On 22/02/18 12:37, Albertus Aji wrote:
>> [ ] SMTP server sends 552 when account is over quota
> Yang ini baru tanggal 14 Feb kemarin


Ini yang infomasi yang disampaikan oleh Minger Server sehingga perlu di non
aktifkan.
Kalau diaktifkan maka mail lewat SMTP akan ditolak, akan tetapi recipient akan
terima notification dari MDaemon setelah mailboxnya sudah tidak lagi over quota,
notification itu berupa informasi ada mail dari sender mana saja saat mailboxnya
over quota.

>> Kalau baru dilakukan maka mungkin efek Minger Cache di server kami yang
>> membuat masalah itu.
>> Kelihatannya saya harus minta ke MDaemon developer untuk mengatur lamanya
>> Minger Cache.
> Ini bisa dikatakan long term solution ya pak?


Kedepannya iya.
Cache itu diperlukan untuk mengurangi Minger Query ke client server, khususnya
yang pakai koneksi internet lambat atau sering sibuk, mempercepat penerimaan di
relayhost agar sender tidak time out (gagal kirim).

> Kalau short term solutionnya apa ya? Karena ada beberapa email penting dari 
> luar yang tidak masuk.


Setiap hari tidak bisa masuk atau kemarin pagi saja?

> Disk Space mail server kami ngga kuat kalau harus matiin batasan quota di 
> tiap account karena kami sistemnya pake POP3. 


POP3 itu teknologi lama yang tidak lagi berkembang, boros pemakaian resources
(bandwidth dan CPU usage).
IMAP menjadi pilihan saat ini karena lebih ringan (push mail) dan mendukung
message synchronization, public folder sync (mail atau contact/calendar sync
melalui WebDAV) dan spam folder maupun Private Sharing (untuk Company Resource
Sharing).

Semua Email client di Ponsel (Cellphone, Mobile device Android/IOS) built in nya
pakai IMAP client, Windows Mail atau Applemail juga hanya mendukung IMAP (atau
Activesync yang mirip IMAP) karena resources mereka terbatas.

Kalau server milik sendiri kan mudah saja menambah disk.
Bisa pakai fixed disk (DASD), removable disk (USB) atau NAS disk (USB atau
Ethernet atau VM).
Harga disk per MB sudah makin murah/terjangkau saat ini (harga perolehan bisa
jauh lebih rendah dibanding harga ponsel atau laptop yang pemakaiannya per 
user).

Server itu dipakai bersama dan dipakai untuk jangka waktu lama sehingga cost
justification nya (untuk pengajuan ke management) dihitung per IDR/user/tahun.

-- 
syafril
-------
Syafril Hermansyah
MDaemon-L Moderators, running MDaemon 18.0-64 Beta A, SP 5.5-64
Harap tidak cc: atau kirim ke private mail untuk masalah MDaemon.

It is not that I'm so smart. But I stay with the questions much longer.
        --- Albert Einstein


-- 
--MDaemon-L----------------------------------------------------------
Milis ini untuk Diskusi antar pengguna MDaemon Mail Server.

Netiket: https://wiki.openstack.org/wiki/MailingListEtiquette
Arsip: http://mdaemon-l.dutaint.com
Dokumentasi : http://mdaemon.dutaint.co.id
Henti Langgan: Kirim mail ke mdaemon-l-unsubscr...@dutaint.com
Versi terakhir MD 17.5.2, SP 5.5, OC 5.0.1, SG 5.0



Kirim email ke