanya membolehkan host
tertentu untuk akses dan lain-lain.

Contoh berikut adalah log cracker yang ingin mencoba masuk kedalam sistem :

Sep 6 23:44:33 myhostname sshd[22483]: Invalid user operator from
119.6.62.xxx
Sep 6 23:44:37 myhostname sshd[22488]: Invalid user operator from
119.6.62.xxx
Sep 6 23:44:43 myhostname sshd[22494]: Invalid user operator from
119.6.62.xxx
Sep 6 23:44:46 myhostname sshd[22499]: Invalid user operator from
119.6.62.xxx
Sep 6 23:44:48 myhostname sshd[22504]: Invalid user operator from
119.6.62.xxx
Sep 6 23:44:51 myhostname sshd[22509]: Invalid user operator from
119.6.62.xxx
Sep 6 23:44:54 myhostname sshd[22514]: Invalid user oracle from 119.6.62.xxx
Sep 6 23:44:56 myhostname sshd[22519]: Invalid user oracle from 119.6.62.xxx
Sep 6 23:44:59 myhostname sshd[22524]: Invalid user oracle from 119.6.62.xxx
Sep 6 23:45:02 myhostname sshd[22530]: Invalid user oracle from 119.6.62.xxx
Sep 6 23:45:05 myhostname sshd[22689]: Invalid user oracle from 119.6.62.xxx
Sep 6 23:45:07 myhostname sshd[22773]: Invalid user oracle from 119.6.62.xxx
Sep 6 23:45:10 myhostname sshd[22904]: Invalid user oracle from 119.6.62.xxx
Sep 6 23:45:13 myhostname sshd[22954]: Invalid user oracle from 119.6.62.xxx
Sep 6 23:45:15 myhostname sshd[22962]: Invalid user oracle from 119.6.62.xxx

Seperti bisa dilihat pada log diatas, pengakses mencoba dictionary
attack menggunakan berbagai nama user untuk mencoba akses. Meski akses
tersebut gagal dilakukan, server tetap terbebani karena terpaksa
melayani request yang masuk.

Salah satu cara yang bisa ditempuh untuk melindungi akses SSH adalah
dengan menggunakan aplikasi denyhosts. Aplikasi denyhosts melindungi
ssh dengan cara memasukkan IP pengakses kedalam daftar blacklist jika
beberapa kali salah memasukkan password.

Proses instalasi dan aplikasinya sangat mudah. Berikut adalah proses
instalasi pada openSUSE 11.3 :

   1. Buka http://software.opensuse.org/search. Cari aplikasi
denyhosts. Sesuaikan versi openSUSE yang digunakan. Jika tidak ada
aplikasi untuk versi openSUSE yang digunakan, silakan ambil paket
untuk versi yang berdekatan, misalnya SLES 11 SP1 bisa menggunakan
package untuk SLES 11 atau untuk openSUSE 11.1, 11.2 atau untuk
openSUSE 11.3. [1]
   2. Install menggunakan one-click-install
   3. Review file konfigurasi /etc/denyhosts.conf. Pada distro
openSUSE, denyhosts secara default akan menganalisa file log
/var/log/messages, namun mungkin saja kita perlu mengubah nama file
log untuk dianalisa, misalnya jika menggunakan aplikasi Zimbra,
denyhosts bisa diperintahkan untuk mengakses file log
/var/log/zimbra.log. Check juga mengenai jumlah maksimum kesalahan
pemasukan password dan pilihan lain yang tersedia.
   4. Jika konfigurasi sudah sesuai, jalankan denyhosts dengan perintah :

  service denyhosts start
  service denyhosts status

   5. Jika menginginkan agar denyhosts otomatis berjalan saat booting,
aktifkan service denyhosts dengan perintah :

  chkconfig denyhosts on

   6. File log denyhosts bisa ditemukan di /var/log/denyhosts. Jika
ada pengakses yang diblaclist karena memenuhi syarat (misalnya gagal
memasukkan password sebanyak 5X), denyhosts akan memasukkan IP
pengakses kedalam file /etc/hosts.deny

  Berikut adalah contoh saat denyhosts memblacklist salah satu IP :

  Sep 06 23:50:24 – denyhosts : INFO restricted: set([])
  Sep 06 23:50:24 – denyhosts : INFO Processing log file
(/var/log/zimbra.log) from offset (0)
  Sep 06 23:50:25 – denyhosts : INFO new denied hosts: ['119.6.62.xxx']

  Dan berikut isi file /etc/hosts.deny setelah IP diblacklist :

  myhostname:~ # cat /etc/hosts.deny

  # /etc/hosts.deny
  # See ‘man tcpd’ and ‘man 5 hosts_access’ as well as /etc/hosts.allow
  # for a detailed description.

  http-rman : ALL EXCEPT LOCAL

  ALL: 119.6.62.xxx

  Denyhosts, aplikasi simple namun bermanfaat :-)

Catatan :

1. denyhosts adalah salah satu cara, keep in mind bahwa banyak cara
lain yang bisa dilakukan untuk melindungi akses ssh, baik via
firewall, konfigurasi maupun aplikasi tertentu.

2. Cara diatas menggunakan distro openSUSE/SLES. Untuk distro lain
bisa menyesuaikan repo dan perintah-perintahnya

-- 
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo    : http://www.vavai.biz

Re: [tanya-jawab] Virtualbox pada linux 32bit

2010-09-06 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2010/9/7 Budiman Angir angolm...@gmail.com:
 Guyss, proc saya amd phenom+memory 8gb.

 Kalao install linux 32bit, apakah bisa akses memory sebanyak 8gb ?

Bisa, tapi tidak native, harus pakai kernel-pae.


 Kalao linux 32bit + virtualbox  Apakah bisa menjalankan win7 64bit ?


Nggak bisa, mesin 32 bit tidak bisa menjalankan virtual 64 bit.

Hint : http://vavai.com/2010/07/23/server-32-bit-atau-64-bit/

-- 
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo    : http://www.vavai.biz
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] Tips : Instalasi Aplikasi Denyhosts untuk Melindungi Akses SSH

2010-09-06 Terurut Topik Masim Vavai Sugianto
2010/9/7 Luqman luqe...@gmail.com:
 Mo nanya..
 Apa ip yang di deny itu selamanya atau bisa diset sementara waktu saja?

Selama masih ada di /etc/hosts.deny, akan selamanya, kecuali
menggunakan opsi tertentu (purge).

Hint : http://denyhosts.sourceforge.net/faq.html#2_8

-- 
Best Regards,

Masim Vavai Sugianto
//
Blog (ID)                                  : http://www.vavai.com
Excellent Infotama Kreasindo    : http://www.vavai.biz
//

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



  1   2   3   4   5   >