[teknologia] Re: Pembuat Game Pertama di Indonesia

2005-01-28 Terurut Topik baskara

On Fri, 28 Jan 2005 04:16:40 -0800, JamesA [EMAIL PROTECTED] wrote:

 
 Jangan-jangan sebentar lagi akan muncul Bapak-bapak yang lain, Bapak
 
 Linux Indonesia, Bapak
 Animasi Indonesia.

Bagaimana dengan ibu-ibu?
Tidak ada Ibu Linux Indonesia? Ibu telematika Indonesia? :P


[teknologia] Re: Pembuat Game Pertama di Indonesia

2005-01-28 Terurut Topik Idban Secandri

On Fri, 28 Jan 2005 04:16:40 -0800, JamesA [EMAIL PROTECTED] wrote:
 Apakah trend di Indonesia akan seperti ini?

kalau soal pertama itu bukan cuma diindonesia :) ada tulisan soal
1st diblog priyadi
http://priyadi.net/archives/2005/01/27/fenomena-hi-roy/

-- 
http://secandri.com/blog


[teknologia] Re: Pembuat Game Pertama di Indonesia

2005-01-28 Terurut Topik boy avianto

On Fri, 28 Jan 2005 04:16:40 -0800, JamesA [EMAIL PROTECTED] wrote:

 Kadang bingung juga, karena ada aja orang yang suka mengaku-ngaku
 sebagai yang pertama.

Loh bukannya ini sudah merupakan salah satu 'tradisi' produk-produk
Indonesia? Liat saja:
- Ketjap No. Satu
- Sambal Nomor Satu

Belum pernah liat kan Kecap nomor dua, tiga, empat dan seterusnya?
Walaupun mungkin yang dimaksud disitu adalah kualitasnya nomor satu
tapi kecenderungan mengklaim 'terbaik', 'pertama', 'paling top' sih
sudah bukan tren baru =)

 Jangan-jangan sebentar lagi akan muncul Bapak-bapak yang lain, Bapak
 Linux Indonesia, Bapak
 Animasi Indonesia.

Ini pasti gara-gara kalimat Bapak Pembangunan Indonesia dipopulerkan
beberapa tahun lalu deh =(

Bapak Linux Indonesia kayaknya susah ya mau di klaim hehe, soalnya
saingannya banyak ;).
Bapak Animasi Indonesia, hmm, ada satu dua orang yang saya perkirakan
akan berani mengklaim titel ini =).
Bapak Multimedia Indonesia... ah, semua juga sudah tahu.


 Pingin ketawa, tapi kok ya gemas. Mau jengkel, tapi kok ya ndak ada
 gunanya. Atau cuek aja?
 Mungkin kali ya.

Anggap saja menikmati bagian dari tradisi =). It's fun.

-- 
boy avianto @ gmail account
http://avianto.com/ - the archive


[teknologia] Re: Pembuat Game Pertama di Indonesia

2005-01-28 Terurut Topik Ikhlasul Amal

Pada 28 Jan 2005, 04:16:40 -0800, JamesA menulis (diringkas):
 
 Sampai masuk MURI loh :
 
 http://www.hotgame-online.com/Forum/topic.asp?TOPIC_ID=5508
 
 Kadang bingung juga, karena ada aja orang yang suka mengaku-ngaku
 sebagai yang pertama.
 
 http://divinekids.com/
 
 Dan bersusah payah membela diri :
 
 http://www.hotgame-online.com/Forum/topic.asp?TOPIC_ID=3948
 
 Apakah trend di Indonesia akan seperti ini?
 

---akhir kutipan---

Klaim tanpa penjelasan yang memadai itu yang menjadi sensasi.
Sebagian orang gemas dengan sensasi, sebagian menikmati (benar
kata Boy, it's fun...).

Coba kalau benar-benar ada yang memburu sejarah, cerita, atau
sekedar folklore tentang pembuat game di Indonesia, seharusnya
lebih nikmat, lebih intelek, dibanding klaim. Seperti sejarah
singkat Hi Roy yang ditulis Priyadi, menurut saya jauh lebih
baik daripada sekedar makian. :-)

Tentu saja bukan saya komplain ke MURI; mereka sudah punya
pekerjaan dengan kriteria tersendiri.

Kecap: kecap nomor satu.
Carlsberg: probably the best beer in the world.
Mutt: All mail clients suck. This one just sucks less.

* bagaimana tafsir tiga pernyataan di atas, Boy? ;-)

-- 
amal

lp1 on fire
-- One of the more obfuscated kernel messages


[teknologia] Re: Pembuat Game Pertama di Indonesia

2005-01-28 Terurut Topik Ben

On Fri, 28 Jan 2005 16:40:10 +0100, Ikhlasul Amal [EMAIL PROTECTED] wrote:

 Tentu saja bukan saya komplain ke MURI; mereka sudah punya
 pekerjaan dengan kriteria tersendiri.

maaf menyela dikit soal MURI.

sepertinya kategori 'yang pertama' versi MURI sudah terlalu mengada-ada...
semua bisa dicarikan (baca: diada-adakan) sebagai 'yang pertama' oleh
pihak MURI.
apalagi setahu saya, ada fee tertentu yang harus dibayarkan kepada MURI.
sudah terlalu komersil tuh MURI...
IMHO :)

-- 
Ben
http://bennychandra.com/2005/01/25/misteri-kursi-32d/


[teknologia] Re: Pembuat Game Pertama di Indonesia

2005-01-28 Terurut Topik Firman Pribadi

On Fri, 28 Jan 2005 23:41:08 +0700, Priyadi Iman Nurcahyo
[EMAIL PROTECTED] wrote:
 
 debatable... kalau game dengan definisi luas saya kira hampir semua rekan
 disini juga pernah bikin game :) sudah umum belajar pemrograman dasar itu
 salah satunya bikin game... apa saja coba? catur jawa, tembak2an, tebak
 angka, hangman, scrabble...
 
ya pri, karena begitu luasnya definisi game, siapa ya volunteer petak-umpet?
bisa masuk MURI? ah itu kan sudah dari jaman kuda belom pakai sepatu.
gak pakai algoritma lagi hehehe

-- 
Firman Pribadi - http://web.pribadi.or.id
I am what I am today because of the choices I made yesterday.


[teknologia] Re: Pembuat Game Pertama di Indonesia

2005-01-28 Terurut Topik Ikhlasul Amal

Pada 28 Jan 2005, 23:41:08 +0700, Priyadi Iman Nurcahyo menulis (diringkas):
 
 debatable... kalau game dengan definisi luas saya kira hampir semua rekan 
 disini juga pernah bikin game :) sudah umum belajar pemrograman dasar itu 
 salah satunya bikin game... apa saja coba? catur jawa, tembak2an, tebak 
 angka, hangman, scrabble...
 

---akhir kutipan---

Barangkali ditambahi: yang diproduksi luas (produksi rumah
tangga atau industri perangkat lunak?), yang dilempar ke pasar
(pasar dunia, Ketapang, atau indie?), yang memenuhi kelengkapan
rekayasa perangkat lunak (dokumentasi, kendali mutu,
instalasi?).

He... he... bisa bermacam-macam.

-- 
amal

Two is not equal to three, even for large values of two.


[teknologia] Re: Pembuat Game Pertama di Indonesia

2005-01-28 Terurut Topik James Aartsen

--- boy avianto [EMAIL PROTECTED] wrote:
  Jangan-jangan sebentar lagi akan muncul Bapak-bapak yang lain, Bapak
  Linux Indonesia, Bapak
  Animasi Indonesia.
 
 Ini pasti gara-gara kalimat Bapak Pembangunan Indonesia dipopulerkan
 beberapa tahun lalu deh =(
 
 Bapak Linux Indonesia kayaknya susah ya mau di klaim hehe, soalnya
 saingannya banyak ;).
 Bapak Animasi Indonesia, hmm, ada satu dua orang yang saya perkirakan
 akan berani mengklaim titel ini =).

Belum tentu loh, kalau namanya orang nekat (kayak Bapak Game Indonesia ini), 
kan bisa aja. Asal
didukung ama 1 media masa aja. Kayak si Bapak Game Indonesia ini, kan salah 
satunya gara2 dia
didukung oleh 1 majalah game. Orang awam kan ndak ngerti. Jadi deh senjata 
marketing yang bagus
:)

 Bapak Multimedia Indonesia... ah, semua juga sudah tahu.

Ha...ha...ha... Hi Bapak !




__ 
Do you Yahoo!? 
The all-new My Yahoo! - Get yours free! 
http://my.yahoo.com 
 



[teknologia] Re: Pembuat Game Pertama di Indonesia

2005-01-28 Terurut Topik James Aartsen

Memang debatable, dan sudah diperdebatkan dengan sengit :

http://www.hotgame-online.com/Forum/topic.asp?TOPIC_ID=4583
http://www.hotgame-online.com/Forum/topic.asp?TOPIC_ID=4639

Cuma ya ndak worth it, akhirnya rekan2 dari komunitas game developer indonesia 
sudah pada maklum
:) Istilah Bapak selalu diasosiakan dengan dia, mirip dengan istilah Hi Roy.

Bisa capek sendiri kalau debat dengan si bapak ini karena dia sangat ahli 
bersilat-lidah.

--- Priyadi Iman Nurcahyo [EMAIL PROTECTED] wrote:

 
 On Friday 28 January 2005 19:16, JamesA wrote:
  PS: Maaf buat yg langganan telematika, sebenarnya saya ingin posting di
 
  sini (teknologia), tapi
  ndak tau yg kpencet malah telematika.
 
  Sampai masuk MURI loh :
 
  http://www.hotgame-online.com/Forum/topic.asp?TOPIC_ID=5508
 
  Kadang bingung juga, karena ada aja orang yang suka mengaku-ngaku
  sebagai yang pertama.
 
  http://divinekids.com/
 
 debatable... kalau game dengan definisi luas saya kira hampir semua rekan 
 disini juga pernah bikin game :) sudah umum belajar pemrograman dasar itu 
 salah satunya bikin game... apa saja coba? catur jawa, tembak2an, tebak 
 angka, hangman, scrabble...
 




__ 
Do you Yahoo!? 
Meet the all-new My Yahoo! - Try it today! 
http://my.yahoo.com 
 



[teknologia] Re: Pembuat Game Pertama di Indonesia

2005-01-28 Terurut Topik Pakcik

On Sat, 29 Jan 2005 07:06:23 +0700, enda nasution [EMAIL PROTECTED] wrote:
 
 On Fri, 28 Jan 2005 10:10:26 -0500, boy avianto [EMAIL PROTECTED] wrote:
  Ini pasti gara-gara kalimat Bapak Pembangunan Indonesia dipopulerkan
  beberapa tahun lalu deh =(

Bapak Internet Indonesia atau Pakar Internet Indonesia?
Bapak Multimedia Indonesia atau Pakar Multimedia Indonesia?

Istilah Bapak mungkin lebih asyik. Misalnya, Pak Onno (atau mungkin
Bapak2 yg lain, saya kurang tau :) ), lebih pas kayaknya kalau
dijuluki Bapak Internet Indonesia daripada Pakar Internet Indonesia.
Karna emang Pak Onno misalnya berusaha memperkenalkan internet ke
orang2 awam dengan langkah2 praktisnya. Kalau pake kata Pakar
kayaknya kurang pas yah ..


-- 
Pakcik
http://www.izenk.com